You are on page 1of 12
IB) BANK INDONESIA man Nasional Komodo TANYA JAWAB MENGENALI CIRI KEASLIAN UANG RUPIAH Tahun Emisi 2016 NDONESIA Uang Rupiah Tahun Emisi (TE) 2016 terdiri dari 7 (tujuh) pecahan uang Rupiah kertas dan 4 (empat) pecahan uang Rupiah logam yang menampilkan 12 (dua belas) gambar pahlawan nasional sebagai gambar utama di bagian depan uang Rupiah. Pencantuman gambar pahlawan tersebut merupakan bentuk penghargaan atas jasa yang telah diberikan bagi negara Indonesia. Selain itu, semangat kepahlawanan dan nilai-nilai patriotisme para pahlawan diharapkan dapat menjadi teladan, khususnya bagi generasi muda. Untuk lebih memperkenalkan keragaman seni, budaya, dan kekayaan alam Indonesia, uang Rupiah kertas menampilkan pula gambar tari nusantara dan pemandangan alam dari berbagai daerah di Indonesia. Keragaman dan keunikan alam dan budaya yang ditampilkan dalam uang Rupiah diharapkan dapat semakin membangkitkan kecintaan terhadap tanah air. Untuk mengetahui lebih lanjut apa saja ciri-ciri keaslian uang Rupiah TE 2016, Anda dapat mempelajarinya melalui panduan umum tentang Kenali Ciri-Ciri Keaslian Uang Rupiah yang sudah disediakan oleh Bank Indonesia dan dapat diakses melalui berbagai media. Berikut adalah kumpulan pertanyaan yang bisa menjadi tambahan informasi untuk lebih mengenal uang Rupiah TE 2016. ® BANK INDONESIA 1. Pengeluaran dan pengedaran uang Rupiah TE 2016 merupakan upaya Bank Indonesia untuk memenuhi amanah Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2011 tentang Mata Uang, khususnya terkait dengan ci uang Rupiah, yang belum ada pada uang seri sebelumnya. Apa sajakah ciri uang Rupiah tersebut? Frasa Negara Kesatuan Republik Indonesia Tanda Tangan Pemerintah dan Bank Indonesia. Teks “Dengan Rahmat Tuhan Yang Maha Esa, Negara Kesatuan Republik Indonesia. Mengeluarkan Rupiah Sebagai Alat Pembayaran Yang Sah Dengan Nilai...” . Gambar Pahlawan Nasional atau Presiden pada bagian depan uang. oo8 2 2. Apa bahan baku pembuatan uang Rupiah TE2016? Bahan baku pembuatan uang kertas Rupiah adalah kertas uang yang terbuat dari serat kapas, sedangkan bahan baku pembuatan uang logam Rupiah adalah jenis logam tertentu yang diatur dengan Peraturan Bank indonesia Sesuai dengan amanat UU No.7 Tahun 2011 tentang Mata Uang, bahan baku uang Rupiah mengutamakan produk dalam negeri dengan tetap menjaga mutu, keamanan, dan harga yang bersaing, a , 3. Bagaimana cara untuk mengenali keaslian uang kertas Rupiah dengan mudah dan efektif? Cara mudah dan efektif untuk mengenali keaslian uang kertas Rupiah adalah menggunakan panca indera melalui metode 3D (Dilihat, Diraba, Diterawang)

You might also like