You are on page 1of 10

NOTULENSI ART HIMATAN FAPERTA ULM 2022

BAB I KEANGGOTAAN
 Opsi pasal 2 hak dan kewajiban dibuat ayat, hak redaksi dijadikan poin abc,
menambahkan kata Faperta ULM sehabis Himatan, anggota luar biasa dipisah dengan
anggota kehormatan redaksi nya sama saja. Kewajiban dijadikan poin abc, kata
himpunan diganti Himatan Faperta ULM (Marhan 18)
 Opsi pergantian redaksi di kewajiban anggota muda dan anggota biasa yang diberikan
tanggung jawab oleh pengurus wajib mengikuti kegiatan himpunan, alasannya untuk
anggota yang memiliki basic sesuai kriteria yang dibutuhkan kemudian diberikan
tanggung jawab oleh pengurus (Alfi 17)
 Dijadikan rekomendasi kepengurusan selanjutnya : saran untuk opsi Alfi, perlu
adanya bimbingan lebih untuk anggota muda jika diberikan tanggung jawab
mengikuti kegiatan himpunan (Rada 19)
 Apabila saran Rada dimasukkan dalam rekomendasi, bisa saja tidak ada bimbingan
lebih dikarenakan tidak adanya hal mengikat dalam ART, setuju jika dimasukkan
dalam bab kepengurusan tapi tidak hanya rekomendasi (Adam 18)
 Jika dimasukkan dalam ART maka bukan kewajiban anggota lagi tetapi itu kewajiban
pengurus, jadi lebih baik dimasukkan dalam hak dan kewajiban pengurus (Marhan 18)
 Opsi penambahan redaksi opsi Alfi anggota muda dan anggota biasa yang diberikan
tanggung jawab oleh pengurus wajib mengikuti kegiatan himpunan, yang
mekanismenya diatur oleh kepengurusan, dan untuk mekanismenya dimasukkan
dalam bab kepengurusan (Nadia 17)
 Pasal 2 ayat 1 kewajiban berganti redaksi menjadi anggota biasa yang diwajibkan,
wajib membayar iuran Himatan (Adam 18)

BAB II KEPENGURUSAN
 Opsi pasal 3 dan pasal 4 ditambah kalimat Himatan Faperta ULM, dan setiap kata
sesuai KBBI, untuk pasal 4 dijadikan poin (Marhan 18)

BAB III TUGAS DAN WEWENANG PENGURUS


 Opsi pergantian redaksi ayat 1 poin b dari menyusun program kerja untuk satu
periode kepengurusan paling lambat 3 minggu setelah dilantik menjadi menyusun
program kerja untuk satu periode kepengurusan paling lambat 3 minggu setelah
terbentuknya kepengurusan (William 18)
 Untuk yang menghandle internal kepengurusan, saran dibagian wakil ketua
wewenangnya di buatkan redaksi yang bertugas mengatur keanggotaan kepengurusan
secara internal misalkan jika ada kesalahan segala macam maka dari wakil ketua dulu
sebelum ke ketua (Ema 18)
 Opsi setiap kalimat tiap bab 3 setelah Himatan ditambah Faperta ULM, dan untuk
saran Ema redaksinya di pasal 7 bagian wakil ketua tambahan poin b mengontrol atau
menyelesaikan permasalahan-permasalahan internal kepengurusan Himatan Faperta
ULM (Marhan 18)
 Opsi perubahan pasal 10 poin b dari membentuk dan mendampingi panitia kegiatan
menjadi membentuk dan mendampingi anggota yang mengikuti kegiatan himpunan,
alasan berkaca dari saran Rada pada bab I (William 18)
 Opsi penambahan opsi William membentuk dan atau mendampingi anggota yang
mengikuti kegiatan himpunan (Adam 18)
BAB IV TUGAS DAN WEWENANG BADAN PENGAWAS ORGANISASI (BPO)
 Penambahan redaksi sehabis kata Himatan ditambah Faperta ULM disetiap pasal
(Marhan 18)
 Pergantian redaksi poin d laporan pertanggungjawaban diganti laporan pelaksanaan
tugas (Adam 18)
 Saran kalimat opsi Adam menjadi laporan pelaksanaan tugas, alasan karena BPO
bertugas secara langsung bukan tersirat (Marhan 18)
 Saran menguatkan saran Marhan alasan karena BPO memiliki tugas mengawasi,
mengoreksi, memberi teguran jadi laporan pelaksanaan tugas lebih baik namanya dari
laporan pertanggungjawaban (William 18)

BAB V MUSYAWARAH DAN RAPAT


 Opsi pasal 12 di ayat 2 penjabarannya terlalu rancu jadi lumayan susah dipahami jika
digabung jadi 1 ayat, jadi dijabarkan berpoin abc, opsi ayat 3 pada simbol diganti
menjadi ayat 4 dan yang lainnya menyesuaikan. Pasal 13 penambahan ayat lebih
menjabarkan secara spesifik untuk melaksanakan musyawarah luar biasa apa saja
alasannya. Pasal 15 ayat 1 pasca pelantikan pengurus diganti keluarnya SK pengurus
(Marhan 18)
 Opsi pasal 12 sidang ditunda selama 2x30 menit diganti menjadi ditunda selama
waktu opsi dari anggota yang telat berhadir, alasan agar tidak kelamaan nunggu (William
18)

BAB VI KEUANGAN
 Opsi setiap ada Himatan ditambah Faperta ULM. Memperjelas untuk besaran iuaran
anggota ditentukan pada rapat pengurus dan ditetapkan pada rapat kerja (William 18)
 Saran untuk pembayaran kas terakhir pada semester 7 karena untuk semester atas
sudah tidak aktif lagi kuliah bikin poin baru pada pasal 18 dan untuk kata kas diganti
iuran (Nadia 17)
 Saran untuk sanksi tempatkan di bab sanksi, dan kalau keuangan khusus keuangan
(William 18)
 Opsi untuk sanksi dibuat pasal baru di keuangan, dan mekanisme sanksi diatur oleh
pengurus (Soleha 18)
NOTULENSI PEMBAHASAN REKOMENDASI KEPENGURUSAN PERIODE 2022-
2023

1. Adanya pelatihan Adminitrasi untuk Sekretaris (Nurul 18)


2. Menyediakan alat lapangan seperti cangkul untuk penelitian mahasiswa/i tanah, pengadaan
tas kamera dan ring sample (Soleha 18)
3. Adanya program kerja atau Divisi Minat Bakat (William 18)
4. Kepengurusan selanjutnya membuat tim pengkaji Historikal logo Himatan dan
menentukan kriteria bendera Himatan yang akan dimasukkan ke dalam AD/ART (William
18)
5. Memperbaharui blanko penyewaan aset Himatan (Ayu 18)
6. Pengadaan stavolt untuk komputer di sekre himatan (Maulida 18)
7. Melakukan program kerja internal yang meningkatkan solidaritas kepengurusan (William
18)
8. Untuk beberapa program kerja kepanitiaan tanggung jawabnya diberikan kepada angkatan
yang ditunjuk oleh pengurus (William 18)
9. Adanya program kerja terkait dengan Pemahaman Dasar Hukum (Marhan 18)
10. Untuk bendahara membuat nota khusus pembelian dalam antrian untuk meminimalisir
pembelian tanpa nota kemudian melaporkan laporan keuangan tiap bulan digrup himatan
berbarengan dengan laporan iuran anggota dalam satu file (karena ini tertera di pedoman
admin (Maulida 18)
11. Saran untuk kepengurusan berikutnya, bahwa angkatan yang tidak bisa melunasi iuran
bisa melakukan inventarisasi dengan akumulasi 50-80% dari angkatan itu membayar kas,
jika tidak memenuhi maka bisa dilakukan inventarisasi (Alfi 17)
12. Untuk tahun depan bisa mengadakan pelatihan arcgis minimal 3x pertemuan dalam satu
periode agar bisa menggunakan arcgis dengan baik, sehingga memiliki kemampuan
softskill (Alfi 17)
13. Untuk tahun yang akan datang bisa menghubungi semua alumni yang sudah lulus dari
Ilmu Tanah bisa masuk satu grup khusus jadi jika ada info tentang pekerjaan bisa tau (Alfi
17)
14. Untuk sertifikat pelatihan maksimal dikirimkan dua minggu setelah pelatihan (Maulida
18)
15. Untuk program Himatan mengajar bisa melibatkan anggota (William 18)
16. Membuat tabel jobdesc panitia secara garis besar (secara umum) agar punya jobdesc
permanen, sebelum rapat perdana dengan panitia untuk inti panitia berdiskusi dengan inti
kepengurusan menentukan jobdesc panitia (Ema 18)
17. Untuk pengurus tahun depan membuat buku evaluasi kepanitiaan setiap seksi, bertujuan
setiap seksi kepanitiaan bisa bercermin dari kegiatan sebelumnya. Dan buku evaluasi
wajib dibawa setiap rapat (Alfi 17)
18. Menambah program kerja dari Divisi Humas untuk mengapresiasi berupa ucapan baik itu
wisudawan/wisudawati, pendelegasian serta mahasiswa berprestasi (Marhan dan Meysa
18)
19. Divisi KWU kedepannya bisa membuat akun Instagram khusus untuk promosi jual-
jualannya dan bisa melalui Instagram tersebut mengadakan live untuk promosi (Meysa 18)
Untuk rekomendasi bisa saja tidak dikerjakan semua, karena di Musta juga tidak
dipertanyakan mengenai rekomendasi, asal dapat memberikan alasan yang logis mengapa
tidak dikerjakan, karena merupakan saran bagi anggota untuk kepengurusan menjadi lebih
baik.
NOTULENSI PEMILIHAN KETUM

Ahmad Fikri Agil 2019 mengajukan diri menjadi calon Ketua Umum Himatan Periode 2022-
2023
1. (Ery 18) apakah ada rencana manfaat proker untuk anggota luar? (bukan hanya anggota
yang mendapat manfaatnya, untuk masyarakat luar akan mendapatkan manfaatnya)
2. (Febri 17), apa yang bisa menjadi anda layak sebagai ketua Himatan? (karena pernah
mengikuti organisasi, dan merasa ilmu yang didapatkan layak banyak belajar seperti apa
kepemimpinan dan bersedia melanjutkan estafet kepengurusan selanjutnya)
Riansyah Jati Pamungkas 2019 direkomendasikan oleh Nadzar 2017 menjadi calon Ketum
(Tidak bersedia, kendala dari ortu melihat dari kepengurusan tahun kemaren kurang restu,
beban menjadi ketum berat karena harus memajukan Himatan lebih baik)
Adam Rolanda 2019 direkomendasikan oleh Akhbar 2018 menjadi calon Ketum (Tidak
bersedia, belum mengetahui lebih tentang keorganisasian Himatan dan tidak diperbolehkan
ortu untuk mengikuti organisasi)
Muhammad Febri 2019 direkomendasikan oleh Soleha 2018 menjadi Ketum (Tidak bersedia
jika menjadi ketum, namun siap menjadi waketum)
Muhammad Pramujar Habibi 2019 direkomendasikan oleh Cory 2018 menjadi Ketum (Tidak
bersedia, terhalang restu keluarga dan disuruh fokus kuliah)
Sine Elita 2019 direkomendasikan oleh Febri 2017 menjadi Ketum (Bersedia, mengikuti
forum saja)

Penyampaian visi misi dan tanya jawab


1. Ahmad fikri Agil
- holid= apakah saudara agil bersedia untuk fastrespon, jika ada pihak internal maupun
eksternal yang ingin menyampaikan aspirasinya?
Jawaban=saya bersedia fastrespon jika memang saya tidak berkesibukan, tapi insyaAllah
saya bersedia
Rada 19= bagaimana rencana saudara untuk mewujudkan visi point 4?
Jawaban= dari kami akan memfasilitasi lewat kepanitiaan atau event” dan juga pelatihan.
Mungkin ketika perkuliahan offline, anggota juga bisa mampir ke sekre untuk shahring
sharing
Riska= menanyakan visi pont 5, cara apa yang akan dipakai saudara agil agar membuat siswa
lebih aktif dan juga kreatif
Jawaban= sesuai dengan visi saya, kami akan memfasilitasi melalui program PKM. Disitu
para anggota bisa menerapkan ide idenya.
Riska= jawaban sudah cukup
2. Muhamad Febri Nur Rahman
-marhan 18= visi bagian ketiga, yang dimaksud dengan mempertimbangkan kebutuhan itu
seperti apa?
Jawaban= saya merealisasikan dengan menyediakan barang barang yang diperlukan untuk
anggota, seperti kebutuhan perkuliahan jika memang dibutuhkan
Marhan= sudah cukup dan saya sangat puas dengan jawaban
Febri= apakah dalam menyampaikan dan membuat visi misi ini, ada unsur paksaan?
Jawaban= kalau dalam hati nurani saya, jujur saya masih belum siap. Tapi saya berusaha
sebaik mungkin agar dapat diterima oleh semua anggota
Febri=karena tadi anda mengatakan tidak bersedia, apa yang anda maksud dengan membuat
visi dan misi dengan baik?
Jawaban= karena dari anggota ada yang merasa saya layak, maka saya sudah mencoba sebaik
mungkin untuk memenuhi ekspektasi dari anggota
Nadia 17= jika anda terpilih menjadi ketua, apa inovasi anda untuk kedepannya?
Jawaban= untuk inovasinya akan mengadakan divisi minat dan bakat

3. Sine Elita
Heri 15= misi poin pertama. Kerjasama pada poin pertama itu seperti apa supaya ada
perubahan, kakrena pada kepengurusan sebelumnya juga melakukan kerjasama dan hasilnya
sama saja
Marhan 18= bagaimana cara saudara menjalanjan visi dan misinya, karena dalam suatau
kepengurusan bukan hhanya menjalankan program kerja tapi juga menjalankan visi dan
misinya untuk satu tahun kedepan
Febri 17= apabila saudari mengusulkan ide yang sangat baik untuk himatan namun
memerlukan usaha keras untuk mewujudkannya, dan juga banyak dari anggota yang
menolak. Bagaimana cara anda untuk mengatasinya?
Jawaban untuk heri 15= membuat suatu program kerja dilapangan dan bekerja sama dengan
jurusan untuk memberikan manfaat pada masyarakat.
Jawaban= yang kita tau visi dan misi banyak melibatkan anggota dalam kepanitiaan, dan
melalui ini saya akan mewujudkan visi dan misi saya melalui hal tersebut
Jawaban= jika saran dan ide saya ditolak, maka akan sulit untuk merealisasikan ide tersebut.
Namun saya akan menanyakan lagi pada anggota, apakah ada yang salah dari id tersebut,
maka akan dibahas bersama sama. Dan akan memunculkan ide ide baru, yang bisa
mendapatkan hasil yang memuaskan.
Heri 15= saya ignin menanggapi, koordinasi antara dosen dan juga pengurus ini memang
agak suli apalagi dimasa pandemi seperti ini. Tapi kembali lagi kepada sine, bagaimana
caranya untuk memperkuar argumennya bahwa kehadiran dosen itu sangat penting bagi
setiap program kerja. Bisa tidak saudara mewujudkan hal tersebut.
Sine=mengenai skala besar kta itu bisa, tapi dari kita ini ada kendala dari anggota. Dari
beberapa yang saya temui, banyak anggota yang berpotensi tapi terlalu malas untuk repot
repot berkompetisi. Saya akan memcoba untuk mencari cara untuk anggota yang berpotensi
ini berani untuk ikut dan berpartisipasi. Mungkin memang susah juga untuk berkordinasi
dengan jurusan mengenai hal ini.
Febri= yang saya tanyakan, jika ide yang anda usulkan ditolak, padahal ide tersebut sudah
bagus menurut anda, bagaimana anda menyikapi hal tersebut?
Sine= saya tidak ingin egois, walaupun ide saya sudah bagus. Karena jika saya egois, itu akan
menimbulkan berdebatan perdebatan. Maka saya perlu melemahkan, agar anggota yang lain
bisa mengopsikan ide ide yang lain, karena dalam organisasi saya tidak sendiri. Jika saya
tetap kekeh untuk menjalankan ide tersebut, itu tidak bisa. Karena dalam merealisasikan
suatu ide dalam organisasi, saya perlu orang lain dan perlu bimbingan.
Febri= kan kita punya bpo, apakah anda akan langsung mengonsulkan ke jurusan dan
melangkahi bpo?
Sine= mungkin saya terlupa tadi, karena dikepanitiaan biasanya saya langsung ke pembina.
Mungkin terimakasih karena sudah mengingatkan.
Nadia = apakah anda memiliki inovasi untuk himatan kedepannya?diluar dari rekomendasi
Aulia 18= maksud dari poin 3 pelayanan bagi jurusan itu seperti apa?
Sine= saya akan fokus pada rekomendasi yang ada, mengenai inovasi lain nanti akan muncul
dengan sendirinya.
Sine= kenapa saya sedikit banyaknya melibatkan jurusan, karena himpunan kita ini ada
karena jurusan.

Opsi Teknis :
1. william 18= pandangan umum, kemudian masuk ke musyawarah atau kesimpulan
2. holid= jika dari pandangan umum tidak menghasilkan kesimpulan, maka langsung saja
dilakukan voting dan tidak perlu dilakukan loby

Opsi Waktu musyawarah:


1. 2x30 menit : rada 19
2. noor sholeha : 2x15 menit
Pandangan Umum mengenai Calon Ketua
Nadzar= ada beberapa paslon yang bagus dalam menjawab, dapat dilihat dari cara paslon
tersebut dalam menampung pertanyaan.mungkin tanpa disebut nama, bisa saja disimpulkan
siapa orangnya.
Rada 19= untuk paslon agil, sara menilai menurut personalitynya dari yang saya kenal agil
bisa menampung pendapat dari teman temannya, dan bisa dibilang agil merupakan pendengar
yang baik, namun dalam aksi atau tindakan, saudara agil perlu pendamping untuk
meyakinkan bahwa jalannya tersebut sudah benar. Untuk saudara febri, dari visi misinya
jelas, dari paslon paslon lainnya.
Holid 17= mungkin dari anggota lain bisa menyampaikan pendapatnya, terlebih dari teman
teman seangkatannya.
Vivi 20= untuk saudara sine, visi misi dan juga tujuannya bagus. Namun dalam
penyampaiannya kurang begitu jelas.
William= saya memberikan pandangan, untuk saudara agil lebih siap. Namun dari saudara
febri, ketika tidak siap, namun bisa mempersiapkan diri dengan baik. Mungkin pilihan akan
lebih condong ke kedua paslon yaitu agil dan febri.
Holid= untuk sine cukup kompleks dan sistematis, untuk jawaban lebih realistis sesuai
dengan kenyataan yang terjadi. Febri lebih cepat mengambil keputusan.
Parijal= agil lebih tenang, sine bagus. Sine lebih bisa menjawab secara spontan, dan untuk
agil agak sedikit ragu ragu.
Alfi= ketiga kandidat baik semua, dibandingkan dengan tahun ketahun. Tahun ini lumayan
komplit. Untuk memilih pemimpin ada tiga aspek yang perlu dinilia, yang pertama
emosional, yang kedua leadership, bagaimana dia mengarahkan dan membimbing, yang
ketiga sosialnya, dimana ini yang akan berdampak lebih dikepengurusan berikutnya.
Wiliam= karena ada tiga aspek yang harus dinilai, mungkin bisa kita kuganakan untuk
mengerucutkan ketiga paslon ini menjadi dua calon.
Febri= mungkin bisa meminta pandangan dari kawan kawan seangkatannya.
Wiliam= disini kami hanya memberi saran. Kembali lagi pada kalian, karena kalian yang
akan menemani paslon untuk menjalani kepengurusan
Ibnu= lebih condong ke agil, karena untuk pengendalian emosi agil lebih baik. Namun untuk
leadership dan sosial febri lebih baik dibanding saudara agil
Novi= untuk pengendalian emosi, agil lebih bisa mengendalikan emosi. Tidak langsung
diperlihatkan. Untuk pengambilan keputusan saudara febri lebih tegas, untuk saudara agil
harus didorong dulu untuk pengambilan keputusan. Dan untuk sosial lebih condong ke sine
Aida= lebih condong ke febri dan agil. Untuk pengendalian emosi saudara agil lebih bisa
mengendalikan emosi. Cuma untuk leadershipnya lebih condong ke febri.
=untuk saudara agil untuk penyampaian visi misi ada menyebut bahwa hal tersebut fleksibel,
sedangkan yang kita tahu bahwa visi dan misi adalah suatu acuan. Dan untuk ketua, kita
memerlukan orang yang tegas dalam mengambil keputusan
=saya lebih condong ke febri, karena dari segi disiplin waktu dan lain lain, saudara febri lebih
baik
=mengerucutkan opsi dari tida menjadi dua yaitu Febri dan agil
= untuk saudara febri tadikan menyatakan bahwa tidak siap, jadi jika nanti terpilih apakah
saudara febri bisa menjalankan kepengurusan dengan ikhlas?
= tadi saya juga menanyakan masalah ini, saudara febri sudah menjawab kalau memang tadi
tidak bersedia, namun tadi sudah mengatakan bahwa jika memang terpilih maka akan
melakukan yang terbaik. Dan dapat dilihat bahwa saudara febri bisa menampung pendapat
teman temannya, dan bisa merealisasikan dengan baik.
= untuk agil ada nilai plus karena dia mengajukan diri, dibanding dengan febri yang diajukan.
Dengan kata lain dia menyatakan dirinya mampu dan sanggup untuk menanggung semua
beban dan tanggung jawab. Dan untuk febri, mengingat dipilih dan juga melihat latar
belakang saudara febri yang orang tuanya keberatan. Berkemungkinan jika dia menjadi
ketum, akan menjadi beban tersendiri untuk dirinya sendiri.
=untuk saudara agil sangat disayangkan tadi sempat menyampaikan bahwa gugup,
seharusnya tidak perlu menyatakan bahwa gugup.
= dilihat dari pelaksanaan prlit kemaren saudara febri ini, leadership dan sosialnya ini bagus.
Kalau saudara agil, ini orangnya eksekutor. Tapi bisa membackup ketika teman temannya
perlu backupan.
Opsi penambahan waktu :
1. rada : 2x15 menit
=tadi saudara febri ada mengatakan bahwa dia akan memenuhi ekspektasi dari kita semua,
dengan kata lain dia sudah memikirkan apa yang kita khawatirkan.
=saya lebih condong ke agil, karena tadi saudara febri sudah ditelfon mamanya dan
menanyakan masalah ini
=sayan ingin mengajukan voting karena tidak ada titik terang.
=saya sepakat dengan saudara alfi, untuk mengajukan voting
Voting disepakati
Opsi voting:
1. Aida, yang offline mengangkat tangan dan online mengirim voting kekolom chat secara
privat
2. nurul : menggunakan kertas, dan online menggunakan nama samaran
Ket : 1. Agil, 2. Febri

You might also like