You are on page 1of 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Guruan : SMKN 2 Luwu Utara


Mata Pelajaran : Bahasa Inggris (Wajib)
Kelas /Semester : XII/I
Materi Pokok : Teks penyerta gambar (caption text)
Metode Pembelajaran : Tatap Muka
Alokasi Waktu : 3 x 40 menit

A. Kompetensi Inti
KI PENGETAHUAN KI KETERAMPILAN
3. memahami, menerapkan, menganalisis dan 4. mengolah, menalar, menyaji, dan mencipta
mengevaluasi pengetahuan faktual, konseptual, dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait
prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa dengan pengembangan dari yang dipelajarinya
ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, di sekolah secara mandiri serta bertindak
teknologi, seni, budaya, dan secara efektif dan kreatif, dan mampu
humaniora dengan wawasan kemanusiaan, menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan
kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian, serta
menerapkan pengetahuan prosedural pada
bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat
dan minatnya untuk memecahkan masalah

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)

Kompetensi Dasar (KD) Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)


3.3 membedakan fungsi sosial, struktur teks, dan 3.3.1 Menganalisa perbedaan jenis-jenis
unsur kebahasaan beberapa teks khusus dalam teks penyerta gambar (caption)

bentuk teks caption, dengan memberi dan berdasarkan fungsi sosial,

meminta informasi terkait gambar /foto struktur teks, dan unsur

/tabel/grafik/ bagan, sesuai dengan konteks kebahasaan.

penggunaannya.

4.3.1Menangkap makna secara kontekstual 4.3.1.1 Menemukan makna teks penyerta


terkait fungsi sosial, struktur teks, dan gambar (caption) sesuai dengan konteks
unsur kebahasaan teks khusus dalam penggunaannya
bentuk caption terkait
gambar/foto/tabel/grafik/bagan
4.3.2 Menyusun teks khusus dalam bentuk teks
4.3.2.1. Membuat teks penyerta gambar
caption terkait
(caption) sesuai dengan konteks
gambar/foto/tabel/grafik/bagan, dengan
penggunaannya
memperhatikan fungsi sosial, struktur teks,

1
dan unsur kebahasaan, secara benar dan
sesuai konteks

C. Tujuan Pembelajaran

Melalui model pembelajaran Problem Based Learning dengan pendekatan saintifik dan
TPACK, peserta didik diharapkan mampu mampu menganalisa perbedaan jenis,
menemukan makna dan membuat teks penyerta gambar (caption) sesuai dengan konteks
penggunaannya.

D. Materi Pembelajaran
1. Materi pembelajaran
a. Fakta
What Is a Good Caption for a Picture?
A good photo caption is informative and catchy. It explains the story of the photograph and
provides context.
b. Konsep
➢ Social function
Helping readers or viewers
to understand more
information that might not
be in photos or videos
➢ Generic structure; The
tittle, The Lead, Section
heading
➢ Language features:
exclamation, question,
adjective phrase, personal
phrase, simple present
tense.
c. Prinsip
➢ Frasa nominal untuk benda, orang, binatang, lokasi, dan sebagainya yang menjadi fokus,
dengan atau tanpa a, the, this, those, my, their.
➢ Frasa verbal terkait gambar/foto dalam struktrur kalimat yang sesuai
➢ Ucapan, tekanan kata, intonasi, ejaan, tanda baca.

E. Metode Pembelajaran
1. Pendekatan : SAINTIFIK, TPACK
2. Model Pembelajaran : Problem Based Learning
3. Metode : Ceramah, penyajian karya, tanya jawab

F. Media/alat, Bahan dan Sumber Pembelajaran

2
1. Media/alat
a. Laptop/Smartphone
b. Weblog
c. Media LCD projector
d. Youtube
e. Website
f. Aplikasi/software
2. Sumber Belajar
a. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. 2016. Buku peserta didik Mata Pelajaran bahasa
inggris. Jakarta: Kementerian Guruan dan Kebudayaan.
b. bahan ajar
c. Internet/Weblog :
https://ibrahimmasamba.blogspot.com/2021/05/photo-caption.html
https://www.thejakartapost.com
https://expertphotography.com/photo-captions/
https://englishadmin.com
https://learnenglishteens.britishcouncil.org
d. Sumber lain yang relevan

G. Langkah-langkah Pembelajaran
Kegiatan Waktu

Kegiatan Pendahuluan

Orientasi
❖ Melakukan pembukaan dengan salam pembuka dan berdoa untuk memulai pembelajaran
❖ Memeriksa kehadiran peserta didik
Apersepsi
❖ Mengaitkan materi yang akan dipelajari dengan pengalaman peserta didik sebelumnya.
❖ Mengajukan pertanyaan yang ada keterkaitannya dengan pelajaran yang akan dilakukan.
20
Motivasi
menit
❖ Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari teks penyerta gambar caption
dalam kehidupan sehari-hari.
❖ Menyampaikan tujuan pembelajaran pada pertemuan yang berlangsung
Pemberian Acuan
❖ Memberitahukan materi pelajaran yang akan dibahas pada pertemuan saat itu.
❖ Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pengalaman belajar.
❖ Guru membagi peserta didik kedalam beberapa kelompok belajar

Kegiatan Inti

a. Mengamati / Pemberian Stimulus 90


menit
❖ Guru menampilkan weblog https://ibrahimmasamba.blogspot.com/2021/05/photo-
caption.html di layar infokus.

3
❖ Beberapa gambar tanpa dan dengan teks penyerta di tampilkan di weblog kemudian
peserta didik diminta untuk mengamati / membaca dan memahami teks penyerta
gambar (caption).
Strategi:
“Mengapa caption text sangat penting bagi pembaca?”

b. Mengidentifikasi Masalah
❖ Secara berkelompok peserta didik berdiskusi untuk menentukan letak
permasalahan yang harus diselesaikan. Peserta didik kemudian diarahkan untuk
merumuskan pertanyaan/rumusan masalah terkait hasil pengamatan dan tujuan
pembelajaran yang ingin dicapai.
❖ Peserta didik menganalisa perbedaan jenis dari teks-teks penyerta gambar (caption)
yang ditampilkan.
❖ Hasil analisa Peserta didik (Group activity) dituliskan dalam LKPD Task 1.
Strategi:
“Apa unsur kebahasaan dari caption text?
“Bagaimana tipe caption text terkini?
c. Menanya
❖ Guru membuka ruang kepada peserta didik untuk menanyakan hal-hal yang kurang
dimengerti mengenai materi yang telah disajikan.
❖ Guru memberikan pertanyaan yang berkaitan dengan caption yang ada pada
gambar.
Strategi:
“Menurut anda yang mana caption text terbaik dari foto-foto tersebut,
mengapa?
“Apa pesan yang terkandung dalam foto caption tersebut?”

d. Mengumpulkan informasi
❖ Secara berkelompok peserta didik, mendiskusikan berbagai macam contoh caption
text yang ditemukan dari berbagai sumber.
❖ Peserta didik berdiskusi di kelompoknya kemudian mempresentasikan caption
mana yang baik sesuai rules dan pesan yang terkandung dalam photo caption.
(LKPD 2).

e. Mengkomunikasikan
❖ Guru meminta kelompok untuk mempresentasikan jawaban LKPD 1 dan 2 di depan
kelas.
❖ Peserta didik yang lain menyimak dan memberi masukan terhadap persentasi
kelompok penyaji.
❖ Peserta didik yang memberikan presentasi dengan benar akan mendapat pujian dan
Peserta didik yang masih belum benar, di beri koreksi.

4
❖ Dengan menggunakan aplikasi editing gambar pada smartphone maupun laptop
Peserta didik mengerjakan soal pada LKPD 3.
❖ Secara berkelompok Peserta didik mempersentasikan hasil karyanya.

Catatan :
Selama pembelajaran berlangsung, guru mengamati sikap peserta didik dalam pembelajaran
yang meliputi sikap: Tanggungjawab, Peduli dan Kerjasama.

Kegiatan Penutup
Peserta didik :
● Membuat rangkuman/simpulan pelajaran. Tentang point-point penting yang muncul
dalam kegiatan pembelajaran yang baru dilakukan.
● Melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilaksanakan.
Guru :
● Memeriksa pekerjaan peserta didik yang selesai langsung diperiksa. Peserta didik yang 10
menit
selesai mengerjakan projek dengan benar diberi paraf serta diberi nomor urut peringkat,
untuk penilaian projek.
● Merencanakan kegiatan tindak lanjut dalam bentuk tugas kelompok/ perseorangan (jika
diperlukan).
● Mengagendakan pekerjaan rumah.
● Menyampaikan rencana pembelajaran pada pertemuan berikutnya
● Guru mengucapkan salam dan menutup pembelajaran.

H. Penilaian, Pembelajaran Remedial dan Pengayaan

1. Teknik Penilaian
a. Penilaian Kompetensi Pengetahuan
1) Tes Tertulis
a) Uraian/esai
2) Tes Lisan
b. Penilaian Kompetensi Keterampilan
1) Tes Tertulis
a) Uraian / esai
2) Produk
a) Penyajian karya
2. Instrumen Penilaian
Terlampir
3. PembelajaranRemedial dan Pengayaan
a. Remedial
❖ Remedial dapat diberikan kepada peserta didik yang belum mencapai KKM 75 maupun
kepada peserta didik yang sudah melampui KKM. Remidial terdiri atas dua bagian :

5
remedial karena belum mencapai KKM dan remedial karena belum mencapai Kompetensi
Dasar.
❖ Guru memberi semangat kepada peserta didik yang belum mencapai KKM (Kriteria
Ketuntasan Minimal). Guru akan memberikan tugas bagi peserta didik yang belum
mencapai KKM (Kriterian Ketuntasan Minimal), misalnya sebagai berikut.
✦ Membuat caption untuk beberapa foto pribadi: merancang untuk membuat caption
foto-foto tersebut.
b. Pengayaan
❖ Pengayaan diberikan untuk menambah wawasan peserta didik mengenai materi
pembelajaran yang dapat diberikan kepada peserta didik yang telah tuntas mencapai KKM
atau mencapai Kompetensi Dasar.
❖ Pengayaan dapat ditagihkan atau tidak ditagihkan, sesuai kesepakatan dengan peserta
didik.
❖ Direncanakan berdasarkan IPK atau materi pembelajaran yang membutuhkan
pengembangan lebih luas misalnya
✦ Mencermati beberapa caption beserta fotonya dari koran

Luwu Utara, 29 April 2021

Mengetahui,

Kepala UPT. Guru Mata pelajaran

KRISTINA, ST.M.M.Pd IBRAHIM, SPd


NIP. 197303132005022001 NIP. 198305022010011011

You might also like