You are on page 1of 1

PGSD ESA UNGGUL

Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) adalah bidang ilmu yang memberi bekal
tentang gimana caranya jadi seorang pendidik sekaligus pengajar bagi siswa-siswi
Sekolah Dasar.
Guru SD bertanggung jawab membangun kepribadian siswa sejak dini. Guru SD
memberikan pondasi ilmu yang berguna sehingga siswa siap untuk menapaki
jenjang pendidikan selanjutnya.

Keuntungan Jadi Sarjana PGSD


Lulusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar nantinya akan jadi jembatan menuju
kesuksesan lho, kamu bakal jadi sosok pahlawan tanpa tanda jasa.
Dengan menjadi Guru, kamu bisa terus meng-upgrade kemampuan akademikmu.

Mata Kuliah Jurusan PGSD


Kamu akan mempelajari hampir semua materi pelajaran, seperti Matematika, IPA,
IPS, Bahasa Indonesia, PPKn, Seni juga Keterampilan. Kamu belajar mulai dari
konsep dasar, pendidikan, sampai gimana melakukan pemgembangan
pembelajaran setiap mata pelajaran. Selain itu, belajar gimana mengelola kelas,
mengevaluasi kurikulum, menyusun bahan ajar, melakukan penilaian.

Prospek Kerja
Lulusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar memang dicetak jadi Guru.
Tapi nggak menutup kemungkinan kamu bisa mencoba profesi lain di bidang
pendidikan. Misalnya, kamu bisa jadi seorang pakar yang memberikan pelatihan
mengajar kreatif kepada guru-guru SD di berbagai wilayah di Indonesia. Bisa juga
jadi konsultan dalam mengembangkan sekolah.

You might also like