Diskusi Sesi Ke - 6 Kimia Dasar

You might also like

You are on page 1of 3

1.

Berikan ulasan mengenai pembentukan ikatan ion dan perubahan energi yang terjadi
pada pembentukan ikatan ion!

Ikatan ion adalah ikatan yang terjadi akibat adanya serah terima elektron sehingga
membentuk ion positif dan ion negatif yang konfigurasi elektronnya sama dengan gas mulia.
Ion positif dan ion negatif diikat oleh suatu gaya elektrostatik. Senyawa yang dihasilkan
disebut senyawa ion. Salah satu contoh yang sering kita jumpai sehari-hari adalah garam
dapur. Nah, garam dapur itu rumus kimianya adalah NaCl (Natrium klorida). Dalam NaCl padat
terdapat ikatan antara ion Na+ dan ion Cl- dengan gaya elektrostatik, sehingga disebut ikatan
ion.

Pada ikatan ionik, terjadi transfer elektron dari satu atom ke atom lainnya. Oleh karena
berpindahnya elektron, maka atom yang mendapatkan elektron menjadi bermuatan negatif,
sedangkan atom yang kehilangan elektron akan bermuatan positif. Jika atom ketambahan
elektron, maka atom tersebut menjadi ion negatif atau dikenal dengan istilah anion.
Sedangkan jika atom kehilangan elektron, maka atom tersebut menjadi ion positif atau
kation. Karena adanya perbedaan muatan antar ion (ion positif dan ion negatif), maka ion
positif dan negatif akan saling tarik menarik oleh gaya elektrostatik. Kejadian inilah yang
merupakan dasar dari ikatan ionik.

Proses Pembentukan Ikatan Ion

Seperti yang telah dibahas pada kaidah oktet sebelumnya, setiap unsur harus berusaha
memiliki konfigurasi elektron seperti gas mulia, bisa dengan melepaskan elektron ataupun
menerima elektron, supaya stabil. Peristiwa serah terima elektron ini terjadi pada senyawa
NaCl alias garam dapur. Natrium (Na) dengan konfigurasi elektron (2,8,1) akan lebih stabil jika
melepaskan 1 elektron sehingga konfigurasi elektron berubah menjadi (2,8). Sedangkan
Klorin (Cl), yang mempunyai konfigurasi (2,8,7), akan lebih stabil jika mendapatkan 1 elektron
sehingga konfigurasinya menjadi (2,8,8). Jadi agar keduanya menjadi lebih stabil, maka
natrium menyumbang satu elektron dan klorin akan kedapatan satu elektron dari natrium.
Ketika natrium kehilangan satu elektron, maka natrium menjadi lebih kecil. Sedangkan klorin
akan menjadi lebih besar karena ketambahan satu elektron. Oleh karena itu ukuran ion positif
selalu lebih kecil daripada ukuran sebelumnya, namun ion negatif akan cenderung lebih besar
daripada ukuran sebelumnya. Ketika pertukaran elektron terjadi, maka Na akan menjadi
bermuatan positif (Na+) dan Cl akan menjadi bermuatan negatif (Cl-). Kemudian terjadi gaya
elektrostatik antara Na+ dan Cl- sehingga membentuk ikatan ionik. Untuk lebih jelasnya
perhatikan gambar berikut:
Perbedaan Ikatan Ion dan Ikatan Kovalen

- Ikatan ion dapat terjadi karena perpindahan elektron dari kation ke anion sedangkan ikatan
kovalen terjadi karena penggunaan bersama pasangan elektron dari atom yang sama-sama
kurang elektron.

- Ikatan ion terjadi pada atom logam dengan non logam sementara ikatan kovalen terjadi
antar atom non logam.

- Ikatan ion memiliki titik didih dan titik leleh yang lebih tinggi dibandingkan dengan ikatan
kovalen.

- Ikatan ion dapat menghantarkan listrik dalam bentuk lelehan maupun larutan sedangkan
ikatan kovalen hanya larutan saja.

Contoh Ikatan Ion

Ikatan ion umumnya terjadi pada atom logam dan non logam. Atom logam seperti golongan
IA dan IIA akan berperan sebagai kation sedangan atom-atom non logam seperti golongan
VIIA dan VIA akan berperan sebagai anionnya. Contoh senyawa yang mengandung ikatan ion
yaitu:

a. KF memiliki ikatan ionik, karena K termasuk logam (golongan IA) dan F termasuk non logam
(golongan VIIA).

b. K2O memiliki ikatan ionik, karena K termasuk logam (golongan IA) dan O termasuk non
logam (golongan VIA).

c. MgCl2 memiliki ikatan ionik, karena Mg termasuk logam (golongan IIA) dan Cl termasuk non
logam (golongan VIIA)

d. BaCl2 memiliki ikatan ionik, karena Ba termasuk logam (golongan IIA) dan Cl termasuk non
logam (golongan VIIA)
e. LiF memiliki ikatan ionik, karena Li termasuk logam (golongan IA) dan F termasuk non logam
(golongan VIIA)

Sumber :
Buku Modul Kimia
https://akupintar.id/info-pintar/-/blogs/apa-itu-ikatan-ion-pengertian-proses-
pembentukan-dan-contohnya-
https://www.sridianti.com/kimia/apa-perbedaan-ikatan-ion-dan-kovalen.html

You might also like