You are on page 1of 1

1.

Asas-asas etis yang pokok dalam administrasi pemerintahan ada 6 buah, yaitu sebagai
berikut.
a. pertanggungjawaban
Hasrat setiap petugas administrasi pemerintahan untuk merasa memikul kewajiban penuh dan
ikatan kuat dalam pelaksanaan semua tugas pekerjaan secara memuaskan.
b. pengabdian
Hasrat keras setiap petugas administrasi pemerintahan untuk menjalankan semua tugas
pekerjaan dengan seluruh tenaga fisik, pikiran, semangat kegairahan, dan perhatian tanpa
pamrih apa-apa yang bersifat pribadi.
c. kesetiaan
Kesadaran setiap petugas administrasi pemerintahan untuk setulusnya patuh kepada tujuan
bangsa, konstitusi negara, peraturan perundangan, badan instansi, tugas jabatan maupun pihak
atasan demi tercapainya cita-cita bersama yang ditetapkan.
d. kepekaan
Kemauan dan kemampuan setiap petugas dalam administrasi pemerintahan untuk
memperhatian serta siaga terhadap berbagai perkembangan yang baru, situasi yang berubah,
dan kebutuhan yang timbul dalam kehidupan masyarakat dari waktu ke waktu dengan disertai
usaha-usaha untuk menanggapi secara sebaik-baiknya.
e. persamaan
Hasrat setiap petugas administrasi pemeritahan untuk memberikan perlakuan yang sama tanpa
membeda-bedaka atau pilih kasih kepada semua pihak.
f. kepantasan
Hasrat setiap petugas administrasi pemerintahan untuk memperhatikan persoalan dan
kebutuhan dalam masyarakat yang sangat beraneka ragam sehingga memerlukan perbedaan
perlakuan asalkan berdasarkan pertimbangan yang adil atau alasan yang benar.
2. makud dari “Pelayanan kepada rakyat adalah di atas pelayanan terhadap diri sendiri” itu
adaah supaya dalam melayani rakyat harus didahulukan daripada kepentingan pribadi apalagi
yang berbau dengan pelayanan publik.

Referensi :
ADPU4533/Modul 6

You might also like