You are on page 1of 3

BUKU JAWABAN TUGAS

MATAKULIAH TUGAS 1

Nama Mahasiswa : Oktia Rosmalitha

Nomor Induk Mahasiswa/ NIM : 048050471

Kode/Nama Mata Kuliah : EKMA4476/Audit SDM

Kode/Nama UPBJJ : 18/Palembang

Masa Ujian : 2022/23.2(2023.1)

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


UNIVERSITAS TERBUKA
Jawab:

1. Menurut IBK. Bhayangkara (2008) pembagian ruang lingkup sumber daya manusia adalah
sebagai berikut “Ruang lingkup audit sumber daya manusia dibagi ke dalam tiga kelompok, sesuai
dengan admisnistrasi asset tetap pada umumnya yaitu perolehan, penggunaan dan penghentian
penggunaan”.
Adapun penjelasan dari ruang lingkup di atas adalah sebagai berikut:
 Perolehan sumber daya manusia, mulai dari awal proses perencanaan kebutuhan sumber daya
manusia hingga proses seleksi dan penempatan. 
 Pengelolaan (pemberdayaan sumber daya manusia) meliputi semua aktivitas pengelolaan
sumber daya manusia setelah ada di perusahaan, mulai dari pelatihan dan pengembangan
sampai dengan penilaian kinerja karyawan. 
 Penghentian penggunaan maksudnya adalah pengurangan sumber daya manusia yang
disebabkan karena pensiun, mengundurkan diri maupun pemecatan akibat pelanggaran aturan
perusahaan.
Berdasarkan penjelasan diatas ruang lingkup audit sumber daya manusia meliputi seluruh aspek yang
berkenaan dengan fungsi-fungsi manajemen dalam suatu perusahaan yaitu di mulai dari perolehan,
pengelolaan dan penghentian penggunaan sumber daya manusia dalam suatu perusahaan.

2. Menurut Robert Bacal (2002:67), proses perencanaan kinerja terbagi dalam tiga (3) tahapan,
yaitu:
a) Tahap persiapan Untuk melakukan persiapan, baik manajer maupun karyawan harus
mengetahui dengan baik kemana arah tujuan organisasinya. Hal ini merupakan sesuatu
yang dapat dilakukan sebelum mereka bertemu. Persiapan yang melibatkan manajer dan
karyawan dapat mengkaji ulang tentang rencana dan tujuan unit kerja, hasil evaluasi kinerja
atau rencana kinerja yang lalu.
b) Tahap pertemuan Pertemuan merupakan saatnya manajer dan karyawan duduk bersama,
biasanya mendiskusikan pekerjaan untuk tahun mendatang.
c) Tahap penutupan Tahap penutupan atau tahap evaluasi dimana karyawan dan manajer
membereskan bebagai hal yang masih belum tuntas, dan menyelesaikan penentuan tujuan
serta standar. Hal ini bentuknya bisa berupa pertemuanpertemuan lanjutan yang lebih
singkat.

3. A. Strategi Rekrutmen Berorlentasi Pandangan Lama :


1. Mengembangkan talenta dari seluruh SDM yang dimiliki
2. Mencari calon pelamar dari sumber tradisional
3. Merekrut untuk jabatan yang kosong
4. Berpegang pada tawaran gaji yang sesuai dengan peraturan uang berlaku
saat ini.
5. Merekrut merupakan proses saringan
6. Merekrut tidak memerlukan suatu.rencana khusus

Rekrutmen Berorientasi Pandangan Baru :


1. Mendapatkan SDM yang bertalenta pada Strategi semua jenjang jabatan
baik dari dalam maupun dari luar perusahaan
2. Mencari calon pelamar dari beragam sumber
3. Bila perlu untuk mendapatkan kandidat yang sesual dengan peraturan yang sesuai saat kita
inginkan fleksibel dalam memberikan tawaran gaji
4. Merekrut tidak hanya merupakan proses menyaring tapi juga proses
menjual perusahaan
5. Perusahaan harus mengembangkan strategi rekrutmen untuk setlap jenis
talenta

B. Berikan contoh dan jelaskan suatu perusahaan yang anda ketahui yang beralih dari strategi
rekrutmen pandangan lama (tradisional) menjadi strategi rekrutmen yang berorientasi pada
pandangan baru.

Contoh Perusahaan PT. Papa Samsu, karena dengan adanya strategi rekruitmen pandangan baru
pihak perusahaan merasa lebih diuntungkan karena dari pihak perusahaan Merekrut tidak hanya
merupakan proses menyaring tapi juga proses menjual perusahaan dan bisa mendapatkan kandidat
bertalenta atau calon pelamar dari berbagai sumber baik dari dalam maupaun dari luar perusahaan.

You might also like