You are on page 1of 180

LAPORAN KASUS ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF

PADA Ny. V UMUR 37 TAHUN DENGAN PUTING SUSU


LECET DI PMB HJ.EFIARNI, A.Md.Keb
TANJUNGPINANG
TAHUN 2022

Laporan Tugas Akhir

Disusun Oleh :
SARAH KINANTI
NIM. P07224219 1940

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA


POLITEKNIK KESEHATAN TANJUNGPINANG
PRODI D III KEBIDANAN
2022
LAPORAN KASUS ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF
PADA Ny. V UMUR 37 TAHUN DENGAN PUTING SUSU
LECET DI PMB HJ.EFIARNI, A.Md.Keb
TANJUNGPINANG
TAHUN 2022

Laporan Tugas Akhir

Untuk memenuhi salah satu syarat tugas akhir dalam menyelesaikan


Pendidikan pada Program Studi DIII Kebidanan
Politeknik Kesehatan Tanjungpinang

Disusun Oleh :
SARAH KINANTI
NIM. P07224219 1940

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA


POLITEKNIK KESEHATAN TANJUNGPINANG
PRODI DIII KEBIDANAN
TAHUN 2022
HALAMAN PERSETUJUAN

i
ii
iii
DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Nama : SARAH KINANTI


Nim : PO7224219 1940
Tempat / Tanggal Lahir : Dabo Singkep, 07 Januari 2001
Agama : Islam
Jumlah saudara Kandung : 3 (Tiga) Anak Ke : 1
Nama Orang Tua : Ayah : Saparuddin
Ibu : Dormanita
Nama saudra Kandung : 1. Sarah kinanti
2. Cindi Fibiola
3. Putra Hadinata
Alamat :Dabo Singkep-Kp.Kuala Raya, RT003/RW004,
Kec.Singkep Barat, Kab. Lingga, Prov.Kepulauanriau
Riwayat Pendidikan :
1. PAUD Srikandi, 2008
2. SDN 002 Kuala Raya, 2007 – 2013
3. SMPN 1 Singkep Barat, 2013 – 2016
4. SMAN1 Singkep Barat, 2016 – 2019

iv
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang


telah memberikan berbagai kemudahan, petunjuk serta karunia
yang tak terhingga sehingga penulis dapat menyelesaikan
Laporan Tugas Akhir yang berjudul “Asuhan Kebidanan
Komprehensif pada Ny. V Umur 37 Tahun dengan Keluhan
Putting Susu Lecet di Praktik Mandiri Bidan Hj. Efiarni,
A.Md.Keb Tanjungpinang Tahun 2022” dengan baik dan tepat
waktu.
Laporan Tugas Akhir ini penulis susun untuk
memenuhi salah satu persyaratan memperoleh derajat Ahli
Madya Kebidanan pada Program studi D III Kebidanan
Politeknik Kesehatan Tanjungpinang. Dalam penyusunan
Laporan Tugas Akhir ini penulis telah mendapatkan banyak
bimbingan dan bantuan dari berbagai pihak, untuk itu pada
kesempatan ini penulis ingin mengucapkan terima kasih
kepada :
1. Bapak Iwan Iskandar, SKM., MKM selaku Direktur Poltekkes Kemenkes
Tanjungpinang.
2. Ibu Rahmadona, M.Keb selaku Ketua Prorgram Studi D-III Kebidanan
Poltekkes Kemenkes Tanjungpinang.
3. Ibu Nurul Aini Suria Saputri, SST., MKM selaku pembimbing utama yang
telah memberikan bimbingan, arahan serta motivasi kepada penulis, sehingga
Laporan Tugas Akhir ini dapat terwujud
4. Ibu Sabtini Ika Putrri, S.K.M., selaku pembimbing pendamping yang juga telah
memberikan bimbingan, arahan serta motivasi kepada penulis dalam penulisan
Laporan Tugas Akhir ini.
5. Ibu Utami Dewi, MPH., selaku penguji yang juga telah memberikan arahan
sehingga Laporan Tugas Akhir ini dapat terwujud.
6. Pimpinan Praktik Mandiri Bidan “Hj. Efiarni, A.Md.Keb” beserta pegawai
yang telah memberi izin.

v
7. Ny. V yang telah bersedia menjadi subyek dalam penulisan Laporan Tugas
Akhir ini.
8. Secara khusus dengan rasa hormat kepada Orang tua, keluargaku tercinta, dan
orang- orang terdekat saya yang telah memberikan dukungan moral melalui
kasih sayangnya bersedia memberikan nasihan serta motivasi serta kasih
sayang yang tiada terkira dalam setiap langkah kaki penulis.
9. Seluruh teman-teman mahasiswa Jurusan Kebidanan Politeknik Kesehatan
Tanjungpinang yang telah memberikan dukungan baik berupa motivasi
maupun kompetisi yang sehat dalam penyusunan Laporan Tugas Akhir ini.
10. Serta orang terdekat seperti sahabat, teman dekat dan orang yang saya sayangi
yang selalu menemani dan menyemangati.
Penulis sudah berusaha semaksimal mungkin, namun kesempurnaan itu
hanya milik Tuhan Yang Maha Esa. Oleh karena itu, segala kritik dan saran
yang bersifat membangun sangat penulis harapkan demi kesempurnaan
Laporan Tugas Akhir ini.

Tanjungpinang, 21 Juli 2022

Penulis

vi
DAFTAR ISI

HALAMAN PERSETUJUAN................................................................................i
HALAMAN PENGESAHAN.................................................................................ii
SURAT PERNYATAAN........................................................................................iii
DAFTAR RIWAYAT HIDUP ..............................................................................iv
KATA PENGANTAR ............................................................................................v
DAFTAR ISI...........................................................................................................vii
DAFTAR TABEL...................................................................................................ix
DAFTAR GAMBAR...............................................................................................x
DAFTAR BAGAN..................................................................................................xi
DAFTAR LAMPIRAN..........................................................................................xii
INTISARI...............................................................................................................xiii
ABSTRAK .............................................................................................................xiv
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang ...........................................................................................1
B. Rumusan Masalah ......................................................................................4
C. Tujuan Penulisan ........................................................................................4
D. Manfaat Penulisan ......................................................................................5
BAB II TINJAUAN PUSTAKA
A. Asuhan Kebidanan Komprehenshif ...........................................................6
B. Asuhan Kebidanan Kehamilan....................................................................6
C. Asuhan Kebidanan Persalinan...................................................................21
D. Asuhan Kebidanan Pada Masa Nifas.........................................................32
E. Asuhan Kebidanan Bayi baru lahir............................................................40
F. Pendokumentasian SOAP..........................................................................44
G. Kerangka Teori..........................................................................................46
BAB III PERSIAPAN PELAKSANAAN KASUS

vii
A. Tempat dan Waktu ....................................................................................47
B. Subyek Studi Khasus ...............................................................................47
C. Definisi Operasional..................................................................................47
D. Teknik Pengumpulan Data ........................................................................49
E. Alat dan Bahan ..........................................................................................50
BAB IV HASIL PEMBAHASAN.........................................................................52
A. Gambaran Umum Lokasi LTA..............................................................52
B. Hasil ..........................................................................................................52
C. Pembahasan .............................................................................................71
BAB V PENUTUP........................................................................................................77
A. Kesimpulan ..............................................................................................77
B. Saran ........................................................................................................77
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

viii
DAFTAR TABEL

Tabel 1 Peningkatan Berat Badan selama kehamilan..............................................14


Tabel 2 TFU Menurut Penambahan per tiga jari.....................................................15
Tabel 3 Skrining Imunisasi TT................................................................................19
Tabel 4 Involusi uterus.............................................................................................34
Tabel 5 kunjungan Neonatus....................................................................................41
Tabel 6 Definisi Operasional...................................................................................46

ix
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 Leopold 1......................................................................16


Gambar 2 Leopold 2......................................................................17
Gambar 3 Leopold 3......................................................................18
Gambar 4 Leopold 4......................................................................18

x
DAFTAR BAGAN

Bagan 1 Kerangka Teori........................................................................................46

xi
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Permohonan menjadi Klien


Lampiran 2 Persetujuan menjadi Klien (Informed Concent)
Lampiran 3 Jadwal rencana pelaksanaan LTA
Lampiran 4 Jadwal kunjungan Laporan Kasus Komprehensif
Lampiran 5 Format/pengkajian ANC kunjungan I
Lampiran 6 Format/pengkajian ANC kunjungan II
Lampiran 7 Format/pengkajian INC
Lampiran 8 Patograf
Lampiran 9 Format/pengkajian PNC kunjungan I
Lampiran 10 Format/pengkajian PNC kunjungan II
Lampiran 11 Format/pengkajian BBL kunjungan I
Lampiran 12 Format/pengkajian BBL kunjungan II
Lampiran 13 Lembar konsultasi pembimbing utama
Lampiran 14 Lembar konsultasi pembimbing pendamping
Lampiran 15 Satuan Acara Penyuluhan (SAP) dan materi SAP
Lampiran 16 Dokumentasi pelaksanaan LTA

xii
KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA
POLITEKNIK KESEHATAN TANJUNGPINANG
PRODI DIII KEBIDANAN

Laporan Tugas Akhir, Juni 2022


Laporan Kasus Asuhan Kebidanan Komprehensif Pada NY. V Umur 37
Tahun Dengan Keluhan Putting Susu Lecet Di Praktik Mandiri Bidan Hj.
Efiarni, A.Md.Keb TanjungPinang Tahun 2022

Sarah Kinanti, Nurul Aini Suria Saputri, Sabtini Ika Putri

xii + 78 halaman + 8 tabel + 4 gambar + 1 bagan + 16 lampiran

INTISARI
Asuhan Kebidanan Komprehensif merupakan asuhan yang diberikan mulai
dari Kehamilan, Persalinan, Nifas dan Bayi Baru Lahir. Salah satu yang dapat
diatasi dengan asuhan kebidanan komprehensif yaitu puting susu lecet. Puting
susu lecet merupakan masalah dalam menyusui yang disebabkan trauma pada
puting susu, selain itu dapat pula terjadi retak dan pembentukan celah-celah,
sehingga ASI tidak dapat keluar dengan lancar. Tujuan dari tugas akhir ini adalah
penulis mampu melakukan Asuhan Kebidanan Komprehensif dan masa
kehamilan, persalinan, nifas dan bayi baru lahir pada Ny. V umur 37 tahun dengan
puting susu lecet di Praktik Mandiri Bidan Hj. Efiarni, A.Md.Keb Tanjungpinang
Tahun 2022.
Laporan Tugas Akhir ini di laksanankan di Praktik Mandiri Bidan Hj.
Efiarni, A.Md.Keb dan di drumah Ny. V Pelaksanaan pengkajian telah
dilaksanankan dari bulan Maret sampai Juli 2022, dengan subjek Ny. V dan Bayi
Ny. V. Dalam pengumpulan laporan ini digunakan berbagai pengumpulan data
antara lain data primer dan sekunder, data primer yaitu dengan wawancara
(interview) dan data sekunder yaitu dari buku KIA ibu dan buku register bidan.
Berdasarkan pengkajian yang telah dilakukan oleh penulis dapat
disimpulkan bahwa penulis telah mampu melakukan Asuhan Kebidanan
Komprehensif pada Ny. V dan Bayi Ny. V dari asuhan kehamilan, asuhan
persalinan, asuhan Nifas dengan putting susu lecet dan asuhan bayi baru lahir.
Adapun saran dari laporan tugas akhir ini yaitu diharapkan klien tetap dapat
menerapkan asuhan kebidanan yang aman dan nyaman, yang berkualitas tentang
perawatan putting susu lecet pada bayi Ny. V yang telah diberikan oleh
mahasiswa.

Kata Kunci : Asuhan Kebidanan Komprehensif, Putting Susu Lecet


Daftar Pustaka : 30 Referensi (2012-2021)

xiii
MINISTRY OF HEALTH OF THE REPUBLIC OF INDONESIA
TANJUNGPINANG HEALTH POLYTECHNIC
OBSTETRICS DIII STUDY PROGRAM
 
Final Project Report, June 2022
Comprehensive Midwifery Care Case Report In NY. V Aged 37 Years With
Complaints Of Nipple Milk Blisters In Independent Practice Midwife Hj.
Efiarni, A.Md.Keb TanjungPinang In 2022
 
Sarah Kinanti, Nurul Aini Suria Saputri, Sabtini Ika Putri
 
xii + 78 pages + 8 tables + 4 figures + 1 chart + 16 attachments
 
ABSTRACT
Comprehensive Midwifery Care is a care provided starting from Pregnancy,
Childbirth, Puerperium and Newborns, One that can be overcome by
comprehensive obstetric care is blistered nipples. Nipple abrasions are a problem
in breastfeeding caused by trauma to the nipples, besides that there can also be
cracks and the formation of cracks, so that breast milk cannot come out smoothly.
The purpose of this final project is that the author is able to carry out
Comprehensive Midwifery Care and the period of pregnancy, childbirth,
puerperium and newborn in Mrs. V aged 37 years with blistered nipples in the
Independent Practice of Midwife Hj. Efiarni, A.Md.Keb Tanjungpinang in 2022.
This Final Project Report was carried out in the Independent Practice of
Midwife Hj. Efiarni, A.Md.Keb and in the drumah mrs. V The implementation of
the study has been carried out from March to July 2022, with the subject Mrs. V
and The Baby Mrs. V. In the collection of this report, various data collections
were used, including primary and secondary data, namely by interviews and
secondary data, namely from the mother's MCH book and the midwife register
book.
Based on the studies that have been carried out by the author, it can be
concluded that the author has been able to carry out Comprehensive Obstetric
Care in Mrs. V and Mrs. V's Baby from pregnancy care, childbirth care,
Puerperal care with blistered milk putting and newborn care. The advice from
this final project report is that it is hoped that clients can still implement safe and
comfortable obstetric care, which is quality about the care of blistered nipples on
Mrs. V's baby that has been given by students.
 
Keywords : Comprehensive Midwifery Care, Blistered Milk Nipple
Bibliography : 30 References (2012-2021)

xiv
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Sustainable Development Goals (SDGs) adalah komitmen Global dan
Nasional dalam upaya untuk mensejahterakan masyarakat. Tujuan dari SDGs
yaitu menjamin kehidupan yang sehat dan mendorong kesejahteraan bagi
semua orang disegala usia. Adapun permasalahan yang belum tuntas ditangani,
diantaranya upaya penurunan Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian
Bayi (AKB). Dalam SDGs, target AKI adalah 70 per 100.000 Kelahiran Hidup
(KH) pada tahun 2030. Angka Kematian Ibu (AKI) di dunia pada tahun 2020
diperkirakan 270,20 per 100.000 KH. Sedangkan AKB pada tahun 2020
diperkirakan 21 per 1000 KH (WHO, 2020)
Survei Demografi kesehatan Indonesia (SDKI) dalam profil kesehatan
Indonesia Angka Kematian Ibu (AKI) pada tahun 2019 yaitu 130.86 per
100.000 KH dan mengalami penurunan pada tahun 2019 menjadi 230 per
100.000 KH. Berdasarkan angka tersebut AKI di Indonesia masih jauh dari
target SDGs yang harus dicapai, yaitu sebesar 70 per 100.000 KH pada tahun
2030. Angka Kematian Bayi (AKB) di Indonesia pada tahun 2020 yaitu 20.6
per 1.000 KH mengalamai penurunan ditahun 2017 menjadi 24 per 1000 KH.
Berdasarkan angka tersebut, AKB di Indonesia masih jauh dari target yaitu
SDGs 12 per 1.000 kelahiran hidup pada tahun 2030 (Kemenkes RI, 2020).
Indonesia terdiri dari beberapa Provinsi, salah satunya adalah Provinsi
Kepulauan Riau. Jumlah AKI Provinsi Kepulauan Riau pada tahun 2018
adalah 202,53/100.000 KH dan mengalami penurunan pada tahun 2019
menjadi 130,86/100.000 KH. Penyebab utama kematian ibu adalah perdarahan
(41%), hipertensi dalam kehamilan (24%), dan lain-lain (34%). Untuk jumlah
AKB pada tahun 2018 sebesar 6,58/1000 KH dan mengalami penurunan pada
tahun 2019 menjadi 6.02/1000 kelahiran hidup. Penyebab kematian bayi adalah
Bayi Berat Lahir Rendah (BBLR) (39%), asfiksia (27%), sepsis (2%), kelainan
bawaan (6%) dan lain-lain (23%) (Dinkes Provinsi Kepri, 2020).

1
2

Kota Tanjungpinang merupakan ibu kotanya provinsi Kepulauan Riau


yang pada tahun 2019 memiliki AKI sebesar 130,86 per 100.000 KH dan
mengalami penurunan pada tahun 2020 sebesar 107,47 per 100.000 KH.
Penyebab terbesar kematian ibu dikarenakan emboli air ketuban (40%),
eklamsia (30%), atonia uteri (20%), dan lain-lain (10%). Angka Kematian Bayi
(AKB) pada tahun 2019 mengalami peningkatan sebesar 6,02 per 1.000 KH
dibandingkan pada tahun 2018 AKB sebesar 5,96 per 1.000 KH. Penyebab
utama AKB di Tanjungpinang yaitu BBL dan asfiksia. Berdasarkan Jumlah
angka pada kasus AKI dan AKB di Tanjungpinang masih belum mencapai
target SDGs (Dinkes Kota Tanjungpinang, 2020).
Dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN)
2020-2024, untuk meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas dan
berdaya saing, sektor fokus untuk meningkatkan pelayanan kesehatan menuju
cakupan kesehatan dengan penekanan pada penguatan pelayanan kesehatan
dasar (primary Health Care) dan mendorong peningkatan upaya promotif dan
preventif didukung oleh inovasi dan pemanfaatan teknologi. Kegiatan yang
terkait dengan program kesehatan masyarakat berfokus pada penurunan AKI,
AKB, penurunan prevalensi stunting dan wasting pada balita yang kemudian
diikuti dengan indikator-indikator pendukung (Dinkes Provinsi Kepri, 2020).
Upaya dalam menurunkan AKI dan AKB, pemerintah kota
Tanjungpinang membuat beberapa strategi yaitu melakukan penanganan kasus
di Rumah Sakit sesuai dengan Standar Oerational Prosecure (SOP), telah
dilakukannya Audit Maternal Perinatal (AMP) oleh tim AMP kota
Tanjungpinang, peningkatan ilmu pengetahuan ibu hamil dan keluarga agar
mereka mampu mengenali tanda/gejala dini suatu keadaan kegawatdaruratan,
pelaksanaan antenatal care terpadu, pengawasan dan bimbingan bidan
koordinator di puskesmas sebagai penanggung jawab wilayah terhadap bidan
kelurahan (Dinkes Kota Tanjungpinang, 2018)
Tenaga kesehatan yang mendukung program-program kesehatan diatas,
salah satu nya adalah bidan. Bidan membantu mengurangi AKI dan AKB salah
satu nya dengan melakukan Asuhan Kebidanan Komprehensif. Asuhan
kebidanan komprehensif adalah penerapan fungsi dari kegiatan yang menjadi
3

tanggungjawab bidan dalam memberikan pelayanan kepada klien yang


mempunyai kebutuhan atau masalah dalam bidang kesehatan ibu masa hamil,
masa persalinan, nifas, bayi baru lahir serta keluarga berencana. Tujuan asuhan
kebidanan Komprehensif itu sendiri ialah untuk meningkatkan kesehatan ibu
dan anak serta balita di dalam keluarga sehingga terwujud keluarga sehat dan
sejahtera (Darmayanti, 2014). Salah satu masalah yang dapat di atasi dengan
Asuhan Kebidanan Komprehensif adalah ibu nifas dengan Putting susu Lecet.
Puting susu lecet merupakan salah satu masalah dalam menyusui yang
disebabkan trauma pada puting susu saat menyusui, selain itu dapat pula terjadi
retak dan pembentukan celah-celah. Sebanyak 57 % ibu yang menyusui
dilaporkan pernah menderita puting susu lecet. World Health Organization
(WHO) memperkirakan setiap tahun terdapat 1-1,5 juta bayi meninggal dunia
karena tidak diberi ASI secara eksklusif (Risneni, 2015).
Penyebab puting susu lecet yaitu teknik menyusui yang tidak benar,
puting susu terpapar oleh sabun, krim, alkohol ataupun zat iritan lain saat ibu
membersihkan puting susu, moniliasis pada mulut bayi yang menular pada
puting susu,bayi dengan tali lidah pendek, cara menghentikan menyusui yang
kurang tepat (Susanto, 2018).Penanganan puting susu lecet dapat dilakukan
secara mandiri oleh ibu dengan perawatan puting susu lecet, teknik menyusui
yang benar dan perawatan payudara (Eliyanti dkk, 2017).
Asuhan Kebidanan komprehensif yaitu dilakukan oleh bidan yang
kompeten untuk mendeteksi secara dini komplikasi yang mungkin saja terjadi.
Salah satu bidan yang telah menerapkan asuhan kebidanan di Kota
Tanjungpinang adalah Hj.Efiarni, Amd. Keb. Tempat Praktik Mandiri Bidan
(PMB) Hj. Efiarni, Amd, Keb memiliki sarana dan fasilitas alat yang memadai
salah satunya adalah memiliki ruang tindakan yang tidak jauh dari ruang
perawatan sehingga memudahkan bidan untuk melakukan perawatan pada ibu
pascasalin. Jenis pelayanan yang tersedia yaitu asuhan kebidanan kehamilan,
persalinan normal, pelayanan ibu nifas, bayi, balita, imunisasai, kb, serta
pemeriksaan laboratorium.
Dari latar belakang diatas penulis tertarik untuk melaksanakan asuhan
kebidanan secara komprehensif pada masa kehamilan, persalinan, nifas, dan
4

bayi baru lahir pada Ny. V Usia 37 tahun dengan keluhan Putting Susu Lecet di
Praktik Mandiri Bidan Hj.Efiarni, A. Md. Keb di Kota Tanjungpinang Tahun
2022.
B. Rumusan Masalah
Bagaimana Asuhan Kebidanan Komprehensif pada Ny. V Usia 37 tahun
dengan Keluhan Putting Susu Lecet di Praktik Mandiri Bidan
Hj.Efiarni,Amd.Keb Kota Tanjungpinang Tahun 2022.
C. Tujuan Penulis
1. Tujuan Umum
Mampu melakukan Asuhan Kebidanan secara Komprehensif dari
masa kehamilan, persalinan, nifas dan bayi baru lahir pada Ny. V Umur 37
tahun Dengan Keluhan Puting Susu Lecet di Praktik Mandiri Bidan Hj.
Efiarni, A. Md. Keb di Tanjungpinang Tahun 2022.
2. Tujuan Khusus
a. Mampu melaksanakan Asuhan Kebidanan Kehamilan pada Ny.V P 2 A1
H2 Umur 37 Tahun Kram perut di PMB Hj. Efiarni,Amd.Keb Kota
Tanjungpinang Tahun 2022 dan mendokumentasikannya dalam bentuk
SOAP.
b. Mampu melaksanakan Asuhan Kebidanan Persalinan pada Ny. V P 2 A1
H2 Umur 37 Tahun di PMB Hj. Efiarni,Amd.Keb Kota Tanjungpinang
Tahun 2022 dan mendokumentasikannya dalam bentuk SOAP.
c. Mampu melaksanakan Asuhan Kebidanan Nifas pada Ny.V P 2 A1 H2
Umur 37 Tahun dengan Keluhan Puting Susu Lecet di PMB Hj.
Efiarni,Amd.Keb Kota Tanjungpinang Tahun 2022 dan
mendokumentasikannya dalam bentuk SOAP.
d. Mampu melaksanakan Asuhan Kebidanan Bayi Baru Lahir pada bayi Ny.
V P2 A1 H2 Umur 37 Tahun di PMB Hj. Efiarni,Amd.Keb Kota
Tanjungpinang Tahun 2022
e. Mampu melaksanakan Asuhan Kebidanan Komprehensif pada Ny. V dan
Bayi. V Umur 37 tahun di PMB Hj. Efiarni,A.Md.Keb dan
mendokumentasikannya dalam bentuk SOAP.
5

D. Manfaat
1. Manfaat Teoritis
Studi kasus ini dapat menambah pengetahuan, pengalaman dan
wawasan, serta bahan dalam penerapan asuhan kebidanan berbasis
continuity of care, pada ibu hamil, bersalin nifas, dan bayi baru lahir.
2. Manfaat Praktis
a. Bagi Penulis
Dapat mempraktekkan teori yang didapat secara langsung
dilapangan dalam memberikan asuhan kebidanan pada ibu hamil,
bersalin, nifas, bayi baru lahir dan mengaplikasikan materi yang telah
diberikan dalam proses perkuliahan serta mampu memberikan asuhan
kebidanan secara berkesinambungan yang bermutu dan berkualitas.
b. Bagi Institusi Pendidikan
Sebagai bahan kajian terhadap materi Asuhan Kebidanan, Dapat
menambah referensi dan bahan masukan umtuk pengembangan materi
yang telah diberikan bagi institusi Pendidikan di Perpustakaan Poltekkes
Kemenkes Tanjungpinang tentang Asuhan Kebidanan .
c. Bagi Lahan Praktik
Dapat dijadikan sebagai acuan untuk dapat mempertahankan mutu
pelayanan terutama dalam memberikan asuhan pelayanan kebidanan
secara komprehensif sesuai standart pelayanan minimal sebagai sumber
data untuk meningkatkan penyuluhan pada ibu hamil, bersalin, nifas dan
bayi baru lahir.
d. Bagi Klien
Dapat meningkatkan pengetahuan dan wawasan yang didapat
selama masa kehamilan, persalinan, nifas dan bayi baru lahir agar pasien
lebih mandiri dalam merawat bayinya.
BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

A. Asuhan Kebidanan Komprehensif


1. Definisi
Asuhan kebidanan komprehensif adalah penerapan fungsi dari
kegiatan yang menjadi tanggungjawab bidan dalam memberikan pelayanan
kepada klien yang mempunyai kebutuhan atau masalah dalam bidang
kesehatan ibu masa hamil, masa persalinan, nifas, bayi baru lahir serta
keluarga berencana (Darmayanti, 2014).
2. Tujuan
Tujuan asuhan kehamilan adalah memantau kemajuan kehamilan
untuk memastikan kesehatan ibu dan tumbuh kembang janin. Meningkatkan
dan mempertahankan kesehatan fisik, mental dan social pada ibu dan janin.
Mengenali secara dini adanya ketidaknormalan atau komplikasi yang terjadi
selama kehamilan, termasuk riwayat penyakit secara umum,kebidanan dan
pembedahan (Walyani,2015)

B. Asuhan Kebidanan Kehamilan


1. Pengertian Asuhan Kehamilan
Program pelayanan kesehatan obstetric untuk optimalisasi Asuhan
kehamilan atau Antenatal Care (ANC) adalah upaya preventif luaran
maternal dan neonatal melalui serangkaian kegiatan pemantauan rutin setiap
bulan. Pengawasan wanita hamil secara rutin mampu menurunkan
morbalitas dan mortalitas ibu dan bayi (Miftahul, dkk, 2019).
2. Perubahan Fisiologis dan Psikologis Pada Ibu Hamil Trimester III
1. Perubahan Fisiologis
1) Sistem Reproduksi
a) Vagina dan vulva
Vagina dan vulva mengalami peningkatan pembuluh darah
karena pengaruh estrogen sehingga tampak makin merah dan

6
7

kebiruan. Warna livid pada vagina dan portio serviks disebut tanda
Chadwick. Kekenyalan vagina bertambah, artinya daya regang
bertambah,sebagai persiapan persalinan (Wiknjosastro,2012).
2). Sistem Kardiovaskuler
Pada volume darah, volume darah total dan volume plasma
darah naik pesat sejak akhir timester pertama.Volume darah akan
bertambah banyak, kira-kira 25% dengan puncaknya pada
kehamila 32 minggu, di ikuti curah jantung (cardiac output)yang
meningkat sebanyak ± 30%. Akibat hemodilusi yang mulai jelas
kelihatan pada kehamilan 4 bulan, ibu yang menderita penyakit
jantung dapat jatuh dalam keadaan dekompensasi kordis. Kenaikan
plasma darah dapat mencapai 40% saat mendekati cukup bulan.
Kemudian gambaran protein dalam serum juga berubah, jumlah
protein, albumin dan gamaglobulin menurun dalam triwulan
pertama dan meningkat secara bertahap pada akhir kehamilan. Beta
globulin dan fibrinogen terus meningkat (Wiknjosastro, H. 2012).
3). Sistem Muskulokeletal
Pengaruh dari peningkatan estrogen, progesterone, dan
elastin dalam kehamilan menyebabkan kelemahan jaringan ikat
serta ketidakseimbangan persendian. Akibat perubahan fisik selama
kehamilan adalah peregangan otot-otot dan pelunakan ligament
ligamen. Karena janin membesar dalam abdomen sehingga untuk
mengompensasi penambahan berat janin ini,bahu lebih tertarik
kebelakang dan tulang lebih lentur dan dapat menyebabkan nyeri
punggung pada beberapa wanita (Wiknjosastro,H.2012)
2. Perubahan Psikologis
Wanita kembali merasakan ketidaknyamanan fisik yang
semakin kuat menjelang kelahiran. Perubahan Psikologis Rasa tidak
nyaman timbul kembali, merasa dirinya jelek, aneh, dan tidak
menarik, takut akan merasa sakit dan bahaya fisik yang timbul pada
saat melahirkan khawatir akan keselamatannya, takut akan rasa sakit
dan bahaya fisik yang timbul pada saat melahirkan, khawatir akan
8

keselamatannya, merasa sedih karena akan akan terpisah dari bayinya,


perasaan mudah terluka. Pada pertengahan trimester ketiga,
peningkatan hasrat seksual yang terjadi pada teriemseter sebelumnya
akan mennghilang karena abdomen yang semakin besar menjadi
halangan (Siti et al., 2016).
3. Tanda Bahaya Pada Trimester III
Menurut (Widiastini, 2018), ada 7 tanda bahaya kehamilan trimester
3 (tiga) di antaranya:
a. Perdarahan Pervaginam
Perdarahan pada kehamilan setelah 22 minggu sampai sebelum
bayi di lahirkan di namakan perdarahan intrapertum sebelum
kelahiran, pada kehamilan akhir perdarahan yang tidak normal
adalah merah, banyak dan kadang-kadang tidak selalu disertai
rasa nyeri. Perdarahan semacam ini penyebabnya ialah plasenta
previa dan absurpsio plasenta atau solusio plasenta.
b. Sakit kepala yang hebat dan menetap
Sakit kepala yang menunjukan satu masalah yang serius adalah
sakit kepala yang hebat dan menetap serta tidak hilang apabila
beristirahat. Kadang-kadang dengan sakit kepala tersebut di ikuti
pandangan kabur atau berbayang. Sakit kepala yang demikian
adalah tanda dan gejala dari preeklamsia (Tuti et al., 2018).
c. Pandangan Kabur
Wanita hamil mengeluh pandangan kabur karena pengaruh
hormonal, ketajaman penglihatan ibu dapat berubah dalam
kehamilan. Perubahan ringan atau minor adalah normal.
Perubahan penglihatan yang disertai dengan sakit kepala yang
hebat di duga gejala dari preeklamsia. Deteksi dini dari
pemeriksaan data yaitu periksa tekanan darah, protein urine,
refleks dan oedema (Tuti et al., 2018).
d. Bengkak di wajah dan jari-jari tangan
Bengkak/oedema bisa menunjukkan masalah yang serius jika
muncul pada wajah dan tangan, tidak tidak hilang jika telah
9

beristirahat dan disertai dengan keluhan fisik yang lain. Hal ini
merupakan pertanda anemia, gagal jantung, dan preeklamsia (Tuti
et al., 2018)
e. Keluar cairan pervaginam
Keluarnya cairan berupa air-air dari vagina pada trimester 3,
ketuban di nyatakan pecah dini jika terjadi sebelum proses
persalinan berlangsung.
f. Gerakan janin tidak terasa
Jika ibu tidak merasakan gerakan janin sesudah kehamilan
trimester 3. Jika bayi tidur gerakannya akan melemah. Bayi harus
bergerak paling sedikit 3 kali dalam 3 jam. Gerakan janin akan
terasa jika berbaring atau makan dan minum dengan baik
(Walyani, 2015).
g. Nyeri abdomen yang hebat
Nyeri abdomen yang menunjukkan masalah adalah yang hebat,
menetap, dan tidak hilang setelah beristirahat. Hal ini bisa
apendisitis, kehamilan ektopik, penyakit radang pelvis, persalinan
preterm, gastritis, penyakit kantung empedu, iritasi uterus
absurpsi plasenta, infeksi saluran kemih dan lain-lain (Tuti et al.,
2018).
4. Ketidaknyamanan Pada Trimester III dan Cara Mengatasinya
Memasuki tri semester III, posisi dan ukuran bayi semakin
membesar sehingga ibu hamil merasa tidak nyaman. Adapun secara umum
ketidaknyamanan dan cara mengatasinya pada priode ini yaitu :
a. Sakit punggung disebabkan karena meningkatnya beban besar yang
ibu bawa yaitu bayi dalam kandungannya.
b. Pernapasan, pada kehamilan 33-36 minggu banyak ibu hamil yang
susah bernafas, ini karena tekanan bayi yang berada di bawah
diagfragma menekan paru ibu.
c. Sering buang air kecil, pembesaran rahim, dan penurunan bayi ke PAP
membuat tekanan pada kandung kemih ibu.
10

d. Kontraksi perut, brackton-hicks kontraksi palsu berupa sakit yang


ringan, tidak teratur dan kadang hilang bila duduk atau istirahat.
e. Cairan vagina, peningkatan cairan vagina selama kehamilan adalah
normal. Cairan biasanya jernih, pada awal kehamilan biasanya agak
kental dan pada persalinan lebih cair. (Walyani. 2017)
f. Nyeri perut bagian bawah, Ibu hamil akan merasakan nyeri pada
bagian perut bahwa ketika kepala bayi akan masuk panggul. Nyeri
perut bagian bawah pada ibu hamil terjadi akibat peregangan terus-
menerus pada ligamen.
g. Kram perut umum terjadi selama masa kehamilan. Penyebab Kram
Perut Saat Hamil. Ada beberapa penyebab kram perut saat hamil yang
perlu diketahui setiap ibu hamil. Berikut ini adalah penyebabnya:
1. Perubahan ukuran Rahim
Seiring bertambahnya usia kehamilan, ukuran rahim akan
menyesuaikan dengan perkembangan janin yang kian membesar.
Untuk mendukung perkembangan rahim, jaringan ikat atau ligamen
yang menghubungkan tulang panggul dan rahim akan meregang,
sehingga rahim terasa kencang dan memicu terjadinya kram perut.
2. Tekanan pada otot, sendi, dan pembuluh darah
Kondisi perut yang semakin besar akan memberikan tekanan
lebih pada otot, sendi, dan pembuluh darah. Kondisi ini akan
membuat ibu hamil mudah lelah dan mengalami nyeri berlebih
pada perut saat terlalu lama duduk atau berdiri.
3. Perubahan posisi rahim
Saat janin tumbuh, posisi rahim cenderung miring ke kanan atau
ke kiri. Kondisi ini bisa membuat ligamen yang menyokong sisi
rahim menjadi kencang atau mengalami kontraksi, sehingga
memungkinkan ibu hamil lebih sering merasakan kram di bagian
perut.
11

Cara Mengatasi Kram Perut Saat Hamil


Meski tergolong normal, kram perut saat hamil bisa
menimbulkan rasa tidak nyaman. Untuk mengatasinya, ada
beberapa cara yang yang dapat Bumil lakukan, yaitu:
1) Duduk atau berbaring saat kram perut muncul dan hindari
melakukan gerakan secara tiba-tiba.
2) Konsumsi air putih yang cukup, karena kram perut bisa
menjadi tanda Bumil mengalami dehidrasi.
3) Gerakkan tubuh atau lakukan olahraga ringan bila kram
perut saat hamil terjadi akibat gas berlebih di saluran cerna.
Hindari pula konsumsi makanan dan minuman yang
menghasilkan gas berlebih, seperti kacang, kubis, dan
minuman bersoda.
4) Cobalah mandi air hangat bila kram perut saat hamil terjadi
setelah berhubungan seks.
5) Gunakan sabuk kehamilan untuk menyangga perut guna
mencegah kram perut. Namun pastikan tidak terlalu ketat
menggunakannya (Susanto, 2018).
5. Kebutuhan Fisiologis Ibu Hamil TM III
a. Kebutuhan Oksigen
Kebutuhan oksigen berhubungan dengan perubahan system
pernafasan pada masa kehamilan. Kebutuhan oksigen selama masa
kehamilan meningkat sebagai respon tubuh terhadap akselerasi
metabolisme (Astuti, 2012).
b. Kebutuhan nutrisi
Pada masa kehamilan, ibu diharuskan untuk memenuhi kebutuhan
nutrisi yang cukup. Pada orang biasa diperlukan sekitar 2.000 kalori
(pada wanita), tetapi pada ibu hamil dibutuhkan tambahan 300 kalori
setiap harinya selama hamil. Tambahan kalori diperlukan untuk
pertumbuhan jaringan janin dan plasenta serta menambah volume darah
dan cairan ketuban. Kekurangan nutrisi pada ibu hamil dapat
menyebabkan anemia, abortus, partus prematurus, inersia uteri,
12

perdarahan pasca persalinan, sepsis puerperalis dan lain-lain.


Sedangkan makanan berlebihan dapat mengakibatkan komplikasi
seperti gemuk, pre-eklamsia, janin besar dan sebagainya. Zat-zat yang
diperlukan antara lain yaitu protein, karbohidrat, lemak, mineral atau
bermacam-macam garam terutama kalsium, fosfor, zat besi (Fe),
vitamin dan air (Yeyeh & Yulianti, 2014).
c. Kebutuhan istirahat
Ibu hamil dianjurkan untuk menjaga pola istirahat dengan tidur
siang 1-2 jam, tidur malam 7-8 jam. Istirahat ibu hamil bisa tidur dalam
posisi miring kekiri, sebaiknya banyak menggunakan waktu luangnya
untuk banyak beristirahat atau tidur walau bukan tidur (Prawirohardjo,
2010)
d. Kebutuhan eliminasi
Ibu hamil sering buang air kecil terutama pada kehamilan trimester
III dengan frekuensi buang air besar menurun akibat adanya konstipasi.
Ibu hamil akan sering ke kamar mandi terutama saat malam sehingga
mengganggu tidur, sebaiknya intake cairan sebelum tidur dikurangi
(Nugroho et al., 2014).
e. Kebutuhan personal hygiene
Kebersihan diri selama kehamilan penting untuk dijaga oleh tiap
ibu hamil. Kebersihan diri yang buruk dapat berdampak pada kesehatan
ibu dan janin, yang paling penting kebersihan alat genitalia sehingga
terhindar dari gangguan alat reproduksi dan mendapatkan kesejahteraan
fisik dan psikis, dengan cara mengganti pakaian dalam setiap kali sudah
buang air, namun kita tetap harus mempertimbangkan aspek kenyamanan
untuk mengurangi kemungkinan adanya kuman yang masuk selama ibu
hamil. Hal ini mengurangi terjadinya infeksi, khususnya sesudah
melahirkan (Nugroho et al., 2014).
f. Kebutuhan seksualitas
Ibu hamil tetap dapat melakukan hubungan seksual dengan
suaminya sepanjang hubungan tersebut tidak mengganggu kehamilan.
Pilihlah posisi yang nyaman dan tidak menyebabkan nyeri bagi wanita
13

hamil dan usahakan gunakan kondom karena prostaglandin yang


terdapat pada semen dapat menyebabkan kontraksi (Nugroho det al.,
2014).
6. Asuhan Antenatal
Asuhan antenatal mengutamakan kesinambungan pelayanan (continuity
of care). Pelayanan yang terpusat pada wanita (women centered) serta
keluarga (family centered). Wanita menjadi pusat asuhan kebidanan dalam
arti bahwa asuhan yang diberikan harus berdasarkan pada kebutuhan ibu,
bukan kebutuhan dan kepentingan bidan. Asuhan antenatal adalah upaya
preventif program pelayanan kesehatan obstetric untuk optimalisasi luaran
maternal dan neonatal melalui serangkaian kegiatan pemantapan rutin
selama kehamilan (Lusiana et al., 2020).
Pemeriksaan Antenatal Care terbaru sesuai dengan standar pelayanan
yaitu 6 kali pemeriksaan selama kehamilan, dan minimal 2 kali pemeriksaan
oleh dokter pada trimester I dan III. 2 kali pada trimester pertama
(kehamilan hingga 12 minggu), 1 kali pada trimester kedua (kehamilan di
atas 12 minggu-26 minggu), 3 kali pada trimester ketiga (kehamilan diatas
24 minggu-40 minggu) (Kemenkes RI,2020)

1. Pemeriksaan Antenatal dengan Standar Pelayanan 10T Dalam


melakukan pemeriksaan antenatal, tenaga kesehatan harus memberikan
pelayanan yang berkualitas sesuai standar terdiri dari: (PP-IBI, 2016)
a) Timbang berat badan dan ukur tinggi badan Penimbangan berat
badan pada setiap kali kunjungan antenatal dilakukan untuk
mendeteksi adanya gangguan pertumbuhan janin. Penambahan
berat badan yang kurang dari 9 kilogram selama kehamilan atau
kurang dari 1 kilogram setiap bulannya menunjukkan adanya
gangguan pertumbuhan janin.
14

Tabel 1.
Peningkatan berat badan selama kehamilan
Berat Badan BMI Kenaikan BB
Sebelum Hamil Total yang
(BB/TB(m)2 ) Dianjurkan (kg)
Berat Badan 12,5-18
Kurang
Berat Badan 19,8-26,0 11,5-16
Normal
Berat Badan 26,0 -29,0 7-11,5
Berlebih
Obesitas >29,0 <6,8

Sumber : Dewi V.N.L & Sunarih T, 2013


Pengukuran tinggi badan pada pertama kali kunjungan
dilakukan untuk menapis adanya faktor risiko pada ibu hamil.
ukuran normal tinggi badan yang baik untuk ibu hamil antara
lain >145 cm, tinggi badan ibu hamil kurang dari 145 cm
meningkatkan risiko untuk terjadinya CPD (Cephalo Pelvic
Disproportion).

b) Ukur Tekanan darah


Pengukuran tekanan darah pada setiap kali kunjungan
antenatal dilakukan untuk mendeteksi adanya hipertensi
(tekanan darah ≥ 140/90 mmHg) pada kehamilan dan
preeklampsia (hipertensi disertai edema wajah dan atau tungkai
bawah; dan atau proteinuria).

c) Nilai status Gizi (Ukur lingkar lengan atas /LiLA)


Pengukuran LiLA hanya dilakukan pada kontak pertama oleh
tenaga kesehatan di trimester I untuk skrining ibu hamil berisiko
KEK. Kurang energi kronis disini maksudnya ibu hamil yang
mengalami kekurangan gizi dan telah berlangsung lama
(beberapa bulan/tahun) dimana LiLA kurang dari 23,5 cm. Ibu
hamil dengan beresiko KEK akan dapat melahirkan bayi berat
lahir rendah (BBLR).
15

d) Ukur Tinggi fundus uteri


Pengukuran tinggi fundus pada setiap kali kunjungan
antenatal dilakukan untuk mendeteksi pertumbuhan janin sesuai
atau tidak dengan umur kehamilan. Jika tinggi fundus tidak
sesuai dengan umur kehamilan, kemungkinan ada gangguan
pertumbuhan janin. Standar pengukuran menggunakan pita
pengukur setelah kehamilan 24 minggu.

Tabel 2.
TFU menurut Penambahan per Tiga Jari
Usia kehamilan Tinggi Fundus Uteri (TFU)
(minggu)
12 3 jari diatas simfisis
16 Pertengahan pusat-simfisis
20 3b jari dibawah pusat
24 Setengah pusat
28 3 jari diatas pusat
32 Pertengahan pusat dan procesus xipodeus(px)
36 3 jari dibawah procesus xipodeus(px)
40 Pertengahan pusat- procesus xipodeus
Suliswaty A, 2012
e) Tentukan presentasi janin dan denyut jantung janin (DJJ).
Menentukan presentasi janin dilakukan pada akhir
trimester II dan selanjutnya setiap kali kunjungan antenatal.
Pemeriksaan ini dimaksudkan untuk mengetahui letak janin.
Penilaian DJJ dilakukan pada akhir trimester I dan
selanjutnya setiap kali kunjungan antenatal. DJJ lambat <
120 kali/menit atau DJJ cepat > 160 kali/menit
menunjukkan adanya gawat janin.
`Tentukan presentasi janin dengan leopold
(1) Leopold I
Bertujuan untuk mengetahui TFU dan bagian janin
yang ada di fundus. Cara pelaksanaanya adalah sebagai
berikut
16

(a) Pemeriksa menghadap pasien


(b) Kedua tangan meraba bagian fundus dan mengukur
berapa tinggi fundus uteri
(c) Meraba bagian apa yang ada difundus. Jika teraba
benda bulat, melenting, mudah digerakkan maka itu
kepala. Namun jika teraba benda bulat, besar, lunak,
tidak melenting, dan susah digerakkan maka itu
adalah bokong janin.

Gambar 1
Palpasi Leopold I
Sumber : Sulistyawati, 2012
(2) Leopold II
Bertujuan untuk mengetahui bagian janinyang ada
disebelah kanan atau kiri ibu. Cara pelaksanaanya
adalah sebagai berikut:
(a) Kedua tangan pemeriksa berada disebelah kanan dan
kiri perut ibu.
(b) Ketika memeriksa sebelah kanan, maka tangan
kanan menahan perut sebelah kiri kearah kanan.
(c) Raba perut sebelah kanan menggunakan tangan kiri,
dan rasakan bagian apa yang ada disebelah kanan
(jika teraba benda yang rata, tidak teraba bagian
yang kecil, namun jika teraba bagian-bagian yang
kecil dan menonjol, maka itu adalah bagian yang
kecil janin).
17

Gambar 2
Palpasi Leopold II
Sumber : Sulistyawati, 2012

(3) Leopold III


Bertujuan untuk mengetahui bagian janin yang ada
di bawah uterus. Cara pelaksanaanya adalah sebagai
berikut:
(a) Tangan kiri menahan fundus uteri.
(b) Tangan kanan meraba bagian yang ada dibawah
uterus. Jika teraba bagian bulat, melenting, keras,
dan dapat digoyangkan maka itu kepala. Namun jika
teraba bagian yang bulat, lunak, dan sulit
digoyangkan maka itu adalah bokong. Jika bagian
bawah tidak ditemukan kedua bagian seperti diatas,
maka pertimbangkan apakah janin dalam letak
melintang.
(c) Tangan kanan meraba bagian bawah (jika teraba
kepala, goyangkan, jika masih mudah digoyangkan,
berarti kepala belum masuk panggul, namun jika
tidak dapat digoyangkan, berarti kepala sudah masuk
panggul), lalu dilanjutkan pada pemeriksaan leopold
IV untuk mengetahui seberapa jauh kepala sudah
masuk panggul.
18

Gambar 3
Palpasi Leopold III
Sumber : Sulistyawati, 2012

(4) Leopold IV
Bertujuan untuk mengetahui bagian janin yang sudah
ada dibawah dan untuk mengetahui apakah kepala sudah
masuk panggul atau belum. Cara pelaksanaanya adalah
sebagai berikut:
(a) Periksa menghadap kaki pasien
(b) Kedua tangan meraba bagian janin yang ada dibawah
(c) Jika teraba kepala, tempatkan kedua tangan di dua
belah pihak yang berlawanan dibagian bawah
(d) Jika kedua tangan konvergen (dapat saling bertemu)
berarti kepala belum masuk panggul
(e) Jika kedua tangan divergen (tidak saling bertemu)
berarti kepala sudah masuk panggul

Gambar 4
Palpasi Leopold IV
Sumber : Sulistyawati, 2012
f) Skrining Status Imunisasi Tetanus dan berikan imunisasi
Tetanus Toksoid (TT) bila diperlukan
Untuk mencegah terjadinya tetanus neonatorum, ibu
hamil harus mendapat imunisasi TT. Pada saat kontak
pertama, ibu hahmil diskrining status imunisasi T-nya.
Pemberian imunisasi TT pada ibu hamil, disesuai dengan
19

status imunisasiTibu saat ini. Ibu hamil minimal memiliki


status imunisasi T2 agar mendapatkan perlindungan
terhadap infeksi tetanus. Ibu hamil dengan status imunisasi
T5 (TTLong Life) tidak perlu diberikan imunisasi TT lagi.
Pemberian imunisasi TT tidak mempunyai interval
maksimal,hanya terdapat interval minimal.Interval minimal
pemberian imunisasi TT dan lama perlindungannya dapat
dilihat pada tabel berikut:
Tabel 3.
Skrining Imunisasi TT
Riwayat Imunisasi Ibu Imunisasi Status Imunisasi
Hamil yang didapat
DPT-Hb1
Imunisasi Dasar Lengkap DPT-Hb2 T1&T2
DPT-Hb3
Anak Sekolah Kelas 1 SD DT T3
Kelas 2 SD Td T4
Kelas 3 SD Td T5
Jika ada status T diatas yang
tidak dipenuhi
Calon Pengantin
TT Lanjutkan urutan T yang
Masa Hamil
belum terpenuhi
Perhatikan interval pemberian
Sumber: PP-IBI, 2016

g) Beri Tablet tambah darah (tablet besi)


Untuk mencegah anemia gizi besi, setiap ibu hamil
harus mendapat tablet tambah darah (tablet zat besi)dan
Asam Folat minimal 90 tablet selama kehamilan, yang
dikonsumsi setiap malam hari sebelum ibu tidur dan
diberikan sejak kontak pertama.
h) Periksa laboratorium
1. Pemeriksaan Hemoglobin (Hb)
Pemeriksaan Hb adalah pengambilan darah melalui
jaringan perifer, untuk mengetahui kadar Hb dalam
darah. Nilai Hb ibu hamil lebih rendah dari wanita
dewasa yang sedang tidak hamil yaitu ≥11 gr/dl, nilai Hb
pada ibu hamil dengan anemia ringan yaitu 10,9 gr/dL,
nilai Hb pada ibu hamil dengan anemia sedang yaitu 7-
20

9,9g/dL dan nilai Hb pada ibu hamil dengan anemia


berat yaitu <7gr/dL (Hani dkk, 2014).
2. Pemeriksaan Protein Urine
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penapisan rutin
protein urin merupakan cara efektif mendeteksi
preeklamsia.
Standar kadar kekeruhan protein urin adalah:
(a) Negatif : Urine jernih
(b) Positif 1 (+) : Ada kekeruhan
(c) Positif 2 (++): Kekeruhan mudah dilihat dan ada
endapan
(d) Poitif 3 (+++): Urine lebih keruh dan endapan yang
lebih jelas
(e) Positif 4 (++++): Urine sangat keruh dan disertai
endapan yang menggumpul
Penyebab hasil protein dalam urine positif dapat
disebabkan oleh konsumsi protein berlebih, demam
tinggi, aktivitas fisik berat, atau juga disebabkan oleh
penyakit seperti gangguan ginjal, preeklamsia, dan
infeksi saluran kemih. Jika protein urin positiftetapi
tidak disertai hipertensi, maka kemungkinan yang
terjadi ialah gangguan pada ginjal (Pangulimang dkk,
2018).
3. Pemeriksaan Reduksi Urine
Pemeriksaan reduksi urine digunakan untuk menilai
apakah terdapat glukosa dalam urine. Urine normal
biasanya tidak menggandung glukosa. Dalam kasus
tertentu urine mengandung glukosa seperti pada ibu
yang mempunyai riwayat penyakit Diabetes Mellitus
(DM).
(a) Negatif: Jika hasil bakaran berwarna biru atau
hijau
21

(b) Positif 1 (<0,5%): Jika hasil bakaran berwarna


hijau atau kuning hijau
(c) Positif 2 (0,5-1%): Jika hasil bakaran berwarna
kuning kehijauan
(d) Positif 3 (1-2%): Jika hasil bakaran berwarna
jingga
(e) Positif 4 (>2%: Jika hasil bakaran berwarna merah
bata (Rukiyah, 2009).
i) Tatalaksana/penanganan Kasus
Berdasarkan hasil pemeriksaan antenatal di atas dan hasil
pemeriksaan laboratorium, setiap kelainan yang ditemukan
pada ibu hamil harus ditangani sesuai dengan standar dan
kewenangan tenaga kesehatan. Kasus-kasus yang tidak
dapat ditangani dirujuk sesuai dengan sistem rujukan.
j) Temu wicara (konseling)
Temu wicara (konseling) dilakukan pada setiap
kunjungan antenatal yang meliputi kesehatan ibu, perilaku
hidup bersih dan sehat, peran suami/keluarga dalam
kehamilan dan perencanaan persalinan, tanda bahaya pada
kehamilan, persalinan dan nifas serta kesiapan menghadapi
komplikasi, asupan gizi seimbang, gejala penyakit menular
dan tidak menular, penawaran untuk melakukan tes HIV
dan Konseling di daerah Epidemi meluas dan terkonsentrasi
atau ibu hamil dengan IMS dan TB di daerah epidemic
rendah, Inisiasi Menyusu Dini (IMD) dan pemberian ASI
ekslusif, KB paska persalinan, imunisasi, peningkatan
kesehatan intelegensia pada kehamilan (Brain booster).

C. Asuhan Kebidanan Persalinan


1. Definisi
Persalinan adalah proses pengeluaran hasil konsepsi yang dapat hidup
dari dalam uterus ke dunia luar. Persalinan normal adalah persalinan yang
22

proses kelahiran bayi pada letak bealakang kepala (LBK) dengan tenaga ibu
sendiri berlangsung tanpa bantuan alat serta tidak melukai ibu dan bayi dan
yang umumnya berlangsung kurang dari 24 jam (Jannah N, 2014).
Dasar asuhan persalinan normal adalah asuhan yang bersih dan aman
selama persalinan dan setelah bayi lahir, serta upaya pencegahan komplikasi
terutama perdarahan pasca persalinan, hipotermia dan asfiksia bayi baru
lahir (Prawirohardjo, 2016).
2. Tujuan Asuhan Persalinan
Tujuan asuhan persalinan normal adalah menjaga kelangsungan hidup
dan memberikan derajat kesehatan yang tinggi bagi ibu dan bayinya
(Sarwono, 2016).
Tujuan asuhan persalinan adalah memberikan asuhan yang memadai
selama persalinan dalam upaya mencapai pertolongan persalinan yang
bersih dan aman, dengan memerhatikan aspek sayang ibu dan sayang bayi
(Jannah, 2014).
3. Tanda–tanda Persalinan
a. Terjadinya his atau kontraksi persalinan akibat mulainya proses
pembukaan dan pendataran serviks
b. Pengeluaran lendir dan darah. Perdarahan terjadi karena kapiler
pembulu darah pecah
c. Pengeluaran Cairan. Jika ketuban sudah pecah, maka ditargetkan
persalinan dapat berlangsung dalam 24 jam (Jannah, 2014)
4. Tahapan Persalinan
a. Kala 1 ( Kala pembukaan)
Tahap ini dimulai dari his persalinan yang pertama sampai
pembukaan serviks menjadi lengkap. Berdasarkan kemajuan
pembukaan maka kala I dibagi menjadi sebagai berikut.
1) Fase Laten
Fase laten adalah fase pembukaan yang sangat lambat yaitu dari 0
sampai 3 cm yang membutuhkan waktu 8 jam.
2) Fase Aktif
a. Fase aktif adalah fase pembukaan yang lebih cepat yang terbagi
23

lagi menjadi berikut ini.


b. Fase akselerasi (fase percepatan), yaitu fase pembukaan dari
pembukaan 3 cm sampai 4 cm yang dicapai dalam 2 jam.
c. Fase dilatasi maksimal, yaitu fase pemmbukaan dari pembukaan 4
cm sampai 9 cm yang dicapai dalam 2 jam.
d. Fase dekelerasi (kurangnya kecepatan), yaitu fase pembukaan dari
pembukaan 9 cm sampai 10 cm selama 2 jam (Yuni, et al, 2018).
b. Kala II
Kala II persalinan adalah proses pengeluaran buah kehamilan
sebagai hasil pengenalan proses dan penatalaksanaan kala
pembukaan,batasan kala II dimulai ketika pembukaan serviks sudah
lengkap atau 10 cm dan berakhir dengan kelahiran bayi, kala II juga
disebut sebagai kala pengeluaran bayi (Jannah, 2014).
Asuhan kala II yang diberikan bidan pada ibu yaitu dengan
melakukan pemantauan pada ibu dan janin, pemantauan yang dilakukan
terdiri dari usaha mengedan ibu, palpasai kontraksi uterus, pemeriksaan
nadi dan tekanan darah setiap 30 menit, periksa perubahan sikap dan
tingkat tenaga yang dimiliki ibu,periksa Detak Jantung Janin (DJJ)
setiap 15 menit atau lebih, periksa perubahan posisi dan penurunan
presentasi serta memeriksa kondisi cairan tertentu pada janin (Fitriana
Y & Nurwiandani W., 2018).
c. Kala III
Persalinan kala III atau kala pelepasan uri adalah periode yang
dimulai ketika bayi lahir dan berakhir pada saat plasenta seluruhnya
sudah dilahirkan. Lama kala III pada primigravida dan multi gravida
hampir berlangsung ± 10 menit (Jannah, 2014).
Asuhan yang diberikan pada kala III yaitu manajemen aktif kala
III yang bertujuan untuk menghasilkan kontraksi uterus lebih efektif
sehingga dapat mempersingkat waktu, mencegah pendarahan dan
mengurangi kehilangan darah kala III persalinan menurut (Jannah,
2014).
24

d. Kala IV
Persalinan kala IV dimulai dari saat lahirnya plasenta sampai 2 jam
pertama postpartum.Asuhan kala IV yang diberikan bidan adalah
dengan memperhatikan kontraksi uterus, melakukan masase atau
ransangan takti k pada uterus, memeriksa kelahiran plasenta dan
memantau perdarahan (Jannah, 2014).
5. Kebutuhan Dasar Ibu Bersalin
a. Kebutuhan nutrisi
Berikan ibu asupan makanan seperti bubur dan minum air mineral
atau air manis sesering mungkin agar tidak terjadi dehidrasi. Dehidrasi
dapat memperlambat kontraksi (Walyani & Purwoastuti, 2016).
Kebutuhan cairan dan nutrisi (makan dan minum) merupakan
kebutuhan yang harus dipenuhi dengan baik oleh ibu selama proses
persalinan (Fitriana & Nurwiandani, 2018).
b. Kebutuhan eliminasi
Pemenuhan kebutuhan eliminasi selama persalinan perlu difasilitasi
bidan untuk memajukan kemajuan persalinan dan meningkatkan
kenyamanan pasien. Untuk itu pasien disarankan untuk buang air
sebelum persalinan, apabila pasien tidak sanggup pergi ke wc,bidan
bisa menolong dengan cara kateterisasi (Fitriana & Nurwiandani, 2018)
c. Kebutuhan personal hygine
Personal hygine pada ibu bersalin perlu di perhatikan bidan dalam
memberikan asuhan pada ibu bersalin. Pada saat memasuki tafsiran
persalinan ibu disarankan untuk menjaga kebersihan diri sesuai dengan
aspek kenyamanan pada persalinan seperti mencukur rambut pada
vagina ibu untuk mencegah kuman masuk dan menghindari infeksi
(Fitriana & Nurwiandani, 2018)
d. Mobilisasi
Bidan dapat membntu ibu agar tetap tenang dan rileks, maka bidan
sebaiknya menganjurkan posisi persalinan dan posisi meneran ibu yang
nyaman untuk pasien (Fitriana & Nurwiandani, 2018).
25

e. Penatalaksanaan Laserasi Perineum


Penatalaksanaan yang dilakukan jika terjadi laserasi perineum setelah
proses kelahiran sebagai berikut :
a. Derajat I: meliputi mukosa vagina, fourchete posterior, dan kulit
perineum. Penjahitan laserasi derajat satu bergantung pada luasnya.
Beberapa torehan vagina atau skid marks tidak menyebabkan
laserasi mukosa vagina dan akan sembuh dengan sendirinya tanpa
dijahit karena tepinya saling mendekat dan menyatu begitu kaki
wanita kembali berdekatan. Laserasi derajat satu yang lebih luas
dapat diperbaiki dengan menggunakan jahitan benang kontinu
untuk fasia perineum dan jahitan benang matras kontinu untuk
penutupan tepi kulit.
b. Derajat II : meliputi mukosa vagina, fourchete posterior, dan kulit
perineum dan otot perineum. Pada derajat II dilakukan penjahitan
dengan teknik jelujur.
c. Derajat III : meliputi mukosa vagina, fourchete posterior, dan kulit
perineum, otot perineum dan otot spinter ani external.
d. Derajat IV : meliputi derajat III dan rectum anterior . Pada derajat
III dan derajat IV lakukan rujukan karena laserasi ini memerlukan
teknik dak prosedur khusus (Diana S, Mail E, Rufaida Z,2019).
f. Amniotomi
Apabila selaput ketuban belum pecah dan pembukaan sudah
lengkap maka perlu dilakukan amniotomi. Jika terjadi pewarnaan
mekonium pada air ketuban maka dilakukan persiapan pertolongan
bayi setelah lahir karena hal tersebut menunjukkan adanya hipoksia
dalam rahim atau selama persalinan (Diana S, Mail E, Rufaida
Z,2019).
6. Asuhan Persalinan Normal
Fokus asuhan persalinan normal adalah persalinan bersih dan aman
serta mencegah terjadinya komplikasi. Hal ini merupakan pergeseran
paradigma dari mennggu terjadinya dan menangani komplikasi menjadi
proaktif dalam persiapan persalianan dan pencegahan komplikasi. Hal
26

ini terbukti mampu mengurangi kesakitan dan kematian ibu dan bayi
baru lahir. Asuhan Persalinan Normal (APN) terdiri dari 60 langkah
menurut IBI, 2016:
1. Mendengar & melihat adanya tanda persalinan kala II.
2. Memastikan kelengkapan alat pertolongan persalinan termasuk
mematahkan ampul oksitosin & memasukan alat suntik sekali pakai
2½ ml ke dalam wadah partus set.
3. Memakai celemek atau apron.
4. Memastikan lengan tidak memakai perhiasan, mencuci tangan
dengan sabun & air mengalir.
5. Menggunakan sarung tangan DTT pada tangan kanan yang akan
digunakan untuk pemeriksaan dalam.
6. Mengambil alat suntik/spuit dengan tangan yang memakai sarung
tangan, isi dengan oksitosin dan letakan kembali kedalam wadah
partus set.
7. Membersihkan vulva dan perineum dengan kapas basah yang telah
dibasahi oleh air matang (DTT), dengan gerakan vulva ke perineum.
8. Melakukan pemeriksaan dalam pastikan pembukaan sudah lengkap
dan selaput ketuban sudah pecah.
9. Mencelupkan tangan kanan yang memakai sarung tangan ke dalam
larutan klorin 0,5%, membuka sarung tangan dalam keadaan terbalik
dan rendam dalam larutan klorin 0,5%.
10. Memeriksa denyut jantung janin setelah kontraksi uterus selesai –
pastikan DJJ dalam batas normal (120 – 160 x/menit).
11. Menginformasikan ibu pembukaan sudah lengkap dan keadaan janin
baik, meminta ibu untuk meneran saat ada his atau apabila ibu sudah
merasa ingin meneran.
12. Meminta bantuan keluarga untuk menyiapkan posisi ibu untuk
meneran (pada saat his, bantu ibu dalam posisi setengah duduk dan
pastikan ia merasa nyaman)
13. Melakukan pimpinan meneran saat ibu mempunyai dorongan yang
kuat untuk meneran.
27

14. Menganjurkan ibu untuk berjalan, berjongkok atau mengambil posisi


nyaman, jika ibu belum merasa ada dorongan untuk meneran dalam
60 menit.
15. Meletakan handuk bersih (untuk mengeringkan bayi) di perut ibu,
jika kepala bayi telah membuka vulva dengan diameter 5 – 6 cm.
16. Meletakan kain bersih yang di lipat 1/3 bagian bawah bokong ibu.
17. Membuka tutup partus set dan memperhatikan kembali kelengkapan
alat dan bahan
18. Memakai sarung tangan DTT pada kedua tangan.
19. Saat kepala janin terlihat pada vulva dengan diameter 5 – 6 cm,
memasang handuk bersih pada perut ibu untuk mengeringkan bayi
jika telah lahir dan kain kering dan bersih yang dilipat 1/3 bagian
dibawah bokong ibu. Setelah itu kita melakukan perasat stand hand
(perasat untuk melindungi perineum dngan satu tangan, dibawah
kain bersih dan kering, ibu jari pada salah satu sisi perineum dan 4
jari tangan pada sisi yang lain dan tangan yang lain pada belakang
kepala bayi. Tahan belakang kepala bayi agar posisi kepala tetap
fleksi pada saat keluar secara bertahap melewati introitus dan
perineum).
20. Setelah kepala keluar menyeka mulut dan hidung bayi dengan kasa
steril kemudian memeriksa adanya lilitan tali pusat pada leher janin
21. Menunggu hingga kepala janin selesai melakukan putaran paksi luar
secara spontan.
22. Setelah kepala melakukan putaran paksi luar, pegang secara
biparietal. Menganjurkan kepada ibu untuk meneran saat kontraksi.
Dengan lembut gerakan kepala kearah bawah dan distal hingga bahu
depan muncul dibawah arkus pubis dan kemudian gerakan arah atas
dan distal untuk melahirkan bahu belakang.
23. Setelah bahu lahir, geser tangan bawah kearah perineum ibu untuk
menyanggah kepala, lengan dan siku sebelah bawah. Gunakan
tangan atas untuk menelusuri dan memegang tangan dan siku
sebelah atas.
28

24. Setelah badan dan lengan lahir, tangan kiri menyusuri punggung
kearah bokong dan tungkai bawah janin untuk memegang tungkai
bawah (selipkan jari telinjuk tangan kiri diantara kedua lutut janin)
25. Melakukan penilaian selintas :
a)Apakah bayi menangis kuat dan atau bernapas tanpa kesulitan?
b) Apakah bayi bergerak aktif ?
26. Mengeringkan tubuh bayi mulai dari muka, kepala dan bagian tubuh
lainnya kecuali bagian tangan tanpa membersihkan verniks. Ganti
handuk basah dengan handuk/kain yang kering. Membiarkan bayi
atas perut ibu.
27. Memeriksa kembali uterus untuk memastikan tidak ada lagi bayi
dalam uterus.
28. Memberitahu ibu bahwa akan disuntikan oksitasin agar uterus dapat
berkontraksi dengan baik.
29. Dalam waktu 1 menit setelah bayi lahir, suntikan oksitosin 10 unit
IM (intramaskuler) di 1/3 paha atas bagian distal lateral (lakukan
aspirasi sebelum menyuntikan oksitosin).
30. Setelah 2 menit pasca persalinan, jepit tali pusat dengan klem kira-
kira 3 cm dari pusat bayi. Mendorong isi tali pusat ke arah distal
(ibu) dan jepit kembali tali pusat pada 2 cm distal dari klem pertama.
31. Dengan satu tangan. Pegang tali pusat yang telah dijepit (lindungi
perut bayi), dan lakukan pengguntingan tali pusat diantara 2 klem
tersebut.
32. Letakan bayi pada dada ibu dengan posisi tengkurap untuk
melakukan Inisiasi Menyusu Dini (IMD).
33. Mengikat tali pusat dengan benang DTT atau steril pada satu sisi
kemudian melingkarkan kembali benang tersebut dan mengikatnya
dengan simpul kunci pada sisi lainnya
34. Menyelimuti ibu dan bayi dengan kain hangat dan memasang topi di
kepala bayi.
35. Memindahkan klem pada tali pusat hingga berjarak 5 -10 cm dari
vulva.
29

36. Meletakan satu tangan diatas kain pada perut ibu, di tepi atas
simfisis, untuk mendeteksi. Tangan lain meregangkan tali pusat.
37. Setelah uterus berkontraksi, regangkan tali pusat dengan tangan
kanan, sementara tangan kiri menekan uterus dengan hati-hati kearah
doroskrainal. Jika plasenta tidak lahir setelah 30 – 40 detik, hentikan
penegangan tali pusat dan menunggu hingga timbul kontraksi
berikutnya dan mengulangi prosedur.
38. Melakukan penegangan dan dorongan dorsokranial hingga plasenta
terlepas, minta ibu meneran sambil penolong menarik tali pusat
dengan arah sejajar lantai dan kemudian kearah atas, mengikuti
poros jalan lahir (tetap lakukan tekanan dorsokranial).
39. Setelah plasenta tampak pada vulva, teruskan melahirkan plasenta
dengan hati-hati. Bila perlu (terasa ada tahanan), pegang plasenta
dengan kedua tangan dan lakukan putaran searah untuk membantu
pengeluaran plasenta dan mencegah robeknya selaput ketuban.
40. Segera setelah plasenta lahir, melakukan masase pada fundus uteri
dengan menggosok fundus uteri secara sirkuler menggunakan bagian
palmar 4 jari tangan kiri hingga kontraksi uterus baik (fundus teraba
keras)
41. Periksa bagian maternal dan bagian fetal plasenta dengan tangan
kanan untuk memastikan bahwa seluruh kotiledon dan selaput
ketuban sudah lahir lengkap, dan masukan kedalam kantong plastik
yang tersedia.
42. Evaluasi kemungkinan laserasi pada vagina dan perineum.
Melakukan penjahitan bila laserasi menyebabkan perdarahan.
43. Memastikan uterus berkontraksi dengan baik dan tidak terjadi
perdarahan pervaginam.
44. Membiarkan bayi tetap melakukan kontak kulit ke kulit di dada ibu
paling sedikit 1 jam.
45. Setelah satu jam, lakukan penimbangan/pengukuran bayi, beri tetes
mata antibiotik profilaksis, dan vitamin K1 1 mg intramaskuler di
paha kiri anterolateral.
30

46. Setelah satu jam pemberian vitamin K1 berikan suntikan imunisasi


Hepatitis B di paha kanan anterolateral.
47. Melanjutkan pemantauan kontraksi dan mencegah perdarahan
pervaginam.
48. Mengajarkan ibu atau keluarga cara melakukan masase uterus dan
menilai kontraksi.
49. Evaluasi dan estimasi jumlah kehilangan darah.
50. Memeriksakan nadi ibu dan keadaan kandung kemih setiap 15 menit
selama 1 jam pertama pasca persalinan dan setiap 30 menit selama
jam kedua pasca persalinan.
51. Memeriksa kembali bayi untuk memastikan bahwa bayi bernafas
dengan baik.
52. Menempatkan semua peralatan bekas pakai dalam larutan klorin
0,5% untuk dekontaminasi (10 menit). Cuci dan bilas peralatan
setelah di dekontaminasi.
53. Buang bahan-bahan yang terkontaminasi ke tempat sampah yang
sesuai.
54. Membersihkan ibu dengan menggunakan air DDT. Membersihkan
sisa cairan ketuban, lendir dan darah. Bantu ibu memakai memakai
pakaian bersih dan kering.
55. Memastikan ibu merasa nyaman dan beritahu keluarga untuk
membantu apabila ibu ingin minum.
56. Dekontaminasi tempat persalinan dengan larutan klorin 0,5%.
57. Membersihkan sarung tangan di dalam larutan klorin 0,5%.
Melepaskan sarung tangan dalam keadaan terbalik dan
merendamnya dalam larutan klorin 0,5%
58. Membersihkan sarung tangan di dalam larutan klorin 0,5%.
Melepaskan sarung tangan dalam keadaan terbalik dan
merendamnya dalam larutan klorin 0,5%
59. Mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.
60. Melengkapi partograf
31

7. Partograf
a. Pengertian
Partograf adalah alat bantu untuk mencatat informasi
berdasarkan observasi ananesis, dan pemeriksaan fisik ibu dalam
persalinan, dan sangat penting khususnya untuk membuat keputusan
klinik selama kala I persalinan. Tujuan utama penggunaan partograf
adalah mengamati dan mencatat hasil observasi dan kemajuan
persalinan dengan menilai pembukan seviks melalui pemeriksan
dalam dan menentukan normal atau tidaknya persalinan serta
mendeteksi dini persalinan lama sehingga bidan dapat membuat
deteksi dini mengenai kemungkinan persalinan lama (Jannah, 2014).
b. Pencatatan dalam Partograf
1) Denyut Jantung Janin (DJJ) : menilai dan mencatat setiap 30
menit (lebih sering jika ada tanda gawat janin).
2) Warna dan air ketuban : dinilai setiap melakukan pemeriksaan
dalam. Catat temuan dalam kotak yang sesuai dibawah lajur
DJJ dan gunakan lambang U jika ketuban utuh, J jika ketuban
sudah pecah dan berwarna jernih, M jika ketuban bercampur
mekonium, D jika air ketuban bercampur darah dan K jika
ketuban sudah pecah dan air ketuban sudah kering.
3) Molase atau penyusupan kepala janin : penyusupan adalah
indikator penting tentang seberapa jauh kepala bayi dapat
menyesuaikan diri dengan bagian keras panggul ibu. Catat
hasil temuan dibawah lajur air ketuban dengan menggunakan
lambang 0 jika tulang kepaka janin terpisah dan sutura dengan
mudah dapat dipalpasi, 1 jika tulang kepala janin hanya saling
bersentuhan, 2 jika tulang kepala janin saling tumpang tindih
namun masi bisa dipisahkan dan gunakan lambang 3 jika
tulang kepala janin tumpang tindih dan tidak dapat
dipisahkan.
32

4) Kemajuan persalinan : angka 0-10 pada tepi kolom paling kiri


adalah besarnya dilatasi serviks. Skala angka 1-5 juga
menunjukkan seberapa jauh penurunan janin.
5) Pembukaan serviks : dilakukan setiap 4 jam (lebih sering jika
terdapat tanda penyulit). Pembukaan ditulis dengan tanda X
pada garis yang sesuai dengan pembukaan serviks.
6) Penurunan bagian terbawah atau presentasi janin : melakukan
pengukuran dengan perlimaan diats pintu atas panggul.
7) Garis waspada dan garis bertindak : garis waspada dimulai
pada pembukaan 4 cm sampai dengan pembukaan lengkap
dan garis bertindak tertera sejajar dengan garis waspada.
8) Jam dan waktu : kotak yang diberi angka 1-16 dan setiap
kotak menyatakan waktu satu jam sejak dimulai fase aktif
persalinan.
9) Kontraksi uterus : setiap 30 menit raba dan catat jumlah
kontraksi dalam 10 menit dan lama dalam satuan detik.
10) Obat dan cairan yang diberikan : dokumentasikan setiap 30
menit jumlah obat yang diberikan (Jannah, 2014).

D. Asuhan Kebidanan Pada Masa Nifas


1. Definisi
Masa nifas (puerperium) dimulai setelah kelahiran plasenta dan
berakhir ketika alat-alat kandungan kembali seperti keadaan sebelum hamil.
Masa nifas atau puerperium dimulai sejak 2 jam setelah lahirnya plasenta
sampai 6 minggu 42 hari (Dewi & Sunarsih,2013).
2. Tujuan Asuhan Masa Nifas
Tujuan asuhan masa nifas adalah mendeteksi adanya perdarahan masa
nifas, menjaga kesehatan ibu dan bayinya, melaksanakan skrining secara
komprehensif, memberikanpendidikan kesehatan diri, memberikan
pendidikan mengenai laktasi dan perawatan payudara, serta konseling
mengenai keluarga berencana (Dewi dan Sunarsih,2013).
33

3. Tahapan Masa Nifas


a. Tahapan masa nifas menurut Reva Rubin: (Pitriani R. & Andriyani R,
2014)
1) Periode Taking In (hari ke 1-2 setelah melahirkan)
a) Ibu masih pasif dan tergantung dengan orang lain · Perhatian
ibu tertuju pada kekhawatiran perubahan tubuhnya
b) Ibu akan mengulangi pengalaman-pengalaman waktu
melahirkan
c) Memerlukan ketenangan dalam tidur untuk mengembalikan
keadaan tubuh ke kondisi normal
d) Nafsu makan ibu biasanya bertambah sehingga membutuhkan
peningkatan nutrisi. Kurangnya nafsu makan menandakan
proses pengembalian kondisi tubuh tidak berlangsung normal
2) Periode Taking On/Taking Hold (hari ke 2-4 setelah melahirkan)
a) Ibu menfokuskan perhatian pada pengontrolan fungsi tubuh,
BAK, BAB dan daya tahan tubuh
b) Ibu berusaha untuk menguasai keterampilan merawat bayi
seperti menggendong, menyusui, memandikan dan
mengganti popok
c) Ibu cenderung terbuka menerima nasehat bidan dan kritikan
pribadi
d) Kemungkinan ibu mengalami depresi postpartum karena
merasa tidak mampu membesarkan bayinya.
3) Periode Letting Go
a) Terjadi setelah ibu pulang ke rumah dan dipengaruhi oleh
dukungan serta perhatian keluarga
b) Ibu sudah mengambil tanggung jawab dalam merawat bayi
dan memahami kebituhan bayi sehingga akan mengurangi hak
ibu dalam kebebasan dan hubungna sosial
c) Depresi postpartum sering terjadi pada masa
b. Tahapan masa nifas menurut Dewi dan Sunarsih,2013 yaitu:
34

1) Puerperium dini
Yaitu kepulihan dimana ibu diperbolehkan berdiri dan berjalan,
serta menjalankan aktivitas layaknya wanita normal.
2) Puerperium intermediate
Yaitu suatu kepulihan menyeluruh alat-alat genetalia yang
lamanya sekitar 6-8 minggu.
3) Puerperium remote
Waktu yang diperlukan untuk pulih dan sehat sempurna terutama
apabila ibu selama hamil atau persalinan mempunyai
komplikasi(Dewi dan Sunarsih,2013).
4. Perubahan Fisiologis Pada Masa Nifas
a. Perubahan Sitem Reproduksi
a). Involusi Uterus
Involusi merupakan suatu proses kembalinya uterus
pada kondisi sebelum hamil. Dengan involusi uterus ini,
lapisan luar dari desidua yang mengelilingi situs plasenta
akan menajadi neurotic (layu/mati) (Nurliana, et al, 2014).

Tabel 4.
Involusi Uterus
Involusi Tinggi fundus uteri Berat
uterus
Bayi lahir Setinggi pusat 1000
gram
Uri lahir Dua jari bawah pusat 750 gram
Satu minggu Pertengahan pusat-simpisis 500 gram
Dua minggu Tidak teraba diatas simpisis 350 gram
Enam minggu Bertambah kecil 50 gram
Delapan minggu Sebesar normal 30 gram

sSsumber : Febi sukma, et al, 2017

b). Lochia
35

Lochia adalah ekskresi cairan rahim selama masa


nifas. Lochia mengandung darah dan sisa jaringan
desidua yang nekrotik dari dalam uterus (Nurliana, et al.,
2014).
Menurut Nurliana, et al (2014), lochia dibedakan
menajadi 4 jenis berdasarkan warna dan waktu
keluarnya:
a. Lochia Rubra/merah
Keluar pada hari pertama sampai hari keempat masa
post partum.
b. Lochia sanguinolenta
Berwarna merah kecoklatan dan berlendir, serta
berlangsung dari hari keempat sampai hari ketujuh
post partum.
c. Lochia serosa
Berwarna kuning kecoklatan karena mengandum
serum, leukosit, dan robekan atau laserasi plasenta.
Keluar pada hari ke-7 sampai hari ke-14.
d. Lochia alba/putih
Berlangsung selama 2-6 minggu post partum.
1) Serviks
Perubahan yang terjadi pada serviks ialah bentuk serviks
agak menganga seperti corong, segera setelah bayi lahir,
disebabkan oleh corpus uteri yang dapat mengadakan kontraksi,
sedangkan serviks tidak berkontraksi sehingga seolah-olah pada
perbatasan antara corpus dan serviks berbentuk semacam cincin
(Nurliana, et al, 2014).
2) Vulva dan vagina
Vulva dan vagina mengalami penekanan, serta peregangan
yang sangat besar selama proses melahirkan bayi. Setelah 3
minggu, vulva dan vagina kembali kepada keadaan tidak hamil dan
rugae dalam vagina secara berangsur angsur akan muncul kembali,
36

sementara labia menjadi menonjol (Nurliana, et al., 2014).


3) Perineum
Segera setelah melahirkan, perineum menajadi kendor
karena sebelumnya teregang oleh tekanan bayi yang bergerak
maju. Pada post natal hari ke-5, perineum sudah mendapat kembali
sebagian tonusnya, sekalipun tetap lebih kendor daripada keadaan
sebelum hamil (Nurliana, et al., 2014).
b. Perubahan system perkemihan
Setelah proses persalinan biasanya ibu akan sulit untuk
buang air kecil. Hal ini disebabkan terdapat spasme sfinkter dan
edema leher kandung kemih sesudah bagian ini mengalami
konpresi (tekanan) antara kepala janin dan tulang pubis selama
persalinan berlangsung (Nurliana, et al., 2014).
5. Kebutuhan Dasar Pada Masa Nifas
a. Nutrisi dan cairan
Mengkonsumsi tambahan kalori 500 kalori tiap hari, seperti
kacang dan biji-bijian, alpukat, ikan, susu dan telur, daging, tahu
goreng (ibu harus mengkonsumsi 3-4 porsi setiap hari). Minum
sedikitnya 3 liter air setiap hari (anjurkan ibu untuk minum setiap
kali menyusui). Makanan yang di konsumsi di anjurkan
mengandung 50-60% karbohidrat, 25-35% Lemak, 10-15%
Protein, vitamin dan mineral untuk melancarkan metabolism tubuh
serta cairan sebai pelarut zat gizi dalam proses metabolism tubuh
(Haryani, 2012).
b. Ambulasi dini
Menurut Dewi (2013), keuntungan dari ambulasi dini
adalah melancarkan pengeluaran lokhea, mengurangi infeksi
perineum, mempercepat involusi uterus, melancarkan fungsi alat
gastrointestinal dan alat kelamin serta meningkatkan peredaran
darah.
c. Eliminasi
1) Buang Air kecil
37

Ibu diminta tidak buang air kecil (miksi) 6 jam postpartum


(Hanyani, 2012).
2) Buang Air Besar
Ibu post partum diharapkan dapat buang air besar setelah
hari kedua postpartum (Haryani, 2012).
d. Kebersihan diri dan perineum
Kebersihan diri ibu mengurangi infeksi dan meningkatkan rasa
nyaman pada ibu. Perawatan luka perineum bertujuan untuk
mencegah infeksi, meningkatkan rasa nyaman dan mempercepat
penyembuhan. Perawatan luka perineum dapat di lakukan dengan
cara mencuci daerah genetal dengan air dan sabun setiap kali habis
buang air (Haryani, 2012).
e. Istirahat
Ibu nifas memerlukan istirahat yang cukup, istirahat tidur yang di
butuhkan sekitar 7-8 jam pada malam hari dan 1-2 jam pada siang
hari (Haryani, 2012).
f. Seksual
Hubungan seksual dapat dilakukan dengan aman ketika luka
episiotomi sembuh dan lokea telah berhenti. Hendaknya pula
hubungan seksual dapat di tunda sedapat mungkin sampai 40 hari
setelah persalinan, karena pada waktu itu diharapkan oran-organ
tubuh telah pulih kembali (Sulistyawati, 2013).
g. Senam Nifas
Senam nifas adalah senam yang dilakukan sejak hari pertama
melahirkan sampai ke hari ke sepuluh. Senam nifas betujuan untuk
mengembalikan fungsi keseluruhan otot dasar panggul dan untuk
menghindari masalah urinary, serta mempercepat pemulihan
masalah muskuloskeletal (Haryani, 2012).
h. Keluarga Berencana
Keluarga berencana adalah usaha untuk mengukur jumlah dan
jarak anak yang diinginkan agar terhindar dari jarak kehamilan
yang terlalu dekat yang nanti akan menyebabkan perdarahan,
38

keguguran, hingga kematian pasca persalinan (Sulistyawati, 2012).


6. Asuhan Ibu Pada Masa Nifas
Standar pelayanan nifas sebagaimana dimaksud pada ayat (4)
huruf a meliputi pemeriksaan tekanan darah, nadi, respirasi, dan
suhu, pemeriksaan tinggi fundus uteri, pemeriksaann lochea dan
peneluaran pervaginam lainnya,pemeriksaan payudara dan
dukungan pemberian ASI Eksklusif, pemberian Vit. A bagi ibu
nifas dengan pemberian dua kapsul vitamin A dosis tinggi dengan
takaran 200.000 IU untuk nifas yang diberikan 1 kapsul segera
setelah melahirkan dan 1 kapsul pada hari berikutnya, pelayanan
KB pasca persalinan, konseling dan edukasi perawatan kesehatan,
serta penanganan resiko tinggi dan komplikasi pada ibu nifas (PP-
IBI, 2016).
Menurut Kemenkes RI, 2020, kunjungan masa nifas (KF)
sesuai standar yaitu:
1) KF I (6 jam-2 hari)
a). Mencegah perdarahan masa nifas karena atonia uteri
b). Mendeteksi penyebab lain perdarahan serta melakukan
rujukan bila perdarahan berlanjut
c). Melakukan konseling pada ibu dan keluarga jika terjadi
masalah
d). Memfasilitasi ibu untuk pemberian ASI awal
e). Memfasilitasi, mengajarkan cara hubungan ibu dan bayi
(Bounding Attatchmant)
f). Menjaga bayi tetap sehat dan hangat dengan cara mencegah
hipotermia
g). Memastikan ibu merawat bayi dengan baik (perawatan tali
pusat, memandikan bayi)
2) KF II (3-7 hari)
a) Memastikan involusi uteri berjalan normal, uterus
berkontraksi baik, tinggi fundus uteri di bawah pusat, tidak
ada perdarahan, lochea tidak berbau
39

b) Mendeteksi tanda-tanda; demam,perdarahan abnormal, sakit


kepala hebat, dan lain-lain
c) Memastikan ibu mendapatkan asupan nutrisi, hidrasi dan
istirahat yang cukup
3) KF 3 (8-28 hari)
a). Memastikan ibu menyusui bayi dengan baik dan tidak
memperlihatkan tanda-tanda penyulit
b). Memberikan konseling pada ibu mengenai asuhan pada tali
pusat, menjaga bayi tetap hangat dan merawat bayi sehari-
hari
c). Melakukan konseling KB secara mandiri
d). Memastikan ibu untuk melakukan pemeriksaan bayi
kepelayanan kesehatan
4) KF 4 (29-42 hari)
a). Menanyakan pada ibu apakah masalah/penyulit yang dialami
baik ibu maupun bayinya
b). Memastikan ibu untuk memilih kontarsepsi efektif/sesuai
kebutuhan
7. Teoritis Putting Susu Lecet
Puting susu lecet merupakan salah satu masalah dalam
menyusui yang disebabkan trauma pada puting susu saat
menyusui, selain itu dapat pula terjadi retak dan pembentukan
celah-celah. Sebanyak 57 % ibu yang menyusui dilaporkan pernah
menderita puting susu lecet. World Health Organization (WHO)
memperkirakan setiap tahun terdapat 1-1,5 juta bayi meninggal
dunia karena tidak diberi ASI secara eksklusif (Risneni, 2015).
Penyebab puting susu lecet yaitu teknik menyusui yang
tidak benar, puting susu terpapar oleh sabun, krim, alkohol
ataupun zat iritan lain saat membersihkan payudara (Susanto,
2018).
Penanganan puting susu lecet dapat dilakukan secara
mandiri oleh ibu dengan perawatan puting susu lecet, teknik
40

menyusui yang benar dan perawatan payudara (Eliyanti dkk,


2017). Berdasarkan teori Marmi 2017, penatalaksanaan puting
susu lecet seperti cari penyebab puting susu lecet terlebih dahulu,
bayi disusukan terlebih dahulu pada puting susu yang normal atau
lecetnya sedikit, tidak menggunakan sabun, krim, alkohol ataupun
zat iritan lain saat membersihkan payudara, menyusui lebih sering
(8-12 kali dalam 24 jam) atau secara terus menerus (on demand),
posisi menyusui harus benar, bayi menyusui sampai ke kalang
payudara dan susukan secara bergantian di antara kedua payudara,
keluarkan sedikit ASI dan oleskan ke puting yang lecet dan
biarkan sampai kering, pergunakan BH yang menyangga, bila
terasa sangat sakit boleh minum obat pengurang rasa sakit.

E. Asuhan Kebidanan Pada Bayi Baru Lahir


1. Definisi
Menurut PMK RI No. 25 Tahun 2014 bahwa bayi baru lahir adalah
bayi umur 0 sampai dengan 28 hari. Bayi baru lahir normal adalah
neonatus yang lahir dari kehamilan 37 minggu sampai 42 minggu dan
berat badan lahir 2500 gr sampai dengan 4000 gr (Johariah, 2012).
Asuhan segera, aman dan bersih untuk bayi baru lahir meliputi
pencegahan infeksi, melakukan penilaian, pencegahan kehilangan
panas, membebaskan jalan nafas, merawat tali pusat, mempertahankan
suhu tubuh bayi dan identifikasi bayi (Sinta, L.E, dkk, 2019).
2. Tujuan
Tujuan asuhan bayi baru lahir adalah mendeteksi adanya
kelainan dan tanda bahaya pada bayi baru lahir (Vivian, 2013).
Adapun teori mengenai tujuan asuhan bayi baru lahir adalah :
a. Mengatur dan mempertahankan suhu bayi pada tingkat yang
normal
b. Mengetahui cara dan manfaat inisiasi menyusui dini
c. Memahami cara memotong, mengikat, dan merawat tali pusat
d. Memahami pentingnya pemberian vit K sekaligus cara
41

memberikanya
e. Mengetahui cara memandikan bayi secara benar (Prawirohardjo, S.,
2016).

3. Standar Asuhan BBL


Standar 13: Perawatan Bayi Baru Lahir
Bidan memeriksa dan menilai bayi baru lahir untuk memastikan
pernapasan spontan, mencegah hipoksia sekunder, menemukan
kelainan dan melakukan tindakan atau merujuk sesuai dengan
kebutuhan, bidan harus mencegah hipotermia (Sriyani, 2016).
4. Kunjungan Neonatus
Menurut buku kesehatan ibu dan anak (KIA) Kemenkes RI tahun
2020, agar kondisi bayi baru lahir (neonatus) tetap sehat dan optimal.

Tabel 5
Kunjungan Neonatus
Kunjungan Waktu Keterangan

I 6-48 jam setelah bayi lahir (KN 1)

II 3-7 hari setelah bayi lahir (KN 2)

III 8-28 hari setelah bayi lahir (KN 3)

Sumber : Kemenkes RI, 2020

a. KN I (usia 6-48 jam)


Asuhan yang diberikan adalah: mempertahankan suhu tubuh bayi,
melakukan pemeriksaan fisik bayi, mengenali tanda-tanda bahaya
(pemberian ASI sulit, sulit menghisap atau lemah hisapan, kesulitan
bernafs yaitu pernafsan cepat >60 kali/menit, letergi (bayi terus
42

menerus tidur tanpa bangun), warna kulit abnormal kulit biru


(sianosis/kuning), suhu terlalu panas (febris) atau terlalu dingin
(hipotermi), tanda dan prilaku abnormal atau tidak seperti biasa,
seperti gangguan gastrointestinal misalnya tidak bertinja selama 3
hari, muntah terus menerus, perut membengkak, mata bengkak, atau
mengeluarkan cairan, melakukan perawatan tali pusat dan
memberikan imunisasi Hb0 (Kemenkes RI, 2020).

b. KN II (usia 3-7 hari)


Asuhan yang diberikan adalah: menjaga suhu tubuh bayi, menjaga
taki pusat dalam keadaan bersih dan kering, konsling terhadap ibu
dan keluarga untuk memberikan ASI ekslusif pencegahan hipotermi
dan melaksanakan perawatan bayi baru lahir di rumah dengan
menggunakan buku KIA, melakukan penanganan dan rujukan kasus
bila diperlukan (Kemenkes RI, 2020).
c. KN III (usia 8-28 hari)
Asuhan yang di berikan adalah : menjaga suhu tubuh bayi,
menjaga tali pusat dalam keadaan kerin dan bersih, konsling
terhadap ibu dan keluarga untuk memberikan ASI esklusif,
pencegahan hipotermi dan melaksanakan perawatan bayi baru lahir
di rumah dengan menggunakan buku KIA, melakukan penanganan
dan rujukan kasus bila diperlukan. Memberitahukan ibu tentang
imunisasi (Kemenkes RI, 2020).
5. Asuhan Bayi Baru Lahir
Menurut PMK RI No. 25 Tahun 2014, pelayanan kesehatan esensial
wajib diberikan kepada bayi baru lahir, yaitu dilakukan pada:
Pelayanan neonatal esensial pada saat lahir 0 (nol) sampai 6 (enam)
jam meliputi :
a). Membersihkan jalan nafas
Bayi normal akan menangis spontan segera setelah lahir. Apabila
bayi tidak langsung menangis, penolong segera membersihkan jalan
43

nafas (Rahayu, 2017).


Kekurangan zat asam pada bayi baru lahir dapat menyebabkan
kerusakan otak. Sangat penting membersihkan jalan nafas, sehingga
upaya bayi bernafas tidak akan menyebabkan aspirasi lender
(masuknya lender ke paru-paru) (Rahayu, 2017).
b). Memotong dan Merawat Tali Pusat
Tali pusat dipotong sebelum atau sesudah plasenta lahir tidak
begitu menentukan dan tidak akan mempengaruhi bayi, kecuali pada
bayi kurang bulan. Apabila bayi lahir tidak menangis, maka tali pusat
segera dipotong untuk memudahkan melakukan tindakan resusitasi
pada bayi. Tali pusat dipotong 5 cm dari dinding perut bayi dengan
gunting steril dan diikat dengan pengikat steril (Rahayu, 2017).
c). Mempertahankan Suhu Tubuh Bayi
Pada waktu baru lahir, bayi belum mampu mengantur tetap suhu
badannya, dan membutuhkan pengaturan dari luar untuk membuatnya
tetap hangat. Bayi baru lahir harus dibungkus hangat. Suhu tubuh bayi
merupakan tolak ukur kebutuhan akan tempat tidur yang hangat
sampai suhu tubuhnya sudah stabil suhu bayi harus dicatat (Rahayu,
2017).
d). Memberikan Vitamin K
Kejadian perdarahan karena defisiensi Vitamin K pada bayi baru
lahir dilaporkan cukup tinggi, berkisar 0,25-0,5%. Untuk mencegah
terjadinya perdarahan tersebut bayi baru lahir perlu diberikan Vitamin
K secara intramuskuler yang diberikan 0,5-1 mg/hari, 1-6 jam stelah
bayi lahir (Rahayu, 2017).
e). Memberi Obat Tetes atau Salep Mata
Dibeberapa Negara perawatan mata bayi baru lahir secara hukum
diharuskan untuk mencegah terjadinya oftalmia neonatorum. Di
daerah dimana prevalensi gonorea tinggi, setiap bayi baru lahir perlu
diberi salep mata sesudah 5 jam bayi lahir. Pemberian obat mata
eritromisin 0,5% atau tetrasiklin 1% dianjurkan untuk pencegahan
penyakit mata karena klamidia (penyakit menular seksual) (Rahayu,
44

2017).
f). Indentifikasi bayi
Alat pengenalan yang efektif harus diberikan kepada bayi setiap
bayi baru lahir dan harus tetap di tempatnya sampai waktu bayi
dipulangkan (Rahayu, 2017).
Pada alat atau gelang identifikasi harus tercantum, menurut
Rahayu, 2017:
1) Nama (Bayi, Nyonya)
2) Tanggal lahir
3) Nomor bayi
4) Jenis kelamin
5) Unit
6) Nama lengkap ibu
g) . Pemantauan Bayi Baru Lahir
Pemantauan BBL ini untuk mengetahui aktivitas bayi normal atau
tidak indentifikasi masalah kesehatan bayi baru lahir yang
memerlukan perhatian keluarga dan penolong persalinan serta tidak
lanjut petugas kesehatan (Rahayu, 2017)
h). Imunisasi
Imunisasi merupakan pemberian kekebalan tubuh terhadap suatu
penyakit dengan memasukkan sesuatu ke dalam tubuh agar tubuh
tahan terhadap penyakit yang sedang mewabah atau berbahaya bagi
seseorang. Imunisasi terhadap suatu penyakit hanya akan memberikan
kekebalan atau resistensi pada penyakit itu saja, sehingga untuk
terhindar dari penyakit lain diperlukan imunisasi lainnya. Jika bayi 42
sedang sakit yang disertai panas, menderita kejang-kejang
sebelumnya pemberian imunisasi perlu dipertimbangkan (Nyimas, et
al, 2018).
Imunisasi BCG dilakukan sekali pada bayi usia 0-11 bulan, lalu
DPT diberikan tiga kali pada bayi usia 2-11 bulan dengan interval
minimal 4 minggu. Imunisasi polio diberikan empat kali pada bayi 0-
11 bulan dengan interval minimal 4 minggu. Sedangkan campak
45

diberikan satu kali pada bayi usia 9-11 bulan. Terakhir imunisasi
hepatitis B harus diberikan tiga kali pada bayi usia 1-11 bulan dengan
interval minimal empat minggu (Nyimas, et al, 2018).
F. Pendokumentasian SOAP
1. Subjektif
Menggambarkan pendokumentasian hanya pengumpulan data klien
melalui anamnesa tanda gejala subjektif yang diperoleh dari pasien, suami
atau keluarga (identitas, keluhan, riwayat menarche, riwayat perkawinan,
riwayat kehamilan, riwayat KB, riwayat penyakit keluarga, riwayat
psikologis dan pola hidup).
2. Objektif
Menggambarkan hasil anamnesa dan fisik klien, hasil lab dan
tesdiagnostik lain yang dirumuskan dalam data fokus untuk mendukung
assessment. Tanda gejala objektif yang diperoleh dan hasil pemeriksaan
(tanda KU, TTV, fisik, khusus, kebidanan, pemeriksaan dalan, laboratorium
dan pemeriksaan penunjang).Pemeriksaan dengan inspeksi, palpasi,
auskultasi dan perkusi.
3. Assesment
Masalah atau diagnosa yang ditegakan berdasarkan data atau informasi
subjektif maupun objektif yang dikumpulkan atau disimpulkan.
4. Planning
Menggambarkan pendokumentasian, perencanaan dan evaluasi
berdasarkan assesment SOAP untuk perencanaan, implementasi dan
evaluasi dimasukan dalam planning.
a. Perencanaan
Membuat rencana tindakan saat itu atau yang akan datang. Untuk
mengusahakan tercapainya kondisi pasien yang sebaik mungkin atau
menjaga mempertahankan kesejahteraanya.
b. Implementasi
Pelaksanaan rencana tindakan untuk menghilangkan dan mengurangi
masalah klien. Tindakan ini harus disetujui oleh klien kecuali bila tidak
dilaksanakan akan membahayakan keselamatan klien.
46

c. Evaluasi
Jika evaluasi tidak tercapai proses evaluasi dapat menjadi dasar
untuk mengembangkan tindakan alternative sehingga mencapai tujuan.

G. Kerangka Teori

ASUHAN KEBIDANAN
KOMPREHENSIF

Asuhan Asuhan Kebidanan Asuhan Kebidanan Asuhan Kebidanan


Kebidanan Persalinan Nifas Bayi Baru Lahir
Kehamilan
Asuhan masa nifas Asuhan Neonatus terdiri
Pertolongan persalinan
Pemeriksaan menggunakan standar dari 3 kali kunjungan
menggunakan Asuhan
kehamilan Persalinan Normal kunjungan masa
dengan standar nifas (KF) yang 1. 6-48 jam setelah bayi
(APN) 60 langkah pada
10 T yaitu: terdiri dari 4 kali lahir (KN 1)
kala I-IV dengan
BB&TB, TD, kunjungan: 2.3-7 hari setelah bayi
persalinan bersih dan
LILA, TFU, 1) KF I (6 jam-48 lahir (KN 2)
aman serta mencegah
Imunisasi TT, jam post partum) 3.8-28 hari setelah bayi
terjadinya komplikasi
Tablet Fe, 2) KF II (3-7 hari lahir (KN 3)
Presentasi dan post partum)
DJJ, Temu 3) KF III (8-28 hari
Wicara, Tes post partum)
laboratorium, 4) KF IV (29-42 hari
Tata Laksana post partum)
kasus minimal 6
kali selama
kehamilan. 2x
kunjungan
dengan dokter
yaitu pada TM 1
dan 3 :
1. 2 kali
trimester I
2. 1 kali
trimester II
3. 3 kali
trimester III
47

Bagan 1.
Kerangka Teori
Sumber:Jannah,2014; Kemenkes RI, 2020; PP-IBI 2016; Prawirohardjo, 2016
48

BAB III
PERSIAPAN PELAKSANAAN TINJAUAN KASUS

Dalam penulisan laporan tugas akhir ini penulis melakukan studi kasus di mana
studi kasus merupakan suatu metode untuk memahami individu yang melakukan
sendiri oleh penulis secara integrative dan komprehensif agar di peroleh
pemahaman yang mendalam tentang individu tersebut beserta masalah yang di
hadapainya dengan tujuan masalahnya dapat terselesaikan dan memperoleh
perkembangan diri yang baik.
A. Tempat dan Waktu
1. Tempat
Kegiatan telah dilaksanakan di Praktik Mandiri Bidan Hj.Efiarni,
Amd.Keb Tanjungpinang tahun 2022
2. Waktu
Kegiatan ini telah dilaksanakan pada bulan Maret sampai dengan Juli
2022
B. Subyek Studi Kasus
Subyek yang digunakan dalam Studi Kasus dengan Manajemen
Asuhan Kebidanan ini yaitu ibu hamil pada Ny. V Umur 37 Tahun dan
bayi Ny. V yang ada di Praktik Mandiri Bidan Hj. Efiarni, A.Md.Keb
Tanjungpinang dan kemudian dilanjutkan sampai ibu bersalin, nifas dan
bayi baru lahir.
C. Definisi Operasional
Definisi operasional adalah suatu definisi yang didasarkan pada
karakteristik yang dapat diobservasi dari apa yang sedang didefinisikan atau
mengubah konsep-konsep yang berupa konstruk dengan kata-kata yang
menggambarkan perilaku atau gejala yang dapat diamati dan yang dapat di uji
dan ditentukan kebenarannya oleh orang lain (Zulfikar, 2014). Definisi
operasional dalam laporan ini dapat dilihat pada tabel berikut ini.
Tabel 6.
Definisi Operasional
Variabel Definisi Operasional Alat Ukur Cara Ukur

Asuhan Kebidanan Asuhan yang diberikan penulis Format pengkajian Interview,


Kehamilan kepada Ny. V dengan asuhan kebidanam Observasi,dan
melakukan pemeriksaan dan pada ibu hamil studi dokumentasi
pelayanan sesuai dengan
standar kebidanan 10 T pada
TM 3 sebanyak 2 kali
kunjungan di PMB Hj.Efiarni,
Amd.Keb

Asuhan Kebidanan Asuhan yang diberikan penulis Format pengkajian Interview,


pada Persalinan kepada Ny. V sesuai dengan asuhan kebidanan Observasi, dan dan
60 langkah. Asuhan Persalinan pada ibu bersalin – studi dokumentasi
Normal (APN) di PMB Hj. Partograf
Efiarni, Amd.Keb

Asuhan Kebidanan Asuhan yang penulis berikan Format pengkajian Interview,


masa nifas pada Ny.V dengan melakukan asuhan kebidanan Observasi,dan
pemeriksaan dan pelayanan pada ibu nifas studi dokumentasi
sesuai standar kunjungan
masa nifas (KF) sebanyak 2
kali kunjungan yaitu 2 hari
postpartum (KF 1) dan 7 hari
postpartum (KF 2) di rumah
Ny.V

Asuhan Kebidanan Asuhan yang penulis berikan Format pengkajian Interview,


Bayi Baru Lahir pada Bayi Ny.V sesuai asuhan kebidanan Observasi,dan
pelayanan kesehatan esensial bayi baru lahir studi dokumentasi
bayi baru lahir sebanyak 2 kali
kunjungan, yaitu 2 hari bayi
baru lahir (KN 1) dan 7 hari
bayi baru lahir (KN 2)
dirumah Ny.V

D. Teknik Pengumpulan Data


Dalam laporan kasus ini terdapat 2 jenis data yaitu, data primer dan
data sekunder.
1. Data primer
Data primer adalah data yang diperoleh langsung dari sumber asli
(Supriyono, 2018)
Data primer dalam laporan ini dikumpulkan dengan teknik sebagai
berikut:

49
50

a. Wawancara
Adalah komunikasi antara dua pihak atau lebih yang bisa
dilakukan dengan tatap muka di mana salah satu pihak berperan
sebagai penanya dan pihak lain berperan untuk menjawab
pertanyaan dengan tujuan tertentu. Teknik yang digunakan dalam
wawancara ini untuk memperoleh data subjectif berupa identitas
umum, keluhan riwayat menarche, riwayat penyakit yang pernah
dialami pasien, riwayat perkawinan, riwayat kehamilan, riwayat
KB, riwayat penyakit keluarga, riwayat psikologis dan pola hidup.
(Fadhallah, 2021)
b. Observasi (pengamatan)
Meliputi kegiatan pencatatan pola prilaku orang, objek dan
kejadian dalam suatucara sistematis untuk mendapatkan informasi
tentang fenomena-fenomena yang diminatI (Yulianto at al, 2018).
Metode observasi yang digunakan dalam laporan ini
bertujuan untuk memperoleh data objectif. Observasi dilakukan
dengan cara sebagai berikut :
1) Pemeriksaan Fisik
Pemeriksaan fisik digunakan untuk mengetahui keadaan
fisik ibu dengan cara inspeksi, palpasi, auskultasi, dan perkusi
secara head to toe.
2) Pemeriksaan Penunjang
Pemeriksaan penujang (laboratorium), digunakan untuk
mengetahui komplikasi yang mungkin terjadi pada pasien.
Pemeriksaan penunjang yang dilakukan antara lain;
pemeriksaan darah (Hb), pemeriksaan urin (protein urine dan
glukosa urine) dan pemeriksaan tes Antigen (Covid-19).
2. Data Sekunder
Data sekunder adalah data yang diperoleh dari pihak lain melalui
sumber data sekunder (perantara) (Yulianto, N.A., Maskan,N.,
Utaminingsih, A., 2018).
51

Studi dokumentasi merupakan metode pengumpulan data yang


digunakan penulis dengan cara mengambil data yang berasal dari buku
KIA ibu dan buku register yang ada di Puskesmas Pembantu Batu 5,
data AKI dan AKB menurut WHO, Kementerian Kesehatan Indonesia,
dan Dinkes Kepulauan Riau dan Kota Tanjungpinang Tahun 2019,
hasil pemeriksaan laboratorium yaitu pemeriksaan haemoglobin,
protein urine, glukosa urine dan tes antigen Covid-19.
D. Alat dan Bahan
Alat dan bahan yang digunakan dalam studi kasus ini adalah :
1. Alat dan bahan yang digunakan untuk melakukan observasi, yaitu sebagai
berikut :
a. Alat pemeriksaan Kehamilan terdiri dari timbangan dan pengukur tinggi
badan, thermometer, jam tangan, leanec/dopler, medline/meteran,
pengukur LILA, stetoskop dan tensi meter, refleks hamer, dan hanscoon.
b. Alat pertolongan persalinan, yaitu bak instrumen besar berisi 2 sarung
tangan steril, kateter, ½ koher 1 buah, klem tali pusat 2 buah, gunting tali
pusat, benang tali pusat, kasa steril, gunting episiotomy, delee, kom berisi
kapas DTT, kom berisi betadine, spuit 3 cc 3 buah, obat-obatan seperti
oxytocin, metergin, dan lidokain (bila perlu), lenec/dopler, jam tangan,
infus set (bila perlu), alat untuk TTV (tensimeter, Stetoskop,
thermometer), waskom berisi air bersih dan air klorin, bengkok 2 buah,
perlengkapan ibu, perlengkapan bayi, alat pelindung diri (APD), lampu
sorot, tabung oksigen dan waslap.
c. Alat pemeriksaan bayi baru lahir yaituhandscoon, pita ukur, timbang
bayi, vitamin K, salep mata, vaksin Hb-0, senter, jam.
d. Alat Pemeriksaan nifas yaitu tetoskop dan tensimeter, thermometer,
handscoon, bengkok, kom berisi kapan DTT dan perlak.
2. Alat dan bahan yang digunakan untuk melakukan wawancara yaitu format
asuhan kebidanan pada ibu hamil, bersalin, dan nifas serta bayi baru lahir.
3. Alat dan bahan yang digunakan untuk melakukan studi dokumentasi yaitu
catatan medis atau status pasien, buku KIA.
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Gambaran Umum Lokasi LTA


Lokasi penelitian yang penulis lakukan berada di PMB Hj. Efiarni, Amd.
Keb yang merupakan klinik swasta milik pribadi. PMB tersebut berada di
Tanjungpinang tepatnya di Perum bumi indah, Bt. 10. Sarana yang terdapat di
PMB Hj. Efiarni, Amd. Keb adalah ruang administari dan ruang tunggu, 1
ruang pemeriksaan, 1 kamar VK yang terdiri dari 3 bed gynekologi, dan 3
kamar nifas yang terdiri dari 1 kamar kelas 1, 1 kamar kelas 2, dan 3 bed pada
kelas 3. Jenis pelayanan yang diberikan adalah pelayanan kebidanan kehamilan
normal, persalinan normal, pelayanan pada ibu nifas, bayi, balita serta
imunisasi dan pelayanan KB, PMB Hj. Efiarni, A.md.Keb juga menyediakan
layanan konseling bagi remaja mengenai kesehatan reproduksi.

B. Hasil
Pada kasus ini penulis mengikuti perkembangan kehamilan Ny. V mulai
dari usia kehamilan 34-35 minggu. Berikut ini adalah hasil pengkajian data dari
kehamilan, persalinan, nifas, dan bayi baru lahir.
1. Asuhan Kebidanan Kehamilan
a. Kunjungan Antenatal Care Pertama Pada Tanggal 20 April 2022 Pukul
16.00 WIB
Pada kunjungan I hasil pengkajian data yang dilakukan penulis
didapat dari anamnesa dan buku KIA, yaitu ibu bernama Ny. V
pemeriksaan kehamilan pertama dilakukan pada tanggal 20 April 2022
pukul 16.00 WIB. Ibu bernama Ny. V umur 37 tahun, suku/bangsa
Minang/Indonesia, agama Islam, pendidikan terakhir SMU, pekerjaan
Ibu Rumah Tangga, alamat Hanaria Jl. Olahraga, golongan darah O.
Nama suami Tn. S, umur 40 tahun, suku/bangsa Minang/Indonesia,
agama Islam, pendidikan terakhir SMA, pekerjaan supir, alamat Hanaria
Jl.Olahraga.

52
53

Ibu datang untuk memeriksakan kehamilannya dan keluhan yang


ibu rasakan adalah ibu mengeluh kram perut. Menarche umur 14 tahun ,
teratur dengan siklus 28 hari, lamanya 5-6 hari, banyaknya darah haid 5-6
kali ganti pembalut per hari. HPHT 20-08-2021, TP 27 Mei 2022.
Kehamilan ini merupakan kehamilan yang ke tiga ibu, dimana anak
pertama lahir tahun 2008 dengan jenis kelamin perempuan berat badan
lahir 3,800 gram, panjang badan 50 cm, lahir normal di Praktik Klinik
Bidan dengan penolong persalinan adalah bidan, tidak ada penyulit pada
kehamilan dan persalinan. Pada kehamilan kedua tahun 2015 ibu
mengalami Abortus. Pada anak kehamilan ketiga ibu mengatakan pada
trimester I ibu mual muntah, trimester II tidak ada keluhan dan trimester
III ibu mengatakan kram perut bagian bawah. Riwayat imunisasi TT
sudah yaitu TT1 pada saat Bayi, TT2 pada saat bayi, TT3 SD, TT4 SD,
TT5 SD. Pada tanggal 23 Desember 2021, telah dilakukan pemeriksaan
labor dengan hasil Hb 12,4 gr/dl, dan hasil negative/non reaktif untuk
pemeriksaan HIV/AIDS, glukosa urin, protein urin .
Ibu tidak mempunyai riwayat penyakit yang menyertai kehamilan
saat ini. Status perkawinan ibu sah, umur waktu menikah 20 tahun,
perkawinan yang pertama dan ± 2 tahun setelah menikah ibu hamil anak
pertama. Ibu sebelumnya pernah menggunakan KB implant.
Pada pola nutrisi ibu makan 3 kali sehari dengan menu nasi,lauk
pauk, buah-buahan, sayur dan minuman yang di minum ibu seperti air
putih 7-8 gelas per hari. Pada pola eliminasi ibu buang air kecil kurang
lebih 4-5 kali per hari, buang air besar 1 kali per hari. Pola istirahat, tidur
suang ± 1 jam, tidur malam ± 8 jam dan tidak ada masalah. Pola personal
hygiene ibu mandi 2 kali sehari, gosok gigi 2 kali sehari, ibu mengganti
pakaian dalam 3 kali sehari. Pada pola aktivitas ibu melakukan
seksualitas 1 kali/minggu dan melakukan pekerjaan rumah tangga seperti
mencuci piring dan pakaian, menyetrika pakaian,masak, membersihkan
rumah, mempersiapkan kebutuhan anak sebelum berangkat sekolah dan
suami sebelum berangkat kerja.
54

Keadaan umum ibu baik, kesadaran composmentis, tekanan darah


100/80 mmHg, nadi 80 kali per menit, pernafasan 20 kali per menit, suhu
36,7oC, tinggi badan 150 cm,LILA 27 cm, berat badan sebelum hamil 45
kg dan berat badan sekarang 54 kg.
Pemeriksaan fisik keseluruhan dilakukan secara head to toe,
didapatkan bahwa tidak ada masalah pada bagian kepala, muka, mata,
hidung, telinga, mulut, leher, dan dada ibu. Pada pemeriksaan abdomen,
pembesaran sesuai usia kehamilan 34-35 minggu, tidak ada strie
gravidarum dan linea alba, tidak ada bekas luka operasi dan pada
pemeriksaan palpasi tinggi fundus uteri (TFU) 30 cm. Pada leopold I
teraba bulat, lunak dan tidak melenting kemungkinan bokong.
Leopold II pada perut ibu sebelah kanan teraba keras, panjang dan
memapan kemungkinan punggung janin sedangkan pada perut ibu
sebelah kiri teraba tonjolan-tonjolan kecil kemungkinan ekstremitas
janin. Leopold III pada bagian bawah perut ibu teraba bulat, keras dan
melenting yaitu kepala janin. Leopold IV kepala masih dapat di
goyangkan (konvergen), didapatkan hasil tafsiran berat janin (TBJ) (30-
12)x155 = 2790 gram, Puntum max dibawah pusat sebelah kanan perut
ibu. Pada auskultasi denyut jantung janin (DJJ) ada dengan frekuensi 142
kali permenit dengan irama teratur. Pada pemeriksaan genetalia tidak ada
haemoroid, tidak ada varises dan oedema, pada ekstremitas atas kuku
bersih, tidak ada oedema, sianosis tidak ada, pada ekstremitas bawah
kuku bersih, ada oedema, varises tidak ada, refleks patella kanan dan kiri
positif. Pada pemeriksaan panggul tidak dilakukan.
Dari hasil anamnesa dan pemeriksaan didapatkan diagnosa Ny. V
umur 37 tahun usia kehamilan 34-35 minggu dengan kehamilan normal,
masalah ibu kram perut bagian bawah, kebutuhan KIE penyebab dan cara
mengatasi kram perut bagian bawah.
Asuhan kebidanan kehamilan yang diberikan kepada Ny.V sesuai
dengan keadaan dan usia kehamilannya yaitu memberitahukan kepada
ibu tentang hasil peeriksaan bahwa keadaan ibu dan janin baik,
memberitahukan penyebab dan cara mengatasi kram perut, memberitahu
55

ibu tentang tanda bahaya pada kehamilan trimester III, memberitahu ibu
persiapan persalinan, menganjurkan ibu untuk tetap mengonsumsi kalk
1x1 dan tablet fe 1x1, menganjurkan kepada ibu untuk melakukan
kunjungan ulang pada tanggal 01 Mei 2022
Dari hasil pemeriksaan dan tindakan asuhan kebidanan yang
diberikan didapatkan evaluasi ibu mengerti dan mengetahui dengan hasil
pemeriksaan, ibu mengerti dan bersedia melakukan apa yang dijelaskan
tentang cara mengatasi kram perut, ibu mengerti tentang tanda bahaya
TM III, ibu mengerti tentang persiapan persalinan, ibu mengerti dan
bersedia mengkonsumsi tablet fe dan kalk, ibu mengerti dan bersedia
datang untuk kunjungan ulang.
b. Kunjungan Antenatal Care Kedua, tanggal 01 Mei 2022 pukul 19.00
WIB
Pada kunjungan ke II tanggal 01 Mei 2022 pukul 19.00 WIB. Ny.V
umur 37 tahun usia kehamilan 37 minggu melakukan kunjungan ulang
pemeriksaan rutin kehamilan. Ibu mengatakan tidak ada keluhan. Nyeri
perut yang ibu alami sudah teratasi dan tidak ada masalah.
Keadaan umum baik, kesadaran ibu composmentis, tekanan darah
120/60 mmHg, nadi 80 kali per menit, pernafasan 20 kali per menit, suhu
36oC, berat badan sebelum hamil 45 kg, berat badan sekarang 55 Kg,
tinggi badan 155 cm, LILA 27 cm. Pada pemeriksaan fisik tidak terdapat
kelainan.
Pada pemeriksaan abdomen, TFU ibu 33 cm, Leopold I TFU teraba
di pertengahan pusat-px, teraba bulat, lunak dan tidak melenting yaitu
bokong janin. Leopold II pada perut ibu sebelah kanan teraba keras,
panjang dan memapan punggung janin, sedangkan pada perut ibu sebelah
kiri teraba tonjolan-tonjolan kecil ekstremitas janin. Leopold III pada
bagian bawah perut ibu teraba bulat, keras dan melenting kepala janin,
kepala masuk pintu atas panggul (PAP). Pada Leopold IV kedua tangan
meraba bagian janin yang ada dibawah dan kedua tangan saling bertemu
(Konvergen) dan masih bisa digoyangkan. Dari pengukuran TFU, maka
didapatkan taksiran berat janin (TBJ) yaitu sebesar (33-12) x 155 = 3255
56

gram. Hasil pemeriksaan DJJ ada dengan frekuensi 144 kali/ menit,
irama teratur. Pemeriksaan genetalia ibu tidak mempunyai keluhan dan
gangguan pada genetalia. Pada ekstremitas tidak ada oedema, tidak ada
sianosis ujung jari, tidak ada varises, tidak ada keluhan, reflek patella
pada kaki kanan dan kiri (+/+). Pada pemeriksaan laboratorium
didapatkan Hb 12,4 gr%, protein urin negatif.
Asuhan kebidanan kehamilan yang diberikan kepada Ny. V adalah
sesuai keadaan dan usia kehamilannya yaitu memberitahukan kepada ibu
bahwa keadaan ibu dan janin baik, mengevalusi pengetahuan ibu tentang
tanda bahaya pada trimester III, mengevalusi pengetahuan ibu tentang
tanda-tanda persalinan,mengevaluasi kepada ibu apakah sudah
mempersiapkan kebutuhan bersalin seperti pakain bayi, pakaian ibu, dana
untuk bersalin,transportasi ke tempat bersalin, menganjurkan ibu untuk
mengonsumsi kalk 1x1 Tablet Fe 1x1 minimal 90 tablet selama
kehamilan dan diminum pada malam hari ,dan menganjurkan kepada ibu
untuk melakukan kunjungan ulang 09 Mei 2022.
Dari hasil pemeriksaan dan tindakan asuhan kebidanan yang
diberikan didapatkan evaluasi ibu mengerti dan mengetahui dengan hasil
pemeriksaan, ibu mengerti dan bersedia melakukan apa yang dijelaskan
tentang cara mengatasi nyeri perut, ibu mengerti tentang tanda bahaya
TM III, ibu mengerti tentang persiapan persalinan, ibu mengerti dan
bersedia mengkonsumsi tablet fe dan kalk, ibu mengerti dan bersedia
datang untuk kunjungan ulang.
2. Asuhan Kebidanan Persalinan
a. Kala I
Ny. V umur 37 tahun usia kehamilan 39-40 minggu datang ke
PMB pada tanggal 14 Mei 2022 pukul 18.00 WIB dengan keluhan ibu
mengatakan nyeri perut bawa yang menjalar sampai kepinggang terasa
kontraksi yang semakin kuat sejak pukul 16.00 WIB.
Pada pola kebiasaan sehari-hari, ibu mengatakan ibu makan 3 kali
sehari, terakhir makan sekitar jam 15.00 WIB jenis makanan yang ibu
makan seperti nasi, sayur, ikan dan tidak ada masalah. Ibu minum 7
57

gelas/hari, terakhir minum jam 15.00 WIB jenis minuman yang ibu
minum adalah air putih dan tidak ada masalah. Ibu buang air kecil
sebanyak 7 kali sehari dan buang air besar 1 kali sehari dan tidak ada
masalah dalam BAK dan BAB. Ibu tidur siang ±30 menit dan tidur
malam selama ±5-6 jam dan tidak ada masalah. Ibu mengatakan
senang dan tidak sabar ingin melewati proses persalinannya.
Keadaan umum ibu baik, kesadaran ibu compos mentis, tekanan
darah 120/70 mmHg, nadi 80 kali/menit, pernafasan 20 kali/menit,
suhu 36,2oC, BB sebelum hamil 45 kg, BB sekarang 58 kg, tinggi
badan ibu 155 cm, LILA 27 cm, pada pemeriksaan fisik tidak ada
ditemukan kelainan.
TFU ibu 36 cm. Leopold I setinggi antara procesus xipoideus dan
pusat, teraba bulat, lunak dan tidak melenting yaitu bokong. Leopold
II pada perut ibu sebelah kanan teraba keras, panjang dan memapan
yaitu punggung janin, sedangkan pada perut ibu sebelah kanan teraba
tonjolan-tonjolan kecil yaitu ekstremitas janin. Leopold III pada
bagian bawah perut ibu teraba bulat, keras dan melenting yaitu kepala
janin. Kepala sudah masuk pintu atas panggul (PAP). Leopold IV
divergen.
Dari pengukuran tinggi fundus uteri (TFU), maka didapatkan
taksiran berat janin (TBJ) yaitu sebesar (36-11) x 155 = 3.875 gram.
Hasil pemeriksaan DJJ ada dengan frekuensi 149 kali/menit. Pukul
19.30 dilakukan pemeriksaan genetalia dilakukan pemeriksaan dalam
yaitu presentasi kepala, posisi ubun-ubun kecil (UUK), pembukaan 2
cm, HIS 3x 10’x 30” menit, penurunan hodge III, ketuban utuh, portio
tebal, dan tidak ada molase. Pada ekstremitas ibu tidak ada oedema,
tidak ada sianosisis pada ujung jari, kaku sendi dan varises.
Pada pukul 22.00 dilakukan pemeriksaan dalam yaitu presentase
kepada, posisi ubun-ubun kecil (UUK), pembukaan 3 cm, HIS 4x 10’x
40” menit, djj 139x/menit, penurunan hodge III, ketuban utuh, portio
tebal, dan tidak ada molase.
Pada pukul 04.30 dilakukan pemeriksaan dalam yaitu presentase
58

kepada, posisi ubun-ubun kecil (UUK), pembukaan 6 cm, HIS 4x 10’x


50” menit, djj 140x/ menit, ketuban utuh, portio tipis, tidak ada
molase, dan perdarahan sebanyak ±10 cc.
Pada pukul 06.30 dilakukan pemeriksaan dalam yaitu presentase
kepada, posisi ubun-ubun kecil (UUK), pembukaan 10 cm, HIS 5x
10’x 50” menit, djj 142x/ menit, ketuban utuh, portio tipis, tidak ada
molase
Dari hasil anamnesa dan pemeriksaan, didapatkan diagnosa Ny. V
usia kehamilan 39-40 minggu dengan inpartu kala I fase aktif.
Masalah tidak ada, kontraksi bertambah kuat, kebutuhan asuhan
kebidanan persalinan kala 1, diagnosa potensial tidak ada, tindakan
segera tidak ada.
Asuhan kebidanan yang diberikan kepada Ny.V adalah
menginformasikan hasil pemeriksaan, memberitahu kepada ibu
tentang penyebab rasa nyeri dan cara mengatasinya, mengajari ibu
teknik mengedan yang benar, memberikan dukungan emosional,
mempersiapkan alat-alat penolong persalinan, mengobservasi
kemajuan persalinan, dan melengkapi partograf.
Dari hasil pemeriksaan dan tindakan asuhan kebidanan yang
diberikan didapatkan evaluasi ibu mengerti dan mengetahui dengan
hasil pemeriksaan, ibu mengerti dan mengetahui cara mengatasai rasa
nyeri, ibu mengerti dan mengetahui teknik mengedan yang benar,
suami memberikan dukungan emosional, terlaksana mempersiapkan
alat- alat penolong persalinan, terlaksana mengobservasi kemajuan
persalinan, dan terlaksana melengkapi patograf.
b. Kala II
Pada tanggal 14 Mei 2022 pukul 06.40 WIB, ibu mengatakan
mules semakin kuat dan ada dorongan seperti ingin mengedan.
Keadaan umum ibu baik, kesadaran compos mentis, tekanan darah
120/70 mmHg, DJJ 142 kali per menit, kandung kemih kosong, his
5x10’50”, ketuban pecah dengan melakukan amnitomi pukul 06.45
WIB, perdarahan kala II ±50 cc. Hasil pemeriksaan dalam yaitu
59

pembukaan 10 cm, portio tidak teraba, molase tidak ada, ketuban


jernih, molase tidak ada, presentasi kepala, posisi UUK depan kanan
penurunan kepala hodge IV.
Dari hasil anamnesa dan pemeriksaan, didapatkan diagnosa Ny. V
usia kehamilan 39-40 minggu inpartu kala II normal, masalah sakit
semakin kuat dan ibu ingin meneran, kebutuhan asuhan persalinan
normal 60 langkah.
Asuhan kebidanan yang diberikan kepada Ny. V adalah melihat
tanda gejala kala II (dorongan ingin meneran, tekanan pada anus,
perineum menonjol, dan vulva membuka, memastikan kelengkapan
alat persalinan dan obat-obatan, menggunakan APD (Alat Pelindung
Diri).Memastikan lengan tidak memakai perhiasan, melipat baju
sampai atas siku dan mencuci tangan dengan sabun sabun dan air yang
mengalir. Menggunakan Handscoon DTT, membersihkan vulva dan
perineum dengan kapas DTT dari arah vulva ke perineum, melakukan
pemeriksaan dalam, memastikan pembukaan lengkap, memecahkan
ketuban (ketuban bewarna jernih).
Mencelupkan tangan yang masih menggunakan handscoon ke
larutan klorin 0,5%, buka sarung tangan dalam keadaan terbalik dan
merendamnya di larutan klorin 0,5%. Memeriksa DJJ disaat uterus
tidak berkontraksi 142 x/ menit, memberitahu ibu bahwa pembukaan
sudah lengkap dan keadaan janin cukup baik. Kemudian bantu ibu
menemukan posisi yang nyaman dan sesuai dengan keinginannya
yaitu posisi litotomi.
Meminta keluarga membantu menyiapkan posisi meneran,
membimbing ibu untuk meneran dengan benar. Mendekatkan partus
set, heacting set, dan periksa kembali kelengkapannya, memimpin
persalinan yaitu saat vulva membuka dan kepala sudah tampak
diameter 5 cm. Letakan alas perut dan bedong yang kering dan bersih
diatas perut ibu, serta meletakan kain bersih 1/3 dibawah bokong ibu.
Menutup partus set dan periksa kembali kelengkapan peralatan dan
bahan, memakai sarung tangan, setelah tampak kepala bayi dengan
60

diameter 5-6 cm membuka vulva maka lindungi perineum dengan satu


tangan yang dilapisi dengan kain bersih dan kering, tangan yang lain
menahan belakang kepala untuk mempertahankan posisi defleksi dan
membantu lahirnya kepala.
Anjurkan ibu meneran secara efektif atau bernafas cepat dan
dangkal, periksa kemungkinan adanya lilitan tali pusat. Setelah kepala
lahir, tunggu putaran paksi luar yang berlangsung secara
spontan.Setelah putaran paksi luar selesai, pegang kepala bayi secara
bipariental. Anjurkan ibu meneran saat kontraksi. Dengan lembut
gerakkan kepala kearah bawah dan distal hingga bahu depan muncul
dibawah arkus pubis dan kemudian digerakkan kearah atas dan distal
untuk melahirkan bahu belakang.
Setelah kedua bahu lahir, geser tangan untuk menopang kepala
dan bahu. Gunakan tangan atas untuk menelusuri dan memegang
tangan dan siku sebelah atas. Seluruh tubuh dan lengan lahir,
penelusuran tangan atas berlanjut ke punggung, bokong, tungkai, dan
kaki. Pegang kedua kaki dengan melingkarkan ibu jari pada satu sisi
dan jari-jari lainnya pada sisi yang lain agar bertemu dengan jari
telunjuk, bayi lahir spontan pukul 07.00 WIB. Melakukan penilaian
sepintas, bayi langsung menangis kuat, tonus otot baik, warna kulit
kemerahan dan meletakan bayi di atas perut ibu, keringkan tubuh bayi
mulai dari muka, kepala, dan bagian tubuh lainnya tanpa
membersihkan verniks.
Melakukan hisap lendir dengan menggunakan mucul delee,
melakukan ransangan taktil. Ganti handuk basah dengan kain kering.
Pastikan bayi dalam kondisi dan posisi aman diperut bagian bawah
ibu, periksa kembali uterus untuk memastikan hanya satu bayi yang
lahir dan bukan kehamilan ganda (bayi tunggal). Beritahu ibu bahwa
ia akan disuntik oksitosin agar uterus berkontraksi baik,dalam waktu 1
menit suntikkan 10 unit IM di 1/3 distal lateral paha, setelah 2 menit
sejak bayi lahir, pegang tali pusat dengan satu tangan pada sekitar 5
cm dari pusar bayi, kemudian jari telunjuk dan jari tengah lain
61

menjepit tali pusat dan geser hingga 3 cm proksimal dari pusar bayi.
Klem tali pusat pada titik tersebut, kemudian tahan klem ini pada
posisinya, gunakan jari telunjuk dan tengah lain untuk mendorong isi
tali pusat kearah ibu (sekitar 5 cm) dan klem tali pusat pada sekitar 2
cm distal dari klem pertama. Pemotongan dan pengikatan tali pusat
menggunakan benang tali pusat steril, letakkan bayi tengkurap didada
ibu untuk kontak kulit ibu-bayi. Lakukan IMD selama 1 jam
kemudian menyelimuti ibu dan bayi dengan kain hangat dan
memasang topi di kepala bayi.
c. Kala III
Pada tanggal 14 Mei 2022 pukul 07.20 WIB, Ibu mengatakan
kalau perutnya masih terasa mules. Keadaan umum baik, kesadaran
compos mentis, tekanan darah 120/80 mmHg, nadi 80 kali/menit, suhu
36,4oC, pernapasan 20 kali/menit, kontraksi baik, kandung kemih
kosong, TFU sepusat, perdarahan kala III ±80 cc. Terlihat tanda-tanda
pelepasan plasenta yaitu uterus globuler, tali pusat memanjang dan
adanya semburan darah tiba-tiba.
Dari hasil anamnesa dan pemeriksaan, didapatkan diagnosa Ny. V
dengan parturien kala III normal. Masalah tidak ada, kebutuhan
manajemen aktif kala III, diagnosa potensial tidak ada, tindakan
segera tidak ada. Asuhan kebidanan yang diberikan kepada Ny. V
adalah memberitahu ibu bahwa ibu hasil pemeriksaan bahwa keaadan
umum ibu baik, melakukan penegangan tali pusat terkendali,
memindahkan klem 5-10 cm di depan vulva, tangan kiri menekan
uterus secara hati-hati ke arah dorsocranial, tangan kanan memegang
tali pusat. Penegangan tali pusat terkendali sudah dilakukan.
Melahirkan plasenta dengan tangan kiri tetap menekan uterus
sementara tangan kanan menegangkan tali pusat ke arah bawah
kemudian ke atas sesuai dengan sumbuh jalan lahir hingga plasenta
tampak di depan vulva, pegang plasenta dengan kedua tangan dan
lakukan putaran searah jarum jam untuk membantu pengeluaran
plasenta dan mencegah robeknya selaput ketuban. Plasenta lahir
62

spontan pukul 07.30 WIB, kemudian meletakannya di piring plasenta.


Melakukan masase uterus sebanyak 15 kali dalam 15 detik sampai
fundus berkontraksi dengan baik. Memeriksa kelengkapan plasenta
dan selaput ketuban.
Plasenta lahir lengkap dengan jumlah kotiledon ±20, ±500 gram,
panjang tali pusat ± 50 cm, selaput ketuban utuh, membungkus
plasenta kedalam kantong plastik. Mengecek kemungkinan adanya
laserasi pada vagina dan perineum ibu. Perdarahan dalam batas
normal, dan terdapat laserasi derajat 1 di mukosa vagina dan kulit
perineum. Melakukan penjahitan dengan anestesi.
d. Kala IV
Pada tanggal 14 Mei 2022 pukul 13.00 WIB. Ibu mengatakan
lelah dan senang atas kelahiran bayinya. Dari hasil pemantauan
persalinan kala IV, didapatkan keadaan umum ibu baik, kesadaran
compos mentis, tekanan darah 120/80 mmHg, nadi 80 kali/menit, suhu
36,4oC, pernapasan 20 kali/menit, TFU 2 jari dibawah pusat, kontraksi
baik, kandung kemih kosong, perdarahan normal. Pada pukul 13.00
WIB nadi ibu 82 kali/menit, TFU 2 jari dibawah pusat, kontraksi baik,
kandung kemih kosong, perdarahan normal. Pada pukul 13.30 WIB
nadi ibu 82 kali/menit, TFU 2 jari dibawah pusat, kontraksi baik,
kandung kemih kosong, perdarahan normal. Pada pukul 14.00 WIB,
didapatkan keadaan ibu baik, tekanan darah 110/70 mmHg, nadi 82
kali/menit, TFU 2 jari dibawah pusat, kontraksi baik, kandung kemih
kosong, perdarahan normal. Pada pukul 14.30 WIB nadi ibu 80
kali/menit, suhu 36,4 ºC, TFU 2 jari dibawah pusat, kontraksi baik,
kandung kemih kosong, perdarahan normal. Pada pukul 15.00 WIB
nadi ibu 80 kali/menit, TFU 2 jari dibawah pusat, kontraksi baik,
kandung kemih kosong, perdarahan normal.
Dari hasil anamnesa dan pemeriksaan, didapatkan diagnosa Ny.V
dengan parturien kala IV normal. Masalah tidak ada, kebutuhan
asuhan kala IV normal, diagnosa potensial tidak ada, tindakan segera
tidak ada. Asuhan kebidanan yang diberikan kepada Ny. V adalah
63

menginformasikan kepada ibu tentang hasil pemeriksaannya, bahwa


keadaan ibu baik dengan hasil pemeriksaan TD 120/80 mmHg, jumlah
perdarahan dalam batas normal, memastikan uterus berkontraksi
dengan baik, TFU 2 jari dibawah pusat dan tidak terjadi perdarahan
pervaginam.
Mencelupkan tangan yang masih memakai sarung tangan ke
dalam larutan klorin 0,5%, bersihkan noda darah dan cairan tubuh,
melepaskan secara terbalik dan rendam sarung tangan dalam larutan
klorin 0,5% selama 10 menit. Mencuci tangan dengan sabun dan air
bersih mengalir, keringkan tangan dengan tissue atau handuk pribadi
yang bersih dan kering. Memastikan kandung kemih kosong.
Mengajarkan ibu dan keluarga cara melakukan massase uterus dan
menilai kontraksi. Mengevaluasi dan estimasi jumlah kehilangan
darah.
Memeriksa nadi ibu dan memastikan keadaan umum ibu baik.
Memantau keadaan bayi dan memastikan bayi bernapas dengan baik
(40-60 kali/menit). Menempatkan semua peralatan bekas pakai dalam
larutan klorin 0,5% untuk dekontaminasi (10 menit). Mencuci dan
bilas peralatan setelah didekontaminasi. Membuang bahan-bahan yang
terkontaminasi ketempat sampah yang sesuai. Membersihkan ibu dari
paparan darah dan cairan tubuh dengan menggunakan air DTT.
Membersihkan cairan ketuban, lendir dan darah di ranjang atau
disekitar ibu berbaring. Membantu ibu memakai pakaian yang bersih
dan kering. Memastikan ibu merasa nyaman. Membantu ibu
memberikan ASI. Anjurkan keluarga untuk memberi ibu minuman
dan makanan yang diinginkannya. Mendekontaminasi tempat bersalin
dengan larutan klorin 0,5%. Mencelupkan sarung tangan kotor
kedalam larutan klorin 0,5%, balikkan bagian dalam keluar dan
rendam dalam larutan klorin 0,5% selama 10 menit.
Mencuci kedua tangan dengan sabun dan air mengalir kemudian
keringkan tangan dengan tissue atau handuk pribadi yang bersih dan
kering. Memakai sarung tangan bersih atau DTT untuk melakukan
64

pemeriksaan fisik bayi. (JK: laki-laki, BB: 3300 gram, PB: 51 cm,
LK: 35 cm, LD: 32 cm, LP: 31 cm, LILA: 10 cm). Dalam 1 jam
pertama, beri salep atau tetes mata profilaksis infeksi, vitamin K 1 1 mg
IM di paha kiri bawah lateral, pemeriksaan fisik bayi baru lahir,
pernapasan bayi (40-60 kali/menit) dan temperatur tubuh (normal
36,5-37,50C) setiap 15 menit.
Melepaskan sarung tangan dalam keadaan terbalik dan rendam
dalam larutan klorin 0,5% selama 10 menit. Mencuci kedua tangan
dengan sabun dan air menga lir kemudian keringkan dengan tissue
atau handuk pribadi yang bersih dan kering. Melengkapi partograf
(halaman depan dan belakang), memeriksa tanda vital dan asuhan kala
IV persalinan.
3. Asuhan Kebidanan Nifas
a. Kunjungan Nifas Pertama Postpartum hari kedua, tanggal 16 Mei
2022 pukul 09.00 WIB
Pada tanggal 16 Mei 2022, pukul 09.00 WIB, Ny. V umur 37
tahun mengatakan badannya masih terasa lelah setelah melewati
proses persalinan dan ASI keluar sedikit. Riwayat persalinan, pada
tanggal 14 Mei 2022, pukul 07:00 WIB Ny. V melahirkan anak
ketiganya dengan spontan, ditolong oleh bidan, tidak ada komplikasi
pada persalinan, jumlah perdarahan kala I ±10 cc, kala II ±50 cc, kala
III ±80 cc, kala IV ±50 cc, dalam batas normal. Jenis kelamin laki-
laki, berat badan 3300 gram, panjang badan 51 cm, tidak ada kelainan
bawaan, plasenta lahir lengkap, selaput ketuban utuh,panjang tali
pusat ±50 cm,tidak ada insersi.
Pada pola nutrisi ibu makan 3 kali sehari dengan menu nasi,lauk
pauk, buah-buahan, sayur dan minuman yang di minum ibu seperti air
putih 7-8 gelas per hari. Pada pola eliminasi ibu buang air kecil
kurang lebih 4-5 kali per hari, buang air besar 1 kali per hari. Pola
istirahat, tidur suang ± 1 jam, tidur malam ± 8 jam dan tidak ada
masalah. Pola personal hygiene ibu mandi 2 kali sehari, gosok gigi 2
kali sehari, ibu mengganti pakaian dalam 3 kali sehari. Pada pola
65

aktivitas ibu melakukan seksualitas 1 kali/minggu dan melakukan


pekerjaan rumah tangga seperti mencuci piring dan pakaian,
menyetrika pakaian,masak, membersihkan rumah, mempersiapkan
kebutuhan anak sebelum berangkat sekolah dan suami sebelum
berangkat kerja.
Pada pemeriksaan umum, keadaan umum ibu baik, kesadaran
compos mentis, tekanan darah 110/70 mmHg, nadi 80 kali/menit,
pernafasan 22 kali/menit, suhu 36,2oC. Pada pemeriksaan abdomen
kontraksi baik, TFU 2 jari dibawah pusat, kandung kemih kosong.
Pada pemeriksaan payudaranya simetris antara kanan dan kiri, bersih,
ada pengeluran ASI keluar sedikit, tidak bengkak, areola kehitaman,
tidak ada benjolan dan puting susu menonjol,genetalia vulva normal,
tidak ada luka jahitan, dan tidak ada haemoroid, tidak ada oedema,
tidak ada varises, pengeluaran lokia rubra ,pendarahan normal,
ekstremitas normal. Pada pemeriksaan penunjang tidak dilakukan.
Berdasarkan anamnesa dan pemeriksaan, ditegakkan diagnose
Ny. V 37 tahun 48 jam post partum normal. Berdasarkan hasil
pemeriksaan, masalah yang ditemukan adalah ibu lelah setelah
persalinan dan ASI yang keluar sedikit sehingga kebutuhan pada ibu
nifas yaitu KIE pola istirahat, pola nutrisi, teknik menyusui dan
perawatan payudara. Tidak ada diagnosa potensial dan tindakan
segera pada ibu nifas.
Asuhan kebidanan masa nifas yang diberikan kepada Ny. V
sesuai dengan prioritas ibu yaitu menginformasikan kepada ibu
tentang hasil pemeriksaan bahwa keadaan umum ibu baik,
TD :110/70 MmHg, kontraksi uterus baik dan perdarahan dalam batas
normal, menginformasikan kepada ibu tentang pola nutrisi,
menganjurkan ibu untuk makan makanan yang dapt meningkatkan
ASI, menganjurkan ibu untuk menjaga pola istrahat, menganjurkan
ibu untuk menjaga personal hygiene, menganjurkan ibu untuk
memberikan ASI eklusif, mengajari ibu teknik menyusui yang benar,
mengajarkan pada ibu tentang perawatan payudara, memberitahu
66

kepada ibu tentang tanda bahaya pada masa nifas, memberitahu


kepada suami untuk memberikan dukungan kepada ibu dalam masa
nifasnya, memberitahu ibu untuk mengkonsumsi tablet Fe 1x1
sebagai vitamin obat asam mefenamat 3x1 sebagai pereda nyeri, obat
amoxillin 3x1 sebagai antibiotik, dan Vitamin A (200.000 IU) 1x1
untuk menambah jumlah kandungan vitamin A dalam ASI,
menganjurkan kepada ibu bahwa pengkaji akan membuat janji pada
ibu melakukan kunjungan ulang pada hari ketujuh yaitu pada tanggal
20 Mei 2022.
Dari hasil pemeriksaan dan tindakan asuhan kebidanan yang
diberikan didapatkan evaluasi ibu mengerti dan mengetahui dengan
hasil pemeriksaan, ibu mengerti dan mengetahui untuk menjaga pola
nutrisi,ibu bersedia mengonsumsi makanan yang bisa meningkatkan
ASI, ibu mengerti dan mengetahui untuk menjaga pola istirahat, ibu
mengerti dan mengetahui untuk menjaga personal hygiene, ibu
bersedia memberikan ASI eklusif, ibu mengerti dan mengetahui
tentang teknik menyusui, ibu mengerti dan mengetahui tentang
perawatan payudara, ibu mengerti dan mengetahui tentang tanda
bahaya masa nifas, suami mengerti dan mengetahui untuk
memberikan dukungan kepada istri, ibu bersedia mengkonsumsi obat
tablet fe, obat asam mefenamat, obat amoxillin, dan Vitamin A, ibu
mengerti dan sudah merasa pulih, ibu mengerti dan bersedia, dan ibu
bersedia akan melakukan kunjungan ulang pada tanggal 17 Mei 2022.
b. Kunjungan Nifas Kedua Postpartum hari ketujuh, tanggal 20 Mei
2022 pukul 16.00 WIB
Pada kunjungan ke II tanggal 20 Mei 2022, pukul 16.00 WIB. Ny.
V usia 37 tahun dengan post partum 7 hari keluhan tidak adan namun
ASI masih keluar sedikit. Keadaan umum ibu baik, kesadaran ibu
compos mentis, tekanan darah 110/70 mmHg, nadi 80 kali/menit,
pernafasan 20 kali/menit, suhu 36,4oC. Pada pemeriksaan fisik
ditemukan pada payudara lecet, pengeluaran ASI masih sedikit,
kontraksi uterus baik, TFU di pertengahan pusat-simpisis. Pada
67

genetalia tidak terdapat kelainan dan terdapat pengeluaran lochea


sanguilenta dari jalan lahir.
Dari hasil anamnesa dan pemeriksaan, didapatkan diagnosa Ny. V
P2A1 dengan 7 hari post partum normal. Masalahnya putting susu
lecet, kebutuhan ibu adalah tentang teknik menyusui yang baik dan
benar, evaluasi perawatan payudara diagnosa potensial tidak ada
Asuhan kebidanan yang diberikan kepada Ny. V sesuai dengan
kebutuhan ibu yaitu menginformasikan kepada ibu tentang hasil
pemeriksaan bahwa keadaan umum ibu baik, TD :110/70 MmHg,
TFU berada di pertengahan pusat dan simfisis, kontraksi uterus baik
dan perdarahan dalam batas normal, mengevaluasi ibu tentang teknik
menyusui yang baik dan benar, mengevaluasi kepada ibu tentang
perawatan payudara, mengevaluasi ibu agar tetap memberikan ASI
ekslusif pada bayinya, mengevaluasi pengetahuan ibu dan suami
tentang kembalinya masa subur ibu mengenai KB jangka panjang,
menganjurkan ibu untuk tetap melanjutkan mengkonsusmsi obat tablet
Fe 1x1 yaitu obat penambah darah untuk mencegah anemia pada ibu,
dan memberitahu kepada ibu untuk melakukan kunjungan ulang nifas
ketiga ke fasilitas kesehatan pada hari ke 8-28 setelah persalinan atau
jika ibu ada keluhan.
Dari hasil pemeriksaan dan tindakan asuhan kebidanan yang
diberikan didapatkan evaluasi ibu mengerti dan mengetahui dengan
hasil pemeriksaan, ibu mengerti tentang teknik menyusui yang baik
dan benar,ibu mengerti tentang tentang perawatan payudara,ibu
mengerti tentang pijat oksitosin, ibu mengerti dan mengetahui untuk
menjaga pola istirahat, ibu bersedia memberikan ASI eklusif, , ibu
bersedia mengkonsumsi obat tablet fe, ibu mengerti dan bersedia, dan
ibu bersedia akan melakukan kunjungan ulang pada hari ke 8-28
setelah persalinan.
4. Asuhan Kebidanan Bayi Baru Lahir
a. Kunjungan Bayi Baru Lahir Pertama
Tanggal 16 Mei 2022 pukul 09.00 WIB. Bayi bernama By. M Ny.
68

V umur 48 jam, jenis kelamin laki-laki, lahir pada tanggal 14 Mei


2022 pukul 07:00 WIB. Riwayat antenatal ibu G 3P1A1 usia kehamilan
39-40 minggu, tidak ada penyakit yang menyertai kehamilan ibu,
kebiasaan ibu waktu hamil tidak ada dan tidak terdapat komplikasi
pada ibu dan janin. Pada riwayat intranatal, jenis persalinan spontan,
ditolong oleh bidan di PMB dan tidak terdapat komplikasi persalinan.
Dari penilaian sepintas bayi langsung menangis kuat, kulit kemerahan,
tonus otot baik. Keadaan bayi dari hasil pemeriksaan normal, tidak
ada kelainan, dan nilai APGAR skor bayi 10.
Pada pemeriksaan umum yaitu keadaan umum bayi baik, nadi 130
kali/menit, pernapasan 44 kali/menit, suhu 36,5oC, berat badan 3300
gram, panjang badan 51 cm, lingkar kepala 35 cm, lingkar dada 34
cm, lingkar perut 33 cm, lingkar lengan atas 12 cm. Pada pemeriksaan
fisik bentuk kepala normal, tidak ada molase, tidak ada caput
succedenum dan tidak ada cephal hematoma. Bentuk mata kiri dan
kanan normal dan simetris, konjungtiva merah muda, sklera putih dan
tidak ada tanda-tanda infeksi ada reflex eyeblink.
Mulut simetris, bibir normal dan tidak ada labio skiziz, langit-
langit tidak ada palato skiziz, gusi kemerahan, lidah tidak ada
kelainan, ada refleks rooting dan sucking. Bentuk telinga simetris
sejajar dengan mata, tidak ada pengeluaran. Pada leher terdapat reflek
tonickneck tidak ada pembengkakan kelenjar thyroid, pembesaran
vena jugularis, pembengkakan kelenjar limfe. Bentuk dada normal,
letak puting susu simetris dan menonjol. Pada paru-paru, bunyi nafas
tidak ada wheezing dan tidak dan rochi. Bunyi jantung terdengar lup-
dup dan teratur.
Pada bagian ekstremitas, lengan dan tangan gerakan aktif, jumlah
jari lengkap 10 ekstremitas atas 10 ekstremitas bawa, terdapat refleks
graps dan moro. Bentuk abdomen normal, tali pusat normal tidak ada
penonjolan disekitar tali pusat dan tidak ada pendarahan tali pusat.
Pada pemeriksaan genetalia vagina berlubang dan tidak ada kelainan,
bentuk tali pusat normal, tidak berbauh, panjang tali pusat ±3 cm,
69

terdapat 2 arteri dan 2 vena. Gerakan tungkai dan kaki aktif, jumlah
jari 10 lengkap, terdapat walking dan babinsky. Pada punggung tidak
ada benjolan atau cekungan. Testis sudah turun ke skrotum. Anus
berlubang, bayi sudah BAB dan tidak ada kelainan. Warna kulit
kemerahan tidak terdapat bercak hitam dan ada tanda lahir.
Dari hasil anamnesa dan pemeriksaan, didapatkan diagnosa bayi
Ny. V umur 48 jam dengan bayi baru lahir normal. Masalah tidak ada.
Asuhan kebidanan yang diberikan kepada Ny. V adalah
menginformasikan kepada ibu dan keluarga hasil pemeriksaan bahwa
bayi ibu dalam keadan baik dan normal, memberitahukan kepada ibu
bahwa bayinya akan dimandikan, menginformasikan kepada ibu untuk
melakukan pencegahan hipotermi, menginformasikan kepada ibu
untuk tetap menjaga tali pusat agar tetap bersih dan kering,
menginformasikan kepada ibu untuk memberikan ASI Ekslusif
kepada bayinya selama 6 bulan tanpa memberikan susu formula atau
makanan tambahan, menginformasikan kepada ibu tentang tanda-
tanda bahaya bayi baru lahir, memberikan informasi kepada ibu
bahwa penulis akan melakukan kunjungan ulang 1 minggu lagi untuk
mengontrol keadaan bayi atau apabila ada keluhan.
Dari hasil pemeriksaan dan tindakan asuhan kebidanan yang
diberikan didapatkan evaluasi ibu mengerti dan mengetahui dengan
hasil pemeriksaan bayinya, ibu bersedia dan bayinya telah
dimandikan, ibu mengerti dan bersedia melakukan pencegahan
hipotermi pada bayinya, ibu mengerti tentang perawatan tali pusat
bayi, ibu mengerti dan mau memberikan ASI eklusif pada bayinya,
ibu mengerti dan mengetahui tentang tanda bahaya pada bayi baru
lahir, ibu mengerti dan bersedia, dan ibu bersedia akan melakukan
kunjungan ulang 1 minggu lagi.
b. Kunjungan Bayi Baru Lahir Kedua, tanggal 20 Mei 2022 pukul 16.00
WIB
Pada tanggal 20 Mei 2022 pukul 16.00 WIB Ny.V mengatakan
bayinya sehat, tidak ada keluhan, menyusu kuat, BAB dan BAK tidak
70

ada masalah. Pada pemeriksaan umum yaitu keadaan umum bayi baik,
nadi 138 kali/menit, pernapasan 48 kali/menit, suhu 36,5oC, berat
badan 3800 gram, panjang badan 51 cm, lingkar kepala 35 cm, lingkar
dada 34 cm, lingkar perut 34 cm, lingkar lengan atas 14 cm.
Pada pemeriksaan fisik bentuk kepala normal, tidak ada molase,
tidak ada caput succedenum dan tidak ada cephal hematoma.
Konjungtiva merah muda, sklera putih dan tidak ada tanda-tanda
infeksi. Bunyi jantung terdengar lup-dup dan teratur. Bentuk abdomen
normal, tali pusat sudah lepas, tidak ada perdarahan tali pusat dan
penonjolan tali pusat. tidak ada kelainan.Warna kulit kemerahan, tidak
terdapat bercak hitam dan ada tanda lahir.
Dari hasil anamnesa dan pemeriksan, didapatkan diagnosa Bayi
Ny.V umur 7 hari dengan bayi baru lahir normal. Bayi tidak
mengalami masalah dan asuhan kebidanan yang diberikan kepada Ny.
V adalah menginformasikan kepada ibu dan keluarga tentang hasil
pemeriksaan bahwa keadaan umum bayi baik, menginformasikan
kepada ibu tentang ASI eksklusif yaitu dengan diberikan 2-3 jam
sekali, manfaatnya agar perkembangan otak dan fisik bayi terjaga,
menginformasikan kepada ibu tentang imunisasi yang wajib diberikan
yaitu HB0 ,BCG, DPT-HB-HIB (1,2,3),Polio (1,2,3,4), campak serta
imunisasi tambahan DPT-HB-HIB pada usia 18 bulan dan campak
lanjutan pada usia 24 bulan, dan mengingatkan kepada ibu dan
keluarga bahwa penulis akan kunjungan melakukan kunjungan ulang
bersamaan dengan kunjungan nifas ibu.
Dari hasil pemeriksaan dan tindakan asuhan kebidanan yang
diberikan didapatkan evaluasi ibu mengerti dan mengetahui dengan
hasil pemeriksaan bayinya. Ibu mengerti tentang pemberian ASI
eksklusif dan dibantu dengan asi sufor.
C. Pembahasan
Pada bab ini penulis menyajikan pembahasan dengan membandingkan
antara teori dengan praktek kasus asuhan kebidanan pada masa kehamilan,
persalinan, nifas dan bayi baru lahir yang diterapkan pada Ny. V di PMB Hj.
71

Efiarni,A.Md.Keb.
1. Asuhan Kebidanan Kehamilan
Selama kehamilan Ny. V umur 37 tahun diketahui riwayat
pemeriksaan kehamilan sebanyak 6 kali dengan melakukan pemeriksaan
sebanyak 2 kali di dokter SpOG, 4 kali dipraktik mandiri bidan Hj. Efiarni,
A. Md. Keb yaitu 2 kali pada trimester pertama, 1 kali pada trimester
kedua dan 3 kali pada trimester ketiga.kunjungan Antenatal Care (ANC)
minimal terbagi menjadi dua kali pada trimester, satu kali pada trimester II
dan dua kali pada trimester III (Kemenkes RI, 2020), dilihat dari
kunjungan dan teori yang ada, kunjungan kehamilan sudah sesuai
sebanyak 6 kali.
Menurut PP-IBI, 2016 dalam melakukan pemeriksaan antenatal,
tenaga kesehatan harus memberikan pelayanan yang berkualitas sesuai
standar terdiri dari, Timbang berat badan dan ukur tinggi badan,
pemeriksaan tekanan darah, Nilai status Gizi (LILA), tinggi fundus uteri
(TFU), tentukan presentasi janin, skrining satus imunisasi tetanus,
pemberian tablet zat besi minimal 90 tablet selama kehamilan, tes
laboratorium, tatalaksana kasus, dan temu wicara.
Hasil pengkajian data objektif menunjukkan berat badan ibu sebelum
hamil adalah 45 kg, dan berat badan ibu saat pemeriksaan kunjungan
kedua adalah 55 kg. Dari data tersebut, didapatkan bahwa kenaikan berat
badan ibu adalah 10 kg. Sesuai dengan teori Dewi & Sunarih (2013),
dimana kenaikan berat badan untuk ibu dengan indeks massa tubuh normal
adalah sebesar 7-11,5 kg. Sedangkan pada pengukuran tinggi badan ibu,
yaitu 155 cm dimana tinggi badan ibu dikategorikan normal. Berdasarkan
teori Dewi & Sunarih (2013), yaitu kehamilan ibu dikategorikan beresiko
apabila tinggi badan ibu <145 cm. Hal ini menunjukkan bahwa ibu sudah
memahami dan memenuhi kebutuhan nutrisi selama kehamilan sehingga
kenaikan berat badan ibu selama hamil normal. Pada hasil pengkajian ini,
hasil pemeriksaan ibu normal.
Hasil pengkajian data objektif menunjukkan tekanan darah ibu
adalah 100/80 mmHg. Menurut Suliswaty (2012) tekanan darah normal
72

berkisar systole/diastole: ≥100/60 - ≤140/90 mmHg. Hal ini dikarenakan


pola istirahat dan pola nutrisi ibu tercukupi dan pola aktivitas ibu sehat
seperti melakukan senam hamil sehingga tekanan darah ibu dalam batas
normal. Pada hasil pengkajian ini, hasil pemeriksaan ibu normal dan tidak
ditemukan kesenjangan antara teori dan praktik.
Hasil pengkajian data objektif menunjukkan LILA ibu adalah 27 cm.
Status gizi dapat ditentukan dengan cara mengukur lingkar lengan atas
(LILA) ibu hamil. Menurut Suliswaty (2012), batas LILA normal adalah
23.5 cm. Hal ini menunjukkan bahwa ibu sudah memenuhi kebutuhan
nutrisi dengan baik sehingga LILA ibu normal. Pada hasil pengkajian ini,
hasil pemeriksaan ibu normal dan tidak ditemukan kesenjangan antara
teori dan praktik.
Hasil pengkajian data objektif menunjukkan TFU ibu adalah 30 cm,
dengan TBJ 2.790 gram dengan menggunakan rumus Mc. Donald
Menurut teori menyatakan bahwa pengukuran tinggi fundus uteri
dilakukan setiap kali kunjungan antenatal untuk mendeteksi pertumbuhan
janin sesuai atau tidak dengan umur kehamilan PP-IBI (2016),
Berdasarkan data tersebut, tidak terdapat kesenjangan antara teori dan
praktik di lapangan.
Hasil pengkajian data subjektif menunjukkan ibu telah mendapatkan
90 tablet Fe dari bidan pada kehamilan trimester I dan II, pada minggu
kehamilan ke 13-27. Menurut PP-IBI (2016), yaitu pemberian tablet Fe
minimal 90 kali selama kehamilan. Hal ini menunjukkan asuhan yang
dilakukan penulis sudah tepat dan ibu telah memenuhi kebutuhan minimal
pemberian tablet Fe. Pada hasil pengkajian ini, hasil pemeriksaan ibu
normal.
Hasil pengkajian data objektif menunjukkan pada pemeriksaaan
leopold III dari kunjungan ANC pertama hingga ANC kedua didapatkan
hasil yaitu pada perut bagian bawah ibu teraba bulat, keras dan melenting
yaitu kepala janin, kepala masih bisa digoyangkan dan sudah masuk PAP.
Menurut teori menyatakan pemeriksaan presentasi janin dilakukan pada
akhir trimester II dan selanjutnya setiap kali kunjungan antenatal.
73

Pemeriksaan ini dimaksudkan untuk mengetahui letak janin. Jika, pada


trimester III bagian bawah janin bukan kepala berarti ada kelainan letak,
panggul sempit atau ada masalah lain. Kemudian selanjutnya dilakukan
pemeriksaan denyut jantung janin, didapatkan denyut jantung janin yaitu
142×/i dan dikatakan normal. Menurut teori menyatakan penilaian DJJ
dilakukan pada akhir trimester I dan selanjutnya setiap kali kunjungan
antenatal. DJJ lambat kurang dari 120 kali/menit atau DJJ cepat lebih dari
160 kali/menit menunjukkan adanya gawat janin (PP-IBI (2016). maka
dari hasil pengkajian tidak terdapat kesenjangan antara teori dan praktik
dilapangan.
Hasil pengkajian data subjektif menunjukkan imunisasi TT ibu sudah
lengkap, dengan TT1 dilakukan saat bayi, TT2 dilakukan saat SD, TT3
dilakukan saat SD, TT4 dilakukan saat SD, dan TT5 dilakukan saat SD.
Berdasarkan standar dari Pengurus Pusat Ikatan Bidan Indonesia (2016),
yaitu ibu hamil dengan status TT5 memiliki perlindungan seumur hidup
terhadap tetanus. Hal ini menunjukkan bahwa ibu sudah memiliki
pengetahuan yang baik mengenai imunisasi TT sehingga imunisasi TT ibu
sudah lengkap, yaitu sebanyak 5x.
Pada hasil pengkajian ini, hasil pemeriksaan ibu normal. Hasil
pengkajian data subjektif menunjukkan ibu telah melakukan screening
pada usia kehamilan 31 minggu, dengan hasil Hb 12.4 g/dL, dan negatif
untuk HIV/AIDS, glukosa urin, protein urin, dan HbsAg. Sesuai dengan
teori dari Hani, dkk (2014), yaitu nilai normal untuk Hb pada trimester III
adalah 9,5 – 15 g/dL, nilai normal protein urin adalah negatif, nilai normal
glukosa urin adalah sama dengan warna pembanding (negatif), nilai
normal HIV adalah negatif, dan nilai normal rhesus adalah RH+, maka
tidak ditemukan kejanggalan pada pemeriksaan laboratorium ibu. Hal ini
menunjukkan bahwa ibu telah memahami pentingnya screening untuk
mengetahui kondisi kesehatannya dan pada pengkajian ini hasil
pemeriksaan ibu normal.
Pada kunjungan kehamilan Ny. V memiliki keluhan kram perut karena
kehamilan yang sudah memasuki bulan 8-9 dan kerja yang terlalu berat
74

karena ibu mengerjakan pekerjaan rumah tangga sendiri dirumah sehingga


penulis memberikan Asuhan terkait penyebab dari kram perut ialah jangan
melakukan pekerjaan yang terlalu berat, menjaga pola istirahat, menurut
Siti Tyastuti, 2019 penyebab ibu hamil mengalami kram perut adalah
perubahan ukuran rahim,tekanan pada otot, sendi, dan pembuluh darah
atau perubahan posisi rahim.
Dari 10 standart tersebut, penulis telah melakukan secara lengkap
sehingga dapat disimpulkan bahwa perkembangan kehamilan Ny.V
berjalan normal dan tidak ditemukan adanya kesenjangan antara teori dan
praktik di lapangan.
2. Asuhan Kebidanan Persalinan
Kala I pada tanggal 13 mei 2022 ibu datang dengan inpartu. Dari
hasil pemeriksaan di peroleh pemeriksaan umum dan pemeriksaan fisik
dalam bats normal, pemeriksaan dalam hasil portio lunak, ketuban utuh
pembukaan 3 cm, presentasi kepala dan penurunan di Hodge II, III. Kala I
pada Ny. V berlangsung selama 7-8 jam, dihitung dari keluar lender
bercampur darah.
Menurut Jannah (2014) tanda-tanda persalinan adalah kontraksi
Rahim, keluarnya lender bercampur darah, keluarnya air (ketuban),
pembukaan serviks. His dalam persalinan mempunyai sifat pinggang teras
sakit yang menjalar sampai kedepan dan his teratur. Kala I multigravida
sekitar 7-8 jam. Ditinjau dari pelaksanaan dilapangan menunjukna tidak
adanya kesenjangan antar teori dan praktik.
Menurut jannah, pada multipara kala II 0,5 jam- 1 jam. Kala II
memiliki ciri khas seperti his terkodinir, kuat, cepat dan lebih lama, kepala
janin telah turun masuk ruang panggul dan secara reflektoris menimbulkan
rasa ingin mengejan, tekana pada rectum, ibu merasakan ingin BAB, anus
membuka. Kala II pada Ny. V berlangsung selama 20-30 menit dari
pembukaan lengkap pukul 06.40 WIB sampai bayi lahir spontan dan
langsung menangis pukul 07.00 WIB. Berdasarkan observasi penulis tidak
terjadi kesenjangan pada teori dan lapangan.
Kala III pada Ny. V berlangsung selama 10-15 menit, plasenta
75

lengkap dengan jumlah kotiledon lengkap, selaput plasenta utuh. Menurut


Jannah (2014), asuhan kala III biasanya berlangsung selama ±10 menit
setelah bayi lahir dan pada pengeluaran plasenta biasanya disertai dengan
penefeluaran darah kira-kira 100-200 cc. Berdasarkan teori dan asuhan
yang diberikan penulis sudah sesuai dan tidak ada kesenjangan. Kala III
Ny. V berlangsung selama 10 menit pada pukul 07.00 sampai 07.15 WIB.
Hal ini normal berdasarkan teori dikatakan bahwa persalinan kala III atau
kala pelepasan uri adalah periode yang dimulai ketika bayi lahir dan
berakhir pada saat plasenta seluruhnya sudah dilahirkan lamanya 5 sampai
30 menit. Berdasarkan teori dan hasil pengkajian yang di dapatkan, tidak
terdapat kesenjangan antara teori dan praktik di lapangan.
Pada kala IV setelah plasenta lahir dilakukan pengecekkan laserasi
yaitu terdapat laserasi derajat I tanpa jahitan. Pemantauan dilakukan
selama 2 jam berlangsung normal dengan hasil pemantauan tekanan darah
120/80 mmHg, nadi 80x/menit, suhu 36.4°C, TFU 2 jari dibawah pusat,
kontraksi baik, kandung kemih kosong, perdarahan ±40 cc. Hasil
pemantauan pada Ny. V dalam batas normal hal ini sesuai dengan teori di
katakan bahwa pemantauan kala IV dilakukan dimulai dari lahir plasenta
sampai dua jam pertama postpartum Jannah (2014). Dari hasil pengkajian
tidak ditemukan adanya kesenjangan antara teori dan praktik di lapangan.
Hasil pemeriksaan pada NY. V pada kala IV diperoleh kontrasksi
baik, TFU 2 jari dibawah pusat, konsistensi uterus keras, laserasi jalan
lahir derajat 1, kandung kemih kosong, perdarahan dalam batas normal.
Proses persalinan berjalan dengan baik sehingga tidak terdapat
kesenjangan antar teori dan praktik.
3. Asuhan Kebidanan pada masa Nifas
Penulis melakukan pemeriksaan nifas kunjungan pertama pada
tanggal 16 Mei 2022, yaitu saat hari kedua postpartum. Sesuai dengan
jadwal pelaksanaan kunjungan nifas menurut Kemenkes RI (2020), yaitu
pada KF 2 dilakukan pada 2–7 hari setelah persalinan. Hal ini
menunjukkan kunjungan yang dilakukan penulis sudah tepat dan pada
hasil pengkajian ini tidak terdapat kesenjangan antara teori dan praktik.
76

Hasil pengkajian data subjektif ibu mengatakan tidak ada keluhan,


Hasil pengkajian data objektif, pemeriksaan fisik abdomen, menunjukkan
TFU ibu adalah 2 jari dibawah pusat. Menurut Febi sukma,et al, (2017),
involusi adalah kembalinya uterus pada ukuran, tonus dan posisi sebelum
hamil. Baston didalam Menurut Febi sukma,et al, (2017), menyatakan
bahwa setelah plasenta lahir TFU setinggi pusat dan kecepatan involusi
menurun secara bertahap sebesar 1 cm/hari. Di hari pertama, uteri berada
12 cm di atas simfisis. Hal ini menunjukkan bahwa yang dilakukan penulis
sudah tepat, yaitu melakukan pemeriksan involusi uterus ibu dan didapat
hasil pemeriksaan pada hari kedua, TFU adalah 2 cm dibawah pusat. Pada
hasil pengkajian ini tidak terdapat kesenjangan antara teori dan praktik.
Hasil pengkajian data objektif, pemeriksaan fisik genetalia,
menunujukkan terdapat lochea rubra serta bekas luka jahitan yang belum
kering. Sesuai dengan teori Nurliana (2014), yaitu lochea adalah cairan
sekret yang berasal dari cavum uteri dan vagina dalam masa nifas, dan
lochea selama 2 hari postpartum adalah lochea rubra. Hal ini menunjukkan
bahwa yang dilakukan penulis sudah tepat, yaitu melakukan pemeriksaan
fisik genetalia untuk mengetahui pengeluaran lochea ibu. Pada hasil
pengkajian ini tidak terdapat kesenjangan antara teori dan praktik.
Kunjungan masa nifas kedua pada Ny. V dilakukan pada tangal 20
mei 2022, keadaan umum ibu baik, terdapat masalah pada payudara ibu,
yaitu payudara ibu lecet sehingga ASI keluar sedikit. Penulis mengajarkan
tentang teknik menyusui, perawatan payudara. Penulis menganjurkan ibu
tetap memberikan ASI eksklusif pada bayi, nanum jika ASI tidak cukup
boleh di bantu dengan ASI sofur. Penulis menganjurkan ibu untuk
mengonsumsi makanan yang bisa meningkatkan ASI.
Penyebab puting susu lecet yaitu teknik menyusui yang tidak
benar, puting susu terpapar oleh sabun, krim, alkohol ataupun zat iritan
lain saat membersihkan payudara (Susanto, 2018).
penatalaksanaan puting susu lecet seperti cari penyebab puting susu
lecet terlebih dahulu, bayi disusukan terlebih dahulu pada puting susu yang
normal atau lecetnya sedikit, tidak menggunakan sabun, krim, alkohol
77

ataupun zat iritan lain saat membersihkan payudara, menyusui lebih sering
(8-12 kali dalam 24 jam) atau secara terus menerus (on demand), posisi
menyusui harus benar, bayi menyusui sampai ke kalang payudara dan
susukan secara bergantian di antara kedua payudara, keluarkan sedikit ASI
dan oleskan ke puting yang lecet dan biarkan sampai kering, pergunakan
BH yang menyangga, bila terasa sangat sakit boleh minum obat pengurang
rasa sakit (Susanto, 2018).
Memberikan konseling KB secara dini, disarankan ibu
menggunakan KB jangka panjang karena umur ibu yang sudah memasuki
resiko tinggi untuk hamil lagi, menganjurkan/mengajak ibu membawa
bayinya ke posyandu atau puskesmas untuk penimbangan dan imunisasi.
Selama masa nifas Ny. V tidak terdapat kesenjangan antara lahan
praktik dan teori. Dengan ini masa nifas Ny. V berjalan lancar, normal
tanpa masalah maupun komplikasi. Tidak terdapat kesenjangan antar teori
dengan praktik.
4. Asuhan Kebidanan Bayi Baru Lahir
Penulis melakukan pemeriksaan bayi baru lahir kunjungan pertama
pada tanggal 27 Mei 2022, yaitu saat hari kedua postpartum. Sesuai
dengan jadwal pelaksanaan kunjungan neonatus menurut Kementerian
Kesehatan Republik Indonesia (2020), yaitu kunjungan pertama dilakukan
pada 6-48 jam setelah persalinan. Hal ini menunjukkan kunjungan yang
dilakukan penulis sudah tepat dan pada hasil pengkajian ini tidak terdapat
kesenjangan antara teori dan praktik.
Hasil pengkajian data subjektif pada kunjungan pertama, ibu
mengatakan keadaan bayinya baik. Hasil pengkajian data objektif,
pemeriksaan fisik antropometri, menunjukkan berat bayi adalah 3.300
gram, panjang bayi adalah 51 cm, dan lingkar kepala bayi adalah 35 cm.
Jika dilihat dari riwayat persalinan ibu, dimana TFU adalah 33 cm, dan
TBJ menggunakan rumus Johnson Tosack adalah 3.410 gram. Hal ini
menunjukkan taksiran berat badan janin dan berat badan lahir hampir
sama. Sarwono Prawiroharjo di dalam Manggiasih (2016), menyatakan
bahwa berat badan bayi normal adalah 2.500-4.000 gram, panjang badan
78

bayi normal adalah 48-52 cm, dan lingkar kepala bayi normal adalah 33-
35 cm. Hal ini menunjukkan bahwa selama kehamilan Ny. V telah
menjalankan pola hidup sehat sehingga berat badan bayi, panjang bayi,
dan lingkar kepala bayi Ny. V normal. Pada hasil pengkajian ini, hasil
pemeriksaan bayi baru lahir normal
Kunjungan kedua pada tanggal 20 Mei 2022 tali pusat sudah putus,
Pemantauan yang dilakukan pada kunjungan 7 hari ialah menilai apakah
ada tanda-tanda penyulit, memastikan bayi menyusu kuat. Hasil
pemeriksaan daya hisap bayi kuat, tidak ada masalah dalam menyusui,
gerak bayi aktif, tidak ada tanda-tanda bahaya yang terlihat pada bayi.
Asuhan yang diberikan adalah: mempertahankan suhu tubuh bayi,
melakukan pemeriksaan fisik bayi, mengenali tanda-tanda bahaya
(pemberian ASI sulit, sulit menghisap atau lemah hisapan, kesulitan
bernafs yaitu pernafsan cepat >60 kali/menit, letergi (bayi terus menerus
tidur tanpa bangun), warna kulit abnormal kulit biru (sianosis/kuning),
suhu terlalu panas (febris) atau terlalu dingin (hipotermi), tanda dan
prilaku abnormal atau tidak seperti biasa, seperti gangguan gastrointestinal
misalnya tidak bertinja selama 3 hari, muntah terus menerus, perut
membengkak, mata bengkak, atau mengeluarkan cairan, melakukan
perawatan tali pusat dan memberikan imunisasi Hb0 (Kemenkes RI,
2020).
Dari hasil anamnesa dan pemeriksaan didapatkan bayi Ny. V umur
48 jam dengan bayi baru lahir normal. Masalah tidak ada. Asuhan
kebidanan yang diberikan kepada Ny. V adalah menginformasikan kepada
ibu dan keluarga keadaan bayi baik dan normal, memberi tahu ibu tanda-
tanda bahaya bayi baru lahir, memberitahu ibu untuk tetap memberikan
ASI eksklusif pada bayinya.
Penulis menginformasikan kepada ibu tentang imunisasi yang wajib
diberikan HB0 ,BCG, DPT-HB-HIB (1,2,3),Polio (1,2,3,4), campak serta
imunisasi tambahan DPT-HB-HIB pada usia 18 bulan dan campak
lanjutan pada usia 24 bulan dan mengingatkan kepada ibu untuk membawa
bayinya ke praktik mandiri bidan atau Posyandu maupun Puskesmas
79

terdekat pada bulan depan untuk ditimbang dan diukur panjang badannya
serta diberikan imunisasi BCG dan polio 1 (Nyimas, et al, 2018)

Menurut teori menyatakan Pelayanan neonatal dilakukan dengan


memberikan asuhan meliputi menjaga Bayi tetap hangat; perawatan tali
pusat, penanganan Bayi Baru Lahir sakit dan kelainan bawaan, merujuk
kasus yang tidak dapat ditangani dalam kondisi stabil, tepat waktu ke
fasilitas pelayanan kesehatan yang lebih mampu (Rahayu, 2017). Sehingga
tidak ditemukan kesenjangan antara teori dan praktik.
80
BAB V
PENUTUP

A. Kesimpulan
Berdasarkan pengkajian dan pembahasan, Asuhan kebidanan
komprehensif yang dilakukan pengkaji kepada Ny. V dan By. Ny. V sudah
sesuai dengan standar kebidanan dan teori, dimana hasil dari asuhan
tersebut dimulai dari kehamilan, persalinan, nifas, dan bayi baru lahir
berjalan dengan baik sehingga dapat disimpulkan bahwa asuhan kebidanan
komprehensif kepada Ny. V dan By. Ny. V telah terpenuhi. Adapun
kesimpulan dari hasil laporan kasus mengenai asuhan kebidanan
komprehensif yang dilakukan di PMB Hj. Efiarni, A.Md. Keb
Tanjungpinang yaitu :
1. Penulis mampu melakukan Asuhan kebidanan kehamilan pada Ny.
V umur 37 tahun di PMB Hj. Efiarni, A. Md. Keb Kota
Tanjungpinang yakni 2 kali kunjungan dengan standar 10T
berlangsung normal.
2. Penulis mampu melakukan Asuhan kebidanan persalinan dengan
APN 60 langkah pada Ny. V umur 37 tahun di PMB Hj. Efiarni,
A. Md. Keb Kota Tanjungpinang.
3. Penulis mampu melakukan Asuhan kebidanan nifas pada Ny. V
umur 37 tahun Dengan Keluhan Putting Susu Lecet di PMB Hj.
Efiarni, A. Md. Keb Kota Tanjungpinang yakni sebanyak 2 kali
kunjungan.
4. Penulis mampu melakukan Asuhan kebidanan bayi baru lahir pada
By Ny. V di PMB Hj. Efiarni, A. Md. Keb Kota Tanjungpinnag
tahun 2022 yakni sebanyak 2 kali kunjungan.
5. Asuhan komprehensif yang diberikan penulis kepada Ny. V dan
Bayi. Ny. V didokumentasikan dalam bentuk pendokumentasian
SOAP asuhan kebidanan.

81
82

B. Saran
1. Bagi institusi pendidikan
Institusi pendidikan diharapkan dapat menjadikan LTA ini
sebagai salah satu bahan bacaan diperpustakaan dan menjadi
referensi yang berkaitan dengan asuhan kebidanan komprehensif.
2. Bagi klien
Klien diharapkan untuk terus menerapkan dan
melaksanakan asuhan serta pendidikan kesehatan yang diajarkan
dan memeriksakan kesehatannya ditenaga kesehatan guna
mendeteksi dini dan mencegah komplikasi sehingga ibu dan bayi
sehat.
3. Bagi lahan praktik
Lahan praktik diharapkan dapat memberikan asuhan yang
menyeluruh serta mendeteksi kelainan secara dini serta mencegah
terjadinya komplikasi dalam masa kehamilan, persalinan, nifas,
dan bayi baru lahir.
DAFTAR PUSTAKA

Astuti, M. 2012. Buku Pintar Kehamilan. Jakarta : EGC

Darma, S. 2017. Asuhan Kebidanan Neonatus,Bayi,Balita, & Anak Prasekolah.


Yogyakarta :ANDI.

Darmayanti, 2014. Panduan Materi Kesehatan Reproduksi dan Keluarga


Berencana. Yogyakarta : PT Pustaka Baru

Dewi, V.N.L & Sunarsih T. 2012. Asuhan Kehamilan untuk Kebidanan


Jakarta :Salemba Medika

Dewi, V.N.L &Sunarsih T. 2013. Asuhan Kebidanan Pada Ibu Nifas.


Jakarta :Salemba Medika

Diana S, Mail E, Rufaida Z. 2019. Buku Ajar Asuhan Kebidanan,Persalinan dan


Bayi Baru Lahir.Jawa Tengah :CV Oase Group

Dirjen Kesmas, 2018. Peran Rumah sakit dalam Penurunan AKI dan AKB.
Jakarta: Germas

Eliyani, Kusmandiyah J, Marjati, Yulifah R, 2017. Asuhan Kebidanan Kehamilan


Fisiologis.
Jakarta: Salemba Medika

Fadhallah, 2021. Asuhan Neonatus Bayi Balita dan Anak Prasekolah.


Malang : Wineka Media

Febi Sukma, Kusmiati, 2017. Tanda- Tanda Kehamilan Kala III. Jakarta : EGC

Fitriana,Y&Nurwiandani, W.2018. Asuhan Persalinan Konsep Persalinan secara


komprehensif dalam Kebidanan. Yogyakarta :PustakaBaru Press
Haryani, R. 2012. Buku Ajar Asuhan Kebidanan Persalinan. Jakarta : CV. Trans
Info Media

Jannah, N. 2014. Askeb II Persalinan Berbasis Kompetensi. Jakarta : EGC

Johariya. 2012. Asuhan Kebidanan Persalinan dan Bayi Baru Lahir. Jakarta : CV.
Trans Info Media

KementrianKesehatan RI.2020. Health Statistic. Profil Kesehatan Indonesia.


Jakarta :Kementrian Kesehatan Republik Indonesia

Lusiana Munafiah, D, Wulandari, R.P, 2014. Ilmu kebidanan, Cetakan Ketiga.


Jakarta : Bina Pustaka Prawirohardjo

Notoatmodjo,S.2012. Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta


PP-IBI. 2019. BukuAcuan Midwifery Update. Jakarta: Pengurus Pusat
Ikatan Bidan Indonesia

Nugroho, Sunarsih, Dewi, 2014. Asuhan Kebidanan Ibu Nifas. Jakarta:


Salemba medika

Nurjasmi, Jubaedah, A, Susi, R, 2016. Buku Kesehatan Ibu dan Anak. Jakarta :
Kemenkes dan JICA (Japan International Cooperation Agency)

Pangulimang, et all. (2018), “Gambaran Kadar Protein Urine pada Ibu Hamil
Trimester III di Rumah Sakit Robert Woher Mongisidi Manado”, Jurnal e-
Biomedik (eBm), vol.6, no. 2, h. 186-7.

Prawirohardjo, S. 2016. Ilmu Kebidanan. Jakarta :Yayasan Bina Pustaka Sarwono


Prawirohardjo

Dinkes Provinsi Kepri. 2017. RENSTRA Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan


Riau. Tanjungpinang :Dinkes Provinsi Kepri

Rahayu, 2017. Ilmu Kebidanan. Jakarta : Salemba Medika


Rukiyah A.Y., &Yulianti , L. 2014. Asuhan Kehamilan Berbasis Kompetensi.
Jakarta :CV.Trans Info Media

Sekretaris JenderalKemenkes RI. 2019. Health Statistic. ProfilKesehatan


Indonesia. Jakarta :KementrianKesehatanRepublik Indonesia

Siti, et. all. 2016. Asuhan Kebidanan Kehamilan. Jakarta : Universitas Indonesia

Sulistyawati, A.2012.Asuhan Kebidanan Kehamilan. Jakarta :Salemba Medika

Sulistyawati,A. &Nugraheny, E. 2013. Asuhan Kebidanan PadaIbu Bersalin.


Jakarta :Salemba Medika

Sutanto, (2018). Asuhan Kebidanan Nifas dan Menyusui. Yogyakarta: Pustaka


Baru Press

Tuti, T., & Widyawati, M.N (2018). Ilmu Kebidanan. Jakarta : PT. Bina Pustaka
Sarwano Prawirohardjo.

Vivian, et. all. 2013. Asuhan Neonates dan Anak Balita.Jakarta :Salemba Medika

Wagiyo & Putrono. 2016. Asuhan Keperawatan Antenatal,Intranatal & bayi baru
lahir Fisiologis dan patologis. Yogyakarta : CV. Andi Offset

Walyani E.S &Purwoastuti T.E. (2015).Ashuhan Kebidanan Masa Nifas &


menyusui. Yogyakarta :PustakaBaru Press

Walyani E.S & Purwoastuti T.E. 2015. Ashuan Kebidanan Persalinan & Bayi
Baru Lahir. Yogyakarta :Pustaka Baru Press

WHO, 2018. World Health Statistic.


(http://www.who.int/gho/.publication/.word_health_statistics/ en/.
(5 Februari 2022)

Wiknjosastro, 2012. Konsep Kebidanan Berdasarkan Kajian Filisofi dan Sejarah.


Magetan : Forum Ilmiah Kesehatan
LAMPIRAN
Lampiran 1

PERMOHONAN MENJADI KLIEN

Kepada,-
Yth. Ibu Vevi Calon Klien
Di Tempat

Dengan Hormat
Saya yang bertanda tangan di bawah ini Mahasiswa Poltekkes Kemenkes
Tanjungpinang prodi D III Kebidanan :
Nama : SARAH KINANTI
NIM : P07224219 1940
Akan melaksanakan kegiatan Lapora Tugas Akhir (LTA) dengan judul “ASUHAN
KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. V G3P1A1H1 UMUR 37 TAHUN
DENGAN MASALAH PUTTING SUSU LECET DI PRAKTIK MANDIRI
BIDAN HJ. EFIARNI,A.MD.KEB TANJUNGPINANG TAHUN 2022“. Kegiatan
ini bertujuan untuk membantu ibu dalam proses kehamilan, persalinan, nifas dan bayi
baru lahir. Serta tidak menimbulkan akibat yang merugikan bagi ibu sebagai klien,
kerahasian semua informasi yang diberikan akan dijaga dan hanya digunakan untuk
kepentingan kegiatan ini. Jika ibu bersedia menjadi klien, maka tidak ada ancaman bagi
ibu dan keluarganya.
Apabila ibu setuju menjadi klien saya, maka dengan ini saya mohon untuk
kesediaannya menandatangani lembar persetujuan dan menjawab pertanyaan saya
dengan wawancara, atas perhatian dan kesediaan ibu, saya ucapkan terimakasih.

Pemohon

Sarah Kinanti
NIM. P07224219 1940
Lampiran 2
Lampiran 3

JADWAL RENCANA
PELAKSANAAN LAPORAN TUGAS AKHIR (LTA)

Febuar
No Kegiatan Januari Maret April Mei Juni Juli
i
1 Studi pustaka
Penyusunan
2
Proposal
Seminar
3
Proposal
Revisi
4
proposal
Asuhan
5
Komprehesif
Penyusunan
6
LTA
Sidang Hasil
7
LTA
Lampiran 4
Lampiran 5

ASUHAN KEBIDANAN ANTENATAL CARE (ANC) PADA NY. V


UMUR 37 TAHUN DENGAN KELUHAN KRAM PERUT USIA
KEHAMILAN 34-35 MINGGU
DI PMB HJ. EFIARNI, AMD. KEB TANJUNGPINANG
TAHUN 2022

Nama pengkaji :Sarah kinanti Tanggal : 20 april 2022


NIM : PO7224219 1940
A. Data Subjektif
1. Identitas pasien
Nama Ibu : Ny. V Nama Suami : Tn. S
Umur : 37 tahun Umur : 40 tahun
Suku/Bangsa : minang Suku/Bangsa : minang
Agama : islam Agama : islam
Pendidikan : SMU Pendidikan : SMU
Pekerjaan : IRT Pekerjaan : supir
Gol. Darah: O Gol. Darah :O
No. Telp :
Alamat : Hanaria Jl. olahraga
2. Alasan kunjungan : Ibu mengatakan ingin memeriksakan
kehamilannya.
3. Keluhan utama : Ibu mengatakan merasakan kram pada perut
4. Riwayat Haid
Menarche : 14 tahun Disminore : Tidak Ada
Siklus : 28 hari Banyaknya : 4-5 x ganti pembalut
Bau : amis HPHT : 20-08-2021
Lama Haid : 5-6 hari TP : 27-05-2022
Warna : merah tua
5. Riwayat kehamilan Sekarang
a. Kehamilan
1) Trimester I
a) Jumlah periksa hamil : 2x
b) Keluhan atau masalah : Mual muntah
2) Trimester II
a) Jumlah periksa hamil : 2x
b) Keluhan atau masalah : Tidak ada
3) Trimester III
a) Jumlah periksa hamil : 3x
b) Keluhan atau masalah : Kram pada perut
4) Pergerakan janin pertama kali dirasakan ibu : 16 minggu
5) Berapa kali pergerakan janin dalam 24 jam terakhir : ± 15 kali
6) Keluhan yang dirasakan saat ini
a) Rasa 5L (Letih, lelah, lemah, lesu, lunglai) : Tidak ada
b) Mual muntah yang lama : Tidak ada
c) Nyeri perut : Ada
d) Panas menggigil : Tidak ada
e) Sakit kepala berat terus menerus : Tidak ada
f) Penglihatan kabur : Tidak ada
g) Rasa nyeri panas waktu BAK : Tidak ada
h) Rasa gatal vulva vagina dan sekitarnya : Tidak ada
i) Pengeluaran cairan pervaginam : Tidak ada
j) Nyeri, kemerahan, tegang pada tungkai : Tidak ada
k) Oedema : Tidak ada
l) Obat-obatan yang digunakan : Etabion, Fe
6. Riwayat kehamilan, persalinan, dan nifas yang lalu
KOMPLI-
PERSALINAN BAYI NIFAS
KASI
Hamil Tahun
Peno-
ke Jenis Tempat Ibu Bayi JK BB/PB Keadaan Involusi ASI
long
KET

1 2008 spontan pmb bidan - - P 3,800/50 Baik Baik ada -

2 2015 Abortus

Hamil
3
ini

7. Imunisasi
TT 1 : Bayi TT 4 : Pranikah
TT 2 : SD TT 5 : Hamil
TT 3 : SD
8. Screening/Laboratorium (Dokter Kandungan)
Tanggal : 23-12-2021 HB : 12,4 gr/dl
Protein urine : negatif Glukosa urine
: negatif
Lain- lain : negatif
9. Riwayat Penyakit Yang Menyertai Kehamilan Ini
Hipertensi : Tidak ada TB : Tidak ada
Diabetes Melitus : Tidak ada PMS : Tidak ada
Jantung : Tidak ada Asma : Tidak ada
Ginjal : Tidak ada Hepatitis : Tidak ada
Gang. Sel darah : Tidak ada Lain-lain : Tidak ada
10. Riwayat Penyakit Keluarga
Jantung : Tidak ada DM : Tidak ada
Ginjal : Tidak ada Hipertensi : Tidak ada
Asma : Tidak ada Hepatitis : Tidak ada
TBC : Tidak ada PMS : Tidak ada
11. Riwayat Operasi Yang Berhubungan Dengan Kandungan
Ovarektomi : Tidak ada Lain-lain : Tidak ada
Miomektomi : Tidak ada
12. Riwayat Operasi yang Tidak Berhubungan dengan Kandungan
Tidak ada
13. Riwayat Alergi
Makanan : Tidak ada
Obat-obatan : Tidak ada
14. Riwayat Perkawinan
Perkawinan ke :1
Status perkawinan : SAH
Umur waktu kawin : 20 tahun
Berapa lama kawin baru hamil : 2 tahun
15. Riwayat Kontrasepsi
Rencana pakai KB : Ada
Jenis KB yang pernah dipakai : implan
Jenis KB yang akan digunakan : implan
Masalah dalam penggunaan KB : Tidak ada
Alasan berhenti menjadi akseptor : ingin mempunyai anak lagi
16. Riwayat Psikologis
Keadaan emosional : Ibu dan suami senang
terhadap kehamilanya
Pengambil keputusan dalam keluarga : Suami
Jenis kelamin anak yang diinginkan : Laki-laki
17. Perencanaan Persiapan Persalinan
Tempat akan bersalin : PMB
Penolong persalinan : Bidan
Transportasi : Mobil
Nama calon donor darah : Ny. S
Pendamping persalinan : Suami dan Orangtua
18. Pemenuhan Kebutuhan Rutin
a. Makanan
Jenis makanan : Nasi, lauk pauk, sayur, ikan
Frekuensi : 2-3 kali perhari
Porsi : Porsi sedang
b. Minuman
Jenis : Air putih dan susu
Frekuensi : ± 8 gelas perhari (± 2 liter) air putih dan
1 gelas perhari air susu
Masalah : Tidak ada
c. Eliminasi :
1) BAB
Frekuensi : 1 kali perhari
Warna : Kecoklatan
Konsistensi : Lunak
Masalah : Tidak ada
2) BAK
Frekuensi : 7 kali perhari
Warna : Kuning Jernih
Masalah : Tidak ada
d. Personal Hygine
Ganti pakaian dalam : ± 3 kali perhari
Gosok gigi : 2 kali perhari
Mandi : 2 kali perhari
Keramas : 2 hari sekali
e. Istirahat
Tidur malam : ± 6-7 jam
Tidur siang : ± 1 jam
Masalah : Tidak ada
f. Aktivitas
Seksualitas : 1 kali/minggu
Pekerjaan : Pekerjaan rumah tangga (mencuci piring
dan mencuci pakain, menyetrika pakaian,
masak, membersihkan rumah
mempersiapkan kebutuhan suami sebelum
berangkat kerja)

B. Data Objektif
1. Pemeriksaan Umum
Keadaan umum : Baik Kesadaran : Composmetris Tekanan
darah : 100/80 mmHg Pernapasan : 20 kali/menit
BB sebelum hamil : 45 Kg TB : 155 cm
BB sekarang hamil :54 Kg LILA : 27 cm
Suhu : 36,7oC Nadi : 80 kali/menit

2. Pemeriksaan Fisik
a. Kepala
Rambut : Lurus, hitam
Kebersihan : Bersih, tidak ada ketombe
b. Mata
Sclera : Putih
Konjungtiva : Merah muda
c. Muka
Oedema : Tidak ada
Pucat/tidak : Tidak ada
Cloasmagravidarum : Tidak ada
d. Hidung
Polip : Tidak ada
Pengeluaran : Tidak ada
e. Telinga
Bentuk : Simetris
Pengeluaran : Tidak ada
Kebersihan : Bersih
f. Mulut
Stomatitis : Tidak ada
Gigi berlubang : Tidak ada
Carries : Tidak ada
g. Leher
Kelenjar tiroid : Tidak ada pembengkakan kelenjar tiroid
Vena jugularis : Tidak ada pembesaran vena jugularis
h. Dada
2) Payudara
Pembesaran mamae : Simetris
Areola mamae : Menghitam
Putting susu : Menonjol
Kebersihan : Bersih
Benjolan : Tidak ada
Pengeluaran : Tidak Ada
3) Jantung
Suara : Terdengar lupdup
Teratur/tidak : Teratur
4) Paru-paru
Bunyi Nafas : Terdengar vesikuler
i. Abdomen
1) Inspeksi
Luka bekas operasi : Tidak ada
Pembesaran : Sesuai usia kehamilan
Linea : Tidak ada
2) Palpasi
Leopold I : TFU Pertengah PX dan pusat, bagian atas perut ibu
teraba bulat, lunak, tidak melenting kemungkinan
bokong janin.
Leopold II : Bagian kanan perut ibu teraba, keras memanjang,
yaitu punggung janin dan bagian kiri teraba tonjolan-
tonjolan kecil yaitu ekstremitas janin.
Leopold III : Bagian bawah perut ibu teraba bulat, keras,
melenting kemungkinan kepala janin. kepala bisa di
goyangkan.
Leopold IV : Tidak dilakukan
TFU : 30 cm
TBJ : 30 -12x(155) =2790 gr
3) Auskultasi
DJJ : Ada
Irama : Teratur
Frekuensi : 142 kali permenit
Punctum max : Dibawah pusat sebelah kanan perut ibu
j. Genitalia
Haemoroid : Tidak ada
Varises : Tidak ada
Odema : Tidak ada
k. Ekstremitas
1) Atas 2) Bawah
Oedema : Tidak ada Oedema : Tidak ada
Kebersihan : Bersih Kebersihan : Bersih
Sianosis : Tidak ada Sianosis : Tidak ada
Reflex Patella: positif+positif
l. Pemeriksaan panggul luar
Distantia spinarum : Tidak lakukan
Distantia cristarum : Tidak lakukan
Conjugata eksterna : Tidak lakukan
Lingkar panggul : Tidak lakukan

C. Assasment
Diagnosa : Ny. V umur 37 tahun G3P1A1 usia kehamilan
34-35 minggu dengan kehamilan normal.
Masalah : Kram pada perut
Kebutuhan : KIE mengenai kram pada perut dan bagaimana cara
mengatasinya
Diagnosa potensial : Tidak ada
Tindakan segera : Tidak ada

D. Planning
1. Memberitahukan kepada ibu tentang hasil pemeriksaan yang telah
dilakukan dengan keadaan umum ibu baik yaitu TD :100/80mmHg , BB
sekarang : 54 kg, usia kehamilan 34-35 minggu, tafsiran berat janin 2790
gr , dengan keadaan janin DJJ 142 kali/menit, letak janin dengan posisi
kepala janin sudah masuk PAP (Ibu mengerti dengan hasil pemeriksaan).
2. Menginformasikan kepada ibu agar tidak khawatir dengan keluhan yang
dialaminya karena keluhan yang ibu rasakan merupakan salah satu hal
yang normal trimester III yaitu mengalami kram perut ini dikarenakan
kepala janin berusaha memasuki pintu atas panggul sehingga nyeri pada
perut ibu. (Ibu mengerti dengan hasil pemeriksaan)
3. Memberitahu kepada ibu untuk tetap menjaga pola istirahat yang cukup
yaitu tidur siang minimal 1-2 jam dan pada malam hari 7-8 jam.(ibu
mengerti dan bersedia menjaga pola istirahat yang cukup)
4. Memberitahu ibu tentang tanda bahaya pada kehamilan trimester III yaitu
seperti sakit kepala hebat, pandangan mata kabur, gerakan janin
berkurang, bengkak pada wajah dan kaki, keluar cairan pervaginam, dan
perdarahan pervaginam. Ibu segera ke tenaga kesehatan terdekat jika
mengalami salah satu dari tanda gejala tersebut (Ibu mengerti dan
mengetahui tanda bahaya trimester III)
5. Menganjurkan ibu untuk tetap mengkonsumsi etabion 1x1 dan tablet Fe 1
x 1 diminum pada malam hari sebelum tidur agar ibu tidak mual dan
sebaiknya tidak diminum secara bersamaan dengan kopi, teh,atau susu
karena dapat mengganggu proses penyerapan obat tersebut. Menjelaskan
juga tentang manfaat obat-obatan yang dikonsumsi yaitu tablet Fe sebagai
tablet penambah darah dan etabion yang mengandung Vitamin C, Vitamin
B12, Asam folat dan mineral untuk mencegah dan mengobati kekurangan
darah (anemia) dan membantu proses pembentukan darah. (ibu mengerti
dan bersedia mengkonsumsi obat yang diberikan bidan).
6. Menganjurkan kepada ibu untuk melakukan kunjungan ulang 2 minggu
kemudian yaitu pada tanggal 4 mei 2022 atau jika ibu ada keluhan (Ibu
mengerti dan bersedia datang untuk kunjungan ulang)
Lampiran 6

ASUHAN KEBIDANAN ANTENATAL CARE (ANC) PADA


NY.V UMUR 37 TAHUN DENGAN USIA KEHAMILAN 37-38
MINGGU DI PMB HJ. EFIARNI, AMD. KEB
TANJUNGPINANG TAHUN 2022

Kunjungan Kedua
Nama Pengkaji :Sarah Kinanti Tanggal : 01 Mei 2022
NIM : P07224219 1940 pukul : 19.00 Wib

A. Data Subjektif
1. Alasan kunjungan : Ibu ingin memeriksakan kehamilannya
2. Keluhan utama : Ibu mengatakan tidak ada keluhan
3. Pemenuhan Kebutuhan Rutin
a. Makanan
Jenis makanan : Nasi, lauk pauk, sayur, ikan
Frekuensi : 2-3 kali perhari
Porsi : Porsi sedang
Masalah : Tidak ada
b. Minuman
Jenis : Air putih dan susu
Frekuensi : ± 8 gelas perhari (± 2 liter) air putih dan
1 gelas perhari air susu
Masalah : Tidak ada
c. Eliminasi :
1) BAB
Frekuensi : 1 kali perhari
Warna : Kecoklatan
Konsistensi : Lunak
Masalah : Tidak ada
2) BAK
Frekuensi : 7 kali perhari
Warna : Kuning Jernih
Masalah : Tidak ada
d. Personal Hygine
Ganti pakaian dalam : ± 3 kali perhari
Gosok gigi : 2 kali perhari
Mandi : 2 kali perhari
Keramas : 2 hari sekali
e. Istirahat
Tidur malam : ± 6-7 jam
Tidur siang : ± 1 jam
Masalah : Tidak ada
f. Aktivitas
Seksualitas : 1 kali/minggu
Pekerjaan : Pekerjaan rumah tangga (mencuci piring
dan mencuci pakain, menyetrika pakaian,
masak, membersihkan rumah
mempersiapkan kebutuhan suami sebelum
berangkat kerja)

B. Data Objektif
1. Pemeriksaan Umum
Keadaan umum : Baik Kesadaran : Composmetris
Tekanan darah :120 /60 mmHg Pernapasan : 20x/menit
BB sebelum hamil : 45 kg TB : 155 cm
BB sekarang hamil : 55 kg LILA : 27 cm
Suhu : 36o C Nadi : 80x/menit
2. Pemeriksaan Fisik
a. Kepala
Rambut : Lurus, hitam
Kebersihan : Bersih, tidak ada ketombe
b. Mata
Sclera : Putih
Konjungtiva : Merah muda
c. Muka
Oedema : Tidak ada
Pucat/tidak : Tidak ada
Cloasmagravidarum : Tidak ada
d. Hidung
Polip : Tidak ada
Pengeluaran : Tidak ada
e. Telinga
Bentuk : Simetris
Pengeluaran : Tidak ada
Kebersihan : Bersih
f. Mulut
Stomatitis : Tidak ada
Gigi berlubang : Tidak ada
Carries : Tidak ada
g. Leher
Kelenjar tiroid : Tidak ada pembengkakan kelenjar tiroid
Vena jugularis : Tidak ada pembesaran vena jugularis
h. Dada
1) Payudara
Pembesaran mamae : Simetris
Areola mamae : Menghitam
Putting susu : Menonjol
Kebersihan : Bersih
Benjolan : Tidak ada
Pengeluaran : Tidak Ada
2) Jantung
Suara : Terdengar lupdup
Teratur/tidak : Teratur
3) Paru-paru
Bunyi Nafas : Terdengar vesikuler
i. Abdomen
1) Inspeksi
Luka bekas operasi : Tidak ada
Pembesaran : Sesuai usia kehamilan
Linea : Tidak ada
2) Palpasi
Leopold I : TFU Pertengah PX dan pusat, bagian atas perut ibu
teraba bulat, lunak, tidak melenting kemungkinan
bokong janin.
Leopold II : Bagian kanan perut ibu teraba, keras memanjang,
yaitu punggung janin dan bagian kiri teraba
tonjolan-tonjolan kecil yaitu ekstremitas janin.
Leopold III : Bagian bawah perut ibu teraba bulat, keras,
melenting kemungkinan kepala janin. kepala bisa
di goyangkan.
Leopold IV : Kovergen
TFU : 33 cm
TBJ : 33-12x(155)=3255 gr
3) Auskultasi
DJJ : Ada
Irama : Teratur
Frekuensi : 144 kali permenit
Punctum max : Dibawah pusat sebelah kanan perut ibu
j. Genitalia
Haemoroid : Tidak ada
Varises : Tidak ada
Odema : Tidak ada
k. Ekstremitas
1) Atas 2) Bawah
Oedema : Tidak ada Oedema : Tidak ada
Kebersihan : Bersih Kebersihan : Bersih
Sianosis : Tidak ada Sianosis : Tidak ada
Reflex Patella: positif+positif
3. Pemeriksaan Penunjang
Tidak dilakukan

C. Assasment
Diagnosa : Ny. V umur 37 tahun G3P1A1 usia kehamilan
37-38 minggu dengan kehamilan normal
Masalah : Tidak Ada
Kebutuhan : Asuhan Kehamilan TM III
Diagnosa Potensial : Tidak ada
Tindakan Segera : Tidak ada

D. Planning
1. Memberitahukan kepada ibu tentang hasil pemeriksaan yang telah
dilakukan dengan keadaan umum ibu baik yaitu TD :120/60 mmHg, BB :
sekarang 55 kg, usia kehamilan 37-38 minggu, tafsiran berat janin 3255 gr,
dengan keadaan janin DJJ 144 kali/menit, letak janin dengan posisi kepala
janin sudah masuk PAP (Ibu mengerti dengan hasil pemeriksaan).
2. Mengingatkan kembali kepada ibu tentang kebutuhan nutrisi, yaitu
usahakan mengurangi konsumsi makanan yang mengandung karbohidrat
dan perbanyak buah dan sayur serta perbanyak minum air putih. (Ibu
mengerti dan bersedia menjaga pola nutrisinya sesuai yang dianjurkan
bidan).
3. Memberitahu kepada ibu untuk tetap menjaga pola istirahat yang cukup
yaitu tidur siang minimal 1-2 jam dan pada malam hari 7-8 jam.(ibu
mengerti dan bersedia menjaga pola istirahat yang cukup)
4. Memberitahu kepada suami untuk memberi dukungan kepada ibu untuk
merawat dan menjaga kehamilanya dan meminta suami untuk
mendampingi istrinya setiap kali melakukan pemeriksaan hamil serta
membantu ibu merawat anak lainya di rumah. (suami mengerti dan
bersedia memberikan dukungan pada ibu)
5. Menjelaskan kepada ibu tentang tanda-tanda persalinan yaitu nyeri pada
bagian bawa perut yang menjalar sampai ke pinggang, ada rasa mules
yang timbul semakin lama semakin sering dan teratur, ada keluar cairan
bercampur darah. Jika ibu mengalami salah satu tanda tersebut maka
sebaiknya ibu segera datang ke pelayanan kesehatan terdekat. (ibu
mengerti dan bersedia melakukannya)
6. Menjelaskan kepada ibu mengenai persiapan persalinan yaitu :
a. Mempersiapkan pakaian ibu seperti baju berkancing depan,kain
sarung, pampers dewasa, korset dan perlengkapan bayi seperti bedong
bayi, topi, baju, popok, sarung tangan dan sarung kaki, handuk serta
perlengkapan mandi bayi. (ibu mengerti)
b. Menginformasikan kepada ibu untuk mempersiapkan transportasi
untuk pergi ke PMB tempat akan melahirkan. (Ibu mengerti)
c. Menginformasikan kepada ibu tentang calon pendonor darah
7. Menganjurkan ibu untuk tetap mengkonsumsi etabion 1x1 dan tablet Fe 1
x 1 diminum pada malam hari sebelum tidur agar ibu tidak mual dan
sebaiknya tidak diminum secara bersamaan dengan kopi, teh,atau susu
karena dapat mengganggu proses penyerapan obat tersebut. Menjelaskan
juga tentang manfaat obat-obatan yang dikonsumsi yaitu tablet Fe sebagai
tablet penambah darah dan etabion yang mengandung Vitamin C, Vitamin
B12, Asam folat dan mineral untuk mencegah dan mengobati kekurangan
darah (anemia) dan membantu proses pembentukan darah. (ibu mengerti
dan bersedia mengkonsumsi obat yang diberikan bidan).
8. Menganjurkan kepada ibu untuk melakukan kunjungan jika sudah ada
tanda-tanda akan bersalin (Ibu mengerti dan bersedia datang untuk
kunjungan ulang.
Lampiran 7

ASUHAN KEBIDANAN INTRANATAL CARE PADA NY. V USIA 37


TAHUN DENGAN USIA KEHAMILAN 39-40 MINGGU
DI PRAKTIK MANDIRI BIDAN HJ. EFIARNI, AMD. KEB
TANJUNGPINANG TAHUN 2022
Nama pengkaji : Sarah Kinanti Tanggal : 13 mei 2022
Nim : P07224219 1940 Pukul :18.00 WIB
A. DATA SUBJEKTIF
1. Keluhan Utama : Ibu mengatakan perutnya sudah mulai mules dan
nyeri bagian bawah menjalar kepinggang,sudah ada keluar lendir
bercampur darah
2. Pemenuhan Kebutuhan Rutin
a. Pola nutrisi
1) Makanan
Jenis : nasi,lauk,sayur
Frekuensi : 3x sehari
Masalah : Tidak Ada
2) Minuman
Jenis : Air putih
Frekuensi : 7 gelas sehari
Masalah : Tidak Ada
b. Pola eliminasi
1) BAB
Frekuensi : 2-3 kali sehari
Warna : cokelat
Masalah : Tidak Ada
2) BAK
Frekuensi : 4-5 kali sehari
Masalah : Tidak ada
Warna : kuning jernih

c. Pola istirahat
Tidur siang : ±1 jam
Tidur malam : ± 8 jam
Masalah : Tidak Ada

B. DATA OBJEKTIF
1. Pemeriksaan Umum
Keadaan umum : Baik RR : 20x/menit
Kesadaran : CM TB : 155 cm
TD : 120/70 mmHg BB Sebelum hamil : 45 Kg
Nadi : 80x/menit BB Sekarang : 55 Kg
S : 36oC
2. Pemeriksaan Fisik
a. Kepala
1) Muka : Tidak Pucat
2) Mata
Sclera : Tidak ikterik
konjungtiva : merah muda
b. Dada
1) Payudara
Pembesaran mamae : simetris
Areola mamae : Kehitaman
Putting susu : Menonjol
Kebersihan : Bersih
Pengeluaran : Ada
Benjolan : Tidak Ada
c. Abdomen
1) Inspeksi
Luka bekas operasi : Tidak ada
Linea : Ada
2) Palpasi
Leopold I : Tinggi fundus ibu 3jari dibawah px. Bagian fundus
ibu teraba bulat,lunak dan melenting yaitu bokong janin.
Leopold II : bagian kanan ibu teraba panjang,keras dan
memapan yaitu punggung janin dan bagian kiri perut ibu teraba
tonjolan-tonjolan kecil yaitu ekstremitas janin.
Leopold III : bagian perut ibu teraba bulat,keras dan melenting
yaitu kepala janin dan kepala sudah tidak bisa
digoyangkan lagi
Leopold IV : Divergen
TFU (Mc donald) :34 cm
TBJ : 34-11x (155) =3410 gr
His : 3 x 10’ 30’’
3) Auskultasi
DJJ : 142x/menit
Punctum maximum : dibagian bawah perut ibu sebelah kanan
Irama : teratur
d. Genitalia
1) Pemeriksaan dalam
Pukul : 18.30 Pembukaan : 2 cm
Portio :Tebal Presentasi : Kepala
Molase :0 Ketuban : Utuh
Penurunan : Hodge I

C. ASESSMENT
DiagnosA : Ny. V G3P1A1 usia kehamilan 39-40 minggu dengan
inpartu kala 1 fase laten
Masalah : Tidak Ada
Kebutuhan : Teknik relaksasi

D. PLANNING
1. Menginformasikan kepada ibu tentang hasil pemeriksaan TD :120/70
MmHg, RR : 20 x/menit, N: 80 x/menit, S: 36 o C DJJ 142 x/menit, secara
keseluruhan keadaan ibu dan janin baik dan pembukaan 2 cm (ibu
mengerti tentang hasil pemeriksaan yang telah dijelaskan )
2. Menginformasikan kepada ibu tentang rasa nyeri yang dialami ibu adalah
hal yang normal pada saat persalinan, rasa nyeri timbul karena perut ibu
sedang berkontraksi. Mengajari ibu cara mengatasinya dengan melakukan
teknik relaksasi yaitu menarik nafas dari hidung dan hembuskan perlahan-
lahan melalui mulut, memberitahu ibu untuk tidak mengejan terlebih
dahulu karena pembukaan belum lengkap. (ibu mengerti dan bersedia
melakukannya)
3. Menginformasikan kepada ibu mengenai posisi yang nyaman seperti
miring kiri, setengah duduk untuk membantu penurunan kepala janin dan
mengurangi rasa sakit ibu (ibu mengerti dan bersedia melakukannya)
4. Memberitahu kepada keluarga untuk memberi dukungan kepada ibu untuk
semangat menghadapi persalinan dan meminta suami untuk mendampingi
persalinan serta membantu melakukan masase dibagian pinggang ibu.
(keluarga dan suami mengerti serta bersedia memberi dukungan pada ibu)
5. Menganjurkan ibu untuk makan dan minum untuk menambah tenaga bagi
ibu mengejan saat proses persalinan. (ibu mengerti dan bersedia
melakukannya)
6. Menganjurkan ibu untuk BAK jika kandung kemih terasa penuh agar tidak
menghambat penurunan kepala janin. (ibu mengerti dan bersedia)
7. Mengobservasi kemajuan persalinan pembukaan dan TD setiap 4 jam, nadi
ibu, kontraksi dan DJJ setiap (30 menit), suhu setiap (2 jam) (terlaksana)

KALA 1 FASE AKTIF


Tanggal/pukul : 14 mei 2022, 04.30 Wib
A. Subjektif : Ibu mengatakan perutnya sudah mulai mules dan nyeri bagian
bawah perut menjalar kepinggang,sudah ada keluar lendir bercampur dara,
dan sudah keluar air-air

B. Objektif
KU : Baik VT pukul : 04.30 wib
TD : 120/80 mmHg DJJ : 142x/menit
N : 80x/menit Pembukaan : 6 cm
R : 24x/menit Ketuban : Utuh
S : 36,2oC kandung kemih : kosong
HIS : 4 x 10’ 40’’ porsio : Tipis

C. Assesment
Diagnosa : Ny. V G3P1A1 dengan inpartu kala I fase Aktif
Masalah : Tidak ada
Kebutuhan : Teknik relaksasi,dan dukungan keluarga
Diagnosa potensial : Tidak ada
Tindakan Segera : Tidak ada

D. Planning
1. Memberitahukan kepada ibu hasil pemeriksaan yaitu pembukaan 6 cm,
DJJ : 142x/menit, TD : 120/80 mmHg
2. Memberikan dukungan kepada ibu dengan asuhan sayang ibu seperti
massase dan mengajarkan ibu teknik relaksasi
3. Menganjurkan ibu untuk miring kekiri untuk memperlancar suplay O 2
dan mempercepat pembukaan
4. Menjelaakan tanda-tanda persalinan seperti ada rasa ingin
mengedan,menganjurkan ibu untuk memilih posisi yang nyaman dan
menganjurkan ibu untuk BAK
5. Memberikan ibu asupan nutrisi yaitu teh manis dan air putih serta roti
untuk menambah tenaga ibu untuk mengedan
6. Menginformasikan kepada keluarga untuk terus memberikan semangat
kepada ibu agar ibu tidak merasa cemas untuk menghadapi persalinan
7. Melakukan observasi DJJ, His , nadi, tekanan darah,suhu,pernafasan
setiap 20 menit sekali dan Vt setiap 4 jam sekali
8. Melakukan pendokumentasian soap dan hasil pemeriksaan dilembar
observasi dan mengisi partograf.

KALA II
Tanggal/pukul : 14 mei 2022,07.00 wib
A. Subjektif : Ibu mengeluh perut terasa mules dan ada rasa ingin Meneran
yang semakin kuat

B. Objektif
KU : Baik RR : 24x/menit
Kesadaran : CM S : 36,2oC
TD : 120/80 mmHg DJJ : 140x/menit
N : 80x/menit HIS : 5x 10’40’’
Kandung kemih : kosong
VT pukul : 06.48 wib
Presentasi : kepala Hodge : hodge IV
Portio : Tidak ada Molase : Tidak ada
Pembukaan : 10 cm Ketuban : Utuh
Posisi : normal Perineum : menonjol
Perdarahan : ±20 cc

C. Assesment
Diagnosa : Ny. V G3P1A1 dengan inpartu kala II
Masalah : Tidak ada
Kebutuhan : Asuhan persalinan normal, persiapan persalinan
Diagnosa potensial : Tidak ada
Tindakan Segera,kolaborasi,dan rujukan : Tidak ada

D. Planning
1. Menginformasikan kepada ibu bahwa pembukaan sudah lengkap dan
membantu ibu menentukan posisi yang nyaman sesuai keinginannya.
Ibu boleh meneran jika ada kontraksi (Ibu mengerti dan bersedia
melakukannya).
2. Melihat tanda gejala kala II (dorongan ingin meneran, tekanan pada
anus, perineum menonjol, dan vulva membuka. (Terlaksana)
3. Memastikan kelengkapan alat persalinan dan obat- obatan.
(Terlaksana)
4. Menggunakan APD (Alat Pelindung Diri) yaitu celemek, masker, topi,
kacamata, dan sepatu pelindung. (Terlaksana)
5. Memastikan lengan tidak memakai perhiasan, melipat baju sampai
atas siku dan mencuci tangan dengan sabun sabun dan air yang
mengalir. (Terlaksana)
6. Menggunakan Hanscoon DTT. (Terlaksana)
7. Membersihkan vulva dan perineum dengan kapas DTT dari arah vulva
ke perineum. (Terlaksana)
8. Melakukan pemeriksaan dalam, memastikan pembukaan lengkap,
ketuban pecah dengan melakukan amniotomi WIB warna ketuban
jernih. (Terlaksana)
9. Mencelupkan tangan yang masih menggunakan handscoon ke larutan
klorin 0,5%, buka sarung tangan dalam keaadaan terbalik dan
merendamnya di larutan klorin 0,5%. (Terlaksana)
10. Memeriksa DJJ disaat uterus tidak berkontraksi. DJJ dalam batas
normal dengan frekuensi 142 x/ menit. (Terlaksana)
11. Memberitahu ibu bahwa pembukaan sudah lengkap dan keadaan janin
cukup baik, kemudian bantu ibu menemukan posisi yang nyaman dan
sesuai dengan keinginannya. (Terlaksana)
12. Meminta keluarga membantu menyiapkan posisi meneran jika ada
rasa ingin meneran atau kontraksi yang kuat. (Terlaksana)
13. Membimbing ibu untuk meneran dengan benar yaitu meneran ketika
ada kontraksi, menarik nafas dalam dengan posisi dagu menempel di
dada, kepala menghadap ke perut, tangan merangkul paha lalu berikan
tekanan pada perut. Menganjurkan ibu untuk beristirahat jika tidak ada
kontraksi dan menganjurkan keluarga untuk memberi minum atau
makanan pada ibu disela-sela kontraksi. (Terlaksana)
14. Mendekatkan partus set, heacting set, dan periksa kembali
kelengkapannya. (Terlaksana)
15. Memimpin persalinan
a. Saat vulva membuka dan kepala sudah tampak diameter 5-6 cm,
letakan alas perut dan bedong yang kering dan bersih diatas perut
ibu, serta meletakan kain bersih 1/3 dibawah bokong ibu.
(Terlaksana)
b. Membuka tutup partus set dan periksa kembali kelengkapan
peralatan dan bahan. (terlaksana)
c. Memakai sarung tangan DTT atau steril pada kedua tangan.
(terlaksana)
d. Setelah tampak kepala bayi dengan diameter 5-6 cm membuka
vulva maka lindungi perineum dengan satu tangan yang dilapisi
dengan kain bersih dan kering, tangan yang lain menahan
belakang kepala untuk mempertahankan posisi defleksi dan
membantu lahirnya kepala. Anjurkan ibu meneran secara efektif
atau bernafas cepat dan dangkal. (terlaksana)
e. Periksa kemungkinan adanya lilitan tali pusat, lanjutkan proses
kelahiran bayi. (Terlaksana)
f. Setelah kepala lahir, tunggu putaran paksi luar yang berlangsung
secara spontan. (Terlaksana)
g. Setelah putaran paksi luar selesai, pegang kepala bayi secara
biparietal. Anjurkan ibu meneran saat kontraksi. Dengan lembut
gerakkan kepala kearah bawah dan distal hingga bahu depan
muncul dibawah arkus pubis dan kemudian digerakkan ke arah
atas dan distal untuk melahirkan bahu belakang. Setelah kedua
bahu lahir, geser tangan untuk menopang kepala dan bahu.
Gunakan tangan atas untuk menelusuri dan memegang tangan dan
siku sebelah atas. Seluruh tubuh dan lengan lahir, penelusuran
tangan atas berlanjut ke punggung, bokong, tungkai, dan kaki.
Pegang kedua kaki dengan melingkarkan ibu jari pada satu sisi
dan jari-jari lainnya pada sisi yang lain agar bertemu dengan jari
telunjuk. (Terlaksana)
h. Bayi lahir spontan pukul 18.05 WIB. (Terlaksana)
i. Melakukan penilaian sepintas, bayi langsung menangis kuat,
tonus otot baik, warna kulit kemerahan dan meletakan bayi di atas
perut ibu. (Terlaksana)
j. Periksa kembali uterus untuk memastikan hanya satu bayi yang
lahir dan bukan kehamilan ganda. (Terlaksana)
k. Beritahu ibu bahwa ia akan disuntik oksitosin agar uterus
berkontraksi baik. (Terlaksana)
l. Dalam waktu satu menit setelah bayi lahir, suntikan oxytocin 10
UI secara IM di 1/3 distal lateral paha. (Terlaksana)
m. Setelah 2 menit sejak bayi lahir, pegang tali pusat dengan satu
tangan pada sekitar 5 cm dari pusar bayi, kemudian jari telunjuk
dan jari tengah lain menjepit tali pusat dan geser hingga 3 cm
proksimal dari pusar bayi. Klem tali pusat pada titik tersebut,
kemudian tahan klem ini pada posisinya, gunakan jari telunjuk
dan tengah lain untuk mendorong isi tali pusat kearah ibu (sekitar
5 cm) dan klem tali pusat pada sekitar 2 cm distal dari klem
pertama. (Terlaksana)
n. Pemotongan dan pengikatan tali pusat menggunakan benang tali
pusat steril. (Terlaksana)
o. Letakkan bayi tengkurap didada ibu untuk kontak kulit ibu-bayi.
Luruskan bahu bayi sehingga dada bayi menempel didada ibunya.
Usahakan kepala bayi berada diantara payudara ibu dengan posisi
lebih rendah dari puting susu atau areola mamae. Lakukan IMD
selama 1 jam kemudian menyelimuti ibu dan bayi dengan kain
hangat dan memasang topi di kepala bayi. (Terlaksana)
KALA III
Tanggal/pukul : 14 mei 2022, 07.15 wib

A. Subjektif : Ibu mengatakan bahwa ia senang karena bayinya sudah lahir dan
masih ada rasa mules di perutnya
B. Objektif:
KU : Baik Kesadaran : CM
TD : 120/70 mmHg TFU : sepusat
N : 79x/menit Kontraksi : Baik
R : 20x/menit Kandung Kemih : kosong
S : 36,7oC Pendarahan : ±80 cc
Adanya tanda-tanda pelepasan plasenta : terlihat talipusat memanjang,adanya
semburan darah, uterus globuler
C. Assesment
Diagnosa : Ny. V umur 37 tahun P2A1 Parturien kala III
normal
Masalah : Tidak ada
Kebutuhan : Asuhan manajeman aktif kala III
Diagnosa potensial : Tidak ada
Tindakan Segera : Tidak ada

D. Planning
1. Memberitahu ibu bahwa keaadaan umum ibu baik dan rasa mules
yang dialami ibu dikarenakan adanya kontraksi dan ari-ari akan
segera lahir.(Ibu mengerti tentang penyebab rasa mules pada ibu)
2. Melakukan penegangan tali pusat terkendali, memindahkan klem 5-10 cm
di depan vulva, tangan kiri menekan uterus secara hati-hati ke arah
dorsokranial, tangan kanan memegang tali pusat. Penegangan tali pusat
terkendali sudah dilakukan. Melahirkan plasenta dengan tangan kiri tetap
menekan uterus sementara tangan kanan menegangkan tali pusat ke arah
bawah kemudian ke atas sesuai dengan sumbu jalan lahir hingga plasenta
tampak di depan vulva, pegang plasenta dengan kedua tangan dan lakukan
putaran searah jarum jam untuk membantu pengeluaran plasenta dan
mencegah robeknya selaput ketuban, plasenta lahir spontan pukul 07.15
WIB, kemudian meletakkannya di piring plasenta. (Terlaksana)
3. Melakukan masase uterus sebanyak 15 kali dalam 15 detik sampai fundus
berkontraksi dengan baik. (Terlaksana)
4. Memeriksa kelengkapan plasenta dan selaput ketuban. Plasenta lahir
lengkap dengan jumlah kotiledon ± 20, ± 500 gram, panjang tali pusat ± 50
cm, selaput ketuban utuh, membungkus plasenta kedalam kantong plastik.
(Terlaksana)
5. Mengecek kemungkinan adanya laserasi pada vagina dan perineum ibu.
Perdarahan dalam batas normal, dan terdapat laserasi derajat 1 di mukosa
vagina dan kulit perineum. (Terlaksana)
KALA IV
Tanggal/pukul : 14 mei 2022, 09.45 wib

A. Subjektif : Ibu mengatakan lelah dan senang atas kelahiran bayinya

B. Objektif
KU: Baik TFU : 2 jari dibawah pusat
TD : 110/80 mmHg Kontraksi : Baik
N : 80x/menit Kandung Kemih : kosong
R : 20x/menit Pendarahan : ±50 cc
S : 36,4oC

C. Assesment
Diagnosa : Ny. V umur 37 tahun P2A1 parturien kala IV
normal
Masalah : Tidak ada
Kebutuhan : Asuhan kala IV
Diagnosa potensial : Tidak ada
Tindakan Segera : Tidak ada

D. Planning
1. Memastikan uterus berkontraksi dengan baik dan tidak terjadi perdarahan
pervginam dan memastikan kandung kemih kosong (Uterus keras dan
kandung kemih kosong).
2. Celupkan tangan yang masih memakai sarung tangan kedalam larutan klorin
0,5% dan melepas handscoon secara terbalik (Terlaksana).
3. Ajarkan ibu atau keluarga cara melakukan massase uterus dan menilai
kontraksi (Ibu mengerti).
4. Mengevaluasi dan estimasi jumlah kehilangan darah. Perdarahan kala IV ± 50
cc (Terlaksana).
5. Memeriksa nadi ibu dan memastikan keadaan umum ibu baik (Terlaksana).
6. Pantau keadaan bayi dan pastikan bayi bernapas dengan baik (40-60
kali/menit). Pernapasan bayi 50 kali/ menit (Terlaksana).
7. Tempatkan semua peralatan bekas pakai dalam larutan klorin 0,5% untuk
dekontaminasi (10 menit). Cuci dan bilas peralatan setelah didekontaminasi
(Terlaksana).
8. Buang bahan-bahan yang terkontaminasi ketempat sampah yang sesuai
(Terlaksana).
9. Bersihkan ibu dari paparan darah dan cairan tubuh dengan menggunakan air
DTT. Bersihkan cairan ketuban, lendir dan darah di ranjang atau disekitar ibu
berbaring. Bantu ibu memakai pakaian yang bersih dan kering (Terlaksana).
10. Pastikan ibu merasa nyaman. Bantu ibu memberikan ASI. Anjurkan keluarga
untuk memberi ibu minuman dan makanan yang diinginkannya (Terlaksana).
11. Dekontaminasi tempat bersalin dengan larutan klorin 0,5% (Terlaksana).
Lampiran 8
Lampiran 9

ASUHAN KEBIDANAN POSTNATAL CARE (PNC) PADA NY.V UMUR 37


TAHUN DENGAN POSTPARTUM 48 JAM

DENGEN KELUHAN ASI KELUAR SEDIKIT DI PMB HJ. EFIARNI, A.


Md. Keb TANJUNGPINANG
TAHUN 2022

Kunjungan Pertama
Nama Pengkaji : Sarah Kinanti Hari/tanggal :
16 Mei 2022 NIM : P07224219 1940 Pukul : 09.00
WIB
A. Data Subjektif
1. Keluhan Utama: Ibu mengatakan dan air susu ibu keluar sedikit

2. Tanda bahaya Masa Nifas


a. Perdarahan dan pengeluaran abnormal : Tidak ada

b. Sakit daerah abdomen/punggung : Tidak ada

c. Sakit kepala terus-menerus/penglihatan kabur : Tidak ada

d. Nyeri ulu hati : Tidak ada

e. Bengkak pada ektremitas : Tidak ada

f. Demam atau muntah : Tidak ada

g. Sakit saat BAB : Tidak ada

h. Perubahan pada payudara : Tidak ada

i. Nyeri/kemerahan pada betis : Tidak ada

j. Depresi postpartum : Tidak ada

3. Riwayat Kehamilan dan Persalinan


a. Riwayat Kehamilan
1) Trimester I

Keluhan : Mual
Periksa ke : Dokter
Frekuensi : 1 kali
2) Trimester II
Keluhan : Tidak ada
Periksa ke : Bidan
Frekuensi : 2 kali
3) Trimester III
Keluhan : kram perut bawah
Periksa ke : Bidan
Frekuensi : 3 kali
b. Riwayat Persalinan
Tanggal/pukul : 14 Mei 2022/ 07.00 WIB
Ditolong oleh : Bidan
Jenis persalinan : Spontan
Jumlah perdarahan :

Kala I : ±10 cc kala III : ±80 cc


Kala II : ±50 cc kala IV : ±50 cc
c. Bayi
JK : Laki- Laki BB : 3300 gram PB : 51 cm
d. Plasenta,Selaput Ketuban dan Tali Pusat
Plasenta : Lahir lengkap Panjang tali pusat : ±50cm

Selaput ketuban : Utuh Insersi :Tidak ada


4. Kebiasaan Sehari-hari
a. Nutrisi
Makan : 3x/ hari
Jenis : Nasi, Ayam, Sayur
Minum : 7 gelas/ hari
Jenis : Air putih
b. Eliminasi
BAK : 4x/ hari
BAB : 1x/ hari
Masalah : Tidak ada
c. Istirahat
Tidur siang : ±30 menit
Tidur malam : ±5 – 6 jam
Masalah : Tidak ada
d. Personal Hygiene
Mandi : 2x/ hari
Sikat gigi : 3x/ hari
Ganti pakaian dalam : 3x/hari
e. Psikologis : Baik, ibu senang dengan kelahiran bayinya

B. Objektif
1. Pemeriksaan Umum
Keadaan Umum : Baik Tekanan Darah : 110/70 mmHg
Kesadaran : CM Nadi : 80x/ menit
Kandung kemih : Kosong Respirasi : 22x/ menit
Suhu : 36,2ºC
2. Pemeriksaan Fisik
a. Kepala
Rambut : Hitam, dan tidak rontok
Kebersihan : Bersih
b. Muka
Oedema : Tidak Oedema
Chloasma gravidarum : Tidak ada Pucat
: Tidak pucat
c. Mata
Sclera : Putih
Konjungtiva : Merah muda
d. Hidung
Bentuk : Simetris
Polip : Tidak ada polip
e. Telinga
Bentuk : Simetris
Pengeluaran : Tidak ada pengeluaran
f. Mulut
Stomatitis : Tidak ada stomatitis
Gigi berlubang : Tidak ada
Caries gigi : Tidak ada
Kebersihan lidah : Bersih
g. Leher
Kelenjar thyroid : Tidak ada pembengkakan
Vena jugularis : Tidak ada pembesaran
h. Dada
1) Payudara : Mengatakan payudaranya simetris antara
kanan dan kiri, bersih, ada pengeluran ASI tetapi sedikit, tidak
bengkak, areola kehitaman, tidak ada benjolan dan putting susu
menonjol.
2) Jantung
Bunyi : Terdengar Lup- dup
Lain-lain : Tidak ada
3) Paru-paru
Bunyi nafas : Terdengar vesikuler, tidak ada rhoncii dan
wheezing
i. Abdomen
Bekas luka operasi : Tidak ada
TFU : 2 jari dibawah pusat
Kandung kemih : Kosong
Kontraksi : Baik
j. Genitalia
Vulva : Tidak ada oedema, tidak ada varises,
lochea rubra, perdarahan normal.
Kelenjar bartholin : Tidak ada kelainan
Kelenjar skene : Tidak ada kelainan
Perineum : Derajat I
k. Ekstremitas
Atas Oedema : Tidak ada
Kaku : Tidak ada
Sianosis : Tidak ada
Tromboflebistis : Tidak ada
Bawah oedema : Tidak ada
Varises : Tidak ada
3. Pemeriksaan Penunjang : Tidak ada

C. Assessment
Diagnosa : Ny. V umur 37 tahun 48 jam post partum normal
Masalah : Lelah setelah persalinan dan ASI keluar sedikit
Kebutuhan : Teknik Menyusui
Diagnosa potensial : Tidak ada
Tindakan segera : Tidak ada

D. Planning
1. Menginformasikan kepada ibu tentang hasil pemeriksaan bahwa keadaan
umum ibu baik, TD: 120/80 MmHg, kontraksi uterus baik dan perdarahan
dalam batas normal . (ibu mengerti dan senang mendengarnya)
2. Memberitahu ibu untuk menjaga pola nutrinya yaitu mengkonsumsi
makanan yang bergizi seimbang yaitu perbanyak makan-makanan yang
mengandung karbohidrat, protein, serat, vitamin dan mineral seperti ikan
gabus, putih telur, tahu, tempe, sayuran hijau, buah,minum air putih
kurang lebih 8 gelas per hari karena sangat berguna untuk mempercepat
proses pemulihan luka serta gizi yang cukup akan disalurkan kepada bayi
melalui ASI sehingga bayi memperoleh gizi yang baik (ibu mengerti dan
bersedia akan mengkonsumsi makanan yang telah dianjurkan).
3. Menginformasikan kepada ibu tentang personal hygiene atau kebersihan
diri, yaitu mandi, mengganti pembalut jika terasa penuh, membilas alat
kelamin dengan air mengalir dari bagian depan ke belakang, setelah
selesai BAK dan BAB serta mengeringkan dengan handuk bersih,ibu
disarankan mencuci tangan terlebih dahulu sebelum dan sesudah menyentu
alat kelamin (ibu mengerti dan bersedia melakukannya)
4. Menginformasikan kepada ibu mengenai perawatan luka perineum dan
personal hygine, yaitu jika selesai buang air besar atau buang air kecil ibu
dianjurkan membersihkan daerah kewanitaan dari depan ke belakang
dengan menggunakan air bersih kemudian keringkan menggunakan kain
bersih. Segera ganti pakaian dalam jika basah atau penuh (ibu mengerti
dan bersedia melakukannya).
5. Menganjurkan ibu untuk memberikan ASI eksklusif pada bayinya dan ibu
tidak perlu khawatir dengen ASI yang keluar sedikit ibu bisa terus
memberikan kepada bayi maksimal 2 jam sekali atau jika bayi
menginginkan (on demand) selama 6 bulan pertama tanpa memberikan
makanan dan minuman tambahan apapun (ibu mengerti dan akan memberi
ASI kepada anaknya tanpa memberikan makanan tambahan)
6. Mengajari ibu teknik menyusui yang benar yaitu cuci tangan sebelum
menyusui, gunakan posisi yang nyaman bagi ibu dan bayi, bersihkan
payudara dengan handuk kecil yang sudah dibasahi dengan air bersih,
oleskan ASI pada putting dan bagian yang kehitaman, posisikan bayi
berhadapan dengan ibu. Sentuh pipi bayi untuk memberi ransangan,
kemudian setelah bayi membuka mulut dekatkan payudara, masukan
putting susu dan areola ke mulut bayi. Tangan yang lain membantu
menopang payudara ibu, setelah menyusui maka lepaskan putting susu
dengan tidak menariknya dan minta ibu untuk menyendawakan bayinya.
Kemudian cuci tangan kembali. Anjurkan ibu untuk menyusui bayinya
pada payudara kiri dan kanan secara bergantian (Ibu mengerti tentang
teknik menyusui yang benar)
7. Mengajarkan pada ibu tentang perawatan payudara yaitu dengan
melakukan pemijatan pada payudara agar ASI ibu keluar dengan lancar
dan cara melakukan perawatan payudara yaitu dengan mengolesi putting
susu dengan baby oil, kemudian melakukan gerakan memutar dengan
kedua tangan, lalu urut ke bawah dengan posisi tangan menggumpal,
selanjutnya dengan melakukan gerakan menyisir menggunakan tepi-tepi
jari kelingking, setelah itu guyur payudara menggunakan air hangat
kemudian guyur lagi menggunakan air dingin dan keringkan menggunakan
handuk kering.(ibu mengerti dan bersedia akan melakukan perawatan
payudara)
8. Memberitahu ibu tentang tanda bahaya masa nifas yaitu demam tinggi
diatas 38,5 °C, perdarahan yang banyak seperti kram dari vagina, nyeri
perut yang hebat, sakit kepala yang terus menerus, pembengkakan pada
wajah dan tangan, kehilangan nafsu makan dalam waktu yang lama, dan
rasa tidak mampu mengurus bayinya atau merasa sedih berkelanjutan. Jika
ibu merasakan salah satu tanda tersebut segera ke tenaga kesehatan
terdekat (ibu mengerti dan dapat mengulangi apa saja tanda bahaya pada
masa nifas)
Lampiran 10

ASUHAN KEBIDANAN POSTNATAL CARE (PNC) PADA NY.V UMUR 37


TAHUN DENGAN KELUHAN PUTING SUSU LECET POSTPARTUM 7
HARI DI PMB HJ. EFIARNI, A.MD. KEB
TANJUNGPINANG
TAHUN 2022

Kunjungan Kedua
Nama Pengkaji : Sarah Kinanti Tanggal/pukul : 20 Mei 2022
NIM : P07224219 1940 /16.00 WIB

A. Data Subjektif
1. Keluhan Utama : Ibu mengatakan puting susu ibu lecet
2. Tanda bahaya Masa Nifas
a. Perdarahan dan pengeluaran abnormal : Tidak ada
b. Sakit daerah abdomen/punggung : Tidak ada
c. Sakit kepala terus-menerus/penglihatan kabur : Tidak ada
d. Nyeri ulu hati : Tidak ada
e. Bengkak pada ektremitas : Tidak ada
f. Demam atau muntah : Tidak ada
g. Sakit saat BAB : Tidak ada
h. Perubahan pada payudara : Tidak ada
i. Nyeri/kemerahan pada betis : Tidak ada
j. Depresi postpartum : Tidak ada
3. Kebiasaan Sehari-hari
a. Nutrisi
Makan : 3x/ hari
Jenis : Nasi, Ayam, Sayur
Minum : 7 gelas/ hari
Jenis : Air putih

b. Eliminasi
BAK : 4x/ hari
BAB : 1x/ hari
Masalah : Tidak ada
c. Istirahat
Tidur siang : ±1 jam
Tidur malam : ±5-6 jam
Masalah : Tidak ada
d. Personal Hygiene
Mandi : 2x/ hari
Sikat gigi : 3x/ hari
Ganti pakaian dalam : 3x/ hari
e. Psikologis : baik, dan ibu senang terhadap kelahiran bayinya
f. Riwayat menyusui : Anak pertama tidak ASI EKSLUSIF

B. Objektif
1. Pemeriksaan Umum
Keadaan Umum : Baik Tekanan Darah : 110/ 70 mmHg
Kesadaran : CM Nadi : 80x/ menit
Kandung kemih : Kosong Respirasi : 20x/menit
Suhu : 36, 4ºC
2. Pemeriksaan Fisik
a. Kepala
Rambut : Hitam dan tidak rontok
Kebersihan : Bersih
b. Muka
Oedema : Tidak oedema
Pucat : Tidak pucat
Chloasma gravidarum : Tidak ada
c. Mata
Sclera : Putih
Konjungtiva : Merah muda

d. Hidung
Bentuk : Simetris
Polip : Tidak polip
e. Telinga
Bentuk : Simetris
Pengeluaran : Tidak ada
f. Mulut
Stomatitis : Tidak ada
Gigi berlubang : Tidak ada
Caries gigi : Tidak ada
Kebersihan lidah: Bersih
g. Leher
Kelenjar tyroid : Tidak ada pembengkakan
Vena jugalaris : Tidak ada pembesaran
h. Dada
1) Payudara : Mengatakan payudaranya simetris antara
kanan dan kiri, bersih, ada pengeluaran, areola kehitaman,
tidak ada benjolan, putting susu menonjol, putting susu lecet
dan ASI tidak lancar.
2) Jantung
Bunyi : Terdengar Lup- dup
Lain-lain : Tidak ada
3) Paru-paru
Bunyi nafas : Terdengar vesikuler, tidak ada rhoncii dan
wheezing
i. Abdomen
Bekas luka operasi : Tidak ada
TFU : pertengahan pusat dan simfisis
Kandung kemih : kosong
i. Genetalia
Vulva : Tidak ada oedema, tidak ada varises,
lochea sanguilenta

Kelenjar bartholine : Tidak ada kelainan


Kelenjar skene : Tidak ada kelainan
Perineum : Tidak ada luka jahitan
Varises : Tidak ada
j. Ekstremitas
Atas Oedema : Tidak ada
Kaku : Tidak ada
Sianosis : Tidak ada
Tromboflebistis : Tidak ada
Bawah oedema : Tidak ada
Varises : Tidak ada
Tromboflebistis : Tidak ada
3. Pemeriksaan Penunjang : Tidak ada

C. Assessment
Diagnosa : Ny.V umur 37 tahun 7 hari post partum normal
Masalah : Putting susu lecet
Kebutuhan : KIE teknik menyusui yang baik dan
benar Diagnosa potensial : Tidak ada

D. Planning
1. Menginformasikan kepada ibu tentang hasil pemeriksaan bahwa
keadaan umum ibu baik, TD: 110/70 MmHg, TFU berada di
pertengahan pusat dan simfisis, kontraksi uterus baik dan perdarahan
dalam batas normal. (ibu mengerti dan senang mendengarnya)
2. Mengajari ibu teknik menyusui yang benar yaitu cuci tangan sebelum
menyusui, gunakan posisi yang nyaman bagi ibu dan bayi, bersihkan
payudara dengan handuk kecil yang sudah dibasahi dengan air bersih,
oleskan ASI pada putting dan bagian yang kehitaman, posisikan bayi
berhadapan dengan ibu. Sentuh pipi bayi untuk memberi ransangan,
kemudian setelah bayi membuka mulut dekatkan payudara, masukan
putting susu dan areola ke mulut bayi.

3. Tangan yang lain membantu menopang payudara ibu, setelah


menyusui maka lepaskan putting susu dengan tidak menariknya dan
minta ibu untuk menyendawakan bayinya. Kemudian cuci tangan
kembali. Anjurkan ibu untuk menyusui bayinya pada payudara kiri
dan kanan secara bergantian (Ibu mengerti tentang teknik menyusui
yang benar).
4. Menginformasikan ke ibu untuk tetap memberikan ASI EKSLUSIF
pada bayinya, yaitu hanya ASI saja tanpa makanan apapun selama 6
bulan, dan memberikan bayinya ASI setiap 2-3 jam atau setiap bayi
menginginkan. (ibu mengerti dan bersedia melakukannya)
5. Menganjurkan kepada ibu dan suami tentang kembalinya masa subur
ibu yaitu setelah masa nifas ±3-4 minggu, dan menjelaskan kepada ibu
mengenai KB jangka panjang ,dan memberikan saran kepada ibu agar
memakai KB jangka panjang dikarenakan umur ibu sudah lebih dari 35
tahun dan termasuk ibu hamil yang berisiko tinggi . (Ibu mengerti dan
memilih menggunakan KB implant)
6. Menganjurkan ibu untuk tetap melanjutkan mengkonsumsi obat tablet
fe 1x1 yaitu obat penambah darah untuk mencegah anemia pada ibu.
(ibu bersedia mengkonsumsinya)
7. Memberitahu kepada ibu untuk melakukan kunjungan ulang nifas
ketiga ke fasilitas kesehatan pada hari ke 30-42 setelah persalinan atau
jika ibu ada keluhan.(ibu mengerti dan bersedia melakukanya)
Lampiran 11

ASUHAN KEBIDANAN BAYI BARU LAHIR NY. V USIA 48 JAM


BAYI BARU LAHIR NORMAL DI PRAKTIK MANDIRI
HJ. EFIARNI, A. MD. KEB TANJUNGPINANG
TAHUN 2022

Kunjungan Pertama
Nama Pengkaji : Sarah Kinanti Tanggal : 16 Mei 2022
NIM : P07224219 1940 Pukul : 09.00 WIB
A. Subjektif
1. Biodata
Nama bayi : Bayi Ny. V
Umur : 48 jam
Tanggal/jam kelahiran : 14 Mei 2022/ 07.00 WIB
Jenis kelamin : Laki- Laki
2. Keluhan Utama : Bayi tidak ada keluhan
3. Riwayat Antenatal
Usia kehamilan : 39- 40 mg
Pemeriksaan kehamilan : Dokter dan PMB
Penyakit yang menyertai kehamilan : Tidak ada
Kebiasaan waktu hamil : Tidak ada
Komplikasi ibu dan janin : Tidak ada
4. Riwayat Intranatal
a. Persalinan
Jenis persalinan : Spontan
Penolong persalinan : Bidan
Tempat persalinaan : PMB
Komplikasi : Tidak ada
Ketuban : Jernih
Kesadaran bayi saat lahir
1) Tonos otot : Baik
2) Warna kulit : Kemerahan
3) Menangis kuat : (+) kuat

B. Objektif
1. Pemeriksaan Umum
Keadaan Umum : Baik Antropometri

Kesadaran : CM BB : 3300 gram


Nadi : 130x/ menit PB : 51 cm
Suhu : 36,5 ºC LK : 35 cm
Respirasi : 44x/ menit LD : 34 cm
LP : 33 cm
LILA : 12 cm
Nilai APGAR Skor: 10

2. Pemeriksaan Fisik
a. Kepala
Bentuk : Simetris Caput succedenum : Tidak ada
Ubun-ubun besar : Datar Cepal hematoma : Tidak ada
Ubun-ubun kecil : Datar Molase : Tidak ada
b. Mata
1) Kiri
Sklera : Putih
Konjungtiva : Merah muda
Tanda infeksi : Tidak ada
Reflex eyeblink : (+) Ada
2) Kanan
Sklera : Putih
Konjungtiva : Merah muda
Tanda infeksi : Tidak ada
Reflex eyeblink : (+) Ada
c. Hidung
Bentuk : Simetris polip : Tidak ada
Kebersihan : Bersih lubang : 2
d. Mulut
Bentuk : Simetris gusi : kemerahan
Bibir : Tidak ada labioskizis lidah: Tidak ada kelainan
Langit-langit : Tidak ada palatoskizis
Refleks rooting : (+) ada
Refleks sucking : (+) ada
e. Telinga
1) Kiri
Bentuk : Simetris
Pengeluaran : Tidak ada
2) Kanan
Bentuk : Simetris
Pengeluaran : Tidak ada
f. Leher
Kelenjar Thyroid : Tidak ada pembengkakan
Vena Jugularis : Tidak ada pembesaran
Kelenjar limfe : Tidak da pembengkakan
Reflek tonickneck : (+) ada
g. Dada
Bentuk : Simetris
Puting susu : Menonjol
Jantung : Terdengar Lup- dup
Paru-paru : Terdengar vesikuler, tidak ada rhoncii dan wheezing
h. Abdomen
Bentuk : Normal
Perdarahan tali pusat : Tidak ada
Penonjolan tali pusat : Tidak ada
Tali pusat : Bersih
i. Ekstremitas
1) Atas
Gerakan : Aktif
Jumlah jari : 10 lengkap
Sianosis : Tidak ada
Refleks graps : (+) ada
Refleks morro : (+) ada

2) Bawah
Gerakan : Aktif
Jumlah jari : 10 lengkap
Refleks walking : (+) ada
Refleks babynsky : (+) ada
j. Punggung
Benjolan : Tidak ada reflex gallant : (+) ada
Cekungan : Tidak ada
k. Genitalia : terdapat 2 testis sudah turun ke skrotum, penis berlubang
di ujung
l. Anus
Berlubang : Ada, bayi sudah BAB
Kelainan : Tidak ada
m. Kulit
Warna : Kemerahan Lanugo : Tidak ada
Verniks kaseosa : Tidak ada Pembengkakan: Tidak ada
Tanda lahir : Tidak ada Bercak hitam : Tidak ada
2. Pemeriksaan Penunjang : Tidak ada

C. Assessment
Diagnosa : By. Ny. V umur 48 jam dengan bayi baru lahir
normal Masalah : Tidak ada
Kebutuhan : Asuhan bayi baru lahir
Diagnosa Potensial : Tidak ada
Tindakan segera : Tidak ada
D. Planning
1. Menginformasikan kepada ibu dan keluarga hasil pemeriksaan bahwa
bayi ibu dalam keadan baik dan normal (Ibu dan keluarga senang
mendengarnya)
2. Memberitahukan kepada ibu bahwa bayinya akan dimandikan. ( Ibu
bersedia dan bayinya telah di mandikan)
3. Memberitahukan kepada ibu bahwa bayi akan disuntik imunisasi
hepatitis B0 0,5 cc di paha kanan luar anterolateral secara IM setelah bayi
di mandikan.(Ibu bersedia dan bayi telah disuntik Hb0)
4. Menginformasikan kepada ibu untuk melakukan pencegahan hipotermi
dengan cara memakaikan topi baju, sarung tangan, sarung kaki, popok,
bedong, menempatkan bayi di ruangan yang hangat, tidak meletakkan
bayi di permukaan dingin atau tidak meletakkan bayi di dekat benda-
benda yang memiliki suhu lebih rendah dari pada suhu tubuh bayi,
menganjurkan ibu untuk segera mengganti bedong dan popok bila basah
(ibu mengerti dan bersedia melakukan pencegahan hipotermi pada
bayinya)
5. Menganjurkan kepada ibu untuk tetap menjaga tali pusat agar tetap
bersih dan kering agar tidak terjadi infeksi dan mengikat popok dibawah
tali pusat agar tidak basah saat bayi buang air kecil (ibu mengerti tentang
perawatan tali pusat bayi )
6. Menganjurkan kepada ibu untuk memberikan ASI Ekslusif kepada
bayinya selama 6 bulan tanpa memberikan susu formula atau makanan
tambahan, selalu menyusui bayinya sesering mungkinuntuk memenuhi
kebutuhan nutrisi pada bayi, apabila selesai menyusui bayinya, segera
menyendawakan bayinya dengan cara menepuk punggung bayi agar bayi
tidak tersedak.(Ibu mengerti dan mau memberikan ASI eksklusif pada
bayinya)
7. Menginformasikan kepada ibu tentang tanda-tanda bahaya bayi baru lahir
yang harus diwaspadai yaitu bayi demam (suhu >37,5 oC) atau dingin
(suhu <36,5°C), bayi tidak mau menyusui, bayi muntah setelah
menyusui, tali pusat berdarah atau bernanah,bayi kuning,bayi sulit
bernafas.
8. Apabila hal diatas terjadi pada bayi ibu, maka sebaiknya ibu membawa
bayinya ke tenaga kesehatan terdekat. (Ibu mengerti dan mengetahui
tentang tanda bahaya pada bayi baru lahir)
9. Menganjurkan kepada ibu untuk melakukan kunjungan ulang 1 minggu
lagi untuk mengontrol keadaan bayi atau apabila ada keluhan (ibu
mengerti)
Lampiran 12

ASUHAN KEBIDANAN BAYI BARU LAHIR NY. V USIA 7 HARI BAYI


BARU LAHIR NORMAL DI PRAKTIK MANDIRI
HJ. EFIARNI, A. MD. KEB TANJUNGPINANG
TAHUN 2022

Kunjungan Kedua
Nama Pengkaji
: Sarah Kinanti Tanggal :10 Mei 2022
NIM : P07224219 1940 Pukul : 16.00 WIB
A. Subjektif
1. Biodata
Nama bayi : Bayi Ny. V
Umur : 7 hari
Tanggal/jam kelahiran : 14 Mei 2022/ 07.00 WIB
Jenis kelamin : Laki- Laki
2. Keluhan Utama : Ibu mengatakan keadaan bayinya baik, tidak ada
keluhan, dan bayi menyusu kuat
3. Riwayat Antenatal
Usia kehamilan : 39- 40 mg
Pemeriksaan kehamilan : Dokter dan PMB
Penyakit yang menyertai kehamilan : Tidak ada
Kebiasaan waktu hamil : Tidak ada
Komplikasi ibu dan janin : Tidak ada

B. Objektif
1. Pemeriksaan Umum

Keadaan Umum : Baik BB : 3800 gram


Kesadaran : CM PB : 51 cm
Nadi : 138x/ menit LILA : 14 cm
Suhu : 36, 5ºC LK : 35 cm
Respirasi : 48x/ menit LD : 34 cm
LP : 34 cm
2. Pemeriksaan Fisik
a. Kepala
Bentuk : Simetris Caput succedenum : Tidak ada
Ubun-ubun besar : Datar Cepal hematoma : Tidak ada
Ubun-ubun kecil : Datar Molase : Tidak ada
b. Mata
1) Kiri
Sklera : Putih
Konjungtiva : Merah muda
Tanda infeksi : Tidak ada
Reflex eyeblink : (+) Ada
2) Kanan
Sklera : Putih
Konjungtiva : Merah muda
Tanda infeksi : Tidak ada
Reflex eyeblink : (+) Ada
c. Hidung
Bentuk : Simetris polip : Tidak ada
Kebersihan : Bersih lubang : 2
d. Mulut
Bentuk : Simetris gusi : Kemerahan
Bibir : Tidak ada labioskizis lidah : Tidak ada kelainan
Langit-langit : Tidak ada palatoskizis
Refleks rooting : (+) Ada
Refleks sucking : (+) Ada
e. Telinga
i. Kiri
Bentuk : Simetris
Pengeluaran : Tidak ada

ii. Kanan
Bentuk : Simetris
Pengeluaran : Tidak ada
f. Leher
Kelenjar Thyroid : Tidak ada pembengkakan
Vena Jugularis : Tidak ada pembesaran

Kelenjar limfe : Tidak ada pembengkakan


Reflek tonickneck : (+) Ada
g. Dada
Bentuk : Simetris
Puting susu : Menonjol

Jantung : Terdengar Lup- dup


Paru-paru : Terdengar vesikuler , tidak ada rhoncii dan wheezing
h. Abdomen
Bentuk : Simetris
Perdarahan tali pusat : Tidak ada
Penonjolan tali pusat : Tidak ada

Tali pusat : panjangnya + 3 cm, tidak berbau terdapat 2


arteri 1 vena

i. Ekstremitas
1) Atas
Gerakan : Aktif
Jumlah jari : 10 lengkap
Sianosis : Tidak ada
Refleks graps : (+) Ada
Refleks morro : (+) Ada
2) Bawah
Gerakan : Aktif
Jumlah jari : 10 lengkap
Refleks walking : (+) Ada
Refleks babynsky : (+) Ada
j. Punggung
Benjolan : Tidak ada reflex gallant : (+) Ada
Cekungan : Tidak ada
k. Genitalia : terdapat 2 testis sudah turun ke skrotum, penis berlubang
di ujung
l. Anus
Berlubang : Ada, bayi sudah BAB
Kelainan : Tidak ada

m. Kulit
Warna : Kemerahan Lanugo : Tidak ada
Verniks kaseosa : Tidak ada Pembengkakan : Tidak ada
Tanda lahir : Tidak ada Bercak hitam : Tidak ada

3. Pemeriksaan Penunjang : Tidak ada

C. Assessment
Diagnosa : Bayi Ny. V umur 7 hari dengan bayi baru lahir normal
Masalah : Tidak ada
Kebutuhan : Tidak ada
Diagnosa Potensial : Tidak
ada

D. Planning
1. Menginformasikan kepada ibu dan keluarga hasil pemeriksaan bahwa
bayi ibu dalam keadan normal (ibu dan keluarga senang mendengarnya)
2. Menginformasikan kepada ibu untuk membersihkan pusat bayi karena
tali pusat bayi sudah lepas dan ibu dapat merawat pusat agar cepat kering
dengan cara membersihkan pusat dengan cottonbut sesudah mandi. (ibu
mengerti dan bersedia melakukannya)
3. Mengingatkan kembali kepada ibu untuk menjaga kehangatan bayi
dengan cara diselimutkan, memakai topi, mengganti popok sarung
tangan, sarung kaki, bedong, menempatkan bayi diruangan yang hangat,
tidak meletakkan bayi di permukaan dingin atau tidak meletakkan bayi di
dekat benda-benda yang memiliki suhu lebih rendah dari pada suhu
tubuh bayi seperti diberikan kipas secara langsung, menganjurkan ibu
untuk segera mengganti bedong dan popok bila basah. (Ibu mengerti dan
bersedia menjaga kehangatan bayinya)
4. Menginformasikan kepada ibu tentang personal hygine yaitu
memandikan bayi 1-2 x sehari dengan air hangat, pakaikan pakaian yang
bersih dan kering dan mengganti popok setiap bayi BAK dan BAB. (Ibu
mengerti dan bersedia menjaga personal hygiene bayinya)
5. Menginformasikan kepada ibu tentang tanda-tanda bahaya bayi baru lahir
yang harus diwaspadai yaitu bayi demam (suhu >37,5 oC) atau dingin
(suhu <36,5°C), bayi tidak mau menyusui, bayi muntah setelah
menyusui, tali pusat berdarah atau bernanah,bayi kuning,bayi sulit
bernafas. Apabila hal ini terjadi pada bayi ibu, maka sebaiknya ibu
membawa bayinya ke tenaga kesehatan terdekat. (Ibu mengerti tentang
tanda bahaya bayi baru lahir)
6. Menginformasikan kepada ibu tentang imunisasi yang wajib diberikan
yaitu HB0, BCG, DPT-HB-HIB (1,2,3),Polio (1,2,3,4), campak serta
imunisasi tambahan DPT-HB-HIB pada usia 18 bulan dan campak
lanjutan pada usia 24 bulan dan mengingatkan kepada ibu untuk
membawa bayinya ke praktik mandiri bidan atau Posyandu maupun
Puskesmas terdekat pada bulan depan untuk ditimbang dan diukur
panjang badannya serta diberikan imunisasi BCG dan polio 1. (ibu
mengerti dan bersedia melakukanya)
7. Menginformasikan kepada ibu langkah perlindungan diri bagi ibu hamil
pada saat pandemik covid-19, membuat janji terlebih dahulu dengan
bidan atau dokter pada saat mau melakukan kunjungan BBL agar tidak
terlalu lama menunggu, memakai masker saat berpergian, cuci tangan
dengan sabun dan air mengalir sebelum dan setelah berpergian (ibu
mengerti dan bersedia).
8. Mengingatkan kepada ibu dan keluarga untuk membawa bayinya ke
fasilitas kesehatan pada kunjungan hari ke 8-28 atau apabila ibu ada
keluhan. (ibu mengerti dan bersedia melakukan kunjungan ulang)
Lampiran 13
LEMBAR KONSUL PEMBIMBING UTAMA
Lampiran 14

LEMBAR KONSUL PEMBIMBING PENDAMPING


Lampiran 15

SATUAN ACARA PENYULUHAN (SAP)

Pokok Bahasan : Ibu Nifas


Sub Bahasan : Perawatan Payudara
Penyuluh : Sarah Kinanti
Hari/Tanggal : Senin / 20 Juli 2022
Waktu : 16.00 WIB
Tempat : Rumah Ny.V
Sasaran : Ny.V
A. Tujuan Instruksional Umum (TIU)
Setelah mengikuti kegiatan praktik selama 30 menit diharapkan Ny.V bisa
mengetahui tentang perawatan payudara.
B. Tujuan Instruksional Khusus (TIK)
Setelah mengikuti kegiatan selama 30 menit, ibu diharapkan dapat
menjelaskan kembali yang telah disampaikan.
1. Pengertian perawatan payudara
2. Langkah-langkah perawatan payudara
C. Strategi
D. Ceramah
E. Tanya jawab
2) Media
Media yang digunakan Leaflet
No Acara Waktu Kegiatan Evaluasi
penyuluhan

1 Pembukaan 5 Pembukaan Menjawab salam


menit Mengucapkan salam Mendengarkan dan
Menjelaskan tujuan memperhatikan
dari kegiatan
Menyebutkan topik
yang akan
disampaikan
2 Isi 15 Penjelasan materi Mendengarkan dan
menit singkat memperhatikan
a. Pengertian
perawatan
payudara
b. Langkah-
langkah
perawatan
payudara
4 Penutup 5 Penutup Menjawab pertanyaan
menit Tanya jawab Menjawab salam
Mengucapkan salam

F. Evaluasi
Ibu dapat melakukan dan menjelaskan materi tentang apa yang telah
disampaikan dengan bentuk tanya jawab dan mempraktikkan perawatan
payudara sendiri.
G. Materi
Terlampir
PERAWATAN PAYUDARA PADA IBU NIFAS

1. Pengertian Perawatan Payudara


Perawatan payudara merupakan suatu tindakan untuk merawat payudara
terutama pada masa nifas untuk memperlancar pengeluaran ASI (Kumalasari,
2015). Perawatan payudara tidak hanya dilakukan sebelum melahirkan, tetapi
dilakukan setelah melahirkan. Perawatan yang dilakukan terhadap payudara
bertujuan melancarkan sirkulasi darah dan mencegah sumbatan saluran susu
sehingga memperlancar pengeluaran ASI (Roito H and Mardiah, 2008).
Menurut (Maryunani, 2015), tujuan perawatan payudara diantaranya:
a. Memperbaiki sirkulasi darah.
b. Menjaga kebersihan payudara, terutama kebersihan puting susu agar
terhindar dari infeksi.
c. Menguatkan alat payudara, memperbaiki bentuk puting susu sehingga
bayi menyusui dengan baik.
d. Dapat merangsang kelenjar air susu, sehingga produksi ASI menjadi
lancar.
e. Untuk mengetahui secara dini kelainan pada puting susu ibu dan
melakukan usaha untuk mengatasinya.
f. Mempersiapkan psikologis ibu untuk menyusui.
g. Mencegah pembendungan ASI.
Menurut (Kumalasari, 2015) akibat yang timbul jika tidak melakukan
perawatan payudara diantaranya:
a. Anak susah menyusu karena payudara yang kotor.
b. Puting susu tenggelam sehingga bayi susah menyusu.
c. ASI akan lama keluar sehingga berdampak bayi.
d. Produksi ASI terbatas karena kurang dirangsang melalui pemijatan dan
pengurutan.
e. Terjadinya pembengkakan, peradangan pada payudara dan kulit payudara
terutama pada bagian puting mudah lecet.
2. Langkah-langkah perawatan payudara
Menurut (Kumalasari, 2015) langkah perawatan payudara diantaranya:
a. Persiapkan ibu
1) Cuci tangan dengan sabun dan air mengalir
2) Buka pakaian
b. Persiapkan alat
1) Handuk
2) Kapas yang dibentuk bulat
3) Minyak kelapa atau baby oil
4) Waslap atau handuk kecil untuk kompres
5) Baskom dua yang masing-masing berisi air hangat dan air dingin
c. Pelaksanaan
1) Buka pakian ibu, lalu letakkan handuk di atas panggkuan ibu tutuplah
payudara dengan handuk
2) Buka handuk pada daerah payudara dan taruh di pundak ibu
3) Kompres puting susu dengan menggunakan kapas minyak selama 3-5
menit agar epitel yang lepas tidak menumpuk, lalu bersihkan kerak-
kerak pada putting susu
4) Bersihkan dan tariklah puting susu keluar terutama untuk puting susu
ibu datar
5) Ketuk-ketuk sekeliling puting susu dengan ujung-ujung jari
d. Teknik Pengurutan Payudara
1) Pengurutan I
Licinkan kedua tangan dengan baby oil. Menyokong payudara kiri
dengan tangan kiri, lakukan gerakan kecil dengan dua atau tiga jari
tangan, mulai dari pangkal payudara dengan gerakan memutar berakhir
pada daerah puting( dilakukan 20-30 kali)
2) Pengurutan II
Membuat gerakan memutar sambil menekan dari pangkal payudara
dan berakhir pada puting susu (dilakukan 20-30 kali) pada kedua
payudara.
SATUAN ACARA PENYULUHAN

KELUARGA BERENCANA

Pokok Bahasan : Keluarga Berencana


Sub Bahasan : Macam-macam KB
Penyuluh : Sarah Kinanti
Hari/Tanggal : Sabtu /20 Jui 2022
Waktu : 16.00 WIB
Tempat : Rumah Ny. V
Sasaran : Ny. V
A. Tujuan
1. Tujuan umum
Setelah mengikuti penyuliuhan, Ny. V dapat memperoleh informasi
tentang KB yang masih kurang dan diharapkan dapat diterapkan dalam
kehidupan sehari-hari
2. Tujuan Khusus
Setelah mengikuti penyuluhan, ibu diharapkan dapat menjelaskan
kembali yang telah disampaikan
B. Strategi
1. Ceramah
2. Tanya jawab
C. Media
Media yang digunakan adalah Leaflet
D. Kegiatan

No Acara Waktu Kegiatan penyuluhan Evaluasi

1 Pembukaan 5 menit a. Mengucapkan 1. Menjawab salam


salam 2. memperhatikan
b. Memperkenalkan dan mendengarkan
Diri
c. Menjelaskan
masksud dan
tujuan penyuluhan
2 Isi 10 a. Menjelaskan 1. Mendengarkan dan
menit tentang definisi memperhatikan
dan tujuan KB 2. Menanyakan hal
b. Menjelaskan yang belum jelas
macam-macam
KB
3 Penutup 5 menit a. Menanyakan 1. Menjawab
kembali/evaluasi pertanyaan
b. Memberi salam 2. Menjawab salam
penutup

D. Evaluasi
1. Jelaskan pengertian KB dan tujuan penggunaan KB
2. Sebutkan apa saja macam-macam alat kontrasepsi
E. Materi
MACAM-MACAM KB

A. Pengertian KB
Keluarga berencana merupakan usaha suami isteri untuk mengukur
jumlah dan jarak anak yang diinginkan. Usaha yang dimaksud termasuk
kontrasepsi atau pencegahan kehamilan dan perencanaan keluarga.
Kontrasepsi merupakan usaha-usaha untuk mencegah terjadinya kehamilan.
Usaha-usaha itu dapat bersifat sementara dan permanen Kontrasepsi yaitu
pencegahan terbuahinya sel telur oleh sel sperma (konsepsi) atau pencegahan
menempelnya sel telur yang telah dibuahi ke dinding rahim yang bisa
digunakan

B. Tujuan Program KB
Tujuan dilaksanakan program KB yaitu untuk membentuk keluarga kecil
sesuai dengan kekuatan sosial ekonomi suatu keluarga dengan cara pengaturan
kelahiran anak agar diperoleh suatu keluarga bahagia dan sejahtera yang dapat
memenuhi kebutuhan hidupnya. Tujuan program KB lainnya yaitu untuk
menurunkan angka kelahiran yang bermakna, untuk mencapai tujuan tersebut
maka diadakan kebijakaan yang dikategorikan dalam tiga fase (menjarangkan,
menunda, dan menghentikan) maksud dari kebijakaan tersebut yaitu untuk
menyelamatkan ibu dan anak akibat melahirkan pada usia muda, jarak
kelahiran yang terlalu dekat dan melahirkan pada usia tua .

C. Macam-macam KB
1. Kondom
Kondom, merupakan jenis kontrasepsi penghalang mekanik. Kondom
mencegah kehamilan dan infeksi penyakit kelamin dengan cara
menghentikan sperma untuk masuk ke dalam vagina. Kondom pria dapat
terbuat dari bahan latex (karet), polyurethane (plastik), sedangkan kondom
wanita terbuat dari polyurethane. Pasangan yang mempunyai alergi
terhadap latex dapat menggunakan kondom yang terbuat dari
polyurethane. Efektivitas kondom pria antara 85-98 % sedangkan
efektivitas kondom wanita antara 79-95 %.
2. Pil
Cara kerja KB pil yaitu menekan ovulasi, mencegah implantasi ,
mengentalkan lendir serviks, pergerakan tuba terganggu sehingga
transportasi ovum akan terganggu. Keuntungan KB pil yaitu pil tidak
mengganggu hubungan seksual, siklus haid menjadi teratur (mencegah
anemia), dapat digunakam sebagai metode jangka panjang, dapat
digunakan pada masa remaja hingga menopouse, mudah dihentikan setiap
saat, kesuburan cepat kembali setelah penggunaan pil dihentikan,
membantu mencegah : kehamilan ektopik, kanker ovarium, kanker
endometrium, kista ovarium, acne, disminorhea. Keterbatasan KB pil
yaitu: amenorhea, perdarahan haid yang berat , perdarahan diantara siklus
haid , depresi , kenaikan berat badan , mual dan muntah.
3. Suntik
Kontrasepsi suntik mempunyai efektivitas yang tinggi, dengan
30% kehamilan per 100 perempuan per tahun, jika penyuntikannya
dilakukan secara teratur sesuai jadwal yang telah ditentukan. Keuntungan
pengguna KB suntik yaitu sangat efektif, pencegah kehamilan jangka
panjang, tidak berpengaruh pada hubungan seksual, tidak mengandung
estrogen sehingga tidak berdampak serius terhadap penyakit jantung dan
gangguan pembekuan darah, tidak mempengaruhi ASI, efek samping
sangat kecil, klien tidak perlu menyimpan obat suntik, dapat digunakan
oleh perempuan usia lebih 35 tahun sampai perimenopause, membantu
mencegah kanker endometrium dan kehamilan ektopik, menurunkan
kejadian tumor jinak payudara, dan mencegah beberapa penyebab
penyakit radang panggul. Adapun keterbatasan dari kontrasepsi Suntik
menurut yaitu gangguan haid, leukorhea atau Keputihan, galaktorea,
jerawat, rambut, rontok, Perubahan Berat Badan g, Perubahan libido.
4. Implant
Kontrasepsi implant Efektif digunakan 5 tahun untuk norplant, 3
tahun untuk Jedena, Indoplant, atau Implanon, Dapat dipakai oleh semua
ibu dalam usia reproduksi, Daya guna tinggi, Perlindungan jangka
panjang, Pengembalian tingkat kesuburan yang cepat setelah pencabutan,
Tidak memerlukan pemeriksaan dalam, Tidak mengganggu dari kegiatan
senggama, Tidak mengganggu ASI , Klien hanya kembali jika ada
keluhan, Dapat dicabut sesuai dengan kebutuhan, Mengurangi nyeri haid,
Mengurangi jumlah darah haid, Mengurangi dan memperbaiki anemia .
Efek samping utama berupa perdarahan tidak teratur, perdarahan bercak,
dan amenorea g) Aman dipakai pada masa laktasi.
5. IUD
IUD memiliki cara kerja yang menghambat kemampuan sperma
untuk masuk kedalam tuba falopii, mempengaruhi fertilisasi sebelum
ovum mencapai cavum uteri, mencegah sperma dan ovum bertemu karena
jalannya terhalangi, dan memungkinkan untuk mencegah implantasi telur
dalam uterus. keuntungan dari penggunaan kontrasepsi ini, antara lain:
efektifitasnya tinggi sekitar 0,6 sampai 0,8 kehamilan per 100 perempuan,
kegagalan dalam 125 sampai 170 kehamilan; segera efektif saat terpasang
di Rahim; tidak memerlukan kunjungan ulang; tidak mempengaruhi
hubungan seksual; tidak memiliki efek samping hormonal; tidak
mempengaruhi kualitas dan volume ASI. Terdapat beberapa kontraindikasi
penggunaan IUD antara lain kehamilan, gangguan perdarahan, peradangan
alat kelamin, kecurigaan tumor ganas di alat kelamin, tumor jinak rahim,
dan kelainan bawaan rahim. Efek samping penggunaan IUD antara lain
spotting, perubahan siklus menstruasi, amenorhae, dismenorhea,
menorrhagea, fluor albus, dan pendarahan post seksual.
6. MOW
Merupakan alat kontrasepsi permanen untuk mencagah keluarnya
ovum dengan cara mengikat/memotong saluran tuba falopi. Keuntungan
dari kontrasepsi mantap ini antara lain: perlindungan terhadap terjadinya
kehamilan sanggat tinggi, tidak menggangu kehidupan suami istri, tidak
mempengaruhi ASI, lebih aman (keluhan lebih sedikit), praktis (hanya
memerlukan satu kali tindakan), lebih efektif (tingkat kegagalan sangat
kecil), lebih ekonomis. Kerugian dalam menggunakan Kontrasepsi mantap
yaitu antara lain, harus di pertimbangkan sifat permanen metode
kontrasepsi ini tidak dapat dipulihkan kembali, klien dapat menyesal
dikemudian hari, resiko komplikasi kecil meningkat apabila digunakan
anastesi umum, rasa sakit/ketidaknyamanan dalam jangka pendek setelah
tindakan, tidak melindungi diri darri IMS.
Lampiran 15

DOKUMENTASI

You might also like