You are on page 1of 15

i

Kata Pengantar

Dalam era digital seperti saat ini, informasi dapat dengan mudah diakses
oleh siapa saja dan di mana saja. Salah satu bentuk informasi yang paling populer
dan sering diakses adalah jurnal ilmiah. Jurnal ilmiah memiliki peran penting
dalam mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta memberikan
informasi dan pemahaman yang lebih dalam mengenai suatu topik.

Namun, tidak semua jurnal ilmiah memiliki kualitas yang sama. Sebagai
pembaca, kita perlu mampu memilah dan memilih jurnal ilmiah yang berkualitas
tinggi dan terpercaya. Untuk membantu dalam memilih jurnal ilmiah, maka
dilakukanlah critical review jurnal.

Dalam makalah ini, saya akan melakukan critical review terhadap


beberapa jurnal tentang Sistem Informasi Manajemen. Tujuan dari makalah ini
adalah untuk memberikan pemahaman yang lebih dalam mengenai critical review
jurnal dan bagaimana melakukan evaluasi terhadap jurnal ilmiah. Saya berharap
makalah ini dapat bermanfaat bagi para pembaca dalam memahami pentingnya
critical review jurnal dan bagaimana melakukannya dengan baik.

Surabaya, 04 April 2023

Penulis

i
Daftar Isi

Kata Pengantar.................................................................................................................i
Daftar Isi...........................................................................................................................ii
BAB I................................................................................................................................1
PENDAHULUAN.............................................................................................................1
1.1 Latar Belakang.................................................................................................1
1.2 Tujuan Makalah...............................................................................................2
BAB II...............................................................................................................................3
PEMBAHASAN...............................................................................................................3
2.1 Critical Review Jurnal Nasional......................................................................3
2.2 Critical Review Jurnal Internasional..............................................................7
BAB III...........................................................................................................................10
PENUTUP.......................................................................................................................10
3.1 Kesimpulan.....................................................................................................10
3.2 Saran...............................................................................................................10
DAFTAR PUSTAKA......................................................................................................11

ii
BAB I

PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Mengkritik jurnal (Critical Journal Review) merupakan kegiatan yang
penting dalam dunia akademik. Kegiatan ini dilakukan dengan mengulas suatu
jurnal agar dapat mengetahui dan memahami apa yang disajikan dalam suatu
jurnal (Khusniati & Pamelasari, 2014). Pada dasarnya, review jurnal
menitikberatkan pada evaluasi (penjelasan, interpretasi, dan analisis) mengenai
keunggulan dan kelemahan, apa yang menarik, dan bagaimana jurnal tersebut bisa
merubah persepsi dan cara berfikir serta menjadi pertimbangan apakah dari
pengetahuan yang didapat mampu menambah pemahaman terhadap suatu bidang
kajian tertentu.

Dalam kegiatan mengkritik jurnal, seorang mahasiswa dapat mengevaluasi


keunggulan dan kelemahan suatu artikel jurnal, memahami metodologi penelitian
yang digunakan, serta mengevaluasi kesimpulan yang dihasilkan. Kemampuan ini
sangat penting dalam bidang Sistem Informasi dan Manajemen karena SIM
berhubungan dengan pengelolaan informasi yang kompleks, di mana data harus
dikumpulkan, dianalisis, dan digunakan untuk membuat keputusan bisnis yang
penting (Sudirman, et al., 2020).

Selain itu, mengkritik jurnal juga dapat membantu mengidentifikasi


kelemahan atau kekurangan pada suatu penelitian atau artikel jurnal sehingga
dapat memberikan masukan yang berguna dalam mengembangkan SIM. Dengan
melakukan peer-review atau penilaian sejawat terhadap artikel jurnal, para peneliti
SIM dapat memastikan kualitas dan keakuratan data serta penemuan yang
disajikan dalam artikel tersebut.

Dalam praktiknya, mengkritik jurnal juga dapat membantu dalam


pengembangan SIM, dengan memberikan wawasan tentang teknologi dan aplikasi
terbaru di bidang SIM, serta memberikan perspektif dan ide-ide baru yang dapat
digunakan untuk mengembangkan SIM. Oleh karena itu, mengkritik jurnal

1
merupakan kegiatan penting dalam meningkatkan keterampilan dan pemahaman
dalam bidang studi SIM, dan membantu mengembangkan kemampuan analisis
dan pemikiran kritis yang sangat diperlukan dalam dunia akademik dan di
berbagai bidang profesional yang memerlukan SIM.

Dengan membaca banyak literatur, seperti jurnal, artikel, buku, dan


sumber-sumber lainnya, pembaca dapat memperluas pengetahuan mereka tentang
sistem informasi manajemen, mempelajari metode dan teknik terbaru, dan
memahami masalah-masalah yang dihadapi dan solusi yang ditawarkan dalam
bidang ini. Semakin banyaknya literasi yang dibaca, pembaca juga dapat
mengembangkan kemampuan kritis dan analitis mereka dalam membaca dan
mengevaluasi kualitas literatur yang mereka baca. Dengan begitu, mereka dapat
mengidentifikasi sumber-sumber yang baik dan berguna untuk dikembangkan dan
diterapkan dalam praktik bisnis dan manajemen.

Dalam bidang sistem informasi manajemen, membaca dan mengkritik jurnal


dan publikasi ilmiah lainnya merupakan cara yang efektif untuk meningkatkan
wawasan dan pemahaman. Kegiatan ini dapat membantu pembaca
mengembangkan kemampuan kritis dan analitis, dan juga meningkatkan
pemahaman tentang isu-isu dan tren terbaru dalam bidang sistem informasi
manajemen.

1.2 Tujuan Makalah


Tujuan dari pembuatan makalah ini yaitu untuk membuat critical review
dari beberapa jurnal, serta mengetahui perbedaan yang ada pada setiap jurnal dan
melakukan evaluasi terhadap jurnal tersebut.

2
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Critical Review Jurnal Nasional


1. Review Jurnal Pertama

Judul :Analisis Penerapan Sistem Informasi Manajemen terhadap


Kinerja Pegawai Usaha Daster Dasby’D

Jurnal Research : JURNAL EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN


SOSIAL (EMBISS)

Volume, No & Hal : Volume 3, Nomor 2, Februari 2023:151-157

E-ISSN : E-ISSN: 2747-0938

Tahun terbit : 2023

Penulis : Veni Gerhana Putri, Anissa Aprilia Dewanti, Amin Sadiqin

- Tujuan Penelitian

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui dan menganalisis


pengaruh adanya penerapan sistem informasi manajemen dan kompetensi pegawai
terhadap kinerja pegawai usaha dagang daster Dasby’D. kemudian, untuk
melakukan analisis terhadap faktor yang pengaruhnya lebih dominan antara
penerapan sistem informasi manajemen atau kompetensi terhadap kinerja pegawai
usaha dagang daster Dasby’D

- Subjek Penelitian

Yang menjadi subjek dalam penelitian ini adalah pegawai d Dasby’D yaitu
manager dan karyawannya.

- Metode Penelitian

Pendekatan penelitian memakai pendekatan penelitian kualitatif dan


bersifat deskriptif. Pendekatan deskriptif digunakan untuk meneliti sejumlah

3
populasi atau sampel tertentu dengan dilakukan pengamatan dikarenakan bisa
memberikan penjelasan adanya hubungan sebab akibat dari hal yang satu ke hal
lainnya. Pada penelitian ini manajer dan pegawai Dasby’D merupakan
koresponden.

- Teknik Uji Data

Uji data dilakukan dengan observasi, wawancara dan kuisioner yang


diberikan kepada responden untuk menjawab setiap pertanyaan yang diajukan
berdasarkan panduan penelitian yang ada.

- Hasil Penelitian

Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem informasi manajemen yang


diterapkan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kinerja pegawai Dasby’D
serta Kompetensi atau kemampuan yang dimiliki oleh pegawai berpengaruh
signifikan terhadap kinerja pegawai/karyawan Dasby’D. Ini ditunjukkan dengan
adanya sistem informasi pengolahan data penjualan untuk digunakan pada laporan
penjualan melalui google spreadsheet. Dengan adanya sistem tersebut maka setiap
laporan yang dibuat dapat dengan mudah di akses oleh pegawai serta memberikan
kemudahan untuk manager dalam melakukan pengontrolan. Laporan penjualan
pada sistem google spreadsheet tersebut dapat dengan mudah di update
dikarenakan sistem kerjanya online dan mudah di akses melalui handphone
ataupun laptop dengan adanya internet. Selain untuk membuat laporan penjualan,
google spreadsheet juga digunakan untuk mencatat persediaan barang dagang
yang memudahkan bagian purchasing untuk mengontrol sediaan barang.
Berdasarkan kemudahan tersebut, maka dapat membantu manajer untuk
pengambilan keputusan terhadap berbagai divisi di Dasby’D. Selain itu, Dasby’d
juga memanfaatkan sistem infromasi seperti Meta Business Suite untuk
melakukan promosi di media sosial. Sehingga Dasby’D dapat memasarkan
produknya dengan efektif dan efisien.

- Kelebihan Penelitian

Beberapa kelebihan yang ada pada penelitian ini yaitu:

4
1. Penerapan sistem informasi manajemen sudah dilakukan dengan baik
sehingga bisa meningkatkan produktivitas karyawan dalam bekerja.
2. Penerapan sistem untuk memberikan kemudahan dalam melakukan
promosi agar dapat menjangkau pelanggan lebih luas.
3. Kesesuaian hipotesis dengan hasil analisis
4. Metode penelitiannya valid
- Kekurangan Penelitian

Dalam penelitian ini terdapat kelemahan atau kekurangan yaitu

1. Tidak terdapat kajian literatur, sehingga pembaca tidak menemukan


informasi mengenai teori yang menjadi rujukan dalam penyusunan
hipotesis serta tidak terdapat kerangka pemikirannya.
2. Tidak menampilkan gambar dari sistem yang sedang digunakan

2. Review Jurnal Kedua

Judul : PENERAPAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN


DAN PENGAWASANNYA DI KANTOR PELAYANAN PAJAK PRATAMA
MANADO

Jurnal Research : Jurnal EMBA : Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen,


Bisnis dan Akuntansi

Volume dan No : Vol. 7 No. 1 (2019): JE VOL 7 NO 1 (2019)

ISSN : 2303-1174

Tahun terbit : 2019

Penulis : Bryan J. Kaleb 2Victor P.K Lengkong 3Rita N Taroreh

- Tujuan Penelitian

Tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah untuk meneliti fungsi
penerapan Sistem Informasi Manajemen, manfaat dan kendala dari penerapan Sistem
Informasi Manajemen, pengawasan dalam penerapan Sistem Informasi Manajemen, dan

5
perbedaan sebelum penerapan Sistem Informasi Manajemen dan sesudah penerapan
Sistem Informasi Manajemen di KPP Pratama Manado pada Seksi Pelayanan

- Metode Penelitian

Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif . Lama waktu


penelitian ini yaitu 4 bulan yakni bulan Mei-Agustus 2018, durasi ini sudah termasuk
penyusunan literatur serta pemahaman umum terhadap objek penelitian, wawancara atau
interview dan yang terakhir interpretasi data melalui analisis data kualitatif. Untuk
pengumpulan data yaitu melalui wawancara informan di lapangan. Teknik pengumpulan
data pada penelitian ini dilakukan dengan purpose sampling.

- Objek Penelitian

Untuk objek dalam penelitian ini yaitu Kantor Pelayanan Pajak Pratama
Manado yang berlokasi di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Manado yaitu Unit Kerja
dari Direktorat Jendral Pajak yang melaksanakan pelayanan di bidang perpajakan kepada
masyarakat di Manado

- Teknik Analisis Data

Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan teknik analisis


deksriptif kualitatif dengan prosedur pencatatan untuk menggambarkan objek
yang diteliti berdasar kepada fakta.

- Hasil Penelitian

Berdasarkan penelitian yang dilakukan, dengan penerapan sistem


informasi manajemen di KPP Pratama Manado bermanfaat sebagai sumber
informasi dari semua pegawai. Terdapat beberapa perangkat sistem informasi
yang digunakan untuk mendukung kinerja pegawainya. Perangkat yang paling
utama adalah aplikasi SIDJP (Sistem Informasi Direktorat Jendral Pajak). Aplikasi
ini digunakan pegawai untuk mengetahui dan mengolah data wajib pajak dengan
akurat dan detail. Penerapan sistem informasi manajemen ini membuat pegawai
memperoleh manfaat yang besar dalam pekerjaannya jika dibandingkan dengan
sistem manual karena segala aktivitas pekerjaan telah tersambung dengan internet.
Kemudian, kendala yang dihadapi terkait sistem yaitu ketika internet mengalami

6
gangguan akan tetapi KPP Prama Manado telah mengantisipasi dengan
menyediakan Operator Console untuk memberikan pelayanan dukungan teknis
computer dan pemantauan aolikasi sehinga saat pegawai terkendala maka bisa
dengan mudah dan cepat teratasi. Untuk penerapan sistem informasi manajemen
sudah terawasi dengan baik dikarenakan terdapat bagian yang khusus untuk
pengawaan pegawai sehingga dapat terpantau oleh Sub Bagian Umum/Kepatuhan
Internal dan ini membuat kecil kemungkinan terjadinya penyalahgunaan. Dengan
adanya kemudahan dari perangkat ini tentunya dapat meningkatkan produktivitas
pegawai. Penerapan Sistem informasi manajemen terbukti bisa membantu
menyelesaikan permasalahan agar tujuan sebuah organisasi/perusahaan dapat
tercapai.

- Kelebihan Penelitian

Kelebihan dari penelitian ini terdapat fenomena yang kuat karena melihat
sudut pandang fenomena yang muncul dalam lingkup pekerjaan. Selain itu
diperkuat dengan adanya kajian literatur mengenai sistem informasi manajemen
sehingga mendukung teori yang menjadi rujukan pada penelitian ini.

- Kekurangan Penelitian

Terdapat kekurangan dari penelitian ini yaitu:

- Tidak menampilkan contoh penerapan sistem yang digunakan


- Tidak terdapat pengembangan kerangka pemikiran dari penyusunan
literatur

2.2 Critical Review Jurnal Internasional


Judul : Post-implementation evaluation and challenges of
Integrated Financial Management Information Systems for municipalities in South
AfricaRead online:Scan this QR code with your smart phone or mobile device to
read online.

Jurnal Research : South African Journal of Information Managemen

7
Volume & No : Volume 21, Issue 1: Volume 21 Number 1

ISSN : (Online) 1560-683X, (Print) 2078-1865

Tahun terbit : 2019

Penulis : Nozibele Gcora dan Wallace Chigona

- Tujuan Penelitian
Penelitian ini berfokus pada evaluasi pasca implementasi Integrated
Financial Management Information Systems (IFMIS) di kota, dan juga
mengetahui tantangan yang berpengaruh terhadap pengimplementasian IFMIS.
Tujuannya untuk menetapkan area perbaikan terhadap implementasi IFMIS.
- Metode Penelitian
Penelitian ini menggunakan tiga tahap yaitu unfreezing, change dan
refreezing serta terdapat delapan langkah manajemen perubahan yang menjadi
dasar dari latar belakang teori dalam untuk melakukan penelitian ini. Untuk
pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan strategi
penelitian berdasarkan studi kasus dan didukung oleh paradigma filosofis
interpretivis.
- Objek Penelitian
Penelitian ini dilakukan pada lima kota di Provinsi Western Cape,
Republik Afrika Selatan. Studi dilakukan di lima kota di provinsi Western
Cape, Republik Afrika Selatan.
- Teknik Analisis Data
Untuk analisis data, dilakukan wawancara dengan menggunakan 16 end-
user yang ditugaskan untuk menggunakan IFMIS dalam aktivitas kerjanya.
Pada tiga pengguna akhir, wawancaranya dilakukan di masing-masing dari
lima kotamadya. Selain itu penelitian ini juga menggunakan analisis tematik
deduktif dalam menganalisis faktor-faktor yang berpengaruh terhadap
manajemen perubahan implementasi IFMIS.
- Hasil Penelitian

8
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan IFMIS di kotamadya
tidak melakukan pertimbangan terhadap keseluruhan proses dari manajemen
perubahan. Untuk bisa mencapai penerapan IFMIS yang berfokus pada
keberhasilan sistem serta mempertimbangan kebutuhan karyawan maka hal itu
akan menimbulkan munculnya resistensi terhadap perubahan. Penerapan
terhadap IFMIS perlu di implementasi ulang pada sistem untuk karyawan yang
masih mengalami kesulitan dalam menggunakan sistem sebab karyawan sudah
sepantasnya menjadi bagian dari proses implementasi. Lalu, pada penelitian ini
menunjukkan bahwa salah satu cara yang bisa digunakan untuk melakukan
peningkatan pada manajemen perubahan yaitu harus adanya keterlibatan dari
karyawan untuk desain dan pengembangan terhadap sistem yang tentunya ini
akan berpengaruh terhadap cara kerja mereka. Sehingga dapat ditarik
kesimpulan, implementasi sistem di pemerintah daerah sebagian besarnya
menitikfokuskan pada penerapan sistem, bukan terhadap dampak perubahan
yang terjadi pada karyawan
- Kelebihan Penelitian
Terdapat beberapa kelebihan dalam penelitian ini, yaitu:
1. Penelitian ini relevansi dengan topik, ini menunjukkan bahwa penulis
memperhatikan perkembangan dan kebutuhan terkini pada bidang tesebut
2. Teori yang dipaparkan cukup jelas
3. Penelitian tersebut memiliki implikasi signifikan bagi bidang studi atau
masyarakat umum
- Kekurangan Penelitian
1. Sampel dalam penelitian ini terbatas pada beberapa kota di Afrika Selatan,
sehingga mungkin tidak mewakili kondisi di seluruh negara.
2. Jurnal membahas berbagai hambatan dan tantangan yang dihadapi dalam
pengimplementasian IFMIS akan tetapi penulis tidak membahas faktor-
faktor lain yang juga mempengaruhi implementasi, seperti faktor
organisasi, sosial, dan politik.

9
BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Berdasarkan critical review terhadap jurnal Sistem Informasi Manajemen
(SIM) yaitu penting untuk melakukan evaluasi kritis terhadap jurnal yang
membahas mengeni Sistem Informasi Management (SIM) dan pastikan informasi
yang diperoleh itu relevan dan akurat. Critical review yang telah dilakukan pada 3
jurnal tersebut dapat ditarik kesimpulkan bahwa Sistem informasi manajemen
(SIM) adalah sebuah sistem yang digunakan untuk mengumpulkan, memproses,
menyimpan, dan menyebarkan informasi yang diperlukan dalam pengambilan
keputusan bisnis. SIM sangat penting bagi perusahaan dalam memastikan bahwa
informasi yang tepat dapat diberikan kepada orang yang tepat pada waktu yang
tepat. Setiap perusahaan memiliki SIM yang berbeda menyesuaikan pada
kebutuhan perusahaannya masing-masing. Namun, sebuah sistem tentunya tidak
akan lepas dari yang namanya kendala atau hambatan. Maka dari itu, penting
untuk perusahaan mempersiapkan penanggulangan jika sewaktu-waktu terdapat
kendala atau hambatan yang bisa mempengaruhi kinerja perusahaan.

Berdasarkan critical review telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa


penelitian yang telah direview memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan.
Adapun beberapa kelebihannya adalah karya tersebut memberikan kontribusi
yang signifikan dalam bidang studi tersebut, memiliki metodologi yang kuat, dan
disajikan dengan teori yang cukup jelas. Namun, karya tersebut juga memiliki
kekurangan, seperti kurangnya penjelasan terhadap beberapa aspek penting dan
ketidakseimbangan antara argumen yang disajikan.

3.2 Saran
Sebelum melakukan critical review sangat penting untuk melakukan
evaluasi metode penelitian yang digunakan yang akan membantu untuk
mengetahui kualitas dari penelitian. Hal ini dilakukan untuk menilai kualitas
penelitian, termasuk kekuatan dan kelemahan metodologi penelitian yang

10
digunakan. Evaluasi metode penelitian mencakup penilaian terhadap aspek-aspek
seperti desain penelitian, populasi dan sampel yang digunakan, teknik
pengumpulan data, analisis data, serta hasil dan kesimpulan yang diperoleh dari
penelitian tersebut. Dengan melakukan evaluasi metode penelitian, kita dapat
menilai apakah hasil penelitian dapat dipercaya dan relevan untuk digunakan
dalam memecahkan masalah yang ada.

11
DAFTAR PUSTAKA

Gcora, N. & Chigona, W., 2019. Post-implementation evaluation and challenges


of Integrated Financial Management Information Systems for
municipalities in South Africa. South African Journal of Information
Managemen.
Kaleb, B. J., Lengkong, V. P. & Taroreh, R. N., 2019. Penerapan Sistem Informasi
Manajemen Dan Pengawasannya Di Kantor Pelayanan Pajak Pratama
Manado. Jurnal EMBA: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis Dan
Akuntansi, 7(1).
Khusniati, M. & Pamelasari, S. D., 2014. Penerapan Critical Review terhadap
Buku Guru IPA Kurikulum 2013 untuk Mengembangkan Kemampuan
Mahasiswa dalam Menyusun Perangkat Pembelajaran Berpendekatan
Saintifik. Jurnal Pendidikan IPA Indonesia, 3(2).
Putri, V. G., Dewanti, A. A. & Sadiqin, A., 2023. Analisis Penerapan Sistem
Informasi Manajemen terhadap kinerja pegawai Usaha Daster Dasby’D.
JURNAL EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS, DAN SOSIAL (EMBISS),
3(2), pp. 151-157.
Sudirman, A. et al., 2020. Sistem Informasi Manajemen. Yayasan Kita Menulis.

12

You might also like