You are on page 1of 12

SANGAT RAHASIA PAKET: UTAMA

PENILAIAN SUMATIF SEKOLAH

Tingkat Sekolah Dasar


SDN ….
Kecamatan Ciracas
Tahun Pelajaran 2022/2023

ILMU PENGETAHUAN SOSIAL


PETUNJUK UMUM

1. Berdoalah sebelum mengerjakan soal Penilaian Sumatif Sekolah ini!


2. Tuliskan nama dan nomor pesertamu di lembar isian yang sudah disediakan!
3. Baca dan pahami soal terlebih dahulu sebelum menentukan jawaban!
4. Pilihlah salah satu jawaban pada huruf A, B, C, atau D yang kamu anggap paling
benar!
5. Dahulukan mengerjakan soal yang kamu anggap mudah, baru kemudian
mengerjakan soal yang lain!
6. Periksalah kembali hasil pekerjaanmu sebelum kamu kumpulkan!
7. Jika terjadi kesalahan pemilihan jawaban, lakukan penggantian jawaban hanya satu kali!
8. Akhiri ujianmu dengan berdoa dan pastikan pekerjaanmu sudah selesai!

Selamat Mengerjakan
I. Pilihlah jawaban A, B, C, atau D yang kamu anggap paling benar!
1. Perhatikan tabel berikut!
No Sumber Daya Alam
1 Tumbuhan
2 Batu Bara
3 Perak
4 Tanah
5 Matahari
Berdasarkan tabel, sumber daya alam yang dapat diperbaharui ditunjukkan oleh nomor … .
A. 1, 2 dan 3
B. 1, 4 dan 5
C. 1, 2 dan 4
D. 1, 3 dan 5

2. Dataran rendah adalah daerah dataran yang luas dan memiliki ketinggian di bawah 200 meter
di atas permukaan laut. Biasanya wilayah dataran rendah banyak ditemukan aliran sungai yang
menjadi sumber kehidupan manusia. Maka tak heran jika dataran rendah digunakan untuk
mendirikan pemukiman penduduk, tempat industri, pertanian, peternakan dan objek wisata.
Jenis tumbuhan yang cocok ditanam di daerah dataran rendah adalah … .
A. padi
B. kopi
C. brokoli
D. wortel

3. Perhatikan tabel berikut!


No Tari Asal Daerah

1 A Sumatera Utara

2 B Aceh

3 C Sulawesi Selatan

4 D Jawa Barat
Berdasarkan
tabel tersebut, pasangan yang tepat gambar tari dan daerah asalnya adalah … .
A. 1-A, 2-B, 3-C, 4-D
B. 1-C, 2-A, 3-B, 4-C
C. 1-D, 2-C, 3-A, 4-B
D. 1-B, 2-A, 3-D, 4-C

4. Perhatikan gambar berikut!


1 2 3 4 5

Tempat ibadah yang tepat untuk umat Hindu dan Konghucu ditunjukkan oleh nomor … .
A. 2 dan 3
B. 3 dan 4
C. 4 dan 5
D. 5 dan 1

5. Perhatikan tabel berikut ini!


No Nama Kerajaan Nama Raja
1 Tarumanegara A Mulawarman
2 Sriwijaya B Balaputradewa
3 Majapahit C Purnawarman
4 Kutai D Raden Wijaya

Pasangan yang tepat antara nama kerajaan dan rajanya berdasarkan tabel di atas adalah … .
A. 1-A, 2-C, 3-B, 4-D
B. 1-C, 2-B, 3-D, 4-A
C. 1-D, 2-A, 3-B, 4-C
D. 1-B, 2-D, 3-A, 4-C

6. Perhatikan gambar!
Gambar tersebut merupakan candi peninggalan
kerajaan … .
A.
A.
A.
A.
Konghucu
B. Islam
C. Hindu
D. Buddha
7. Perhatikan pernyataan berikut ini!
1. Memiliki banyak destinasi wisata alam
2. Tanaman tumbuh dengan baik dan subur
3. Sering terjadi banjir dan gempa bumi
4. Keberagaman budaya yang beraneka ragam
Pernyataan yang merupakan keuntungan dari letak strategis Indonesia adalah … .
A. 1, 2 dan 4
B. 1, 2 dan 3
C. 1, 3 dan 4
D. 1, 4 dan 3

8. Perhatikan gambar berikut!


Hewan tersebut merupakan jenis hewan asiatis
yang persebarannya terdapat di Indonesia
bagian barat. Habitat hewan tersebut adalah
….
A. Air
payau
B. Gurun
pasir
C. Hutan tropis
D. Padang rumput

9. Indonesia merupakan negara yang beriklim tropis, memiliki lahan pertanian yang luas serta
sumber daya alam yang melimpah. Sebagian besar penduduknya bekerja di sektor pertanian.
Oleh karena itu, Indonesia dikenal sebagai negara … .
A. maritim
B. agraris
C. perairan
D. kepulauan

10. Perhatikan gambar berikut!


Gambar
tersebut
merupakan wilayah yang memiliki ketinggian tidak lebih
dari 200 meter di atas permukaan laut. Kegiatan ekonomi
yang dapat dilakukan masyarakat pada wilayah tersebut
adalah … .
A. peternak dan petani garam
B. pemetik teh dan peternak
C. pertanian dan nelayan
D. pertanian dan industri
11. Perhatikan gambar berikut!
Penebangan pohon di hutan merupakan
salah satu contoh perilaku manusia yang
merusak lingkungan. Dampak negatif
yang dapat ditimbulkan dari kegiatan
tersebut adalah … .
A. banjir dan gempa bumi
B. banjir dan tanah longsor
C. tanah longsor dan tsunami
D. gempa bumi dan kebakaran hutan

12. Perhatikan tabel berikut!


No Tujuan kedatangan bangsa Eropa
1 Menguasai tanah
2 Membuat benteng
3 Memiliki kekayaan
4 Mencapai kejayaan
5 Menyebarkan agama

Penjelajahan Samudra yang dilakukan pada abad ke-15 menjadi salah satu alasan mengapa
bangsa Eropa mendatangi negeri timur yang melimpah kekayaan alamnya, termasuk
Indonesia. Tujuan penjelajahan samudra yang dilakukan bangsa Eropa ditunjukkan nomor
….
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 2, dan 5
C. 2, 4, dan 5
D. 3, 4, dan 5

13. Perhatikan gambar berikut!


1
A. Perang Paderi

2
B. Perang Banjar

3
C. Perang Diponegoro

4
D. Perjuangan Rakyat Maluku

Pasangan gambar
tokoh pahlawan dan bentuk perlawanannya yang tepat adalah … .
A. 1 dan C
B. 2 dan B
C. 3 dan D
D. 4 dan A

14. Pada tanggal 25 Desember 1912 berdiri sebuah organisasi politik pertama yang bertujuan
untuk kemerdekaan Indonesia. Organisasi tersebut didirikan oleh tokoh tiga serangkai yang
beranggotakan para cendekiawan Hindia Belanda. Mereka adalah E.F.E Douwes Dekker, dr.
Cipto Mangunkusumo, dan R.M Suwardi Suryaningrat. Organisasi tersebut adalah … .
A. Budi Utomo
B. Taman Siswa
C. Sarekat Islam
D. Indische Partij

15. Perhatikan pernyataan berikut!


Rumusan Pancasila gagasan Muhammad Yamin ditunjukkan oleh nomor … .
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

16. Perhatikan gambar berikut!


Peta pada gambar tersebut merupakan peta
negara di wilayah Asia Tenggara. Negara yang
ditunjukkan oleh huruf B dan D secara
berurutan adalah … .
A. Kamboja dan Filipina
B. Filipina dan Myanmar
C. Vietnam dan Kamboja
D. Singapura dan Thailand

17. Perhatikan tabel berikut!

No Pernyataan
1 Negara anggota ASEAN yang memiliki iklim Subtropis
2 Negara anggota ASEAN yang dijuluki sebagai negara lumbung padi
3 Negara yang sangat sadar dan peduli akan kebersihan lingkungannya
4 Negara anggota ASEAN yang tidak pernah dijajah oleh negara manapun

Pernyataan yang sesuai dengan karakteristik Negara Thailand adalah nomor … .


A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 2 dan 4
D. 3 dan 4

18. Negara anggota ASEAN ini terkenal dengan julukan Negeri Petro Dollar. Hal ini karena hasil
tambangnya yakni minyak bumi dan gas alam merupakan yang terbesar di Asia Tenggara.
Negara tersebut adalah … .
A. Vietnam
B. Thailand
C. Myanmar
D. Brunei Darussalam

19. Salah satu persamaan karakteristik ekonomi negara-negara ASEAN yang tepat adalah … .
A. dilewati pegunungan sirkum pasifik
B. mata pencaharian dari sektor agraris
C. memiliki dataran rendah yang luas
D. wilayahnya beriklim tropis

20. Charles Babbage adalah seorang ahli Matematika. Babbage yang lahir pada 26 Desember
1792, mengeluhkan sistem perhitungan yang mengandalkan tabel matematika sehingga kerap
terjadi kesalahan. Babbage ingin mengubah sistem perhitungan tersebut melalui sistem
mekanik untuk menekan kemungkinan terjadinya kesalahan hitung. Sampai saat ini hasil
penemuan Charles Babbage masih digunakan di berbagai negara di dunia. Nama alat yang
ditemukan oleh tokoh tersebut adalah … .
A. komputer
B. televisi
C. radio
D. roda

21. Berkembangnya teknologi menyebabkan adanya perubahan cara memasarkan barang secara
online. Hal ini semakin mempermudah proses transaksi jual beli barang atau jasa di
masyarakat.
Perkembangan ini merupakan dampak modernisasi di bidang … .
A. teknologi
B. ekonomi
C. transportasi
D. sosial budaya

22. Penggunaan mesin canggih di bidang industri menghasilkan barang dalam jumlah besar dan
dalam waktu singkat yang dapat meningkatkan keuntungan. Selain itu, penggunaan mesin juga
menimbulkan dampak negatif yaitu … .
A. tenaga kerja produktif karena adanya mesin
B. tenaga kerja meningkat karena dibantu mesin
C. tenaga kerja dibutuhkan untuk mengoperasikan mesin
D. tenaga kerja semakin sedikit karena sudah digantikan mesin
23. Berdirinya organisasi ASEAN diawali dengan pertemuan antara lima menteri luar negeri di
Bangkok yang berlangsung pada tanggal 5-8 Agustus 1967. Lima menteri luar negeri itu
kemudian dikenal sebagai tokoh pendiri ASEAN. Tokoh dari Malaysia yang berperan dalam
pertemuan tersebut adalah ... .
A. Tun Abdul Razak
B. Narsisco Ramos
C. Thanat Khoman
D. Adam Malik

24. Perhatikan gambar berikut!


Kegiatan tersebut merupakan peran Indonesia
dalam kerja sama ASEAN di bidang … .
A. politik
B. budaya
C. olahra
ga
D. ekonomi

25. Globalisasi menyebabkan masuknya barang impor seperti kendaraan bermotor dan Hand
Phone, kita bisa mengobrol dengan orang lain yang berbeda daerah, dan menikmati makanan
dari negara lain. Pernyataan yang tepat tentang pengertian globalisasi adalah … .
A. masuknya berbagai budaya asing dari luar negeri
B. kegiatan ekspor produk-produk Indonesia lebih mudah
C. proses mendunia yang membuat setiap negara terhubung tanpa batas
D. kegiatan menguntungkan negara luar untuk menanam modal di Indonesia

26. Pada zaman globalisasi saat ini, banyak alat transportasi yang memudahkan mobilitas
masyarakat. Permintaan akan produksi kendaraan pun semakin banyak karena masyarakat
ingin memiliki kendaraan pribadi. Dampak negatif adanya transportasi modern tersebut adalah
….
A. mengurangi kemacetan di jalan
B. menimbulkan pencemaran udara
C. waktu perjalanan menjadi lebih singkat
D. penggunaan bahan bakar minyak berkurang

27. Perhatikan pernyataan berikut!


1. Proses penyusunan naskah proklamasi
2. Sebagai puncak perjuangan bangsa Indonesia
3. Pintu gerbang menuju masyarakat adil dan makmur
4. Awal terbentuknya negara kesatuan Republik Indonesia
5. Dibolehkannya rakyat Indonesia untuk menjajah negara lain
Proklamasi memiliki makna bahwa bangsa Indonesia telah merdeka lahir batin. Pernyataan
berikut yang tepat mengenai makna proklamasi ditunjukkan oleh nomor … .
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 2, dan 5
C. 2, 3, dan 4
D. 3, 4, dan 5

28. Perhatikan gambar berikut!


Peran tokoh pada gambar dalam peristiwa proklamasi kemerdekaan
adalah … .
A. pengibar bendera pusaka
B. pembuat teks proklamasi
C. pencipta lagu kebangsaan
D. pengetik teks proklamasi

29. Perhatikan pernyataan berikut!


1. Menjaga kerukunan dengan tetangga.
2. Memajukan usaha kecil dan menengah.
3. Mewujudkan pemerataan pembangunan.
4. Memperebutkan kekuasaan dalam pemerintahan.
5. Melakukan demonstrasi dengan ricuh.
6. Membeda-bedakan masyarakat berdasarkan suku.
Tindakan memaknai kemerdekaan ditunjukkan oleh nomor … .
A. 1, 2, dan 3
B. 2, 3, dan 4
C. 3, 4, dan 5
D. 4, 5, dan 6

30. Bangsa Indonesia masih harus mempertahankan kemerdekaan karena banyak bangsa asing
yang tidak mengakui kemerdekaan Indonesia. Salah satu upaya yang dilakukan Indonesia
melalui upaya diplomasi. Faktor penentu keberhasilan diplomasi yang telah dilakukan adalah
….
A. meminta bantuan negara tetangga
B. mengedepankan kepentingan nasional
C. menggunakan senjata melawan penjajah
D. mengajak pemuda melakukan pertempuran

II. Isilah titik-titik berikut ini dengan jawaban yang tepat!


31. Upacara Ngaben merupakan upacara pembakaran jenazah yang dipercaya oleh masyarakat
Hindu sebagai ritual untuk menyempurnakan jenazah kembali ke Sang Pencipta. Daerah asal
upacara adat tersebut adalah ….

32. Perhatikan gambar berikut ini!

Letak geografis Indonesia dianggap strategis


karena berada di persilangan antara dua benua.
Nama Benua yang ditunjukkan oleh anak panah
adalah … .

33. Pada tahun 1830, Gubernur Hindia Belanda yang saat itu dijabat oleh Johannes Van den
Bosch, mengeluarkan peraturan yang mewajibkan setiap desa menyisihkan sebagian tanahnya
(20%) untuk ditanami komoditas ekspor. Dalam pelaksanaannya, banyak terjadi sewa
menyewa tanah milik penduduk dengan pemerintah Belanda secara paksa. Kebijakan tersebut
dikenal dengan istilah … .

34. Perhatikan gambar berikut!

Gedung pada gambar tersebut merupakan ciri khas dari negara … .

35. Indonesia dan Brunei Darussalam pernah mengadakan program pengiriman tenaga pengajar
dari tanah air. Selain itu, Indonesia juga pernah memfasilitasi berdirinya Madrasah Al
Munawarah di Davao, Filipina. Contoh kerja sama yang dilakukan negara-negara ASEAN
tersebut merupakan bentuk kerja sama dalam bidang … .
III. Jawablah pertanyaan berikut!
36. Proses akulturasi dan asimilasi budaya membuat pengaruh Hindu-Buddha dalam kebudayaan,
sistem pemerintahan dan seni bangunan masih terasa hingga saat ini di Indonesia. Tuliskan
pengaruh peninggalan kerajaan Hindu-Budha di Indonesia!

37. Roti yang sering kita makan di rumah terbuat dari tepung gandum yang diolah oleh pembuat
roti. Bahan-bahan adonan roti dimasukkan dalam wadah, kemudian diaduk hingga adonan
mengembang. Setelah mengembang, masukkan roti ke dalam oven sampai roti matang. Roti
yang sudah matang dimasukkan ke dalam kemasan, dan roti siap dijual. Pedagang keliling
membeli roti dari pembuat roti dan menjualnya kepada masyarakat. Masyarakat membeli roti
untuk kemudian dinikmati bersama keluarga.
Tentukan kegiatan produksi, distribusi, dan konsumsi berdasarkan ilustrasi tersebut!
38. Perhatikan gambar berikut!

Jelaskan perubahan sosial budaya dalam kehidupan masyarakat atas ditemukannya alat
komunikasi tersebut!

39. Tuliskan 3 peran Indonesia di ASEAN dalam bidang ekonomi!

40. Kemerdekaan Indonesia diraih karena perjuangan bangsa Indonesia yang bersatu. Seluruh
masyarakat di berbagai daerah berjuang bersama untuk meraih kemerdekaan tanpa membeda-
bedakan suku, agama, pekerjaan, dan tingkat pendidikan. Saat ini, bangsa Indonesia sudah
merdeka. Namun, kita harus tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Tulislah tiga
contoh kegiatan dalam rangka mempertahankan kemerdekaan Indonesia yang dapat dilakukan
oleh seorang pelajar!

You might also like