You are on page 1of 7

SKENARIO MICRO TEACHING

Dosen Pengampu: Dr. Srimaharani Tanjung, S.Pd . M.Hum

Disusun Oleh

Nama : Syarif Husein Hasibuan

Npm : 21140232

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR

FAKULTAS PENDIDIKAN ILMU PENGETAHUAN SOSIAL DAN BAHASA

INSTITUT PENDIDIKAN TAPANULI SELATAN

T.A 2023/2024

1
SKENARIO PEMBELAJARAN

1. Mata Pelajaran
Agama

2. Sasaran
Siswa SDN 078537 Hiligogowaya kelas 2

3. Durasi
15 menit

4. Materi Pelajaran
 syarat berwudhu
 Fardu (rukun) wudhu
 Sunah wudhu
5. Kompetensi Dasar
3.1 Terbiasa berwudhu sebelum salat

6. Keterampilan Sosial
Terlibat dalam kegiatan pembelajaran yang berpusat pada siswa, sehingga siswa dapat
melakukan komunikasi meliputi membaca, menulis, bertanya.
7. Tujuan
Siswa SDN 0787537 Hiligogowaya Kelas 2 diharapkan memahami dan menguasai materi
tentang ayo berwudhu
8. Sinopsis
Pembelajaran ini diawali dengan menjelaskan materi cara terbiasa berwudhu ini adalah
agar siswa mudah menganalisis dan memahami materi.
9. Setting
Ruang kelas: terdiri dari meja dan kursi guru, meja dan kursi siswa.

10. Media
Media gambar/Poster, Multimedia Interaktif

11. Model Dan Metode


Problem Based Learning
Ceramah, Diskusi,
12. Bahan Ajar
Buku Guru kelas 2

2
KEGIATAN PEMBELAJARAN

Secara umum tahapan pembelajaran dibagi menjadi tiga tahapan sebagai berikut, tahapan
kegiatan awal pembelajaran, kegiatan inti pembelajaran, dan kegiatan akhir pembelajaran. Setiap
tahapan tersebut ditempuh secara sistematis, efektif dan efisien.

1. KEGIATAN AWAL PEMBELAJARAN

Fungsi kegiatan awal pembelajaran adalah untuk menciptakan awal pembelajaran yang efektif
yang memungkinkan siswa dapat mengikuti proses pembelajaran dengan baik. Dalam kegiatan awal
pembelajaran perlu diperhatikan karena waktu yang tersedia untuk kegiatan tersebut relatif singkat.
Oleh karena itu, dengan waktu yang relatif singkat diharapkan guru dapat menciptakan kondisi awal
pembelajaran yang baik. Proses pembelajaran sangat dipengaruhi oleh kegiatan awal dalam
pembelajaran. Untuk memahami kegiatan awal pembelajaran, dibawah ini akan diuraikan tentang
kegiatan tersebut.

a) Menciptakan sikap dan suasana kelas yang menarik

Kondisi kelas dapat dipengaruhi oleh sikap guru di depan kelas. Guru harus memperlihatkan sikap
yang menyenangkan supaya siswa tidak merasa tegang, kaku bahkan takut. Seperti:

(Guru memasuki ruangan kelas, kemudian menuju kursi guru dan duduk dengan rapi. Setelah itu guru
mengucapkan salam serta menyapa siswa).

Guru : Assalamua’laikum Wr.wb

Siswa : Wa’alaikumssalam Wr.Wb

Guru : Selamat pagi anak-anak.

Siswa : Selamat Pagi Pak!!

Guru : Bagaimana kabarnya hari ini?

Siswa : Baik Pak

(Sebelum memulai pembelajaran guru memilih satu siswa untuk memimpin doa dan kemudian diikuti
oleh siswa lainnya).

Siswa : Sebelum kita memulai pelajaran, marilah kita Bersama-sama berdoa menurut ajaran dan
kepercayaan masing-masing. Berdoa dimulai.

(Setelah selesai berdoa, guru mendata kehadiran siswa).

Guru : Baiklah anak-anak, apakah ada yang tidak hadir hari ini?

3
Siswa : Tidak ada pak!!

b) Menciptakan kesiapan belajar siswa

Kegiatan pembelajaran perlu didasari oleh kesiapan dan semangat belajar siswa. Seperti:

(Guru mengamati apakah siswa sudah di tempat duduknya masing-masing dan meminta siswa untuk
mengeluarkan buku pelajaran dan alat tulisnya masing-masing).

Guru : Baiklah, anak-anak silahkan keluarkan buku pelajarannya dan alat tulisnya masing-masing.

(Kemudian guru melaksanakan kegiatan apersepsi kepada siswa)

Guru : Anak-anak senang sekali hari ini kita dapat bertemu kembali dalam mata pelajaran Agama .

Siswa : Iya, Pak!!

(Setelah itu guru menyampaikan kepada siswa mengenai materi pembelajaran yang akan dipelajari,
tujuan pembelajaran dan manfaat pembelajaran yang dilakukan).

Pada pertemuan kali ini kita akan membahas mengenai Agama. Sebelumnya bapak akan
menyampaikan tujuan pembelajaran dalam pembelajaran ini, yaitu:

1. Setelah menjelaskan materi siswa mampu memahami tentang berwudhu


2. Siswa menulis dibuku masing-masing tentang Ayo berwudhu

Dengan mempelajari materi ini, siswa dapat memahami berwudhu sebelum salat

2. KEGIATAN INTI PEMBELAJARAN

Topik yang akan dibahas dalam uraian ini adalah tentang kegiatan inti dalam pembelajaran. Topik ini
lebih menekankan pada proses pembentukan pengalaman belajar siswa dalam materi/bahan pelajaran
tertentu, yang disusun dan direncanakan oleh guru.

c). Masalah dalam pembelajaran


Kegiatan paling awal yang perlu dilakukan oleh guru sebelum membahas pelajaran, adalah
memberikan beberapa pertanyaan untuk menstimulus ketertarikan siswa tentang materi, seperti:

Guru : anak-anak apa iyu berwudu?

Siswa : tidak pak!

Guru : Kalau begitu bapak jelaskan berwudhu adalah

(menjelaskan materi )

Guru : anak-anak suda paham ?

Siswa : sudah pak

4
3. MEMPERLIHATKAN GAMBAR/MEDIA
Dalam tahapan ini guru perlu menyampaikan pada siswa tentang kegiatan belajar yang bagaimana
yang harus ditempuh siswa dalam mempelajari materi maupun kemampuan tersebut.

(Guru meminta peserta didik untuk memperhatikan gambar)

Guru : Baiklah silahkan dilihat apa saja gambar wudhu tersebut?

Siswa : Baik Pak!!

4. MEMBAHAS MATERI/MENYAJIKAN BAHAN PELAJARAN

Prosedur kegiatan ini merupakan yang sangat penting dalam proses pembelajaran. Pembahasan
atau penyampaian materi pelajaran harus mengutamakan aktivitas siswa sehingga dalam prosesnya
guru lebih banyak berperan sebagai fasilitator dan pembimbing.

(Setelah siswa melihat gambar)

Guru : Anak-anak coba perhatikan, ada yang tau ini gambar apa? (guru sambil menunjuk gambar).

Siswa : Itu gambar orang wudhu pak!

Guru : Benar ...ini adalah gambar seseorang yang lagi berwudhu

(Siswa mendengarkan penjelasan guru tentang gambar tersebut tersebut)

Guru : Anak-anak apa sudah paham pada gambar ini ?

Siswa : Sudah Pak!!

5. MEMBIMBING SISWA

Selama proses belajar guru harus mampu membangkitkan perhatian siswa serta membimbing siswa
dalam proses pembelajaran maka guru perlu memberikan latihan yang sifatnya menguatkan
kemampuan siswa.

Guru : baik anak-anak sekarang kita akan membentuk kelompok ya

Siswa : baik Pakk!!

(membentuk kelompok)

Guru : Nah bapak akan membagi tugas tiap kelompok kelompok 1 dan 4 mendiskusikan apa saja
syarat dari wudhu? Dan kelompok 2 dan 3 mendiskusikan apa saja yang masuk sunah wudhu

Guru : Apa semuanya sudah jelas?

Siswa : Sudah,Pak

5
(Sambil menunggu siswa berdiskusi guru memantau proses diskusi antar kelompok)

6. MENGEMBANGKAN HASIL

Dalam mengembangkan hasil peran guru sangatlah penting untuk mengukur kemampuan dari
peserta didik nya terkait materi yang dipelajari.

(Setelah selesai berdiskusi guru kemudian bertanya kesiapan kelompok)

Guru : Bagaimana sudah siap anak-anak

Siswa : Sudah Pak!!

Guru : Baiklah sekarang mari kita bahas sama-sama!

Siswa : Baik Pak!!

Guru :kelompok 1 silahkan maju?

Siswa : Baik Pak!

(kegiatan berlanjut hingga selesai)

Guru : baik anak-anak silahkan simpulkan materi masing-masing ya

Siswa : Baik Pak!!

7. KEGIATAN AKHIR PEMBELAJARAN

Kegiatan akhir dalam pembelajaran tidak hanya diartikan sebagai kegiatan untuk menutup pelajaran,
tetapi juga sebagai kegiatan penilaian hasil belajar siswa dan kegiatan tindak lanjut.

8. EVALUASI

Kegiatan evaluasi dalam proses belajar merupakan kegiatan yang harus dilakukan pleh guru dalam
pembelajaran. Oleh karena itu guru perlu memiliki kemampuan dalam menilai hasil belajar siswa.

(Setelah selesai memeriksa tugas guru mengevaluasi hasil belajar dan menarik garis besar
kesimpulan)

Guru : Baik anak-anak pelajaran cukup sampai disini saja.

(Guru menyampaikan kesimpulan dari materi yang telah dipelajari).

Guru : Apa yang telah kamu pelajari hari ini? Silakan dilaksanakan di rumah ya.

Siswa : Baik Pak!!

6
(Guru tersenyum mendengar perkataan siswa)

Guru : Dan, apa yang belum kalian pahami pada pembelajaran hari ini?

Siswa : Sudah paham Pak!!

(Guru mengemukakan tentang materi pelajaran yang akan dibahas pada waktu yang akan datang).

Siswa : Baik Pak!!

(Guru menutup kegiatan pembelajaran dengan memberi motivasi kepada peserta didik dan mengajak
siswa mensyukuri nikmat Tuhan yang diberikan).

Guru : Anak-anak tetaplah semangat untuk belajar agar cita-cita mu tercapai dan mari kita
bersyukur atas nikmat Tuhan yang diberikan kepada kita. Pesan ibu jagalah kesehatan dengan baik.
Baiklah karena waktu nya sudah habis ibu menutup pelajaran hari ini dengan kalimat hamdalah.
Alhamdulillah hirobilalamin.

(Siswa pun ikut membaca hamdalah)

Guru : Jika ada salah kata dan kekurangan dalam pembelajaran kali ini ibu minta maaf …
Assalamualaikum Wr.Wb

Siswa : Waalaikumsalam Wr.wb .

You might also like