You are on page 1of 8

KERANGKA ACUAN KEGIATAN

USAHA KESEHATAN SEKOLAH


(UKS)

PUSKESMAS MANDIANGIN
DINAS KESEHATAN KABUPATEN SAROLANGUN
2021
KERANGKA ACUAN KEGIATAN

USAHA KESEHATAN SEKOLAH (UKS)

I. PENDAHULUAN
Usaha Kesehatan Sekolah merupakan program untuk
meningkatkan kemampuan hidup sehat dan derajat kesehatan
peserta didik sedini mungkin. Usaha untuk membina,
mengembangkan, dan meningkatkan kemampuan hidup sehat
dan derajat kesehatan peserta didik dilaksanakan melalui program
pendidikan di sekolah dengan berbagai kegiatan intrakurikuler
dan ekstrakurikuler, serta melalui usaha-usaha lain diluar
sekolah yang dilakukan dalam rangka pembinaan dan
pemeliharaan kesehatan masyarakat.
Usaha Kesehatan sekolah (UKS) sebagai salah satu
program yang berhubungan dengan peserta didik sudah ada sejak
tahun 1976 dan diperkuat tahun 1984 dengan terbitnya SKB 4
Menteri yaitu Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri
Agama, Menteri Kesehatan dan Menteri Dalam Negri yang
diperbaharui tahun 2003.
Program Usaha Kesehatan Sekolah yang dikenal Trias UKS yaitu
pendidikan kesehatan, Pelayanan Kesehatan dan Pembinaan
Lingkungan Sekolah Sehat merupakan hal yang sangat penting
dalam mewujudkan peserta didik yang sehat dan cerdas.

II. LATAR BELAKANG


Puskesmas Mandiangin terletak di Kecamatan Mandiangin
Kabupaten Sarolangun dengan wilayah kerja yang yang
mempunyai 23 SD/MIN, 8 SMP/MTs dan 4 SMA/SMK.
Dalam pelaksanaan program UKS selama ini masih
dirasakan belum mencapai tingkat yang diharapkan. Mengingat
hal tersebut di atas, pembinaan dan pengembangan UKS
merupakan hal yang sangat penting dalam upaya meningkatkan
prestasi belajar peserta didik melalui peningkatan derajat
kesehatan.

III. TUJUAN
A. Tujuan Umum
Tujuan pembinaan UKS adalah menerapkan TRIAS UKS
yang meliputi Pendidikan Kesehatan, Pelayanan Kesehatan,
Pembinaan Lingkungan Sekolah Sehat.

B. Tujuan Khusus
a. Terciptanya lingkungan kehidupan Sekolah Sehat
b. Terdeteksinyan secara dini masalah kesehatan peserta
didik
c. Peserta didik memiliki keterampilan untuk hidup sehat
sehingga dapat menolong diri sendiri, keluarga dan
masyarakat.

IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


A. Pembinaan UKS dengan rincian kegiatan sebagai berikut:
1. Melakukan penyuluhan penanganan orang pingsan dan
pembalutan luka di sekolah untuk murid-murid SD/MI
2. Demonstrasi penanganan orang pingsan dan pembalutan luka
untuk murid-murid SD/MI
3. Melakukan penyuluhan mengenai pembidaian dan pembalutan
luka pada murid-murid SMP/ MTs dan SMA/SMK.
4. Melakukan demons-trasi pembidaian dan pembalutan luka pada
murid-murid SMP/ MTs dan SMA/SMK.

B. Penjaringan kesehatan peserta didik kelas I/VII/X dari


jenjang SD/MI, SMP/ MTs dan SMA/SMK dengan rincian
kegiatan sebagai berikut:
1. Pengukuran berat badan dan tinggi badan
2. Pemeriksaan kesehatan

V. CARA MELAKUKAN KEGIATAN

No Kegiatan Pelaksanaan Lintas Lintas Ket.


Pokok Kegiatan Program Sektor
Terkait Terkait
A. Pembinaan - Membuat konsep - 1. Kepala sumber
kegiatan sekolah, pembiay
UKS
pembinaan UKS wali aan
- Berkoordinasi kelas/gur BOK
dengan pihak seko- u UKS
lah tentang
kegiatan 2. meng-
pembinaan UKS koordinir
- Menyusun jadwal siswa/i
kegiatan sasaran
- Membuat surat agar
pem-beritahuan kooperatif
kegiatan dalam
pembinaan UKS pelaksana-
- Petugas memberi an kegiat-
surat an
pemberitahuan
kegiatan kepada
pihak sekolah
- Petugas memper-
siapkan
perlengkapan
kegiatan
- Melaksanakan
kegiatan pembina-
an UKS sesuai
jadwal yang telah
ditentukan
- Melakukan
dokumentasi
- Petugas
menyampaikan
hasil pembinaan
UKS ke pihak
sekolah
- Petugas
menyampaikan
saran/ masukan
terkait hasil pem-
binaan yang telah
dilakukan
- Petugas melakukan
monitoring dan
evaluasi pembinaan
UKS setiap
semester.
- Petugas membuat
laporan hasil
kegiatan
B. Penjaringan - Menyusun - 1. Kepala sumber
kesehatan rencana kegiatan sekolah,
pembia
- membuat jadwal guru
peserta yaan
kegiatan meminta dan sikat
didik persetujuan gigi BOK
Kepala Puskesmas
mengenai jadwal 2.meng-
kegiatan
koordinir
- mengirimkan
surat siswa/i
pemberitahuan sasaran
kepada Kepala
Sekolah agar
- Petugas datang ke kooperatif
sekolah dan
dalam
melakukan
penjaringan pelaksana
kesehatan dengan an
tetap menerapkan
kegiatan
prinsip protokol
kesehatan
- membuat laporan
kegiatan

IV. SASARAN
A. Pembinaan UKS di 35 sekolah dari mulai SD/MI,SMP/MTs,
dan SMA/SMK di wilayah kerja Puskesmas Mandiangin.
B. Penjaringan kesehatan peserta didik kelas I/VII/X dari mulai
SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/SMK wilayah kerja Puskesmas
Mandiangin

V. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN Jadwal Kegiatan

Bulan
Indikator
No Kegiatan Sasaran Target Pelaksana
Program
an
1. Pembinaan Kepala 35 1x/ tahun Agustus

UKS Sekolah, sekolah


Guru UKS,
Murid
SD/MI,
SMP/MTs,
dan
SMA/SMK
Penjaringan kelas 35 1x/tahun September
kesehatan I/VII/X dari sekolah
peserta didik mulai
2. SD/MI,
SMP/MTs,
dan
SMA/SMK

VI. PENCATATAN DAN PELAPORAN


Setiap kegiatan yang dilakukan harus selalu
didokumentasikan dan dicatat di lembar notulen saat kegiatan
atau setelah kegiatan pada hari tersebut selesai. Hal-hal yang
perlu dicatat antara lain:
1. jumlah sasaran sebenarnya dan sasaran yang mengikuti
kegiatan
2. rincian kegiatan yang dilakukan
3. hasil kegiatan
4. masalah/hambatan dari kegiatan
Register dan format laporan yang ditetapkan (jika ada) harus diisi
dan dilaporkan ke Dinas Kesehatan Kabupaten Sarolangun
setiap tanggal 5 bulan berikutnya.

VI. MONITORING DAN EVALUASI KEGIATAN


Monitoring pelaksanaan kegiatan harian (ketepatan
pelaksana, jadwal, waktu) dilakukan oleh penangung jawab UKS.
Kemudian evaluasi terhadap keseluruhan kegiatan dilakukan per
3 bulan sekali sesuai jadwal evaluasi UKM bersama Ketua UKM
dan Kepala Puskesmas .

Mandiangin, 02 Januari 2021

Ketua UKM Penanggung Jawab UKS

dr. Winda Nanda Pratiwi drg. Neysa Wulan Sari


NIP. 19891103 201902 2 004 NIP. 19861118 201503 2 003

Mengetahui,

Kepala Puskesmas Mandiangin

dr. Sat Joga Agus Widi Nugroho


NIP. 19650303 200907 1 001

You might also like