You are on page 1of 22

PENGANTAR EKONOMIKA

KONSEP PENAWARAN DI PASAR DAN EKUILIBRIUM

Fakultas Ekonomi dan Bisnis UHAMKA


Semester Gasal 2022/2023
Contents
1. Teori penawaran
2. Hukum penawaran
3. Faktor-faktor yang mempengaruhi penawaran
4. Fungsi penawaran
5. Perubahan kurva penawaran
6. Harga Keseimbangan (Ekuilibrium)
7. Kurva keseimbangan
8. Perubahan harga keseimbangan
Teori Penawaran
Jumlah barang yang produsen ingin tawarkan (jual) pada berbagai tingkat harga
selama satu periode tertentu.
Faktor-fakator yang mempengaruhi penawaran:
• Harga barang itu sendiri
• Harga barang lain yang terkait
• Harga faktor produksi
• Biaya produksi
• Teknologi produksi
• Jumlah pedagang/penjual
• Tujuan perusahaan
• Kebijakan pemerintah
Hukum penawaran
Hukum yang menjelaskan tentang sifat hubungan antara harga suatu barang
dan jumlah barang tersebut yang ditawarkan oleh para penjual (produsen).
Korelasi positif

“Semakin tinggi harga suatu barang, semakin banyak jumlah barang tersebut
akan ditawarkan oleh para penjual. Sebaliknya, makin rendah harga harga
suatu barang semakin sedikit jumlah barang tersebut yang ditawarkan.”
(asumsi: cateris paribus)
Cateris Paribus : dengan hal-hal lainnya tetap sama (konstan).

Hukum penawaran berlaku apabila :


1. Harga barang lain yang terkait tetap
2. Harga faktor produksi tetap
3. Biaya produksi tetap
4. Teknologi produksi tetap
5. Jumlah pedagang/penjual tetap, dsb.
Faktor – faktor yang mempengaruhi
penawaran
• Harga barang itu sendiri
Jika harga suatu harga barang naik, maka produsen cenderung akan
menambah jumlah barang yang dihasilkan.
• Harga barang lain yang terkait
Apabila harga barang substitusi naik, maka penawaran suatu barang
akan bertambah, dan sebaliknya. Sedangkan untuk barang komplemen,
apabila harga barang komplemen naik, maka penawaran suatu barang
berkurang, dan sebaliknya.
• Harga faktor produksi
Kenaikan harga faktor produksi akan mengurangi laba perusahaan yang
menyebabkan berkurangnya penawaran.
• biaya produksi
Kenaikan harga input dapat menyebabkan kenaikan biaya produksi,
sehingga penawaran barang itu berkurang.
• Teknologi produksi
Kemajuan teknologi menyebabkan kenaikan dalam penawaran barang.
• Jumlah penjual
Apabila jumlah penjual suatu produk tertentu semakin banyak, maka
penawaran barang tersebut akan bertambah.
• Tujuan perusahaan
Penawaran suatu barang dipengaruhi oleh tujuan yang ingin dicapai
produsen.
• Kebijakan pemerintah
Kebijakan pemerintah dalam mengurangi impor suatu barang dapat
mempengaruhi penawaran terhadap barang local.
Fungsi Penawaran (supply function)
Fungsi penawaran adalah penawaran yang dinyatakan dalam hubungan
matematis dengan faktor-faktor yang mempengaruhinya.

Fungsi penawaran adalah hubungan antara dua variable :


Variable tidak bebas (depent variable) dan
Variable-variable bebas (independent variable)
Kurva Penawaran (Supply Curve)

Hubungan antara jumlah


barang yang perusahaan
bersedia menjual dengan
harga barang tersebut.
Rumus Fungsi penawaran

Dimana: Q = a – bP
Q : penawaran
P : harga Supply function
a : konstanta P = a – bQ
b : koefisien
Contoh :

Diketahui:
P1 = 0 , P2 = 10, Q1 = -20 , Q2 = 0
(Q – Q1) / (Q2 – Q1) = (P – P1) / (P2 – P1)

(Q – (-20) ) / (0 – (-20) ) = (P – 0 ) / (10 – 0)

(Q + 20) / 20 = (P – 0 ) / 10

10(Q + 20) = 20 (P – 0 )

10Q + 200 = 20P

Q + 20 = 2P

Qs = -20 + 2P Fungsi Penawaran (supply function)


Perubahan Kurva Penawaran
Perubahan (kurva) penawaran dapat dibedakan menjadi :

1. pergerakan sepanjang kurva penawaran (movement along supply curve) :


Pergerakan kurva penawaran merupakan pergerakan yang terjadi di
sepanjang kurva penawaran yang diakibatkan oleh berubahnya jumlah
produk yang ditawarkan produsen sebagai akibat dari perubahan harga
produk tersebut.
2. Pergeseran kurva penawaran (Shift in supply curve) : berlaku apabila
terdapat perubahan-perubahan terhadap jumlah produk yang
ditawarkan produsen sebagai akibat dari berbagai faktor kecuali faktor
harga produk tersebut. (Faktor produksi, teknologi, dsb).
Pergerakan sepanjang kurva penawaran
(movement along supply curve) :
Pergeseran Kurva Penawaran (Shift in supply
curve)
Harga Keseimbangan (Ekuilibrium)
Keadaan di suatu pasar dikatakan dalam keseimbangan atau
ekuilibrium apabila jumlah suatu barang yang ditawarkan oleh penjual
pada suatu harga tertentu adalah sama dengan jumlah yang diminta
oleh para pembeli pada harga tersebut. (market-clearing price).
Ekuilibrium
FUNGSI = FUNGSI
PERMINTAAN PENAWARAN

Qd = Qs
Pd = Ps
Contoh:
Fungsi permintaan suatu barang ditunjukkan bahwa Qd = 40 – P dan fungsi
penawaran Qs = 4P – 50. Tentukanlah harga dan kuantitas keseimbangan.
Qd = Qs
Harga (P� ) Kuantitas (�� )

40 – P = 4P – 50 P = 18 => Q = 40 – P

– P – 4P = -50 – 40 Q = 40 – 18

– 5P = -90 �� = 22
P� = -90 /-5 = 18
Kurva harga keseimbangan
Perubahan keseimbangan pasar
Perubahan keseimbangan pasar terjadi apabila ada perubahan baik di
sisi permintaan atau penawaran.

Jika faktor penyebab perubahan adalah harga, keseimbangan akan


kembali ke titik awal.

Tetapi jika yang berubah adalah faktor, selain harga, baik dari sisi
permintaan ataupun penawaran, maka keseimbangan tidak kembali ke
titik awal.

You might also like