You are on page 1of 10

MAKALAH HADITS AHLAK

AHLAK KEPADA ALLAH

DOSEN PENGAMPU :
Dr.Sukiyat M.Ag
DI SUSUN OLEH :
IRSYAD AR-RASYIDI
12130412548
ZAINUL BARRY
12130412607

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SULTAN SYARIF QASIM RIA


FAKULTAS USHULUDDIN PRODI ILMU HADIST
TAHUN AJARAN 2022/2023
DAFTAR ISI

Contents
BAB I .......................................................................................................................................... 3
PEMBAHASAN ........................................................................................................................... 3
A. Hadits pertama ............................................................................................................. 3
B. Hadits ke Dua ................................................................................................................ 5
C. Hadits ke Tiga ................................................................................................................ 7
DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................................................... 9
BAB I
PEMBAHASAN

A. Hadits pertama

َ‫د‬
‫ة‬ َ‫َا‬ ‫َت‬
‫ْ ق‬ ‫َن‬‫َّام ع‬‫هم‬ َ ‫َا‬ ‫ثن‬َ‫د‬ ‫َ ح‬
ََّ ‫ِيل‬ ‫َاع‬‫ِسْم‬‫ُ إ‬‫بن‬ ْ ‫موسَى‬ ُ ‫َا‬‫ثن‬َ‫د‬
ََّ
‫ح‬
َ‫َا‬
‫ل‬ ‫ٍ ق‬‫َاذ‬ ‫مع‬ُ ْ‫َن‬‫نسٍ ع‬ َ
َ‫ْ أ‬‫َن‬‫ع‬
‫يا‬َ ‫ل‬َ‫َا‬ ‫َق‬‫َ ف‬ ََّ‫َس‬
‫لم‬ ‫ِ و‬ ‫ْه‬ ََ
‫لي‬ ‫اَّللُ ع‬
َّ ‫لى‬ ََّ
‫ِيِ ص‬‫َّب‬ ‫ُ الن‬ ‫ِيف‬‫َد‬‫نا ر‬َ‫أ‬َ
ْ
‫هل‬ َ ‫ثا‬ ً‫َل‬
َ‫ث‬َ ‫ه‬ُ‫ل‬َْ
‫ِث‬ ‫ل م‬ َ‫َا‬ ‫َّ ق‬
‫ثم‬ُ َ‫يك‬ َْ
ْ‫د‬ ‫َسَع‬‫ْكَ و‬ ‫ُ َلب‬
‫َّي‬ ‫لت‬ ‫ُ ق‬
ُْ ‫َاذ‬‫مع‬ُ
َّ ُّ
ِ‫اَّلل‬ ‫َق‬‫ل ح‬ َ‫َا‬ َ ُ
‫َل ق‬ ‫لت‬ ُْ ‫ِ ق‬‫َاد‬ ‫ِب‬
‫الع‬ ْ ‫لى‬ ََ َّ ُّ
‫اَّللِ ع‬ ‫َق‬
‫ما ح‬ َ ‫ِي‬ ْ‫ت‬
‫در‬ َ
َّ
‫ثم‬ ُ ‫ًا‬ ‫ْئ‬‫ِ شَي‬ ‫ُوا ب‬
‫ِه‬ ‫ِك‬ ‫يشْر‬ ََ
ُ ‫َل‬ ‫ه و‬ ُ‫دو‬ُُ‫ْب‬‫يع‬َ ‫ن‬َْ ‫ِ أ‬ ‫َاد‬‫ِب‬ ْ ‫لى‬
‫الع‬ ََ‫ع‬
َ‫َا‬
‫ل‬ ‫يكَ ق‬ْ‫د‬َْ ‫ْكَ و‬
‫َسَع‬ ‫ُ َلب‬
‫َّي‬ ُْ
‫لت‬ ُ
‫َاذ ق‬ ُ ‫يا‬
‫مع‬ َ ‫ل‬َ‫َا‬ ‫َق‬ ً
‫َة ف‬‫َ سَاع‬ ‫سَار‬
َ‫ِك‬ ‫َل‬ ‫لوا ذ‬ َُ‫َع‬‫َا ف‬‫ِذ‬ َّ ‫لى‬
‫اَّللِ إ‬ ََ‫ِ ع‬ ‫َاد‬‫ِب‬ ْ ُّ
‫الع‬ ‫َق‬ ‫ما ح‬ َ ‫ِي‬ ‫در‬ َ ْ
ْ‫ت‬ ‫هل‬َ
ْ‫هم‬ َِ
ُ‫ب‬ ‫َذ‬
‫يع‬ َ ‫ن‬
ُ ‫َل‬ َْ‫أ‬
Artinya: Telah menceritakan kepada kami Musa bin Isma'il, telah menceritakan
kepada kami Hammam dari Qatadah dari Anas dari Mu'adz dia berkata, "Aku
pernah membonceng Nabi ‫ ﷺ‬lalu beliau bersabda, "Wahai Mu'adz!" Aku
menjawab, "Ya, saya memenuhi panggilan Anda." Beliau bersabda seperti itu
hingga tiga kali, lalu beliau melanjutkan, "Apakah kamu tahu hak Allah atas
hamba-Nya?" Aku menjawab, "Tidak." Beliau bersabda, "Hak Allah atas hamba-
Nya adalah hendaknya mereka beribadah kepada-Nya dan tidak menyekutukan-
Nya dengan suatu apapun." Kemudian beliau melanjutkan perjalanannya sesaat
lalu bersabda lagi, "Wahai Mu'adz!" Jawabku, "Ya, aku penuhi panggilanmu."
Beliau bersabda, "Apakah kamu tahu hak hamba atas Allah jika hamba tersebut
melaksanakan hal itu?, yaitu Allah tidak akan menyiksa mereka."1

 Takhrij hadits
1. Shahih Bukhari dalam kitab: meminta izin, bab: Menjawab labbaika wa
sa’daika, nomor 5796

1
Muhammad Bin Isma’il Abu Abdillah Al-bukhari Al-ju’fi, Shahih Bukhari, (Dar Tuq An-
Najah), no. 5796
2. Shahih Muslim dalam kitab: iman, bab: Dalil bahwa barang siapa meninggal
di atas tauhid akan masuk surga secara pasti, nomor 43
3. Musnad Imam Ahmad dalam kitab: Musnad sahabat anshar, Bab: Hadits
Mu’adz bin jabal radhiallahuta’ala ‘anhu, nomor 20989

 Ma’anil Mufrodat
1. ‫ د َِرا َية‬-‫ َيدْري‬-‫ دَ َرى‬: mengetahui, dan ad-dirâyah adalah al-ma’rifah
(pengetahuan).
2. ِ‫ َح ُّق للا‬: Apa yang menjadi hak Allâh atas hamba-Nya, yang Allâh jadikan
sebagai kewajiban atas mereka, serta menekankannya dengan firman-Nya.
3. ‫ ال ِعبَادَة‬:Merendahkan diri dan tunduk.

 Fiqhul Hadits
1. Tauhid adalah hak Allah yang paling Besar
2. Larangan berbuat syirik
3. Allah tidak akan menyiksa orang orang yang melaksanakan hak seorang
hamba atas Allah

 Syarah Hadits
1. Sabda nabi shallallahu ‘alaihi wasallam:
‫ًا‬
‫ْئ‬‫ِ شَي‬
‫ِه‬‫ُوا ب‬
‫ِك‬‫يشْر‬ ََ
ُ ‫َل‬ ُُ
ُ‫دو‬
‫ه و‬ ‫ْب‬
‫يع‬ َْ
َ ‫ن‬ ‫أ‬
Hak Allah atas hamba-Nya adalah hendaknya mereka beribadah kepada-Nya
dan tidak menyekutukan-Nya dengan suatu apapun.
Ibadah adalah perkara tauqifiyah yaitu tidak ada suatu bentuk ibadah
yang disyari’atkan kecuali berdasarkan al-Qur’ân dan as-Sunnah.
Agar dapat diterima, ibadah disyaratkan harus benar. Dan ibadah itu
tidak bisa dikatakan benar kecuali dengan adanya dua syarat:
Pertama : Ikhlas karena Allâh semata, bebas dari syirik besar dan kecil.
Kedua : Ittiba’, sesuai dengan tuntunan Rasûlullâh Shallallahu ‘alaihi wa sallam
Syarat pertama merupakan konsekuensi dari syahadat lâ ilâha illallâh,
karena ia mengharuskan ikhlas beribadah hanya kepada Allâh dan jauh dari
syirik. Sedangkan syarat kedua adalah konsekuensi dari syahadat Muhammad
Rasûlullâh, karena ia menuntut wajibnya taat kepada Rasul Shallallahu ‘alaihi wa
sallam.
2. Sabda nabi shallallahu ‘alaihi wasallam
‫َا‬
‫ِذ‬ َّ ‫لى‬
‫اَّللِ إ‬ ََ
‫ِ ع‬ ‫َاد‬‫ِب‬ ْ ُّ
‫الع‬ ‫َق‬
‫ما ح‬ َ ‫ِي‬ ْ‫ت‬
‫در‬ َ ْ
‫هل‬َ
ْ
‫هم‬ َِ
ُ‫ب‬ ‫َذ‬
‫يع‬ َ ‫ن‬
ُ ‫َل‬ َْ ‫َل‬
‫ِكَ أ‬‫لوا ذ‬ َُ
‫َع‬‫ف‬
Apakah kamu tahu hak hamba atas Allah jika hamba tersebut melaksanakan hal
itu?, yaitu Allah tidak akan menyiksa mereka.
Dalam surat ar-rum ayat 47 Allah berfirman:
َ ‫ِن‬
‫ِين‬ ‫ْم‬
‫ُؤ‬ ْ ُ
‫الم‬ ‫ْر‬
‫نص‬َ ‫َا‬
‫ْن‬ ََ
‫لي‬ ‫ًّا ع‬
‫َق‬ َ‫َا‬
‫ن ح‬ ‫َك‬‫و‬
Dan merupakan hak Kami untuk menolong orang-orang yang beriman.
Karena karunia dan rahmat Allâh, maka Allâh tidak menyiksa hamba-
Nya. Ini menunjukkan bahwa orang yang bersih dari syirik besar maupun kecil,
maka dia akan selamat dari adzab. Adapun ancaman bagi para pelaku maksiat
dan orang-orang fasik yang tidak menyekutukan Allâh Azza wa Jalla dengan apa
pun, tetapi mereka berbuat dosa selain syirik, seperti zina, minum khamr, ghibah,
namimah dan lainnya, maka ini adalah dosa-dosa yang berhak mendapatkan
adzab. Tetapi dia di atas kehendak Allâh, jika Allâh berkehendak maka Allâh
akan mengampuninya tanpa mendapat adzab dan memasukkannya ke surga. Dan
jika Allâh berkehendak, Dia akan mengadzabnya sesuai kadar dosanya, lalu
Allâh mengeluarkan dia (dari Neraka) karena tauhidnya dan memasukkannya ke
surga. Bisa jadi Allâh mengeluarkan mereka karena syafa’at yang mereka
dapatkan, atau bisa jadi karena rahmat-Nya. Jadi walaupun mereka diadzab, tetap
saja tempat kembali mereka adalah surga.2

B. Hadits ke Dua
ُ
‫بن‬ْ‫َا ا‬‫ثن‬َ‫د‬
ََّ ‫ْد‬
‫ِيُّ ح‬ ‫ِن‬ ْ ٍ
‫الك‬ ‫ُ سَع‬
‫ِيد‬ ‫بن‬ ‫َل‬
ْ ُّ‫ِي‬ ‫َا ع‬ َ‫د‬
‫ثن‬ ََّ
‫ح‬
ْ
‫َن‬‫ٍو ع‬‫ْر‬‫َم‬
‫بنِ ع‬ْ ِ‫ْر‬
‫بك‬َ ْ‫َن‬‫يحٍ ع‬ ‫بنِ شُر‬
َْ ََ
ْ ‫ة‬ ‫ْو‬
‫َي‬‫ْ ح‬‫َن‬
‫ِ ع‬ ‫َك‬
‫َار‬ ‫ُب‬ ْ
‫الم‬
ْ
‫َن‬ ‫ْشَان‬
‫ِيِ ع‬ ‫َي‬ ْ ٍ
‫الج‬ ‫ِيم‬ َ ‫ِي‬
‫تم‬ ‫َب‬‫ْ أ‬‫َن‬ ََ
‫ة ع‬ ‫َي‬
‫ْر‬ ُ ِ‫بن‬
‫هب‬ ْ ِ‫اَّلل‬
َّ ِ ‫ْد‬‫َب‬‫ع‬
َ‫َا‬
‫ل‬ ‫َّابِ ق‬ ْ ِ‫بن‬
‫الخَط‬ ْ َ‫َر‬‫ُم‬‫ع‬

2
Ibnu Taimiyyah, I’anatul Mustafid. Hal. 47-48
‫ُم‬
ْ ‫ُن‬
‫ْت‬ ‫ْ ك‬‫ُم‬
‫نك‬ََّ
‫ْ أ‬‫َ َلو‬ ََّ‫َس‬
‫لم‬ ‫ِ و‬‫ْه‬
‫لي‬ََ
‫اَّللُ ع‬
َّ ‫لى‬ ََّ َّ ‫ل‬
‫اَّللِ ص‬ ُ‫َسُو‬
‫ل ر‬َ‫َا‬ ‫ق‬
ُ‫َق‬
‫ْز‬ ُ ‫َا‬
‫ير‬ ‫َم‬
‫ْ ك‬‫ُم‬‫ْت‬
‫ِق‬ ‫ِ َلر‬
‫ُز‬ ‫ِه‬‫ُّل‬
‫َك‬ َ َّ
‫تو‬ ‫َق‬ َّ ‫لى‬
‫اَّللِ ح‬ ََ
‫ن ع‬َ‫لو‬َُّ
‫َك‬ َ
‫تو‬
3 ً َ
‫ِطانا‬ ‫ُوح‬
‫ُ ب‬ ‫تر‬ ََ
‫ًا و‬ ‫َاص‬ ‫دو خِم‬ ُْ
‫تغ‬َ ُ
‫ْر‬‫َّي‬
‫الط‬
Artinya: Telah menceritakan kepada kami 'Ali bin Sa'id Al Kindi, telah
menceritakan kepada kami Ibnu Al Mubarak dari Haiwah bin Syuraih dari Bakr
bin 'Amru dari 'Abdullah bin Hubairah dari Abu Tamim Al Jaisyani dari Umar bin
Al Khaththab berkata, Rasulullah ‫ ﷺ‬bersabda, "Andai saja kalian bertawakal
kepada Allah dengan sebenarnya, niscaya kalian diberi rezeki seperti rezekinya
burung, pergi dengan perut kosong di pagi hari dan pulang di sore hari dengan perut
terisi penuh."

 Takhrij Hadits
1. Sunan T-tirmidzi dalam kitab: zuhud, bab: tawakal kepada allah, nomor
2266
2. Sunan Ibnu Majah dalam kitab: zuhud, bab: tawakal dan yakin, nomor
4154
3. Musnad Imam Ahmad dalam kitab: musnad 10 sahabat yang dijamin
masuk surga, bab: awal musnad Umar Bin Khattab Radhiallahu ‘anhu,
nomor 200

 Syarah Hadits
Dalam hadits yang mulia ini, Rasulullah ‫ ﷺ‬menjelaskan bahwa orang-
orang yang bertawakal kepada Allah dengan sebenar-benar tawakal, niscaya
akan dicukupkan rezekinya oleh Allah sebagaimana Allah mencukupi rezeki
burung. Karena itu, barangsiapa bertawakal kepada-Nya, niscaya Allah
subhanahu wata’ala akan mencukupi segala kebutuhannya. Sebagaimana
dalam surat Ath-thalaq ayat 3 Allah berfirman:

ُ
‫ِغ‬ َٰ
َ َ‫ٱَّلل‬
‫بل‬ َّ ‫ن‬ َِّ
‫ه إ‬ ُ
ُٓ
ۚ ‫َسْۥ‬
‫ب‬ ‫َ ح‬ َُ
‫هو‬ َّ ‫لى‬
‫ٱَّللِ ف‬ ََ‫ْ ع‬‫َّل‬
‫َك‬ ‫َو‬
‫يت‬َ ‫من‬ ََ
‫و‬
‫ًا‬ َْ
‫در‬ ‫ء ق‬ ٍْ‫ِ شَى‬
‫ُل‬ َّ َ
ِ ُ‫ٱَّلل‬
‫لك‬ ‫َل‬‫َع‬
‫د ج‬َْ ‫ِ ق‬ ِۚ
‫ه‬ ‫مۦ‬
‫ر‬ َ
ْ‫أ‬
Artinya: Dan barangsiapa bertawakal kepada Allah, niscaya Allah akan
mencukupkan (keperluan)nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan

3
Muhammad Bin ‘Isa Bin Saurah Bin Musa Bin Adl-Dlahhak At-Tirmidzi, Al-jami’ Al-Kabir
Sunan At-Tirmidzi, (Beirut, Dar Al-Gharb Al-Islamiy), no. 2266
(yang dikehendaki)-Nya. Sesungguhnya Allah telah mengadakan ketentuan
bagi tiap-tiap sesuatu.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam menyerupakan orang yang
bertawakal dan diberi rezeki itu dengan burung yang pergi dipagi hari untuk
mencari rezeki dan pulang sore hari dalam keadaan kenyang. Kita tahu bahwa
burung tidak memiliki sandaran apapun, baik perdagangan, pertanian, dan
lainnya. Ia keluar dari sarang dengan bekal tawakal kepada Allah subhanahu
wata’ala yang kepada-Nya ia bergantung.
Tentang hal ini, Imam Ahmad memberikan komentar: "Tidak ada
isyarat yang membolehkan kita untuk meninggalkan usaha. Sebaliknya, di
dalam hadits ini terdapat isyarat tentang perlunya kita bergerak mencari rezeki.
Jadi maksud hadits di atas, bahwa seandainya manusia bertawakal kepada
Allah dalam kepergian, kedatangan, dan usaha mereka, dan mereka
mengetahui kebaikan (rezeki) itu ditangan-Nya, tentu mereka tidak akan
pulang kecuali dalam keadaan mendapatkan harta dengan selamat,
sebagaimana burung-burung tersebut"4
C. Hadits ke Tiga

َّ ‫د‬
ِ‫اَّلل‬ ُْ ‫َب‬‫نا ع‬ ََ‫َر‬ ‫ْب‬‫َخ‬
‫موسَى أ‬ ُ ِ‫بن‬ ْ ِ‫َّد‬
‫َم‬ ‫مح‬ُ ُ ْ ‫د‬
‫بن‬ َُ‫ْم‬‫َح‬
‫َا أ‬ ‫ثن‬َ‫د‬ََّ
‫ح‬
َ
‫َة‬‫ِيع‬ ‫ُ َله‬ ْ‫َا‬
‫بن‬ ‫ٍ و‬‫ْد‬‫ُ سَع‬ ْ ُ
‫بن‬ ‫ْث‬‫نا َلي‬ ََ‫َر‬‫ْب‬ َ
‫ِ أخ‬ ‫َك‬‫َار‬‫ُب‬ ْ ُ
‫الم‬ ‫بن‬ْ
ُ
‫بن‬ ْ ِ‫اَّلل‬
َّ ‫د‬ ُْ ‫َا ع‬
‫َب‬ َ‫د‬
‫ثن‬ ََّ ‫ل ح و ح‬ َ‫َا‬‫ِ ق‬ ‫َّاج‬‫َج‬ ْ ِ‫بن‬
‫الح‬ ْ ِ‫ْس‬ ‫َي‬‫ْ ق‬ ‫َن‬‫ع‬
ُ
‫بن‬ ْ ُ ‫َا َلي‬
‫ْث‬ َ‫د‬
‫ثن‬ ََّ‫ِ ح‬‫ِيد‬ ‫َل‬ ْ ‫بو‬
‫الو‬ َُ
‫نا أ‬ ََ‫َر‬‫ْب‬‫َخ‬
‫َنِ أ‬ ‫ْم‬‫َّح‬
‫ِ الر‬ ‫ْد‬‫َب‬‫ع‬
ْ‫َن‬
‫َاحِد ع‬ ‫َى و‬ ‫َع‬
‫ْن‬ ‫الم‬ ْ ِ ‫َّاج‬ ‫َج‬ ْ ُ
‫الح‬ ‫بن‬ْ ُ‫ْس‬‫َي‬‫ِي ق‬ ‫ثن‬َ‫د‬ ََّ
‫ٍ ح‬ ‫ْد‬‫سَع‬
َ‫َا‬
‫ل‬ ‫َّاسٍ ق‬‫َب‬ ‫بنِ ع‬ْ‫ْ ا‬ ‫َن‬‫ِيِ ع‬‫َان‬ ‫ْع‬ ‫َشٍ الص‬
‫َّن‬ ‫َن‬‫ح‬
‫ما‬ ًْ‫يو‬َ َ‫لم‬ََّ‫َس‬‫ِ و‬‫ْه‬ ‫لي‬ََ‫اَّللُ ع‬
َّ ‫لى‬ ََّ َّ ِ
‫اَّللِ ص‬ ‫َسُول‬ ‫َ ر‬‫لف‬ َْ‫ُ خ‬ ‫ْت‬‫ُن‬‫ك‬
َ‫ْك‬‫َظ‬ ‫ْف‬‫يح‬ َّ ْ
َ َ‫اَّلل‬ ‫َظ‬‫ْف‬ ‫َاتٍ اح‬ ‫ِم‬‫َل‬
‫ُكَ ك‬ ‫َل‬
‫ِم‬ ُ
‫ِي أع‬ ‫ِن‬‫ُ إ‬ َُ
‫َلم‬ ‫يا غ‬ َ ‫ل‬ َ‫َا‬ ‫َق‬‫ف‬
‫َا‬‫ِذ‬ ‫َإ‬‫اَّللَ و‬
َّ ‫ل‬ َ
ْ‫َاسْأ‬ ‫َ ف‬ َ
‫َا سَأْلت‬ ‫ِذ‬‫هكَ إ‬َ‫َا‬ ‫تج‬ُ ‫ه‬ُ‫د‬ِْ‫تج‬ َّ ْ
َ َ‫اَّلل‬ ‫َظ‬‫ْف‬‫اح‬
ْ
‫َت‬‫َع‬ ‫َم‬ ‫ْ اج‬
‫ْت‬ ‫ة َلو‬َ‫م‬ ُْ ‫ن‬
َّ‫ال‬ َ
َّ‫ْ أ‬‫لم‬َْ ‫َاع‬ َّ‫ِا‬
‫َّللِ و‬ ‫ْ ب‬ ‫َع‬
‫ِن‬ ‫َاسْت‬ ‫َ ف‬ ‫ْت‬‫َن‬‫َع‬‫اسْت‬
َْ
‫د‬ ‫ء ق‬ ٍْ‫ِشَي‬ َِّ
‫َل ب‬ ‫َ إ‬‫ُوك‬ ‫َع‬‫ْف‬ َ ْ
‫ين‬ ‫ء َلم‬ٍْ‫ِشَي‬ ‫َ ب‬ ‫ُوك‬‫َع‬‫ْف‬‫ين‬َ ‫ن‬ َْ‫لى أ‬ ََ‫ع‬
‫ء‬ٍْ‫ِشَي‬‫َ ب‬ ‫ُّوك‬‫ُر‬
‫يض‬َ ‫ن‬ َ
ْ‫َلى أ‬ َ ‫ُوا ع‬ ‫َم‬
‫َع‬ ‫ْت‬‫ْ اج‬ ‫ََلو‬
‫اَّللُ َلكَ و‬
َّ ‫ه‬ َُ‫َب‬‫َت‬‫ك‬
ْ
‫َت‬ ‫ِع‬‫ُف‬‫ْكَ ر‬‫لي‬ ََ‫اَّللُ ع‬
َّ ‫ه‬ ‫َب‬
َُ ‫َت‬ ‫د ك‬َْ‫ء ق‬ ٍْ‫ِشَي‬ َِّ
‫َل ب‬ ‫َ إ‬ ‫ُّوك‬ ‫ُر‬‫يض‬َ ْ ‫َلم‬
ُ ‫ُف‬ ‫ْ الص‬
‫ُّح‬ ‫َّت‬
‫َف‬‫َج‬
‫ُ و‬ َْ
‫َلم‬ ‫الَق‬
ْ

4
https://islamdigest.republika.co.id/berita/qbg75r320/hadits-tawakal-seperti-burung-
menurut-imam-ahmad-dan-ghazali
Artinya: Telah menceritakan kepada kami Ahmad bin Muhammad bin Musa, telah
mengabarkan kepada kami Abdullah bin Al Mubarak, telah mengabarkan kepada
kami Laits bin Sa'ad dan Ibnu Lahi'ah dari Qais bin Al Hajjaj berkata, dan telah
menceritakan kepada kami Abdullah bin Abdurrahman, telah mengabarkan kepada
kami Abu Al Walid, telah menceritakan kepada kami Laits bin Sa'ad, telah
menceritakan kepadaku Qais bin Al Hajjaj -artinya sama- dari Hanasy Ash Shan'ani
dari Ibnu Abbas berkata, Aku pernah berada di belakang Rasulullah ‫ ﷺ‬pada suatu
hari, beliau bersabda, "Hai nak, sesungguhnya aku akan mengajarimu beberapa
kalimat: Jagalah Allah niscaya Ia menjagamu, jagalah Allah niscaya kau menemui-
Nya di hadapanmu, bila kau meminta, mintalah pada Allah dan bila kau meminta
pertolongan, mintalah kepada Allah, ketahuilah sesungguhnya seandainya umat
bersatu untuk memberimu manfaat, mereka tidak akan mampu memberi manfaat
apa pun selain yang telah ditakdirkan Allah untukmu dan seandainya bila mereka
bersatu untuk membahayakanmu, mereka tidak akan mampu membahayakanmu
sama sekali kecuali yang telah ditakdirkan Allah padamu, pena-pena telah diangkat
dan lembaran-lembaran telah kering (maksudnya takdir telah ditetapkan)."5

 Takhrij Hadits
1. Sunan At-tirmidzi dalam kitab: sifat kiamat, bab: lain-lain, nomor 2440
2. Musnad Imam Ahmad kitab: Dari musnad bani hasyim, bab: Awal musnad
Abdullah Bin Al-Abbas, nomor 2537

 Syarah Hadits
Hadits ini, menurut Imam Hanbali, memuat wasiat-wasiat yang sangat
agung dan kaidah-kaidah yang sangat menyeluruh tentang ajaran agama yang
sangat penting, di dalamnya terkandung muatan akidah dan akhlak yang sangat
kental.
Abdullah bin Abbas mendapatkan "mutiara" tatkala ia berjalan di
belakang Rasulullah ‫ﷺ‬. Saat itu usianya masih sangat muda. Hal ini terlihat dari
seruan Rasul padanya, "Yaa Ghulam; wahai anakku". Dari redaksinya terlihat
pula betapa besarnya perhatian Rasulullah ‫ ﷺ‬terhadap para sahabatnya yang
masih muda. Tampaknya, beliau menginginkan agar para sahabat mudanya
benar-benar paham akan konsep akidah yang paling dasar.
hikmah yang dapat kita ambil dari hadis ini. Pertama, keharusan
"menjaga" Allah. "Jagalah Allah, maka Allah akan menjagamu; jagalah Allah,

5
Muhammad Bin ‘Isa Bin Saurah Bin Musa Bin Adl-Dlahhak At-Tirmidzi, Al-jami’ Al-Kabir
Sunan At-Tirmidzi, (Beirut, Dar Al-Gharb Al-Islamiy), no.2440
niscaya kamu akan mendapati-Nya bersamamu". Menjaga Allah diartikan
dengan selalu menjaga komitmen kita untuk selalu taat pada-Nya, dalam hal
apapun.
Bila kita "menjaga Allah", maka Allah akan pula menjaga kita.
Penjagaan Allah kepada kita, tentu berbeda dengan "penjagaan" kita pada-Nya.
Penjagaan Allah sangat luas, sangat sempurna, dan jangkauannya meliputi
dunia akhirat. Bentuk penjagaan Allah di dunia bermacam-macam. Di
antaranya, Allah akan menjaga kita dari hal-hal yang akan memudharatkan.
Allah memberikan kita kesehatan, kesempurnaan fisik, ilmu, ataupun fasilitas
untuk semakin mengenal-Nya. Atau pun ditundukkannya alam semesta untuk
kita.
Sedang penjagaan Allah di akhirat berbentuk terbebasnya kita dari azab
neraka. Allah subhanahu wata’ala berfirman:

‫ْم‬
‫ِن‬ ُ َ
‫مؤ‬ ‫هو‬َُ ‫َى‬
‫َٰ و‬ ُْ
‫نث‬ ‫ْ أ‬‫َو‬ ‫َر‬
‫ٍ أ‬ ‫َك‬‫ْ ذ‬‫ِن‬‫ًا م‬
‫لح‬ ‫َ ص‬
ِ‫َا‬ ‫ِل‬ ‫ْ ع‬
‫َم‬ ‫من‬َ
ْ
‫هم‬َُ
‫ْر‬‫َج‬
‫ْ أ‬‫هم‬َُّ
‫ين‬ َِ
‫ْز‬ ‫ََلن‬
‫َج‬ ‫ة و‬ ًَ
ۖ ‫َيِب‬
‫ة ط‬ً‫َا‬
‫َي‬ َُّ
‫ه ح‬ ‫َن‬ ‫ُح‬
‫ْيِي‬ ََ
‫لن‬ ‫ف‬
‫ن‬ َُ
َ‫لو‬ ‫ْم‬‫يع‬ ُ َ
َ ‫انوا‬ ‫ما ك‬َ ِ‫ْسَن‬‫َح‬
‫ِأ‬‫ب‬
Artinya: Barang siapa yang mengerjakan amal saleh, baik laki-laki ataupun
perempuan dalam keadaan beriman, maka akan Kami berikan kepadanya
kehidupan yang baik. (QS An Nahl [16]: 97).

Demikian pula bila kita menjaga Allah, maka Allah pun akan selalu
menyertai kita. Syaratnya, kita selalu mengingat Allah dalam keadaan senang
ataupun susah, maka Allah akan selalu mengingat kita dikala senang maupun
susah. Menurut sebuah hadis qudsi, bila Allah selalu bersama kita, maka
apapun yang kita lakukan, hakikatnya Allah-lah yang "melakukan".6

DAFTAR PUSTAKA

Al-ju’fi, Al-Bukhari, Shahih Bukhari, Dar Tuq An-Najah

6
https://islamdigest.republika.co.id/berita/qbpn8b320/pesan-untuk-ibnu-abbas-jagalah-
allah-dia-akan-menjagamu
At-Tirmidzi, Ad-Dlahhak, Al-jami’ Al-Kabir Sunan At-Tirmidzi, Beirut, Dar
Al-Gharb Al-Islamiy

Ibnu Taimiyyah, I’anatul Mustafid

https://islamdigest.republika.co.id/berita/qbg75r320/hadits-tawakal-seperti-
burung-menurut-imam-ahmad-dan-ghazali

https://islamdigest.republika.co.id/berita/qbpn8b320/pesan-untuk-ibnu-
abbas-jagalah-allah-dia-akan-menjagamu

You might also like