You are on page 1of 2

Salam cinta, salam damai, salam sejahtera, Assalammualaikum wr wb…….

Assalamualaikum wr wb, salam sejahtera bagi kita sekalian, Shalom, Om Swastyastu, Namo
Buddhaya, Salam kebajikan.
Yth…
- Kerisauan itu nyata adanya, kepercayaan masyarakat yang mulai memudar pada
pelayanan public saat ini khususnya ASN. Dimanakah fungsi ASN itu? Yang Katanya
perekat NKRI, pelaksana dan pelayanan public ? Namun masih terasa jauh bagi
public.
- Anak muda, mari kita ubah orientasi tak terjebak gaya hidup menumpuk materi.
Hidup jujur sederhana, menolak jalan instan, menghalalkan segala cara.
- Tantangan VUCA (Volatility, Uncertainity, complexity, and ambiguity)
mengharuskan kita para ASN memiliki pemahaman yang lebih untuk menyikapi
perubahan-perubahan yang ada, ini merupakan tuntutan dimana masyarakat
membutuhkan pelayanan secara digital, yang mampu melayani secara cepat, efektif,
dan efisien. Ubahlah mindset, cara pandang terhadap masalah, upgrade dengan
teknologi saat bekerja, dan orientasi dalam efektivitas dan efisiensi untuk menuju
budaya kerja baru. ASN harus terus berinovasi, dan meningkatkan Kompetensi.
- Indonesia dikenal sebagai Negara Multiagama yang didalamnya terdapat beragam
agama. Bersatu dalam keragaman dan harmoni dalam perbedaan menjadi kata kunci
yang tak bisa lagi diganggu gugat. Intoleransi merupakan ancaman serius yang bisa
membahayakan NKRI, untuk itu Pemerintah di tuntut tegas. Cepat, dan tidak berbau
politis, membangun komunikasi dialogis secara intens dan kontinyu dalam mendidik
masyarakat untuk selalau meningkatkan kesadaran keberagaman yang mendalam,
moderat, dan tidak ekstrem.
- Indonesia saat ini sudah masuk dalam era 4.0 dimana perubahan segala sesuatu
berhubungan dengan digitalisasi. Untuk menerapkan era society 5.0 perlu adanya
kesiapan sumber daya yang dalam hal ini kita sebagai ASN , Budaya kerja menjadi
salah satu landasan , dalam membangun budaya kerja hebat di era society 5.0 asn
harus dapat bersikap dan berpikir maju dan harus mengikuti pola perkembangan
zaman dalam memberikan pelayanan. Diharapkan era society 5.0 kami sebagai aset
negara dapat menyelesaikan berbagai tantangan dan permasalahan dengan
memanfaatkan berbagai inovasi dan berpusat pada teknologi. Era society 5.0 mau
tidak mau, suka tida suka mengharuskan kita untuk dapat membangun talenta digital
dan meningkatkan literasi digital kepada masyarakat umum.
- Dalam menghadapi era disrupsi atau era refolusi industry 4.0 menuju 5.0 dibutuhkan
pendidik yang membutuhkan generasi muda yang bisa berpikir kreatif inovatif dan
juga memiliki jiwa kompetitif yang tinggi selain itu saat ini Indonesia membutuhkan
sdm yang berwawasan luas unggul professional memiliki pandangan jauh untuk bisa
sukses dan jeli terhadap perkembangan dunia dan juga memiliki sikap yang percaya
diri.
- ASN Ramah menjadi modal kembangkan Pariwisata Daerah . Sulawesi Utara
merupakan wilayah yang strategis untuk mengembangkan sektor pariwisata, karena
itu ASN memiliki peran penting untuk mendongkrak sektor pariwisata dengan bekerja
professional dan memberikan pelayanan terbaik. Pelayanan yang ramah, wisatawan
diharapkan akan nyaman berkunjung Kembali.
- Globalisasi adalah dimana kita sering menggunakan kata “Maklum” untuk
menjadikan sesuatu hal yang baru menjadi “Lumrah” sehingga kita bisa menerima hal
itu, bahkan “Membudayakannya”. Diera globalisasi dimana kita sering “mengadopsi”
hal baru dan membuat kita lupa mengenai jati diri kita sendiri, dan kita terlena
olehnya. Sadar maupun tidak pergeseran akan budaya sangatlah cepat adanya diera
ini. Menutup diri adalah cara yang salah, karena mau tidak mau suka atau tidak kita
tetap dituntut unutk menerima pergeseran ini. Begitupun dengan kinerja dari ASN,
Globalisasi menjadi alarm pengingat bahwa segala sesuatu dapat dengan cepat
berubah dan kita sebagai ASN dituntut untuk beradaptasi dengan perubahan ini.
Bukan untuk sekedar mengikuti tren saja, tapi lebih pada mengoptimalkan kinerja kita
sebagai pelayanan public bagi masyarakat. Meningkatkan setiap potensi pada kita,
agar bisa mengimbangi perubahan yang juga terjadi pada masyarakat.

You might also like