You are on page 1of 13

PROPOSAL

KEGIATAN LOMBA FLS2N

GUGUS VI KEC KEDUNGKANDANG


KOTA MALANG
KATA PENGANTAR

Melakukan identifikasi dan pengembangan talenta di bidang seni dan budaya menjadi
bagian penting dari pengelolaan sumber daya manusia unggul dan berdaya saing dalam
menatap persaingan dunia yang bertumpu pada inovasi, kreatititas berbasis khazanah budaya
adiluhung bangsa. Penyiapan talenta unggul di bidang seni budaya maka jadi salah satu kunci
Indonesia bisa berjaya di masa sekarang dan untuk masa depan depan, dan itu dilakukan
diantaranya dengan menyelenggarakan ajang talenta Festival Lomba Seni Siswa Nasional
(FLS2N) setiap tahun.

Manandai semangat Merdeka Belajar, Merdeka Berprestasi, untuk pulih sepenuhnya


dari keterpurukan karena pandemi dan mememanfaatkan adaptasi hebat FLS2N yang
dilakukan secara online, pada tahun ini kembali akan melakukan ajang FLS2N melalui
mekanisme luring secara bertahap dan secara hybrid. Ini tentu saja berita baik untuk anak-
anak Indonesia yang sudah merindukan untuk dapat berekspresi secara utuh sekaligus
menjalin persahabatan antar talenta emas bangsa.

Petunjuk Teknis ini disusun untuk memberikan gambaran kepada para peserta,
pendamping, pembina, juri, dan panitia dalam panitia dalam melaksanakan tugas dan
koordinasi serta pengambilan kebijakan lebih lanjut, baik yang bersifat teknis maupun
administratif. Dengan demikian, diharapkan semua pihak yang terkait dalam penyelenggaraan
FLS2N dapat memahaminya sehingga FLS2N dapat terselenggara dengan lancar dan baik.

Kepada semua pihak yang berpartisipasi dan berperan aktif dalam penyelenggaraan
kegiatan ini, kami mengucapkan terima kasih.

Malang, Januari 2024

Panitia Pelaksana FLS2N Kecamatan


BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945 (UUD 1945)
mengamanatkan Bangsa dan Negara Indonesia dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. Hal ini
menjadikan segala upaya terkait mencerdaskan kehidupan bangsa, yang antara lainnya adalah
melalui Pendidikan, merupakan bagian dari pengejawantahan amanat UUD 1945. Setiap orang
juga berhak mendapatkan Pendidikan dan manfaat dari ilmu pengetahuan dan teknologi, seni dan
budaya untuk meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraannya, termasuk daya saing dibidang
prestasi akademik dan non akademik.
Prestasi akademik dan non akademik diraih melalui Pendidikan yang bermutu memerlukan
pengembangan kecerdasan secara komprehensif dan bermakna. Aspek – aspeknya meliputi (1)
Olah hati (cerdas spiritual) untuk memperteguh keimanan dan ketakwaan, meningkatkan akhlak
mulia, budi pekerti atau moral, membentuk kepribadian yang unggul, membangun kepemimpinan
dan kewirausahaan, (2) Olah pikir (cerdas intelektual) untuk membangun kompetensi dan
kemandirian ilmu pengetahuan dan teknologi, (3) Olah rasa (cerdas emosional dan social) untuk
meningkatkan sensitivitas, daya apresiasi, daya kreasi, serta daya ekspresi seni dan budaya, dan
(4) Olahraga (cerdas kinestetis) untuk meningkatkan Kesehatan, kebugaran, daya tahan,
kesigapan fisik dan keterampilan kinestetis.
Berdasarkan peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 27
Tahun 2021 tentang Organisasi dan Tata Kerja Balai Pengembangan Talenta Indonesia
menyatakan bahwa “Balai Pengembangan Talenta Indonesia mempunyai tugas melaksanakan
pengembangan talenta peserta didik.” Tugas tersebut diimplementasikan dalam salah satu fungsi
Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) melalui pelaksanaan ajang talenta. Dalam upaya
mengembangkan talenta di bidang seni dan budaya, BPTI menyelenggarakan Festival dan Lomba
Seni Siswa Nasional bagi Peserta Didik Sekolah Dasar yang selanjutnya disebut FLS2N SD.
B. Dasar Hukum
1. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional (Lembaran
Negara Tahun 2003 Nomor 78, Tambahan Lembaran Negara Nomor 4496);
2. Undang-Undang Nomor 39 Tahun 2008 tentang Kementerian Negara (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 166, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 4916);
3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5587) sebagaimana telah diubah dengan UndangUndang 9 Tahun 2015
tentang Perubahan Kedua Atas UndangUndang Nomor 23 Tahun 2015 tentang
Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 58,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5679);
4. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan.
5. Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan
Pendidikan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2010 Nomor 23, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5105) sebagaimana telah diubah dengan
Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2010 tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah
Nomor 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2010 Nomor 112, Tambahan Lembaran Negara Nomor
5157);
6. Peraturan Presiden Nomor 62 Tahun 2021 tentang Kementerian Pendidikan, Kebudayaan,
Riset, dan Teknologi (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2021 Nomor 156);
7. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No. 39 tahun 2008 tentang Pembinaan Kesiswaan.
8. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No. 87 Tahun 2017 tentang Penguatan
Pendidikan Karakter.
9. Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi No. 27 tahun 2021
tentang Organisasi dan tata kerja Balai Pengembangan Talenta Indonesia.
10. Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 28 Tahun 2021
tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan
Teknologi (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2021 Nomor 963);
11. Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran Balai Pengembangan Talenta Indonesia Tahun 2024.
C. Visi dan Misi
a) Visi
“Terwujudnya peserta didik yang kreatif, cerdas, berpotensi dan berkarakter melalui
penghayatan dan penguasaan seni budaya bangsa”
b) Misi
Sebagai wadah untuk berkreasi menampilkan karya kreatif dan inovatif dibidang seni.
Mengembangkan ekspresi sesuai dengan norma budi pekerti dan karakter yang berbasis
budaya bangsa.
Menigkatkan kreativitas dan motivasi untuk mengekspresikan diri di bidang seni.
Menumbuhkembangkan sikap sportivitas dan kompetitif.
Mendorong peserta didik untuk menggali kearifan lokal dan menciptakan karya seni yang
mendunia.
D. Tujuan
1. Memberikan pengalaman berkompetisi untuk mencapai sumber daya manusia yang unggul
di bidang seni.
2. Menumbuhkembangkan etos berkesenian untuk mencapai prestasi yang tinggi dikancah
Internasional.
3. Meningkatkan kreativitas peserta didik dalam bidang seni yang berakar pada budaya bangsa.
4. Membangun persahabatan dan karakter peserta didik yang toleran terhadap keberagaman.
5. Mempererat persatuan dan kesatuan peserta didik seluruh Indonesia.

E. Sasaran
1. Sasaran :
Peserta FLS2N SD tahun 2024 tingkat gugus VI Kec Kedungkandang adalah peserta didik
Sekolah Dasar Negeri dan Swasta di lingkungan Gugus VI Kecamatan Kedungkandang.
F. Hasil yang Diharapkan
1. Tersedianya wadah bagi peserta didik sekolah dasar untuk berkreasi dibidang seni.
2. Meningkatnya ekspresi seni sesuai dengan norma budi pekerti dan karakter yang berbasis
budaya bangsa.
3. Meningkatnya kreativitas dan motivasi untuk mengekspresikan diri melalui kegiatan
sesuai dengan minat, bakat, dan kemampuan pada bidang seni.
4. Tumbuhnya sikap sportivitas dan kompetitif peserta didik sekolah dasar.
5. Memberikan pengalaman bagi peserta didik untuk memahami makna keberagaman dan
perbedaan, khususnya dalam hal seni budaya sebagai kekayaan dan kekuatan bangsa.

G. Tema
Berdasarkan visi dan misi maka tema FLS2N tahun 2024 adalah:
“MERDEKA BERPRESTASI,TALENTA SENI MENGINSPIRASI”
Tema ini bermakna harapan agar peserta didik memiliki kesempatan untuk berprestasi dan
menggali potensi di bidang seni dengan tagar.
BAB II
PETUNJUK TEKNIS LOMBA FLS2N
TINGKAT GUGUS VI KEC KEDUNGKANDANG

Tanggal 5 Februari 2024


Di SDN Mergosono 2 Kec Kedungkandang Kota Malang

BIDANG SENI YANG DILOMBAKAN


1. Menyanyi Solo,jumlah peserta 1 orang
2. Gambar Bercerita, jumlah peserta 1 orang
3. Seni Tari, jumlah peserta 3 oarang
4. Pantomim, jumlah peserta 2 orang
5. Kriya, jumlah peserta 1 orang

PERSYARATAN LOMBA
A. PENDAFTARAN
1. Peserta lomba adalah peserta didik sekolah dasar yang berasal dari sekolah dasar negeri
atau suasta di gugus VI kecamatan kedungkandang.
2. Kriteria usia peserta FLS2N SD tahun 2024 saat melakukan registrasi peserta didik yang
lahir setelah bulan Januari 2016.
3. Peserta lomba mengambil nomer undian pada tanggal pelaksanaan.

B. PELAKSANAAN
1. Waktu pelaksanaan lomba FLS2N tingkat gugus dilaksanakan pada tanggal 5 Februari
2024 secara luring s.d selesai.
2. Tempat pelaksanaan di SDN Mergosono 2
3. Peserta juara 1 akan melanjutkan ke tingkat kecamatan untuk megikuti seleksi tingkat
selanjutnya.
4. Ketentuan juri tingkat gugus:
a) Untuk mata lomba menyanyi solo, dua juri (Juri terlampir di kepanitiaan)
b) Untuk mata lomba gambar bercerita, dua juri (Juri terlampir di kepanitiaan)
c) Untuk mata lomba seni tari,dua juri (Juri terlampir di kepanitiaan)
d) Untuk lomba pantomim,dua juri (Juri terlampir di kepanitiaan)
e) Untuk mata lomba kriya,dua juri (Juri terlampir di kepanitiaan)
f) Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.

C. KETENTUAN DAN MEKANISME LOMBA


a) Menyanyi solo
1. Menyanyikan lagu wajib “Mars Indonesia Mandiri”
2. Memilik salah satu lagu pilihan wajib:
1) Gebyar-gebyar ciptaan gombloh
2) Tiba-tiba ciptaan Quin Salman
3) Menikmati Hari ciptaan Mira Lesmana/Elfa Secioria
3. Lagu pilihan bebas (Lagu Daerah Jawa Timur)
4. Iringan lagu: peserta dapat memilih salah satu iringan dengan nada dasar yang
sesuai, berikut daftar video iringan lomba menyanyi solo FLS2N dapat diunduh
pada laman:
https://pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id./
5. Pakaian yang digunakan pada seleksi tingkat gugus menggunakan seragam yang
digunakan pada hari tersebut serta seluruh peserta wajib menyanyikan semua lagu
(1 lagu wajib,1 lagu pilihan wajib, 1 lagu daerah)

b) Gambar bercerita
1. Gambar berwarna di atas kertas berukuran A3 dengan media krayon,cat air,pensil
warna (pilih salah satu)
2. Konten tidak mengandung unsur sara,pornografi,provokasi dan politik
3. Halaman belakang karya, tulis identitas nama peserta lomba, nama SD dan kelas.
4. Pada tingkat gugus peserta hanya menggambar 1gambar yaitu gambar berwarna
dengan tema “Pemandangan Alam Imajinasiku”
c) Seni tari
Tema tari mengangkat hal-hal yangberkaitan dengan :
1. Anak dan tradisi keluarga
2. Anak dan lingkungan alam sekitar
3. Anak dan lingkungan sosial dalam keseharian
Materi karya tari baru ditampilkan di panggung berakar dari budaya lokal peserta.
Dalam sinopsis harus dituliskan judul karya, tema karya, pencipta atau penata tari,
nama penari. Durasi karya 5 sampai 7 menit. Jumlah penari 3 orang.
Kostum tari, tata rias dan penunjang lainnya disesuaikan dengan tema dan usia
peserta (disiapkan oleh setiap peserta)
Properti tari tidak diperkenankan menggunakan benda tajam kecuali berupa
imitasi.
4. Sinopsis diserahkan disaat lomba
5. Kostum tari peserta pada tingkat gugus menggunakan seragam olah raga sekolah
masing-masing namun untuk aksesoris bisa digunakan seperti krincing kaki dll.

d) Pantomim
1. Tema cerita pantomim adalah “Kepahlawanan” tentang bagaimana peserta didik
memaknai pahlawan.
2. Peserta wajib menyerahkan sinopsis dengan mencantumkan judul pantomim-
sinopsis-nama sd-nama peserta.
3. Musik iringan diperbolehkan membuat sendiri.
4. Peserta boleh memilih/meramu/menyunting musik iringan yang tersedia dengan
kreatifitas masing-masing.
5. Peserta bebas berkreasi dengan menambahkan efek suara
6. Untuk mengakses musik iringan bisa download pada link
https://pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id./
e) Kriya
1. Merupakan seni buatan tangan dengan teknik ketrampilan ayam yang
menghasilkan bentuk-bentuk mainan.
2. Tema krita pengembangan permainan anak-anak tradisional dengan merdeka
berkreasi menjalin tradidi untuk merajut kreasi masa depan.
3. Produk kriya merupakan sebuah alat permainan yang unik, dapat bermanfaat
sebagai produk fungsional, sekaligus memiliki nilai estetik. Produk merupakan alat
permainan 3D dengan ukuran 50Cm x 50Cm
4. Peserta menyelesaikan kriya mulai pukul 07.30-11.30
5. Membawa narasi tentang karya kriya yang dibuat meliputi bentuk produk,fungsi
produk,teknik anyam, nama pembuat dan nama SD.

D. LAIN-LAIN
1. Syarat peserta FLS2N mengikuti pedoman yang termuat pada panduan FLS2N yang telah
dibuat pada link https://pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id./
2. Musik iringan pada cabang lomba menyanyi solo dapat di download di link
https://pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id./
3. Make-up pada cabang lomba tari dan pantomim disiapkan sendiri oleh peserta termasuk
musik iringannya.
4. Bahan dan alat untuk cabang kriya dan gambar bercerita disiapkan sendiri oleh peserta
sendiri.
5. Panitia menyediakan sound sistem dan komputer untuk cabang lomba menyanyi solo,
pantomim dan tari. Dimohon peserta membawa sendiri musik iringan yang sudah
tersimpan pada flashdist agar mempermudah pemutaran musik iringan.
6. Peserta harus mendaftarkan diri maksimal pada hari selasa tanggal 31 Januari 2024 pukul
15.00, peserta tidak dapat mendaftarkan diri jika melebihi batas waktu yang telah
disepakati oleh panitia.
KEPANITIAAN KEGIATAN FLS2N
A. WAKTU PELAKSANAAN DAN TEMPAT KEGIATAN
Untuk kegiatan lomba tingkat gugus VI Kec Kedungkandang dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal : Senin, 5 Februari 2024
Tempat : SDN Mergosono 2
Waktu : 07.00 s.d selesai
Waktu pendaftaran : Selasa, 31 Januari 2024
(Melalui Koordinator kelas pada masing-masing sekolah)

B. KEPANITIAAN FLS2N
 Penanggung Jawab : Agus Salim, S.Pd,.M.M.Pd (SDN Mergosono 1)
 Ketua : Bayu Fajar P, S.Pd (SDN Mergosono 1)
 Sekretaris : Wiwied Endrayeni, S.Pd (SDN Mergosono 2)
 Bendahara : Dyah Ayu, S.Pd (SDN Mergosono 3)
Seksi-seksi
 Acara : Ornella Aldinia, S.Pd (SDN Mergosono 1)
Daris Shohibul Suhad, S.Pd (SDN Mergosono 1)
 Konsumsi : Lidya, S.Pd (SDN Mergosono 2)
 Humas : Imron Rosadi, S.Pd,.M.Pd (SDN Mergosono 2)
 Akomodasi Akomodasi : Anang, S.Pd (SDN Mergosono 2)
Yanto (SDN Mergosono 2)
 Operator Operator Lomba : Kenziro, S.Pd (SDN Mergosono 3)
Galih, S.Pd (MI.Bahrul Ulum)
Gunawan, S.Pd (SD Muhammadiyah 6)

 Dokumentasi Dokumentasi : Desi Kurniasari, S.Pd (SDN Mergosono 1)


Rendika, S.Pd (SDN Mergosono 5)
B. KOORDINATOR LOMBA & JURI LOMBA
Seni Tari : Widi, S.Pd (SDN Mergosono 5)
Fida, S.Pd (SD Muhammadiyah 6)
Pantomim : Ivanatul Nurizza, S.Pd (SDN Mergosono 1)
Firza, S.Pd (SDN Mergosono 3)
Gambar Bercerita : Hendriyono, S.Pd (SDN Mergosono 4)
Nurud Diniyah, S.Pd (MI Bahrul Ulum)
Kriya : Sariyati, S.Pd (SDN Mergosono 5)
Istriyani, S.Pd (MI.Tunas Harapan)
Menyanyi tunggal Solo : Feby, S.Pd (SDN Mergosono 2)
Purwaning, S.Pd (SDN Mergosono 3)

Malang,…………………2024
Mengetahui
Ketua K3S Gugus VI Ketua KKG Gugus VI
Kec Kedungkandang Kec Kedungkandang

(Agus Salim, S.Pd,.M.M.Pd) (Agustin Endang Fatmawati, S.Pd)


Nip.19650201 198904 1 001 Nip.19840821 200604 2 013

Ketua Pelaksana Sekretaris KKG Gugus VI


FLS2N Gugus VI Kec Kedungkandang

(Bayu Fajar P, S.Pd) (Wiwied Endrayeni, S.Pd)


Nip. - Nip.19760729 201407 2 003
RENCANA ANGGARAN

No URAIAN JUMLAH
1 Kesekertariatan Rp. 200.000
Pengadaan Thropy dan sertifikat juara
2 Rp. 75.000
Sertifikat @ Rp.5.000
Komsumsi panitia dan juri
3 Rp. 900.000
30 x @ Rp.30.000
5 Transport Panitia 30 x @ Rp.25.000 Rp. 750.000
6 Banner Rp. 200.000
7 Dana Kebersihan dan keamanan Rp. 200.000
Total Rp.1.425.000

You might also like