You are on page 1of 16

DEFINISI EPIDEMIOLOGI

Epidemiologi adalah ilmu yang mempelajari distribusi, frekuensi,


transisi dan determinan yang mempengaruhi kejadian penyakit dan
masalah kesehatan lainnya serta cara-cara menyelesaikan permasalahan
tersebut. Untuk menjawab masalah tersebut, epidemiologi melakukan
berbagai cara yang selanjutnya menjadikan epidemiologi dapat dibagi
dalam 3 jenis, diantaranya :
1.Epidemiologi Deskriptif
2.Epidemiologi Analitik
3.Epidemiologi Eksperimental
DEFINISI TRANSISI EPIDEMIOLOGI
Transisi Epidemiologi adalah keadaan yang ditandai dengan adanya
perubahan dari mortalitas dan morbiditas yang dulunya lebih
disebabkan oleh penyakit infeksi (infectious disease) atau penyakit
menular (communicable disease) sekarang lebih sering disebabkan oleh
penyakit-penyakit yang sifatnya kronis atau tidak menular (non -
communicable disease) dan penyakit-penyakit degeneratif.
TRIPLE BURDEN OF DISEASE

Triple burden yaitu pemberantasan penyakit infeksi, bertambahnya


kasus penyakit tidak menular dan munculnya kembali jenis penyakit
yang seharusnya telah berhasil diatasi. Hal itulah yang terus juga perlu
disoroti dan diawasi bersama-sama
Pembangunan bidang kesehatan di Indonesia saat ini dihadapkan pada beban Triple
Burden Disease, yaitu suatu keadaan dimana :
1. Masalah penyakit menular masih merupakan masalah kesehatan masyarakat,
bahkan beberapa penyakit menular yang semula dapat dikendalikan muncul
kembali dengan penyebaran tidak mengenal batas daerah maupun batas antar
negara.
2. Peningkatan kasus Penyakit Tidak Menular (PTM), yang merupakan penyakit
akibat gaya hidup serta penyakit-penyakit degeneratif. Kecenderungan ini juga
dipacu oleh berubahnya gaya hidup akibat urbanisasi, modernisasi dan
globalisasi.
3. Munculnya penyakit-penyakit baru.
DOUBLE BURDEN

Beban ganda (double burden) artinya beban pekerjaan yang diterima salah satu jenis
kelamin lebih banyak dibandingkan jenis kelamin lainnya. Peran reproduksi
perempuan seringkali dianggap peran yang statis dan permanen. Walaupun sudah
ada peningkatan jumlah perempuan yang bekerja diwilayah public, namun tidak
diiringi dengan berkurangnya beban mereka di wilayah domestic. Upaya maksimal
yang dilakukan mereka adalah mensubstitusikan pekerjaan tersebut kepada
perempuan lain, seperti pembantu rumah tangga atau anggota keluarga perempuan
lainnya. Namun demikian, tanggung jawabnya masih tetap berada di pundak
perempuan. Akibatnya mereka mengalami beban yang berlipat ganda.
CLIMATE CHANGE
•Perubahan iklim adalah berubahnya iklim yang disebabkan aktivitas manusia,
terutama terutama pembakaran bahan bakar fosil yang menghasilkan emisi gas
rumah kaca.

beberapa faktor penyebab perubahan iklim, diantaranya:


1.Efek gas rumah kaca
2.Pemanasan Global
3.Kerusakan lapisan ozon
4.Kerusakan fungsi hutan
5.Penggunaan Cloro Flour Carbon (CFC) yang tidak terkontrol
6.Gas buang industri
PHBS (PERILAKU HIDUP BERSIH
SEHAT)
GERMAS
MANDALA OF HEALTH
Mandala diagram Kesehatan adalah cara lain untuk menafsirkan definisi
diperluas kesehatan. Pandangan kesehatan dibangun sebagai sarana
untuk mencapai kesejahteraan bersama semua aspek kontinum dengan
mengurangi ketidakadilan, meningkatkan pencegahan, dan
meningkatkan koping. aspirasi karir dan misi adalah untuk memainkan
peran penting dalam bergerak menuju tujuan ini.
TEORI BLUM
Teori klasik H. L. Bloom menyatakan bahwa ada 4 faktor yang mempengaruhi
derajat kesehatan secara berturut-turut, yaitu: 1) gaya hidup (life style); 2)
lingkungan (sosial, ekonomi, politik, budaya); 3) pelayanan kesehatan; dan 4) faktor
genetik (keturunan).
INDIKATOR DAN UPAYA UNTUK MENCAPAI SDGs

Pembangunan berkelanjutan (sustainable development) adalah pembangunan yang


bertujuan meningkatkan kualitas hidup orang di seluruh dunia, baik dari generasi
sekarang maupun yang akan datang, tanpa mengeksploitasi penggunaan
sumberdaya alam yang melebihi kapasitas dan daya dukung bumi. Tujuan tersebut
bisa dicapai melalui empat elemen tujuan pembangunan berkelanjutan:
(1) Pertumbuhan dan keadilan ekonomi;
(2) Pembangunan sosial;
(3) Konservasi sumberdaya alam (perlindungan lingkungan);
(4) Pemerintahan yang baik (good governance).
Keempat elemen tersebut saling mendukung satu dengan lainnya, menciptakan
tujuan pembangunan yang berkaitan dan berkelanjutan.
PROGRAM PEMERINTAH TERHADAP
PENYAKIT MENULAR & TIDAK MENULAR

You might also like