You are on page 1of 2
KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN DIREKTORAT JENDERAL PENDIDIKAN ANAK USIA. DINI, PENDIDIKAN DASAR, DAN PENDIDIKAN MENENGAH Jalan Jenderal Sudirman Gedung E Lantai S Komplek Kemdikbud Senayan, Jakarta 10270 ‘Telepon (021) 5725610 Faksimile (021) 5725610 Nomor : 6198/C1/PD/2020 21 Juli 2020 Lampiran : Hal : Dukungan Pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) pada Masa Pandemi COVID-19 Yth. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi/Kabupaten/Kota Se Indonesia Di tempat Sehubungan dengan adanya surat Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Kementerian Kesehatan nomor SR.02,06/4/9758/2020 tanggal 9 Juli 2020 tentang Permohonan Dukungan Pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) pada Masa Pandemi COVID- 19, dapat kami sampaikan hal-hal sebagai berikut: 1. Upaya pencegahan penyakit menular lainnya dilakukan Kementerian Kesehatan melalui Kegiatan pemberian imunisasi rutin bagi anak usia sekolah kelas 1, 2, 5, dan 6 SD/MV/Sederajat yang dilaksanakan dalam kegiatan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS). 2, Sesuai rekomendasi Komite Penasihat Abli Imunisasi Nasional (ITAGI) pada masa pandemi COVID-19, imunisasi lanjutan pada anak usia sekolah harus tetap diupayakan lengkap sesuai jadwal. Penundaan imunisasi akan memperbesar resiko kejadian luar biasa penyakit-penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi (PD3I). 3. Strategi pemberian imunisasi untuk anak sekolah ~mempertimbangkan _situasi epidemiologi COVID-19, Kebijakan pemerintah daerah, dan satuan pendidikan serta situasi epidemiologi PD3L 4. Bagi daerah zona hijau dimana sekolah sudah dapat dibuka, maka kegiatan BIAS dapat dilaksanakan seperti biasa di sekolah dengan tetap menerapkan protokol Kesehatan. Sementara bagi zona lainnya (Kuning, oranye, dan merah) dapat dipertimbangkan dilaksanakan di sekolah, Puskesmas, atau melalui Puskesmas keliling. Seluruh kegiatan pelayanan imunisasi bagi anak sekolah harus memperhatikan protokol Kesehatan untuk mencegeh terjadinya penularan COVID-19, baik bagi petugas maupun sasaran imunisasi 6. Berdasarkan pertimbangan pada poin 1, 2, 3, 4, dan 5 di atas, kami berharap Saudara dapat memberikan dukungan/instruksi dalam pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Sekolah agar dapat terlaksana dengan baik ‘Aas perhatian dan kerja sama Saudara, kami sampaikan terima kasih. Tembusan: 4 1. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan; 2. Direktur Jenderal Paud, Dikdas, dan Dikmen

You might also like