You are on page 1of 1

SOAL LATIHAN PAT

1. Sebuah bola bermassa 500 g menumbuk dinding tegak lurus dengan kecepatan 50 m/s. Bola
dipantulkan kembali dengan kecepatan 30 m/s maka perubahan momentumnya adalah......
2. Sebuah bola yang massanya 5 kg, mula-mula dalam keadaan diam kemudian dipukul dengan
tongkat. Setelah dipukul kecepatan bola 15 m/detik. Berapakah impuls dari gaya pemukulan
tersebut...........
3. Seorang anak bermassa 30 kg menaiki perahu bermassa 80 kg yang sedang bergerak dengan
kelajuan 5 m/s di atas air danau yang tenang. Suatu ketika anak tersebut melompat ke belakang
dengan kelajuan 8 m/s terhadap air. Kecepatan perahu setelah anak melompat adalah........
4. Dua buah balok dengan massa yang sama bergerak berlawanan, masing-masing dengan
kecepatan 2 m/s. Maka berapakah kecepatan dan bagaimana arah kedua benda tersebut jika
tumbukannya lenting sempurna............
5. Diketahui sebuah balok (m = 2 kg) dalam keadaan diam ditumbuk oleh sebuah balok yang
mengarah ke kanan dengan massanya 3 kg dengan kecepatan 5 m/s. Jenis tumbukannya adalah
tidak lenting sama sekali, maka berapa kecepatan dan arah kedua balok setelah tumbukan........
6. Pada Percobaan Melde digunakan dawai yang panjangnya 5 m dan massanya 30 gram. Dawai
diberi tegangan 16 N. Cepat rambat gelombang sepanjang dawai adalah ....
7. Sebuah benda bergerak harmonik sederhana dalam arah vertikal dengan amplitudo 50 mm dan
periode 4 s. Besar kecepatan benda adalah ... m/s
8. Sebuah benda yang massanya 5 kg digantungkan pada sebuah pegas yang konstanta pegasnya
200 N/m. Maka frekuensi getarannya jika benda pada pegas tersebut kita beri simpangan kecil
(tarik kemudian lepas)adalah..............
9. Sebuah benda diikat pada ujung suatu pegas digetarkan harmonis dengan amplitudo A
konstanta pegas k. Pada saat simpangan benda 0,5A, energi kinetik benda sebesar..............
10. Pada saat energi kinetik benda yang bergetar harmonis sama dengan energi potensialnya,
maka...

You might also like