You are on page 1of 2

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Saat ini, kita sedang menghadapi era revolusi industri generasi berikutnya yaitu industri
generasi keempat atau yang dikenal dengan Industri 4.0. Industri ini sangat identik dengan kreaitifitas
yang tinggi, leadership atau kepemimpinan, serta enterpreneurship atau kewirausahaan yang
mendorong kita untuk bergerak maju seiring dengan jalannya industri ini di berbagai sektor
perindustrian. Pada periode ini perkembangan baru dimana beberapa teknologi, seperti teknologi
digital, fisik, dan biologis, mencapai kemajuan yang belum pernah terjadi sebelumnya termasuk
teknologi di bidang kesehatan.
Penelitian dan penerapan di bidang teknologi nano telah berkembang pesat dalam dekade
terakhir (Duncan 2011). Teknologi terbaru tersebut sudah merambah ke berbagai sektor kehidupan,
seperti tekstil, pangan, komestik, kesehatan, kemasan pangan, dan berbagai produk konsumen lainnya
(Wardana 2014). Menurut Hoerudin dan Irawan (2015) perkembangan teknologi nano yang pesat
merupakan tantangan dan peluang bagi suatu negara untuk ikut berperan dalam pasar dunia atau hanya
akan menjadi tujuan pasar.
Saat ini di banyak negara maju, seperti Amerika Serikat, Inggris, dan Australia, penelitian dan
pengembangan penerapan teknologi nano di bidang kesehatan semakin berkembang pesat. Irawan et
al. (2014) melaporkan bahwa sejumlah negara telah membangun riset teknologi nano nasionalnya
dengan serius, misalnya Amerika Serikat yang mendirikan National Nanotechnology Initiative (NNI).
Selain pengembangan penelitian di tingkat nasional, jaringan penelitian teknologi nano antarnegara
dan kawasan juga berkembang pesat.
Teknologi nano dipercaya sangat potensial untuk pengembangan produk kesehatan sehingga
berpotensi meningkatkan nilai tambah dan daya guna produk, keefektifan di industri kesehatan. Dalam
hal ini, teknologi nano merupakan suatu pendekatan teknologi mutakhir yang sangat memberi harapan
bagi kemajuan di berbagai bidang, termasuk kesehatan. Penelitian di bidang teknologi nano yang
berkembang pesat dalam dekade terakhir merupakan tantangan dan peluang bagi Indonesia untuk ikut
berperan dalam pasar dunia
Di masa depan, teknologi nano akan menjadi teknologi yang konvensional dan dipakai oleh
semua orang dan berbagai ilmu. Pentingnya pengenalan teknologi nano pada usia dini merupakan
suatu hal yang menjadi masukan bagi kita semua, terutama untuk masa depan keturunan kita bahwa
teknologi nano sangat penting untuk kelangsungan hidup.

1.2. Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang di atas, adapun rumusan masalah sebagai berikut.
1. Bagaimana sejarah nanoteknologi?
2. Bagaimana penerapan nanoteknologi di bidang kesehatan di Indonesia?

I-1
1.3. Tujuan
Berdasarkan rumusan masalah yang telah diuraikan, adapun tujuan dari penelitian ini sebagai
berikut.
1. Untuk mengetahui sejarah nanoteknologi.
2. Untuk mengetahui penerapan nanoteknologi di bidang kesehatan di Indonesia.

UAS Semester Genap – Mata Kuliah Tata Tulis Laporan Ilmiah I-2

You might also like