You are on page 1of 4

PEMERINTAH KABUPATEN MAGELANG

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS DUKUN
Jl. Veteran km. 06, Banyudono, Dukun, Kode Pos 56482
Telp. (0293)586114, email: puskesmasdukunmgl@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS DUKUN


NOMOR : 180.186/006/KEP/I/05.07/2023

TENTANG

PENDELEGASIAN WEWENANG
PUSKESMAS DUKUN

KEPALA PUSKESMAS DUKUN,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka pelayanan kesehatan di Puskesmas


Dukun agar berjalan dengan baik, aman dan lancar, perlu
beberapa kegiatan pendelegasian wewenang yang mendukung
pelayanan;
b. bahwa pendelegasian wewenang dilaksanakan agar pelayanan
kesehatan dapat berjalan lancar dan sesuai dengan standar
pelayanan di bidang kesehatan ;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud
dalam huruf a dan b , maka perlu menetapkan Keputusan
Kepala Puskesmas Dukun tentang pendelegasian wewenang di
Puskesmas Dukun;

Mengingat : 1. Undang - undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;


2. Undang – undang Nomor 36 Tahun 2014 Tentang Tenaga
Kesehatan;
3. Peraturan Menteri Kesehatan No. 43 Tahun 2019 tentang
Puskesmas;
4. Peraturan Menteri Kesehatan No. 34 Tahun 2022 tentang
Akreditasi Pusat Kesehatan Masyarakat, Klinik, Laboratorium
Kesehatan, Unit Transfusi Darah, Tempat Praktik Mandiri
Dokter, dan Tempat Praktik Mandiri Dokter Gigi;
5. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
HK.01.07/MENKES/165/2023 Tentang Standar Akreditasi
Pusat Kesehatan Masyarakat;

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS DUKUN TENTANG


PENDELEGASIAN WEWENANG.
KESATU : Pimpinan Puskesmas dan Penanggung Jawab Upaya
Puskesmas mendelegasikan wewenang apabila meninggalkan
tugas dan memberikan pengarahan dalam pelaksanaan kegiatan,
sesuai dengan tata nilai, visi, misi, tujuan Puskesmas.
KEDUA : Pendelegasian wewenang dilaksanakan hanya untuk kepentingan
dinas dan dilaksakanan oleh Kepala Puskesmas kepada
Penanggung Jawab Upaya, dari Penanggung jawab upaya
kepada Koordinator Pelayanan, dan dari Koordinator Pelayanan
kepada Pelaksana Pelayanan.
KETIGA : Pendelegasian dan Pendelegasian wewenang di Puskesmas
Dukun sebagaimana tercantum dalam lampiran yang merupakan
bagian tidak terpisahkan dari Keputusan ini.
KEEMPAT : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, apabila
dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapan
Surat Keputusan ini, akan ditinjau dan diadakan perubahan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : DUKUN
Pada tanggal : 3 Januari 2023
KEPALA PUSKESMAS DUKUN

DIDIK GUNTUR SAPUTRA


LAMPIRAN : SURAT KEPUTUSAN KEPALA
PUSKESMAS DUKUN TENTANG
PENDELEGASIAN WEWENANG
NOMOR : 180.186/006/KEP/I/05.07/2023
TANGGAL : 03 Januari 2023

PENDELEGASIAN WEWENANG DI PUSKESMAS DUKUN

A. Pendelegasian wewenang manajerial di Puskesmas Dukun terdiri dari:


1. Kepala Puskesmas kepada Kepala Tata Usaha.
2. Kepala Puskesmas kepada Penanggung jawab, penanggung jawab kepada
kepada koordinator, koordinator kepada pelaksana.

B. Tata cara pendelegasian wewenang manajerial di Puskesmas Dukun


1. Dalam hal Kepala Puskesmas Dukun tidak berada di tempat atau sedang
berhalangan, maka tugas dan tanggung jawab manajemen tata usaha
dilimpahkan kepada Kepala Tata Usaha, kecuali kewenangan yang
berhubungan dengan kebijakan tetap menjadi kewenangan Kepala
Puskesmas.
2. Dalam hal Kepala Puskesmas Dukun tidak berada di tempat atau sedang
berhalangan, maka tugas dan tanggung jawab manajemen pelayanan
dilimpahkan kepada penanggung jawab upaya, kecuali kewenangan yang
berhubungan dengan kebijakan tetap menjadi kewenangan Kepala
Puskesmas.
3. Dalam hal tanggung jawab pelaksanaan kegiatan, apabila Penanggung Jawab
Upaya Kesehatan Masyarakat dan Upaya Kesehatan Perorangan
berhalangan, maka tugas dan tanggung jawab dilimpahkan kepada
Koordinator.

C. Pendelegasian wewenang klinis di Puskesmas Dukun terdiri dari:


1. Pendelegasian wewenang secara mandat diberikan oleh dokter kepada bidan
dan perawat.
2. Pendelegasian wewenang secara mandat diberikan oleh dokter gigi kepada
perawat gigi.
3. Pendelegasian wewenang secara mandat diberikan oleh Asisten Apoteker
kepada Petugas Farmasi.
4. Pendelegasian wewenang secara mandat diberikan oleh Pelaksana Laborat
kepada bidan jaga mampu persalinan di luar jam kerja.
5. Pendelegasian wewenang secara mandat diberikan oleh Perekam Medis
kepada Petugas Pendaftaran.
D. Tata cara pendelegasian wewenang klinis di Puskesmas Dukun
1. Apabila petugas medis yang lain juga tidak berada di tempat atau
berhalangan, maka dokter memberikan wewenang kepada petugas
paramedis, dalam pendelegasian wewenang dokter wajib melakukan
pengawasan atas sebagian wewenang yang diberikan, dan dalam kurun
waktu 1 kali 24 jam perawat atau bidan yang diberikan pendelegasian
wewenang wajib melaporkan.
2. Apabila dokter gigi tidak berada di tempat atau berhalangan, maka dapat
memberikan wewenang kepada perawat gigi, dalam pendelegasian
wewenang dokter gigi wajib melakukan pengawasan atas sebagian
wewenang yang diberikan, dan dalam kurun waktu 1 kali 24 jam perawat gigi
yang diberikan pendelegasian wewenang wajib melaporkan;
3. Apabila Asisten Apoteker tidak berada di tempat, maka Asisten Apoteker
memberikan wewenang kepada Petugas Farmasi untuk melaksanakan tugas
pelayanan obat.
4. Apabila ada kegiatan Laboratorium sederhana yang dilakukan di luar jam
kerja, maka pelaksana Laboratorium memberikan wewenang kepada bidan
jaga mampu persalinan untuk melakukan pemeriksaan laborat sederhana.
5. Apabila Perekam Medis tidak berada di tempat, maka Perekam Medis
memberikan wewenang kepada Petugas Pendaftaran untuk melaksanakan
tugas pelayanan pendaftaran dan rekam medis.

KEPALA PUSKESMAS DUKUN

DIDIK GUNTUR SAPUTRA

You might also like