You are on page 1of 1

ABSTRAK

KAJIAN KETERLAMBATAN PROYEK EPCC (ENGINEERING,


PROCUREMENT, CONSTRUCTION, COMISSIONING) JARINGAN
TRANSMISI 150kV PLTP KARAHA-GI GARUT.

Andri Kurniawan

41155020120076

Setiap pelaksanaan proyek konstruksi umumnya mempunyai


sistem manajemen pelaksanaan, rencana dan jadwal pelaksanaan yang
harus diselesaikan, namun tidak jarang rencana dan jadwal pelaksanaan
yang telah dibuat tidak sesuai dengan kenyataan dilapangan, sehingga
mengakibatkan keterlambatan dalam penyelesaian proyek. Dalam kajian
pada Proyek Pembangunan EPCC Jaringan Transmisi 150kV PLTP
Karaha–GI Garut dimulai dari PLTP (Pembangkit Listrik Tenaga Panas
bumi) Karaha sampai berujung di GI (Gardu Induk) Garut, dengan tujuan
kajian mengetahui jenis pekerjaan yang paling berpengaruh terhadap
penyelesaian pekerjaan proyek dan mengetahui titik tower mana saja
yang paling berpengaruh terhadap penyelesaian pekerjaan proyek. Dari
berbagai permasalahan yang ditemui di lapangan, dan dilanjutkan
penelitian dengan kurva S, mencari jenis pekerjaan yang terlambat setiap
minggunya dan hubungannya dengan titik tower yang mengalami
keterlambatan beserta data pendukung lainnya. Sehingga diketahui jenis
pekerjaan apa dan titik tower mana saja yang mengalami keterlambatan
dan penyebab keterlambatannya.

Kata-kunci : Keterlambatan pembagunan proyek transmisi Karaha-Garut

You might also like