You are on page 1of 6

JUKLAK DAN JUKNIS MAN CUP XVIII 2022

Ketentuan Lomba Futsal


Peserta :
 Setiap tim terdiri dari 5 orang pemain inti dan 5 pemain cadangan,dan
merupakan warga sekolahnya masing-masing
 Peserta harus memakai kaos tim yang sama disertai nomor punggung
Waktu :
 Pertandingan dimulai pada Jum’at 11 Februari 2022,mulai jam 07.30 WIB
s/d selesai
 Pertandingan dilaksanakan selama 15 menit tanpa ada istirahat
Sistem Pertandingan
 Pertandingan diselenggarakan dengan menggunakan sistem gugur
 Jika pertandingan pada putaran kedua berakhir seri maka dilanjutkan dengan
3x tendangan adu penalti oleh pemain terakhir yang berada dilapangan
 Selama kompetisi berlangsung panitia penyelenggara juga menyediakan
uang pembinaan,trophy + sertifikat kepada para pemenang : Juara 1,juara 2
dan juara 3
Tata Tertib Pemain
 Setiap peserta dari masing – masing tim wajib menaati peraturan yang telah
ditentukan oleh panitia
 Tim yang akan bertanding harus hadir 5 menit sebelum pertandingan
dimulai jika dalam waktu yang telah ditentukan tak kunjung hadir maka
akan dilanjutkan ke pertandingan selanjutnya
 Setiap pemain harus berprilaku sopan,tidak boleh berkata kotor atau
tindakan yang menimbulkan keributan. Jika dilakukan maka diberikan
sanksi tegas berupa teguran kartu kuning atau kartu merah atau DO dari
pertandingan
 Setiap keputusan wasit bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat
 Keputusan panitia dapat berubah sewaktu waktu jika diperlukan sesuai
situasi dan kondisi yang ada
Peraturan Umum Futsal
 Sistem pergantian pemain menggunakan system bebas tanpa harus
menunggu intruksi wasit dan harus dilakukan dikotak pergantian yang sudah
ditentukan,jika tidak maka akan diberikan sanksi berupa kartu kuning
 Setiap Kick Off dilakukan dengan 2x sentuhan tangan yang digulirkan
kearah depan gawang lawan
 Tendangan kedalam dari bola out harus dilakukan pada keadaan bola diam
dalam waktu 4 detik dan bola tidak boleh masuk melebihi garis samping
lapangan
 Penjaga gawang tidak boleh memegang bola lebih dari 4 detik dan tidak
boleh menggiring bola lebih dari 5 detik
 Jika satu tim dalam satu babak melakukan 5x pelanggaran,maka tim lawan
dihadiahi tendangan penalti ke-2
KETENTUAN LOMBA BOLA VOLI
Sistem Pertandingan
 Sistem pertandingan menggunakan sistem gugur
 Pertandingan penyisihan dilaksanakan dengan 2 set kemenangan
 Pertandingan final dilaksanakan dengan 2 set kemenangan
 Sistem hitungan yang digunakan adalah 25 Rally Point
 Time Out masing-masing tim maksimal sebanyak 2x setiap set yang
berlangsung selama 30 detik
TIM
 Setiap tim maksimal terdiri dari 13 orang ( 12 pemain 1 official )
 Official dari setiap tim diwajibkan memakai sepatu
Tata Tertib Pertandingan
 Setiap tim datang 30 menit sebelum pertandingan dimulai
 Panitia hanya akan memberikan toleransi waktu 5 menit sejak pemanggilan
pemain ke lapangan bagi tim yang datang terlambat
 Apabila dalam waktu 5 menit tim yang bersangkutan tidak hadir
dilapangan,maka tim dinyatakan gugur ( WO ) dengan skor 2 0
 Setiap tim meregistrasi ulang pemainnya kepada panitia 15 menit sebelum
pertandingan dimulai
Pemain
 Pemain yang diperkenankan bermain adalah peserta yang telah terdaftar
sebagai pemain dan telah memenuhi syarat dan ketentuan saat pendafaran
Wasit
 Peraturan pertandingan mengacu pda peraturan permainan Bola Voli PBVSI
yang selanjutnya dikembangkan oleh panitia
 Regulasi Kompetisi ini dibuat untuk kelancaran pertandingan dan acuan dari
setiap tim dalam kegiatan ini
 Keputusan wasit bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat
Perlengkapan Pertandingan
 Seragam atau kaos tim harus seragam dan memiliki nomor punggung atau
menggunakan PDL sekolahnya masing-masing
 Nomor pada seragam tidak boleh sama antara yang satu dengan yang lain
 Setiap pemain menggunakan sepatu olahraga
 Pemain dilarang menggunakan dan memakai perhiasan dan barang yang
tidak berhubungan,tidak dibutuhkan dapat membahayakan keselamatan
orang lain
KETENTUAN LOMBA BULU TANGKIS

Peraturan Umum
Panitia
 Wasit yang memimpin pertandingan ditunjuk oleh panitia
 Keputusan wasit yang memimpin pertandingan mengikat
 Wasit dapat membatalkan keputusan hakim garis ( Offer rule )
 Hakim garis merupakan panitia pertandingan bulu tangkis
 Wasit berhak memutuskan segala sesuatu yang menyangkut pertandingan
dan putusannya bersifat final
Peraturan
 Peraturan permainan / pertandingan menggunakan peraturan PBSI/IBF
Peserta
 Peserta adalah perwakilan atau siswa dari masing-masing sekolah/madrasah
yang telah mendaftar pada saat technical meeting
Pakaian dan Shuttle cock
 Pemain harus berpakaian olahraga ( bulutangkis ) yang sopan
 Shuttle Cock yang digunakan disediakan dan diatur oleh panitia
Waktu dan Tempat Pelaksanaan
 Waktu : Sabtu s.d Ahad ( 12 s.d 13 Februari 2022 )
 Tempat : GOR MAN 2 Pangandaran
Peraturan Khusus
 Peserta harus sudah hadir ditempat pertandingan 30 menit sebelum jadwal
pertandingan
 Peserta wajib mengetahui waktu bertanding
 Peserta yang belum dipanggil untuk bertanding tidak diperkenankan
memasuki lapangan pertandingan
 Pemain yang giliran bertanding,kemudian setelah dipanggil 3x dalam waktu
5 menit dari jadwal tanding tidak hadir,dinyatakan kalah
 Bila terjadi gangguan,wasit berhak menunda pertandingan

Sifat/Sistem Pertandingan
 Pertandingan bersifat perseorangan
1. Putra : tunggal ( single )
2. Putri : tunggal ( single )
 Seluruh pertandingan menggunakan system gugur.
Scoring
 Pertandingan menggunakan score 21 x 3 rally point,dengan prinsip The Best
Of Three Games;
 Apabila kedudukan 20 sama,maka yang memeroleh selisih kemenangan 2
angka sebagai pemenang.
 Apabila kedudukan 29 sama,maka yang mencapai angka 30 sebagai
pemenang
Interval
 Apabila telah mencapai angka 1 1,pemain berhak istirahat tidak lebih dari 60
detik ( 1 menit ) dan pelatih diperkenankan mendatangi pemain untuk
memberikan instruksi-instruksi,namun pemain tidak boleh meninggalkan
lapangan;
 Sebelum melanjutkan game kedua dan game ketiga ( kalua ada ),pemain
berhak istirahat tidak lebih dari 120 detik ( 2 menit ) dan pelatih
diperbolehkan mendatangi pemain untuk memberikan istruksi.
 Pelatih boleh memberikan instruksi baik dengan kata-kata maupun dengan
isyarat pada waktu Shuttle Not in Play.
Cedera
 Pemain yang mengalami cedera sewaktu bertanding tidak diberikan waktu
khusus untuk perawatan pemulihan. Apabila tidak dapat melanjutkan
pertandingan,dinyatakan kalah.
 Apabila terjadi pendarahan pada atlet,maka diberikan waktu untuk
menghentikan pendarahan tersebut pada batas normal
 Selain pemain yang sedang bertanding,tidak ada yang diperkenankan masuk
lapangan,kecuali ada izin wasit ( refree )

You might also like