You are on page 1of 2

LAPORAN DISKUSI

Judul makalah : TAKHSIS DAN BENTUK-BENTUKNYA


Pemateri : kelompok 6
 Muhammad Iqbal Yanuar : 22.11.1327
 Ahmad Rifa’i : 22.11.1353
 Najmi Arrizqi : 22.11.1371
i. Bagian awal
a. Hari,tanggal diskusi : senin, 3 april 2023
b. Moderator : Muhammad Syarif Hidayatullah : 22.11.1329
c. Rangkuman materi :
1. Takhsis adalah membedakan sebagian jumlah, atau mengeluarkan (mengecualikan)
sebagian jumlah sebagaimana dikecualikan nya para kafir mu'ahad dari firman Allah
swt: "Maka "bunuhlah orang-orang musyrik. Secara bahasa Takhsis berarti
membedakan hukum Sebagian kelompok. Sedangkan dalam istilah ushul fiqh,
menurut Syafi'iyah, Takhsis adalah menjelaskan (bayan) sesuatu yang meleset dari
cakupan lafadz ‘am.
2. Takhsis terbagi menjadi Dua yaitu muttasil dan munfasil
a. Mukhassis muttasil
Adalah lafadz yang dapat berdiri sendiri/memberikan faedah dengan
sendirinya, baik lafadznya itu sendirian atau bersamaan dengan yang lainnya.
Mukhassis munttasil ini terbagi menjadi 5:
1. syarat
2. Istisna
3.Na’at atau sifat
4.Gayah
5.Badalul ba‟di minal kull
b.Mukhassis munfasil
Adalah lafadz yang dapat berdiri sendiri/memberikan faedah dengan sendirinya,
baik lafadznya itu sendirian atau bersamaan dengan yang lainnya.
Mukhassis Munfasil ini terbagi benjadi beberapa:
1. Takhsis Al-Qur'an dengan Al-Qur'an
2. Takhsis Al-Qur’an dengan As-sunah
3.Takhsis As-sunah dengan Al-Qur’an
4.Takhsis As-sunah dengan As-sunah
5.Takhsis Al-Qur’an dengan Qiyas
6.Takhsis As-sunah dengan Qiyas
ii. Bagian Isi
a) Penanya
1. Abdi Kamali : 22.11.1323

Pertanyaan : apakah istisna’ munqathi’ termasuk takhsis

2. Muhammad Raihan : 22.11.1364

Pertanyaan : apa perbedaan takhsis dan nasakh

b) Penjawab
1. Muhammad iqbal yanuar : 22.11.1327

Jawaban : istisna’ munqathi’ (‫ )المنقطع االستثناء‬adalah kalam istisna’ yang mustasnanya


bukan jins dari mustasna minhu. Contoh ‫ حمارا اال القوم قام‬artinya kaum berdiri kecuali
kedelai.

2. Muhammad Rifa’i : 22.11.1353

Jawaban : Takhsis menjelaskan bahwa apa yang keluar dari keumuman suatu lafaz
tidak dimaksudkan untuk memberi petunjuk dengan lafaz itu. Sedangkan naskh
menjelaskan bahwa apa yang keluar dari keumuman suatu lafaz tidak bermaksud
menciptakan beban hukum meskipun dari segi lafaznya menunjukkan demikian.

Najmi Arrizqi : 22.11.1371

Jawaban : takhsis adalah suatu perubahan dari umum menjadi khusus, sedangkan
naskh adalah menghilangkan suatu hukum.

You might also like