You are on page 1of 1

MEMO

PT. ANUBA PLANTATION

Delidan, 30 Januari 200Y

Kepada : Direktur Keuangan & Administrasi


Dari : Manager SDM
Cc : Seluruh Manager, Seluruh Direktur, Managing DIrector
Perihal : Proses Kaderisasi terlambat

Dengan hormat,
Berdasarkan data yang ada di departemen saya, tiga tahun kedepan situasi Sumber Daya
Manusia di PT. Anuba Plantation ini akan masuk pada fase kritis. Karena sebagian besar (60%)
karyawan pada level Manajerial akan memasuki fase pensiun, sementara dari catatan yang ada
dari proses identifikasi calon-calon leader yang potensial terlihat bahwa pada lapis kedua di
bawah para manajer ini kemampuan dalam mengelola tugas dan mengelola orang tergolong
lemah.
Saya tidak bisa menyalahkan situasi, akan tetapi hal ini merupakan refleksi dari proses
rekrutmen yang pada waktu itu masih belum menggunakan kriteria kompetensi dan
kemampuan tapi lebih menekankan pada faktor ”sosial” perkebunan yang harus mengayomi
masyarakat di sekitar kebun dan lebih luas lagi proses rekrutmen juga tidak berjalan
profesional karena banyaknya katabelece.
Memang dalam hal kemampuan teknis para karyawan lapisan langsung dibawah manajer ini
cukup mumpuni terbukti secara operasional masih bisa berjalan dengan baik, namun saya agak
khawatir kalau tuntutan dari kementrian KUN mengenai efisiensi dan juga inovasi proses kerja
agar kinerja keuntungan perusahaan harus makin meningkat, kurang dapat diterjemahkan oleh
mereka pada kelompok ini. Secara mendasar kita membutuhkan penggerak perubahan (agent
of change) bukan sekedar tenaga kerja yang mumpuni/ahli secara operasional belaka.
Demikian sedikit laporan saya mengenai Rencana Kaderisasi yang terlambat, untuk kita
diskusikan dan kita carikan solusi permasalahannya. Saya punya rencana untuk melakukan
profesional hire dari luar, tetapi saya belum menimbang secara lebih jauh dampak internalnya.

Salam,

Muhtari

Item-03

You might also like