You are on page 1of 2

PEMERINTAH KOTA PALEMBANG

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS KERTAPATI
Jl.Abikusno CS Rt.07 Ke. Kemang Agung Kec. Kertapati Palembang
E-mail : puskesmaskertapati@yahoo.co.id
Contact Person : 0812 – 7888 - 1299

KEPUTUSAN
KEPALA PUSKESMAS KERTAPATI
NOMOR : 440/ /ADMEN/SK/III/2016

TENTANG
KEBIJAKAN MUTU DAN WAKIL MANAJEMEN MUTU
DI PUSKESMAS KERTAPATI

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,

KEPALA PUSKESMAS KERTAPATI,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka memberikan pelayanan yang


bermutu di Puskesmas Kertapati, perlu ditentukan
kebijakan mutu pelayanan;
b. bahwa untuk melaksanakan kebijakan mutu
dimaksud point a, perlu ditetapkan wakil
manajemen mutu;
c. bahwa untuk melaksanakan hal tersebut pada point
a dan point b tersebut, perlu ditetapkan Keputusan
Kepala Puskesmas Kertapati;

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 25 Tahun 2004. Tentang


Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional;
2. Perataturan Pemerintah Nomor 79 Tahun 2005
Tentang Pedoman Pembinaan Dan Pengawasan
Penyelengaraan Pemerintah Daerah;
3. Peraturan Mentri Kesehatan RI Nomor
741/MENKES/PER/VII/2008 Tentang Standar
pelayanan Minimal Bidang Kesehatan;
4. Keputusan Mentri Kesehatan RI Nomor
828/MENKES/SK/IX/2008 Tentang Standar
Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan;

MEMUTUSKAN

MENETAPKAN : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS TENTANG


KEBIJAKAN MUTU DAN WAKIL MANAJEMEN MUTU DI
PUSKESMAS KERTAPATI.

KESATU : Kebijakan Mutu dan Wakil Manajemen Mutu di


Puskesmas Kertapati;

KEDUA : Kebijakan mutu yang dimaksud dalam diktum Kesatu di


atas adalah menerapkan Sistem peningkatan mutu
layanan dan keselamatan pasien;

KETIGA : Menunjuk wakil menejemen mutu sebagai pelaksana


manajemen mutu di Puskesmas Kertapati, drg. Dewi
Permata Sari dengan ketugasan sebagai berikut:

1. Merencanakan pelaksanaan mutu di Puskesmas


Kertapati.
2. Mengkoordinir pelaksanaan mutu di Puskesmas
Kertapati.
3. Memonitor pelaksanaan mutu di Puskemas
Kertapati.
4. Membudayakan kegiatan perbaikan mutu dan
kinerja secara berkesinambungan.
5. Memastikan semua kebijakan mutu
dilaksanakan dalam setiap aktifitas pelayanan.
Dalam menjalankan tugas dibantu oleh tim pelaksana
mutu Puskesmas Kertapati terlampir dalam keputusan
ini.

KEEMPAT : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan,


dan apabila dikemudian hari ternyata terdapat
kekeliruan dalam penetapan surat keputusan ini, akan
ditinjau dan diadakan perubahan sebagimana mestinya.

Ditetapkan di : Palembang
Pada Tanggal : April 2016

Plt. KEPALA PUSKESMAS KERTAPATI,

ERINE DWINDA IP

You might also like