You are on page 1of 5

Rangkuman Materi Daichi Bab 25

(第 25 課)

Pola kalimat (ぶんぽう) yang akan dipelajari:

1. K1 (ふつう形) + ので + K2
2. Anak kalimat yang mengandung kata tanya (ふつう形) + か + Pokok kalimat
3. Anak kalimat yang tidak mengandung kata tanya (ふつう形) + かどうか + Pokok kalimat
4. まだ + K. Kerja ていません

1. K1 (ふつう形) + ので + K2
Pada dasarnya kata hubung の で digunakan untuk menunjukkan sebab akibat secara
objektif. “Sebab” dijelaskan di bagian kalimat 1 (anak kalimat), sedangkan “akibat”
dijelaskan di bagian kalimat ke-2 (pokok kalimat). Adapun penggunaan の で lebih lembut
daripada から, sehingga tepat untuk digunakan meminta ijin, persetujuan, dll kepada lawan
bicara. Perlu diketahui, karena bersifat lebih lembut maka ので tidak cocok digunakan ketika
memberi perintah.

*Rumus:

K1 (ふつう形) + ので + K2
(Karena..., …)

K. Kerja = (食べる・食べない・食べた・食べなかった) + ので

K. Sifat い = (寒い・寒くない・寒かった・寒くなかった) + ので

K. Sifat な =*(元気) だ + なので


(元気じゃない・元気でした・元気じゃなかった) + ので

K. Benda =*(学生) だ + なので


(学生じゃない・学生だった・学生じゃなかった) + ので

*Contoh kalimat:

 あのけいたい電話は少し高いので、買いません。
よるおそ
 明日は漢字試験があるので、夜遅くまで勉強します。
に ん き
 ギターが上手なので、人気があります。
 日曜日なので、家で寝たいです。

2. Anak kalimat yang mengandung kata tanya (ふつう形) + か + Pokok kalimat


Pola kalimat ini digunakan saat anak kalimat mengandung kata tanya dan berperan seperti
sebuah kata benda (seperti menjadi subjek, objek, dll) dalam kalimat majemuk. Harus
diperhatikan bahwa predikat dalam anak kalimat tersebut berupa bentuk biasa (ふつう形)
dan dibubuhkan か dibelakangnya, selain itu biasanya subjek pada anak kalimat ditunjukkan
dengan partikel が. Adapun contoh kata tanya yang telah dipelajari seperti なに、どこ、いつ、
だれ、なんじ、どの、なんで、など...

*Rumus:

Anak kalimat yang mengandung kata tanya ( ふ つ う 形 ) + か + Pokok


kalimat

*(K. Sifat な dan K. benda) だ + か


*Contoh kalimat:

 昨日、だれが来たか、しっていますか。
 試験が何時に終わるか、教えてください。
 どの料理がおいしいか、ぜんぜんしりません。
 いつがしめきりか、かくにんしてください。
 なんでソロへ行くか、まだ考えていません。

3. Anak kalimat yang tidak mengandung kata tanya ( ふ つ う 形 ) + か ど う か + Pokok


kalimat

Pola kalimat ini digunakan saat anak kalimat yang tidak mengandung kata tanya berperasn
seperti sebuah kata benda (seperti menjadi subjek, objek, dll) dalam kalimat majemuk.
Harus diperhatikan bahwa predikat dalam anak kalimat tersebut berupa bentuk biasa (ふ

*Rumus:

Anak kalimat yang mengandung kata tanya (ふつう形) + かどうか + Pokok


つう形) dan dibubuhkan “かどうか” dibelakangnya, selain itu seperti pola kalimat nomor 2
biasanya subjek pada anak kalimat ditunjukkan dengan partikel が.

*Contoh kalimat:
さ ん か
 サッカーの試合に参加するかどうか、まだきめていません。
りょこう かくにん
 旅行するかどうか、あとで確認します。
ごうかく
 彼が試験に合格できるかどうか、ぜんぜんしりません。
しん ぱ い
 N5 と N4 の漢字が覚えられるかどうか、心配しています。

4. まだ + K. Kerja ていません

Pola kalimat ini menunjukkan suatu hal/aksi yang belum terjadi/dilakukan oleh subjek/topik.

*Rumus:

まだ + K. Kerja ていません

… Masih belum…
*Contoh kalimat:

 まだ勉強していません。
 まだ食べていません。

 まだ分かっていません。

 まだ決めていません。
 お金をまだおろしていません。

You might also like