You are on page 1of 2

SURAT PERJANJIAN JUAL BELI

Nomor : 010/ SPJB /MSI /X/ 2023

Pihak-pihak tersebut dibawah ini :

I. PT. Maju Sukses Internusa, beralamat di Jl. Krakatau No.946/3996, RT. 012 RW.005
17 Ilir, Kec. Ilir Timur 1 Palembang, diwakili Fitri Eriyani, sebagai penjual, selanjutnya
disebut sebagai PIHAK PERTAMA.

Dan

II. Percetakan Dzaky Barokah, beralamat di Jl. Letnan Muchtar Saleh, Kayuagung, Ogan
Komering Ilir diwakili Darmawan Agung Mr Direktur Utama, sebagai pembeli,
selanjutnya disebut sebagai PIHAK KEDUA.

Telah sepakat menandatangani Perjanjian Jual-Beli (“Perjanjian”) dengan ketentuan sebagai


berikut :

PASAL 1
BARANG, HARGA & GARANSI

1. MESIN dengan perincian sebagai berikut :


Jumlah : 1 UNIT
Model : XAVA XP600

2. Harga Barang : Rp. 65.000.000,-


Uang Muka (50%) : Rp. 30.000.000,-

PASAL 2
TATA CARA PEMBAYARAN

1. Uang muka yang sudah diterima oleh Pihak Pertama tidak bisa ditukar kebarang lain
atau dibatalkan. Jika terjadi pembatalan dari Pihak Kedua maka uang muka tersebut
dianggap sebagai ganti rugi kepada Pihak Pertama.

2. Pelunasan sebesar Rp 35.000.000 akan dibayarkan setelah mesin selesai diinstall oleh
Teknisi, mesin sudah dalam posisi running dan siap untuk produksi.

3. Pembayaran dapat dilakukan dengan tunai atau ditransfer ke mata uang Rupiah:
A.N : BUDIMAN
A.C : 1140342609
BANK : BCA

PT.Maju Sukses Internusa


Distributor Printer and Consumable Digital Print
Jl. Krakatau No.946/3996 RT. 12 RW. 005
17 Ilir, Kec. Ilir Timur 1 Palembang
Sumatera Selatan – Indonesia
PASAL 3
KETERLAMBATAN PEMBAYARAN

1. Apabila terjadi keterlambatan pembayaran dari PIHAK KEDUA yang disebabkan oleh
alasan apapun sehingga tidak sesuai dengan isi dari pasal 2, maka PIHAK PERTAMA
akan memberikan waktu paling lambat 3 (tiga) hari kerja kepada PIHAK KEDUA untuk
melakukan pembayaran sesuai dengan kesempatan yang tertera dipasal 2.

2. Apabila setelah lewat dari 3 (tiga) hari kerja masih belom ada pembayaran dari PIHAK
KEDUA, maka dari itu PIHAK PERTAMA berhak untuk melakukan penarikan mesin.

3. Apabila dalam waktu 1 (satu) bulan setelah dilakukan penarikan mesin oleh PIHAK
PERTAMA, belom ada pembayaran dari PIHAK KEDUA maka dianggap PIHAK KEDUA
membatalkan pembelian mesin tersebut dan segala bentuk jenis pembayaran yang
telah dibayarkan untuk PIHAK PERTAMA sebelumnya tidak akan dikembalikan.

PASAL 4
KETENTUAN GARANSI

1. Garansi mesin 1 (satu) tahun seperti Mainboard dan Software. Kecuali part yang dilalui
tinta seperti Printhead, Ink pump, Selang, dan celenoid tidak termasuk dalam garansi
mesin.

2. Garansi mesin berlaku selama pemakaian tinta MSI, dan jika diketahui customer
memakai tinta lain diluar MSI maka Garansi mesin hangus.

PASAL 5
PENUTUP

1. Perselisihan atas penafsiran dan pelaksanaan isi dan maksud perjanjian ini akan
diselesaikan secara musyawarah, jika perselisihan tidak dapat diselesaikan secara
musyawarah, maka para pihak akan membawa permasalahannya ke Pengadilan Negeri
Sumatera Selatan.

2. Perjanjian ini dibuat dalam 2 (dua) rangkap, masing-masing ditandatangani diatas


materai, setelah dibaca dan dimengerti isinya, sehingga mengikat kedua belah pihak .

Palembang, Oktober 2023


PIHAK PERTAMA, PIHAK KEDUA,

FITRI ERIYANI DARMAWAN AGUNG


PT.Maju Sukses Internusa
Distributor Printer and Consumable Digital Print
Jl. Krakatau No.946/3996 RT. 12 RW. 005
17 Ilir, Kec. Ilir Timur 1 Palembang
Sumatera Selatan – Indonesia

You might also like