You are on page 1of 3

Kata sambutan ketua panitia Natal

Syalom, selamat pagi salam sejahtera untuk kita semua

Pertama-tama kita ucapkan puji dan syukur kepada Tuhan Yesus Kristus, juruselamat kita.

Yang mana pada pagi hari ini kita dapat berkumpul bersama dalam perayaan Natal bersama keluarga
besar SMA Negeri 1 banama tingang.

Yang terhormat:

Kepala sekolah SMA Negeri 1 BT

1. SMAN 2 BT.

2. SMKN 1 BT

3. SMKN 2 BT

4. SMPN 1 BT

5. SMPN 5 BT

6. KEPSEK BESERTA DEWAN GURU SDN 1 BAWAN

7. Kepsek beserta staf SDN 2 bawan.

8. KOMITE SMAN 1 BT.

9. KORWILCAM Bidang Pendidikan Kecamatan Banama Tingang BESERTA STAF

10. CAMAT BT BESERTA STAF

11. KADES BAWAN BESERTA ISTRI

12. KETUA RESORT BAWAN BESERTA ISTRI

13. PENDETA GPDI BAWAN

14. PENDETA GPT BAWAN

15. PENDETA PELAYANAN

16. KEPALA PUSKESMAS BAWAN BESERTA PEGAWAI.

17. KAPOLSEK BT BESERTA STAF


18. DANRAMIL BT BESERTA STAF

19. DAMANG BT BESERTA ISTRI

20. KEPALA PERKEBUNAN/PERTANIAN BT BESERTA STAF

21. KETUA BPD Ds. BAWAN BESERTA STAF

22. MAHASISWA PPG ( Di bawan )

Dan para tamu undangan sekalian.

Saya ucapankan selamat datang dan saya ucapankan terimakasih kepada Bpk/ibu, kepada para tamu
undangan, dan Saudara/saudari sekalian yang telah hadir dan meluangkan waktunya untuk menghadiri
ibadah dan perayaan natal bersama keluarga besar SMA Negeri 1 BT.

Saya secara pribadi ingin mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh rekan-rekan
panitia atas kerjasamanya selama ini. Kami juga panitia berterima kasih kepada semua yang hadir di
tempat ini.

Disadari atau tidak disadari, pasti selama perjuangan mengadakan perayaan Natal ini, banyak suka dan
duka, mungkin lebih dari itu. Mungkin terjadi kesalah pahaman, di antara kita panitia dan teman-teman,
Baik perbedaan pendapat, ketersinggungan, ada sikap atau perilaku, maupun kata, dan pembicaraan
yang tidak baik.

Namun kita tau itu timbul karena adanya semangat yang berbeda-beda, oleh sebab itu, kita tinggalkan
itu semua dan bersukacita untuk merayakan hari kelahiran juruselamat kita yaitu Yesus Kristus

Adapun jumlah dana yang terkumpul baik dari persembahan ibadah setiap hari Jum'at, Dana khusus dari
Sekolah SMAN 1 BT, Dana dari pegawai SMAN 1 BT dan Dana dari Seluruh siswa/i SMAN 1 BT.

Yang Berjumlah Rp. 11.550.000;

Sebelum saya mengakhiri kata sambutan saya pada pagi hari ini, saya selaku ketua panitia, mohon maaf
yg sebesar-besarnya kepada semua yang hadir di tempat ini, jika belum merasa puas dalam pelayanan
suasana acara, dan fasilitas, maupun kata-kata yang tidak berkenan di hati Bpk/ ibu, saudara / saudari
sekalian.

Dan tema kita pada Tahun ini yaitu


Tema

“ KEMULIAAN BAGI ALLAH DAN DAMAI SEJAHTERA DI BUMI "

(Bdk. LUKAS 2 : 14 )

Dan kami mengangkat sub temanya yaitu

Sub Tema

“ BERSAMA KITA WUJUDKAN KEDAMAIAN DAN KESEJAHTERAAN DI LINGKUNGAN SMAN-1 BANAMA


TINGANG DEMI KEMULIAAN NAMA TUHAN"

Akhir kata, kami atas nama panitia Natal keluarga besar SMA Negeri 1 BT mengucapkan selamat Natal
25 Desember 2023 dan menyambut Tahun Baru 1 Januari 2024, Tuhan Yesus Memberkati kita semua
Terimakasih.

You might also like