You are on page 1of 86

CARA MEMBUAT AKUN SUREL

Surel adalah singkatan dari surat elektronik atau biasa juga kita kenal
dengan sebutan email. Pada umumnya, surat elektronik bermanfaat untuk berkirim
pesan kepada sesama pengguna surel.
Di era digital seperti saat ini, surel memiliki banyak sekali manfaat untuk
membantu seseorang melakukan segala hal. Surel bisa digunakan dalam dunia
profesional, pemasaran, dan lain sebagainya.
Surel adalah adalah singkatan dari surat elektronik atau electronic mail yang
biasa kita kenal sebagai email. Surel merupakan cara untuk mengirim serta
menerima pesan melalui jaringan internet.
Dilansir dari buku Mahir dan Terampil Berkomputer oleh Lia Kuswayatno,
surel adalah suatu cara untuk mengirimkan pesan atau informasi dalam format data
elektronik yang dikirim melalui internet. Adapun penggunaan web yang cukup sering
digunakan di diantaranya Gmail, Yahoo Mail dan Hotmail.
Di era teknologi informasi yang sudah canggih seperti sekarang ini,
penggunaan surel begitu populer, baik untuk percakapan sehari-hari maupun dunia
profesional. Email bisa memudahkan banyak orang untuk saling berkirim pesan ke
seluruh dunia dengan cepat dan mudah.
Syarat untuk bisa mengirim surel hanya device, koneksi internet, dan alamat
surel dari orang yang kamu tuju. Kamu tinggal menulis pesan apa yang ingin
disampaikan, lalu mengirimnya hanya dengan satu kali klik.
Fungsi Surel Pada umumnya, fungsi dari surel adalah untuk mengirim pesan
dari satu orang ke orang lainnya. Cara ini tentu jauh lebih mudah dibanding harus
mengirim selembar kertas surat melalui kantor pos.
Akan tetapi, fungsi surel sebenarnya jauh lebih banyak dari hanya sekadar
mengirim pesan antar orang. Surel mampu memberikan banyak fungsi yang akan
memudahkan kehidupan kita sehari-hari, berikut adalah beberapa fungsi surel.
1. Mengirim dan Menerima Pesan
Dilansir dari buku Bisnis Online SMK/MAK Kelas XI oleh Windu Mahmud, fungsi
utama adalah untuk mengirim dan menerima pesan. Berbeda dengan media
sosial lainnya seperti WhatsApp yang bisa melakukan panggilan, surel hanya
bisa mengirim pesan dalam bentuk teks saja. Dengan surel, kamu bisa mengirim
pesan secara praktis dan cepat. Email juga tidak akan menghabiskan banyak
biaya untuk bisa saling berkirim pesan.
2. Mengirim dan Menerima File
Pada awalnya, fungsi dari surel hanya untuk mengirim dan menerima pesan teks
saja. Seiring dengan berjalannya waktu, surel menambah berbagai fitur lainnya,
salah satunya bisa mengirim file.
Dalam surel, kamu bisa mengirim file dokumen, foto, atau berbagai file lainnya
hanya dengan mengklik tombol attachment yang tersedia. Oleh karena itu, email
sering digunakan dalam dunia profesional untuk memudahkan pekerjaan.
3. Identitas Diri
Dilansir dari buku Kewirausahaan Generasi Milenial Berbasis Digital oleh
Rachmad Hidayat, dkk, email atau surel juga berfungsi sebagai identitas diri.
Untuk sebuah smartphone, biasanya akan selalu menggunakan email agar bisa
menggunakan fitur-fitur secara maksimal.
Selain itu, email juga sering digunakan ketika kita mendaftar atau sign in di
sebuah aplikasi. Kita bisa memasukkan email sebagai syarat identitas agar bisa
memasuki sebuah aplikasi.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 1


Surel juga menjadi identitas yang wajib untuk kamu yang sedang melamar
pekerjaan. Kamu bisa menggunakan email untuk mewakili dirimu dalam melamar
sebuah pekerjaan di perusahaan tertentu.
4. Media Pemasaran
Saat ini memasarkan produk juga bisa dilakukan dengan memanfaatkan surel
yang disebut dengan email marketing. Metode ini sering dilakukan karena
banyak orang yang memiliki kebiasaan mengecek email-nya setiap hari.
Email marketing adalah salah satu metode pemasaran digital yang dilakukan
dengan cara mengirim email ke pelanggan. Isi email yang dikirim bisa berupa
informasi dari produk yang ditawarkan.
Selain itu, email marketing juga bisa dijadikan media yang tepat untuk
menciptakan hubungan yang baik dengan pelanggan. Oleh karena itu, saat ini
banyak perusahaan yang memanfaatkan email sebagai media pemasaran yang
efektif.

Cara Membuat Akun Gmail

Membuat akun Gmail baru tidak sulit untuk diterapkan. Kamu bisa
menggunakan laptop ataupun HP dalam membuatnya. Selain itu, kamu hanya perlu
mengikuti langkah-langkah pada panduan yang tertera untuk memiliki email.
Salah satu platform email yang ada di internet, dan yang paling banyak
digunakan adalah Gmail. Menilik berbagai fungsnya, tidak heran mempunyai akun
email sudah menjadi salah satu kewajiban untuk setiap orang di zaman sekarang ini,
apalagi bagi orang-orang yang selalu bersentuhan dengan internet.
Membuat akun Gmail menjadi salah satu keharusan di era digital ini. Tidak
hanya untuk saling mengirim pesan dengan orang lain, email juga harus dimiliki
ketika kamu ingin membuat akun media sosial. Bahkan kamu harus punya akun
Gmail untuk bisa menggunakan ponsel berbasis Android.
Cara membuat akun Gmail baru di laptop atau komputer biasanya sangat
mudah untuk kamu ikuti. Cara membuat akun Gmail baru di laptop ini sebenarnya
tidak berbeda jauh dengan cara membuat email bila menggunakan HP. Berikut cara
membuat akun Gmail baru lewat laptop atau komputer:
1. Masukkan alamat www.gmail.com pada web browser.
2. Kemudian, klik create an account, sebuah kotak akan terbuka.
3. Isi data diri dengan lengkap. Pada isian setelah nama, kamu bisa memilih
nama untuk username.
4. Jika ternyata terdapat tulisan “That username is taken. Try another.” Itu
tandanya orang lain telah memakai username yang kamu pilih. Kamu bisa
mengakalinya dengan menambah angka.
5. Lalu, isi semua kolom yang belum terisi dengan data yang benar.
6. Setelah itu, klik “Next Step”, akan muncul agreement, atau kotak persyaratan,
klik pada “I Agree”.
7. Kamu telah memiliki akun Gmail sekarang.
Cara membuat email baru di Gmail memang tidaklah susah. Apalagi, kamu
hanya perlu mengikuti panduan untuk menyelesaikannya tanpa perlu repor-repot
secara langsung saat sudah akan mendaftar. Dengan memiliki akun email, kamu
tentunya sudah bisa menikmati berbagai fungsi dari email tersebut.
BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 2
Cara Membuat Akun Yahoo Mail

Email Yahoo sangat banyak digunakan untuk berbagai keperluan di dunia maya,
selain mendapatnya secara gratis email Yahoo juga secara otomatis akan mendaftar
langsung ke layanan Yahoo Messenger untuk melakukan chatting.
1. Masuk ke halaman pendaftaran yahoo
disini login.yahoo.com/account/create.
2. Isi data diri kalian. Lalu klik “Lanjutkan”

3. Akan muncul laman verifikasi nomor HP seperti dibawah ini. Klik


“Kirimi Saya Kode Verifikasi Via SMS”

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 3


4. Kode akan dikirim ke SMS, lalu akan terlihat laman untuk mengisi
kode sperti dibawah ini.

5. Buka HP kalian, lalu cek SMS dari Yahoo. Catat kode verifikasi
yang kalian dapat. Kode biasanya 6 digit.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 4


6. Balik kehalaman tadi, masukkan “kode verifikasi” tadi dikolom
yang diminta. Lalu klik “Verifikasi”.

7. Jika kode verifikasi benar, maka akan muncul halaman seperti


gambar dibawah ini. Ini artinya akun email yahoo sudah berhasil
dibuat. Lalu, klik “lanjutkan”.

8. Pemdaftaran Yahoo berhasil, kalian sudah bisa menulis dan


menerima pesan melalui email yahoo baru kalian tsbt.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 5


A. Mengirim Email
1. Cara Mengirim Email Melalui Akun Gmail
 Login terlebih dahulu ke Gmail di https://mail.google.com/

 Masukkan Username dan Password, kemudian klik masuk, lalu tunggu


loadingnya sebentar hingga anda sampai di halaman Dashbor Gmail
 Pada dashbor gmail, Klik Tulis

 Isi emailnya dengan petunjuk seperti gambar berikut

Berikut emot yang tersedia

Jika ingin melampirkan File, klik pada lampiran

 Setelah selesai, Klik tombol Kirim

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 6


2. Cara Mengirim Email Melalui Akun Yahoo
Satu hal yang perlu diperhatikan ketika hendak mengirim email adalah
mempersiapkan alamat email target. Itu wajib ya, kalau kita tidak mempunyai
alamat emailnya nanti email mau dikirim ke siapa ? oke, saya anggap alamat
email sudah Anda siapkan, selanjutnya tinggal Anda ikuti langkah-langkah
dibawah ini.
1) Masukkan Email dan Password

Setelah semua kolom terisi sekarang klik Sign In.


2) Klik Compose

Letak compose ada di sebelah pojok kiri atas, dan ada icon pensil disana,
mengindikasikan kalau menu tersebut digunakan untuk menulis atau
mengirim email.
3) Isi Kolom To, CC, BCC dan Subject

Cukup mengisi To dan Subject saja sebenarnya email Anda akan terkirim
dengan selamat, namun rasanya kurang jika pada kolom CC dan BCC
masih kita kosongi. Untuk Anda yang bingung bagaimana cara mengisi CC
dam BCC berikut penjelasan singkatnya.
CC : Kepanjangan dari Carbon Copy yang artinya digunakan untuk
menuliskan kepada siapa saja email ini dikirim, bedanya dengan kolom
kepada, pada kolom cc ini kita bertujuan untuk memberitahukan kepada
siapa saja email ini nantinya akan dikirimkan, misalnya selain Emon, ada
juga si Abdel.
BCC : BCC atau Blind Carbon Copy, Hampir sama persis dengan CC
namun bedanya kalau BCC ini bersifat privat artinya yang dikirimi email
BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 7
tidak tahu siapa saja yang mendapatkan email selain dirinya, kalau yang
CC tadi kan si penerima email tahu, siapa saja yang mendapat email
serupa.
Jika masih bingung memahami istilah diatas tidak apa-apa, silahkan skip
atau kosongi saja kedua kolom tersebut.
4) Klik Pada Icon Lampiran

Letak icon lampiran persi ada di sebelah kanan Tomobol Send, iconnya
berbentuk seperti peniti, lebih jelasnya silahkan lihat screenshot diatas.
5) Pilih File Tugas atau File Apapun yang Akan Dikirim

Dalam contoh ini saya akan mengirim sebuah Foto Lucu. Anda juga bisa
mengirim file lebih dari satu, tinggal blok semua file yang ingin dikirim lalu
klik Open.
6) Klik Tombol Send

Jika semua file sudah terupload dengan sempurna, maka selanjutnya


tinggal Anda klik Send atau Kirim.

7) Cek Folder Sent

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 8


Untuk mengecek apakah email yang Anda tulis beserta lampiran filenya
terkirim atau tidak silahkan cek di Folder Sent, jika disana ada riwayat
pengiriman maka Email sudah dipastikan terkirim.

 Latihan Gmail
1. Bukalah web browser kemudian masuklah pada situs www.gmail.com dan
lakukan Log in untuk masuk akun Email yang sudah anda buat.
2. Kirimlah file gambar, file format (PDF, DOC, XLS) yang sudah pernah ada
download pada latihan sebelumnya.
3. Tanyakan pada teman disampingmu alamat Email-nya, kemudian kirimlah
file-file diatas pada teman disampingmu secara bergantian.
4. Pastikan email yang anda tulis benar sehingga file yang anda kirim atau yang
teman anda kirim masuk ke email tujuan.
5. Jika anda sudah menerima kiriman dari teman anda, kemudian unduh/
download file kiriman teman anda tersebut.

 Latihan Yahoo
1. Carilah sebuah gambar artis favorit anda kemudian download
2. Kemudian proses selanjutnya anda lakukan pengiriman berikut:
- File yang sudah anda unduh/download dari kiriman teman anda tadi ke
akun email yahoo ada sendiri yang telah anda buat.
- Foto yang artis yang kalian unduh
3. Kemudian cek kiriman anda pada akun email yahoo tersebut, pertama
dengan cara log in pada akun email yahoo anda. Dan cek pada menu inbox/
kotak masuk.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 9


KEYWORD

Menargetkan kata kunci (keyword) yang


tepat pada artikel sangat penting untuk
membantu website mudah ditemukan di
mesin pencarian. Kata kunci juga sangat
berpengaruh terhadap kualitas SEO. Dan
hal ini juga penting kamu pahami walaupun
kamu menggunakan Jasa SEO agar kamu
tahu keyword yang kamu target sudah
sesuai target market kamu.
Di saat membuat artikel, langkah pertama yang perlu kamu lakukan yaitu
menentukan kata kunci yang sesuai dengan topik artikel. Untuk menemukan kata
kunci yang tepat, ada beberapa tools yang dapat membantu kamu.
Berikut tools untuk menemukan kata kunci:
1. Google Keyword Planner
Google Keyword Planner merupakan salah satu tools yang dimiliki oleh Google
untuk mencari kata kunci. Google Keyword Planner dapat memperlihatkan
tingkat popularitas dari beberapa kata kunci yang sedang trend.
Cara kerja Google Keyword Planner:
a. Masukkan Kata Kunci Baru
Sebelum menemukan kata kunci yang tepat, masukkan beberapa ide kata
kunci baru yang akan kamu pakai. Google Keyword Planner akan
menampilkan jumlah rata-rata pencarian setiap bulan dari kata kunci tersebut.
Kamu bisa mengatur jumlah pencarian berdasarkan waktu yang kamu
inginkan, seperti : “last month” , “last 7 days” atau “last 12 months”
b. Analisa Hasil Penelusuran Kata Kunci
Berdasarkan jumlah rata-rata pencarian setiap bulannya, kamu bisa
membandingkan antara satu kata kunci dengan kata kunci lainnya. Hal ini
akan mempermudah kamu memilih kata kunci yang paling banyak dicari
setiap bulannya.
Perhatikan contoh pencarian kata kunci di bawah ini:

Pada gambar diatas kamu dapat melihat perbandingan hasil riset dari kata
kunci “belajar seo” dan “tips SEO”. Ternyata jumlah rata-rata pencarian
diantara kedua kata kunci tersebut lebih banyak yang mencari “belajar seo”
daripada “tips SEO”.
Oleh karena itu lebih disarankan menggunakan kata kunci “belajar SEO”
daripada “tips SEO” karena lebih banyak pembaca yang mencarinya.
2. KWFinder
Hampir sama dengan Google Keyword Planner, KWFinder juga dapat
digunakan untuk mencari kata kunci yang tepat. KWFinder juga akan menelusuri

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 10


beberapa kata kunci berdasarkan jumlah rata-rata pencarian setiap bulan dari
sebuah kata kunci.
KWFinder cukup lengkap untuk memenuhi kebutuhan kamu dalam menemukan
kata kunci. Namun untuk versi yang free, fitur yang disediakan terbatas. Kamu
perlu meng-upgrade akun ke premium untuk melihat fitur yang lebih lengkap.
Cara Kerja KWFinder:
a. Masukkan Kata Kunci Baru
Sebelum mendapatkan kata kunci yang tepat, kamu perlu menyediakan kata 1
kata kunci baru untuk artikel kamu.
b. Analisa Hasil Penelusuran Kata Kunci
KWFinder akan menampilkan jumlah rata-rata pencarian setiap bulan dari
kata kunci yang kamu masukkan dan beberapa kata kunci lain yang saling
berhubungan.
Perhatikan contoh hasil penelusuran kata kunci di bawah ini:

Pada gambar diatas kamu dapat melihat hasil riset dari kata kunci “tips seo”
dan beberapa kata kunci lain. Tetapi jumlah rata-rata pencarian setiap
bulannya, kata kunci “belajar seo” lebih banyak yang daripada “tips SEO”.
Oleh karena itu lebih disarankan menggunakan kata kunci “belajar SEO”
daripada “tips SEO” karena lebih banyak pembaca yang mencarinya.
3. Google Suggest
Cara lain untuk menemukan kata kunci yang tepat yaitu dengan
menggunakan Google Suggest. Cara ini paling mudah untuk dilakukan. Tinggal
memasukkan kata kunci pada kotak pencarian Google.
Google akan menampilkan beberapa kata kunci yang sering digunakan oleh
pengguna Google.
Perhatikan contoh dibawah ini:

Dari ketiga cara diatas, yang manakah yang menjadi favorit kamu untuk mencari
kata kunci? Atau kamu punya cara lain yang biasa kamu lakukan untuk
menemukan kata kunci?
Cara Riset untuk Bisnis Lokal
Apabila bisnismu berfokus pada daerah tertentu, ada baiknya menggunakan
metodde local riset keyword.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 11


Digital Marketing : Pengertian dan Jenis Strategi Penerapan Bisnis
Apa itu digital marketing? Pengertian digital marketing adalah suatu
strategi pemasaran menggunakan media digital dan internet. Apakah Anda pernah
melihat suatu brand atau produk perusahaan yang melakukan digital
campaign atau kampanye online?
Atau mungkin Anda juga pernah melihatnya melalui website dan social media suatu
perusahaan?
Belakangan ini semua hal tersebut tentu saja sering Anda lihat. Hal-hal demikian
disebut dengan istilah digital marketing.
Konsep dan penerapan digital marketing adalah hal yang dilakukan untuk
mendongkrak penjualan produk dari suatu brand.
Seiring dengan kemajuan teknologi, tren di dunia bisnis juga semakin bervariasi.
Salah satunya adalah tren digital marketing.
Lalu, sepenting apakah sebuah digital marketing diterapkan dalam bisnis yang
menjual produk-produk tertentu?
Untuk menjawab pertanyaan itu Anda bisa menyimak penjelasan di bawah ini agar
memahaminya secara jelas.
Apa Itu Digital Marketing (DM)?
Pengertian digital marketing adalah suatu kegiatan pemasaran atau promosi
sebuah brand atau produk menggunakan media digital atau internet.
Tujuan digital marketing adalah untuk menarik konsumen dan calon konsumen
secara cepat.
Seperti yang kita tahu, penerimaan teknologi dan internet di masyarakat sangat
luas sehingga tidak heran kegiatan pemasaran secara digital dijadikan pilihan
utama oleh perusahaan-perusahaan.
Akibatnya, perusahaan saling berkompetisi membuat konten yang menarik untuk
ditampilkan dalam pemasarannya di dunia maya.
Beberapa contoh teknik pemasaran yang termasuk dalam digital marketing adalah
SEO (Search Engine Optimization), periklanan online seperti FB ads dan Google
Ads, promosi media cetak, iklan televisi dan radio, billboard elektronik, email
marketing, mobile marketing, dan lainnya.

Pengertian Digital Marketing Menurut Para Ahli


Tentunya para ahli dalam digital marketing memiliki definisi masing-masing.
Adapun pengertian digital marketing menurut para ahli adalah sebagai berikut, apa
saja itu?
1. Ridwan Sanjaya & Josua Tarigan (2009)
Digital marketing adalah kegiatan pemasaran termasuk branding yang
menggunakan berbagai media.
Sebagai contoh yaitu blog, website, e-mail, adwords, dan berbagai macam
jaringan media sosial.
2. Kleindl dan Burrow (2005)
Pengertian digital marketing adalah suatu proses perencanaan dan
pelaksanaan dari konsep, ide, harga, promosi dan distribusi.
Secara sederhana dapat diartikan sebagai pembangunan dan pemeliharaan
hubungan yang saling menguntungkan antara konsumen dan produsen.
3. Heidrick & Struggles (2009)
Digital marketing menggunakan perkembangan dunia digital untuk melakukan
periklanan yang tidak digembar-gemborkan secara langsung akan tetapi
memiliki efek yang sangat berpengaruh.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 12


Kelebihan Digital Marketing
Banyaknya digital marketing yang dipakai oleh perusahaan-perusahaan,
membuktikan bahwa ini memiliki banyak kelebihan dan manfaat yang dapat
diperoleh, apa saja itu?
Berikut beberapa kelebihan dari pemasaran digital dibandingkan dengan
pemasaran konvensional.
1. Kecepatan Penyebaran
Strategi pemasaran dengan menggunakan media digital dapat dilakukan
dengan sangat cepat, bahkan dalam hitungan detik.
Selain itu, DM juga dapat diukur secara realtime dan tepat.
2. Kemudahan Evaluasi
Dengan menggunakan media online, hasil dari kegiatan pemasaran dapat
langsung diketahui.
Informasi seperti berapa lama produk Anda ditonton, berapa banyak orang
yang melihat produk Anda, berapa persen konversi penjualan dari setiap iklan
dan sebagainya.
Setelah mengetahui informasi-informasi macam itu, selanjutnya Anda dapat
melakukan evaluasi mana iklan yang baik dan buruk.
Sehingga Anda dapat memperbaiki untuk periode berikutnya.
3. Jangkauan Lebih Luas
Kelebihan berikutnya yaitu jangkauan geografis dari DM yang luas.
Anda dapat menyebarkan brand atau produk ke seluruh dunia hanya dengan
beberapa langkah mudah dengan memanfaatkan internet.
4. Murah dan Efektif
Dibandingkan dengan pemasaran tradisional, tentu saja digital marketing jauh
lebih murah dan efektif.
Biaya anggaran yang yang dihemat dapat sampai 40%, hal tersebut
menurut Gartner’s Digital Marketing Spend Report.
Selain itu, survey juga menunjukkan bahwa 28% pengusaha kecil akan
berpindah ke digital karena terbukti lebih efektif.
5. Membangun Nama Brand
Digital marketing membantu Anda membangun nama brand dengan baik.
Eksistensi dunia maya dengan keberadaan brand Anda sangat penting karena
orang akan melakukan pencarian online sebelum membeli produk Anda.

Jenis Digital Marketing


1. Website
Website sangat berperan dalam menunjukkan profesionalisme perusahaan,
membantu konsumen mengetahui bisnis Anda, promosi yang hemat dan media
bisnis yang mudah.
2. Search Engine Marketing
Upaya untuk membuat website perusahaan mudah ditemukan dalam sistem
mesin pencari.
Search Engine Marketing terbagi atas Search Engine Optimization
(SEO) dan Search Engine Marketing (SEM).
SEO dilakukan sendiri dengan waktu yang lebih lama dan murah sedangkan
SEM berbayar tetapi lebih cepat.
3. Social Media Marketing
Edarkan platform di media sosial seperti Facebook dan Twitter karena dapat
dilakukan dengan biaya yang minim bahkan gratis.
Ini tentu saja dapat meningkatkan brand perusahaan.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 13


4. Online Advertising
Media promosi melalui internet dengan berbayar. Ini dapat mendapatkan
konsumen lebih cepat dan memuaskan namun terbilang lebih mahal
dibandingkan jenis yang sebelumnya.
5. Email Marketing
Anda dapat memberitahu informasi terbaru mengenai promosi yang sedang
berlangsung maupun produk atau jasa terbaru.
6. Video Marketing
Dengan cara ini, Anda dapat langsung menjelaskan tentang bisnis Anda,
menjelaskan produk dan cara menggunakannya serta menampilkan testimonial
pelanggan.

Bagaimana Cara Memulai Digital Marketing?


Setelah mengetahui pengertian apa itu dan beberapa konsep dasar
dari digital marketing, apakah Anda tertarik untuk mencobanya?
Untuk memulai pemasaran menggunakan media digital, terdapat beberapa hal
yang perlu Anda siapkan.
 Pertama, siapkan alat yang digunakan untuk melakukan pemasarannya.
Beberapa alat bantu yang dapat digunakan dalam digital marketing
seperti: website, akun media sosial, identitas brand dan produk, unggahan blog,
jejak online (review, feedback dari pelanggan,dan lain-lain). Dalam dunia digital
marketing, alat bantu ini merupakan aset bagi Anda, jadi uruslah dengan baik.
 Kedua, siapkan konten yang menarik perhatian dan shareable. Konten dapat
berupa foto, video, tulisan atau yang lainnya. Anda juga harus menentukan
tujuan pemasaran dan target pasar yang disesuaikan dengan konten.
 Ketiga, Anda dapat memulai menggunggah dan selanjutnya evaluasi setiap
unggahan di setiap social media yang dimiliki, tentukan mana yang
memberikan feedback dan fokuslah dalam beberapa aset yang
memberikan feedback yang baik bagi bisnis Anda.
 Langkah selanjutnya yang dapat dilakukan adalah masuk dan bergabunglah
dengan forum marketplace public. Usahakan profil bisnis Anda bagus, karena
akan berpengaruh terhadap citra brand.

Strategi Digital Marketing

1. Search Engine Optimization (SEO)


SEO adalah upaya untuk mengoptimasi sebuah situs agar mendapatkan
peringkat teratas dari hasil pencarian.
Untuk menjadi peringkat teratas, Anda perlu memahami bagaimana sistem
mesin pencari.
Media yang dapat digunakan seperti website, blogs dan indografis.
2. Content Marketing
Merencanakan, membuat serta membagikan konten tentang perusahaan.
Hal tersebut untuk menarik pembaca mengetahui bisnis dan memotivasi mereka
untuk menjadi pembeli.
Konten ini dapat dibuat dalam bentuk unggahan blog, media sosial, artikel, e-
book, indografis serta brosur online.
3. Otomatisasi Pemasaran
Otomatisasi Pemasaran merupakan teknik otomatisasi tugas-tugas secara
berulang.
Tugas-tugas seperti alur pekerjaan, susunan unggahan konten serta laporan
kampanye.
BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 14
Otomatisasi ini dapat dilakukan di kanal digital seperti email dan media sosial.
4. Pay-Per-Klik (PPC)
PPC adalah cara untuk mengarahkan traffic ke situs Anda dengan bayaran
setiap kliknya.
Contohnya Google AdWords, Anda bayar lalu mendapatkan slot teratas setiap
pencarian di Google dan dikenakan biaya setiap kliknya.
Selain itu, ada juga Facebook Ads dan Pesan Sponsor LinkedIn
5. Native Advertising
Bentuk konten berbayar yang ditampilkan dalam bentuk yang memiliki kemiripan
dengan konten media dan penempatannya.
Konten yang terlihat dan berfungsi seperti bagian dari media yang terkait.
Contohnya Promoted Post di Instagram dan Facebook.
6. Affiliate Marketing
Affiliate Marketing adalah ketika Anda bermitra dengan layanan atau situs orang
lain untuk membuat komisi dengan merujuk pembaca atau pengunjung ke bisnis
Anda.
Contohnya Hosting video ads dengan Youtube.
7. Sosial Media Marketing
Anda mempromosikan brand dan konten di media sosial seperti Facebook,
Whatsapp, Twitter, Facebook Messenger.
Media sosial merupakan sarana untuk membesar-besarkan brand.
Akan tetapi, pada awalnya fokus saja dulu terhadap satu media sosial untuk
mempersingkat waktu, biaya, tenaga manusia dan ilmu.
Lalu tentukan kepribadian yang Anda gunakan dalam media sosial, seperti
formal atau semi formal.

Berapa Anggaran Digital Marketing?


Mahal atau tidaknya digital marketing tergantung dengan jenis yang digunakan
oleh perusahaan Anda. Jika digital marketing seperti SEO serta konten tentu saja
tidak menghabiskan banyak anggaran.
Akan tetapi, jika digital marketing seperti brosur online serta email tentu saja
memerlukan biaya-biaya tertentu.
Setelah mengetahui tentang pengertian digital marketing, untuk kesuksesan dan
kelancaran bisnis Anda tentu juga harus didukung perencanaan keuangan yang
baik.
Melakukan penghitungan, pelaporan, dan analisa keuangan merupakan kegiatan
pendukung untuk melakukan strategi pemasaran.

Langkah Cara Menyusun Strategi Digital Marketing Yang Baik Dan Efektif
Strategi digital marketing yang baik adalah salah satu kunci kesuksesan bisnis di
era digital saat ini.
Dalam artikel ini, kita akan membahas langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk
menyusun strategi digital marketing yang efektif.

Definisikan Tujuan Bisnis Anda


Langkah pertama dalam menyusun strategi digital marketing yang baik adalah
dengan memahami tujuan bisnis Anda.
Anda perlu menetapkan tujuan jangka pendek dan jangka panjang yang ingin
dicapai oleh bisnis Anda.
Tujuan ini harus spesifik, terukur, dapat dicapai dan relevan dengan bisnis Anda.
Misalnya, apakah tujuan Anda meningkatkan penjualan, meningkatkan brand
awareness atau meningkatkan jumlah pengunjung website?
BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 15
Setelah tujuan bisnis Anda jelas, langkah selanjutnya adalah mengembangkan
strategi yang akan membantu Anda mencapainya.

Kenali Target Audience Anda


Setelah Anda menetapkan tujuan bisnis Anda, langkah selanjutnya adalah
mengenal target audience Anda.
Anda perlu memahami siapa target audience Anda dan apa kebutuhan mereka.
Dalam mengenali target audience, Anda bisa mempertimbangkan faktor usia, jenis
kelamin, pendapatan, hobi dan preferensi lainnya.
Semakin baik Anda memahami target audience Anda, semakin mudah untuk
mengembangkan strategi digital marketing yang tepat untuk mereka.

Pilih Platform Digital yang Tepat


Setelah Anda memahami target audience Anda, Anda perlu memilih platform digital
yang tepat untuk mengkomunikasikan pesan Anda.
Beberapa platform digital yang dapat Anda gunakan adalah media sosial, email
marketing, SEO, PPC, konten pemasaran, dan lain-lain.
Penting untuk memilih platform yang relevan dengan target audience Anda dan
yang paling efektif untuk mencapai tujuan bisnis Anda.

Buat Isi Konten yang Berkualitas


Isi konten yang berkualitas adalah kunci dalam strategi digital marketing yang baik.
Anda perlu membuat konten yang menarik, informatif, dan relevan dengan target
audience Anda.
Konten Anda harus mampu mengedukasi, menghibur atau memberikan solusi
untuk masalah yang dihadapi target audience Anda.
Selain itu, konten Anda harus mudah dibaca dan memiliki format yang menarik.

Gunakan Data untuk Mengukur Keberhasilan


Langkah terakhir dalam menyusun strategi digital marketing yang baik adalah
dengan menggunakan data untuk mengukur keberhasilan.
Anda perlu memantau kinerja kampanye digital Anda secara teratur dan mengukur
apakah Anda telah mencapai tujuan bisnis Anda.
Data yang Anda kumpulkan dapat membantu Anda memahami apa yang bekerja
dan apa yang tidak dalam strategi digital marketing Anda.
Dengan memahami data Anda, Anda dapat membuat perubahan yang diperlukan
dan meningkatkan kinerja kampanye digital Anda.
Dalam kesimpulannya, strategi digital marketing yang efektif membutuhkan
pemahaman yang mendalam tentang target audience, platform digital yang tepat,
dan konten yang berkualitas.
Anda juga perlu menggunakan data untuk mengukur keberhasilan dan melakukan
perubahan yang diperlukan untuk meningkatkan kinerja kampanye digital Anda.
Dengan mengikuti langkah-langkah ini, Anda dapat menyusun strategi digital
marketing yang efektif dan membantu mencapai tujuan bisnis Anda secara efisien.

Implementasikan Beberapa Tips Yang Bisa Bantu Permudah Jalankan


Strategi Digital Marketing Anda Berikut Ini
Terakhir, apa saja itu beberapa tips yang dapat membantu Anda dalam menyusun
strategi digital marketing yang baik? Berikut daftar utamanya:
 Gunakan alat analitik : Alat analitik seperti Google Analytics dapat membantu
Anda memahami bagaimana pengunjung website Anda berinteraksi dengan

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 16


konten Anda. Ini juga membantu Anda mengetahui halaman mana yang paling
banyak dikunjungi dan platform mana yang paling efektif.
 Ciptakan pengalaman yang konsisten : Pastikan pengalaman yang
ditawarkan di semua platform digital Anda konsisten dan menggambarkan
merek Anda dengan baik.
 Berikan nilai tambah : Konten Anda harus memberikan nilai tambah bagi
target audience Anda. Ini dapat berupa informasi yang bermanfaat atau
menghibur.
 Gunakan visual yang menarik : Visual seperti gambar atau video dapat
membantu menarik perhatian target audience Anda dan meningkatkan
keterlibatan mereka.
 Pelajari dari pesaing : Pelajari strategi digital marketing dari pesaing Anda
dan identifikasi apa yang mereka lakukan dengan baik dan yang bisa Anda
pelajari dan terapkan dalam bisnis Anda.
Dengan mengikuti langkah-langkah ini dan menerapkan tips tambahan, Anda dapat
menyusun strategi digital marketing yang baik dan membantu mencapai tujuan
bisnis Anda.
Ingatlah bahwa strategi digital marketing adalah proses yang berkelanjutan, dan
perlu terus ditingkatkan dan diperbarui seiring berjalannya waktu.

Kesalahan Umum Pada Digital Marketing


Banyaknya kemudahan yang ditawarkan oleh konsep pemasaran digital memang
menggiurkan.
Tetapi penting untuk Anda perhatikan bahwa ada beberapa kesalahan seperti di
bawah ini yang harus dihindari saat menjalankan konsep pemasaran digital agar
bisnis Anda dapat berjalan sesuai dengan rencana pemasaran.
1. Strategi yang Tidak Tepat Sasaran
Strategi dan perencanaan merupakan sebuah langkah awal untuk menentukan
arah sebuah bisnis.
Apalagi di era digital seperti saat ini, tren begitu mudah berubah dari waktu ke
waktu, sehingga kebutuhan dan keinginan konsumen semakin beragam setiap
hari.
Biasanya beberapa marketer bertekad untuk mendapatkan cakupan konsumen
yang banyak, sehingga kerap serampangan dalam memilih target pasar.
Hal ini yang akan menyulitkan proses digital marketing terlebih dalam proses
analisa audiens yang menjangkau produk Anda.
Sebelum mengenalkan produk maupun jasa kepada masyarakat secara luas,
Anda harus menentukan tujuan dan rencana pemasaran produk tersebut.
Pastikan bahwa strategi pemasaran yang Anda rancang sudah spesifik, tepat
sasaran, dan dapat dijangkau dengan mudah oleh target pasar.
2. Memahami Calon Konsumen
Bisnis yang sedang dijalani harus mampu menjadi solusi atas kebutuhan
konsumen.
Namun, masih ada banyak pebisnis yang mengabaikan hal tersebut, sehingga
mereka cenderung menawarkan produk yang tidak sesuai dengan permintaan
pasar.
Itulah sebabnya mengapa Anda wajib untuk mengukur tingkat kebutuhan pasar
sebelum menyusun strategi pemasaran.
Idealisme bisnis memang sangat penting, namun produk yang dijual juga harus
memerhatikan audiens, apa kebutuhannya, apa yang menjadi kesukaan dan
tren calon konsumen.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 17


Memahami calon konsumen tidak perlu mengubah produk Anda, namun
dengan menyesuaikan kemasan, konten promosi, dan juga pemilihan Key
Opinion Leader.
Anda dapat mencari tren produk yang sedang berkembang di masyarakat
dengan menggunakan Google Trends.
Cukup masukkan nama produk pada kolom pencarian, Google Trends akan
menunjukkan grafik permintaan produk yang dimaksud.
3. Mengabaikan Pengukuran Kinerja Digital Marketing
Fungsi digital marketing tidak hanya fokus pada fitur promosi yang lebih mudah
namun juga terukur.
Padahal salah satu inti seorang pebisnis menggunakan digital marketing adalah
untuk melihat kinerja pemasaran melalui analisis angka.
Brapakah audiens yang sadar dengan brand kita, mengunjungi website, atau
meng-klik iklan kita di mesin pencarian.
4. Mengabaikan Story-telling dan Copywriting
Dalam pengertian yang relevan, Digital marketing kerat kaitannya dengan
konten.
Hal yang paling penting dalam pembuatan konten adalah tulisan.
Baik konten desain ataupun video, peran copywriting sangat diperlukan untuk
menyampaikan pesan yang akan diberikan kepada calon konsumen.
Tulisan yang dibuat juga harus mampu memberikan kesan dan
mengedukasi audiens sehingga produk yang diberikan dapat disadari dengan
mudah.
5. Halaman Website yang Tidak Rapi dan Tidak Lengkap
Website resmi perusahaan merupakan elemen pertama yang pada umumnya
dituju oleh para konsumen ketika mencari informasi produk melalui mesin
pencarian.
Di era digital ini, dapat dikatakan bahwa website merupakan “wajah” bisnis
Anda.
Itulah sebabnya mengapa Anda perlu memastikan tampilan website mampu
mengakomodasi kebutuhan para pengunjung, bukan malah akan membuat
mereka bingung karena navigasi website yang rumit.
Website bisnis yang baik harus mampu menghadirkan informasi, call-to-action,
dan landing page yang jelas serta tidak merusak fokus pengunjung untuk
menemukan apa yang mereka cari.
Pastikan pula pesan yang Anda tampilkan di muka website singkat, jelas,
namun sangat informatif.
Website yang tidak lengkap seperti tidak memiliki blog, tidak dilengkapi dengan
informasi kontak atau About Us, juga dapat merusak reputasi bisnis Anda.
Selain About Us, nomor telepon dan alamat email perusahaan juga wajib
ditampilkan dalam website untuk memudahkan konsumen menyalurkan
pertanyaan, saran, dan kritiknya.
Website juga harus sudah beradaptasi dengan perilaku pengguna dengan
menggunakan fitur go-mobile.
Perilaku pengguna yang semakin dinamis menuntut sebuah website dapat
diakses di manapun dan kapanpun.
6. Iklan dan Landing Page yang Tidak Sesuai
Kesalahan marketing yang satu ini jelas saja akan menurunkan kepercayaan
konsumen.
Misalnya Anda sedang mencari laptop murah di Google, lalu klik iklan yang
tersedia, tetapi ternyata Anda malah diarahkan ke halaman website yang
menampilkan tablet dengan harga fantastis.
BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 18
Untuk mencegah hal tersebut terjadi pada bisnis Anda, periksa dan analisa
kembali elemen yang akan Anda tampilkan di landing page.
Konten landing page harus sesuai dengan iklan yang Anda pasang di Google,
Facebook, YouTube, Instagram, dan lainnya.
7. Proses Check-out yang Rumit
Jika website Anda mengharuskan konsumen untuk melalui tahapan check-
out yang rumit, maka hampir dapat dipastikan bahwa konsumen justru akan
meninggalkan website tanpa menyelesaikan pembeliannya.
Ketika konsumen sudah sampai pada tahap check-out, langkah menuju proses
pembayaran harus singkat dan sederhana.
8. Tidak Menghitung Return of Investment (ROI)
ROI atau yang lebih dikenal dengan istilah laba atas investasi merupakan rasio
uang yang diperoleh atau hilang dalam sebuah investasi.
Jika Anda tidak menghitung ROI, maka Anda tidak akan mengetahui
efektivitas strategi pemasaran yang telah diterapkan.
Menghitung ROI bisa menjadi hal yang cukup rumit. Pertama, Anda perlu
menentukan komponen mana saja yang perlu dihitung,
seperti traffic, leads, conversion rate, atau jumlah klik.
ROI harus dihitung dengan mengurangi jumlah total penjualan dengan biaya
investasi, kemudian bagi dengan keseluruhan biaya investasi dan dikalikan
dengan 100%.
Kesimpulan
Itulah pengertian dan apa saja itu beberapa kesalahan digital marketing yang
sering terjadi dan dapat menghancurkan bisnis.
Selain itu, ada kesalahan yang dianggap sepele namun ternyata juga memiliki
dampak yang cukup besar, yaitu tidak mengoptimalkan penggunaan sosial media.
Diantaranya adalah mengabaikan respon dan saran dari konsumen di sosial media,
membeli followers atau likes palsu, dan masih banyak lagi.
Selain menerapkan strategi digital marketing, penggunaan sebuah sistem yang
akurat, seperti penggunaan aplikasi keuangan perusahaan dari fitur aplikasi
akuntansi online juga perlu Anda pertimbangkan.
Hal itu akan memudahkan Anda dalam mengelola keuangan bisnis, terutama bagi
Anda yang membutuhkan sebuah aplikasi catatan penjualan untuk menjaga data
perusahaan.
Pengelolaan yang mudah dan praktis akan menghemat waktu dan tenaga Anda,
sehingga Anda akan lebih fokus terhadap rencana pengembangan bisnis.
Oleh karena itu, dengan bantuan software akuntansi yang terpercaya, Anda bisa
menyusun laporan keuangan secara mudah dan akurat.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 19


KONTEN GAMBAR

Menulis konten yang berkualitas dan menarik adalah sebuah pilihan. Anda bisa
memilih mengalokasikan waktu yang dibutuhkan untuk bekerja menciptakan konten
berkualits dan membangun brand dengan baik. Atau Anda bisa pilih mengambil jalan
yang mudah dan menulis konten seadanya, pilihan yang akhirnya merugikan Anda
karena hanya akan membuang waktu dan energi.
Pilihan bagi marketer konten sudah jelas. Untuk meningkatkan peringkat SEO,
mendapat traffic dan lead, Anda pelu menciptakan konten menarik dan berkualits
untuk blog atau website Anda.
Bila Anda menulis konten yang orisinil, mesin pencari akan membantu situs Anda
mendapat lebih banyak ekspos. Google tidak suka dan akan memberi penalti pada
situs dengan konten duplikat. Di lain sisi, Google ingin memberi reward pada situs
dengan kualitas tinggi yang mengandung konten orisinil. Jadi konten menarik tak
hanya membuat website jadi lebih baik, tapi juga meningkatkan peringkat situs, yang
bisa memiliki dampak sangat positif pada bisnis Anda.

Tips Mengembangkan Konten Berkualitas dan Menarik


Apapun alasan Anda untuk memiliki website, baik untuk bisnis atau hobi pribadi,
sangat penting untuk menjalankannya dengan benar. Di artikel kali ini, kami akan
memaparkan beberapa tips untuk mengembangkan konten berkualitas.
Pertama kita perlu melihat apa yang membuat sebuah konten jadi berkualitas.

Buat Konten Yang Orisinil


Seperti telah disebutkan di atas, konten orisinil sejalan dengan Google dan
pengunjung situs Anda. Menjiplak konten orang lain akan menyebabkan hukuman
dari Google yang bisa membuat Anda kembali ke titik awal. Pelajari lebih lanjut
tentang menulis konten untuk menaikkan peringkat situs.
Orisinil juga berarti orisinalitas. Ide Anda harus orisinil. Menggunakan konsep atau
postingan yang sama lagi dan lagi berarti tidak orisinil. Bila konten Anda diterbitkan,
tak akan ada yang memberi tautan padanya, dan ini berarti menyalahi tujuan menulis
konten sedari awal.

Fokus Ciptakan Headline Yang Kuat


Headline yang baik membangkitkan minat dan mengundang pembaca.
Pertimbangkan statistik berikut:
 80 persen orang akan membaca headline Anda
 Tapi hanya 20 persen dari orang tadi akan membaca seluruh isi konten Anda.
Ini yang membuat headline Anda sama pentingnya dengan artikel itu sendiri.

Bisa Memberikan Jawaban


Apa tujuan akhir dari mesin pencari? Jawaban Anda benar bila mengatakan “Untuk
menyediakan sejumlah jawaban.” Google mahir dalam hal ini. Ketiklah sebuah
pertanyaan di Google dan Anda akan disajikan tautan, gambar, dan video.
Ketika orang menggunakan mesin pencari, yang mereka inginkan adalah jawaban,
dan menjadi tugas mesin pencari untuk memberikan jawaban. Sama halnya ketika
orang membaca sebuah postingan blog, melihat infografik, atau menonton sebuah
video, mereka menginginkan jawaban untuk mendapat pengetahuan. Satu tip
penting untuk Anda, orang tidak hanya menginginkan jawaban, tapi mereka
menginginkan jawaban dengan cepat. Jadi buat konten Anda mudah dibaca agar
orang bisa menangkap bagian yang penting dengan cepat.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 20


Coba Anda baca judul atau sub judul dari buku atau artikel non fiksi. Pembaca akan
dibuat bertanya-tanya atau merasa penasaran. Menjadi tugas penulis untuk memberi
jawaban dan menyajikan informasi yang mendukung.

Akurat Dalam Melaporkan dan Mengambil Informasi


Anda menulis sebuah artikel untuk blog perusahaan, ratusan orang membacanya
tapi ternyata apa yang Anda tulis tidak akurat. Bisa Anda bayangkan dampak
negatifnya pada perusahaan dan reputasi pribadi Anda. Ingat, blog Anda adalah
refleksi dari perusahaan Anda. Bila ada masalah dengan blog, akan berdampak
pada bagaimana orang melihat produk Anda.
Setiap statistik yang Anda tampilkan harus diverifikasi. Banyak postingan blog akan
memberi tautan ke statistik dan sumbernya.
Akurasi membangun kepercayaan pembaca. Berikut beberapa tips berkaitan dengan
hal ini:
 Pertimbangkan siapa yang Anda tautkan. Apakah sumber yang dipercaya dan
memiliki otoritas? Memberi tautan ke website berkualitas akan membangun
lebih banyak kepercayaan dari pembaca Anda.
 Memberi tautan ke lebih banyak konten. Semakin banyak Anda mendukung
apa yang Anda tulis, konten Anda akan menjadi semakin terpercaya.
 Buat tautan ke sumber dan konten lain untuk membantu mesin pencari
mengetahui isi dari konten Anda, dan bagaimana seharusnya konten ini
dikategorikan.

Ciptakan Engaging Content


Engaging content menawarkan sesuatu yang baru, perspektif baru, pengetahuan,
sesuatu yang bermanfaat, menginspirasi, atau menghibur. Konten yang engaging
memberi pembaca sesuatu yang belum pernah mereka lihat sebelumnya. Baca
artikel kami tentang rahasia keyword bisa masuk peringkat di Google.
Berikut beberapa tips untuk membatu Anda menulis konten yang engaging:
 Buat pembaca bertanya-tanya. Ini bukan berarti membuat postingan yang
belum selesai, tapi menyertakan pertanyaan yang membuat pembaca
merefleksikan bagaimana mereka bisa mengimpelementasikan pengetahuan
yang Anda berikan.
 Bagian perkenalan yang mengesankan. Ingin tahu bagaimana cepatnya orang
membuat penilaian tentang sebuah postingan blog? Kebanyakan orang
mungkin hanya perlu membaca beberapa kalimat awal untuk menentukan
sebuah postingan layak dibaca. Beritahu pembaca kenapa mereka perlu tetap
berada di konten Anda dan beritahu apa yang akan Anda bahas di blog post
ini. Buat mereka ingin membacanya.
 Orang menyukai cerita. Anda bisa gunakan anekdot di bagian perkenalan
atau cerita dalam postingan blog. Cerita bisa membantu mengklarifikasi
sebuah poin. Bila memungkinkan, tambahkan cerita pada postingan blog
Anda. Ini akan membuat postingan lebih engaging dan juga membantu
pembaca belajar.
Bila Anda menyediakan konten yang mengundang banyak komentar, mesin pencari
akan menganggap postingan Anda penting dan diupdate secara teratur. Ini jadi cara
bagus untuk membuat mesin pencari kembali ke situs Anda lebih sering.

Berkomunikasi Lebih Baik Dengan Menambahkan Gambar dan Video


Orang belajar dengan cara berbeda. Beberapa orang belajar lebih baik dengan
melihat, sedang lainnya belajar lebih baik dengan mendengar. Yang pasti, tambahan
visual membuat orang belajar lebih baik. Baik gambar, video, atau diagram, dapat
BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 21
membantu mengilustrasikan poin Anda. Silahkan buka buku moderen manapun dan
Anda akan temukan gambar yang digunakan untuk meningkatkan pengalaman
membaca dan pelajaran dari penulis. Telusuri lebih jauh tentang tools untuk
mengatur gambar.
Apapun yang Anda tuliskan, tambahkan gambar. Tak ada yang mau melihat paragraf
teks saja, jadi tambahkan gambar untuk membangun atau menambahkan nilai.

Tulis Konten Pendek dan Meruncing


Satu pelajaran menulis yang penting adalah membatasi kesalahan. Ini cukup
menantang dan membutuhkan kerja keras, tapi membuat komposisi Anda jadi jauh
lebih baik.
Tak ada yang lebih baik selain postingan blog atau artikel yang singkat dan langsung
pada inti persoalan yang berisi informasi.
Jadi jangan fokus pada jumlah kata. Postingan blog yang lebih panjang tidak berarti
postingan yang lebih baik. Dan sering kali, membuat postingan blog yang pendek
lebih sulit dan lebih butuh waktu dibanding menulis sebanyak yang Anda bisa.

Selalu Update Website Atau Blog Anda


Memulai sebuah blog atau website adalah sebuah komitmen. Bila Anda menulis
beberapa postingan dan lalu meninggalkan tugas ini, Anda tidak akan memiliki
banyak pembaca atau pelanggan baru. Tidak hanya itu, mesin pencari juga tidak
menyukai situs yang tidak secara teratur diupdate.
Bila Anda memiliki blog atau situs, Anda perlu mengupdatenya secara teratur
dengan konten berkualitas. Banyak situs dengan konten terbagus diupdate secara
berkala. Situs yang memposting lebih sering memiliki gelombang pengunjung lebih
kuat.

Ciri Konten Berkualitas


Agar lebih jelas, berikut ciri artikel berkualitas yang perlu Anda perhatikan. Bila
konten Anda memenuhi semua standar ini berarti Anda melakukan permulaan yang
baik.

Konten Yang Berkualitas Mudah Ditemukan (Findable)


Konten yang Anda tulis akan sia-sia bila tak ada yang membacanya. Konten Anda
harus mudah ditemukan setidaknya dalam dua cara:
 Dari dalam situs Anda. Bila seseorang sudah berada di dalam situs Anda,
mereka harus bisa menemukan konten terbaru dan terbaik Anda.
 Dari luar situs Anda. Ini berarti melalui mesin pencari. Orang yang tidak tahu
Anda atau website Anda harus bisa menemukan konten melalui pencarian
Google.
Cara terbaik untuk bisa ditemukan oleh mesin pencari adalah menyesuaikan konten
dengan kata kunci yang relevan. Lalu optimasi konten untuk kata kunci tersebut.

Konten Yang Berkualitas Bisa Dibagikan (Shareable)


Ada dua hal yang membuat konten bisa dibagikan:
 Orang ingin membagikannya. Ketika orang menemukan konten yang sangat
bagus, mereka ingin menyebarkannya, setidaknya mencantumkannya di
timeline Facebook.
 Konten mudah dibagikan. Buat orang mudah membagikan konten Anda.
Berikut beberapa hal dasar tentang konten yang bisa dibagikan:

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 22


 Mulai dengan sesutu yang benar-benar bagus. Apakah Anda ingin
membagikannya? Bila Anda malu memberitahu teman apa yang baru saja
Anda positng, ini berarti konten Anda tidak cukup bagus.
 Alokasikan waktu untuk “framing.” Ini berarti headline, gambar, dan bagian
yang muncul di Facebook. Semakin banyak orang yang melihat headline Anda
dan merasa tertarik, semakin mungkin mereka akan mengklik dan membaca.
Ini memaksimalkan potensi mereka membagikannya di jaringan mereka.
 Gunakan sharing tool yang mudah. Gunakan yang Anda perlukan untuk
mendorong pembaca membagikan kontan Anda.

Konten Yang Berkualitas Mudah Dibaca (Readable)


Keterbacaan sangat penting untuk teks. Design yang bagus dan tulisan yang baik
terkait di dalamnya. Dari perspektif design, konten yang terbaca berarti tidak berat
bagi mata, jadi perhatikan faktor berikut:
 Ukuran tulisan
 Warna teks dan latar belakang. Misalnya, merah pada latar hitam bukan ide
yang baik.
 Luas kolom. Terlalu luas akan membuat pembaca tersesat ketika bergerak
kembali ke margin kiri
 Leading (jarak vertikal antar garis tidak terlalu dekat).

Konten Yang Bagus Selalu Diingat (Memorable)


Konten yang bagus tidak hanya menghibur Anda selama 2 menit dan lalu hilang dari
pikiran. Konten selalu Anda ingat, membuat Anda kembali mengunjunginya, dan
merekomendasikannya ke teman atau kolega. Anda bisa membuat konten lebih
memorable dengan memastikan menjawab pertanyaan, “So what?” atau dengan
membuat konten yang tidak hanya meniru apa yang orang lain sudah katakan.
Menulis konten berkualitas dan menarik bukan hal mudah, tapi akan terasa lebih
mudah ketika Anda menulis sesuatu yang Anda memiliki passion di dalamnya. Hal
menarik tentang konten adalah tidak lekang oleh waktu. Anda bisa menulis sesuatu
hari ini dan 3 tahun dari sekarang apa yang Anda tulis masih tetap dilihat dan
dibagikan orang, yang membawa traffic kembali ke situs Anda.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 23


PEMBUATAN GAMBAR MENGGUNAKAN CANVA

Membuat konten dengan Canva ternyata kini jauh lebih asyik dan mudah. Anda jauh
lebih bisa mengoptimalkan fitur-fitur terbarunya. Tidak hanya itu, Anda pun bisa
bebas menggunakan tablet, gawai, ataupun laptop.
Dari mata turun ke hati. Seperti itulah kekuatan konten untuk menarik minat orang
yang melihat dan mengetahui Canva. Ratusan hingga ribuan template desain konten
visual yang ada di dalam Canva menawan akan meningkatkan product
branding terhadap kualitas konten Anda.
Di dunia ini, pengguna aktif media sosial hampir tiga juta orang. Mereka aktif di lini
masa Facebook, Twitter, Instagram, LinkedIn, Google+, dan Pinterest. Anda dapat
menarik perhatian dengan membuat grafis media sosial yang mengesankan.
Dampaknya adalah peningkatan pemasukan rupiah pada bisnis Anda.
Anda merasa tidak jago mendesain? Tak perlu khawatir lagi. Kini telah hadir aplikasi
yang memudahkan semua orang dengan hasil desain yang keren, yaitu Canva.
Aplikasi ini tengah naik daun karena fitur-fiturnya simpel untuk diikuti oleh pemula
sekalipun.
Apa saja yang bisa dibuat dengan Canva? Anda bisa membuat logo, poster,
infografis, newsletter, featured image blog, invoice, thumbnail Youtube, desain
kemasan, dan konten media sosial. Mari kita pelajari tentang Canva dan bagaimana
cara membuat desain konten visual untuk sosial media.

Apa Itu Canva?


Canva adalah platform desain grafis yang memberi ruang kreativitas bagi pengguna
untuk membuat desain poster, presentasi, dan konten visual lainnya. Aplikasi ini
menyediakan beragam foto, template, font tulisan, dan berbagai ilustrasi lainnya
untuk melengkapi desain Anda.
Pertama kali berdiri pada tahun 2012 di Australia oleh Melanie Perkins, Cliff
Obrescht, dan Cameron Adams, Canva dapat digunakan melalui perangkat komputer
melalui website atau aplikasi smartphone iPhone, iPad, atau Android.
Anda hanya perlu mengunduh aplikasi ini dari Play Store atau App Store dan siapkan
ruang penyimpanan yang cukup. Terdapat dua pilihan: gratis dan berbayar. Fitur
BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 24
yang terdapat pada versi gratis juga tetap menarik dan bisa dipadu-padankan
menjadi hasil akhir yang ciamik.
Banyak konten visual untuk sosial media yang dapat Anda coba dengan Canva.
 Kiriman Media Sosial: Anda dapat membuat kiriman untuk Facebook,
Instagram, dan yang lainnya berupa quotes motivasi yang menginspirasi.
Banyak foto mengagumkan yang bisa menjadi latar kiriman Anda.
 Sampul Facebook, Youtube, Google+, Banner Twitter, dan Grafis Pinterest:
Tampilan sampul media sosial bisnis Anda menjadi eye catching dengan
Canva. Berbagai fitur dapat dikombinasikan menjadi awal yang baik saat
konsumen melihatnya.

Bagaimana Cara Membuat Konten untuk Sosial Media Menggunakan Canva?


Membuat konten di Canva sangatlah mudah, bahkan dapat selesai hanya dalam 5
menit saja. Inilah urutannya:
1. Membuat Akun Canva
Untuk dapat mengoperasikan Canva, Anda harus memiliki akun terlebih dahulu.
Setelah membuka situsnya, pilih menu “Sign Up” dan isi menggunakan alamat email.
Anda dapat menyimak video demo dari Canva untuk dipelajari. Saat pengaturan
profil, Anda bisa mengisi sesuai dengan keinginan, apakah privat atau publik, apakah
ingin selalu membagikan hasil desain atau tidak.
2. Membuat Layout Awal
Setelah memiliki akun, Anda bisa memilih template sesuai kategori yang akan dibuat.
Ukuran dimensi juga bisa diatur. Tekan tombol ”Create a Design” di sebelah kiri atas
dan muncul berbagai pilihan kategori.
3.Memilih dan Mengedit Background
Selanjutnya memilih salah satu dari dua opsi menggunakan foto atau background.
Tersedia beragam foto indah dengan posisi vertikal atau horizontal atau latar yang
berupa gradien warna dan gambar yang lebih sederhana. Anda dapat mengedit foto
atau latar dengan menekan menu ”Adjust” agar pas sesuai selera. Bermain lebih
lama di sini dengan mencoba berbagai tampilan.
4. Menulis Teks
Jika sudah selesai dengan pengaturan background, Anda tinggal menambahkan
tulisan. Berbagai ukuran, font, dan warna tulisan bisa dipindahkan dengan
metode drag and drop.
5. Mengunduh dan Mengunggah
Inilah tahap akhir pembuatan konten visual media sosial dengan Canva. Hasil kerja
yang telah dibuat akan tersimpan otomatis. Pilih “Upload” jika Anda ingin
membagikannya ke media lain. Pilih “Download” untuk menyimpan dalam berbagai
pilihan file (PNG, JPG, PDF).
Sungguh sangat mudah, bukan? Membuat konten untuk sosial media menggunakan
Canva akan meningkatkan daya jual sosial media Anda.

Fitur-fitur Canva yang Akan Memudahkanmu Membuat Konten


Penasaran apa saja fiturnya? Fitur yang tersedia antara lain adalah stok foto
untuk background lebih dari satu juta, storage sebanyak 1 GB, text customization,
ikon dan ilustrasi, serta video tutorial. Berikut adalah penjelasan beberapa fitur-fitur
Canva yang dapat membantu dalam pembuatan konten:
1. Template: Canva menyediakan ribuan template siap pakai yang dapat
digunakan untuk membuat berbagai jenis desain. Ada banyak kategori
template yang tersedia seperti presentasi, poster, media sosial, kartu nama,
dan sebagainya.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 25


2. Elemen desain: Canva memiliki ribuan elemen desain seperti gambar, ikon,
bentuk, latar belakang, dan sebagainya yang dapat digunakan untuk
membuat desain yang menarik dan profesional. Anda dapat menambahkan
elemen desain ke dalam desain Anda dengan mudah dan memilih dari
berbagai kategori yang tersedia.
3. Font: Canva menyediakan berbagai jenis font yang dapat digunakan dalam
desain Anda. Anda dapat memilih dari berbagai jenis font yang tersedia dan
mengubah ukuran, warna, dan jenis huruf.
4. Alat pengeditan gambar: Canva juga menyediakan alat pengeditan gambar
sederhana yang dapat membantu dalam memperbaiki gambar atau foto
yang digunakan dalam desain. Anda dapat memotong, memutar,
memperbesar, atau memperkecil gambar dengan mudah.
5. Fitur kolaborasi: Canva memungkinkan pengguna untuk berkolaborasi
secara real-time dengan orang lain dalam satu proyek desain. Anda dapat
mengundang orang lain untuk melihat dan mengedit desain Anda dan
memberikan komentar pada desain tersebut.
6. Pilihan warna: Canva menyediakan pilihan warna yang luas dan dapat
disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Anda dapat memilih warna dari palet
yang tersedia atau memasukkan kode warna yang spesifik.
7. Animasi: Canva juga menyediakan animasi yang dapat digunakan untuk
membuat desain yang lebih menarik dan interaktif. Anda dapat
menambahkan animasi ke dalam elemen desain seperti teks atau gambar.
8. Integrasi dengan platform lain: Canva dapat diintegrasikan dengan berbagai
platform lain seperti Instagram, Dropbox, dan Google Drive. Ini
memudahkan pengguna untuk mengambil gambar atau file dari platform
tersebut dan menambahkannya ke dalam desain Canva.
Dengan fitur-fitur Canva yang lengkap dan mudah digunakan, Canva dapat menjadi
pilihan yang tepat untuk membuat desain yang menarik dan profesional tanpa harus
memiliki latar belakang desain grafis yang khusus.

Keunggulan Membuat Konten dengan Canva


Beberapa keunggulan Canva antara lain:
1. Mudah digunakan, Canva dirancang untuk memudahkan penggunanya
dalam membuat desain, bahkan bagi yang tidak memiliki latar belakang
desain grafis.
2. Banyak pilihan template, Canva menyediakan ribuan template yang siap
pakai dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda.
3. Fitur kolaborasi, Canva memungkinkan pengguna untuk berkolaborasi
secara real-time dengan orang lain dalam satu proyek desain.
4. Gratis, Meskipun Canva menawarkan fitur-fitur premium, Canva dapat
digunakan secara gratis dengan fitur yang memadai.
5. Integrasi dengan platform lain, Canva dapat diintegrasikan dengan berbagai
platform lain seperti Instagram, Dropbox, dan Google Drive.
6. Banyak pilihan elemen desain, Canva menyediakan ribuan elemen desain
seperti gambar, ikon, font, dan sebagainya, yang dapat disesuaikan dan
digunakan untuk membuat desain yang menarik.
7. Versatile, Canva dapat digunakan untuk membuat berbagai jenis desain,
mulai dari desain poster, kartu nama, presentasi, hingga desain untuk media
sosial.
Dengan keunggulan-keunggulan tersebut, Canva dapat menjadi pilihan yang tepat
untuk membuat desain yang menarik dan profesional tanpa harus memiliki latar
belakang desain grafis yang khusus.
BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 26
COPYWRITING

Apa Itu Copywriting?


Copywriting adalah teknik penulisan yang bertujuan untuk mengajak pembaca
melakukan sesuatu. Contohnya, jika Anda sedang ingin meningkatkan penjualan,
Anda bisa menggunakan copywriting untuk mengajak calon konsumen mengklik
tombol “beli”.
Awalnya, copywriting hanya digunakan dalam pembuatan advertorial, sales letter,
billboard, dan media pemasaran tertulis lainnya. Itulah mengapa teknik ini
dinamakan “copywriting”.
Namun, di zaman multimedia ini pun belajar copywriting masih dianggap penting.
Selain dalam bentuk tulisan, metode ini juga diterapkan untuk membuat naskah
video dan podcast.
Di samping itu, kemampuan copywriter dituangkan dalam berbagai media
pemasaran, termasuk:
 Teks di landing page
 Artikel blog
 Email newsletter
 Post media sosial
 Headline dan meta description pada hasil pencarian Google
 Iklan berbayar di Google maupun media sosial
 Judul dan deskripsi video YouTube
Mengapa Anda Membutuhkan Copywriting?
Apa bedanya copywriting dengan cara menulis pada umumnya? Kenapa Anda
harus belajar copywriting? Bukankah materi-materi pemasaran yang disebutkan
tadi bisa ditulis oleh siapa saja?
Belum tentu. Agar dapat meningkatkan efektifitas promosi, Anda tidak bisa
membuatnya secara asal-asalan.
Tanpa memahami teknik copywriting, kemungkinan besar Anda akan mengalami
hal-hal berikut ini:
 Tingkat konversi pelanggan rendah;
 Traffic website tidak kunjung naik;
 Post di media sosial tidak mendapat banyak respon;
 Artikel blog Anda jarang dibaca atau dibagikan orang lain;
 Tak banyak yang berminat untuk mengunduh ebook Anda;
 Email list sepi pendaftar;
 Usaha pemasaran afiliasi sepi peminat;
 Dan masih banyak lagi.
Tentunya Anda tidak ingin berada di titik itu selamanya, bukan?
Nah, meskipun copywriting lebih terdengar seperti seni daripada teori, ada
langkah-langkah yang dapat Anda lakukan agar teks Anda terdengar lebih
“menjual”. Sebelum itu, mari kita berkenalan dulu dengan berbagai jenis
copywriting.

Apa Saja Jenis-Jenis Copywriting?


Berikut adalah 5 jenis copywriting yang perlu Anda ketahui. Yuk simak
penjelasannya di bawah!
1. Direct Response Copywriting
Direct response copywriting adalah jenis copywriting yang berfungsi untuk
mendapatkan tanggapan langsung dari konsumen.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 27


Contohnya seperti mengarahkan pembaca untuk mengeklik tombol CTA,
berlangganan ebook, membagikan konten, dan lain sebagainya.
Biasanya copywriting jenis ini digunakan pada landing page, homepage, iklan
media sosial, dan sebagainya.
2. Marketing Copywriting
Marketing Copywriting adalah copywriting yang berfokus untuk menawarkan
produk, memberikan solusi konsumen, dan menyampaikan manfaat produk.
Jadi, tujuan akhirnya adalah marketing, alias meyakinkan konsumen untuk
membeli produk atau layanan Anda.
Copywriting jenis ini biasanya terdapat pada email marketing dan homepage.
3. Brand Copywriting
Brand copywriting adalah jenis copywriting yang berfungsi untuk
menyampaikan citra dan identitas brand.
Selain itu, copywriting jenis ini dapat menjadi pembeda brand milik
kompetitor. Salah satu bentuk brand copywriting biasanya berupa slogan
atau tagline brand.
Copywriting jenis ini sering dipasang pada logo dan halaman “tentang kami”.
4. SEO Copywriting
SEO Copywriting adalah copywriting yang bertujuan untuk menarik perhatian
konsumen dan memposisikan konten di Google. Sehingga, copywriting yang
ditulis pun harus memenuhi kaidah SEO.
Biasanya SEO Copywriting digunakan pada deskripsi produk, landing
page, dan kategori produk.
5. Technical Copywriting
Technical copywriting adalah jenis copywriting yang berfungsi untuk
memberikan pemahaman mendalam tentang cara kerja produk atau layanan.
Biasanya, copywriting jenis ini sering digunakan pada produk kesehatan,
kecantikan, dan teknologi.

Sekarang pasti Anda ingin tahu cara membuat copywriting yang menarik, kan?
Gampang, berikut adalah enam langkah yang mesti Anda kuasai saat belajar
copywriting:
1. Pelajari Produk Atau Layanan Anda
2. Pahami Kebutuhan Audiens
3. Tentukan Headline yang Memikat
4. Dukung Headline dengan Lead yang Menarik
5. Tulis Copy yang Berkualitas
6. Akhiri dengan Persuasi

1. Pelajari Produk atau Layanan Anda


Tanpa mengenali produk, layanan, atau konten yang ditawarkan, Anda tidak
akan dapat memasarkannya dengan baik. Inilah mengapa pehamahan
produk menjadi bagian penting dari belajar copywriting.
Ini tidak hanya berlaku untuk copywriter yang bekerja untuk sebuah
perusahaan. Bagi Anda yang mempromosikan bisnis pribadi pun, ini adalah
hal yang penting untuk diingat. Terkecuali jika Anda yang menciptakan
barang dagangannya.
Nah, setelah mempelajari tentang apa yang Anda jual, ada baiknya jika Anda
menuliskan informasi yang didapat dalam bentuk deskripsi. Ini dilakukan agar
nanti Anda punya referensi dalam proses penulisan.
Untuk memudahkan Anda dalam membuat deskripsi produk, coba tanyakan
tiga hal ini kepada diri Anda:
BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 28
 Apa yang unik dari produk tersebut?
 Apa saja fiturnya?
 Apa manfaat yang didapatkan konsumen dari fitur tersebut?

Apa yang Unik dari Produk tersebut?


Idealnya, setiap produk (dan layanan) memiliki unique selling point atau USP.
Artinya, produk tersebut memiliki keunikan yang tidak ditemukan pada
kompetitornya.
Misalnya, Anda ingin memasarkan sabun wajah herbal. Meskipun sudah
banyak produsen sabun wajah herbal lainnya, produk Anda 100% bebas dari
unsur hewani. Inilah elemen yang bisa Anda gunakan sebagai USP.
Apa Saja Fiturnya?
Di samping sebuah keunikan, produk atau layanan Anda tentunya memiliki
beberapa fitur, bukan? Meskipun tidak semuanya perlu disebutkan dalam
teks copywriting, sebaiknya Anda menuliskan fitur-fitur tersebut dalam
sebuah daftar agar mudah diingat ketika dibutuhkan.
Dari contoh sabun wajah herbal tadi, Anda bisa menyebutkan bahan
khususnya sebagai fitur. Misalnya, sabun tersebut dibuat dari ekstrak daun
serai.
Apa Manfaat yang Didapatkan Konsumen dari Fitur Tersebut?
Apabila Anda hanya menyebutkan fitur-fitur dari sebuah produk, audiens
belum tentu paham manfaatnya. Oleh karena itu, Anda juga perlu
menjelaskan tentang keuntungan dari fitur-fitur yang ada.
Sebagai contoh, sebutkan bahwa ekstrak daun serai yang terkandung di
dalam produk sabun Anda tidak hanya memberikan keharuman alami, tetapi
juga mencegah munculnya jerawat.
2. Pahami Kebutuhan Audiens
Mengenali audiens Anda tidak kalah pentingnya dari memahami produk
sendiri. Mengapa? Karena inti dari copywriting bukanlah tentang keuntungan
Anda, tetapi manfaat yang mereka dapatkan ketika menggunakan barang
yang Anda jual.
Bayangkan jika seseorang menawarkan sampel parfum mobil, padahal Anda
hanya memiliki motor. Pastinya tawaran tersebut Anda tolak karena tidak
berfaedah bukan?
Selain itu, Anda juga perlu memahami audiens agar dapat membuat teks
pemasaran yang betul-betul terdengar personal, alias tepat sasaran. Jika
Anda dapat melakukannya, dijamin banyak orang akan tertarik untuk membeli
dari Anda.
Nah, langkah pertama yang perlu dilakukan untuk mempelajari audiens
adalah dengan memberikan survei pada konsumen yang sudah ada.
Ini dapat dilaksanakan dengan mudah jika sebelumnya Anda sudah
mendapatkan alamat email mereka. Dengan demikian, Anda tinggal
mengirimkan email yang isinya mengajak konsumen untuk mengisi survei.

Dalam survei tersebut, ada beberapa pertanyaan yang wajib dicantumkan


agar Anda dapat memahami konsumen semaksimal mungkin, termasuk:
 “Apa yang membuat Anda tertarik dengan produk kami?”
 “Apakah Anda pernah menggunakan produk serupa?”
 “Bagaimana pengalaman Anda menggunakannya?”
Tergantung apa yang Anda jual, Anda juga dapat menanyakan hal-hal yang
bersifat lebih pribadi seperti berikut:
 “Ceritakan tentang diri Anda (umur, tempat tinggal, jumlah penghasilan)”

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 29


 “Apa profesi Anda?” atau “Bisnis apa yang Anda jalankan?”
 “Apa tantangan sehari-hari yang dapat dipecahkan oleh produk kami? Apa
yang belum terpecahkan?”
 “Apa yang ingin bisa Anda capai dalam pekerjaan atau bisnis?”
Dengan jawaban dari pertanyaan di atas, Anda dapat menciptakan gambaran
tentang target audiens yang disebut buyer persona. Seperti deskripsi produk,
gambaran ini juga digunakan sebagai referensi.
3. Tentukan Headline yang Memikat
Delapan dari sepuluh audiens hanya akan membaca judul atau headline
Anda. Artinya, Anda harus bisa menciptakan judul yang betul-betul menarik
perhatian.
Kreatifitas tinggi memang dibutuhkan untuk membuat headline yang kuat.
Namun, praktiknya tidak sesulit yang dibayangkan banyak orang. Ketiga trik
berikut ini terbukti dapat menyulap judul yang terdengar biasa-biasa saja
menjadi menarik:
 Jelaskan manfaat yang anda tawarkan
 Buat pembaca ingin segera membeli
 Cantumkan persentase
Sebutkan Manfaat yang Anda Tawarkan
Anda tentunya tidak ingin kehilangan calon konsumen, bukan? Salah satu hal
yang menjadi penyebabnya adalah judul yang kurang jelas. Misalnya “Cara
Mudah Menghemat Waktu Kerja”.
Headline tersebut memang singkat, tetapi pembaca tidak akan langsung
mengetahui apa yang akan ia didapatkan dari menyimak keseluruhan
teksnya.
Coba Anda ubah judul tadi menjadi “Kerja Selesai 2 Jam lebih Awal dengan 7
Trik Ini”. Judul ini tidak begitu singkat, tetapi pembaca dapat langsung
memahami manfaatnya.
Cara ini pun dapat diterapkan untuk headline di landing page. Salah satu
contohnya adalah yang dilakukan The Hustle.
Dengan pesan itu, orang yang mengakses halaman tersebut akan langsung
paham bahwa The Hustle menawarkan berita bisnis dan teknologi yang dapat
disimak dengan cepat.
Buat Pembaca Ingin Segera Membeli
Umumnya, konsumen tidak ingin menolak keuntungan. Diskon, misalnya.
Namun, mencantumkan diskon saja di headline tidaklah cukup. Untuk
menciptakan efek yang maksimal, Anda dapat menunjukkan bahwa diskon
tersebut tidak berlaku selamanya. Contohnya adalah yang digunakan di
halaman utama website Niagahoster.

Selain untuk website, jenis headline ini juga dapat Anda gunakan di iklan
media sosial atau pencarian Google. Misalnya, “Hanya 7 Hari! Diskon 35%
Untuk Semua Aksesoris”.
Dengan format headline seperti di atas, dijamin semakin banyak orang yang
tertarik dengan iklan Anda.
Namun, batas waktu penawaran Anda harus benar-benar ada. Jika tidak,
audiens akan kehilangan rasa percaya mereka terhadap Anda.
Cantumkan Persentase
Selain manfaat dan penawaran terbatas, unsur lain yang tidak kalah ampuh
untuk menangkap perhatian adalah persentase. Apalagi jika angkanya ganjil.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 30


Mengapa demikian? Dengan adanya persentase di headline Anda, pembaca
akan lebih tertarik karena ada hasil spesifik yang bisa didapatkan dari Anda.
Misalnya judul ini: “11 Kiat Meningkatkan Traffic Website Sebesar 37,5%”.
Jika headlinenya sekedar “Kiat Meningkatkan Traffic Website”, jumlah orang
yang tertarik untuk meng-klik artikel, iklan, atau landing page Anda tidak akan
banyak.
4. Dukung Headline dengan Lead yang Menarik
Sebagai yang berada di baris terdepan, headline atau judul tentunya harus
dapat menarik audiens. Akan tetapi, orang belum tentu tertarik untuk
menyimak artikel, newsletter, atau landing page Anda lebih lanjut setelah
meng-klik judulnya.
Untuk itu, headline yang menarik perlu didukung dengan lead atau paragraf
pembuka yang menarik pula. Berikut adalah beberapa cara yang bisa Anda
lakukan untuk membuat lead yang susah ditolak pembaca:
 Tunjukkan empati
 Mulailah dengan fakta
 Buat audiens penasaran
Tunjukkan Empati
Seperti yang telah kami sebutkan di awal, copywriting adalah tentang audiens
Anda. Karena itu, konsep ini juga perlu digunakan dalam lead. Caraya adalah
berempati dengan pembaca.
Bukalah lead Anda dengan tiga contoh ungkapan ini untuk membangun
koneksi dengan audiens dari awal:
 “Pernahkah Anda mengalami ini? [lanjutkan dengan cerita singkat tentang
masalah audiens]”
 “Anda tentu tahu betapa [masalah X] bisa sangat mengganggu aktivitas.
Untungnya, [produk X] dapat mengatasinya dengan [solusi X]”
 “Kami paham bahwa [masalah X] dapat mengganggu aktivitas Anda. Oleh
karena itu, Anda memerlukan [solusi X]”
Mulailah dengan Fakta
Seperti pada jenis tulisan apapun, data, fakta, atau kutipan dari sebuah
sumber terpercaya dapat digunakan sebagai pembuka lead.
Ungkapan-ungkapan berikut ini bisa Anda contoh agar lead terdengar
kredibel dan menangkap perhatian audiens:
 “Riset [perusahaan X] tahun ini menunjukkan bahwa….”
 “[teknik X] terbukti dapat meningkatkan pendapatan sebesar X%, menurut
studi [perusahaan X].”
 “Telah dibuktikan bahwa [platform X] masih merupakan solusi nomor satu
untuk….”
Buat Audiens Penasaran
Audiens tentunya harus dibuat penasaran agar ingin membaca teks Anda
sampai akhir. Ini bisa dilakukan dengan ajakan sederhana di akhir paragraf
pembuka, seperti “Penasaran dengan caranya? Simaklah artikel ini!”
Selain itu, Anda juga dapat membuat audiens penasaran di awal dengan
memberikan fakta yang mengejutkan. Contohnya: “Tidak dapat dipungkiri
bahwa [unsur X] bermanfaat bagi tubuh. Namun, tahukah Anda bahwa [unsur
X] memiliki dampak negatif?”
5. Tulis Copy yang Berkualitas
Meskipun headline dan lead merupakan bagian penting dalam teknik
copywriting, Anda tidak boleh melupakan bagian utama tulisan. Dalam
copywriting, bagian ini disebut copy.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 31


Ada beberapa formula yang bisa Anda gunakan untuk menulis copy yang
berkualitas, di antaranya:
 Gunakan kata dan kalimat sederhana
 Tulis untuk satu orang saja
 Jelaskan manfaat bagi audiens
 Manfaatkan subheading
Gunakan Kata dan Kalimat Sederhana
Pernahkah Anda melihat media pemasaran, baik itu landing page, sales
email, maupun iklan yang bahasanya sulit dicerna? Pastinya tidak.
Sebagai seorang copywriter, Anda tidak perlu menggunakan kiasan,
perumpamaan, atau pun kata yang jarang dipakai sehari-hari, seperti:
 Mendemonstrasikan
 Distingtif
 Utilitas
 Terintegrasi
 Diksi
Daripada menggunakan kata-kata di atas, audiens akan lebih mudah
memahami teks Anda dengan contoh berikut:
 Menunjukkan
 Unik
 Manfaat
 Terhubung
 Kata
Selain itu, sebisa mungkin jangan buat kalimat yang terlalu panjang. Untuk
menghindari ini, cobalah untuk tidak menggunakan sebuah kata lebih dari
sekali dalam satu kalimat.
Jika tidak bisa, Anda dapat mengakalinya dengan menuliskan kalimat dengan
panjang yang berbeda-beda dalam satu paragraf. Dengan cara ini, audiens
dijamin tidak akan mudah bosan membaca tulisan Anda.
Tulis untuk Satu Orang Saja
Salah satu tujuan Anda belajar copywriting adalah untuk membuat teks yang
terdengar personal. Sehingga isinya lebih mengena bagi para target audiens.
Oleh karena itu, Anda perlu memperhatikan penggunaan subjek pada tulisan.
Alih-alih menggunakan kata ganti orang ketiga seperti mereka dan ia,
gantilah subjeknya dengan Anda. Dengan kata lain, tempatkan pembaca
sebagai satu-satunya audiens Anda.
Contohnya seperti pada paragraf berikut ini:
“Ingin produktivitas tim Anda meningkat? Jika ya, [biro X] adalah solusi Anda.
Dengan pengalaman lebih dari sepuluh tahun, kami dapat membantu tenaga
penjualan Anda untuk mendapatkan lebih banyak pelanggan.”
Coba bandingkan paragraf tadi dengan yang satu ini:
“[biro X] adalah solusi untuk meningkatkan produktivitas departemen
penjualan. Selama lebih dari sepuluh tahun, kami dipercaya berbagai
perusahaan untuk melatih tenaga penjualan mereka.”
Paragraf manakah yang lebih terdengar personal menurut Anda?
Jangan Hanya Menyebutkan Fitur
Sebuah copy tentunya harus membahas tentang produk yang Anda
tawarkan. Namun, jangan hanya terpaku dengan fitur dari produk tersebut
ketika Anda menulis bagian ini.
Daripada sekedar menyebutkan fitur, Anda dapat menggarisbawahi manfaat-
manfaat yang bisa didapatkan darinya. Konten di halaman utama website
Niagahoster adalah salah satu contoh penerapan teknik copywriting ini.
BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 32
Penggalan dari halaman ini menyebutkan beberapa fitur, termasuk LiteSpeed
Web Server, Immunify 360, dan live chat. Akan tetapi, manfaatnya juga
dijelaskan, seperti hosting super cepat, keamanan website ekstra, dan tim
support cepat tanggap.
Manfaatkan Subheading
Ketika membaca artikel pemasaran atau konten email marketing, orang
mengharapkan teks yang mudah di-skim atau dibaca tanpa harus
memperhatikan semua detailnya. Dengan kata lain, poin-poin penting di
tulisan Anda harus jelas.
Nah, Anda dapat menggunakan subheading untuk mempermudah pembaca
menemukan poin-poin tersebut.
Di samping itu, subheading juga bermanfaat untuk memenggal teks yang
panjang menjadi bagian-bagian kecil. Dengan demikian, teks juga menjadi
lebih nyaman dibaca.
6. Akhiri dengan Persuasi
Apapun tujuan teks copywriting Anda, pada bagian akhir harus selalu ada
ajakan untuk melakukan aksi yang Anda inginkan. Baik itu membeli
produk, subscribe konten, daftar newsletter, atau lainnya.
Untuk membuat ajakan tersebut, Anda perlu menggunakan call-to-action atau
CTA. Ini adalah tombol, banner, atau formulir yang berisi perintah bagi
audiens Anda. Di website layanan digital, misalnya, CTA yang digunakan
biasanya seperti “Mulai Sekarang” atau “Daftar Sekarang”.
Namun, sebaiknya CTA yang Anda buat tidak hanya sekedar mendorong
audiens untuk memberikan komitmen mereka. Di saat yang sama, berikan
juga manfaat kepada audiens. Contoh copywriting-nya dapat Anda lihat di
situs penyedia tool SEO Moz.
Dengan CTA tersebut, Moz mengajak audiensnya untuk mencoba tool SEO-
nya secara gratis. Akan tetapi, audiens juga dapat langsung memilih paket
berbayar. Di samping itu, mereka juga dapat berhenti berlangganan kapan
saja.
Penggunaan CTA di artikel blog tidak jauh berbeda. Formulir berlangganan
konten blog Niagahoster adalah contohnya. Anda juga dapat menemukan
formulir ini di bagian bawah artikel nanti.
CTA ini mengajak pembaca artikel agar mereka mau mendaftarkan alamat
email. Sebagai imbalannya, pembaca akan mendapatkan konten-konten blog
melalui email.
Intinya, elemen call-to-action pada bagian akhir media pemasaran Anda tidak
boleh hanya berupa perintah yang menguntungkan Anda. Berikan juga
manfaat yang jelas bagi calon pelanggan atau audiens.
Contoh Copywriting Menarik untuk Menginspirasi Anda
Setelah mempelajari teori copywriting, Anda sudah bisa mencoba membuat
copywriting Anda sendiri. Nah untuk memudahkan Anda, silakan melihat
referensi contoh copywriting berikut ini.
Contoh Penggunaan Copywriting untuk Media Iklan/Promosi
Contoh copywriting yang pertama kita ambil dari email kiriman UrbanDaddy.
Seperti yang terlihat di bawah ini, Anda menjumpai desain email yang eye-
catching, informatif, dan sama sekali tidak terlihat membosankan.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 33


Ketika Anda membaca copywriting UrbanDaddy tersebut, Anda tidak merasa
seperti membaca iklan atau promosi. Rasanya, pesan itu seolah ditulis
khusus untuk Anda.
Pilihan kata yang akrab dan personal membuat pembaca merasa dekat.
Apalagi, UrbanDaddy mengemasnya dalam bentuk cerita sehingga lebih
membangkitkan emosi.
Dengan copywriting yang menarik tersebut, pembaca pun akan merasa
engaged. Alhasil, mereka pun terus membaca hingga titik terakhir. Tak lupa,
ada CTA juga sehingga pembaca bisa segera melakukan konversi ataupun
mengikuti sosial media UrbanDaddy.
Berikutnya ada contoh copywriting untuk landing page. Mari menengok
landing page Basecamp ini.

Apa kesan pertama Anda saat melihat landing page di atas? Barangkali,
ingatan Anda langsung melayang ke perasaan bahagia ketika hari
ulangtahun tiba. Perasaan itu semakin kuat ketika Anda membaca copy ‘Wish
Granted’. Akhirnya, harapan Anda dikabulkan! Tapi, harapan apakah itu?
Nah, Basecamp menjawabnya pada deskripsi di bawah headline. Dengan
halus, Basecamp menjabarkan manfaat produk mereka.
Menariknya lagi, Basecamp memperkuat magnet perhatian tersebut dengan
mengajak Anda bergabung dengan 4000 lebih bisnis lainnya. Informasi ini
juga tidak akan terlewat oleh mata karena Basecamp memberikan highlight
pada kalimat-kalimat paling penting.

4 Teknik Copywriting agar Tulisan Anda Lebih Persuasif


Apakah ada cara lain untuk membuat copywriting yang menarik? Tentu saja!
Berikut adalah beberapa teknik copywriting yang bisa diterapkan untuk
meningkatkan kualitas copy Anda, baik untuk landing page, sales letter, maupun
media pemasaran lainnya:
 Formula AIDA
 Teknik Slippery Slide
 Social Proof
 Yakinkan audiens dengan Frequently Asked Question

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 34


1. Gunakan Formula AIDA
AIDA adalah singkatan dari Attention Interest, Desire, dan Action. Berikut
adalah arti dari keempat unsur tersebut:
 Attention — tangkap perhatian audiens
 Interest — buat audiens penasaran
 Desire — buat audiens menginginkan manfaat yang Anda tawarkan
 Action — ajak audiens untuk mendapatkan manfaat tersebut
Umumnya, AIDA digunakan dalam strategi content marketing untuk membuat
jenis konten yang sesuai dengan tahapan-tahapan yang dilalui audiens, dari
orang awam hingga siap menjadi pelanggan.
Meski demikian, formula AIDA juga dapat dimanfaatkan sebagai panduan
dalam menulis teks copywriting. Penggunaannya pun tidak jauh berbeda
dengan langkah tiga sampai enam yang tadi telah dibahas. Berikut ini adalah
ilustrasi letak masing-masing unsurnya dalam sebuah tulisan:
 Attention = headline
 Interest = lead
 Desire = copy
 Action = CTA
Jadi, jika Anda merasa kesulitan dalam menulis sebuah teks copywriting,
formula AIDA dapat digunakan untuk menentukan kata-kata yang tepat bagi
setiap komponen tulisan Anda.
2. Pakai Konsep Slippery Slide
Untuk menguasai copywriting, Anda harus belajar membuat audiens tetap
tertarik dengan tulisan Anda hingga akhir. Nah, slippery slide adalah teknik
copywriting yang perlu diterapkan agar Anda tidak terdengar membosankan.
Pada dasarnya, slippery slide merupakan konsep di mana setiap kalimat
dalam teks Anda didukung oleh kalimat selanjutnya. Dengan demikian,
semua kalimat memiliki fungsi untuk menjaga rasa ingin tahu pembaca
hingga bagian CTA.
Ada dua cara yang dapat Anda lakukan untuk menerapkan konsep slippery
slide. Pertama, bayangkan diri Anda sebagai audiens. Dengan kata lain,
Anda harus memahami kebutuhan dan cara berpikir mereka agar tidak
membuat tulisan yang sulit dipahami.
Kedua, perhitungkan efektivitas masing-masing kalimat Anda. Jangan
sampai ada kalimat yang membuat pembaca kehilangan rasa ingin tahunya di
tengah jalan atau tidak tertarik dengan yang ingin Anda tawarkan. Tak lupa,
baca lagi teks Anda setelah selesai untuk mencari bagian-bagian yang tidak
dibutuhkan.
3. Jangan Lupakan Social Proof
Sebenarnya, teknik copywriting ini lebih tepat digunakan untuk landing
page dan sales email. Akan tetapi, Anda juga dapat menerapkannya dalam
media pemasaran apapun.
Pada dasarnya, social proof adalah elemen copywriting yang digunakan
untuk meyakinkan audiens bahwa Anda dapat dipercaya. Ini dapat
ditunjukkan dalam beberapa bentuk, termasuk:
 Logo klien
 Testimoni pelanggan
 Jumlah pelanggan atau subscriber
Social proof biasanya diletakkan sebelum CTA agar calon pelanggan yakin
bahwa mereka dapat berbisnis dengan Anda.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 35


Bagi Anda yang belum memiliki banyak pelanggan pun dapat
menggunakan social proof. Mintalah testimoni dari klien yang sudah ada dan
tampilkan yang terbaik pada media pemasaran Anda.
Atau, apabila menjalankan toko online, Anda dapat meminta persetujuan dari
beberapa pelanggan untuk menampilkan ulasan mereka atas produk Anda.
4. Yakinkan Audiens dengan Frequently Asked Questions
Dalam berbisnis, pasti ada beberapa hal di pikiran target pemasaran yang
membuatnya ragu-ragu untuk membeli dari Anda. Alasannya bisa jadi harga
yang tinggi, ada produk serupa yang lebih terkenal, kurangnya pemahaman
tentang layanan Anda, dan lain-lain.
Untuk mengatasi itu, Anda dapat memberikan alasan layanan, barang,
atau konten Anda lebih unggul dari yang ditawarkan kompetitor di
dalam copy Anda.
Solusinya adalah membuat segmen frequently asked questions atau FAQ.
Idealnya, teks pada bagian ini disajikan dalam bentuk poin-poin.
Anda bahkan dapat membuat halaman FAQ tersendiri dan disambungkan ke
segmennya pada landing page untuk menjawab segala keraguan audiens.
Salah satu contoh segmen FAQ yang baik dapat Anda temukan di halaman
produk Mental Mastery, sebuah kursus online tentang optimisme. Berikut ini
adalah penggalannya:
Pertanyaan pada penggalan FAQ tersebut adalah “bagaimana jika saya
tertinggal?”. Kemudian dijelaskan bahwa kursus ini dapat diakses selamanya
agar audiens dapat mengikutinya sesuai dengan kecepatan yang diinginkan.
Bagi orang yang belum pernah mengambil kursus online, informasi seperti ini
penting. Ia belum tentu tahu bahwa pembelajaran informal berbasis daring
umumnya memungkinkan peserta untuk mengikutinya dengan kecepatan
yang diinginkan.
Audiens Anda pun tidak hanya orang-orang yang sudah paham tentang apa
yang Anda jual. Jadi, sebaiknya Anda memikirkan pertanyaan-pertanyaan
yang mungkin muncul di benak audiens awam.
Intinya, berikut adalah enam langkah yang harus Anda lakukan untuk
membuat copywriting yang menarik:
1. Pelajari produk atau layanan Anda
2. Pahami kebutuhan audiens
3. Tentukan headline yang memikat
4. Dukung headline dengan lead yang menarik
5. Tulis copy yang berkualitas
6. Akhiri teks dengan persuasi
Selain itu, Anda juga dapat belajar empat teknik copywriting berikut untuk
membuat copy yang lebih persuasif:
1. Formula AIDA
2. Konsep Slippery Slide
3. Social Proof
4. Frequently Asked Questions
Namun demikian, kemampuan copywriting Anda dapat diasah dengan terus
berlatih. Oleh karena itu, gunakanlah kiat-kiat yang ada dalam panduan ini di
setiap kesempatan yang ada.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 36


MENGOPERASIKAN WEB BROWSER

B. Pengenalan Search Engine


Ada banyak sekali situs yang menyediakan fasilitas Search engine.
Salah satu Search engine yang paling populer di seluruh dunia adalah Google.
Alasan mengapa Google sangat populer adalah tingkat keakuratan hasil
pencarian yang dihasilkan oleh Google sangat tinggi bila dibandingkan dengan
Search engine yang lain.
Contoh lain dari Search Engine yang dapat digunakan, seperti
search.yahoo.com, www.bing.com, www.looksmart.com, www.gigablast.com,
www.excite.com, id.ask.com, www.aol.com, www.baidu.com, www.yandex.com,
dll.

C. Membuka Google.com
Berikut ini adalah cara mengakses Google dengan menggunakan
web browser Mozilla firefox.
1. Buka web browser dengan cara klik StartAll ProgramMozilla Firefox
atau kita bisa menggunakan web browser lain dengan cara klik StartAll
Program UC Browser
2. Ketikkan alamat www.google.co.id pada Address bar

3. Tunggu beberapa saat sampai tampilan Google selesai. Perhatikan


tampilan Google berikut ini.

Masukkan Keyword

Tombol Untuk Memulai

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 37


D. Mencari Informasi dengan Google
Berikut ini adalah langkah-langkah untuk mencari nformasi dengan
menggunakan Google, ikuti langkah-langkah berikut.
1. Bukalah alamat www.google.co.id lalu ketikkan keyword atau kata kunci dari
informasi yang ingin Anda cari. Misalnya ingin mencari resep cara memasak
sate, ketikkan keyword cara memasak sate lalu tekan tombol Enter.
2. Google akan menampilkan hasil pencarian, klik pada salah satu hasil

E. Mempertajam Hasil Pencarian Google


Google adalah search engine yang canggih, dengan sedikit trik kita dapat
mempertajam hasil pencarian dan mendapatkan apa yang dicari dengan cepat
sehingga akan menghemat waktu dan biaya. Ada beberapa cara untuk
mempertajam hasil pencarian Google, diantaranya dengan menggunakan kata
kunci khusus, contohnya adalah sebagai berikut.
1. Penggunaan Tanda Petik (“)

Saat mengetikkan keyword di google, sering kali search engine


menampilkan hasil yang tidak sesuai dengan keinginan kita, misalnya
dengan keyword: cara memasak sate, maka yang tampil sangat beragam
dan membuat keyword tersebut terpisah-pisah.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 38


Kita dapat menggunakan tanda petik (“) untuk mengapit keyword yang kita
masukkan agar hasil pencarian benar-benar sesuai dengan keyword dan tidak
terpisah-pisah. Contohnya cara memasak sate, maka tambahkan tanda petik
sehingga keyword akan menjadi “cara memasak sate”. Perhatikan contoh
gambar berikut ini.

2. Penggunaan File type


Kata kunci filetype sangat berguna saat kita ingin mencari sesuatu di
internet dalam bentuk file bertipe tertentu. Misalnya kita ingin mencari tentang
internet sehat dan ingin hasilnya dalam bentuk file PDF, maka kita dapat
mengetikkan keyword: internet sehat filetype:pdf. Keyword tersebut akan
menampilkan hasil pencarian berupa file PDF semua sehingga kita dapat
langsung men-download-nya.

Selain PDF, ada banyak sekali tipe file dokumen yang dapat kita cari
dengan keyword filetype, diantaranya sebagai berikut.
 doc atau docx : file microsoft office word
 xls atau xlsx : file microsoft office excel
 ppt atau pptx : file microsoft office power point
 pdf : file adobe reader (portable document format)
 txt : file text (notepad)
 rtf : file Wordpad

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 39


 dan lain sebagainya.
3. Penggunaan keyword Site
Keyword site dapat kita gunakan untuk mencari informasi dari suatu
alamat website, contohnya kita ingin mencari informasi tentang sherina hanya
dari situs gudanglagu.com, maka kita ketikkan sherina
site:gudanglagu.com

4. Mencari Gambar di Internet


Kita dapat mencari gambar atau foto di internet dengan menggunakan
Google Images, klik tab gambar atau images di bagian atas tampilan Google
lalu masukkan kata kunci dari gambar yang akan dicari, misalnya kita ingin
mencari foto Sherina maka ketikkan keyword: sherina

Jika tampilan browseryang kita miliki tidak saperti pada gambar diatas,
maka untuk melakukan pencarian berupa gambar kita langsung masuk
melalui situs https://images.google.com/, lakukan pencaria kata kuci gambar
yang akan kita cari. Atau kita juga bisa juga melakukan pencarian dengan
mengetik kata kunci terlebih dahulu pada google search, perhatikan gambar
dibawah ini.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 40


Kemudian lakukan penelusuran, hingga tampil seperi gambar dibawah
ini.

Klik disini
untuk
penelusu
ran
berupa

Latihan :

1. Buatlah sebuah folder pada local Documents dengan nama “Materi 4_(diikuti
nama kalian)”
2. Bukalah web browser kemudian carilah file/artikel dengan format berikut:
 doc atau docx
 ppt atau pptx
 pdf
3. Carilah file/ artikel yang sudah didownload tadi kemudian pindah ke dalam
folder yang anda buat
4. Selanjutnya carilah gambar-gambar Presiden Indonesia dari yang pertama
sampai sekarang dan simpanlah gambar tersebut pada folder yang sama.
Untuk menyimpan gambar perhatikan langkah berikut:

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 41


- Klik pada gambar yang akan anda simpan untuk menampilkan gambar
secara lebih sempurna
- Selanjutnya klik kanan pada gambar tadi, kemudian pilih save image as

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 42


F. Menyimpan Halaman Website
Saat telah menemukan informasi yang dicari dari suatu halaman website di
internet. Langkah selanjutnya yang perlu dilakukan adalah menyimpan informasi
tersebut agar dapat dibuka kembali di lain waktu tanpa harus terhubung ke
internet. Ada beberapa cara untuk menyimpan informasi dari halaman website,
diantaranya adalah sebagai berikut.

1. Menyimpan Secara Langsung dari Browser


Cara ini relatif lebih mudah dilakukan namun menghasilkan file yang relatif
lebih besar. Caranya klik Menu File Save page as (Ctrl+S).., lalu cari
tempat penyimpanannya (misalnya Data(D:)) lalu klik tombol Save.
Kalian dapat membuka halaman web tersebut di lain waktu dengan tampilan
utuh seperti saat menyimpannya.

2. Menyimpan dengan Microsoft Word


Cara ini digunakan jika kita hanya membutuhkan beberapa informasi saja dari
suatu halaman web. Caranya adalah dengan cara menyeleksi (memblok) teks
dan gambar yang akan disimpan lalu copy dan paste di Microsoft word.

Setelah itu kita dapat menyimpannya sebagai file doc atau docx.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 43


3. Menyimpan Gambar dari Halaman Web
Jika kita hanya membutuhkan gambar saja dari suatu halaman web, cara
untuk menyimpannya relatif mudah dilakukan. Caranya adalah klik kanan pada
gambar yang akan disimpan lalu pilih Save Image As..

Latihan :

1. Buatlah folder baru dengan nama “HASIL DOWNLOAD_(DIIKUTI NAMA


LAKIAN) pada local Documents
2. Bukalah web browser, kemudian melalui search engine www.google.com
carilah sebuah atikel tentang “Tips Mengecilkan Perut”
3. Carilah sebuah atikel tentang “Tips Mudah menghafal” melalui search engine
search.yahoo.com
4. Setelah anda menemukan artiket “Tips Mengecilkan Perut”, kemudian salinlah
artikel tersebut pada MS. Word dan lakukan penyimpanan pada folder yang
sudah anda buat tadi dengan nama file sesuai nama diatas.
5. Selanjutnya simpanlah atikel tentang “Tips Mudah Menghafal” secara langsung
dari web browser yang anda gunakan
Pastikan proses 1-5 selesai dan tersimpan pada folder yang sudah dibuat.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 44


MENGEMBANGKAN WEBSITE YANG MENGEMBANGKAN
PENJUALAN
Meningkatkan Bisnis dengan Lebih Mudah dan Efisien Secara Online
Untuk memiliki bisnis onlin yang baik dan menghasilkan diperlukan
berbagai cara, namun semua semakin mudah dengan apabila secara online.
Karena itu untuk memiliki bisnis yang lebih baik dan dikenal orang banyak
pastikan kamu melakukan beberapa tips di bawah ini:

 Buat Website
Banyaknya orang yang mengakses internet dalam setiap harinya tentu dapat
dimaksimalkan oleh para pebisnis dengan membangun sebuah bisnis berbasis
online. Untuk memenuhi itu website merupakan hal yang wajib dimiliki oleh
usahamu. Membangun website tidak hanya ditujukan untuk mereka yang
memiliki produk seperti baju, aksesoris dan lainnya. Tetapi, mereka yang
memiliki coffee shop atau kafe juga memerlukan website sebagai media untuk
melakukan promosi kepada calon pelanggan.
Seperti contoh, kamu memiliki sebuah usaha yaitu sebuah restoran
makanan, website yang kamu perlu miliki tidak hanya berisi daftar makanan serta
harga dari makanan tersebut. Tetapi, kamu bisa menyisipkan blog yang
menyediakan beragam artikel mengenai resep makanan sehat untuk para calon
pelanggan. Hal ini berguna untuk memberikan informasi yang bermanfaat
kepada mereka, terlepas dari produk yang ditawarkan kepada mereka.

 Memiliki Website yang Tampilannya User Friendly


First impression adalah hal penting dalam sebuah produk terutama produk
yang memiliki bentuk fisik. Mereka yang datang kedalam websitemu tentu
membutuhkan sebuah tampilan yang nyaman dan user friendly dalam
penggunaannya. Selain user friendly, konten serta loading dari website tersebut
juga penting untuk diperhatikan. Kedua hal tersebut penting untuk dimiliki sebuah
website, karena dengan adanya konten serta loading time yang baik tentu akan
membuat orang betah berlama-lama dalam websitemu sehingga membuat nilai
dari websitemu akan semakin baik.

 Bangun Website yang Mobile Friendly


Sebagian besar orang di era digital ini melakukan segalanya menggunakan
smartphone yang dimilikinya, baik itu saat di kantor, di transportasi umum
maupun pribadi dan dimanapun. Sehingga tidak dapat dipungkiri bahwa untuk
mengoptimalkan sebuah usaha yang sudah memiliki website, tentu website
tersebut juga harus yang mobile friendly. Beberapa hal yang perlu diperhatikan
juga dengan mengoptimalkan website mereka dengan mobile friendly tentu akan
membuat semakin nyaman para user untuk membaca hingga mengaksesnya
dengan menggunakan smartphone.
Sehingga pengalaman pengguna menggunakan website tersebut melalui
ponselnya lebih nyaman dan menyenangkan.

 Jangan Lupa Untuk Mencantumkan Kontak & Alamat


Berkat google, orang-orang yang mencari informasi cenderung lebih memilih
menggunakan internet terlebih dahulu dibandingkan melalui apapun. Jika kamu
memiliki sebuah basis online yang kuat antar sebuah platform, maka hal ini akan
membuat usahamu lebih diuntungkan dibanding beberapa kompetitor lainnya.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 45


Karenanya, pastikan usaha yang kamu miliki tersebut dapat diakses dengan
mudah melalui kontak dan alamat yang tercantum dengan jelas. Adanya internet
juga dapat dimaksimalkan dengan menambahkan fitur seperti chatbot, email,
maupun fitur pesan yang ada di platform ecommerce. Ditambah banyaknya opsi
pembayaran yang dapat mempermudah calon pelanggan saat melakukan
transaksi secara online.

 Gunakan Media Sosial


Selain memiliki website, pastikan usahamu juga memiliki media sosial untuk
menjangkau sekaligus berkomunikasi melalui media tersebut. Tidak harus
memiliki semua jenis media sosial, kamu hanya perlu mengoptimalkan beberapa
media sosial yang efektif dan sesuai dengan pasar dari produk yang kamu miliki.
Biasanya media sosial seperti Instagram dan Facebook adalah media sosial
yang paling efektif untuk melakukan bisnis online jual beli sebuah produk.

 Implementasikan SEO
Saat sudah memiliki hal-hal seperti website yang cukup lengkap dari sisi
mobile dan user friendly dan sudah memiliki media sosial selanjutnya tinggal
mengoptimalkan keduanya. Mengoptimalkan website tersebut dengan
menggunakan sebuah teknik yang dinamakan SEO atau Search Engine
Optimization. Teknik ini digunakan untuk mengoptimasi sebuah halaman dalam
mesin pencari (Google, yahoo, bing).
Sebelum kamu dapat menjangkau pelanggan yang lebih luas dengan SEO,
implementasi dari local SEO ini dapat membuat usaha kamu akan berada pada
halaman pertama pada hasil pencarian Google di daerah kamu. Hal ini dapat
dimanfaatkan untuk mereka yang berada di sekitar usaha kamu.
Seperti contoh, kamu memiliki sebuah restoran di daerah Jakarta Selatan.
Ketika kamu telah mengoptimasinya menggunakan local SEO, maka saat orang
mencari kata ‘restoran di jakarta selatan’ maka usaha kamu akan muncul pada
halaman pertama hasil pencarian Google.
Kamu bisa menerapkannya dengan memasukkan local keywords di dalam
konten website kamu dan mengoptimasinya menggunakan meta tags. Lalu,
menanamkannya pada Google Maps pada halaman kontak di website serta
mendaftarkan usahamu pada Google My Business. Teknik tersebut cukup
ampuh mengenalkan usahamu.

 Monitoring Aset Digital yang Dimiliki


Saat sudah memiliki berbagai macam aset digital untuk memasarkan
bisnismu secara online, maka jangan lupa untuk melakukan monitoring secara
berkala. Monitoring ini dapat meliputi hal-hal seperti adanya saran atau komen
yang masuk, konten yang harus terus diperbaharui dan juga beberapa hal
lainnya yang perlu dijaga mulai dari website, sosial media hingga konten-konten
di dalamnya. Hal ini agar menekan adanya kemungkinan para calon pengguna
produk bisnismu pindah ke kompetitor.
Jika penggunaan aset ini dapat dijalankan secara optimal, bukan tidak
mungkin pelanggan terus berdatangan.
Beberapa hal di atas adalah cara untuk kamu yang ingin meningkatkan
bisnis secara online, namun apabila kamu ingin melakukannya dengan lebih
mudah kamu dapat menggunakan e-commerce untuk memasarkan bisnismu.
Berikut rekomendasi e-commerce yang bisa kamu gunakan untuk memasarkan
bisnismu.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 46


 Tokopedia
 Shopee
 Bukalapak
 BliBlicom
 Lazada

Sebenarnya masih banyak lagi ecommerce yang dapat digunakan untuk


memasarkan produk dari bisnismu. Nah, karena itu untuk memiliki sebuah bisnis
yang sukses tentu banyak caranya, namun kembali lagi semua tergantung dari
pemilik dan pengelola dari bisnis tersebut dapat meningkatkan bisnisnya melalui
cara seperti apa. Untuk kamu yang masih bingung harus memulainya dari mana,
kamu dapat memulainya dengan menerapkan ke 7 hal di atas terlebih dahulu
untuk meningkatkan penjualan bisnis secara online.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 47


PEMBUATAN BLOG

A. Cara Membuat Blog


 Cara membuat blog“Blogger”
1. Langkah pertama buka browser di komputer anda, rekomendasi saya
gunakan google chrom karena lumayan cukup ringan, langsung saja
kunjungi alamat ini. www.blogger.com
2. Anda akan langsung dibawa ke halaman utama blogger, untuk membuat
blog baru, dari halaman utama ini klik saja “create your blog”. Di sini
kebetulan komputer saya menggunakan bahasa inggris. Silahkan
disesuaikan.

3. Kemudian, temen – temen siapkan akun email (gmail), sekarang


masukkan alamat email dan passwordnya. Hampir sama seperti ketika
anda login ke email. Pertama isikan email anda. Kemudian dilanjutkan
dengan memasukkan password email anda.

4. Setelah itu langkah pertama adalah menentukan atau memilih profil mana
yang nantinya akan ditampilkan di blog anda ketika pengunjung membaca
kontent yang anda posating. Sekarang saya memilih menggunakan
google + untuk memudahkan share postingan nantin

Untuk memilih profil google +, maka klik di “create a google + profile”,


selanjutnya klik “Create profil”

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 48


Jika sudah memilih menggunakan profil google+, maka kita diminta
melengkapi semua opsinya, termasuk avatar atau gambar profil. Daripada
kelamaan, mending kita skip saja biar kita langsung lanjutkan dengan
langkah cara membuat blog di blogger selanjutnya.
5. Setelah kita “skip”, selanjutnya kita akan masuk ke akun blog yang sudah
kita buat untuk melengkapi data tentang blog kita. Langsung saja klik
“Continue to blogger”

Bila anda baru pertama kali membuat blog, akan muncul tulisan seperti
gambar berikut ini. Kotak merah abaikan saja, terlebih lagi untuk anda
yang masih level pemula. Langsung saja klik “create new blog”

6. Langkah selanjutnya adalah memberi judul blog, membuat alamat dan


memilih tema pertama untuk blog anda.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 49


1) Title (judul blog) – Ini adalah nama blog anda, gunakan dua kata
singkat seperti “Tentang Hidupku” kalau ini adalah blog pribadi ada,
bisa juga “Catatan Harianku”, bisa juga “Tutorial Komputer” dan lain
sebagainya.
2) Address (alamat) – Inilah yang tadi kita bahas sebagai subdomain.
Cari nama yang singkat, mudah dihafal, unik, dan belum digunakan
orang lain. Contoh : catatanku, langkahku, jalanku,tutorialkomputer,
dan lain sebagainya. Bila anda mendapati seperti ini :

Berarti alamat blog tersebut sudah digunakan orang, cari nama alamat
lainnya yang masih bisa digunakan. Berikut contoh alamat blog yang
masih bisa digunakan

3) Theme (tema) – Pilih salah satu diantara beberapa tema (template)


yang disediakan. Nanti kita bisa menggantinya dengan tema yang kita
inginkan, bisa kita download gratis atau kita beli premium.Kemudian
klik “create blog”
7. Selanjutnya, google akan menyarankan anda untuk mencari nama domain
untuk judul blog anda. Lebih baik untuk sementara klik saja “ no thanks”

Sampai dengan langkah ini, blog yang anda buat sudah jadi. Dan ini
adalah halaman dashboard blog anda. Blog anda sudah langsung bisa
diakses dengan menuliskan alamat blog anda langsung di tab baru
browser anda. Atau klik “view blog” dari halaman dashboard.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 50


B. Memahami Menu yang Dimiliki oleh Blog “Blogger”
Perhatikan gambar dibawah ini dan perhatikan keterangan sesuai dengan
nomor yang ada:

1) Postingan/ Posts – Klik menu ini ketika kita akan membuat posting baru,
mengedit dan menghapus posting lama, dan juga melihat seluruh posting
yang sudah kita publikasi ataupun masih tersimpan sebagai draft
2) Statistik/ Stats – Ini adalah menu yang disediakan Blogger untuk melihat
lalulintas atau statistik pengunjung yang datang ke blog kita. Secara
lengkap yang ditampilkan menu ini adalahsebagai berikut:
 Ikhtisar : menampilkan trafic penayangan hari ini, kemaren, bulan lalu,
sepanjang waktu, dan pengikut.
 Postingan : menampilkan trafic penayangan blog berdasarkan
postingan dan halaman.
 Sumber lalu lintas : menampilkan trafic blog sesuai dengan URL
perujuk, situs perujuk serta nenelusuri kata kunci.
 Pemirsa: menampilkan trafic berdasarkan penayangan menurut negara,
penayangan menurut browser, dan penayangan menurut sistem
operasi
3) Komentar/ Comments – Berisi komentar yang masuk ke blog kita, bisa
kita hapus atau kita publikasikan dan kita balas. Semua daftar komentar
pengunjung bisa kita laihat di sini
4) Kampanye/ Campaignes – menu ini menampilkan menu adwords yaitu
salah satu cara memperbanyak pemirsa atau pengunjung di blog kit. Lebih
baik untuk pemula diabaikan terlebih dulu, karena ini berhubungan dengan
periklanan blog kita.
5) Halaman/ Pages – Menu untuk membuat halaman statis, yaitu halaman
yang tidak terlihat di halaman utama. Ini digunakan untuk membuat laman
“about, kontak, privacy dan lain sebagainya”
6) Tata Letak/ Layout – Menu ini kita gunakan untuk mengatur elemen –
elemen blog seperti widget, baik mengatur posisi atau menambahkan dan
menghapusnya dari halaman blog
7) Theme – menu ini untuk mengganti tema/ templet blog.
8) Setelen/ Settings – Untuk mengatur berbagai macam opsi – opsi di blog
kita, seperti jumlah posting yang ada di halaman utama, mengatur bahasa
dan waktu, mengubah blog tittle dan lain sebagainya.
9) Daftar bacaan – menu ini menampilkan postingan-postingan artikel dari
berbagai blog yang kita ikuti

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 51


Bantuan – menu ini menampilkan beberapa artikel panduan cara
10)
menggunakan blogspot
C. Cara Membuat/ Menulis Artikel Pada Blog Baru Anda
 Cara Membuat/ Menulis Artikel di “Blogger”
Untuk menjadikan blog anda berfungsi dengan baik dan semestinya adalah
dengan menambahkan artikel-artikel yang berkualitas, dengan demikian blog
anda akan berkembang dengan pesat dan banyak pengunjungnya, dengan
demikian blog anda kelak bisa juga mendatang banyak uang. Ok langsung aja
kita menuju ke pembuatan artikel. Caranya klik "Mulai Mengeposkan" atau
anda bisa klik gambar/Icon "Pensil" dan berikutnya akan muncul halaman baru
seperti berikut:

Membuat artikel disini sangat mudah sekali, seperti anda menulis pada
Micrsoft word, bila anda sudah terbiasa menulis di word maka anda tidak akan
mengalami kesulitan dalam membuat artikel di blogspot ini.

Ket:
1. Entri - Judul Posting/Artikel
2. Tombol untuk Mempublikasikan postingan/artikel
3. Tombol simpan
4. Tombol Pratinjau : Untuk melihat hasil postingan/artikel anda sebelum di
publikasikan.
5. Tombol Tutup : Untuk menutup postingan.
6. Menu/Tools : untuk menulis artikel, seperti Pada Microsoft word.
7. Label : contohnya seperti ini, misalnya judul artikel yang sobat buat adalah
cara bikin blogspot baru, nah label tersebut bisa di isi dengan Tips Blog, atau
yang lainnya.
8. Jadwal : Disini anda bisa memajukan atau memundurkan tanggal yang akan
ada gunakan dalam postingan.
9. Tautan Permanen.
10. Lokasi : Bila anda membuat artikel tentang lokasi wisata, maka anda bisa
menambahkan Maps tersebut.
11. Deskripsi Penelusuran : Isikan deskripsi tentang artikel anda saat ini.
12. Pilihan : Setting
13. Halaman Posting.
Untuk memastikan artikel anda tidak ada yang salah maka klik
"Pratinjau" untuk melihat tampilan posting anda sebulum di publikasikan,
disini anda bisa melihat mana yang perlu dibenahi dan lain-lain. Nah jika
dirasa semua artikel sudah siap, langkah selanjutnya adalah mempublikasi
artikel tersebut dengan cara megeklik tombol "Publikasikan"

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 52


BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 53
MEMBUAT WORDPRESS

A. Cara Membuat Blog Wordpress


Untuk mendaftar blog Wordpress berikut adalah langkah langkahnya:
1. Yang Pertama yang perlu anda lakukan yaitu silahkan anda membuka
situs wordpress.com.
2. Setelah itu silahkan anda Klik Get started untuk memulai pembuatan blognya.

3. Selanjutnya anda diminta untuk memasukkan data data tentang blog yang anda
buat. Isilah sesuai dengan blog yang ingin anda buat.
o What would you like to name your site? isi dengan nama situs anda
o What will your site be about? membicarakan tentang apa situs anda
o What’s the primary goal you have for your site? tujuan dari situs anda
o How comfortable are you with creating a website? seberapa nyaman anda
membuat situs web.
4. Jika semuanya sudah kalian isi, selanjutnya silahkan klik continue.

5. Setelah itu anda diminta untuk memasukkan nama alamat dari situ sanda.
Karena disini saya mengajarkan tentang membuat blog gratis. Saya memilih
yang free. Lalu klik select.

6. Selanjutnya akan ada pilihan apakah anda ingin menggunakan domain atau
tidak. Saya memilih start whith free karena saya ingin membuat secara gratis.
Lihat pada gambar di bawah jika anda bingung.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 54


7. Maka akan ada form create your acound. Masukkan email username dan
pasword. ini gunanya untuk login di darbord web anda. saya menyarankan untuk
membuat password yang unik untuk menjaga keaman dari blog anda. Jika sudah
klik continue.

8. Selamat anda sudah berhasil membuat situs web yang anda inginkan. Yang di
kotak merah itu adalah alamat dari situs web anda yang anda buat tadi. Lalu klik
view my site.

9. Sampai disini anda sudah berhasil membuat web yang anda inginkan.
selanjutnya anda bisa pelajari sendiri fitur fitur dari wordpress.com ini. Anda bisa
mulai membuat artikel, menginstal thema,menginstal plugin, dll.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 55


 Cara Membuat/ Menulis Artikel di “Wordpress”
1. Jika kalian ingin memposting artikel anda klik mysite terus pilih blog posts
dan klik add.
2. selanjutnya anda tinggal ketik saja apa artikel yang ingin anda buat. Buat
artikel yang semenarik mungkin biar banyak orang yang suka. Disini saya
hanya mencontohkan saja.

3. Setelah itu klik previev untuk melihat hasilnya. Apabila sudah selesai
mereview nya silahkan anda kembali lagi ke laman penulisan artikel tadi
dengan klik close, yang ada di pojok kiri atas. Setelah itu anda tinggl
mempublish artikel yang sudah anda buat tadi. dengan klik publish yang
ada di pojok kanan atar. Apabila kalian tidak mempublis artikel tersebut itu
berarti karena email anda belum anda verifikasi. Silahkan cek email kalian
dan verifikasi wordpress.com.
4. Lalu klik puplish. Dan diisini anda masih bisa mereview lagi.

5. Jika anda sudah yakin silahkan anda klik publish yang berwarna hijau.

6. Selamat anda berhasi memposting artikel sesuai yang anda inginkan.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 56


Latihan :

1. Carilah sebuah artiket tentang “Sejarah Internet” dan “Macam-Macam Web


Browser” dengan menggunakan browser UC Browser
2. Setelah menemukan, salin artikel tersebut ke Ms. Word dan kemudian
simpanlah.
3. Buka blog yang sudah anda buat kemudian mulailah untuk memosting sebuah
artikel yang sudah anda ambil tadi
Pertama, memosting di blogger
- Bukalah blog Blogger anda.
- Pada blogger anda memosting artikel tentang “Sejarah Internet”
- Copy artikel tersebut ke halaman posting blog anda
- Jangan lupa sertakan/ sisipkan gambar pada artiker postingan anda
- Setelah semua rampung, lakukakan pemostingan.

Kedua, memosting di Wordpress


- Bukalah blog Wordpress anda.
- Pada blogger anda memosting artikel tentang
- Copy artikel tersebut ke halaman posting blog anda“Macam-Macam Web
Browser”
- Setelah semua rampung, lakukakan pemostingan.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 57


MENGENAL MEDIA SOSIAL

Perkembangan teknologi yang pesat membuat umat manusia bisa dibilang


kecanduan. Teknologi yang paling digandrungi ialah internet dan telepon pintar.
Hanya dengan dua perangkat ini, kamu sudah bisa melakukan banyak hal. Mulai
berkomunikasi, mendapatkan berita hingga bekerja sekalipun.
Media sosial sekarang ini sudah menjadi kebutuhan utama umat manusia. Tak hanya
anak muda, orang tua atau kakek-nenek sekalipun saat ini butuh dan bisa bermain
media sosial. Paling tidak aplikasi WhatsApp yang digunakan untuk sekadar
memberi kabar kepada keluarga yang jauh ataupun teman.
Untuk kalangan muda, media sosial yang dipakai lebih beragam. Facebook sebagai
tempat mencari teman, Twitter dan blog sebagai tempat curhat, Line atau BBM
sebagai perantara komunikasi hingga YouTube untuk menonton video.
Platform media sosial, Hootsuite, me-ranking media sosial teraktif di Indonesia.
Media sosial iniliah yang paling sering diakses oleh masyarakat Indonesia selama
Juli 2017 hingga Januari 2018.

1. YouTube.
Siapa sih yang tak tahu YouTube? Situs web berbagi video
ini menjadi sangat populer beberapa tahun belakangan.
Bahkan beberapa orang ada yang menggantungkan
hidupnya dengan melabeli dirinya sebagai YouTuber. Acara
televisi yang dinilai sudah kurang menarik membuat
YouTube mengambil alih peran tersebut.
Kontennya yang beragam dan bisa ditonton berulang-ulang
membuat situs web ini paling banyak diakses di Indonesia.
YouTube mengantongi 43% suara dari koresponden online.
2. Facebook.
Media sosial ini telah lama populer di kalangan masyarakat
Indonesia. Pengguna bisa mengunggah foto pribadi dan
mengenal banyak orang baru lewat situs ini. Banyak juga
orang yang mencari teman lamanya lewat web buatan Mark Zuckerberg ini.
Facebook menempati urutan kedua dengan poin 41% suara.
3. WhatsApp
Di urutan ketiga ada aplikasi pesan WhatsApp. Aplikasi
pesan yang terbilang simpel ini memang banyak dipakai
oleh orang Indonesia. Tampilannya yang tak neko-neko
serta emoji yang menjadi ciri khasnya membuat semua
kalangan bisa memakai aplikasi ini dengan mudah.
WhatsApp di peringkat ketiga memeroleh 40% suara.
4. Instagram.
Instagram adalah aplikasi berbagi foto dan video. Tampilannya
yang mendukung dan banyak pengguna aktif pada aplikasi ini
dimanfaatkan sebagai lahan bisnis bagi banyak orang. Selain
itu, ada fenomena yang dihadirkan oleh media sosial satu ini,
yaitu selebgram. Selebgram berarti orang dengan popularitas
tinggi di Instagram.
Biasanya selebgram ini memiliki cara menarik untuk
mendapatkan banyak pengikut. Konten-konten foto dan video lucu dan menarik
menjadi senjata utamanya. Instagram mendapat suara sebanyak 38% dari
koresponden online.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 58


5. Line.
Line merupakan aplikasi pesan kedua teraktif setelah WhatsApp.
Line ini memiliki desain yang menarik, senjata utamanya dalam
menarik pengguna adalah dengan menghadirkan jutaan stiker-stiker
lucu. Stiker ini fungsinya mirip seperti emoji pada WhatsApp. Line
duduk di peringkat lima dengan perolehan suara 33%.

6. BBM.
Sebelum WhatsApp dan Line populer, Blackberry Messenger atau
yang lebih dikenal BBM lebih dulu merajai. Aplikasi yang dulunya
hanya eksklusif ada di perangkat telepon Blackberry ini
menggantikan peran SMS pada masanya. Namun karena
banyaknya saingan, kini BBM mulai ditinggalkan. Namun ternyata
masih banyak yang menggunakan aplikasi pesan ini. BBM
mendapat suara 28% dan menempati peringkat keenam.

7. Twitter.
Twitter mulai dikenal masyarakat Indonesia pad.0a medio 2009-
2010. Twitter ini memiliki fungsi sebagai mikroblog, sehingga
pengguna hanya bisa menuliskan 140 karakter teks di
statusnya. Seiring perkembangan, Twitter menambahkan fitur-
fitur seperti unggah foto, video dan juga menambahkan jumlah
karakter sebanyak dua kali lipat.
Twitter dijadikan media sebagai penyalur berita tercepat. Kamu
bisa menemukan berita apapun dari seluruh dunia dengan cepat di sini. 27% suara
diberikan oleh koresponden untuk media sosial yang satu ini.

8. Google+.

Terlihat dari namanya, media sosial ini adalah


bikinan Google. Akun Google+
mengintegrasikan beberapa akun Google
lainnya seperti Gmail, Hangouts dan Google
Drive. Meski tak sepopuler media sosial lain, platform ini mendapat suara 25% dari
koresponden.

9. Facebook Messenger.

Facebook Messenger awalanya tergabung pada situs web


Facebook. Namun pada tahun 2011, perusahaan tersebut
memutuskan untuk membuat aplikasi aplikasi pesan ini di iOS dan
Android. Dengan memasang aplikasi tersebut, pengguna bisa
mengakses pesan FB tanpa harus membuka lama FB itu terlebih
dahulu.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 59


MEMBUAT FACEBOOK

A. Cara Membuat Akun Facebook


1. Buka situs Facebook yang beralamatkan di www.facebook.com

2. Anda akan melihat kolom pendaftaran, silahkan lengkapi dengan data yang
diminta.

3. Setelah semua telah lengkap, klik Mendaftar.


4. Anda akan diarahkan kehalaman seperti berikut. Pada langkah pertama ini,
Anda bisa mencari teman dengan memasukkan email Anda pada kolom yang
disediakan lalu klik Cari Teman. Jika anda belum ingin menambahkan teman,
klik Lewati Langkah Ini.

5. Pada langkah kedua, Anda diminta melengkapi informasi yang berupa Kota
Sekarang, Kota Asal, dan SMA. Silahkan Anda lengkapi, lalu klik Selanjutnya.
Jika Anda belum ingin melengkapinya, langsung saja klik Lewati.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 60


6. Langkah ketiga, yaitu menambahkan foto profile yang nantinya akan
ditampilkan di Facebook. Jika Anda ingin menambahkan foto profile, klik
Tambahkan Foto atau Ambil Foto. Jika belum ingin menambahkannya,
silahkan klik Lewati.
7. Langkah terakhir, Anda harus memverifikasi alamat email yang baru saja
didaftarkan pada Facebook. Pada bagian atas halaman facebook, akan
muncul pemberitahuan untuk memverifikasi alamat email. Klik Konfirmasi
Sekarang dan lanjutkan tahap verifikasi sampai selesai.

8. Buka email yang Anda gunakan untuk mendaftar di Facebook, lalu cari email
dari Facebook. Buka email tersebut dan klik tombol yang bertuliskan
“Konfirmasi Akun Anda”, nanti akan muncul halaman Facebook Anda yang
baru. Sampai pada langkah ini Anda sudah berhasil mendaftar di Facebook
dan sudah memiliki akun Facebook yang baru.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 61


MEMBUAT TWITTER

Cara Membuat Akun Twitter


1. Buka website twitter www.twitter.com
2. Isi semua formulir yang tersedia, sebagai contoh liat gambar diatas.

3. Masukkan Pasword

4. Klik Ayo

5. Klik lanjut

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 62


BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 63
6. Klik ikuti & lanjutkan

7. Edit foto profil dan klik lanjut atau bisa klik lewati langkah ini

8. Klik lewati langkah ini

9. Tampilan awal twitter tinggal konfirmasi akun twitter

10. Masuk ke email lalu cek inbox

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 64


11. Setelah itu klik inbox twitter lalu klik konfirmasi sekarang

12. Tampilan twitter yang sudah di konfirmasi

Latihan :

1. Membuat akun facebook dengan panduan instruktur


Setelah selesai lakukan instruksi berikut:
1) Carilah dan tambahkan teman
2) Gantilah foto profil akun facebook anda
3) Berikan walpaper pada akun facebook anda
4) Buatlah status pada akun facebook anda
5) Lakukan inbox pesan pada teman yang anda kenal
6) Carilah fans page “LKP Adi Computer & Course” kemudian ikuti dan sukai
7) Tulislah sebuah kiriman “SAYA SENANG BISA KURSUS KOMPUTER DI
LKP ADI COMPUTER & COURSE” pada dinding fans page “LKP Adi
Computer & Course”
8) Carilah sebuat artikel berbentuk *PDF, download kemudian kirimlah artikel
tersebut melalui fitur pesan/ inbox pada teman dengan menggunakan
fungsi sisipkan lampiran
2. Membuat akun twitter dengan panduan instruktur
Setelah selesai lakukan instruksi berikut:
1) Gantilah profil akun twitter anda
2) Ikuti/ follow teman sekelompok/ kelas anda
3) Buatlah sebuah status/ twite
4) Buatlah status dengan menggunakan status orang lain/ Retwite
5) Memberikan komentar pada twite teman dan membalas komentar teman

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 65


MEMBUAT INSTAGRAM

Cara Membuat Akun Instagram


1. Buka website Instagram yang beralamatkan di www.instagram.com
2. Kamu akan dihadapkan dengan pilihan untuk membuat akun baru atau
login akun yang sudah ada. Membuat akun baru bisa menggunakan akun
facebook ataupun mendaftar langsung tanpa terhubung dengan
facebook.

3. Isi form yang tersedia sesuai dengan data diri anda


 Isi form paling atas dengan email atau nomer hp anda, ini berfungi untuk
recovery akun anda bila suatu saat dibutuhkan. Misalnya saat akun
instagram kamu di hack orang atau mendapat suspend dari instagram.
 Selanjutnya isi form dengan nama lengkap anda. Nama ini akan
ditampilkan pada profil instagram anda. Sehingga hanya orang yang
membuka profil kamu yang melihatnya.
 Isi form nama pengguna dengan nama yang mudah untuk diingat. Nama ini
yang akan selalu terlihat apabila kamu melakukan aktivitas di instagram,
misalnya menyukai gambar, berkomentar, melihat video maupun
mengupload gambar. Nama pengguna ini juga menjadi salah satu form
yang dibutuhkan untuk login.
 Selanjutnya isi form kata sandi. Kata sandi boleh kamu buat sesukamu
minimal 6 digit. Jangan terlalu rumit tetapi jangan terlalu mudah.
4. Klik Sign up untuk memproses pendaftaran.
5. Akun Instagram sudah selesai dibuat.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 66


DOWNLOAD DAN UPLOAD VIDEO YOUTUBE

A. Cara Mendaftar Akun Youtube


Dengan memiliki akun youtube, disamping kita bisa mengupload video, kita
bisa memiliki langganan video, bisa menonton atau menjadwalkan video yang
ingin di tonton nanti, mempunyai history atau riwayat video apa saja yang sudah
kita lihat. Selain itu, dalam youtube kita bisa membuat youtube chanel kita
sendiri.
Dengan memiliki akun youtube dan masuk dengan akun yotube, seseorang
tidak akan tahu video apa saja yang sudah pernah kita tonton, karena sifatnya
yang pribadi. Untuk cara membuat akun youtube adalah sebagai berikut:
1. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah masuk pada halaman
youtube. Untuk caranya ketik alamat berikut pada addres bar browser anda
www.youtube.com atau langsung saja klik alamat berikut www.youtube.com
2. Setelah masuk pada halaman utama youtube. Klik icon sign in yang
terletak pada pojok kanan atas

3. Setelah berhasil masuk, maka akan terlihat tampilan ciri khas masuk akun
gmail.

4. Masukkan email dan pasword gmail anda


5. Klik Sign in
6. Maka akan tampil halaman utama youtube seperti pertama anda buka tadi,
Namun, disini anda sudah masuk dengan akun youtbe anda.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 67


B. Menyimpan/ Download Video dari Youtube
Untuk mendownload/ menyimpan sebuah video dari youtube, anda dapat
mengikuti langkah- langkah berikut:
1. Buka video dari Youtube.com yang ingin didownload. Misal
http://www.youtube.com/watch?v=3o2jAMadTQU.

2. Setelah itu tambahkan huruf "ss" pada link (alamat URL) situs youtube
tersebut dan hilangkan " http:// " nya pada address bar browser, sehingga
menjadi www.ssyoutube.com/watch?v=3o2jAMadTQU. Kemudian
enter.

3. Sekarang secara otomatis Anda sudah dibawa ke situs savefrom.net.


Silahkan lihat di bagian sebelah kanan, ada pilihan format video, seperti
FLV 240p, MP4 360p, MP4 720p, WebM 360p, 3GP 144p, 3GP 240p.
Silahkan diklik sesuai dengan keinginan.

C. Mengunggah/ Upload Video ke Youtube


1. Langkah pertama adalah buka web browser anda dan masukkan alamat
berikut www.youtube.com atau langsung saja klik alamat
berikut www.youtube.com
2. Maka akan tampil halaman utama youtube, dan klik Sign In untuk masuk akun
youtube.
3. Masukkan email dan password anda yang sudah anda daftarkna untuk akun
youtube
4. Jika berhasil , maka akan tampil jendela utama youtube lagi namun sudah
dengan akun youtube anda.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 68


5. Klik Upload, maka akan tampil halaman untuk penguploadtan file

6. Klik Pilih file untuk diupload


7. Maka akan tampil jendela My Computer dan pilih video yang ingin di upload
8. Klik OK
9. Maka youtube akan melakukan proses penguploadtan file, cepat lamanya
penguploadtan tergantung besar kecilnya file yang anda upload selain itu juga
tergantung cepat lambatnya kecepatan internet anda
10. Pilih kategori siapa saja yang dapat melihat video kita, untuk umum atau untuk
kita sendiri.

Latihan :
1. Download Video
 Buatlah sebuah folder dengan nama “Materi 7_(diikuti nama kalian)” pada
local Documents
 Selanjutnya, anda pada situs www.youtube.com kemudian carilah sebuah
video “Lawak Sukur” dan “Tutorial Membuat Nasi Goreng”, kemudian
download video tersebut.
 Simpanlah video yang di download tadi ke folder yang anda buat.
 Pastikan proses download berhasil

2. Upload Video
 Lihat kembali video yang sudah anda download dan pastikan dapat diputar
dengan baik.
 Selanjutnya mulailah untuk membuka kembali situs www.youtube.com
 Upload salah satu video yang sudah di download tadi dengan mengikuti
langkah-langkah pada materi di atas.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 69


MENGENAL JUAL BELI ONLINE

Penggunaan internet sebagai media bisnis online semakin berkembang pesat.


Jika Anda ingin memulai bisnis jual beli online, baik melalui market place maupun
membuat web toko online sendiri, ada baiknya untuk terlebih dahulu mempelajari
istilah-istilah yang sering ditemukan dalam jual beli online. Berikut ini adalah istilah-
istilah dalam jual beli online (online shop):

1. Seller : Dalam bahasa Indonesianya adalah penjual. Mereka ini adalah para
pemilik online shop.
2. Buyer: Sebutan untuk para pembeli atau konsumen.
3. Customer: Sama dengan buyer, namun ini adalah sebutan untuk pembeli loyal
(sering order)
4. Supplier: Sebutan untuk orang yang memberikan pasokan barang pada para
penjual.
5. Reseller: Sebutan untuk penjual yang menjualkan barang orang lain untuk
konsumennya. Dalam istilah sederhananya adalah calo.
6. Dropship: Pengiriman barang kepada konsumen dengan mengatasnamakan
pihak kedua selaku reseller.
7. TF: Adalah singkatan yang biasa digunakan dalam kosa kata online shop dan itu
adalah kepanjangan dari Transfer.
8. Return: Tukar barang yang sudah dibeli dengan barang lainnya
9. Refund: Transaksi dibatalkan, barang dikembalikan kepada penjual dan uang
dikembalikan kepada pembeli
10. Reject: Barang tidak dalam kondisi baik, ada cacat.
11. Ready stock: Barang tersedia.
12. PO: Singkatan dari Pre Order. Ini adalah sistem yang banyak dipakai oleh
mereka yang menjual barang impor, atau custom. Jadi, barang baru akan
dipesankan atau diproduksi setelah jadwal PO berakhir, dan dikirim setelah
barang jadi.
13. Restock: Restock artinya barang yang diperjualbelikan tersedia kembali, setelah
mengalami out of stock.
14. Out of stock: Istilah untuk keadaan barang yang habis persediannya di tangan
penjual atau supplier
15. Sold: Biasa digunakan untuk menyatakan bahwa barang/stock telah habis
terjual
16. Trusted: Berarti menyatakan bahwa online shop tersebut terpercaya, bukan
penipu.
17. Testimonial/Testi: Istilah untuk pesan dan kesan dari pelangganya. Ini biasanya
dijadikan bukti untuk meyakinkan pembeli lainnya berdasarkan pengakuan
pembeli sebelumnya
18. DP (Down Payment): sistem pembayaran yang tidak langsung dibayar lunas.
Sistem pembayaran ini biasanya digunakan untuk barang dengan sistem pre
order.
19. Full payment: pembayaran penuh, atau langsung LUNAS.
20. Booked: Telah dipesan oleh orang lain. Anda tidak bisa membelinya
21. Keep: Hampir sama dengan booked diatas, keep biasanya dilakukan oleh
pembeli yang sudah pasti akan membeli satu produk tapi belum sempat
melakukan pembayaran. Pesanan di keep terlebih dahulu agar tidak terjual
kepada orang lain

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 70


22. Hit and run: Istilah untuk mereka yang pesan ini itu, janji mau bayar tanggal
sekian tapi tidak menepatinya. Hit and run bisa juga istilah untuk konsumen yang
rajin tanya-tanya detail produk tapi tidak pernah membeli.
23. Ongkir/shipping cost (Ongkos kirim): Biaya pengiriman dari tempat penjual ke
pembeli. Ini ditanggung sama pembelinya.
24. No Afgan: Istilah ini merujuk pada judul lagu Afgan yang berjudul Sadis. Artinya
boleh nawar, tapi jangan sadis-sadis.
25. Rekber: Singkatan dari rekening bersama. Maksudnya ini adalah rekening pihak
ke-3 yang menjadi mediator antara penjual dan pembeli.
26. Resi: Nomor bukti pengiriman barang yang didapatkan dari pihak ekspedisi.
27. COD (Cash on Delivery): Cara pembelian di mana penjual dan pembelinya bisa
bertatap muka. Bisa janjian di sebuah tempat, atau penjual anterin ke rumah
pembeli. Pembayaran di lakukan saat mereka saling bertemu.

Dia adalah Evan Williams. Laki-laki yang lahir pada tanggal 31 Maret
1972 di Nebraska ini adalah seorang wirausahawan Amerika Serikat yang
berasal dari keluarga petani, lho. Pada tahun 2002 Google.com membeli
saham Pyra Labs dengan harga ratusan miliar. Blogger.com pun menjadi
hak milik Google.com .Blog sendiri mempunyai fungsi yang sangat
beragam, mulai dari sebuah catatan harian, tempat penyebaran informasi
sampai dengan program-program media dan perusahaan-
perusahaan.Bersama Google, Blogger terus dikembangkan dan makin
terkenal. Peminatnya pun terus bertamanbah. Hebatnya lagi, di tahun
2003 sudah ada tiga juta blog yang aktif.Oh iya, Evan juga berperan besar
dalam pembuatan twitter bersama Jack Dorsey , si pencipta ide twitter
lho.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 71


MEMBUAT AKUN DI TOKO ONLINE

A. Cara Daftar Shopee Sebagai Pembeli


Apabila kamu belum memiliki akun Shopee, langkah pertama yang harus kamu
lakukan adalah download aplikasi Shopee di App Store atau Play Store.
Jika kamu sudah berhasil download Shopee, kamu bisa langsung membuat akun
Shopee. Namun, Sebelum Sobat Shopee tahu cara buat akun Shopee,
pastikan kamu membaca Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Shopee terlebih
dahulu, ya!
Apabila sudah membaca dan menyetujui ketentuan dan kebijakan tersebut, maka
kamu sudah bisa mendaftarkan akun Shopee melalui aplikasi atau situs resmi
Shopee.
Cara Daftar Shopee Sebagai Pembeli Melalui Aplikasi
Buat kamu ingin melakukan pendaftaran akun Shopee melalui aplikasi Shopee,
berikut caranya:
1. Buka halaman Saya di aplikasi Shopee
2. Pilih Daftar
3. Masukkan Nomor Telepon, lalu pilih Berikutnya.
4. Masukkan Kode CAPTCHA. Kemudian masukkan Kode Verifikasi
(OTP) yang telah dikirimkan ke nomor teleponmu.
5. Pilih Berikutnya.
6. Atur Kata Sandi, lalu klik Daftar
Cara Daftar Shopee Sebagai Pembeli Melalui Website
Jika kamu ingin melakukan pendaftaran akun Shopee melalui situs resmi Shopee,
berikut caranya:
1. Kunjungi situs Shopee, lalu pilih Daftar
2. Masukkan Nomor Telepon
3. Pilih Berikutny
4. Masukkan Kode CAPTCHA
5. Masukkan Kode Verifikasi (OTP) yang telah dikirimkan ke nomor teleponmu.
6. Atur Kata Sandi, lalu klik Daftar.
Selain dua cara di atas melalui aplikasi dan situs resmi Shopee, kamu juga bisa
mendaftarkan akun Shopee kamu menggunakan akun Google, Facebook, Line, atau
Apple, ya. Tetapkan password yang kuat dengan menggunakan kombinasi huruf
besar, huruf kecil, angka, dan simbol untuk keamanan tambahan. Jika sudah
mengikuti cara-cara di atas, maka kamu telah berhasil mendaftarkan akun Shopee
kamu, ya, sobat Shopee!
Nah, kalau penjelasan dan langkah-langkah di atas untuk para sobat Shopee yang
ingin mendaftarkan diri sebagai pembeli, berikut adalah cara daftar shopee sebagai
penjual!

Cara Daftar Shopee Sebagai Penjual


Selain mendaftarkan diri sebagai pembeli, sobat Shopee juga bisa, kok, daftar
sebagai penjual. Belum tahu bagaimana caranya? Jangan sampai dilewati langkah-
langkah berikut ini, ya!
1. Pertama, kamu harus download aplikasi Shopee melalui App Store atau Play
Store di handphone kamu atau langsung mendaftarkan diri di situs resmi
Shopee.
2. Jika sudah berhasil, kamu dapat mengklik ‘Daftar’ dan memasukkan nomor
telepon. Selain nomor telepon, kamu bisa mendaftarkan melalui akun Google,
Facebook, atau Apple.
3. Setelah itu, lakukan verifikasi puzzle.
BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 72
4. Masukkan kode verifikasi (OTP) yang dikirimkan ke nomor handphone
kamu.
5. Atur kata sandi dan klik ‘Daftar’.
6. Jika sudah, kamu telah berhasil membuat dan mendaftarkan diri sebagai
Shopee Seller. Jangan lupa untuk mengisi semua informasi terkait
toko online kamu, ya!

B. CARA MEMBUAT AKUN TOKOPEDIA.COM


1. Silahkan kunjungi Official Website Tokopedia.com. Kemudian klik Tombol Daftar
yang ada di pojok kanan atas layar.

2. Ada beberapa opsi sebetulnya untuk mendaftar akun di Tokopedia. Bisa dengan
mengintregasikannya dengan akun facebook atau dengan akun gmail kita, namun
yang akan saya gunakan melalui tulisan ini ialah menggunakan input data pada form
yang tersedia. Silahkan anda lengkapi data - data anda seperti Nama Lengkap,
Nomor HP, Jenis Kelamin, Tanggal Lahir, Alamat Email, Kata Sandi (Password) dan
terakhir jangan lupa untuk mencentang statement persetujuan dan diakhiri dengan
Mengklik tombol Bergabung.

3. Lalu akan muncul halaman yang berisi notifikasi yang berisi bahwa anda harus
mengecek inbox alamat email yang anda daftarkan sebelumnya.

4. Buka inbox alamat email anda lalu klik tombol Aktifkan Akun Anda.

5. Jangan lupa untuk kelancaran dan keamanan akun anda, aktivasikan nomor
handphone anda yang nantinya akan digunakan sebagai alat atau notifikasi bila
nantinya anda melakukan proses jual beli online di Tokopedia. Anda Klik tombol
Verifikasi Sekarang.

6. Masukkan nomor Hp anda. Lalu klik tombol Kirim Kode Verifikasi. Jika kode
tersebut sudah masuk di dalam pesan masuk handphone anda, masukkan kode
verifikasi di dalam form yang tersedia terakhir klik Submit.

7. Tunggu sebentar hingga muncul pesan verifikasi nomor handphone anda yang
sudah berhasil diaktivasi.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 73


Anda klik tombol Kembali Ke Beranda. Maka akan muncul halaman depan akun
Tokopedia yang baru anda buat.
 CARA MENDAFTAR DAN MEMBUAT AKUN DI OLX.CO.ID
(TOKOBAGUS.COM)

1. Pertama, kunjungi situs OLX.co.id


2. Jika sudah masuk ke dalam situs OLX.co.id, klik pada menu daftar yang ada di
menu bagian atas. Ada dua cara yang bisa kita gunakan untuk mendaftar
menjadi member di OLX.co.id. Yakni menggunakan Alamat Email dan Akun
Facebook kita.

Daftar Menggunakan Email


3. Masukkan alamat email beserta password yang akan kita gunakan sebagai alat
bantu login di OLX.co.id. Kemudian klik tombol Daftar.

4. Anda akan mendapati pesan yang isinya kurang lebih seperti screenshot di
bawah ini.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 74


5. Sekarang masuk ke dalam alamat email anda. Buka pesan yang dikirimkan
oleh pihak OLX Indonesia. isinya kurang lebih seperti screenshot berikut ini.
Klik pada button Aktifkan Akun Saya.

6. Kemudian anda akan dibawa masuk ke dalam halaman profil akun anda.
Lengkapi data diri anda di OLX.co.id dan saya rasa saya tidak perlu
menjelaskan untuk hal ini karena data masing - masing dari anda pastinya
berbeda - beda. Data - data ini akan digunakan sebagai informasi seller.

C. CARA MEMBUAT AKUN BUKALAPAK.COM


1. Silahkan menuju ke BukaLapak.com, lalu klik tombol DAFTAR

2. Silahkan pilih mau Daftar dengan Facebook atau Daftar dengan Google
3. Jika pilih Daftar dengan Facebook, kamu akan di arahkan ke Facebook. Klik Oke
saja
Jika mendaftar dengan Google juga sama. Klik Oke
4. Setelah itu akan di arahkan lagi ke BukaLapak. Lengkapi semua data-datanya,
seperti Usernama, Password, Nama Lengkap, Email, dan Jenis Kelamin. Setelah
itu klik tombol DAFTAR
Catatan: Gunakan Email yang masih bisa di buka. Karena nanti di pakai untuk
verifikasi.

5. Nanti kamu akan di alihkan ke halaman seperti ini. Klik tombol selesai, dan saya
akan cek e-mail saya
6. Buka Email yang tadi kamu pakai untuk mendaftar. Dan konfirmasi email dari
BukaLapak
7. Setelah itu akan di arahkan kembali ke BukaLapak dan mendapat ucapan selamat

Sekarang kamu sudah berhasil mendaftar dan membuat akun BukaLapak.com.


Tetapi, masih ada 1 tahap lagi yang harus kamu selesaikan, yaitu Melengkapi Data
Diri.
Melengkapi Data Diri Akun BukaLapak:

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 75


1. Klik menu myLapak lalu klik Pengaturan
2. Klik pada tab Akun lalu gulir ke bawah kemudian klik tombol Edit
3. Lengkapi semua datanya. Termasuk foto profil
4. Jika sudah lengkap semua. Klik tombol Simpan
5. Selesai!

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 76


CARA PENGIRIMAN BARANG
(PROSES PACKING DAN JASA PENGIRIMAN)

A. CARA MENGIRIM PAKET DI JNE DAN TIKI


Bungkus paket dengan rapi

1. Bungkus dengan plastik


2. lebih baik menggunakan plastik gelembung di dalam paket
Contoh:

sekarang anda akan pergi ke cabang JNE terdekat :

a. pergi ke counter/kantor JNE/TIKI2.


b. jagan lupa barang yg akan dibawa
c. jagan lupa pada barang tsb telah diberi alamat yg kita tuju
bila perlu tulis No yg bisa dihubungi (yang dikirim)
d. serahkan ke kasirnya gan5.
e. kasir akan mendata barang yg akan dikirim, ditimbang, dicek kelengkapan
alamatnya. biasanya suka nanya isi -nya apa, brg pecah belah atau yg lain-lain
(jgn kirim senjata ilegal apalagi obat²an terlarang )
f. anda milih mau paket yg biasa, atau yg cepet :
 PAKET REGULER
 PAKET YES
 PAKET OKE
g. anda bayar biaya yg dibutuhkan
h. anda terima struk bukti pengiriman
Cat: jangan di buang dulu struknya selama barang
belum sampai tujuan, nanti akan diperlukan apabila
ada keluhan sebagai tanda bukti .Dan JNE juga tidak bertanggung jawab atas
kehilangan barang ,tapi JNE akan mengganti ongkir 5x lipat - 10x lipat (maka
terterakan alamat yang jelass dan identitas penerima yang jelas)

B. Cara Mengirim Paket Barang Lewat J&T


Bila berbicara tentang pengiriman paket atau barang, sekarang ini sudah
dimudahkan dengan adanya beberapa perusahaan expedisi seperti J&T salah
satunya, Perusahaan ini memang dikenal dengan pengiriman yang tepat, cepat dan
aman, sehingga tak heran bila para pebisinis online lebih suka menggunakan J&T
atau disebut juga JET Express.

Agar memberi kenyamanan bagi setiap konsumen, J&T memberikan layanan


Pick up dan Drop Of yang mana keduanya memiliki proses mudah dan cepat. Kedua
cara kirim paket lewat JNT bisa anda lakukan sesuai dengan keinginan masing-
masing, dari kebanyakan pengguna pasti akan lebih suka untuk menggunakan
layanan Pick Up.

Terlebih jika anda merupakan pelapak dari perusahaan ecommerce seperti


Shopee, pasalnya setiap pelapak bisa memproses pengiriman langsung dari aplikasi

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 77


tersebut. Tidak hanya mengirim paket saja, anda juga bisa CEK RESI JNT langsung
di aplikasi Shopee atau juga bisa lewat situs resmi J&T.

Lantas bagimana jika perorangan ingin kirim paket lewat J&T menggunakan
kedua fitur tersebut? Caranya gampang banget, jika ingin menggunakan fitur Pick Up
bisa akses aplkasi atau website resminya. Sedangkan fitur drop of, setiap pengirim
harus antar paket langsung ke counter J&T terdekat di daerah anda.

Panduan Cara Mengirim Paket Barang Lewat J&T

Namun, sebelum melakukan kirim paket lewat J&T, pastikan terlebih dahulu
syarat dan ketentuannya. Jika anda memang belum mengerti akan langkah-
langkahnya, maka dapat simak saja informasi dari Carabelanja yang sudah
dipersiapkan seperti dibawah ini.

Agar memudahkan dalam proses pengiriman, sertiap pengirim harus


memastikan jika paket barang sudah siap untuk di drop point oleh pihak J&T. Berikut
ini beberapa syarat dan ketentuan apabila ingin kirim paket lewat J&T menggunakan
fitur Pick Up dan drop of.

 Pastikan paket sudah di packing sesuai dengan standar keamanan


 Paket dilapisi bubble wrap setidaknya 4-5 layer
 Jika membungkus paket pakai kardus, setiap sisi disisipkan PE Foam
 Usahakan ukuran paket sesuai dengan ukuran kardus
 Setiap paket harus di lakban demi keamanan dari barang tersebut
 Untuk keamanan lebih bisa packing kayu apabila paket tersebut sebuah barang
elektronik berupa HP, Tablet dan lainnya
 Pastikan anda menulis alamat paket lebih jelas dan detail

Cek Ongkir J&T

Meski anda sudah terbiasa dalam kirim paket, namun tidak semua paket
yang dikirim memiliki ongkos kirim yang sama. Karena dalam perhitungan kirim paket
J&T dilihat dari lokasi pengirim ke lokasi tujuan, kemudian juga ukuran paket dan
berat paket. Jika belum mengetahui caranya dapat simak ulasan seperti berikut ini.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 78


1. Buka Aplikasi J&T

Pertama langsung saja buka aplikasi J&T lewat smartphone

2. Pilih Menu Harga

Selanjutnya cukup klik menu Harga yang terletak di bagian bawah

3. Masukan Detail Paket

Kemudian masukan asal pengiriman lalu tujuan, kemudian masukan berat


paket dan ukuran paket tersebut, setelah itu cukup klik Cari

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 79


BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 80
4. Estimasi Ongkir

Setelah klik Cari, maka akan muncul detail mulai dari layanan, berat dan
ongkos kirimnya

Cara Mengirim Paket Barang di J&T

Seperti sudah kami sampaikan kepada anda semuanya, jika J&T terdapat
dua cara bisa anda lakukan ketika kirim barang yaitu Pick Up dan Drop Of. Untuk
mengetahui kedua cara tersebut, dapat simak langsung saja ulasan berikut ini.

Pertama langsung saja buka aplikasi J&T lewat smartphone dan pastikan
sudah login akun

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 81


2. Pilih Menu Order

Kemudian pilih menu order dan dilanjutkan klik Pick Up

3. Masukan Detail Pengirim

Selanjutnya masukan detail pengirim dari nama, nomor HP, asal, alamat dan
kode pos

4. Masukan Detail Penerima

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 82


Lalu masukan detail penerima nama, nomor HP, asal, alamat dan kode pos

5. Masukan Detail Barang

Masukan detail barang dari nama barang, jenis layanan, jumlah, berat, nilai
barang dan terakhir klik Selesai

6. Klik Menu Submit

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 83


Langkah terakhir cukup masukan pesan untuk sprinter dan setelah itu klik
Submit

7. Selesai

Selesai, kemudian anda cukup tunggu saja sampai sprinter menjemput

Sedangkan untuk cara kedua drop of atau antar paket ke counter J&T
terdekat. Untuk langkah-langkahnya dapat simak ulasan seperti berikut ini.

1. Pertama pastikan jika paket yang akan dikirim sudah di packing sesuai
dengan standar keamanan dari barang tersebut
2. Kedua, langsung saja pergi ke lokasi counter J&T terdekat, karena setiap
kecamatan sudah tersedia counter/agen resmi dari J&T
3. Langsung saja menuju ke bagian pengiriman, nantinya anda akan
diberikan pilihan metode pembayaran langsung atau metode pembayaran
COD (Cash On Delivery)
4. Proses selanjutnya tinggal menghitung ongkos kirim, petugas akan
mengukur berat barang, ukuran barang dan setelah itu akan disebutkan
biaya ongkirnya (untuk layanan dari J&T hanya tersedia EZ saja)
5. Apabila anda menggunakan metode pembayaran langsung, silahkan
bayar sesuai dengan ongkos kirim sudah disebutkan oleh petugas, jika
menggunakan metode pembayaran COD lanjut ke proses berikutnya
6. Proses pendataan akan dilakukan oleh petugas dari J&T, biasanya akan
ditanyakan isi dari paket tersebut apa, silahkan jawab sesuai dengan isi
paket
7. Jika proses pendataan sudah berhasil, kemudian petugas akan
memberikan kwitansi sebagai bukti pembayaran
8. Pada kwitansi tersebut terdapat biaya ongkos kirim, detail dari paket dan
nomor resi

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 84


C. CARA MENGIRIM PAKET DI POS INDONESIA
Langkah 1

Siapkan barang yang akan kita kirim, misal lampu aromaterapi packing
menggunakan kardus kemudian di balut dengan seterofom setelah itu di balut
dengan bubble wrap agar lampu aromaterapi tersebut aman sampai tujuan.

Langkah 2

Untuk penulisan nama, alamat pengirim dan penerima harus sesuai prosedurya
walaupun saat ini penulisan alamat tujuan dan alamat pengirim sering terbali-balik.
Nah untuk formatnya sendiri seperti pada gambar berikut ini :

Format Nama Penerima Format Nama Pengirim


Cara Kirim Paket Lewat Pos Indonesia Cara Kirim Paket Lewat Pos Indonesia

Langkah 3

Kalau sudah tinggal bawa ke kantor pos terdekat atau bisa ke agen kantor pos yang
sekarang ini mulai menjamur di mana-mana semakin mudah bukan membuka usaha
jualan online?, Oiya jika berat paket kita dibawah 1 kg di itung 1 kg.

Cara Return (Pengembalian) Barang

Setiap toko online memiliki metode dalam berbelanja. Terdapat langkah-langkah


sebelum barang sampai kepada konsumen. Langkah-langkah tersebut seperti
memilih barang, memesan, pembayaran, dan pengiriman. Semua langkah itu
memiliki ketentuan tersendiri yang sudah ditentukan masing-masing toko online.

Selain langkah-langkah dalam pembelian di toko online Anda juga harus memahami
tentang metode pengembalian barang. Hampir semua toko online menerapkan
metode ini, namun yang perlu diperhatikan adalah bahwa masing- masing toko
online memiliki tata cara dan ketentuan sendiri dalam pengembalian barang.

BUKU PANDUAN : PEMASARAN DIGITAL Halaman 85

You might also like