You are on page 1of 12

PROPOSAL PERBAIKAN BANGUNAN

PUSKESMAS MUARA KOMAM TAHUN 2022

UPTD PUSKESMAS MUARA KOMAM


DINAS KESEHATAN KABUPATEN PASER
TAHUN 2022
PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN PASER
DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS MUARA KOMAM
Jl.Negara Km. 171 Kec.MuaraKomamKab. Paser 76253
Telp (0543)5237114 Email : puskesmasmuarakomam@gmail.com

I. Latar Belakang

Pembangunan kesehatan pada hakekatnya adalah upaya yang


dilaksanakan oleh semua komponen Bangsa Indonesia yang bertujuan untuk
meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan hidup sehat bagi setiap
orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya,
sebagai investasi bagi pembangunan sumber daya manusia yang produktif
secara social dan ekonomis. Keberhasilan pembangunan kesehatan sangat
ditentukan oleh kesinambungan antar upaya program dan sektor, serta
kesinambungan dengan upaya-upaya yang telah dilaksanakan dengan periode
sebelumnya.
Prioritas pembangunan kesehatan berkelanjutan menjadi keharusan,
seperti yang tercantum dalam tujuan pembangunan berkelanjutan (Sustainable
Development Goals/SDGs) yang akan dilaksanakan sampai dengan 2030,
memang telah membawa berbagai kemajuan. Akan tetapi, beberapa indikator
yang mengukur target di bidang kesehatan masih cukup jauh dari capaian dan
harus mendapatkan perhatian khusus. Target yang belum tercapai di antaranya
adalah tingkat kemiskinan nasional, angka kematian bayi, angka kematian ibu,
prevalensi gizi buruk, stunting, prevalensi HIV dan AIDS serta beberapa indicator
terkait lingkungan, (SDG’s, 2018)
Pembangunan kesehatan yang dilaksanakan melalui peningkatan :1)
Upaya kesehatan, 2) Pembiayaan kesehatan 3) Sumber daya manusia
kesehatan, 4) Sediaan farmasi, alat kesehatan, dan makanan, 5) Manajemen
dan informasi kesehatan, dan 6) Pemberdayaan masyarakat. Upaya tersebut
dilakukan dengan memperhatikan dinamika kependudukan, epidemiologi
penyakit, perubahan ekologi dan lingkungan, kemajuan ilmu pengetahuan dan
teknologi (IPTEK), serta globalisasi dan demokrasi dengan semangat kemitraan
dan kerjasama lintas sektoral.
Untuk mengukur tingkat perkembangan manusia suatu daerah di gunakan
indicator komposit yaitu indkes pembangunan manusia (IPM), IPM di susun atas
3 dimensi dasar yang meliputi dimensi umur panjang dan hidup seha, dimensi
pengetahuan dan dimensi stadar hidup layak.
Berdasarkan angka yang dikeluarkan BPS Kab. Paser IPM Kab. Paser
Tahun 2018 sebesar 71,61 poin, meningkat sebesar 0,45 poin dibanding dengan
tahun 2017.
UPTD Puskesmas Muara Komam terletak di Kecamatan Muara Komam
Kabupaten Paser yang merupakan wilayah Provinsi Kalimantan Timur, tepatnya
pada posisi 01⁰ 40' 34,05''Lintang Selatan dan 116 ⁰ 47' 25,95'' Bujur Timur. Luas
wilayah kerja UPTD Puskesmas Muara Komam adalah 1.753,40. Wilayah ini
terdiri dari 1 Kelurahan dan 12 Desa.
Batas wilayah UPTD Puskesmas Muara Komam sebelah Utara meliputi
Kecamatan Long Ikis dan Kecamatan Long Kali, sebelah Timur berbatasan
dengan Kecamatan Batu Sopang sebelah Selatan berbatasan dengan
Kecamatan Batu Sopang, dan sebelah Barat berbatasan dengan Provinsi
Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah.
Jumlah penduduk Kecamatan Muara Komam menurut hasil pengolahan
data dari BPS-statistik Indonesia adalah 14.119 jiwa, dilihat dari rasio jumlah
penduduk laki-laki lebih banyak dari penduduk perempuan yaitu laki-laki 7.377
jiwa sedangkan perempuan 6.742 jiwa.
Berdasarkan wilayah kerja Puskesmas Muara Komam yang paling banyak
penduduknya adalah Kelurahan Muara Komam (4.042 jiwa) sedangkan Desa
dengan jumlah penduduk paling sedikit adalah Desa Prayon (234 jiwa).
Puskesmas Muara Komam memiliki 3 bangunan utama :
1. Bangunan rawat jalan (dibangun pada tahun 1971)
2. Bangunan ex. Rawat inap (dibangun pada tahun 1971)
3. Bangunan rawat inap / UGD (dibangun pada tahun 2018)
Serta memiliki 1 buah mobil ambulance minibus “kijang inova” dan 1 buah mobil
operasional.
Berdasarkan Permenkes no. 43 tahun 2019 tentang pusat kesehatan masyarakat
diatur tentang syarat puskesmas yang layak dari segi bangunan, alat transportasi
dan kecukupan SDM.

II. Tujuan
a. Tujuan Umum
Tujuan proposal ini adalah agar puskesmas mendapatkan bantuan perbaikan
bangunan rawat jalan dan rawat ianap Puskesmas Muara Komam.
b. Tujuan Khusus
- Terselenggaranya pelayanan yang aman dan nyaman
- Mencegah kejadian tidak diinginkan (KTD) yang disebabkan bangunan
retak.
- Meningkatkan indeks kepuasan masyarakat (IKM) dengan bangunan yang
aman dan nyaman.

III. Landasan Hukum


a. Peraturan Mentri Kesehatan Nomor 46 Tahun 2015 Tentang Akreditasi
Puskesmas, Klinik Pratama, Tempat Praktik Mandiri Dokter dan Tempat
Praktik Mandiri Dokter Gigi.
b. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 Tahun 2019 Tentang Pusat
Kesehatan Masyarakat.
c. Visi & Misi Kabupaten Paser (2021-2024) “Kabupaten Paser MAS (Maju, Adil,
Sejahtera)
IV. Anggaran
Adapun angaran untuk perbaikan bangunan rawat jalan dan rawat inap
Puskesmas Muara Komam di bebankan pada Pemerintah daerah Kabupaten
Paser melalui Musrembang Kecamatan Muara Komam Tahun 2022.
PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN PASER
DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS MUARA KOMAM
Jl.Negara Km. 171 Kec.MuaraKomamKab. Paser 76253
Telp (0543)5237114 Email : puskesmasmuarakomam@gmail.com

Nomor : 440/ /TU/PKM-MK/2022 Muara Komam, 16 Februari 2022


Lampiran :-
Hal : Suat Permohonan Bantuan Perbaikan
Bangunan Puskesmas.

Yth. Camat Muara Komam

di.

Tempat

Dengan Hormat,

Sehubungan dengan diadakannya musrembang Kecamatan Muara Komam Tahun


2022, kami mohon bapak camat Muara Komam dapat membantu kami untuk
mengusulkan permohonan perbaikan bangunan rawat jalan dan inap dikarenakan
bangunan tersebut sudah tidak sesuai standar (th. 1972) dan beberapa bagian sudah
retak sehingga bisa mengakibatkan insiden yang tidak diinginkan. Berikut kami
lampirkan foto bangunan rawat jalan dan rawat inap Puskesmas Muara Komam.

Demikian surat ini di buat, atas perhatian kesediaan dan kerjasama yang baik kami
ucapkan terimakasih.

Plt. Pimpinan Puskesmas Muara Komam

dr. Renny Mardayati


NIP. 19890114 201903 2 008
Bangunan Tampak Depan
Ruang pendaftaran dan Rekam Medis
Ruang Pengambilan Obat
Ruang pemeriksaan Ibu Hamil
Ruang Pemeriksaan Umum
Ruang Laboratorium
Ruang Rawat inap

You might also like