You are on page 1of 8

LATIHAN SOAL BIOLOGI

KELAS X IPA 1 & 2

I. PILIHAN GANDA
Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat !

1. Biologi memenuhi syarat disebut ilmu, yaitu …


a. memiliki metode dan objek kajian
b. memiliki objek dan kajian
c. memiliki objek material dan objek formal
d. memiliki metode ilmiah
e. dikembangkan berdasarkan percobaan
2. Objek kajian biologi adalah benda-benda yang konkret. Yang dimaksud benda konkret
adalah ….
a. benda yang hidup
b. benda yang mempunyai nilai ekonomi
c. benda yang dapat ditangkap alat indera
d. benda yang dapat dilihat tanpa alat
e. benda yang hanya dapat dilihat dengan bantuan alat
3. Andaikan kalian menginginkan menjadi seorang dokter, salah satu cabang biologi yang
harus dikuasai adalah ….
a. Ekologi
b. Botani
c. Sitologi
d. Anatomi
e. Arkeiologi
4. Untuk memperoleh anak sapi dengan inseminasi buatan, dibutuhkan pemahaman dalam
cabang biologi, yaitu ….
a. Genetika
b. Kedokteran
c. Peternakan
d. Biokimia
e. Reproduksi
5. Yang bukan merupakan sikap ilmiah adalah …
a. mampu membedakan fakta dan opini
b. bertanya dan berargumentasi untuk memenuhi keingintahuan diri sendiri
c. memiliki kepedulian terhadap lingkungan
d. mampu berpendapat secara ilmiah dan kritis
e. berani mengusulkan suatu pemecahan masalah dan bertanggung jawab
6. Langkah pertama dalam metode ilmiah adalah ….
a. Melakukan Pengamatan
b. Merumuskan masalah
c. Mengumpulkan data
d. Membuat hipotesis
e. Merumuskan hokum
7. Seorang siswa akan mencoba menerapkan metode ilmiah. Setelah ia menyelesaikan proses
pengumpulan data, maka siswa tersebut seharusnya segera melakukan ….
a. Melakukan olah data
b. Melakukan uji ulang
c. Melakukan presentasi
d. Mengumpulkan informasi
e. Mencari literature
8. Organisme yang menunjukan berbagai macam variasi pada komunitas, ekosistem dan
spesies dapat menimbulkan ….
a. Biodiversitas / Keanekaragaman hayati
b. Variasi
c. Populasi
d. Spesies baru
e. Habitat baru
9. Makhluk hidup yang dikelompokan dalam spesies sama jika ….
a. hasil perkawinannya adalah keturunan yang fertile
b. mempunyai makanan yang sama
c. mempunyai ciri fisiologi yang sama
d. mempunyai ciri morfologi yang sama
e. hasil perkawinannya adalah keturunan yang sama dengan induknya
10. Akibat adanya keanekaragaman gen adalah ….
a. tidak ada satu individupun yang sama dengan yang lain
b. setiap jenis makhluk hidup memiliki karakter yang berbeda
c. tidak ada ekosistem yang sama karakternya
d. makhluk hidup dibedakan atas kelas dan ordo
e. terjadi keanekaragaman kromosom
11. Variasi dan jenis mempunyai ciri perbedaan ….
a. warna, daur hdup, lingkungan
b. daur hidup, ukuran, bentuk
c. bentuk, warna, daur hidup
d. lingkungan, bentuk, warna
e. ukuran, warna, bentuk
12. Tanaman kelapa, aren, pinang dan lontar menunjukan keanekaragaman pada tingkat ….
a. Gen
b. Jenis
c. Kelas
d. Populasi
e. Ekosistem
13. Cara pengelompokan berdasarkan ciri morfologi, anatomi, dan fisiologi disebut……
a. Klasifikasi system alami
b. proses Klasifikasi
c. klasifikasi sistem buatan
d. taksonomi
e. sistem klasifikasi
14. Urutan tingkat takson dari yang tertinggi sampai terendah adalah……
a. Kingdom-filum/divisi-kelas-ordo-famili-genus-spesies
b. Kingdom-filum/divisi-kelas-famili-ordo-genus-spesies
c. Kingdom-filum/divisi-kels-ordo-genus-famili-spesies
d. Kingdom-filum/divisi-ordo-kelas-genus-famili-spesies
e. Kingdom-filum/divisi-ordo-kelas-famili-genus-spesies
15. Pada sistem lima kingdom, fungsi dipisahkan dari kingdom……
a. Plantae
b. Animalia
c. Virus
d. Protista
e. Monera
16. Berikut ini adalah manfaat klasifikasi, kecuali……
a. Mengetahui manfaat makhluk hidup
b. Mengenal berbagai makhluk hidup
c. Mengetahui kekerabatan antara makhluk hidup
d. Member nama makhluk hidup
e. Mengetahui intensitas antar makhluk hidup
17. Salah satu ciri utama dari monera adalah…
a. Eukariot
b. Multiseluler
c. Prokariot
d. Bersifat heterotroph
e. Bersifat autotroph
18. Kelompok penyakit berikut ini yang disebabkan oleh virus adalah
a. rabies, herpes dan sampar
b. TBC, difteria dan tifus
c. demam berdarah, rabies dan trakom
d. influenza, demam dan difteri
e. cacar, difteri dan campak
19. Urutan tahap daur litik yang benar adalah…
a. Eklifase – pembentukan virus baru – lisis – adsorpsi – penetrasi
b. Eklifase – adsorpsi – penetrasi – pembentukan virus baru – lisis
c. Adsorpsi – penetrasi – eklifase – pembentukan virus baru – lisis
d. Adsorpsi – penetrasi – eklifase – lisis – pembentukan virus baru
e. Penetrasi – adsorpsi – eklifase – pembentukan virus baru
20. Ciri khas virus yang tidak terdapat pada organisme lain adalah….
a. memiliki DNA dan RNA
b. bentuknya beraneka ragam
c. hanya dapat berkembang biak dalam satu sel hidup
d. bersifat parasite
e. merupakan organisme satu sel
21. Kapsid tersusun atas subunit-subunit protein yang disebut dengan …..
a. Kapsul
b. Nucleoprotein
c. Kapsomer
d. Nukleokapsid
e. Selubung Protein
22. Periode eklipase selama daur litik virus meliputi dua proses, yaitu ….
a. adsorpsi dan translasi
b. perakitan dan transkripsi
c. translasi dan transkripsi
d. penetrasi dan replikasi
e. replikasi dan lisis
23. Berikut ini yang merupakan cara reproduksi yang dilakukan oleh bakteri secara seksual
ialah …
a. Membentuk spora
b. Proliferasi
c. Konjugasi
d. Fragmentasi
e. Pembelahan biner
24. Berikut ini yang merupakan kelompok bakteri yang dikenal dengan istilah “nenek moyang
bakteri” ialah …
a. Bakteri Archaeobacteria
b. Bakteri Hijau
c. Eubacteria
d. Bakteri Biru
e. Bakteri Merah
25. Berikut ini yang bukan tergolong dari cirri kingdom monera ialah …
a. selnya berupa prokariot
b. selnya berupa eukariot
c. berkembang biak dengan cara mitosis
d. tidak mempunyai organel sel
e. tidak memiliki membrane inti
26. Persenyawaan yang terjadi antara protein dan polisakarida sebagai penyusun dinding sel
bakteri disebut dengan …
a. Mikrobakteri
b. Peptidoglikan
c. Makrobakteriofage
d. Makrobakteri
e. Semua Jawaban Salah
27. Dibawah ini kelompok bakteri yang secara umum banyak ditemukan ialah …
a. Archaeobacteria
b. Bakteri ungu
c. Bakteri biru
d. Cyanobacteria
e. Eubacteria
28. Di bawah ini yang tidak termasuk dalam kelompok Achaebacteria yaitu ….
a. Halobakteriofag
b. Bakteri metanogen
c. Bakteri termo-asidofil
d. Halobakteri
e. Bakteriofag
29. Cara reproduksi yang tidak dilakukan oleh ganggang biru yaitu….
a. Perkawinan
b. Fragmentasi
c. Pembentukan kuncup
d. Membentuk spora
e. Pembelahan
30. Salah satu Eubacteria yang dapat hidup di atas tanah, di tempat lembap, tembok, parit,
sawah, atau laut, serta memiliki klorofil a untuk fikosianin dan fotosintesis yaitu ganggang
….
a. Cokelat
b. Merah
c. Hijau
d. Biru
e. Pirang
31. Ciri yang dapat membedakan antara ganggang biru dan bakteri yaitu …
a. Ganggang biru bergerak, bakteri tidak bergerak
b. Bakteri dapat melakukan pembelahan sel, ganggang biru tidak
c. Ganggang biru bersifat autotrof, bakteri umumnya bersifat heterotrof
d. Bakteri hidup bersimbiosis, ganggang biru tidak
e. Ganggang biru mempunyai membran inti , bakteri tidak mempunyai membran inti
32. Sel bakteri sama seperti sel tumbuhan karena mempunyai dinding sel. Akan tetapi,
struktur dinding sel bakteri berbeda dengan tumbuhan, karena struktur sel bakteri terdiri
dari ...
a. Lipid
b. Lignin
c. Selulosa
d. Peptidoglikan
e. Hemiselulosa
33. Perhatikan tipe letak flagela berikut!

Monotrik dan peritrik secara berurutan ditunjukkan oleh huruf…


a. (a) dan (b)
b. (a) dan (d)
c. (a) dan (c)
d. (b) dan (d)
e. (b) dan (c)

34. Berdasarkan pewarnaan Gram dan lapisan peptidoglikannya, bakteri dibedakan menjadi
bakteri Gram negatif dan bakteri Gram positif. Di bawa ini merupakan pernyataan yang
benar, yaitu…
a. Peptidoglikan bakteri gram negatif tersusun atas lipid (lemak), sedangkan bakteri gram
positif tersusun atas karbohidrat dan protein
b. Peptidoglikan bakteri gram negatif lebih tebal daripada bakteri gram positif
c. Jika ditetesi dengan pewarnaan gram, peptidoglikan bakteri gram positif akan
berwarna merah
d. Peptidoglikan bakteri gram positif lebih tebal daripada bakteri gram negative
e. Jika ditetesi dengan pewarnaan gram, peptidoglikan bakteri gram negatif akan
berwarna ungu
35. Diplococcus pneumonia merupakan bakteri penyebab penyakit pneumonia pada paru-
paru. Bentuk bakteri tersebut yaitu ...
a. Koma
b. Bulat
c. Basil
d. Batang
e. Spiral
36. Bakteri yang mempunyai dinding sel dengan lapisan peptidoglikan yang tebal dinamakan
bakteri ...
a. Anaerob
b. Gram-positif
c. Heterotrof
d. Gram-negatif
e. Aerob
37. Berikut ini yang termasuk ciri-ciri protista yaitu...
a. Peptidoglikon
b. Uniseluler
c. Eukariotik
d. Multiseluler
e. prokariotik
38. Berikut ini yang tidak termasuk dalam protista yaitu...
a. ganggang biru
b. oomycota
c. myxomycota
d. plasmopora vitticola
e. amoeba
39. Di bawah ini yang buka merupakan peran protista dalam kehidupan manusia adalah...
a. Euchema dan gelidium
b. Foraminifera
c. Polysiphonia
d. Entamoeba histolytica
e. Chlorella

40. Di bawah ini yang tidak termasuk ke dalam struktur tubuh paramecium yaitu....
a. Ribosom
b. Mikronukleus
c. Sitostoma
d. Makronukleus
e. Sitofaring
41. Berikut ini yang tidak termasuk ganggang hijau yaitu....
a. Ciliate
b. Cholorococcum
c. Spirogyra
d. Chlorella
e. Ulva
42. Berikut ini yang tidak termasuk contoh ganggang cokelat adalah ...
a. Turbinaria
b. Ulva
c. Macrocystis
d. Sargasssum
e. Focus
43. Kingdom Protista yang begitu beragam, memiliki persamaan antaranggotanya yaitu ….
a. melakukan respirasai aerobik seluler dalam mitokondria
b. berdinding sel, eukariot
c. memperoleh makanan secara heterotrof, prokariot
d. memperoleh makanan secara heterotrof, eukariot
e. pengambilan makanan secara autotrof, eukariot
44. Contoh jamur lendir yaitu ….
a. Physarium
b. Arcyria
c. Saprolegnia
d. Laminaria
e. Bakteriofag
45. Ulothrix dan Spirogyra termasuk dalam ….
a. Chlorophyta
b. Cyanophyta
c. Chrysophyta
d. Rhodopyta
e. Phaeophyta
46. Protista yang mirip dengan tumbuhan uniseluler disebut ….
a. Alga
b. Dinoflagellata
c. Fungi
d. Zooplankton
e. Fitoplankton
47. Pembuatan tape dari bahan beras ketan dan bantuan ragi menggunakan proses …
a. Fosforilasi
b. Fragmentasi
c. Fermentasi
d. Hidrolisis
e. Degradasi
48. Rhodophyta berwarna merah karena pada alga tersebut terdapat pigmen ….
a. Klorofil
b. Karoten
c. Fikosianin
d. Fikoeritrin
e. Fikosantin
49. Sel pada Protista mempunyai membran inti atau dinamakan juga organisme ….
a. eukariotik
b. uniseluler
c. prokariotik
d. multiseluler
e. tingkat tinggi
50. Spirulina merupakan alga yang bisa digunakan sebagai sumber makanan di masa yang
akan datang. Alga tersebut termasuk kelompok alga ….
a. keemasan
b. hijau-biru
c. merah
d. hijau
e. pirang
51. Tripanosoma adalah protista yang bergerak menggunakan flagel. Tripanosoma termasuk
dalam filum….
a. Actinopoda
b. Zoomastigophora
c. Ciliata
d. Rhizopoda
e. Apicomplexa
52. Seseorang mengalami diare dan diidentifikasi telah terjadi infeksi oleh protozoa di dalam
usus. Protozoa yang mengakibatkan diare tersebut yaitu …….
a. Paramecium caudatum
b. Entamoeba histolytica
c. Leishma donovani
d. Entamoeba gingivalis
e. Euglena viridis
53. Alga yang memiliki bentuk benang dapat bersimbiosis dengan paku air adalah…
a. Oscilatoria d. Anabaena
b. Nostoc commune e. Spirulina
c. Rivularia
54. Pengelompokan alga didasarkan pada…
a. Klorofil d. Bentuk inti
b. Pigmen e. Dinding sel
c. Reproduksi
55. Zat warna cokelat pada alga disebut…
a. Klorofil d. Fukoeritrin
b. Plastid e. Xantofil
c. Fukosantin
56. Reproduksi plasmodium di dalam tubuh nyamuk terjadi pada fase…
a. Konjugasi d. Vegetatif
b. Spizogoni e. Generatif
c. Sporogani
57. Di bawah ini merupakan protozoa yang dapat berfotosintesis adalah…
a. Euglena viridis d. Parameecium
b. Amoeba proteus e. Plasmodium malaria
c. Foraminifera
58. Alga merah yang bisa digunakan untuk membuat agar-agar adalah…
a. Coralline d. Giigartina
b. Gelidium e. Laminaria
c. Chondrus
59. Euglena viridis dapat melakukan fotosintesis karena memiliki…
a. Klorofil d. Selulosa
b. Kromotafora e. Benang plasma
c. Flagel
60. Protozoa dapat dikelompokan berdasarkan alat geraknya. Kelompok protozoa yang
bergerak dengan flagella ialah…
a. Sporozoa d. Piliophora
b. Sarcodina e. Mastighopora
c. Ciliate

II. URAIAN
Jawablah pertanyaan berikut dengan tepat !

1. Jelaskan persamaan dan perbedaan abtara Archaebacteria dengan Eubacteria !


2. Jelaskan perbedaan Transduksi dan Transformasi pada reproduksi bakteri !
3. Jelaskan persamaan dan perbedaan antara Ciliata, Rhizopoda, Flagellata dan Sporozoa
4. Buatlah skema siklus hidup Plasmodium sp. penyebab penyakit malaria !
5. Bagaimanakah cara Amoeba sp. menangkap dan mencerna makanannya !
6. Mengapa Pyrrophyta disebut alga api?
7. Tuliskan dan jelaskan tiga cara mencerna makanan pada anggota kelas Flagellata! 
8. Mengapa Oomycota disebut sebagai jamur air? 
9. Tulis dan jelaskan ciri-ciri kelas Ciliata!
10. Mengapa Rhodophyta disebut alga Merah?

You might also like