You are on page 1of 79

ii

Penyusun : IRMA Baitul


Muttaqiin
Editor : IRMA Baitul
Muttaqiin
Lay Out : IRMA Baitul
Muttaqiin

iii
iv
1
2
3
4
5
6
7
8
9
Al-Fatihah ...................... 1 x
Ayat Kursi ..................... 1 x
Al-Ikhlas ........................ 3 x
Al-Falaq......................... 1 x
An-Nas .......................... 1 x

Dilanjutkan dengan doa


(Imam membaca doa dan ma’mum mengamini)

10
‫توجه الشاذلية‬
‫بسم هللا الرحمن‬
‫الرحيم‬
‫صلَّى هللاِ َعلَ ْي ِه‬ ‫إمام ‪ :‬قَا َل َرسُو ُل هللاِ َ‬
‫سلَّ ْم‪:‬‬
‫َو َ‬
‫ض ُل َما قُ ْلتُ أَنَا َوالنَّ ِبي ُّْونَ ِم ْن‬ ‫أَ ْف َ‬
‫قَ ْب ِل ْي ال إله إال هللا ‪× ٢‬‬
‫مأموم ‪ :‬ال إله إال هللا ‪+ × ٩‬‬
‫ال إله إال هللا‬
‫إمام ‪:‬‬

‫‪11‬‬
‫َّللا * الَ ِإلَهَ ِإالَّ َّ‬
‫َّللا‬ ‫الَ ِإلَهَ ِإالَّ َّ ْ‬
‫ص ََلة ُ َّ ْ‬
‫َّللا‬ ‫علَ ْي ِه َ‬ ‫ُم َح َّم ْد َرسُ ْـو ُل َّ ْ‬
‫َّللا * َ‬
‫ص ُل اْأل َ َم ْ‬
‫ان‬ ‫ان * ِب َها َيحْ ُ‬ ‫ِب َها َي ْثبُتُ اْ ِإلي َْم ْ‬
‫ال إِلَهَ إِالَّ َّ ْ‬
‫َّللا‬ ‫ان * َ‬ ‫س ْ‬ ‫َك ِ ِّر ْر أَيُّ َها اْ ِإل ْن َ‬
‫ارهَا َما أَحْ َلَ ْه * َما أ َ ْب َهاهُ َما أ َ ْعَلَ ْه‬ ‫ت َ ْك َر ُ‬
‫ت ُ ْدنِي ْال َع ْب َد ِم ْن َم ْوالَ ْه * الَ ِإلَهَ ِإالَّ َّ ْ‬
‫َّللا‬
‫ي ْال ُم ْخت ْ‬
‫َار‬ ‫ع ِن النَّ ِب ِِّ‬
‫ار * َ‬‫قَ ْد أَت َانَا ِفي اْأل َ ْخ َب ْ‬
‫َّللا‬ ‫ال ِإ َلهَ ِإ َّ‬
‫ال َّ ْ‬ ‫ار * َ‬ ‫أ َ َّن أ َ ْف َ‬
‫ض َل اْأل َ ْذ َك ْ‬
‫ت بَِلَ َم ِزيْد‬ ‫ت َم ْعنَى الت َّ ْو ِحيْد * َو َدلَّ ْ‬ ‫َج َمعَ ْ‬
‫َك ِ ِّر ْر أَيُّ َها ْال ُم ِريْد * الَ ِإلَهَ ِإالَّ َّ ْ‬
‫َّللا‬
‫ذَا ِك ُرهَا الَ يَ ْشقَى * الَ يَنَا ُل َف َرقَا‬
‫ي ْالعُ ْر َوة ُ ْال ُوثْ َقى * الَ ِإلَهَ ِإالَّ َّ ْ‬
‫َّللا‬ ‫ِه َ‬
‫‪12‬‬
‫ي د ِْرعُكَ ْال َمتِيْن‬ ‫صيْن * ِه َ‬ ‫صنُكَ ْال َح ِ‬ ‫ي ِح ْ‬ ‫ِه َ‬
‫ب ْالعَالَ ِميْن * الَ إِلَهَ إِالَّ َّ ْ‬
‫َّللا‬ ‫ِذ ْك ُر َر ِّ ِ‬
‫ِب َها ْالفَ ْو ُز َوالنَّ َجاةْ * ِف ْي َها ُك ُّل ْال َب َر َك ْ‬
‫ات‬
‫ات * الَ إِلَهَ إِالَّ َّ ْ‬
‫َّللا‬ ‫ي ِم ْن كُ ِِّل اْآلفَ ْ‬
‫ت ُ ْن ِج ْ‬
‫سن ْ‬
‫َات‬ ‫َات * ِب َها ت َ ْن ُم ْو ْال َح َ‬
‫س ِِّيئ ْ‬‫ِب َها ت ُ ْم َحى ال َّ‬
‫ات * الَ ِإلَهَ ِإالَّ َّ ْ‬
‫َّللا‬ ‫بِ َها تُنَا ُل ْال َخي َْر ْ‬
‫ف قُ َوى‬ ‫ض ْع ِ‬ ‫س ْق ِم َد َوا * ِف ْي َها ِلل ُّ‬
‫ِب َها ِلل ُّ‬
‫َّللا‬
‫ال َّ ْ‬ ‫ي ِك ْل َمةُ التَّ ْق َوى * الَ ِإلَهَ ِإ َّ‬
‫ِه َ‬
‫علَى نُ ْور‬ ‫ي نُ ْو ٌر َ‬ ‫صد ُْور * ِه َ‬ ‫ي ِشفَا ُء ال ُّ‬ ‫ِه َ‬
‫َّللا‬
‫ال َّ ْ‬‫ِذ ْك ُر َربِِّكَ ْالغَفُ ْور * الَ ِإ َلهَ ِإ َّ‬
‫ي ْالمقَا ُم اْأل َ ْس َمى‬ ‫ظ َمى * ِه َ‬ ‫ي النِِّ ْع َمةُ ْالعُ ْ‬
‫ِه َ‬
‫َّللا‬
‫ال َّ ْ‬‫ي أ َ َل َما * الَ ِإ َل َه ِإ َّ‬ ‫َلي َ‬
‫ْس يُ ْب ِق ْ‬
‫‪13‬‬
‫صَلَ ُح ْال َخلَ ْل‬ ‫ي ِشفَا ُء ْال ِعلَ ْل * فِ ْي َها ِإ ْ‬ ‫ِه َ‬
‫س ْال َم َل ْل * الَ إِلَهَ إِالَّ َّ ْ‬
‫َّللا‬ ‫فَا ْذكُ ْر الَ ت َ ْن َ‬
‫ان * َن ِّ ِو ُر ْوا ِب َها ْال َجن ْ‬
‫َان‬ ‫الَ ِز ُم ْوهَا َيا ِإ ْخ َو ْ‬
‫َان * الَ إِلَهَ إِالَّ َّ ْ‬
‫َّللا‬ ‫إِ َّن ِم ْفتا َ َح ْال ِجن ْ‬
‫ي َواْ ِإل ْب َك ْ‬
‫ار‬ ‫ار * َو ْال َع ِش ِِّ‬ ‫الَ ِز ُم ْوهَا ِباْأل َ ْس َح ْ‬
‫ال ِإ َلهَ ِإالَّ َّ ْ‬
‫َّللا‬ ‫ار * َ‬ ‫ت َ ْست َِمد ُّْوا ِم ْن أ َ َ‬
‫نو ْ‬
‫ص ْوا ِب َها ال ُّذنُ ْوب‬ ‫نَ ِّ ِو ُر ْوا ِب َها ْالقُلُ ْوب * َم ِ ِّح ُ‬
‫ظ َم ْال َم ْ‬
‫طلُ ْوب * الَ ِإلَهَ ِإالَّ َّ ْ‬
‫َّللا‬ ‫ِإ َّن أ َ ْع َ‬
‫الر ْح َمةُ ْالكُب َْرى * فِي ال ُّد ْنيَا َوفِي اْأل ُ ْخ َرى‬
‫ِي َّ‬
‫ه َ‬
‫جْرا * الَ ِإلَ َه ِإالَّ َّ ْ‬
‫َّللا‬ ‫ار أ َ َ‬
‫أ َ ْعلَى اْأل َ ْذ َك ِ‬
‫ال * ت َ ْت ُر ْك ت َ ْن ِز ْيهَ ْال َم ْولَى‬
‫ع ْن َها َو َ‬‫الَ ت َ ْغ َف ْل َ‬
‫إِ َّن ْال َمث َ َل اْأل َ ْعلَى * الَ إِلَهَ إِالَّ َّ ْ‬
‫َّللا‬
‫‪14‬‬
‫ع ْ‬
‫ات‬ ‫ع َلى ال َّ‬
‫طا َ‬ ‫علَى اْأل َ ْوقَ ْ‬
‫ات * َدا ِو ُم ْوا َ‬ ‫َحافِظُ ْوا َ‬
‫ت * الَ ِإلَهَ ِإالَّ َّ ْ‬
‫َّللا‬ ‫ت ُ ْن ِج ْيكُ ْم ِمنَ اْآلفا َ ْ‬
‫َار‬‫ساَل ِة ْال ُم ْخت ْ‬‫ار * ِب ِر َ‬ ‫ارنُ َها اْ ِإل ْق َر ْ‬
‫يُقَ ِ‬
‫َّللا‬
‫ال َّ ْ‬ ‫ار * الَ ِإ َلهَ ِإ َّ‬ ‫َم ْن َح َبانَا ِم ْن أ َ ْن َو ْ‬
‫ب ْال ِع ِ ِّز َو ْال َجا ْه‬‫اح ُ‬ ‫ص ِ‬
‫َّللا * َ‬ ‫َخي ُْر ْالخ َْل ِ‬
‫ق ِع ْن َد َّ ْ‬
‫َّللا‬
‫ال َّ ْ‬ ‫خَات َ ُم ُرس ِْل اْ ِإل َل ْه * َ‬
‫ال ِإ َل َه ِإ َّ‬
‫َّللا * ُم َح َّم ْد َرسُ ْـو ُل َّ ْ‬
‫َّللا‬ ‫ُم َح َّم ْد َرسُ ْـو ُل َّ ْ‬

‫‪15‬‬
BIOGRAFI AL-HABIB AHMAD BIN ABDULLAH BIN
THOLIB AL-ATAS
Al-Habib Ahmad bin Abdullah bin Thalib Alatas dilahirkan
di kota Hajeriem, Hadramaut, pada tahun 1255 H. Pada
masa kecilnya, beliau mendapat didikan langsung dari
ayah beliau Al-Habib Abdullah bin Thalib Alatas. Setelah
dirasakan cukup menimba ilmu dari ayahnya, beliau
kemudian meneruskan menuntut ilmu kepada para ulama
16
besar yang ada di Hadramaut. Diantara para guru beliau
adalah :
 Al-Habib Hasan bin Ali Alkaff
 Al-Habib Al-Qutub Sholeh bin Abdullah Alatas
 Al-Habib Al-Qutub Abubakar bin Abdullah Alatas
 Al-Habib Al-Qutub Thahir bin Umar Alhaddad
 Al-Habib Al-Qutub Idrus bin Umar Alhabsyi
 Al-Habib Ahmad bin Hasan bin Sholeh Al-Bahar
 Al-Habib Muhammad bin Ibrahim Balfagih
Setelah ditempa oleh para ulama besar bahkan para
Qutub yang ada di Hadramaut saat itu, keinginan beliau
untuk menuntut ilmu seakan tak pernah luntur dan
pupus. Hasrat beliau untuk menambah ilmu sedemikian
hebat, sehingga untuk itu beliau kemudian melakukan
perjalanan ke kota Makkah. Beliau banyak menjumpai
ulama-ulama besar yang tinggal di kota Makkah saat itu.
Kesempatan baik ini tak beliau sia-siakan. Beliau berguru
kepada mereka. Diantara ulama-ulama besar yang
menjadi guru beliau disana adalah :
 As-Sayyid Al-Allamah Ahmad bin Zaini Dahlan
(Mufti Makkah saat itu)
 Al-Habib Abdullah bin Muhammad Alhabsyi
 Asy-Syaikh Muhammad bin Said Babsail
 Al-Habib Salim bin Ahmad Alatas
Beliau Al-Habib Ahmad dengan giat dan tekun
mengambil ilmu dari mereka. Sehingga tak terasa sudah
17
12 tahun beliau jalani untuk menimba ilmu disana. Beliau
terus mengembangkan keilmuannya, sehingga kapasitas
beliau sebagai seorang ulama diakui oleh para ulama kota
Makkah saat itu.
Beliau kemudian dianjurkan oleh guru beliau, As-Sayyid
Al-Allamah Ahmad bin Zaini Dahlan, untuk memulai terjun
ke masyarakat, mengajarkan ilmu dan berdakwah. Mula-
mula beliau berdakwah di pinggiran kota Makkah. Beliau
tinggal disana selama 7 tahun. Dalam kurun waktu itu,
kegiatan dakwah selalu aktif beliau lakukan disana.
Kemudian beliau berkeinginan untuk melanjutkan
perjalanan dakwah beliau ke Indonesia. Beliau sampai
disini diperkirakan sekitar tahun 1295-1300 H. Setibanya
beliau di Indonesia, beliau menuju ke kota Pekalongan
dan menetap disana.
Di kota Pekalongan beliau selalu aktif meneruskan
kegiatan-kegiatan dakwahnya. Beliau tidak ambil pusing
dengan urusan-urusan duniawi. Semua fikrah beliau
semata ditujukan untuk kepentingan dakwah. Waktu
beliau selalu terisi dengan dakwah, ibadah, dzikir kepada
Allah dan rajin membaca ayat-ayat suci Al-Qur’an. Selain
itu, ilmu beliau selalu tampak bercahaya, terpancar
melalui akhlak beliau yang mulia. Beliau selalu berperilaku
baik, penyayang dan lemah lembut terhadap sesama.
Akan tetapi itupun tidak meniadakan sikap beliau yang
selalu ber-nahi mungkar. Jika beliau melihat seseorang

18
yang melakukan suatu kemungkaran, beliau tidak segan-
segan untuk menegurnya. Perkataan-perkataan yang
keluar dari mulut beliau, selalu beliau ucapkan dengan
shidq. Beliau tidak perduli terhadap siapapun jika ada hak-
hak Allah yang dilanggar di hadapan beliau. Sehingga
berkat beliau, izzul Islam wal Muslimin tampak terang
benderang, menyinari kota Pekalongan.
Disamping itu, dari sebagian jasa-jasa baik beliau, beliau
membangun beberapa masjid dan madrasah Salafiyah,
yang berjalan pada thariqah para salaf beliau yang shaleh.
Rumah beliau selalu penuh dengan tamu dan beliau
sambut dengan ramah-tamah. Inilah akhlak beliau yang
mensuri-tauladani akhlak dan perilaku datuk-datuk beliau.
Sampai akhirnya beliau dipangil ke hadratillah, pergi
menuju keridhaan Allah. Beliau wafat pada tanggal 24
Rajab 1347 H di kota Pekalongan dan dimakamkan disana.
Selang setahun kepergian beliau, untuk menghidupkan
kembali kesuri-tauladan dan mengenang jasa-jasa baik
beliau, setiap tahun di kota tersebut diadakan Haul beliau.
Haul tersebut banyak dihadiri oleh berbagai kalangan
umat Islam. Mereka berduyun-duyun dari berbagai kota
hadir disana, demi mengenang kehidupan beliau…demi
menjemput datangnya nafaahat dan imdaadat.

BIOGRAFI MAULANA MALIK IBRAHIM

19
Maulana Malik Ibrahim rah.a putra dari Syekh Jumadil
Kubra (Maulana Akbar) Pada umumnya, silsilah Maulana
Malik Ibrahim dianggap termasuk keturunan Rasulullah
SAW, Meskipun masih terjadi perbedaan pendapat
tentang urutan nama-nama garis silsilah keturunannya.
Nama lain dari Maulana Malik Ibrahim adalah Kakek
Bantal, Sunan Tandhes, Sunan Raja Wali, Wali Quthub,
Mursyidul Auliya’ Wali Sanga, Sayyidul Auliya’ Wali Sanga,
Maulana Maghribi, Syekh Maghribi, Sunan Maghribi, atau
Sunan Gribig
Masa kedatangan Maulana Malik Ibrahim ke tanah Jawa
tahun 1404 M bertepatan dengan masa kepemimpinan
Khilafah Turki Utsmani, yaitu Sultan Muhammad I (1379-
1421 M), putra Sultan Bayazid I. Dalam masa Sultan
Bayazid I, di daerah Timur Tengah telah terjadi berbagai
pertempuran. Selain Daulah Utsmani harus berhadapan
dengan Salibis Eropa sebagai kelanjutan perang salib, juga
serangan dari Timur Lenk yang menguasai Persia,
termasuk Samarkand dan Uzbekistan.
Maka ditugaskan oleh Sultan Muhammad I, Syekh
Maulana Malik Ibrahim datang ke Jawa berangkat
langsung dari Turki. Beliau adalah seorang ahli irigasi dan
tata negara. Beliau pernah ditugaskan ke Hindustan untuk
membangun irigasi di daerah itu pada pemerintahan
kerajaan Moghul. Sedangkan bangsa Moghul dan Turki
adalah satu rumpun yang pada waktu itu sama-sama

20
menjadi penguasa muslim yang terkenal. Tidak
mengherankan jika Syekh Maulana Malik Ibrahim
kemudian dikirim kejawa oleh Sultan Muhammad I,
karena tidak diragukan kemampuan dan dedikasinya
kepada negara dan pengembangan Islam
Di dalam Dokumen Kropak Ferrara disebut-sebut nama
Syekh Ibrahim yang disegani ajaran dan fatwanya serta
menjadi panutan para wali sesepuh, termasuk Raden
Rahmat (Sunan Ampel). Kiranya Maulana Malik Ibrahim
inilah yang dimaksud dengan Syekh Ibrahim tersebut
Menurut Walisana versi R. Tanoja bahwa Maulana Malik
Ibrahim itulah muIa-mula tetalering waliullah, yaitu nenek
moyang pertama bagi wali-wali. Beliau datang ke Sembalo
(Gresik) pertama kali pada tahun 1404 M dan wafat pada
10 April 1419 M. Dengan demikian, beliau hidup di Jawa
selama 15 tahun. Maulana Malik Ibrahim lebih dikenal
penduduk setempat sebagai Kakek Bantal
Maulana Malik Ibrahim memiliki tiga istri, yaitu:
 Siti Fathimah binti Ali Nurul Alam Maulana lsrail (Raja
Champa Dinasti Azmatkhan). Darinya memiliki dua putra
yaitu Maulana Moqfaroh dan Syarifah Sarah. Selanjutnya
Sharifah Sarah binti Maulana Malik Ibrahim dinikahkan
dengan Sayyid Fadhal Ali Murtadha dan melahirkan dua
putra, yaitu Haji Utsman (Sunan Manyuran) dan Utsman
Haji (Sunan Ngudung). Selanjutnya Sayyid Utsman Haji

21
(Sunan Ngudung) berputera Sayyid Ja’far Shadiq (Sunan
Kudus)
 Siti Maryam binti Syekh Subakir. Darinya memiliki 4 putra,
yaitu: Abdullah, Ibrahim, Abdul Ghafur, dan Ahmad.
 Wan Jamilah binti Ibrahim Zainuddin Al-Akbar
Asmaraqandi, Darinya memiliki 2 anak, yaitu Abbas dan
Yusuf.
Setelah menggelorakan dakwah Islam di Jawa bagian
timur, pada tahun 1419 M, Syekh Maulana Malik Ibrahim
wafat. Makamnya pun terdapat di desa Gapura Wetan,
Gresik Jawa Timur. Pada batu nisan makam Syekh
Maulana Malik lbrahim di kampung Gapura, Gresik Jawa
Timur terdapat tulisan beberapa ayat Al-Qur’an, yaitu
Surat Ali Imran: 185, Ar-Rahman 16-27, At-Taubah 21-22,
dan ayat Kursi. Selain itu juga tertulis sebuah kalimat
dengan huruf dan bahasa Arab.
“Telah wafat pada hari Senin, 12 Rabi’uI AwwaI tahun 822
H.”
Berdasarkan model nisan yang ada pada makam Syekh
Maulana Malik Ibrahim, menunjukkan model yang serupa
pada makam Sultan Malikus Saleh di Samudera Pasai.
Keduanya, menurut sejarawan Moquette, adalah hasil
“fabriekswerk” mengacu pada model yang disediakan
lebih dahulu oleh pengusahanya yang berada di
Campabay.

22
Moquette telah melakukan penelitian dengan
membandingkan tulisan ayat-ayat Al-Qur’an maupun
kalimat-kalimat dalam bahasa Arab lainnya antara salah
satu batu nisan di Cambay (Gujarat India) dengan batu
nisan pada Sultan Malikus Saleh maupun batu nisan
makam Syekh Maulana Malik Ibrahim. Hasilnya
menunjukkan benar-benar serupa.
Apa yang tertulis pada batu nisan Maulana Malik Ibrahim
tersebut adalah bukti nyata sejarah yang dapat memberi
banyak keterangan. Di antaranya adalah sebagai berikut:
1. Sebagaimana yang telah diteliti Moquette,
menunjukkan bahwa model nisan pada makam Maulana
Malik Ibrahim adalah serupa dengan nisan batu pada
makam Sultan Malikus Saleh di Pasai. Ini menunjukkan
eratnya hubungan antara Maulana Malik Ibrahim dengan
kekuasaan politik Islam di Pasai. Sekaligus hubungan
antara Pasai dengan Campabay, Gujarat India dalam
perdagangan dan pelayaran.
2. Kehadiran Maulana Malik Ibrahim tidak
menimbulkan konflik dengan penguasa maupun
masyarakat. Bahkan disebutkan bahwa Maulana Malik
Ibrahim dinyatakan sebagai kebanggaan para pangeran,
sendi para sultan dan para menteri, penolong para fakir
dan miskin, serta membuat negara menjadi cemerlang.
3. Meskipun mungkin pembuatan nisan dilakukan
beberapa tahun setelahnya, namun nama yang tertulis di

23
atas batu nisan adalah Maulana Malik Ibrahim. Tidak ada
istilah syekh maupun sunan yang tercantum dalam tulisan
pada batu nisan tersebut. Sebagai perintis awal bagi
pesatnya perkembangan Islam di Jawa awal abad 15 M,
Maulana Malik Ibrahim lebih layak disebut sebagai sunan
atau bahkan sunannya para sunan. Akan tetapi tidak ada
istilah sunan yang tertera pada batu nisan makam beliau.
Ini menguatkan tesis Prof. Buya Hamka bahwa istilah
sunan diciptakan setelah masa wafatnya para wali di Jawa
yang tergabung dalam Wali Songo.
Adapun istilah syekh yang dinisbatkan kepada Maulana
Malik Ibrahim, telah terdapat dalam dokumen Kropak
Ferrara dengan sebutan Syekh lbrahim rah.a, isinya
tentang wejangan beliau.

BIOGRAFI KH. ABDUL WAHAB HASBULLAH


Kyai Haji Abdul Wahab Hasbullah dilahirkan di Tambak
Beras Jombang 31 Maret 1888 Masehi. Ayahnya bernama
Kiai Hasbullah merupakan pengasuh pondok pesantren
Tambak Beras.

Pendidikan
Selama 20 tahun beliau mendalami agama dari
pesantren satu ke pesantren yang lain. Diantaranya
adalah pondok pesantren Langitan Tuban, pondok
pesantren Mojosari Nganjuk, pondok pesantren
24
Tawangsari sepanjang, pondok pesantren Branggahan
Kediri, pondok pesantren Syaikhona Kholil Bangkalan,
pondok pesantren Tebuireng Jombang dan belajar di
Mekah Al Mukaromah. Baca juga :
Pada tahun 1916 beliau mendirikan "Nahdlatul
Wathon" dan pada tahun 1918, beliau juga mendirikan
lembaga pendidikan "Taswirul Afkar". Abdul Wahab
Hasbullah adalah seorang yang sangat dinamis, lincah,
pantang menyerah dan cerdas. Sahabat beliau sangatlah
banyak karena pandai bergaul dengan para ulama dari
berbagai organisasi Islam lainnya.

Jasa KH. Wahab Hasbullah


Beliau menjadi utusan Jami'iyyah Nahdlatul Ulama
bersama Syekh Ghonaim Al Misri dan seorang mahasiswa
yang tinggal di Mekah bernama Kyai Haji Dahlan Abdul
Qohar. Mereka kemudian berhasil menemui Raja Ibnu
Saud di Mekah untuk menyampaikan permohonan agar
ajaran bermadzhab tetap dijamin di tanah haram.

Jabatan
Dikalangan NU, Kyai Wahab adalah orang yang
memprakarsai tradisi jurnalistik. Mendirikan majalah yang
terbit tengah bulan "Soeara Nahdlotoel Oelama" dan
menjadi pimpinan redaksi selama kurang lebih 7 tahun.
Beliau juga penggagas lahirnya Jami'iyyah Nahdlatul
25
Ulama bersama KH. Hasyim Asy'ari pada tahun 1926 di
Surabaya Jawa Timur. Menjabat khatib 'Am (sekretaris
umum) PBNU saat NU pertama kali didirikan. Setelah KH.
Hasyim Asy'ari wafat, jabatan Rais 'Am (ketua umum)
dijabat oleh Kiai Wahab. Beliau juga pernah menjadi
anggota BPKNIP (badan pekerja Komite Nasional
Indonesia Pusat), anggota konstituante dan berkali-kali
menjadi anggota DPR RI serta anggota Dewan
Pertimbangan agung atau DPR.

Wafat
KH. Abdul Wahab Hasbullah wafat pada hari Rabu 12 Juli
kok dah 1391 Hijriyah atau bertepatan dengan tanggal 29
Desember 1971 Masehi Dalam usia 83 tahun. Dan
dimakamkan di pemakaman keluarga pondok pesantren
Bahrul Ulum Tambak Beras Jombang Jawa Timur.
KH Hasyim Asyari merupakan seorang ulama sekaligus
Pahlawan Nasional yang pada tanggal 31 Januari 1926
mendirikan Nahdlatul Ulama (NU). Selain sebagai pendiri
NU, KH Hasyim Asyari juga tercatat sebagai pendiri dan
pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang. KH
Hasyim Asyari juga dijuluki dengan sejumlah gelar seperti
Hadratussyaikh yang artinya Maha Guru, hingga Syaikhul
Masyayikh atau Gurunya Para Guru.

BIOGRAFI KH HASYIM ASYARI


26
KH Hasyim Asyari lahir pada tanggal 14 Februari 1871,
atau bertepatan dengan Selasa Kliwon 24 Zulkaidah 1287
Hijriah. KH Hasyim Asyari lahir di lingkungan pesantren
yaitu di Pesantren Gedang, Tambakrejo, Jombang, Jawa
Timur. Ayahnya merupakan pendiri Pesantren Keras
Jombang, bernama Kiai Asyari, dan ibunya bernama Nyai
Halimah. KH Hasyim Asyari mewariskan trah ulama
sekaligus umara dari kedua orang tuanya. Dari sang ayah,
nasab KH Hasyim Asyari bersambung kepada Maulana
Ishak hingga Imam Ja’far Shadiq bin Muhammad al-Bagir.
Sementara dari sang ibu, nasab KH Hasyim Asyari
berrsambung kepada Prabu Brawijaya V melalui jalur
Lembu Peteng alias Bondan Kejawen. Diketahui, dari
Lembu Peteng ini kemudian lahir seorang anak laki-laki
bernama Mas Karebet yang di kemudian hari menjadi raja
pertama Kesultanan Pajang bergelar Sultan Hadiwijaya.
Lahir dari keluarga pesantren membuat Hasyim Asyari
kecil mengenyam pendidikan agama dari pesantren ke
pesantren. Awal persentuhan Hasyim Asyari dengan
pengajaran di pesantren adalah di Pesanten Keras
Jombang yang diasuh oleh ayahnya sendiri. Memasuki
usia 15 tahun, Hasyim Asyari memulai perjalanan
keilmuannya dengan belajar di beberapa pesantren di
Tanah Jawa.
KH Hasyim Asyari tercatat pernah mengenyam
pendidikan di Pesantren Wonorejo Jombang, Pesantren

27
Wonokoyo Probolinggo, Pesantren Langitan Tuban, dan
Pesantren Trenggilis Surabaya. Selain itu, KH Hasyim
Asyari juga tercatat pernah belajar di Pesantren Siwalan,
Panji, Sidoarjo, di bawah asuhan Kiai Ya’qub. Rupanya di
Pesantren Siwalan ini Hasyim Asyari menemukan
jodohnya, yaitu Nyai Nafisah, putri Kiai Ya’qub. Pada
tahun 1892 M atau 1308 H, keduanya melangsungkan
pernikahan. Saat itu, KH Hasyim Asyari berusia 21 tahun.
Setelah menikah, Hasyim Asyari bersama istri dan
mertuanya memutuskan untuk berangkat ke Mekah
untuk menunaikan ibadah haji. Selesai haji, Kiai Hasyim
Asyari dan Nyai Nafisah tidak segera pulang ke Tanah Air,
melainkan menetap di Mekah untuk berguru. Namun,
Nyai Nafisah meninggal dunia bersama dengan bayi yang
dilahirkannya. Hal itu membuat Kiai Hasyim akhirnya
memutuskan untuk pulang ke Tanah Air. Beberapa waktu
kemudian, Kiai Hasyim pun kembali ke Mekah untuk
melanjutkan pendidikannya. Pada periode kedua di
Mekah ini, Kiai Hasyim tercatat berguru kepada sejumlah
ulama, seperti Syekh Nawawi al-Bantani dan syekh
Ahmad Khatib al-Minangkabawi. Memasuki tahun ketujuh
di Mekah, Kiai Hasyim menikah lagi dengan Khadijah, putri
Kiai Romli dari desa Karangkates, Kediri. Pernikahan itu
dilangsungkan pada tahun 1899 (1315 H).
Setelah pernikahan KH Hasyim Asyari dan Nyai Khadijah
memutuskan pulang ke Jawa. Mendirikan Nahdlatul

28
Ulama Sesampainya di Tanah Jawa, KH Hasyim Asyari
langsung bergerak menyebarkan ajaran Islam melalui
pesantren. Namun KH Hasyim Asyari lebih memilih untuk
mendirikan pesantrennya sendiri ketimbang meneruskan
pesantren yang didirikan ayahnya.
Pada tahun 1899, KH Hasyim Asyari resmi mendirikan
Pondok Pesantren Tebuireng. Perkembangan Pesantren
Tebuireng ini cukup pesat. Awal didirikan hanya ada 8
santri, namun dalam waktu tiga bulan jumlah santri sudah
meningkat menjadi 28 orang. KH Hasyim Asyari juga aktif
memperjuangkan nilai-nilai luhur Islam kepada
masyarakat. Hal ini tampak pada keputusannya
mendirikan sebuah organisasi yang saat ini menjelma jadi
organisasi terbesar di Indonesia dan dunia, yaitu
Nahdlatul Ulama (NU).
Pendirian NU oleh KH Hasyim Asyari dilakukan atas
petunjuk salah satu gurunya, yaitu KH Kholil bin Abdul
Latif dari Bangkalan, Madura. Nahdlatul Ulama didirikan
pada 16 Rajab 1344 H yang bertepatan dengan tanggal 31
Januari 1926. Hingga saat ini, tanggal 31 Januari
ditetapkan sebagai hari lahir atau Harlah Nahdlatul Ulama
(NU). Baca juga: Mengintip Masjid Raya KH Hasyim Asyari
Melawan Penjajah hingga Resolusi Jihad Selain
berdakwah dan memimpin pesantren, KH Hasyim Asyari
juga dikenal sebagai sosok pejuang yang menentang
penjajahan di Tanah Air. Pada saat penjajahan Belanda,

29
KH Hasyim Asyari pernah dianugerahi bingtang
kehormatan oleh pemerintah Hindia Belanda. Namun,
penghargaan itu ditolak mentah-mentah. Penolakan yang
diartikan sebagai ketidaksetujuannya terhadap
penjajahan.
Perjuangan KH Hasyim Asyari berlanjut saat masa
pendudukan Jepang di Tanah Air. Bahkan pada masa
Jepang ini KH Hasyim Asyari sempat ditahan karena
menolak memberikan penghormatan ke arah Tokyo
setiap hari. KH Hasyim Asyari dan para santrinya juga
menyambut deklarasi kemerdekaan serta gigih
mempertahankannya. Saat Inggris dan Belanda berusaha
menguasai Indonesia kembali, KH Hasyim Asyari bahkan
mendorong para santri untuk berjuang melawannya.
Dorongan tersebut dilakukan dengan merilis Resolusi
Jihad untuk melawan pasukan Belanda dan sekutu.
Resolusi Jihad itu sangat efektif membakar semangat
pemuda dan santri, dan memunculkan gerakan
perlawanan di mana-mana. Salah satu yang terbesar dan
paling heroik adalah pertempuran di Surabaya pada 10
November 1945, yang kemudian dikenal sebagai Hari
Pahlawan. KH Hasyim Asyari wafat pada tanggal 7
September 1947 di Jombang, Jawa Timur. Jenazahnya
kemudian dimakamkan di Tebuireng, Jombang. Atas jasa-
jasanya, KH Hasyim Asyari ditetapkan sebagai Pahlawan
Nasional oleh pemerintah Indonesia pada tanggal 17

30
November tahun 1964.

BIOGRAFI SYEKH KHOZIN MUHAJIR


Riwayat Hidup Dan Keluarga
KH. Khozin Bendo atau KH. Muhajir atau KH. Khozin Al-
Muhajir rahimahullah adalah Muassis (pendiri) Pondok
Pesantren Bendo atau Pondok Pesantren Darul Hikam
Bendo Pare Kediri. Santrinya tersebar di berbagai daerah
di tanah Jawa. Dan banyak yang menjadi Kyai yang hebat-
hebat, ada yang mendirikan Pondok Pesantren, ada yang
meneruskan mengasuh Pesantren, bahkan ada yang
menjadi pemimpin Organisasi Islam terbesar di Indonesia,
menjadi Rais ‘Am PBNU.

Lahir
KH. Khozin mempunyai nama asli Muhajir dan
setelah haji mengganti nama dengan Khozin.
Beliau merupakan putra ke 3 dari KH Ujang Sholeh atau
KH. Sholeh Banjarmelati dan Nyai Isti’anah rahimahullah.
Keduanya memiliki putra diantaranya
1. KH. Mubarok Jampes Kediri
2. KH. Dahlan Jampes Kediri
3. KH. Muhajir atau KH. Khozin Bendo Pare Kediri
4. KH. Muhaji atau KH. Abdurrouf Rejowinangun Papar
Kediri
5. Nyai Khadijah Istri KH. Abdul Karim Lirboyo
31
Wafat
KH. Khozin AL-Muhajjir meninggal pada 24 dzulqo’dah
1378 H / 1 Juni 1959 M, beliau meninggal pada usia beliau
kurang lebih sekitar 130 tahun.Dan dimakamkan di
Komplek Pesantren Darul Hikam Bendo Pare Kediri.
Beliau diasuh dan dididik oleh ayahnya KH. Ujang Sholeh
atau KH. Sholeh Banjarmelati.

Mendirikan Pondok Pesantren


Beliau pernah nyantri langsung kepada Syekhona Kholil
bin Abdul Latif di Bangkalan (bersama dengan Hadratusy
Syekh KH. Muhammad Hasyim
Asy’ari Tebuireng Jombang. Kurang lebih 3 bulan berjalan,
kemudian KH. Dahlan Jampes rahimahullah dipanggil oleh
Syaikhona Kholil (lewat mimpi) untuk menjemput dan
mengajak pulang Mbah Khozin, karena adiknya dianggap
"ngentek-ngenteki ilmu" (sudah tidak ada lagi ilmu yang
bisa diturunkan oleh Syaikhona kepada Mbah Khozin,
karena semua ilmu sudah diserap / dikuasai) dan
semenjak pulang dari Bangkalan, beliau ngaji Ihya’
Ulumuddin, kepada kakaknya sampai bertahun-tahun.
Ketika mendirikan Pondok Bendo (kurang lebih tahun
1889 M) dan mempunyai santri pertama, Mbah Khozin
sudah berumur 60 tahun, kemudian beliau memimpin
kurang lebih 70 tahun. Gaya kepemimpinan beliau dalam
32
mengasuh Pondok Bendo, dikenal sangat santun, ramah
dan sangat menghormati terhadap orang lain, bahkan
terhadap orang awam (umum / bukan santri), sehingga
oleh masyarakat lebih dikenal sebagai Mbah Khozin
daripada Kyai / Syeikh Khozin (panggilan MBAH
disematkan karena dia dianggap sebagai mbahnya semua
orang, karena keakraban dan kerendahan hati beliau dgn
semua orang). Apa yg diajarkan oleh MBAH Khozin untuk
kita adalah ketekunan (istiqomah) shalat jama'ah dan
ngaji (termasuk cerita masyhur di kalangan alumni, bahwa
beliau tidak pernah meninggalkan jamaah atau "ngimami"
di pondok Bendo) selama 40 tahun.
Sangat banyak santri beliau yang kemudian menjadi
orang besar dan masyhur namanya. Setelah Syekh Khozin
(Muhajir) Meninggal, Pondok Bendo di asuh oleh
putranya bernama Hadrotusy Syekh KH. Khayattul Makki
rahimahullah, setelah Hadrotusy Syekh KH. Khayattul
Makki meninggal, Pondok Pesantren tsb di asuh oleh KH.
Izzuddin Khayattul Makki rahimahullah.

BIOGRAFI KH. ABDUL KARIM LIRBOYO


Lahir
KH. Abdul Karim atau yang akrab disapa dengan
panggilan Mbah Manab lahir sekitar tahun 1856, di Dukuh
Banar, desa Diangan, Kawedanan Mertoyudan, Magelang,

33
Jawa Tengah. Beliau merupakan putra ketiga dari
pasangan Abdur Rahim dengan Salamah.
Ayah beliau adalah seorang petani dan juga seorang
pedagang. Kehidupan keluarganya sebenarnya
berkecukupan, hanya setelah sang ayah meninggal dan
usaha itu dilanjutkan oleh sang istri serta tak lama
kemudian Salmah, Ibu beliau menikah lagi.

Riwayat Keluarga
Setelah cukup lama belajar di Pondok Pesantren
Nurul Cholil yang diasuh oleh KH. Kholil Bangkalan, beliau
merasa KH. Abdul Karim sudah lulus. Lalu beliau pamit
pulang. Namun sesampainya di Jawa Timur, beliau
mendengar salah satu sahabatnya kala mondok di
Madura, KH. Hasyim Asy`ari telah 3 tahun
membina Pesantren Tebuireng, Jombang yang membuat
KH. Abdul Karim singgah. Di pesantren ini, ternyata dia
tidak sekedar singgah dan malah sempat nyantri selama 5
tahun.
Meskipun usia KH. Abdul Karim ketika itu sudah
mendekati setengah abad, toh dia belum juga melepas
masa lajang. Tanpa diduga-duga, datang seorang kiai dari
Pare kepada KH. Hasyim yang ingin mengambil menantu
KH. Abdul Karim. Tetapi, KH. Hasyim diam-diam menolak
lamaran itu, karena ingin menjodohkannya dengan salah
seorang putri kerabatnya, putri KH. Sholeh dari
34
Banjarmlati, Kediri. KH. Abdul Karim yang saat itu berusia
50 tahun akhirnya menikah dengan Khadijah yang berusia
15 tahun.

Wafat
Sekitar tahun 50-an, usia MKH. Abdul Karim sudah
mendekati satu abad. Tetapi, usia itu tidak menghalangi
niatnya untuk menunaikan ibadah haji. Tahun 1952,
berkat bantuan biaya dari haji Khozin, seorang dermawan
asal Madiun yang waktu itu juga hendak menunaikan
ibadah haji, KH. Abdul Karim ingin menunaikan
ibadah haji kembali. Tetapi tatkala tiba di Surabaya,
kondisinya tampak payah, sehingga tim dokter
meragukan kesehatan kiai untuk dapat menunaikan
ibadah haji.
Tapi, karena niat itu sudah bulat, maka KH. Abdul Karim
melakukan berbagai cara. Atas bantuan KH. Wahid
Hasyim akhirnya beliau bisa berangkat dari Jakarta. Seusai
ibadah haji kedua, KH. Abdul Karim mulai menunjukkan
tanda kurang sehat. Beberapa waktu, sempat sakit-
sakitan. Akan tetapi yang cukup menyedihkan adalah
kesehatan itu kian turun drastis sehingga saraf sebelah
kaki tak lagi berfungsi, mengakibatkan ia lumpuh.
Sebenarnya kelumpuhan itu sempat diderita cukup lama,
hampir satu setengah tahun. Sampai akhirnya saat
memasuki bulan Ramdhan 1374, seminggu kemudian
35
sakit KH. Abdul Karim semakin kritis, sehingga tidak
mampu lagi memberikan pengajian dan menjadi imam
jama`ah dalam shalat.
Tepat, pada hari senin ketiga di bulan suci Ramadhan
tahun itu, atau tepatnya tanggal 21 Ramadhan 1374 H,
sekitar pukul 13.30 KH. Abdul Karim dipanggil Sang Kuasa.
Suasana sedih tentu melingkari keluarga Pesantren
Lirboyo. Sebab, pendiri pesantren yang selama itu
diagungkan telah tiada. Pada sisi yang lain, juga
meninggalkan jejak bangunan pesantren yang perlu untuk
diteruskan.

Mendirikan Dan Mengasuh Pondok Pesantren


Walau sudah menikah, KH. Abdul Karim masih nyantri
di Tebuireng. Setengah tahun kemudian, karena sebagai
suami, dia akhirnya bermukim di Banjarmlati
mendampingi sang istri. Satu tahun kemudian, lahir
seorang putri pertama, Hannah (1909) dan KH. Abdul
Karim masih belum memiliki rumah.
Akhirnya, KH. Sholeh berkeinginan membeli tanah di
Lirboyo dan memberikannya kepada KH. Abdul Karim .
Pembelian itu tidak menemui masalah, sebab Lirboyo
dikenal sarang dari keonaran sehingga lurah Lirboyo yang
tak mampu lagi menentramkannya memohon bantuan
KH. Sholeh untuk menempatkan menantunya agar

36
masyarakatnya yang kering akan siraman rohani bisa
sadar. Akhirnya, KH. Abdul Karim pun menetap di Lirboyo.
Dari situ, KH. Abdul Karim boleh dikatakan merintis dari
awal. Bahkan, di awal-awal KH. Abdul Karim menetap di
Lirboyo tidak jarang kena teror. Tujuannya agar KH. Abdul
Karim tak betah. Tapi dengan ketabahan, KH. Abdul Karim
justru berhasil menyadarkan penduduk.
Lalu, KH. Abdul Karim memulai membangun sarana
peribadatan, musholla yang 3 tahun kemudian
disempurnakan menjadi masjid tahun 1913. Dengan
keberadaan masjid itu keberhasilan dakwah KH. Abdul
Karim kian nampak. Masjid itu tidak sekedar hanya
sebagai tempat ibadah, melainkan juga sebagai sarana
pendidikan dan pengajian.
Dari situ, banyak masyarakat yang kemudian berguru,
malahan ada seorang santri yang datang dari Madiun,
bernama Umar. Santri pertama inilah yang kemudian
menjadi cikal bakal keluarga besar Pesantren Lirboyo,
yang dirintis dari nol oleh KH. Abdul Karim .
Dengan tekun, rajin dan tabah, KH. Abdul Karim
mengembangkan pesantren. Dalam satu dasawarsa
sudah banyak kemajuan yang dicapai. Jumlah santri
semakin bertambah, datang dari berbagai penjuru. Untuk
itu, beliau kemudian merelakan sebagian tanahnya untuk
dihuni santri. Begitulah sifat KH. Abdul Karim , seorang

37
pemimpin sejati yang mendahulukan kepentingan orang
di atas kepentingan pibadi.

BIOGRAFI KH CHUDLORI TEGALREJO


Lahir
KH. Chudlori lahir di Tegalrejo. Beliau merupakan putra
kedua dari sepuluh bersaudara, dari pasangan K. Ikhsan
dan Ibu Mujirah. Ayahnya adalah seorang pegawai
(penghulu) yang menangani administrasi urusan agama di
daerah pedalaman kabupaten Magelang yang meliputi
kecamatan Candimulyo, Mertoyudan, Mungkid dan
Tegalrejo.
Pada zaman Belanda, seorang penghulu dan keluarganya
dihormati sebagai priyayi, sedangkan Ibu Mujirah adalah
putri Karto Diwiryo yang menjadi Lurah di Kali Tengah.

Wafat
KH. Chudlori wafat pada tanggal 28 Agustus
1977. Jenazah beliau dimakamkan di komplek makam
keluarga Pesantren API Magelang.

Mendirikan Pesantren
Pondok Pesantren Asrama Perguruan Islam (API)
Tegalrejo didirikan pada tanggal 15 September 1944
oleh KH. Chudlori, seorang ulama yang juga berasal dari
desa Tegalrejo.
38
KH. Chudlori mendirikan Pondok Pesantren di Tegalrejo
pada awalnya tanpa memberikan nama sebagaimana
layaknya Pondok Pesantren yang lain. Baru setelah
berkali-kali beliau mendapatkan saran dan usulan dari
rekan seperjuangannya pada tahun 1947 ditetapkanlah
nama Asrama Perguruan Islam (API). Nama ini
ditentukannya sendiri yang tentunya merupakan hasil
dari sholat Istikharoh.
Dengan lahirnya nama Asrama Perguruan Islam, beliau
berharap agar para santrinya kelak di masyarakat mampu
dan mau menjadi guruyang mengajarkan dan
mengembangkan syariat-syariat Islam.
Adapun yang melatar belakangi berdirinya Asrama
Perguruan Islam adalah adanya semangat jihad ”I’Lai
kalimatillah” yang mengkristal dalam jiwa sang pendiri itu
sendiri. Dimana kondisi masyarakat Tegalrejo pada waktu
itu masih banyak yang bergelumuran dengan perbuatan-
perbuatan syirik dan anti pati dengan tata nilai sosial yang
Islami.
Respon Masyarakat Tegalrejo atas didirikannya Pondok
Pesantren Asrama Perguruan Islam Tegalrejo pada waktu
itu sangat memprihatinkan. Karena pada saat itu
masyarakat masih kental dengan aliran kejawen. Tidak
jarang mereka melakukan hal-hal yang negatif yang
mengakibatkan berhentinya kegiatan ta’lim wa-taa’llum
(kegiatan belajar-mengajar).

39
Sebagai seorang ulama yang telah digembleng jiwanya
bertahun-tahun di berbagai pesantren, KH. Chudlori tetap
tegar dalam menghadapi dan menangani segala
hambatan dan tantangan yang datang.
Kurikulum kajian keagamaan yang diajarkan di Pesantren
Tegalrejo membutuhkan waktu 7 tahun. Ajaran dan
amalan-amalan tasawuf dulu dan sampai sekarang
merupakan bagian inti kurikulum. Bahkan Kiai
Chudlori menyebut tingkat yang paling tinggi (tingkat
tujuh) dengan ihya’, meminjam judul kitab tasawuf
terkenal, ihya’ ‘Ulum ad-Din.
Karena amalan-amalan tasawuf mewarnai kehidupan
sehari-hari Pesantren Tegalrejo, maka pesantren ini
terkenal sebagai pesantren tasawuf.

BIOGRAFI KH. AHMAD DJAZULI UTSMAN


Kelahiran
KH. Mas’ud atau yang kerap disapa dengan panggilan KH.
Ahmad Djazuli Utsman lahir pada 16 Mei 1900 M, di
Ploso. Beliau merupakan putra ketujuh dari tiga belas
bersaudara, dari pasangan Raden Mas M. Utsman
panggilannya Pak Naib, seorang Onder Distrik (penghulu
kecamatan) dengan Nyi Mas Ajeng Muntoqinah binti M.
Syafi’i.
Saudara-saudara beliau diantaranya, Iskandar, Zarkasi,
Miftahul ‘arifin, Siti Maimunah (Bu Soleh), Siti Halimah,
40
Abdulloh. Masjhud, Ardani, Siti Roihah, Siti Fatonah, Siti
Aminah, dan Bairudin

Wafat
KH. Ahmad Djazuli Utsman wafat pada hari Sabtu Wage
10 Januari 1976 atau bertepatan pada tanggal 10
Muharam 1396 H. Ribuan umat mengiringi prosesi
pemakaman sosok pemimpin dan ulama itu di sebelah
masjid kenaiban, Ploso, Kediri.

Mendirikan Pesantren
Dengan modal tekad yang kuat untuk menanggulangi
kebodohan dan kedzoliman, ia mengembangkan ilmu
yang dimilikinya dengan jalan mengadakan pengajian-
pengajian kepada masyarakat Ploso dan sekitarnya. Hari
demi hari ia lalui dengan semangat istiqamah menyiarkan
agama Islam.
Hal ini menarik simpati masyakarat untuk berguru
kepadanya. Sampai akhirnya ia mulai merintis sarana
tempat belajar untuk menampung murid-murid yang
saling berdatangan. Pada awalnya hanya dua orang, lama
kelamaan berkembang menjadi 12 orang. Maka dengan
ucapan Bismillah dan bekal Tawakal dibentuknya sebuah
Madrasah.
Surat permohonan kepada pemerintah Belanda untuk
lembaga baru yang kemudian dikenal dengan nama Al
41
Falah itu tertanggal 1 Januarai 1925. Dibangunanlah
Madrasah berlokasi didepan Masjid dan terdiri dari 2 lokal
itu terkenal dengan sebutan Madrasah Abang (Madrasah
Merah),disebabkan lantainya dari batu bata merah karena
dananya terjangkau.
Peristiwa itu pada tahun 1927, konon Hadratus
Syekh KH. Hasyim As’ari berkenan hadir pada acara
tasyakuran pembangunan Madrasah tersebut. Pada
tahun 1928 dibangun pondok pertama diberi nama
pondok D (Darussalam) yang disusul tahun berikutnya
dibangun pondok C (Cahaya). Hingga pada akhir tahun
1940-an, jumlah santri telah berkembang menjadi sekitar
200 santri dari berbagai pelosok Indonesia.
Pada jaman Jepang, beliau pernah menjabat sebagai
wakil Sacok (Camat). Di mana pada siang hari beliau
mengenakan celana Goni untuk mengadakan grebegan
dan rampasan padi dan hasil bumi ke desa-desa. Kalau
malam, beliau gelisah bagaimana melepaskan diri dari
paksaan Jepang yang kejam dan biadab itu.
Kekejaman dan kebiadaban Jepang mencapai puncaknya
sehingga para santri selalu diawasi gerak-geriknya, bahkan
mereka mendapat giliran tugas demi kepentingan Jepang.
Kalau datang waktu siang, para santri aktif latihan tasio
(baris berbaris) bahkan pernah menjadi Juara se-
Kecamatan Mojo. Tapi kalau malam mereka menyusun
siasat untuk melawan Jepang. Demikian pula setelah

42
Jepang takluk, para santri kemudian menghimpun diri
dalam barisan tentara Hisbullah untuk berjuang.
Selepas perang kemerdekaan, Pesantren Al-Falah baru
bisa berbenah. Pada tahun 1950 jumlah santri yang
datang telah mencapai 400 santri. Perluasan dan
pengembangan pondok pesantren, persis meniru kepada
Sistem Tebuireng pada tahun 1923. Suatu sistem yang
dikagumi dan ditimba KH. Djazuli selama mondok di sana.
Sampai di akhir hayat, KH. Ahmad Djazuli Utsman dikenal
istiqomah dalam mengajar kepada santri-santrinya. Saat
memasuki usia senja, Kiai Djazuli mengajar kitab Al-Hikam
(tasawuf) secara periodik setiap malam Jum’at bersama
KH. Abdul Madjid dan KH. Mundzir.
Bahkan sekalipun dalam keadaan sakit, beliau tetap
mendampingi santri-santri yang belajar kepadanya.
Riyadloh yang ia amalkan memang sangat sederhana
namun mempunyai makna yang dalam. Beliau memang
tidak mengamalkan wiridan-wiridan tertentu. Thoriqoh
Kiai Djazuli hanyalah belajar dan mengajar “Ana thoriqoh
ta’lim wa ta’allum”, katanya berulangkali kepada para
santri.

BIOGRAFI SINGKAT SYAIKH IHSAN JAMPES KEDIRI


Syaikh Ihsan Jampes, Kediri adalah salah satu putra Kiai
Dahlan yang lahir pada tahun 1901 M, Sedang Kiai Dahlan
sendiri adalah anak Nyai Isti'ånah, putri Kiai Mesir-
43
Trenggalek.Kiai Mesir adalah putra Kiai Yahuda, yang
bermukim di Pacitan. Kiai Yahuda atau Ki Ageng Yahuda,
yang hidup pada abad ke-18 adalah keturunan
Panembahan Senopati di Mataram. Ayahnya, Kiai Dahlan,
adalah seorang kiai dengan ratusan santri. Maka dari itu,
mendengarkan takror (setoran hafalan) para santri dan
nazhamnazham (tembang-tembang berbahasa arab) yang
dibaca, adalah hal yang tak asing lagi baginya.
Saat muda, Syakh Ihsan lebih banyak berkelana mencari
ilmu dari satu pesantren ke pesantren lain. Perjalanan
intelektual beliau dimulai ketika nyantri di Bendo, Pare, di
tempat Kiai Khozin yang tak lain adalah pamannya sendiri.
Adapun ia belajar nazham dan syi'ir (syair) dalam ilmu
arudh (sastra) di Pesantren Gondang-Legi Nganjuk, belajar
Alfiyah Ibnu Malik (gramatika bahasa Arab) di Pesantren
Kiai Kholil Bangkalan. la juga pernah singgah di Pesantren
Jamsaren (Solo) dan belajar kepada Kiai Idris, serta belajar
ilmu falak di Pesantren peninggalan Kiai Saleh Darat
(Semaran ) yang kemudian dikelola oleh Riai Dahlan.
Syaikh Ihsan dalam membaca kitab sudah sampai pada
tingkatan bercakap-cakap dengan muallif (pengarang)-
nya. Beliau tak pernah belajar ke Makkah namun Ahli
dalam bahasa Arab dan agama hingga pada saat berusia
31 tahun, muncullah mata air hikmah dari lisan dan
hatinya, yaitu lahirnya kitab Sirâjuth Thalibin yang sempat
menggemparkan intelektual Mesir. Bahkan, kitab ini

44
kemudian menjadi rujukan wajib di berbagai universitas di
Barat, baik di Eropa, Amerika, maupun Kanada pada
jurusan theologi dan theosofig Pembuatan kitab ini
dirampungkan selama delapan bulan.
Hari itu Senin, 25 Dzul-Hijjah 1371 H atau bertepatan
dengan bulan September 1952, Syaikh Ihsan dipanggil
oleh Allah Swt pada usia 51 tahun. Beliau meninggalkan
ribuan santri, seorang istri dan delapan putra putri. Tak
ada warisan yang terlalu berarti dibandingkan dengan
ilmu yang telah beliau tebarkan, baik ilmu yang kemudian
tersimpan dalam suthür (kertas; karya-karyanya yang
'abadi') maupun dalam shudür (memori : murid-
muridnya)
Beberapa murid Syaikh Ihsan yang mewarisi dan
meneruskan perjuangannya dalam berdakwah melalui
pesantren diantaranya adalah Kiai So’im (KH, Muslih),
pengasuh pesantren di Tanggir Tuban, KH.Zubaidi di
Mantenan Blitar KH. Mustholih di Kesugihan Cilacap, KH.
Busyairi di Sampang Madura, K. Hambili di Plumbon
Cirebon, K. Khozin di Tegalp dan lain-lain.

BIOGRAFI SINGKAT SYAIKH JUMADIL


KUBRO
Beliau adalah pelopor penyebaran Islam di tanah Jawa
dan menjadi cikal bakal para wali yang kelak anak cucunya
dikenal sebagai para tokoh Wali Songo serta diperkirakan
45
hidup diantara dua raja Majapahit, mulai awal
pemerintahan Raja Tribhuwana Tungga Dewi sampai
pertengahan pemerintahan Prabu Hayam Wuruk. Nama
aslinya adalah Jamaluddin alHusain al-Akbar, yang dalam
Babad Jawa disebut Syaikh Jumadil Kubro.
Beliau adalah orang pertama dari keluarga Azhamat
Khan dari India atau versi lain menyatakan berasal dari
Samarkand, Uzbekistan yang kemudian datang dan
menetap di Indonesia, khususnya di Jawa sekitar tahun
1328 M, Garis keturunannya melalui Ahmad Jalaluddin
Syah (Iahir dari ibu berkebangsaan India) bin Abdullah
Khan bin Abdul Malik Azhamat Khan (Iahir & wafat di
India) bin Alwi Ammil Faqih (wafat di Tarim, Hadhromaut
Yaman) bin Muhammad Shahib Mlrbath bin Ali Khali'
Qasam bin Alwi bin Muhammad bin Alwi bin Ubaidillah
bin Ahmad al-Muhâjir bin Isa ar-Rûmi bin Muhammad an-
Naqîb bin Ali al-Uraidhi bin Ja’far Shadiq bin Muhammad
al-Bâqir bin Ali Zainal Abidin bin Husain bin Ali dan
Fathimah az-Zahrâ binti Rasulullah Saw.
Beliau meninggalkan salah seorang putranyaı ibrahim
Zainuddin al-Akbar di Samudra Pasai guna berdakwah,
kemudian ia berkunjung ke Majapahit lalü merantau ke
Bugis dan berhasil mensyi’arkan Islam di daerah Wajo,
Makassar. Selain itu, ia juga mempunyai dua putra, Ali
Nurul Alam al-Akbar dan Zainal Alam Barakat al-Akbar.

46
Ibrahim Zainuddin al-Akbar kemudian pindah ke Jawa
dan dikenal sebagai İbrahim Asmoroqondi, yang wafat di
daerah Palang Tuban serta meninggalkan tiga orang
putra, yakni
Ali Murtadho (Raden Santri), Maulana İshaq alias Wali
Lanang Blambangan (Ayahanda Sunan Giri) dan Ali
Rahmatullah alias Sunan Ampel (Ayahanda Sunan Bonang
dan Sunan Drajat).
Sementara itu, Ali Nurul Alam al-Akbar wafat di Anam,
(Chempa) Kamboja dan meninggalkan seorang putra yang
bernama Abdullah Khan yang juga wafat di sana. Abdullah
sendiri meninggalkan dua orang putra, yaitu Sultan
Bâbullah yang kemudian mendirikan Kesultanan Islam di
Ternate, Maluku dan Syarif Hidâyatullah yang lebih
dikenal dengan Sunan Gunung Jati (Ayahanda Sultan
Hasanuddin, Raja Banten pertama) serta beberapa orang
putri.
Adapun Zainal Alam Barakat al-Akbar juga wafat di
Kamboja dan meninggalkan dua orang putra, Ahmad
Zainal Alam (Pangeran Jakarta) dan Maulana Malik
ibrahim yang lebih dikenal dengan Sunan Gresik.
Perjalanan dakwah Syaikh Jumadil Kubro berakhir di
Trowulan, Mojokerto, tepatnya beliau wafat pada tahun
1376 M/ 15 Muharram 797 H. Namun, ada pula beberapa
tempat yang dianggap sebagai makam beliau, yakni di

47
Kaligawe, Semarang dan Deşa Turgo (dekat Parang Tritis)
Jogjakarta. Manakah yang paling benar?? Wallohu A’lam.

BIOGRAFI SINGKAT SYAIKHUNA KHOLIL, BANGKALAN


Syaikhuna Kholil lahir di Kampung Senenan Deşa
Kemayoran Kecamatan Bangkalan kabupaten bangkalan
pada tahun 1225 H / 2835 M. Ayah beliau bernama Kiai
Abdul Latif. Menurut sebuah versi silsilah beliau
adalah Syaikhina Kholil bin Kia Abdul Lathif bin Kiai Abdul
Hamim bin Kiai Abdul Karim bin Kiai Muharrom bin bin
Kiai Asror bin Kiai Abdulloh bin Sayyid Sulaiman bin
Syarifah Khodijah binti Syarif Hidayatulloh Sunan Gunung
Jati bin Maulanan Umdaduddin bin Maulana Ali Nuruddin
bin Maulana Jamaluddin Akbar bin Sayyid Ahmad Syah
Jalal bin Sayyid Abdulloh Azhimah Khan bin Sayyid Abdul
Malik bin Sayyid Ali bin Sayyid Muhammad Shahib Mirbad
bin Sayyid Ali Kholil Qosim bin Sayyid Alwi bin Sayyid
Muhammad bin Sayyid Alwi bin Sayyid Abdulloh al
Ardibur bin Sayyid Ahmad Muhajir bin Sayyid Isa bin
Muhammad Tsaqib bin Sayyid Ali al Uraidl Sayyid Ja'far
Shodiq bin Sayyid Muhammad Baqir bin Sayyid Ali Zainal
Abidin bin Sayyid Husain bin Sayyidah Fathimah al Zahra
binti Muhammad Saw.
Sebagaimana umumnya, beliau mulai belajar kepada
sang ayah. Baru pada tahun 1850-an, beliau mulai belajar
di tanah jawa diantaranya adalah pesantren Langitan
48
Tuban yang diasuh Kia Muhmmad Nur, Pesantren
Cangaan Bangil Pasuruan yang diasuh oleh Kiai Asyik,
Pesantren Darussalam Candi Pasuruan dibawah asuhan
Kia Arif dan Pesantren Sidogiri yang diasuh oleh Kiai Nur
Hasan. Setelah itu, beliau baru melanjutkan studi ke tanah
suci sekitar tahun 1859.
Diantara guru-guru beliau ketika di tanah haram adalah
Syaikh Ali Al Mishri, Syaikh Umar Al Sami, Syiakh Khalid Al
Azhari, Syaikh Al Athar, Syaikh Ali Rahbini dan Syiakh Abu
Al Naja. Beliau juga memperdalam ilmu tasawuf kepada
ulama asal indonesia yaitu Syaikh Ahmad Kahtib Sambas,
yang menggabungkan antara tarekat Qodiriyyah dan
Naqsabandiyyah.
Dalam perjalanannya, beliau menikah dengan Nyai Asyik
yang merupakan putri dari Raden Lodrapati dan
mempunyai dua putra yaitu Muhammad Imron dan
Rahmah.Dan Nyai Missi dan dikaruniai seorang putri yaitu
Asma. Setelah beliau menikah dengan Nyai Asyik sekitar
tahun 1861, kemudian beliau dihadiahi tanah di desa
Jangkibuan untuk didiami dan mengajar. Sehingga lambat
laun semakin ramai dan berdirilah Pesantren Jangkibuan
yang kemudian dilanjutkan oleh menantu beliau yaitu Kiai
Doro Muntaha.Kemudian beliau pindah ke daerah
kademangan sekitar 200 meter arah barat alunalun
bangkalan.Yang diperkirakan sekitar abad XIX,Konon
santri pertama beliau di pesantren bangkalan ini adalah

49
pemuda asal Jombang yang bernama Muhammad Hasyim
yang kemudian dikenal sebagai Hadrotus Syaikh Hasyim
Asy'ari.
Diantara murid-murid beliau adalah Hadrotus Syiakh
Muhammad Hasyim Asy'ari (pendiri Pesantren Tebu
Ireng), KH R. Syamsul Arifin (Pendiri Pesantren Sukorejo
Asembagus), KH. R As'ad Syamsul Arifin (Penerus KH.R.
Syamsul Arifin), KH.Abdul Wahab Hasbulloh (Pengasuh
Pesantren Tambak Beras), KH. M. Bisri Syansuri (Pendiri
Pesantren Denanyar), KH. Ridlwan Abdulloh (Pencipta
lambang NU), KH. Ma'shum (Pendiri Pesantren Al Hidayah
Lasem), KH. Bisri Musthofa (Penulis Tafsir Al Ibriz), KH- M.
Shidiq (Pendiri Pesantren Sidiqiyyah), KH. M. Hasan
(Pendiri Pesantren Zainul Hasan), KH. Zaini Mun'im
(Pendiri Pesantren Nurul Jadid) , Abah Sepuh atau KH.
Abdulloh Mubarok (Pendiri Pesantren Suralaya), KH.
Asy'ari (Pendiri Pesantren Darut Tholabah), KH. Abi Sujak
(Pendiri Pesantren Astatinggi), KH. Ali Wafa (pendiri
Pesantren Temporejo), KH. Thoha (Pesantren Bata-Bata),
KH- Musthofa (Pendiri Pesantren Macan Putih), KH.
Usmuni ( Pendiri Pesantren Pandean), KH. Karimulloh (
Pendiri Pesantren Curah Dami), KH. Abdul Karim (pendiri
Pesantren Lirboyo), KH. Ma'ruf (pendiri Pesantren
Kedunglo), KH. M.Munawwir (pendiri Pesantren Krapyak),
KH. Khazin (Pendiri Pesantren Buduran), KH. Nawawi
(pendiri Pesantren Sidogiri), KH. Abdul Hadi, KH. Zainuddin

50
(pengasuh Pesantren Mojosari), KH. Abdul Fattah (pendiri
pesantren Al Fattah), KH. Zainul Abidin, KH. Munajad, KH.
Romli Tamim (Pengasuh Pesantren Rejoso), KH. Anwar
Alwi (pengasuh Pesantren Pacul Gowang), KH. Abdul
Majid (Pengasuh Pesantren Bat-Bata), KH. Hamid bin
Itsbat, KH. M. Thohir Jamaluddin, KH. Zainur Rosyid, KH.
Hasan Mushthofa, KH. R. Faqih Maskumambang, KH.
Bahar bin KH Nur Hasan, KH. Sayyid Ali Bafaqih.
Diantara karya tulis beliau adalah "Silah fi Bayan al
Nikah”, "Tarjamah Alfiyah", "Sholawat Kiai Kholil
Bangkalan” dan Wirid-Wirid Kiai Kholil Bangkalan”. Beliau
meninggal pada tahun 1343 H / 1925 M.

BIOGRAFI SINGKAT SUNAN AMPEL


Sunan Ampel bernama asli Raden Rahmat, keturunan
dari Nabi Muhammad yang dilahirkan tahun 1401 Masehi
di Chempa.la adalah putra İbrahim Zainuddin al-Akbar
alias ibrahim Asmoroqondi dan seorang putri Chempa
yang bernama Dewi Condro Wulan binti Raja Chempa
Terakhir Dari Dinasti Ming hingga sampai pada Syaikh
Jumadil Kubro.
Sunan Ampel umumnya dianggap sebagai sesepuh oleh
para wali lainnya. Alkisah, ia sempat mendirikan
pesantren di daerah Ampel Denta, Surabaya yang
kemudian melambungkan namanya dengan sebutan
Sunan Ampel. Ia menikah dengan Dewi Condrowati yang
51
bergelar Nyai Ageng Manila (kakak Adipati Wilatikta,
ayahanda Sunan Kalijaga), putri adipati Tuban bernama
Arya Teja dan menikah juga dengan Dewi Karimah binti Ki
Kembang Kuning, Pernikahannya dengan Dewi
Condrowati alias Nyai Ageng Manila binti Aryo Tejo,
berputera: Raden Makdhum Ibrahim atau Sunan Bonang,
Syarifuddin atau Raden Qosim alias Sunan Drajat, Raden
Ahmad atau Sunan Lamongan, Siti Syarî'ah, Siti
Muthmainnah dan Siti Shofiyyah (Hafshah), Sedangkan
pernikahannya dengan Dewi Karîmah binti Ki Ageng Supo
berputera: Dewi Murthasimah yang menjadi istri Raden
Fatah (Rajq pertama kerajaan Islam Demak Bintoro) dan
Dewi Murthasiyyah yang menjadi permaisuri Raden Paku
atau Sunan Giri.
Sunan Ampel dikenal sebagai orang yang berilmu tinggi
dan alim, sangat terpelajar dan mendapat pendidikan
yang mendalam tentang agama Islam. Ia juga dikenal
mempunyai akhlak yang mulia, suka menolong dan
mempunyai keprihatinan yang tinggi terhadap
masalahmasalah sosial.
Ajaran beliau yang sangat popular adalah Filsafat Moh
Limo (Moh Main, Moh Ngombe, Moh Maling, Moh Madat
dan Moh Madon). Di antara nasehatnya adalah, "Sopo
kang mung ngakoni barang kang kasat moto wae, ikil
durung weruh jatining Pengeran".

52
Sunan Ampel wafat pada tahun 1481 M. yang ditandai
dengan Condro Sengkalan "Ulama Ampel leno masjid",
dikarenakan beliau meninggal dunia di dalam masjid.

BIOGRAFI SINGKAT SUNAN GIRI


Sunan Giri adalah putra Maulana İshaq hingga sampai
pada Nabi Muhammad Saw. melalui jalur Syaikh Jumadil
Kubro.
Maulana İshaq sendiri merupakan seorang muballigh
yang datang dari Asia Tengah (Pasai, Iran) yang kemudian
menikah dengan Dewi Sekardadu, yaitu putri Prabu
Menak Sembuyu, Raja Blambangan, hingga akhirnya
melahirkan Sunan Giriş Namun sebelum anaknya lahir,
Maulana İshaq kembali ke Negeri asalnya karena suatu
alasan serta berpesan pada isterinya agar kelak anaknya
diberi nama Raden Paku.
Syahdan, kelahiran Sunan Giri dianggap telah membawa
kutukan berupa wabah penyakit di wilayah tersebut,
hingga Dewi Sekardadu dipaksa ayahandanya untuk
membuang anak yang baru dilahirkanrıya itil. Lalu, ia pun
dengan rela menghanyutkan anaknya itu ke laut/selat bali
sekarang ini (+ th.1443 M.).
Tak lama berselang, bayi tersebut ditemukan oleh
sekelompok awak kapal (pelaut) dan dibawa ke Gresik. Di
Gresik, dia diadopsi oleh seorang saudagar perempuan

53
pemilik kapal, Nyai Gede Pinatih. Karena ditemukan di
laut, dia menamakan bayi tersebut Joko Samudro.
Ketika sudah cukup dewasa, Joko Samudro dibawa
ibunya ke Ampeldenta (kini di Surabaya) untuk belajar
agama kepada Sunan Ampel (+th.1455 M.). Tak berapa
lama setelah mengajarnya, Sunan Ampel mengetahui
identitas sebenarnya dari murid kesayangannya itu.
Kemudian, Sunan Ampel mengirimnya beserta Makdhum
Ibrahim (Sunan Bonang), untuk mendalami ajaran Islam di
Pasai. Mereka diterima oleh Maulana Ishaq yang tak Iain
adalah ayah Joko Samudra. Di sinilah, Joko Samudro, yang
ternyata bernama Raden Paku, mengetahui asal-muasal
dan alasan mengapa dia dulu dibuang.
Setelah tiga tahun berguru kepada ayahnya, Raden Paku
atau lebih dikenal dengan Raden 'Ainul Yaqin kembali ke
Jawa.la kemudian mendirikan Pesantren Giri (+th.1481
M.) di sebuah perbukitan di desa Sidomukti, Kebomas.
Dalam bahasa Jawa, giri berarti gunung. Sejak itulah, ia
dikenal masyarakat dengan sebutan Sunan Giri.
Pesantren Giri kemudian menjadi terkenal sebagai salah
satu pusat penyebaran agama İslam di Jawa, bahkan
pengaruhnya sampai ke Madura, Lombok, Kalimantan,
Sulawesi, dan Maluku. Pengaruh itu terus berkembang
sampai akhirnya Giri menjadi kerajaan dengan nama Giri
Kedaton, yang menguasai Gresik dan sekitarnya selama
beberapa generasi sampai akhirnya ditumbangkan oleh

54
Sultan Agung. Dari sinilah, Sunan Giri juga dikenal dengan
nama Sultan Abdul Faqih atau Prabu Satmata.
Selain itu, Sunan Giri juga berdakwah lewat kebudayaan
yang pada akhirnya terdapat beberapa karya seni
tradisional Jawa yang sering dianggap berhubungan
dengan Sunan Giri, diantaranya adalah permainan-
permainan anak seperti Jelungan, Lir-ilir dan Cublak
Suweng serta beberapa gending (lagu instrumental Jawa)
seperti Asmaradana dan Pucung.
Sunan Giri diperkirakan wafat pada tahun 1506 M. serta
dimakamkan di Desa Girip Kec. Kebomas Kab. Gresik.

BIOGRAFI SINGKAT SUNAN DRAJAT


Sunan Drajat dilahirkan pada tahun 1470 M. Namanya
semasa kecil adalah Raden Qasim, kemudian ia digelari
Raden Syarifudin. Dia yang terkenal dengan
kecerdasannya adalah anak dari Sunan Ampel dan
bersaudara dengan Sunan Bonang,Sunan Drajat
mendirikan pesantren Dalem Duwur di deşa Drajat,
Paciran, Lamongan.
Sebagai Wali penyebar Islam yang terkenal, beliau sangat
prihatin dengan rakyat miskin dengan terlebih dahulu
mengusahakan kesejahteraan sosial dan selanjutnya
memberikan pemahaman tentang ajaran İslam.
Motivasinya lebih ditekankan pada etos kerja keras,
menderma dan menciptakan kemakmuran. Usahanya ke
55
arah itu menjadi lebih mudah kerana Sunan Drajat
memperoleh kekuasaan untuk mengatur wilayahnya yang
mempunyai otonomi tersendiri.
Sebagai penghargaan atas segala usaha dan kejayaannya
menyebarkan agama İslam dan usahanya membasmi
kemiskinan dengan menciptakan kehidupan yang
makmur bagi warganya, beliau diberi gelar Sunan Mayang
Madu dari Raden Fatah, Sultan Demak I.
Beliau menjalankan misi dakwahnya selama waktu lebih
36 tahun. Diantaranya melalui kesenian dengan
menciptakan tembang pangkur mocopat dan juga
gamelan singo mengkok. Selain itu, ada empat ajaran
pokoknya yang sangat terkenal, yaitu,
 Menehono teken marang wong kang kalunyon
(berilah petunjuk pada orang bodoh).
 Menehono pangan marang wong kang kaluwen
 (sejahterakanlah kellidupıirı rakyat miskin),
 Menehono busono marang wong kang kawudan
(ajarkanlah budi pakerti pada orang yang tidak
tahu malu atau belum berperadaban).
 Menehono payung marang wong kang kudanan (berilah
perlindungan pada mereka yang menderita atau ditimpa
bencana).
Alkisah, beliau menikahi tiga perempuan, yakni Dewi
Shofiyyah (putri Sunan Gunung Jati), Dewi Kemuning
(Putri Mbah Mayang Madu) dan Retna Ayu Condro Sekar
56
(Putri Adipati Kediri, Raden Surya Dilaga. Sunan Drajat
wafat sekitar tahuh 1522 M.

BIOGRAFI SINGKAT SYAIKH IBRAHIM ASMOROQONDI


Syaikh Ibrahim Asmoroqondi atau Syaikh Ibrahim as-
Samarkandy atau Syaikh Ibrahim al-Hadhrami bernama
keciİ Sayyid Ibrahim A1-Ghozi, diperkirakan lahir di
Samarkand, Asia Tengah, pada paruh awal abad 14, Babad
Tanah Jawi versi Meinsma menyebutnya Asmoroqondi,
mengikuti pengucapan lidah orang Jawa terhadap as-
Samarkandy, hingga akhirnya berubah menjadi
Asmoroqondi. Selain itu, di kalangan masyarakat Jawa
beliau juga dikenal dengan nama Raja Pandhita, Sayyid
Haji Mustakim, Makdhum Brahim Asmara, Maulana
Ibrahim Asmara atau imam dari Asmara. Menurut versi
Arab, Syaikh ibrahim Asmoroqondi adalah seorang ulama
beşar dari Samarkand, daerah sekitar Bukhara di
Uzbekistan kini, sebuah daerah yang sejak dahulu dikenal
sebagai daerah berpenduduk İslam yang taat dan juga
gudangnya para ulama termasyhur. Pada saat yang
hampir bersamaan dengan dikirimnya Syamsuddin al-Wali
ke Turki, seorang ulama lain dari Bukhara bernama Syaikh
Jamaluddin Akbar al-Husaini mengirimkan anaknya,
Sayyid İbrahim al-Ghozi untuk berdakwah ke wilayah
timur.

57
Dengan berpandukan kepada ilham yang diterima oleh
ayahnya, Sayyid İbrahim al-Ghozi pergi menuju ke Asia
Tenggara. Beliau menjumpai penduduk timur (Asia
Tenggara) yang masih banyak menganut agama selain
Islam. Beliau sadar bahwa bukan di zamannya-lah Islam
akan gemilang dan bangkit di timur seperti yang
dimaksudkan dalam hadist Nabi. Maka dari itu, mula-mula
beliau tiba dan kemudian bermukim di Chempa (sekarang
Kamboja) selama tiga belas tahun sejak tahun 1379 M. Di
sana beliau berdakwah kepada masyarakat dan juga
Raja Chempa hingga kemudian bersedia masuk İslam.
Beliau bahkan kemudian menikahi Dewi Candra Wulan
(ipar dati Brawijaya V), putri Raja Chempa, hingga
kemudian menghasilkan beberapa anak, diantaranya
Raden Ali Rahmatullah (Sunan Ampel). Merasa cukup
menjalankan misi dakwah di negeri itu pada tahun 1392
M, Sayyid Ibrahim al-Ghozi yang kemudian bergelar
Syaikh, hijrah ke Pulau Jawa bersama keluarganya.
Sebelum ke Jawa, pada tahun 1440 M., mereka singgah
dulu di Palembang untuk memperkenalkan agama Islam
kepada Adipati Palembang waktu itu, Arya Damar. Setelah
tiga tahun di Palembang dan berhasil meng-lslamkan
Adipati Arya Damar (yang kemudian berganti nama
menjadi Abdullah) dan keluarganya, barulah kemudian
mereka melanjutkan perjalanannya ke Pulau Jawa sekitar
tahun 1443 M.

58
Rombongan berlabuh di daerah Tuban, tempat mereka
berdakwah beberapa lama, sampai, akhirnya Syaikh
ibrahim al-Ghozi yang kemudjan dikenal sebagai Syaikh
Ibrahim Asmoroqondi jatuh sakit dan Wafat; Beliau
kemudian dimakamkan di Desa Gesikharjo, Palang,
Tuban, Jawa Timur pada sekitar tahun 1444 M. Oleh
karena itu, beliau juga kemudian dikenal sebagai Sunan
Nggesik.
Lalu, sisa rombongan yang terdiri dari Raden Rahmat,
Raden Santri, Raden Burereh serta beberapa kerabat
Iainnya melanjutkan perjalanannya ke Trowulan, ibukota
Majapahit, untuk menemui bibi mereka Dewi Andarawati
yang telah menikah dengan Raja Majapahit pada waktu
itu, Prabu Brawijaya ke-V alias Kertabhumi.

BIOGRAFI SINGKAT SUNAN BONANG


Sunan Bonang adalah putra Sunan Ampel dengan Nyai
Ageng Manila, putri adipati Tuban bernama Arya Teja. Ia
bernama asli Makdhum Ibrahim dan diperkirakan lahir
1465 M. Namanya berasal dari bahasa Hindi yang
memiliki arti cendekiawan muslim, yang dihormati
masyarakat karena kedalaman ilmu agamanya. Ia belajar
agama dari pesantren ayahnya di Ampel Denta. Setelah
cukup dewasa, ia berkelana untuk berdakwah di berbagai
pelosok Pulau Jawa. Mula mula ia berdakwah di Kediri,
yang mayoritas masyarakatnya beragama Hindu. Di sana
59
ia mendirikan Masjid Sangkal Daha. Ia kemudian menetap
di Bonang desa kecil di Lasem, Jawa Tengah sekitar 15
kilometer timur kota Rembang. Di desa itu ia membangun
tempat pesujudan/zawiyah sekaligus pesantren yang kini
dikenal dengan nama Watu Layar. Ia kemudian dikenal
pula Sebagai imam resmi pertarna Kesultanan Dernak,
dan bahkan sempat menjadi panglima tertinggi, Meskipun
demikian, Sunan Bonang tak pernah menghentikan
kebiasaannya untuk berkelana ke daerah-daerah yang
sangat sulit. la acap berkunjung ke daerah-daerah
terpencil di Tuban, Pati, Madura maupun Pulau Bawean.
Di Pulau inilah, pada 1525 M ia meninggal. Jenazahnya
dimakamkan di Tuban, di sebelah , barat Masjid Agung,
setelah sempat diperebutkan oleh masyarakat Bawean
dan Tuban.
Ia banyak berdakwah melalui kesenian untuk menarik
penduduk Jawa agar memeluk agama Islam, bahkan ia
dianggap sebagai penggubah suluk Wijil dan tembang
Tombo Ati, yang masih sering dinyanyikan orang.
Pembaharuannya pada gamelan Jawa ialah dengan
memasukkan rebab dan bonang, yang sering
dihubungkan dengan namanya sehingga populer dengan
nama Gamelan Bonang, Universitas Leiden, Belanda
menyimpan sebuah karya sastra bahasa Jawa bernarna
Het Boek van Bonang atau Buku Bonang.

60
BIOGRAFI SINGKAT SUNAN KUDUS
Sunan Kudus bernama kecil Ja’far Shadiq, adalah putra
Sunan Ngundung atau Raden Usman Haji dari Jipang
Panolan dengan Siti Syari’ah Ruhil atau Dewi Ruhil binti
Sunan Ampel.
Sebagai seorang wali, Sunan Kudus memiliki peran yang
besar dalam pemerintahan Kesultanan Demak, yaitu
sebagai panglima perang, penasehat Sultan Demak,
Mursyid Thariqah dan hakim peradilan negara. la banyak
berdakwah di kalangan kaum penguasa dan priyayi Jawa.
Di antara yang pernah menjadi muridnya ialah Sunan
Prawoto penguasa Demak dan Arya Penangsang, adipati
Jipang Panolan. Salah satu peninggalannya yang terkenal
ialah Mesjid Menara Kudus, yang arsitekturnya bergaya
campuran Hindu dan Islam yang berdiri sekitar th.956
11./1549 M.
Cara berdakwahnya pun meniru pendekatan Sunan
Kalijagaja yakni sangat toleran pada budaya setempat.
Cara penyampaiannya bahkan lebih halus, seperti tatkala
mendekati masyarakat Kudus dengan memanfaatkan
simbol-simbol Hindu dan Budha. Hal itli terlihat dari
arsitektur masjid Kudus. Bentıık menara, gerbang dan
pancuran/padasan wudhu yang melambangkan delapan
jalan Budha sebagai sebuah wujud kompromi yang
dilakukan Sunan Kudus.

61
Adapun mengenai asal-usulnya nama Kudus menurut
dongeng (legenda) yang hidup di kalangan masyarakat
setempat ialah bahwa dahulu Sunan Kudus pernah pergi
haji sambil menuntut ilmu di tanah arab, kemudian
beliaupun mengajar pula di sana. Suatu ketika, di tanah
arab berjangkit suatu wabah penyakit yang
membahayakan. Raja Arab waktu itu melakukan
sayembara bahwasanya siapapun yang dapat menangkal
penyakit tersebut akan diberikan imbalan yang amat
besar. Akhirnya berkat jasa sunan kudus dan izin Alloh
Swt, penyakit tersebut dapat ditaklukkan. Oleh karena itu
seorang amir di sana berkenan untuk memberikan suatu
hadiah, akan tetapi beliau menolak dan hanya
menginginkan kenangkenangan sebuah batu. Batu
tersebut katanya berasal dari kota Baitul Maqdis atau
Jerusalem. Maka dari itu, sebagai peringatan kepada kota
di mana Ja’far Sodiq hidup serta bertempat tinggal,
kemudian diberikan nama Kudus. Bahkan menara yang
terdapat di depan masjid itupun juga menjadi terkenal
(dengan sebutan menara Kudus.
la sempat menikah dengan Putri Kiai Gedhe Kalipadang,
putri Bupati Terung dan putri Adipati Kanduruan. Salah
satu putranya yang terkenal adalah Sayyid Amir
Hasan.Sunan Kudus diperkirakan wafat pada tabun 1553
M.

62
BIOGRAFI SINGKAT SUNAN MURIA
Sunan Muria dikenal sebagai sunan rakyat jelata.la akrab
dan hidup di tengah-tengah mereka dan ia tak sudi
menghambakan diri pada kekayaan dan kekuasaan. Nama
aslinya adalah Raden Umar Said atau Raden Prawoto,
putra Sunan Kalijaga dan Dewi Saroh. Sejak kecil, ia sudah
akrab dengan literatur keagamaan, juga kesenian.
Nampaknya, ia mcnuruni bakat ayahnya yang gandrung
akan kesenian. Sunan Muria banyak bertugas di daerah
Kudus, terutama bagian utara, di Iereng Gunung Muria. la
tinggal dan mendirikan sebuah pesantren di sana. Konon,
ia sengaja mencari tempat terpencil karena hidup di
tengah kota jauh Iebih banyak cobaannya dibanding
hidup di daerah terpencil. Di samping itu, memang sudah
wataknya yang suka menyendiri dan bertempat tinggal di
desa berbaur bersama rakyat jelata. Sebab itulah,
ia scngaja memilih Iereng Gurıung Muria sebagai tempat
berdakwalı, yang terletak 18 km di sebelah Utara pusat
kota Kudus. Meski demikian, ia juga rajin berdakwah di
daerah tetangganya seperti Jepara, Tayu, Juana dan Pati.
Metode dakwah yang dipakai oleh Sunan Muria adalah
mengadakan kursus-kursus pada kaum pedagang,
nelayan, dan rakyat jelata, yang terbukti sangat efektif
karena mereka adalah kaum pekerja yang tidak bisa
berkumpul setiap saat. Oleh karena itu, Sunan Muria rajin
mengarang tembang-tembang Jawa untuk memperkuat
63
ingatan masyarakat akan nilai-nilai Islam. Bahkan, ia
dikenal sebagai pencipta tembang Sinom dan Kinanti.
Sementara tembangnya yang populer dilantunkan dalang
pada zaman sekarang adalah Sinom Parijotho, yang
diambil dari nama tumbuhan yang hidup di lereng Muria.
Sunan Muria menikah dengan Dewi Roroyono, putri
gurunya, Ki Ageng Ngerang. Dari pernikahan itu, ia
memperoleh seorang putra yang diberi nama Pangeran
Santri, dan kemudian mendapat julukan sebagai Sunan
Ngadilangu.
Ajarannya yang terkenal adalah falsafah dakwah, "Keno
iwake nanging ora buthek banyune”. Sunan Muria wafat
dan dimakamkan di Deşa Colo pada ketinggian 600 meter
dari permukaan laut. Makam Sunan Muria terlihat
menyendiri di dalam cungkup dan hanya didampingi
sebuah makam yang konon adalah putrinya, Raden Ayu
Nasiki. Justru para murid yang membantunya dalam
berdakwah dimakamkan di tempat yang agak jauh dari
makamnya.

BIOGRAFI SINGKAT SUNAN KALIJAGA


Sunan Kalijaga adalah putra adipati Tuban yang bernama
Tumenggung Wilatikta bin Aryo Tejo III bin Aryo Tejo II bin
Aryo Tejo I bin Ronggolawe yang lahir +th.1450 M. la
adalah murid Sunan Bonang. Sunan Kalijaga
menggunakan kesenian dan kebudayaan sebagai sarana
64
untuk berdakwah, antara lain kesenian wayang kulit dan
tembang suluk. Tembang suluk Lir-llir dan Gundul-Gundul
Pacul umumnya dianggap sebagai hasil karyanya. Dalam
satu riwayat, Sunan Kalijaga disebutkan menikah dengan
Dewi Saroh binti Maulana Ishaq dengan istri seorang
wanita Pasai yang kemudian melahirkan beberapa putra,
salah satunya adalah Sunan Muria, juga menikahi Dewi
Shofiyyah binti Sunan Ampel.
la memberikan sumbangsih pembangunan masjid agung
Demak berupa "Soko Tatal”, yakni beberapa potongan
kayu kecil yang dirangkai menjadi sebuah tiang besar yang
menyangga masjid. Pada tiang itu terdapat tanda
sengkalan "lawang trus gunaning janmo", yang
mengisyaratkan bahwa masjid Demak berdiri pada tahun
1399 Saka (1477 M.)
Ia diyakini berumur panjang hingga sampai sekitar umur
140 tahun, dalam arti ia mengalami masa akhir Majapahit
(1478 M.), Kesultanan Demak, Cirebon, Banten, Pajang
(1546 M.) serta awal Kerajaan Mataram di bawah
pimpinan Panembahan Senopati. Ia juga memiliki peran
yang besar dalam merancang pembangunan masjid
agung Sang Cipta Rasa, Cirebon (masjid kasepuhan)
sekitar tahun 1500 M.Sunan Kalijogo wafat sekitar tahun
1590 M.

BIOGRAFI SINGKAT RADEN FATAH DEMAK


65
Raden Fatah yang bernama kecil Jin Bun/Jimbun adalah
putra Brawijaya ke-V alias Kertabhumi, raja terakhir
Majapahit dari seorang selir Cina, Siu Ban Ci, putri Tan Go
Hwat dan Siu Te Yo dari Gresik, seorang saudagar dan juga
ulama bergelar Syaikh Bantong. Karena permaisurinya
yang berasal dari Chempa merasa cemburu, Brawijaya
terpaksa memberikan selir Cina yang saat itu sedang
hamil kepada putra sulungnya, yaitu Arya Damar yang
menjadi bupati Palembang. Setelah melahirkan Raden
Fatah, putri Gina dinikahi Arya Damar yang kennudian
melahirkan Raden Kusen.
Babad Tanah lawi menyebutkan, Raden Fatah menolak
menggantikan Arya Damar menjadi bupati Palembang
dan akhirnya ia kabur ke puJau Jawa ditemani Raden
Kusen. Sesampainya di Jawa, keduanya berguru pada
Sunan Ampel di Surabaya. Raden Kusen kemudian
mengabdi ke Majapahit, sedangkan Raden Fatah pindah
ke Jawa Tengah membuka hutan Glagahwangi menjadi
sebuah pesantren atas isyarat Sunan Ampel. Makin lama
Pesantren Glagahwangi semakin maju. Brawijaya di
Majapahit khawatir kalau Raden Fatah berniat
memberontak.Raden Kusen yang kala itu sudah diangkat
menjadi Adipati Terung diperintah untuk memanggil
Raden Fatah dan dihadapkan ke Majapahit. Brawijaya
merasa terkesan dan akhirnya mau mengakui Raden
Fatah sebagai putranya. Raden Fatah pun diangkat

66
sebagai bupati dan bergelar Raden Jimbun Ningrat
Ngabdurahman Panembahan Palembang Sayyidin
Panatagama, sedangkan Glagahwangi diganti nama
menjadi Demak, dengan ibu kota bernama Bintara. Nama
Demak sendiri diambil dari bahasa Jawa yaitu "Demek"
yang artinya tanah becek, karena pada saat itu
Glagahwangi dibangun di atas tanah yang becek atau
berair.
Perang antara Demak dan Majapahit diberitakan dalam
naskah Babad Tanah Jawi. Dikisahkan, Sunan Ampel
melarang Raden Fatah memberontak pada Majapahit
karena meskipun berbeda agama, Brawijaya tetaplah
ayah Raden Fatah. Tepat saat Brawijaya moksa akibat
serangan Kediri di bawah Girindawardhana, Raden Fatah
mendirikan Kerajaan Demak Bintara yang ditandai dengan
sengkalan, "Geni mati siniraman janma" yang berarti
tahun 1403 saka (1481 M.).
Ia bergelar Sultan Syah Alam Akbar I/ Sultan Surya Alam.
Nama Fatah sendiri berasal dari kata al-Fattâb yang
artinya "Sang Pembuka", karena ia memang pembuka
kerajaan Islam pertama di pulau Jawa.
Ia juga memperkenalkan pemakaian Salokantara
sebagai kitab undang-undang kerajaan. Kepada umat
beragama Iain, sikap Raden Fatah sangat toleran. Kuil Sam
Po Kong di Semarang tidak dipaksa kembali menjadi

67
masjid, sebagaimana dulu saat didirikan oleh Laksamana
Cheng Ho yang beragama Islam.
Ia menikah dengan Dewi Murthasimah binti Sunan
Ampel yang melahirkan Patiunus atau Pangeran Sabrang
Lor, Sultan Trenggono (ayah Sunan Prawoto). Ia juga
menikahi putri dari
Randusongo dan melahirkan Raden Kanduruan, penakluk
Sumenep, Madura. Selain itu, ia juga menikahi putri
Adipati Jipang, Raden Kikin.
Ia wafat pada tahun 1518 M., namun hanya bertahta
sampai tahun 1513 M. yang kemudian digantikan oleh
putranya, Patiunus yang bergelar Sultan syah Alam 11
(1513-1521 M) lalu dilanjutkan adiknya, Sultan Trenggono
yang bergelar Sultan Syah Alam III (1521-1546 M.) yang
selanjutnya dilanjutkan Sultan Prawoto (1546-1561 M.)
yang merupakan akhir dari Kerajaan Demak. Masa
kerajaan Islam lalu berpindah ke Pajang di bawah
kekuasaan Joko Tingkir atau Sultan Hadiwijaya yang tak
lain adalah menantu Sultan Trenggono.

BIOGRAFI SINGKAT SUNAN GUNUNG JATI


Sunan Gunung Jati atau Syarif Hidayatullah adalah putra
Syarif Abdullah Umdatuddin putra Ali Nurul Alam putra
Syaikh Jumadil Kubro yang lahir sekitar tahun 1448 M.
Dari pihak ibu, ia masih keturunan keraton Padjajaran

68
melalui Nyai Rara Santang, yaitu anak dari Sri Baduga
Maharaja (Prabu Siliwangi) dari istri Nyai Subang Larang.
la beristri Nyai Pakungwati binti Pangeran Cakrabuwana,
pamannya dan Nyi Kawungteng binti Adipati Banten yang
berputra Nyi Ratu Wina’on dan Pangeran Sebakingking
alias Maulana Hasanuddin yang berhasil mengembangkan
agama Islam di Banten, hingga kemudian menjadi cikal-
bakal berdirinya Kesultanan Banten. Istrinya yang ketiga
adalah Siti Muthmainnah binti Sunan Ampel.
la wafat pada tahun 1568 M. dan dimakamkan di
Gunung Sembung.

BIOGRAFI SINGKAT KH. ABDURROHIM


KH Abdurrohim merupakan ayah dari KH Abdul Karim
Lirboyo. Sedangkan KH Abdurrohim sendiri putra dari KH
Abdulloh (Sulbiyah) bin KH Nurrohim. Konon kakek beliau
KH Nurrohim adalah keluarga keraton Jogjakarta yang
melakukan pelarian ke daerah Banar Mertoyudan
Magelang dan menyebarkan Islam di daerah tersebut.
Menurut salah satu sumber sejarah, KH Abdurrohim
adalah seorang petani, disamping beliau juga sebagai
pedagang dipasar Muntilan sebuah kota yang lokasinya
amat dekat dengan Deyangan-. Saat itu, situasi negara
masih serba sulit karena diskriminasi dari kaum Imperialis
Belanda, lebih-lebih daerah Magelang dan sekitarnya.
Wilayah ini pada dasarnya merupakan basis kekuatan
69
tentara pangeran Diponegoro. Meski Perang Diponegoro
telah selesai, namun pengaruh kharismanya masih kuat,
tidak mustahil gubernur Hindia Belanda saat itu
memberikan perhatian khusus di daerah ini, sehingga
kaum pribumi semakin sulit menjalankan aktifitas sehari-
hari. hal ini pula yang dirasakan oleh KH Abdurrohim.
Tidak diketahui tahun berapa KH Abdurrohim wafat.
Beliau dimakamkan di pemakaman umum di Dusun Banar
Desa Deyangan Kecamatan Mertoyudan Kabupaten
Magelang, yang berada di dekat makam kakek beliau.
Tepatnya di sebelah selatan makam KH. Nurrohim.
BIOGRAFI SINGKAT KH. DALHAR
Kyai Dalhar lahir di komplek pesantren Darussalam,
Watucongol, Muntilan, Magelang pada hari Rabu, 10
Syawal 1286 H atau 10 Syawal 1798 Je (12 Januari 1870
M). Ketika lahir beliau diberi nama oleh ayahnya dengan
nama Nahrowi. Ayahnya adalah seorang da ’i ilallah
bernama Abdurrahman bin Abdurrauf bin Hasan Tuqo.
Kyai Abdurrauf adalah salah seorang panglima perang
Pangeran Diponegoro.Nasab Kyai Hasan Tuqo sendiri
sampai kepada Sunan Amangkurat Mas atau Amangkurat
III. Sebagai keturunan raja, Kyai Hasan Tuqo juga
mempunyai nama Iain dengan sebutan Raden Bagus
Kemuning.
Kyai Dalhar adalah seorang yang dilahirkan dalam ruang
lingkup kehidupan pesantren. Oleh karenanya semenjak
70
kecil beliau telah diarahkan oleh ayahnya untuk
senantiasa mencintai ilmu agama.Pada masa kanak-
kanak, beliau belajar al-Qur'an dan beberapa dasar ilmu
keagamaan pada ayahnya sendiri yaitu Kyai
Abdurrahman. Menginjak usia 13 tahun, mbah Kyai
Dalhar mulai mondok ke pesantren. la dititipkan oleh sang
ayah pada Mbah Kyai Mad Ushul (begitu sebutan
masyhurnya) di Dukuh Mbawang, Desa Ngadirejo,
Kecamatan Salaman, Kabupaten Magelang. Di sini ia
belajar ilmu tauhid selama kurang lebih 2 tahun. Sesudah
dari Salaman, ia dibawa oleh ayahnya ke Pondok
Pesantren al-Kahfi Somalangu, Kebumen yang diasuh oleh
Syaikh as-Sayyid Ibrahim bin Muhammad al-Jilani al-
Hasani yang lebih masyhur disebut Syeikh Abdul Kahfi ats-
Tsani. Saat itu ia baru berusia 15 tahun. Delapan tahun ia
belajar di pesantren ini. Selama itu pula ia berkhidmah di
ndalem pengasuh. Itu terjadi atas dasar permintaan
ayahnya sendiri pada Syeikh Kahfi.
Kurang lebih pada tahun 1314 H/ 1896 M, ia diminta oleh
gurunya yaitu Syeikh Kahfi untuk menemani putera tertua
sang guru yang bernama Sayyid Abdurrahman al-Jilani al-
Hasani thalabul ilmi ke Makkah Mukarromah terutama
kepada shahib beliau yang berada di Makkah dan menjadi
Mufti Syafi'iyyah waktu itu Yang bernmna Syeikh as-
Sayyid Muhammad Ba Bashol al-Hasani (ayah Syeikh as-
Sayyid Muhammad Sa'id Ba Bashol al-Hasani).

71
Ketika berada di Hijaz inilah mbah Dalhar memperoleh
ijazah kemursyidan Thariqah as-Syadziliyyah dari Syeikh
Muhtarom al-Makki dan ijazah aurad Dalâilil Khoirôt dari
Sayyid Muhammad Amin al-Madani yang mana kedua
amaliyah ini di belakang hari menjadi bagian amaliah rutin
yang melambungkan namanya di Jawa.
Selama di tanah suci, mbah Dalhar pernah melakukan
khalwat selama 3 tahun di suatu goa yang teramat
sempit. Selama itu pula beliau melakukan puasa dengan
berbuka hanya memakan 3 buah biji kurma serta
meminum seteguk air zamzam secukupnya. Dari bagian
riyadhahnya, beliau juga pernah melakukan riyadhah
khusus untuk medo’akan para keturunan beliau serta para
santri-santrinya. Dalam hal adab selama berada di tanah
suci, mbah Dalhar tidak pernah buang hajat di tanah
Haram. Ketika merasa perlu untuk buang hajat beliau lari
keluar tanah Haram.
Selain mengamalkan dzikir jahr 'ala thariqah syadziliyyah,
mbah Dalhar juga senang melakukan dzikir sirr. Bahkan
ketika sudah tagharuq dengan dzikir sirr-nya, beliau dapat
mencapai 3 hari 3 malam tak dapat diganggu oleh
siapapun.
Karya-karya mbah Dalhar yang sementara ini dikenal dan
telah beredar secara umum adalah Kitab Tanwirul Ma'âni.
Sebuah karya tulis berbahasa Arab tentang manaqib
Syaikh as-Sayyid Abil Hasan 'Ali bin Abdillah bin Abdil

72
Jabbar as-Syadzili al-Hasani, imam thariqah as-
Syadziliyyah.
Selain berthoriqoh, Mbah Dalhar juga dikenal sebagai
salah seorang pengajar ulung nan berdedikasi tinggi,
bahkan sebagian ulama menganggapnya sebagai salah
seorang yang tidak kenal kompromi dalam masalah
hukum. Beberapa tokoh ulama pernah mengenyam
pendidikan padanya, diantaranya adalah KH. Mahrus Aly
Lirboyo, KH. Dimyathi Banten dan masih banyak lagi.
Hingga sampai pada saat itu, Rabu Pon, 29 Ramadhan
1378 H. atau bertepatan dengan 8 April 1959 M. sesudah
mengalami sakit selama kurang lebih 3 tahtın, Mbah Kyai
Dalhar dipanggil oleh Sang Pencipta. Adapula yang
meriwayatkan jika beliau wafat pada 23 Ramadhan 1378
H. Akan tetapi 23 Ramadhan 1378 H. bukanlah hari Rabu
namun jatuh pada hari Kamis Pahing.

73
NOMOR-NOMOR PENTING

I. DEWAN HARIAN
Ustad Nangimun : 0877 7382 6032
Ustad Maulana : 0812 2677 8165
Ustad M. Irhamulloh : 0815 6821 9510

II. KOORDINATOR BUS


BUS 1
M. Ilham Faruq : 0878 3805 1598
Imam Argo Wasis : 0857 1151 4995

74
BUS 2
Dadan : 0819 0356 0966
Catur : 0856 0407 7644

III. PELAKSANA LAPANGAN


Irham Arif R : 0821 5454 0623
Zacky : 0878 8118 2737

75

You might also like