You are on page 1of 2

DESIGN ALAT PERAGA

I. Nama Alat Peraga :

“Kartu Asmaul Husna bergambar”

II. Tujuan :
1. Anak menjadi mudah menghafal asmaul husna beserta artinya
2. Anak menjadi senang dalam belajar asmaul husna
3. Anak lebih mudah memahami maksud dari asmaul husna dalam konteks kehidupan sehari-
hari
III. Manfaat :
1. Bagi siswa : anak dapat melaksanakan nilai yang terkandung dalam asmaul husna
setelah pembelajaran
2. Bagi guru : lebih memudahkan guru dalam menyampaikan dan menanamkan nilai dari
asmaul husna
3. Bagi guru lain : menjadi inspirasi untuk lebih berinovasi dan berkreasi dalam pendidikan
4. Bagi sekolah :
IV. Cara membuat :
1. Guru menuliskan asmaul husna dalam kartu warna
2. Guru menuliskan arti dari asmaul husna pada kertas yang lain
3. Guru menyiapkan gambar-gambar yang mencerminkan arti dari asmaul husna yang
dimaksud
V. Cara menggunakan :
1. Setiap siswa diberi kartu yang terdiri dari tulisan asmaul husna, arti asmaul husna, serta
gambar yang mencerminkan asmaul husna)
2. Siswa diminta berkumpul sesuai dengan kesamaan kartu
3. Siswa diminta memahami ketiga kartu tersebut
4. Ketiga kartu tersebut dipajang di papan pajangan/dinding kelas
5. Siswa diminta menjelaskan kartu bergambar yang mencerminkan arti asmaul husna dengan
menggunakan bahasanya sendiri
6. Guru mengapresiasi siswa dan menyamakan persepsi bersama
7. Semua siswa diajak bernyanyi asmaul husna bersama :
VI. Lagu :

Ya Allah ya Rahman ya Rahim ya Malik ya Quddus ya Salam ya Mukmin ya Muhaimin

reff : Ar Rahman Maha Pengasih

Ar Rahim Maha Penyayang

Al-Malik Maha Raja

Al-Quddus Maha Suci

As-Salam Maha Menyelamatkan


VII. Alasan pembuatan alat peraga asmaul husna :
1. Siswa mengalami kesulitan dalam membaca dan mengartikan asmaul husna
2. Siswa sulit memahami nilai yang terkandung dalam asmaul husna
3. Siswa sulit menghafal asmaul husna beserta artinya
4. Mempermudah guru dalam penyampaian materi asmaul husna beserta arti dan maksudnya

Contoh :

ُ‫الر ْح َمن‬
َّ ُ‫الر ِحيْم‬
َّ
Maha Pengasih Maha Penyayang

ُ ‫ْال َم ِل‬
‫ك‬ ُ‫القدُّ ْوس‬
Maha Raja Maha Suci

Maha
Menyelamatkan ُ‫س ََلم‬
َّ ‫ال‬

You might also like