You are on page 1of 3

RINGKASAN EKSEKUTIF

Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) Kantor Unit Penyelenggara


Bandar Udara Kelas II Kasiguncu Poso Tahun 2021 merupakan bentuk
akuntabilitas dari pelaksanaan tugas dan fungsi yang dipercayakan atas
penggunaan anggaran dan wujud pertanggung jawaban kinerja Kantor Unit
Penyelenggara Bandar Udara Kelas II Kasiguncu Poso dalam rangka mewujudkan
Visi dan Misi Organisasi melalui pencapaian tujuan dan sasaran yang telah
ditetapkan. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP) Kantor Unit
Penyelenggara Bandar Udara Kelas II Kasiguncu Poso disusun sebagai gambaran
tolak ukur keberhasilan maupun kekurang-berhasilan dalam pelaksanaan tugas
pokok dan fungsinya selama tahun 2021.
Dalam mewujudkan Visi dan menjalankan Misi, Kantor Unit Penyelenggara
Bandar Udara Kelas II Kasiguncu Poso mempunyai tujuan dan sasaran sebagai
berikut :
a. Tujuan
1. Meningkatkan keselamatan dan keamanan penerbangan;
2. Meningkatkan kualitas pelayanan jasa kebandarudaraan sesuai standar
pelayanan jasa kebandarudaraan;
3. Meningkatkan produktivitas bandar udara melalui peningkatan kualitas
SDM;
4. Menciptakan pengelolaan administrasi dan keuangan bandar udara yang
efektif dan efisien.
b. Sasaran
Dalam Rencana Stratejik Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara Kelas II
Kasiguncu Poso Tahun 2020 – 2024 mempunyai 3 ( tiga ) sasaran, yang akan
dicapai dalam kurun waktu lima tahun periode Renstra yaitu sebagai berikut :
1. Meningkatnya kinerja pelayanan Prasarana Bandar Udara
2. Meningkatnya keselamatan dan keamanan Bandar Udara
3. Meningkatnya Kualitas tata kelola pemerintahan yang baik.
Target prosentase rata-rata capaian indikator untuk 3 (tiga) sasaran tersebut
di atas adalah 100%.

Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara Kelas II Kasiguncu-Poso RINGKASAN


EKSEKUTIF iii
Sampai dengan akhir Desember 2021 permasalahan yang dapat diidentifikasi
adalah sebagai berikut :
1. Telah terjadi pelepasan (pemisahan) DIPA satker UPBU kelas III Morowali
dari UPBU Kelas II Kasiguncu Poso sejak bulan Januari 2021, menyebabkan
pengurangan nilai aset dan tidak maksimalnya pencapaian sasaran yang
telah ditargetkan.
2. Belum normalnya (belum aktif) kegiatan penerbangan yang disebabkan
masih berlangsungnya pandemi covid-19 sejak awal tahun 2020 dan
berlanjut sepanjang tahun 2021 mengakibatkan turunnya secara drastis
aktifitas perjalanan masyarakat sehingga terjadi penurunan pencapaian
sasaran yang telah ditargetkan;
3. Tidak terpenuhinya target PNBP sehingga membatasi belanja modal,
mengakibatkan belum terpenuhinya target pencapaian nilai aset serta
kurangnya tingkat penyerapan anggaran.
4. Sumber Daya Manusia yang dimiliki oleh Kantor UPBU Kelas II Kasiguncu
Poso belum memenuhi secara kualitas dan kuantitas, sehingga dalam
melaksanakan kegiatan sehari-hari masih belum maksimal.

Langkah-langkah penyelesaian yang ditempuh antara lain :


1. Mematuhi dan mentaati seluruh prokes dan aturan resmi pemerintah
dalam rangka mendukung program pengentasan wabah covid 19 agar
proses penerbangan dapat kembali normal.
2. Melakukan Komunikasi dengan berbagai pihak, seperti Pemerintah
Daerah dan beberapa perusahaan swasta di Poso dalam rangka
mendapatkan dukungan pelaksanaan Perjalanan dinas pegawai/karyawan
serta pengiriman cargo menggunakan jasa layanan Bandar Udara.
3. Penyebarluasan informasi secara masif kepada masyarakat tentang
informasi jadwal serta fasilitas penerbangan yang telah beroperasi kembali
melalui media sosial dan elektronik untuk mendapatkan kembali minat
perjalanan masyarakat dalam masa pemulihan (new normal).
4. Mengoptimalkan SDM baik dari segi kuantitas maupun kualitas yang di
miliki dengan sebaik-baiknya dalam pelaksanaan program kerja tahunan

Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara Kelas II Kasiguncu-Poso RINGKASAN


EKSEKUTIF iv
yang telah direncanakan agar dapat terealisasi sesuai dengan target yang
telah ditetapkan.
5. Berkoordinasi dengan Direktorat Jenderal Perhubungan Udara agar dapat
mempertimbangkan adanya penambahan pegawai pada Kantor UPBU
Kelas II Kasiguncu Poso.
6. Meningkatkan pengawasan dan pengendalian internal terhadap tugas dan
fungsi Aparatur Sipil Negara (ASN) Kantor UPBU Kelas II Kasiguncu Poso
yang tertuang dan telah disepakati dalam Sasaran Kerja Pegawai (SKP)
agar dapat terlaksana sebagaimana mestinya.
7. Melakukan perencanaan yang lebih matang dalam menyusun rencana
anggaran agar setiap kegiatan bisa terlaksana dengan baik.
8. Mengikut sertakan pegawai dalam pembinaan dan pendidikan serta
pelatihan untuk meningkatkan SDM guna mewujudkan personil yg andal,
efektif dan efisien dalam melaksanakan tugas sehari – hari di lapangan.

Kantor Unit Penyelenggara Bandar Udara Kelas II Kasiguncu-Poso RINGKASAN


EKSEKUTIF v

You might also like