You are on page 1of 2

PT.

CANEZA LUWUK MEDIKA


RUMAH SAKIT CLAIRE MEDIKA
Jl. Sungai Musi No. 17, Kelurahan Soho, Luwuk
Telp : 0461-3201849
Email : rsclairemedika@gmail.com

KEPUTUSAN DIREKTUR
RUMAH SAKIT CLAIRE MEDIKA LUWUK
NOMOR: 000/AKP/RSCM/0/002/RSUD-TRIKORA

TENTANG

PEDOMAN PELAYANAN HCU


DI RUMAH SAKIT CLAIRE MEDIKA

DIREKTUR RUMAH SAKIT CLAIRE MEDIKA

Menimbang : a. Bahwa dalam proses pelayanan, pasien dapat


memerlukanperawatan di ruang intesif yaitu Ruang HCU;
b. Bahwa untuk pelayanan intensif perlu dibuat kriteria bagi
pasien yang diterimanya mengingat kebutuhan pasien dan
kekhususan ruangan ini;
c. Bahwa berdasarkan pertimbangan pada huruf a dan b di
atas, maka perlu ditetapkan Peraturan Direktur tentang
Pedoman Pelayanan HCU di Rumah Sakit Claire Medika
Luwuk;
Mengingat : 1. Undang-Undang No. 29 Tahun 2004 Tentang Praktik
Kedokteran;
2. Undang-Undang No. 36 Tahun 2009 Tentang Kesehatan;
3. Undang-Undang No. 44 Tahun 2009 Tentang Rumah Sakit;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 442/SK/DIR/I/2018
tentang Persetujuan Tindakan Medik;
5. Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor
834/Menkes/SK/XII/2010 Tentang Pedoman Pelayanan
High Care Unit (HCU) di Rumah Sakit;

MEMUTUSKAN
Menetapkan : KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT CLAIRE MEDIKA
LUWUK TENTANG PEDOMAN PELAYANAN HCU DI RUMAH
SAKIT CLAIRE MEDIKA LUWUK
KESATU : High Care Unit (HCU) adalah unit pelayanan Rumah Sakit bagi
pasien dengan kondisi stabil dan fungsi respirasi, hemodinamik,
dan kesadaran, namun masih memerlukan pengobatan,
perawatan dan pemantauan secara ketat.
KEDUA : Pelayanan HCU di RS Claire Medika diberikan kepada pasien
dengan kondisi kritis stabil yang membutuhkan pelayanan,
pengobatan dan pemantauan secara ketat tanpa penggunaan
alat bantu (Ventilator).
KETIGA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapannya, dan apabila
dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapan
ini akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di :
Pada Tanggal :
Direktur

dr. Amelia Juliana Adam

You might also like