You are on page 1of 2

PEMERINTAH KABUPATEN GARUT

BADAN LAYANAN UMUM DAERAH RS ANNISA QUEEN


Alamat : Jl. Jendral Sudirman No.208, Sucikaler, Kec. Karangpawitan, Kabupaten Garut, Jawa Barat
44182

KEPUTUSAN DIREKTUR RS ANNISA QUEEN


NOMOR : / /RSUD/ /2021

TENTANG

PEDOMAN MUTU
RUMAH SAKIT ANNISA QUEEN

DIREKTUR,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka melakukan tertib administrasi dan penetapan regulasi
Komite Komite Mutu Rumah Sakit Annisa Queen, maka diperlukan
penetapan Pedoman Komite Mutu di Rumah Sakit Annisa Queen;

b. bahwa untuk maksud tujuan sebagaimana dimaksud dalam butir a di atas,


dipandang perlu untuk menetapkan Keputusan Direktur Rumah Sakit tentang
Pedoman Komite Mutu Rumah Sakit Annisa Queen.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktek Kedokteran


(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 116, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4431);

1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2014 tentang Kesehatan (Lembaran Negara


Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 298, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 5607);

2. Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit (Lembaran


Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 153, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5072);

3. Undang-Undang Nomor 38 Tahun 2014 tentang Keperawatan(Lembaran


Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 307);

4. Peraturan Presiden Nomor 77 Tahun 2015 tentang Pedoman Organisasi


Rumah Sakit(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 59);

5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 290/Menkes/Per/III/2008 tentang


Persetujuan Tindakan Kedokteran;

6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 1144/Menkes/Per/VIII/2010 tentang


Organisasi dan Tata Kerja Kementrian Kesehatan;

7. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 11 Tahun 2017 tentang Keselamatan


Pasien;

8. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 80 Tahun 2020 tentang Komite Komite


Mutu Rumah Sakit;

i
9. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor 129/Menkes/SK/II/2008 tentang
Standar Pelayanan Minimal Rumah Sakit;

10. Keputusan Direktur Jenderal Bina Upaya Kesehatan Nomor


HK.02.04/1/2790/11 tentang Standar Akreditasi Rumah Sakit.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN DIREKTUR TENTANG PEDOMAN MUTU RUMAH


SAKIT ANNISA QUEEN.

Kesatu : Penetapan Pedoman Mutu Rumah Sakit Annisa Queen sebagaimana


tercantum dalam lampiran sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari
keputusan direktur.

Kedua : Segala biaya yang ditimbulkan sebagai akibat penetapan Keputusan ini
dibebankan pada Anggaran BLUD Rumah Sakit Annisa Queen.

Ketiga : Hal-hal yang belum cukup diatur dalam Keputusan ini, sepanjang mengenai
teknis pelaksanaannya akan diatur kemudian dengan keputusan tersendiri.

Keempat : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan dengan ketentuan akan
diubah dan diperbaiki apabila dipandang perlu.

Ditetapkan di :
Pada Tanggal :
DIREKTUR

dr. Miqdad M. Hambali dipl.CIBTAC.dipl.AAM

ii

You might also like