You are on page 1of 10

PT.

BIOTIS AGRINDO
Trust and Commitment

Penyakit
Tanaman Sayuran dan
Tanaman Perkebunan
Bercak Ungu (Alternaria alii,
Alternaria porri)
Inang utama: bawang merah, bawang putih, kucai

BA-RUS-HS-DOK/2005
HD DISSEASES-REC.2004
trust and commitment
Bercak Kering Coklat (Alternaria brassicae; Alternaria solani)

Inang utama: kubis, bunga kol, lobak, brokoli, kentang, tomat

Bercak Kering (Alternaria brassicae) Bercak Kering (Alternaria solani)

BA-RUS-HS-DOK/2005
HD DISSEASES-REC.2004
trust and commitment
Bercak Kering (Alternaria brassicae; Alternaria solani)

Bercak A. Solani (tomat) : awalnya timbul bercak-bercak kecil pada daun, bentuknya bulat
atau bersudut berwarna coklat sampai hitam. Ciri khas adanya lingkaran-lingkaran
sepusat (konsentris) . Daun yang banyak memiliki bercak, akan cepat tua. Jaringan yang
sakit tampak seperti kulit dab dapat membentuk masa hitam seperti beludu.

BA-RUS-HS-DOK/2005
HD DISSEASES-REC.2004
trust and commitment
Busuk Daun dan Buah (Phytophthora infestans, Phytopthora capsici)

Inang utaman : kentang, tomat dan cabai

Busuk Daun dan Buah (Phytopthora capsici)

Busuk Daun dan Buah (Phytophthora infestans,)

BA-RUS-HS-DOK/2005
HD DISSEASES-REC.2004
trust and commitment
Busuk Daun dan Buah (Phytophthora Infestans, Phytopthora capsici)

Gejala pada daun kentang: bercak awal pada daun bervariasi (2-10mm), berwarna hijau
kelabu dan agak basah, lalu bercak-bercak ini akan berkembang dan warnanya
berubah menjadi coklat sampai hitam dengan bagian tepi merupakan sporangium.
Selanjutnya daun akan membusuk dan mati. Gejala lanjut pada batang tanaman
kentang: bercak pada daun akan menyebar ke batang, berwarna coklat sampai
hitam. Selanjutnya batang akan membusuk dan mati
Gejala pada tanaman tomat: pada daun, gejala dapat timbul pada semua tingkat umur
tanaman. Bercak hitam kecoklatan atau keunguan mulai timbul pada anak daun,
tangkai atau batang. Perkembangan bercak akan terhambat bila kelembaban nisbi
rendah dan kembali berkembang dengan cepat bila kelembaban meningkat. Gejala
pada buah tomat: pada buah hijau bercak berwarna coklat tua, agak keras dan
berkerut. Bercak mempunyai batas yang cukup jelas.
Gejala pada cabai : gejala dimulai buah cabai terjadi bercak kebasah-basahan, berwarna
hijau suram, yang meluas dengan cepat ke seluruh buah hingga buah cepat mengering
dan menjadi mummi. Biji cabai yang terinfeksi menjadi coklat dan keriput

BA-RUS-HS-DOK/2005
HD DISSEASES-REC.2004
trust and commitment
Antraknosa (Colletotrichum capsici, Gloeosporium piperatum, Colletotrichum gloeosporioides)

Inang utama (Colletotrichum capsici, Gloeosporium piperatum ): cabai


Inang utama (Colletotrichum gloeosporioides) : mangga, apokat, bawang, sirsak, anggur, Araceae,
pepaya, kopi, lada, tomat, singkong, terong, anggur, jeruk, jambu mete, srikaya, teh, karet , apel,
jambu biji, pears, kakao, anggrek

BA-RUS-HS-DOK/2005
HD DISSEASES-REC.2004
trust and commitment
Antraknosa (Colletotrichum capsici, Gloeosporium piperatum, Colletotrichum gloeosporioides)

Gejala Antraknosa (Colletotrichum capsici, Gloeosporium piperatum) :


Serangan awal berupa bercak coklat kehitaman pada permukaan buah, kemudian menjadi busuk
lunak. Pada bagian tengah bercak kumpulan titik hitam yang merupakan kelompok hypha dan
konidium. Serangan yang berat menyebabkan seluruh buah keriput dan mengering.
Warna kulit buah seperti jerami padi. Buah muda yang terinfeksi lebih cepat gugur.

Perkembangan bercak akan lebih cepat pada buah tua dan dapat berlanjut pada pasca panen.
Keadaan cuaca panas dan lembab mempercepat perkembangan penyakit.
Gejala Antraknosa (Colletotrichum gloeosporioides): Umumnya menyerang daun muda, membentuk
tepung berwarna putih pada bagian yang terserang. Bila menginfeksi daun muda yang masih
berwarna coklat, maka daun melintir, berubah menjadi hitam dan akhirnya gugur. Kerusakan
berat terlihat dengan adanya tumpukan daun gugur/kering di atas permukaan tanah.

BA-RUS-HS-DOK/2005
HD DISSEASES-REC.2004
trust and commitment
Bercak Daun Cercospora (Cercospora spp.)

Inang utama : cabai, bawang, anggur, buncis, kedelai, tembakau, dll

BA-RUS-HS-DOK/2005
HD DISSEASES-REC.2004
trust and commitment
Bercak Daun Cercospora (Cercospora spp.)

Tanaman cabai yang terserang terdapat gejala berupa bercak-bercak bulat


kecoklatan dengan bulatan berwarna kelabu muda atau keputih-putihan
ditengahnya serta coklat tua pada lingkar luarnya. Bercak dapat meluas hingga
garis tengahnya 1 cm atau lebih.
Serangan berat menyebabkan daun kering dan gugur atau langsung gugur
tanpa menguning lebih dahulu.
Bercak juga dapat menyerang batang, tangkai daun dan tangkai buah, hanya
saja bercaknya berbentuk elips buka bulat seperti di daun. Penyakit ini
brkembang bila cuaca panas dan lembab

BA-RUS-HS-DOK/2005
HD DISSEASES-REC.2004
trust and commitment

You might also like