You are on page 1of 38

LAPORAN KERJA PRAKTIK

OPERASI CATU DAYA NO BREAK SYSTEM PADA


PERANGKAT CATU DAYA TELEKOMUNIKASI
DIVISI INFRATEL ARNET SUMATERA BARAT

PT. TELEKOMUNIKASI INDONESIA

Periode 18 Desember 2017 – 18 Januari 2018

Oleh :
Khaidir Arif Lubis

(NIM :1410951015)

Pembimbing Akademik
Dr. Eng Rahmadi kurnia

(NIP : 196908201997031002)

TEKNIK ELEKTRO
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS ANDALAS
2018
ABSTRAK

Catu daya merupakan suatu sistem yang terdiri dari beberapa perangkat
yang menghasilkan catuan kepada perangkat lainnya agar bisa beroperasi. Sistem
catu daya ini termasuk vital dalam bidang telekomunikasi karena berguna untuk
menyalurkan listrik ke beban. Beban yang ada pada catu daya terdiri dari 2 jenis
yaitu essential load dan non essential load. Dalam bidang telekomunikasi terdapat
dua sumber catu daya utama, sumbernya adalah PLN dan genset. Jika ada
permasalahan pada sistem catu daya dapat dipastikan akan menimbulkan kerugian
sangat besar karena perangkat-perangkat tidak dapat beroperasi sebagaimana
mestinya sehingga tidak dapat melayani hubungan komunikasi masyarakat. Maka
untuk mengurangi permasalahan tersebut dibuat catu daya no break system. No
break system supaya bisa bekerja menggunakan Modul AMF-DSE (Deep Sea
Electronics). Modul ini berfungsi sebagai perantara perpindahan sumber utama
catu daya secara automatic atau sacara manual

Kata Kunci : Catu Daya, Beban, Essential Load, Non Essential Load dan no break
system
KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkat,
rahmat serta karunia-Nya, Penulis dapat menyelesaikan laporan kerja praktik yang
berjudul : “Pengoperasian Catu Daya No Break System Pada Perangkat Catu
Daya di PT. Telkom Indonesia Network Area Padang Witel Sumbar”.
Pada kesempatan ini penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih
kepada semua pihak yang telah banyak membantu dalam penyelesaian Laporan
Kerja Praktik ini. Untuk itu penulis menyampaikan ucapan terima kasih yang
sebesar-besarnya kepada :
1. Kepada orang tua dan seluruh keluarga yang selalu mendoakan dan
mendukung setiap langkah yang penulis tempuh dalam pendidikan.
2. Bapak Ariadi Hazmi, Dr. Eng selaku Ketua Jurusan Teknik Elektro yang
telah memberi perizinan kerja praktik.
3. Bapak Rahmadi Kurnia, Dr. Eng selaku pembimbing yang telah memberi
masukan dan membimbing saya dalam pembuatan laporan ini.
4. Bapak Masrijon selaku Manajer Area Network PT. Telkom Indonesia
Network Area Padang.
5. Bapak Suherman selaku Asman Data Center dan CME PT. Telkom
Indonesia Network Area Padang.
6. Bapak Rudi Darmawan selaku Officer 2 / Pembimbing Lapangan PT.
Telkom Indonesia Network Area Padang.
7. Bapak Zulkifli selaku Officer 2 / Pembimbing Lapangan PT. Telkom
Indonesia Network Area Padang
8. Seluruh Staff CME PT. Telkom Indonesia Network Area Padang.
9. Seluruh rekan-rekan Teknik Elektro dan para sahabat yang banyak
membantu dan memotivasi penulis.
10. Dan pada semua pihak yang telah banyak membantu yang tidak dapat
penulis sebutkan satu persatu.

Penulis menyadari bahwa proposal ini masih jauh dari kesempurnaan, dan
banyak kekurangan baik dalam metode penulisan maupun dalam pembahasan
materi. Hal tersebut dikarenakan keterbatasan kemampuan Penulis. Sehingga
Penulis mengharapkan saran dan kritik yang bersifat membangun mudah-mudahan
dikemudian hari dapat memperbaiki segala kekurangannya.
Akhir kata Penulis berharap semoga proposal ini dapat memberikan
manfaat maupun inspirasi terhadap pembaca.
Padang, Januari 2018
Penulis,

Khaidir Arif Lubis


NIM. 1410951015
DAFTAR ISI

ABSTRAK .............................................................................................................. i
KATA PENGANTAR ........................................................................................... ii
DAFTAR ISI ......................................................................................................... iv
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................ vi
DAFTAR TABEL ............................................................................................... vii
BAB I PENDAHULUAN .......................................................................................1
1.1 Latar Belakang ..........................................................................................1

1.2 Tujuan Kerja Praktik .................................................................................2

1.3 Waktu dan Tempat Pelaksanaan ................................................................2

1.4 Target Pemecahan Masalah .......................................................................2

1.5 Metode Pelaksanaan Tugas .......................................................................2

1.6 Rencana dan Penjadwalan Kerja ...............................................................3

1.7 Ringkasan Sistematika Laporan ................................................................4

BAB II PROFIL PT TELKOM INDONESIA,Tbk ............................................6


2.1 Profil PT Telkom Indonesia,Tbk ...............................................................6

2.2 Visi dan Misi PT Telkom Indonesia,Tbk ..................................................8

2.3 Struktur Organisasi ....................................................................................8

2.4 Lokasi/Unit Pelaksanaan Kerja Praktik .....................................................9

BAB III DASAR TEORI .....................................................................................11


3.1 Rangkaian 3 Fasa .....................................................................................12

3.2 Trafo PLN ................................................................................................12

3.3 Diesel Engine Generator (DEG) ..............................................................12

3.4 Panel ATS (Automatic Transfer Service) ...............................................13

3.5 Panel AMF (Automatic Main Failure) ....................................................13

3.6 MDP (Main Distribution Panel) ..............................................................14

3.7 SDP (Sub Distribution Panel) ..................................................................14


3.8 Rectifier ...................................................................................................14

3.8.1 Bagian-bagian Rectifier .........................................................................15

3.8.2 Prinsip Kerja Rectifier : .........................................................................16

3.9 Baterai .....................................................................................................16

3.10 Inverter ....................................................................................................17

3.11 DC PDB (Direct Current Panel Distribution Board) .............................17

BAB IV PEMBAHASAN.....................................................................................18
4.1 Catuan No Break System ........................................................................18

4.2 Konfigurasi No Break System..................................................................18

4.3 Konfigurasi Catu Daya ............................................................................20

4.4 Masalah yang mungkin terjadi pada No Break System ...........................21

4.5 Prinsip kerja dan sub-sistem yang dihasilkan ..........................................21

4.6 Uraian Kegiatan Kerja Praktik ................................................................22

4.6.1 Memahami teori mengenai prosedur operasi otomatis genset...............22

4.6.2 Penjelasan Materi Prosedur pemeliharaan baterai .................................26

4.6.3 Prosedur pengisian baterai .....................................................................27

4.6.4 Prosedur pengosongan baterai ...............................................................27

BAB V PENUTUP ................................................................................................29


5.1 Kesimpulan ..............................................................................................29

5.2 Saran ........................................................................................................29

DAFTAR PUSTAKA ...........................................................................................30


DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Logo Instansi ..................................................................................... 6


Gambar 2.2 Struktur Organisasi PT Telkom Indonesia ........................................ 9
Gambar 2.3 Peta lokasi pelaksanaan kerja praktik .............................................. 10
Gambar 2.4 Lokasi pelaksanaan kerja praktik..................................................... 10

Gambar 3.1 Diesel Engine Generator Set (DEG) ............................................. 133


Gambar 3.2 Panel ATS-AMF ............................................................................ 144
Gambar 3.3 Modul Rectifier 3 fasa ................................................................... 155
Gambar 3.4 Identifikasi warna kabel 3 fasa ...................................................... 156
Gambar 3.5 Baterai yang dihubung seri menjadi 1 bank .................................. 177

Gambar 4.1 Konfigurasi No Break System .......................................................... 20


Gambar 4.2 Konfigurasi Catu Daya .................................................................. 201
Gambar 4.3 ATS/COS..........................................................................................24
Gambar 4.4 Modul AMF-DSE (Deep Sea Electronics) .......................................25
Gambar 4.5 Diagram alur operasi otomatis ..........................................................26
Gambar 4.6 Diagram alur pemeriksaan batrai ......................................................27
Gambar 4.7 Diagram alur pengisian batrai ...........................................................28
Gambar 4.8 Diagram alur pengosongan batrai .....................................................29
DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Jadwal Kegiatan Praktik ......................................................................... 3


Tabel 1.2 Rencana Penyusunan Laporan ............................................................... 4
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Kerja Praktik (KP) merupakan kegiatan perkuliahan yang wajib
dilaksanakan oleh mahasiswa Teknik Elektro Universitas Andalas Padang.
Kerja Praktik ini sangat penting dilakukan karena mahasiswa bisa
memperoleh pengalaman di dunia kerja serta wawasan lebih luas dalam
menghadapi dunia kerja sehingga di harapkan mampu menghasilkan lulusan-
lulusan yang terampil, profesional, dan siap untuk terjun ke dalam dunia
kerja.
Kota Padang termasuk dalam wilayah yang perkembangan bidang
telekomunikasinya sedang berkembang, tentu dalam perkembangan ini ada
banyak hal yang dapat dipelajari menyeluruh mengenai dunia telekomunikasi.
Hal tersebut yang menjadi pertimbangan penyusun melaksanakan Kerja
Praktik di PT. Telkom Indonesia Network Area Padang Witel Sumbar karena
instansi ini merupakan lembaga yang memanfaatkan teknologi informasi dan
komunikasi serta perangkat jaringan dan segala sistem yang digunakan
sebagai penunjang dalam beroperasi memberikan layanan dan jasa.
PT Telkom Indonesia Network Area Padang memiliki berbagai divisi
dalam menjalankan perusahaannya. Divisi CME (Civil Mechanical
Electrical), posisi penulis melaksanakan kerja praktik, merupakan salah satu
divisi di PT Telkom yang bertanggung jawab untuk memberikan catuan serta
proteksi terhadap perangkat - perangkat telekomunikasi serta pendukungnya.
Catu daya adalah suatu sistem yang berguna untuk menyalurkan listrik ke
beban dan merupakan sistem yang sangat penting dalam bidang
telekomunikasi karena sistem inilah yang memberi catuan pada perangkat
agar bisa beroperasi dan melayani komunikasi masyarakat. Apabila catu daya
pada perusahaan mengalami masalah maka akan menimbulkan kerugian
sangat besar karena perangkat-perangkat tidak dapat beroperasi sehingga
tidak dapat melayani hubungan komunikasi masyarakat. Oleh karena itu,
penulis membuat pembahasan tentang manajemen operasi sistem catu daya
No Break System pada perangkat catu daya.

1.2 Tujuan Kerja Praktik


Pelaksanaan kerja praktek ini secara umum bertujuan untuk
meningkatkan pengetahuan, kemampuan, dan keterampilan mahasiswa di
bidang teknologi melalui keterlibatan langsung dalam berbagai kegiatan pada
perusahaan atau industri tersebut.

1.3 Waktu dan Tempat Pelaksanaan


Lingkup penugasan penulis selama Kerja Praktik yaitu sebagai berikut:
Waktu : 18 Desember 2017 – 18 Januari 2018
Jam Kerja : 08.00 – 17.00
Unit : CME (Civil and Mechanical Electrical)
Tempat : PT. Telkom Indonesia Network Area Padang Witel
Sumbar

1.4 Target Pemecahan Masalah


Pada Laporan Kerja Praktik ini, beberapa hal yang menjadi fokus
penulis dalam pembahasan dengan lingkup permasalahan yang akan dibahas
adalah sebagai berikut :
1. Memahami tentang konfigurasi jaringan dan aliran catu daya
2. Memahami tentang perangkat pada sistem catu daya
3. Memahami langkah-langkah SOP alat dan perangkat catu daya
PT. Telkom Indonesia Network Area Padang Witel Sumbar.
4. Menganalisis aliran diagram catuan No Break System

1.5 Metode Pelaksanaan Tugas


Metode penulisan yang dilakukan pada Laporan Kerja Praktik ini adalah:
1. Data-data dari perangkat di lapangan berupa inventaris maupun
barang-barang yang ada, penulis mendapatkan pengetahuan baik dari
pembimbing serta dari kegiatan praktik di lapangan.
2. Data-data studi kepustakaan dari sumber tertulis
3. Diskusi lisan dengan pembimbing mengenai proses serta metode yang
digunakan dalam melaksanakan tugas
4. Pengecekan langsung kondisi alat serta maintenance rutin

1.6 Rencana dan Penjadwalan Kerja


Unit Civil and Mechanical Electrical bertugas dalam memeriksa dan
mengontrol kondisi perangkat yang bekerja berkaitan dengan system catu
daya sehingga dalam penugasan harus melakukan pengukuran catu daya dan
pengecekan pada setiap perangkat. Kerja praktik dijadwalkan akan
dilaksanakan selama 5 pekan terhitung sejak 18 Desember 2017 hingga 18
Januari 2018 dengan penjadwalan sebagai berikut :
Minggu-1 : Pengenalan lingkungan dan staf kantor
Minggu-2 : Pemberian materi yang berkaitan dengan sistem catu daya
Minggu-3 : Pengenalan alat-alat yang terkait sistem catu daya.
Minggu-4 : Pengecekan alat catuan daya harian
Minggu-5 : Penyelesaian Laporan Kerja Praktik
Tabel 1.1 Jadwal Kegiatan Praktik

Jam Kerja
NO
Hari (18 Des 2017-18 Jan 2018)

1 Senin 08.00-17.00 WIB


2 Selasa 08.00-17.00 WIB
3 Rabu 08.00-17.00 WIB
4 Kamis 08.00-17.00 WIB
5 Jum’at 08.00-17.00 WIB
Tabel 1.2 Rencana Penyusunan Laporan
Des Jan
No. Rencana Penyusunan Laporan
1 2 3 4 5
1 Penentuan judul
2 Penyusunan draft laporan
3 Persiapan isi laporan
4 Draft laporan
5 Penyelesaian laporan
6 Konsultasi
7 Laporan Selesai

1.7 Ringkasan Sistematika Laporan


Ringkasan dari laporan kerja praktik ini adalah sebagai berikut :

BAB I : Pendahuluan
Menjelaskan tentang latar belakang penugasan, lingkup penugasan, target
pemecahan masalah, metode yang terkait dalam pemecahan masalah, serta rencana
dan penjadwalan selama melaksanakan kerja praktik.

BAB II : Profil Institusi


Menjelaskan tentang gambaran umum mengenai institusi tempat melaksanakan
kegiatan kerja praktik, struktur organisasi secara umum, serta visi misi perusahaan
dan juga lokasi dan lingkungan tempat melaksanakan kerja praktik.

BAB III : Dasar Teori


Pada bab ini membahas tentang pengertian, prinsip kerja, kelebihan dan
kekurangan, serta teori pendukung lainnya yang berhubungan dengan pembahasan.

BAB IV : Pembahasan
Pada bab ini membahas tentang manajemen operasi catu daya No Break System
pada sistem catuan daya di divisi CME.

BAB V : Penutup
Berisi tentang kesimpulan yang didapat selama melaksanakan kerja
praktik dan saran-saran yang diberikan terhadap institusi terkait.
BAB II
PROFIL PT TELKOM INDONESIA,Tbk

2.1 Profil PT Telkom Indonesia,Tbk

Gambar 2.1 Logo Instansi


PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) adalah Badan Usaha Milik
Negara (BUMN) yang bergerak di bidang jasa layanan teknologi informasi dan
komunikasi (TIK) dan jaringan telekomunikasi di Indonesia. Pemegang saham
mayoritas Telkom adalah Pemerintah Republik Indonesia sebesar 52.09%,
sedangkan 47.91% sisanya dikuasai oleh publik. Saham Telkom diperdagangkan di
Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan kode “TLKM” dan New York Stock Exchange
(NYSE) dengan kode “TLK”.
Dalam upaya bertransformasi menjadi digital telecommunication company,
Telkom Group mengimplementasikan strategi bisnis dan operasional perusahaan
yang berorientasi kepada pelanggan (customer-oriented). Transformasi tersebut
akan membuat organisasi Telkom Group menjadi lebih lean (ramping)
dan agile (lincah) dalam beradaptasi dengan perubahan industri telekomunikasi
yang berlangsung sangat cepat. Organisasi yang baru juga diharapkan dapat
meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam menciptakan customer
experience yang berkualitas.
Kegiatan usaha Telkom Group bertumbuh dan berubah seiring dengan
perkembangan teknologi, informasi dan digitalisasi, namun masih dalam koridor
industri telekomunikasi dan informasi. Hal ini terlihat dari lini bisnis yang terus
berkembang melengkapi legacy yang sudah ada sebelumnya. Berikut penjelasan
portofolio bisnis Telkom Group:
1. Telecommunication
Telekomunikasi merupakan bagian bisnis legacy Telkom Group. Sebagai
ikon bisnis perusahaan, Telkom melayani sambungan telepon kabel tidak
bergerak atau Plain Ordinary Telephone Service (POTS), telepon nirkabel tidak
bergerak, layanan komunikasi data, broadband, satelit, penyewaan jaringan, dan
interkoneksi, serta telepon seluler yang dilayani oleh Anak Perusahaan
Telkomsel.
2. Information
Layanan informasi merupakan model bisnis yang dikembangkan Telkom
dalam ranah New Economy Business (NEB). Layanan ini memiliki karakteristik
sebagai layanan terintegrasi bagi kemudahan proses kerja dan transaksi yang
mencakup Value Added Services (VAS), dan Managed Application/IT
Outsourcing (ITO), e-Payment dan IT enabler Services (ITeS).
3. Media
Media merupakan salah satu model bisnis Telkom yang dikembangkan
sebagai bagian dari NEB. Layanan media ini menawarkan Free To Air (FTA)
dan Pay TV untuk gaya hidup digital yang modern.
4. Edutainment
Edutainment menjadi salah satu layanan andalan dalam model bisnis
NEB Telkom dengan menargetkan segmen pasar anak muda. Telkom
menawarkan beragam layanan di antaranya Ring Back Tone (RBT), SMS
Content, portal, dan lain-lain.
Services menjadi salah satu model bisnis Telkom yang berorientasi
kepada pelanggan. Ini sejalan dengan Customer Portfolio Telkom kepada
pelanggan Personal, Consumer/Home, SME, Enterprise, Wholesale, dan
Internasional.
Sebagai perusahaan telekomunikasi, Telkom Group terus mengupayakan
inovasi di sektor-sektor selain telekomunikasi, serta membangun sinergi di
antara seluruh produk, layanan dan solusi, dari bisnis legacy sampai New Wave
Business. Untuk meningkatkan business value, pada tahun 2012 Telkom Group
mengubah portofolio bisnisnya menjadi TIMES (Telecommunication,
Information, Media Edutainment & Service). Untuk menjalankan portofolio
bisnisnya, Telkom Group memiliki empat anak perusahaan, yakni PT.
Telekomunikasi Indonesia Selular (Telkomsel), PT. Telekomunikasi Indonesia
International (Telin), PT. Telkom Metra dan PT. Daya Mitra Telekomunikasi
(Mitratel).

2.2 Visi dan Misi PT Telkom Indonesia,Tbk


PT. Telkom memiliki visi dan misi sebagai berikut:
Visi꞉ "Be The King of Digital in The Region"
Misi꞉ "Lead Indonesian Digital Innovation and Globalization"

2.3 Struktur Organisasi


Pada tanggal 1 Juli 1995 organisasi PT Telkom Indonesia, Tbk berhasil
merekstruktur jenis jasa Telekomunikasi menjadi tujuh divisi regional dan satu
divisi network yang keduanya mengelola bidang usaha utama. Divisi regional
sebagai pengganti struktur WITEL yang memiliki daerah teritorial tertentu, namun
hanya menyelenggarakan jasa telepon lokal dan mendapat bagian dari jasa SLJJ
dan SLI. Divisi network menyelenggarakan jasa Telekomunikasi jarak jauh. Unit-
unit bisnis PT Telkom Indonesia, Tbk terdiri dari Divisi, Centre, Yayasan dan Anak
Perusahaan.
Adapun divisi yang tersedia di PT Telkom Indonesia, Tbk yaitu:
• Divisi Regional I – Sumatera
• Divisi Regional II – Jakarta
• Divisi Regional III – Jawa Barat
• Divisi Regional IV – Jawa Tengah dan Jogjakarta
• Divisi Regional V – Jawa Timur
• Divisi Regional VI – Kalimantan
• Divisi Regional VII – Kawasan Indonesia Timur

Masing-masing divisi dikelola oleh suatu tim manajemen terpisah


berdasarkan prinsip desentralisasi serta bertindak sebagai pusat investasi (Divisi
Regional) dan pusat keuntungan (Divisi Network dan divisi lainnya) serta
mempunyai laporan keuntungan yang terpisah. Kantor perusahaan Telkom
berdasarkan akta perubahan yang bertanggung jawab atas penyampaian sasaran
pengelolaan perusahaan secara keseluruhan. Dalam kaitannya dengan divisi, kantor
perusahaan hanya menetapkan hal- hal yang strategis ,sedangkan penjabaran
dilaksanakan oleh masing-masing divisi. Struktur Organisasi PT Telkom Indonesia,
Tbk terlihat pada gambar 2.2.

Gambar 2.2 Struktur Organisasi PT Telkom Indonesia

2.4 Lokasi/Unit Pelaksanaan Kerja Praktik

Lokasi pelaksanaan Kerja Praktik Penulis adalah di PT. Telkom Indonesia


Network Area Padang Witel Sumbar, tepatnya di Kantor STO Telkom Padang
berada di Jl. Bgd. Aziz Chan, Belakang Pd., Padang Sel., Kota Padang, Sumatera
Barat 25133.
Berikut merupakan peta serta foto gedung lokasi pelaksanaan Kerja Praktik :
Gambar 2.3 Peta lokasi pelaksanaan kerja praktik

Gambar 2.4 Lokasi pelaksanaan kerja praktik


BAB III
DASAR TEORI
Dalam Kerja Praktik yang dilaksanakan oleh penulis, kegiatan sehari-hari
mengacu pada konsep kelistrikan. Maka dari itu, sebelum melaksanakan kerja
praktik sebaiknya harus mengetahui dan memahami mengenai perangkat serta
konsep dasar kelistrikan dari sistem catu daya. Istilah catu daya berasal dari
power supply. Dengan adanya power supply maka dapat sebagai sumber catuan
listrik perangkat telekomunikasi. Karena biayanya yang sangat tinggi diharapkan
power supply beroperasi dengan efisien dan maksimal.
Catu daya sendiri adalah sub sistem dalam sistem telekomunikasi yang
memegang peranan penting dan mutlak sifatnya untuk tersedia karena semua
perangkat telekomunikasi terutama perangkat yang menggunakan komponen
elektronik menggunakannya sebagai sumber tenaga.
Sistem Catu Daya adalah suatu sistem yang terdiri dari berbagai jenis
perangkat yang menghasilkan catuan sebagai penunjang utama dari perangkat
telekomunikasi agar dapat beroperasi dengan baik. Beberapa jenis perangkat
dalam sistem Catu Daya Telekomunikasi, antara lain :
1. Perangkat sumber catuan utama, terdiri dari :
a. PLN
b. Diesel Engine Generator (Genset)
c. Baterai (Battery)
2. Perangkat pengolah catuan daya, terdiri dari :
a. Transformator
b. Rectifier
c. Inverter

3. Perangkat penunjang, terdiri dari :


a. AC (Air Conditioner), Lampu Penerangan, Kipas (Fan)
b. Sistem Pentanahan (Grounding System)
c. Sistem Proteksi Alarm Kebakaran (Fire Alarm Protection System)
d. Arrester ( penangkal arus lebih/liar)
Perangkat telekomunikasi kebanyakan merupakan perangkat yang bekerja
dengan beban DC. Dengan sumber AC dari PLN, maka dibutuhkan suatu
perangkat yang berfungsi mengubah catuan AC ke DC yaitu rectifier. Klasifikasi
pemakaian daya AC dalam telekomunikasi dibagi dalam 3 (tiga) kategori, yaitu:
1. Non Essential load. Jika suatu saat terjadi kondisi dimana catuan ac
terputus untuk waktu yang lama, beban ini tidak akan mempengaruhi
pelayanan komunikasi. Hanya saja fungsinya sebagai perangkat dengan
prioritas sekunder seperti contohnya AC pada ruangan perangkat.
2. Essential Load (beban yang tidak boleh terputus). Beban ini harus selalu
dalam keadaan pencatuan, karena jika tidak maka akan mempengaruhi
kinerja pelayanan komunikasi seperti perangkat utama pada sentral.
Perangkat ini tidak akan mempengaruhi kinerja proses perangkat utama
namun juga tidak bisa dibiarkan jika catuan utama padam dalam waktu
yang cukup panjang. Contohnya adalah converter atau inverter.
3.1 Rangkaian 3 Fasa
Listrik 3 phasa biasa digunakan dalam industri. Sistem 3 phasa ini
memiliki besar tegangan dan arus yang sama tetapi berbeda sudut antar
phasanya sebesar 1200. Apabila sumber mencatu sebuah beban seimbang
maka arus–arus yang mengalir pada masing-masing penghantar phasanya
akan memiliki besar yang sama namun sudut phasanya berbeda 1200. Arus–
arus ini disebut arus seimbang. Hubungan listrik 3 phasa ada dua tipe, yaitu :
1. Tipe Bintang (Y)
2. Tipe Delta (∆)

3.2 Trafo PLN


Sumber listrik utama di Telkom Padang adalah PLN. Untuk itu
PLN menyediakan alat berupa trafo yang ditempatkan di ruangan tertentu.
Trafo PLN berfungsi sebagai sumber daya utama catuan arus bolak-balik ke
perangkat.
3.3 Diesel Engine Generator (DEG)
Diesel Engine Generator Set (DEG) merupakan sumber catuan
yang sifatnya sebagai cadangan apabila sumber utama dari PLN dipadamkan.
Prinsip kerja dari generator yaitu dengan mengubah tenaga mekanik menjadi
tenaga listrik melalui proses induksi elektromagnetik. Generator memiliki
dua bagian utama yaitu : sistem medan magnet dan jangkar. Rotor akan
membuat medan magnet dapat bergerak. Pada kondisi pemadaman oleh PLN
generator set harus mampu menyediakan daya bagi perangkat utama.

Gambar 3.1 Diesel Engine Generator Set (DEG)

3.4 Panel ATS (Automatic Transfer Switch)


Automatic Transfer Switch yaitu sebuah rangkaian elektrik listrik
yang memiliki fungsi sebagai saklar yang beroperasi otomatis apabila terjadi
pemutusan arus listrik terencana atau mendadak, maka secara otomatis panel
akan bekerja sendiri memindahkan pengambilan sumber listrik dari sumber
lain yang pada umumnya menggunakan mesin genset atau diesel. Sebagai
sumber listrik baru. Begitu pula sebaliknya ketika daya listrik dari PLN sudah
menyala maka secara otomatis pula genset akan mati sendiri dan kembali
sumber listrik PLN yang di gunakan.
3.5 Panel AMF (Automatic Main Failure)
Automatic Main Failure ialah sebuah rangkaian elektrik pada
panel yang bekerja secara otomatis untuk mematikan atau menghidupkan dan
mematikan generator genset secara sendiri tanpa campur tangan manusia
alias otomatis. Prinsip standarnya adalah apabila listrik PLN mati maka panel
AMF akan langsung menyalakan genset secara otomatis dan mengalirkan
aliran listrik dan sebaliknya apabila listrik PLN hidup makan secara otomatis
pula panel AMF akan mematikan generator genset.

Gambar 3.2 Panel ATS-AMF

Pada panel ATS-AMF ini ada suatu perangkat yang sangat diperlukan. Untuk
terjadinya pergantian otomatis dari PLN ke genset, ketika sumber dari PLN mati.
Perangkatnya adalah deep sea electronics (DSE).

3.6 MDP (Main Distribution Panel)


Fungsi dari Main Distribution Panel (MDP) adalah bagian
penerima daya utama yang berasal dari catuan baik genset ataupun PLN
untuk disalurkan kepada komponen SDP.

3.7 SDP (Sub Distribution Panel)


Fungsi Sub Distribution Panel (SDP) adalah melakukan
pendistribusian lanjut dari arus yang sudah masuk ke MDP, lalu melalui SDP
akan diteruskan ke beban. Oleh karena itu pada SDP terdapat arrester
sebagai penangkal arus.
3.8 Rectifier
Rectifier merupakan suatu rangkaian yang mampu mengubah arus
AC menjadi arus DC. Salah satu fungsi utama rectifier adalah memberi
catuan DC 48V yang dibutuhkan perangkat dan juga untuk melakukan
pengisian baterai. Suhu pada ruangan rectifier harus dijaga di kisaran 18
derajat celcius hingga 23 derajat celcius karena apabila suhu naik, maka
komponen di dalam rectifier tidak dapat bekerja optimal bahkan rusak. Serta
harus dilengkapi sistem penetralan ataupun grounding.
Jenis-jenis Rectifier :
1. Rectifier 1 Fasa
Rectifier 1 fasa adalah rectifier yang inputnya menggunakan AC 1
fasa. Rectifier akan bekerja apabila diberikan tegangan sekitar 220 VAC.

Gambar 3.3 Modul Rectifier 1 fasa


2. Rectifier 3 Fasa
Rectifier 3 fasa adalah rectifier yang rangkaian inputnya
menggunakan AC suplai 3 fasa (380 VAC). Agar dapat menghasilkan
tegangan sebesar 380 VAC, maka proses penyambungannya yaitu
dengan konfigurasi fasa ke fasa ( R-S/ R-T/ T-R), sehingga rectifier 3
fasa ini dapat bekerja.

Gambar 3.4 Identifikasi warna kabel 3 fasa


3.8.1 Bagian-bagian Rectifier
1. Trafo Utama
Trafo utama yang terpasang di rectifier merupakan trafo step-down
(penurun tegangan) dan tegangan AC 220V / 380V menjadi 48V, kemudian
masuk ke rectifier untuk didistribusikan ke beban dan baterai.
2. Penyearah Dioda
Dioda digunakan sebagai penyearah arus yang keluar dan trafo. Hal ini
dikarenakan beban yang akan dicatu menggunakan tegangan arus searah hasil
dan penyearah dioda.

3.8.2 Prinsip Kerja Rectifier :


1. Pada kondisi normal
Catuan input tegangan AC 380 Volt. 50 Hz dari PLN atau genset masuk,
kemudian didistribusikan ke masing-masing unit Rectifier yang mengubah
menjadi tegangan DC = 48V untuk catuan beban dan paralel untuk memelihara
kapasitas baterai.
2. Pada kondisi main failure
Semua Unit Rectifier tidak operasi sehingga baterai langsung mencatu
beban melalui panel baterai (sehingga beban tidak terputus) untuk menunggu
genset beroperasi. Setelah genset beroperasi beban dicatu oleh genset.
3. Pada kondisi main normal kembali
Semua Unit Rectifier kembali beroperasi secara Auto ke operasi Trikle
Baterai dengan tegangan 56 Volt. DC, serta paralel mencatu Beban melalui
Panel Baterai. Kemudian seluruh beban dicatu oleh PLN dan genset otomatis
berhenti beroperasi.

3.9 Baterai

Baterai adalah sumber catuan cadangan yang hanya bekerja jika terjadi
pemadaman listrik. Daya tahannya berkisar sampai ± 8 hingga 10 jam. Baterai
yang digunakan ada 2 macam tipe, ada baterai basah dan baterai kering. Baterai
yang digunakan sebagian besar dengan merek Hoppeck, Hagen, Yuasa, dan
CSB untuk baterai kering. Baterai ini memiliki satuan sel untuk satu kotak
baterai. Baterai dihitung 1 bank jika terdiri dari 24 sel. Dengan tegangan
nominal per-selnya 2V sehingga untuk mesuplai input tegangan dc perangkat
telekomunikasi yang umumnya memakai sistem 48Vdc maka baterai akan
disusun sebanyak 24 buah dihubung seri sehingga mencapai tegangan 48Vdc.
Dengan kapasitas baterai yang bervariasi sesuai dengan kebutuhan beban.

Gambar 3.5 Baterai yang dihubung seri menjadi 1 bank


3.10 Inverter
Inverter adalah suatu perngkat yang berfungsi untuk mengkonversi catuan
tegangan DC menjadi tegangan AC secara kontinu. Perangkat Inverter ini
digunakan untuk mensuplai catuan AC 220V seperti perangkat komputer atau
komputer data.
Pada kondisi normal, catuan tegangan AC disuplai oleh PLN, selanjutnya
pada saat catuan PLN off maka inverter langsung beroperasi menggantikan catuan
AC yang No Break (catuan yang tidak boleh terputus) dan saat PLN normal kembali
catuan di ambil alih oleh PLN kembali.

3.11 DC PDB (Direct Current Panel Distribution Board)


DC PDB adalah suatu panel yang berfungsi mendistribusikan catuan DC
yang berasal dari output rectifier ke perangkat yang membutuhkan tegangan dc.
Panel ini biasa terpasang di dinding ruangan perangkat, untuk perangkat yang
membutuhkan catuan dc seperti radio, SDH, sentral, dll. Pemasangan panel ini
memerlukan ketelitian dan harus berhati-hati agar tidak terjadi kecelakaan kerja.
BAB IV
PEMBAHASAN
4.1 Catuan No Break System
CME (Civil Mechanical Electrical) merupakan salah satu unit di
PT.Telekomunikasi Indonesia yang bekerja dengan tujuan untuk pengadaan catuan
ac maupun dc serta proteksi dan proses yang terkait terhadap perangkat - perangkat
telekomunikasi serta pendukungnya seperti Rectifier, Baterai, dan Engine
Generator yang digunakan pada PT Telkom Indonesia Network Area Padang Witel
Sumbar . Perangkat sistem Catu Daya tersebut saling terikat antara satu dengan
yang lainnya dan berfungsi untuk catuan back-up tegangan ac maupun dc jika
tegangan PLN off (mati), ini disebut dengan istilah No Break System (catuan yang
tidak boleh terputus).
No Break System adalah sistem yang tidak boleh terputus atau bersifat vital.
Fatal jika dalam sebuah sistem terjadi pemutusan daya ke perangkat. Jika catu daya
mengalami masalah maka akan menimbulkan kerugian dalam banyak hal, baik dari
segi layanan maupun finansial yang sangat besar karena perangkat-perangkat tidak
dapat beroperasi sehingga tidak dapat melayani kebutuhan komunikasi masyarakat.
Load atau beban yang dikenal dalam catu daya terdiri dari 2 jenis yaitu essential
load (beban penting) yaitu beban yang tidak boleh terputus catuannya seperti
komputer sentral, perangkat radio, perangkat multimedia, dan lain – lain.
Sedangkan non essential load (beban tidak penting) yaitu beban yang apabila
terputus catuannya maka tidak mengganggu hubungan komunikasi seperti lampu
penerangan dan air conditioner (AC) ruangan non perangkat.

4.2 Konfigurasi No Break System


Catu daya merupakan sistem yang harus mampu memberi suplai catuan
perangkat telekomunikasi secara kontinuitas. Agar dapat beroperasi dengan baik
perangkat-perangkat tersebut harus didukung oleh sistem catuan perangkat
telekomunikasi. Agar keandalan dan sistem operasinya bekerja maksimal,
perangkat tidak boleh terputus dari daya atau biasa disebut dengan istilah No Break
System. Sistem catuan ini menggunakan minimal satu sumber catuan utama dan
satu sumber catuan cadangan. Kedua sumber catuan ini harus dapat melakukan
pengalihan pada saat catuan utama mengalami masalah.
Sumber catuan utama adalah dari PLN serta sumber cadangan adalah genset.
Ketika sumber utama bermasalah maka sumber akan dialihkan ke sumber cadangan,
namun pengalihan ini memerlukan waktu. Maka selama peralihan itu beban penting
(essential load) akan disuplai oleh batrai. Ketika sumber sudah beralih maka beban
penting tersebut akan berganti secara otomatis dari batrai ke sumber utama.

Secara umum sistem catuan perangkat No Break System :

Gambar 4.1 Konfigurasi No Break System


Keterangan:
1. PLN
2. Diesel Genset
3. ATS / COS
4. MDP
5. SDP
6. Rectifier
7. Baterai
8. Inverter / Converter
9. DC-PDB / Panel Baterai
10. AVR
Ketika sumber dari PLN mati maka selama pergantian sumber dari PLN ke
genset akan di Suplai oleh batrai. Penyuplaian ini terjadi pada no. 5 dan no. 7.
Pada no. 5 batrai akan langsung tersambung ke SDP untuk di salurkan pada
beban yang diperlukan. Suplai Batrai pada no 5 ini berguna sebagai sumber agar
rectifier bekerja. Untuk no. 7 batrai diparalelkan dengan rectifier sehingga
suplai batrai berguna untuk penyuplaian pada beban yang sangat penting seperti
komputer sentral dan jaringan sentral.

4.3 Konfigurasi Catu Daya

Gambar 4.2 Konfigurasi Catu Daya


Dengan keterangan sebagai berikut :
1. Trafo PLN dan Panel TM
2. Diesel genset termasuk baterai starter dan AMF
3. Sistem alih sumber catuan (COS/ATS)
4. MDP
5. SDP
6. Rectifier
7. Baterai
8. Inverter / Converter
9. UPS
10. PQE (AVR, Capasitor Bank, Electro flow)
11. Sistem Pentanahan (Grounding)
12. Sistem Kabel Power
13. DC PDB / Baterai Panel
14. AC Perangkat

4.4 Masalah yang mungkin terjadi pada No Break System

Apabila sumber catuan utama (PLN) padam dan terjadi pada saat catuan
cadangan dalam hal ini adalah genset tidak dapat digunakan, maka catuan dapat
dialihkan ke baterai. Proses pergantian tersebut bisa diatur sesuai yang diinginkan.
Pada standar Telkom kemampuan baterai untuk mencatu adalah selama ± 8 jam.
Namun, penggunaan baterai hanya bersifat sementara karena genset akan lebih
dioptimalkan untuk mensuplai catuan cadangan. Apabila pelayanan telekomunikasi
ke pelanggan terhenti maka catuan tersebut bukan dikatakan sebagai no break
system, karena no break system merupakan catuan yang tidak boleh terputus.
Kapasitas DEG pada Kantor STO Telkom Padang adalah 800 KVA dan dapat
mencatu lebih dari 10 jam sehingga minim kemungkinan catuan akan terputus
dikarenakan dayanya yang cukup besar.

4.5 Prinsip kerja dan sub-sistem yang dihasilkan

Kegiatan Kerja Praktik dilaksanakan selama 5 pekan di unit CME Kantor


STO Telkom Padang. Selama kegiatan kerja praktik penulis diberikan pengetahuan
oleh pembimbing lapangan mengenai prinsip kerja dari sistem catu daya yang ada
di unit CME, serta penjelasan tentang perangkat-perangkat yang digunakan dalam
catu daya dengan cara No break system.
Pembimbing di lapangan juga sangat membantu dalam menjalani kegiatan
harian selama melakukan pekerjaan. Secara umum, dalam kegiatan kerja praktik
kali ini penulis mengerjakan hal-hal yang sudah menjadi pekerjaan keseharian di
divisi CME. Divisi ini umumnya melakukan prosedur standar dan operasi,
melakukan pengecekan terhadap kondisi alat-alat yang bekerja, dan bekerja optimal
pada saat terjadi gangguan berupa pemadaman listrik PLN. Jika terjadi pemadaman
maka bagian CME akan memastikan bahwa perangkat akan tetap mampu bekerja
pada daya cadangan.

4.6 Uraian Kegiatan Kerja Praktik


Berikut adalah detail mengenai apa saja yang penulis lakukan selama
melaksanakan kerja praktik di Divisi Infratel unit CME Kantor STO Padang :

4.6.1 Memahami teori mengenai prosedur operasi otomatis genset


Di dalam panel ATS / COS terdapat beberapa fitur diantaranya:

Gambar 4.3 ATS/COS


Keterangan :
1. Tombol mematikan genset secara otomatis
2. Tombol on/off beban untuk PLN
3. ACB (air circuit breaker)
4. Tombol on/off beban untuk genset
5. Relay untuk memilih pergantian bebs otomatis atau manual
6. Tombol mematikan buzzer alaram
7. Buzzer alaram
8. Modul AMF-DSE (Deep Sea Electronics).
9. Display untuk memberikan informasi tegangan, arus, dan frekuensi

a. Modul AMF-DSE (Deep Sea Electronics).


Dalam perkembangan PLC saat ini diproduksi dalam berbagai bentuk
dan fungsi yang lebih modern dan mudah, salah satu modul PLC yang
diproduksi oleh Deep Sea Electronics terlihat pada gambar dibawah. Modul
PLC ini mempunyai beberapa fungsi. Salah satunya adalah sebagai
perantara untuk pengaturan perpindahan sumber utama energi listrik untuk
perangkat dari PLN ke genset. Proses perpindahan sumber dari PLN ke
genset bisa diatur berapa lama yang diinginkan. Seperti proses perpindahan
secara langsung berubah dari PLN ke genset ketika PLN mati atau
memerlukan waktu sekian menit untuk berpindah dari sumber PLN ke
genset ketika PLN mati. Modul ini masih mempunyai banyak fungsi seperti
pengecekan alat-alat secara otomatis jika terdapat alat yang rusak mata
buzzer berbunyi. Modul ini juga bisa mengecek jumlah tegangan dan arus,
membaca jika terjadi kelebihan tegangan atau kelebihan beban serta Modul
ini bisa mengatur perpindahan sumber energi listrik secara otomatis atau
secara manual. Terjadinya catu daya no break system dikarenakan adanya
modul AMF-DSE. Modul AMF-DSE digunakan sebagai perantara sistem
transfer suplai daya.
Sebelum modul digunakan, maka akan dilakukan pengaturan.
Pengaturan modul ini melalui software yang langsung diberikan oleh pihak
pabrik pembuatan modul ini. Dalam pembahasan ini modul ini hanya diatur
untuk bekerja secara otomatis.

9
11 10

1
8

2
6 7
3 4 5

Gambar 4.4 Modul AMF-DSE (Deep Sea Electronics).


Keterangan:
1. Gambar tower transmisi diartikan sebagai catuan dari PLN
2. Tommbol stop/reset
3. Tombol pilihan operasional manual
4. Tombol test mode
5. Tombol pilihan operasional automatic
6. Tombol reset alaram modul
7. Tombol strart diesel generator/ genset dari modul
8. Gabar gelombang sinosoidal diartikan sebagai sumber dari genset
9. Main status and instrumentation display
10. Gambar industri diartikan sebagai beban
11. Tombol menu navigasi
Prosedurnya adalah sebagai berikut :
1. Posisikan COS pada automatic, bila PLN mati genset akan auto running
2. MCCB akan dibebani, dan jika PLN sudah kembali hidup, genset akan
melepas beban. MCCB off.
3. Genset re-cooling dan kembali stand by.

Gambar 4.5 Diagram alur operasi otomatis


4.6.2 Penjelasan Materi Prosedur pemeliharaan baterai

Selanjutnya penulis diajarkan teori mengenai prosedur pemeliharaan


baterai. Baterai ini memiliki jadwal pemeriksaan bulanan. Namun karena
meningkatnya teknologi yang digunakan pada perangkat saat ini, peran
baterai basah dan baterai kering sudah mulai dikurangi. Berikut adalah
hasil yang didapatkan oleh penulis :
Pemeliharaan baterai
1. Kekencangan pole baterai
2. Tidak ada kotoran atau konduktor pada baterai
3. Ketinggian elektrolit
4. Tegangan tiap sel dan total, serta berat jenis elektrolit dan suhunya
harus sesuai spesifikasi
5. Suhu ruangan berkisar 25 hingga 34 derajat celcius.

Gambar 4.6 Diagram alur pemeriksaan baterai


4.6.3 Prosedur pengisian baterai
1. Isi elektrolit hingga maksimal dan isi akuades untuk baterai yang
beroperasi.
2. Bersihkan dan periksa kekencangan baut-baut.
3. Lakukan pencasan selama 10 jam pertama
4. Ukur tegangan, suhu dan BJ pilot cell
5. Periksa apakah baterai sudah penuh dengan mengecek tegangan
dan berat jenisnya.
6. Bila penuh posisikan pada kondisi floating.

Gambar 4.7 Diagram alur pengisian baterai

4.6.4 Prosedur pengosongan baterai


1. Siapkan dummy load untuk pengosongan
2. Lakukan pengosongan selama 10 jam
3. Tiap jam harus diukur tegangan, suhu dan berat jenis
4. Tentukan kapasitas baterai yang sesuai. Lakukan pengisian ulang
hingga kembali penuh

Gambar 4.8 Diagram alur pengosongan baterai


BAB V
PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Berdasarkan pembahasan yang telah dilakukan pada bab sebelumnya,
dapat disimpulkan bahwa :
1. Unit Civil and Mechanical Electrical bertugas dalam memeriksa dan
mengontrol kondisi perangkat yang bekerja berkaitan dengan system catu
daya.
2. Catu daya adalah sub sistem dalam sistem telekomunikasi yang memegang
peranan penting dan mutlak sifatnya untuk tersedia karena semua
perangkat telekomunikasi terutama perangkat yang menggunakan
komponen elektronik menggunakannya sebagai sumber tenaga.
3. Klasifikasi pemakaian daya AC dalam telekomunikasi dibagi dalam 3 (tiga)
kategori : Non Essential Load, Essensial Load, dan beban ac yang tidak
boleh terputus.
4. No Break System merupakan istilah dari perangkat sistem Catu Daya yang
saling terikat antara satu dengan yang lainnya dan memiliki fungsi untuk
sebagai catuan cadangan sumber tegangan dari PLN jika tegangan PLN
padam (mati).
5.2 Saran
1. Sebaiknya, setiap perangkat harus secara rutin dan berkala dirawat agar
perangkat tersebut dapat diandalkan untuk mencatu beban dan dapat
bertahan lama, sehingga dapat lebih menghemat biaya daripada harus
membeli perangkat yang baru.
2. Dalam menganalisis operasi No Break System untuk mengetahui tingkat
keberhasilan dari kinerjanya yang sangat tinggi maka harus mengikuti
prosedur yang ada seperti melakukan maintenance yang rutin dan
terjadwal secara harian, mingguan, ataupun bulanan.
DAFTAR PUSTAKA
[1] Mubarokah, Hamdan. 2016. Manajemen Operasi Catu Daya No Break System
Pada Perangkat Catu Daya Telekomunikasi Divisi Infratel Arnet Samarinda.
Bandung : Fakultas Teknik Universitas Telkom.

[2] Safitri, Ira. 2017. Monitoring Dan Penanganan Gangguan Pada Jaringan
Metro Ethernet. Padang : Fakultas Teknik Universitas Andalas.

[3] Telkom Indonesia. 2016. Laporan Tahunan. Jakarta: Telkom Indonesia, Tbk.

[4] “Catuan No Break System Perangkat Telekomunikasi”


http://elibrary.akademitelkom.ac.id/ejournal Diakses tanggal 16 Januari 2018

[5] “Visi, Misi, dan Tujuan”. http://www.telkom.co.id/visi-misi-dan-tujuan.html.


(www.telkom.co.id.) Diakses tanggal 16 Januari 2018

[6] http://www.instalasilistrikrumah.com/sistem-listrik-3-phase/ Diakses tanggal


16 Januari 2018

You might also like