You are on page 1of 2

Setelah memahami CP berikutnya mari kita pelajari tentang tujuan pembelajaran (TP).

Tujuan pembelajaran merupakan deskripsi pencapaian tiga aspek kompetensi yakni


pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang diperoleh peserta didik dalam satu atau lebih
kegiatan pembelajaran. Tujuan pembelajaran disusun secara kronologis berdasarkan
urutan pembelajaran dari waktu ke waktu yang menjadi prasyarat menuju capaian
pembelajaran (CP).
Rumusan tujuan pembelajaran (TP) terdiri dari:
a. Kompetensi, yaitu kemampuan atau keterampilan yang perlu ditunjukkan/
didemonstrasikan oleh peserta didik. Pertanyaan panduan yang dapat digunakan
pendidik, antara lain: secara konkret, kemampuan apa yang perlu peserta didik
tunjukkan? Tahap berpikir apa yang perlu peserta didik tunjukkan?
b. Lingkup materi, yaitu konten dan konsep utama yang perlu dipahami pada akhir satu
unit pembelajaran. Pertanyaan panduan yang dapat digunakan pendidik, antara lain:
hal apa saja yang perlu mereka pelajari dari suatu konsep besar yang dinyatakan
dalam CP? Apakah lingkungan sekitar dan kehidupan peserta didik dapat digunakan
sebagai konteks untuk mempelajari konten dalam capaian pembelajaran.

Yang perlu dipahami dalam merumuskan tujuan pembelajaran adalah:


a. dirumuskan secara umum tidak terlalu operasional;
b. Tujuan pembelajaran proporsional dengan jam pelajaran (JP) yang tersedia dan
rencana asesmen;
c. kata kerja tujuan pembelajaran dapat mengacu kepada taxonomy Bloom atau
Marzano*;
d. Lingkup materi pada tujuan pembelajaran dapat mempertimbangkan SKKNI/standar
lain dan kebutuhan dunia kerja.
* Saat menganalisis CP ditemukan kata kerja “memahami”, mengacu pada teori Mc
Tighe dan Wiggins yang memiliki 6 bentuk pemahaman (penjelasan, interpretasi, aplikasi,
perspektif, pengenalan diri, dan empati).

Contoh merumuskan tujuan pembelajaran.


Tabel 3.2 CP Dasar-dasar program keahlian Teknik Elektronika (elemen 8)
Elemen Capaian Pembelajaran
Alat ukur listrik, Pada akhir fase E, peserta didik mampu
elektronika, dan memahami jenis-jenis alat ukur, cara penggunaan,
instrumentasi penginterpretasian hasil pengukuran, dan
perawatan alat ukur listrik, elektronika, dan
instrumentasi.
Cara merumuskan tujuan pembelajaran mengacu pada Panduan Pembelajaran dan
Asesmen Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah bisa
dilakukan dengan 3 alternatif berdasarkan, yaitu:
a. Merumuskan tujuan pembelajaran secara langsung berdasarkan CP,
b. Merumuskan tujuan pembelajaran dengan menganalisis kompetensi dan lingkup
materi (konten) pada CP,
c. Merumuskan tujuan pembelajaran lintas elemen CP.
Dengan alternatif ke dua, dari uraian capaian pembelajaran tersebut di atas bisa dilakukan
analisis kompetensi dan konten sebagai berikut:
Konten (kata kunci):
1) alat ukur (listrik, elektronika, instrumentasi)
2) hasil pengukuran

Kompetensi:
1) memahami
2) menggunakan
3) menginterpretasi
4) merawat

Maka dapat dirumuskan beberapa tujuan pembelajaran (TP) sebagai berikut:


1) Peserta didik memahami jenis-jenis alat ukur listrik, elektronika dan instrumentasi
(TP1).
2) Peserta didik mampu menggunakan alat ukur listrik, elektronika, dan instrumentasi
(TP2).
3) Peserta didik mampu menginterpretasi hasil pengukuran alat ukur listrik, elektronika,
dan instrumentasi (TP3).
4) Peserta didik mampu merawat alat ukur listrik, elektronika, dan instrumentasi (TP4).

Anda bisa menganalisis kompetensi, konten dan rumusan tujuan pembelajaran dengan
hasil yang berbeda dari capaian pembelajaran di atas. Setiap guru diberi keleluasaan
untuk merumuskan tujuan pembelajarannya dari Capaian Pembelajaran berbeda dengan
guru yang lain, namun ruang lingkup materi tetap utuh seperti yang ada pada rumusan
CP.

You might also like