You are on page 1of 10

LINA SILALAHI

06111181419013

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Satuan Pendidikan : Sekolah Menengah Pertama


Nama Sekolah : SMP N 3 Harian
Mata pelajaran : IPA
Kelas/Semester : VIII/ Semester II
Tema /Topik : IPA/ Tekanan Hidrostatika

A. Kompetensi Inti :
KI 1 : Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
KI 2 : Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli
(toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara
efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan
keberadaannya.
KI 3 : Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural)
berdasarkan ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya
terkait fenomena dan kejadian rasa tampak mata.
KI 4 : Mengolah, menyaji, dan menalar dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,
merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis,
membaca,menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang
dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

B. Kompetensi Dasar :
2.1 Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu; objektif; jujur; teliti;
cermat; tekun; hati-hati; bertanggung jawab; terbuka; kritis; kreatif; inovatif dan
peduli lingkungan) dalam aktivitas sehari-hari
3.8 Memahami takanan pada zat cair dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari
untuk manjelaskan tekanan darah, difusi, pada peristiwa respirasi dan tekanan
osmosis
4.8 Melakukan percobaan untuk menyelidiki tekanan cairan pada kedalaman tertentu,
gaya apung, kapilaritas (menyelidiki transport cairan dalam batang tumbuhan) dan
tekanan cairan pada ruang tertutup
a. Indikator pencapaian pembelajaran
1. Siswa dapat menjelaskan pengertian tekanan hidrostatik
2. Siswa dapat menemukan hubungan anatara tekanan, kedalaman, gravitasi, dan
massa jenis melalui percobaan
3. Siswa dapat merumuskan persamaan tekanan hidrostatik berdasarkan hasil
percobaan
4. Siswa dapat menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi tekanan hidrostatik
5. Siswa dapat menjelaskan konsep tekanan hidrostatis dalam kehidupan sehari-hari
6. Siswa dapat menetukan hasil pengukurannya dengan jujur dan teliti
7. Siswa dapat menarik kesimpulan dari praktikum yang dilakukan

b. Tujuan Pembelajaran :
a. Nilai-nilai karakter (sikap)
1. Disiplin : Tertib dan patuh pada berbagai ketentuan dan peraturan
2. Jujur : Selalu dapat dipercaya dalam perkataan,tindakan,dan pekerjaan
3. Bertanggung jawab dan Toleransi : Menjalankan tugas dan kewajiban
yang seharusnya di lakukan sebagai siswa
4. Menghargai pendapat dan mampu memberikan penghargaan kepada orang
lain dalam aktivitas sehari-hari
5. Teliti : selalu teliti dalam mengerjakan tugas
6. Hati-hati : selalu hati-hati dalam melakuakn sesuatu pekerjaan

b. Akademik (pengetahuan)
1. Siswa (A) dapat menjelaskan pengertian tekanan hidrostatik (B) melalui
pengamatan (C) dengan tepat (D)
2. Melalui pengamatan dan diskusi (C) Siswa (A) dapat menjelaskan
hubungan kedalaman, gravitasi, dan massa jenis (B) dengan tepat (D)
3. Siswa (A) dapat merumuskan persamaan hidrostatis (B) melalui
pengamatan (C) dengan tepat (D)
4. Melalui pengamatan dan diskusi (C) siswa (A) dapat menjelaskan factor-
faktor yang mempengaruhi tekanan hidrostatik (B) dengan tepat (D)
5. Siswa (A) dapat menjelaskan penerapan tekanan hidrostatik dalam
kehidupan sehari-hari (B) melalui pengamatan dan penjelasan guru (C)
dengan tepat (D)

c. Keterampilan
1. Siswa terampil menyiapkan alat-alat praktikum dengan benar
2. Melalui eksperimen siswa terampil menuliskan hasil pengamatan dalam
bentuk laporan hasil pengamatan dengan menggunakan satuan baku dan
tidak baku dengan benar dan teliti

c. Materi Pembelajaran
Tekanan Hidrostatik
Berenang adalah kegiatan yang sangat menyenangkan. Ketika kamu mencoba
untuk menyelam ke dasar kolam, semakin dalam kamu menyelam maka kamu akan
merasa gaya yang menekan ke tubuhmu semakin besar. Ketika Anda menyelam pada
zat cair yang kerapatannya lebih besar maka akan semakin besar tekanan hidrostatik
yang kita rasakan.
Tekanan hidrostatik adalah tekanan pada zat cair yang diam. Besarnya tekanan
hidrostatis tergantung pada jenis dan kedalaman zat cair, tidak tergantung pada bentuk
wadahnya (asalkan wadahnya terbuka).
Hukum tekanan hidrostatis
Menurut hukum tekanan hidrostatis “tekanan hidrostatis yang terletak pada
semua titik yang terletak pada suatu bidang datar dalam suatu jenis zat cair yang sama
besarnya sama". Hukum tekanan hidrostatis berlaku jika zat cair dalam keadaan diam
(tidak mengalir).
Semakin besar massa jenis suatu zat cair, semakin besar pula tekanan pada
kedalaman tertentu.Dengan kata lain, tekanan suatu zat cair sebanding dengan besarnya
massa jenis. Tekanan hidrostatis disebabkan oleh berat zat cair.
Besarnya tekanan hidrostatis dirumuskan dengan :
Ph = ρ g h
Keterangan:
Ph = tekanan (Pa atau N/m2)
ρ = massa jenis zat cair (kg/m3)
g = perepatan gravitasi bumi (m/s2 atau N/kg)
h = kedalaman (m)
Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa tekanan berbanding lurus dengan massa
jenis zat cair dan kedalaman di dalam zat cair. Pada umumnya, tekanan pada kedalaman
yang sama dalam zat cair yang serba sama adalah sama. Pada dunia teknik bendungan,
para arsitek membuat suatu bendungan dengan memperhitungkan tekanan hidrostatis.
Hal ini ditunjukkan dengan semakin menebalnya dinding bendungan ke arah dasar
permukaan air.
Aplikasi hukum tekanan hidrostatis dalam kehidupan sehari-hari :
1. Berenang
Pada saat berenang semakin dalam kita menyelam maka telinga akan terasa sakit. Hal
ini karena semakin dalam kita menyelam maka tekanan hidrostatis juga akan semakin
besar.
2. Pembuatan bendungan
Mengapa tukang bangunan membuat dinding bendungan bagian bawah lebih tebal dari
bagian atas? sesuai konsep tekanan hidrostatis bahwa semakin dalam maka tekanan akan
semakin besar. Dinding bendungan bagian bawah dibuat lebih tebal dari bagian atas agar
bendungan tidak jebol karena tekanan zat cair terbesar berada pada dasar permukaan zat
cair.
3. Pemasangan infus
Sebelum infus dipasang biasanya dilakukan pengukuran tekanan darah pasien. Hal ini
dilakukan karena pemasangan infus harus memperhatikan tekanan darah pasien. Dimana
tekanan infus harus lebih tinggi dari tekanan darah pasien agar cairan infusmengalir ke
dalam tubuh pasien. Jika tekanan darah pasien lebih besar dari tekanan cairan infus maka
yang terjadi darah pasien akan mengalir melalui selang infus menuju kantong infus.

d. Alokasi waktu: 2 x 40 menit


e. Model pembelajaran: Discovery Learning
f. Media pembelajaran : papan tulis, spidol warna warni, penghapus, manometer-U
g. Sumber belajar: BSE-IPA Terpadu Untuk SMP/MTS Kelas VIII ,internet
h. Langkah-langkah pembelajaran:
Alokasi
No Kegiatan Rincian Kegiatan Sikap/Karakter Waktu

1. Guru mengucapkan salam Disiplin , tepat 10 menit


1. Pendahuluan pembuka waktu , jujur dan
2. Guru mengecek daftar hadir tanggung jawab
siswa,dan mendata jika ada
siswa yang tidak hadir dan
datang terlambat
3. Guru membuka pelajaran
dengan memberikan motivasi
belajar kepada siswa agar dalam
semester ini prestasinya dapat
meningkat
1. Guru menanya siswa apa yang Disiplin , tepat 55 menit
2. Inti dimaksud tekanan hidrostatik waktu , jujur dan
2. Guru menanya siswa tanggung jawab
bagaimana hubngan
kedalaman, gravitasi, dan
massa jenis pada tekanan
hidrostatik
3. Guru menanya siswa apa bunyi
hukum bejana berhubungan
4. Guru menanya siswa apa
persamaan matematis bagi
tekanan hidrostatis
5. Guru menanya siswa
bagaimana contoh aplikasi dari
tekanan hidrostatik dalam
kehidupan sehari-hari
6. Guru membantu siswa untuk
mencari pengertian tekanan
hidrostatik melalui diskusi
7. Guru membantu siswa untuk
mencari hubungan kedalaman,
gravitasi dan massa jenis pada
tekanan hidrostatik
8. Guru membantu siswa dengan
berdiskusi untuk mencari
persamaan matematis tekanan
hidrostatik
9. Guru membagi siswa menjadi
beberapa kelompok, satu
kelompok terdiri dari 4 orang
siswa untuk melakukan
praktikum tentang tekanan
hidrostatik
10. Guru membimbing siswa
selama melakukan kegiatan
praktikum, agar siswa dapat
melakukan praktikum sesuai
dengan prosedur dan
memperoleh data yang benar
11. Setelah siswa melakukan
praktikum, guru membimbing
siswa untuk menuliskan
laporan hasil pengamatan
mereka, agar siswa dapat
menuliskan dan
mengembangkan hasil laporan-
nya dengan benar
12. Setelah siswa selesai membuat
laporannya, guru memerintah-
kan salah satu perwakilan tiap
kelompok untuk maju kedepan
untuk mempresentasikan hasil
diskusi dan pengamatannya
13. Setelah semua kelompok maju,
guru memerintahkan salah
siswa dari salah satu kelompok
untuk menyimpulkan hasil
praktikum yang dilakukan
14. Guru meminta siswa untuk
mengerjakan post test sebagai
alat ukur kemampuan atau
evaluasi dalam pembelajaran
itu
15. Guru memberikan tugas di
rumah kepada siswa untuk
mengerjakan latihan soal
tentang tekanan hidrostatik
1. Guru memberikan penguatan Disiplin , tepat 15 menit
3. Penutup terhadap materi yang dipelajari waktu , jujur dan
hari itu tanggung jawab
2. Guru merefleksi atau memberi
rangkuman materi yang telah
diajarkan hari itu
3. Guru memberikan perintah
untuk mempelajari materi yang
akan dipelajari minggu depan
4. Guru menutup pelajaran
dengan mengucapkan salam
penutup

i. Penilaian Proses dan Hasil Belajar


 Teknik : Diskusi kelas (Individu)
 Bentuk : Pertanyaan
 Instrumen : Tes dan Non Tes
Sikap (Afektif)
No Sikap Yang Ditanamkan Penilaian (Check List)

1. Disiplin (tepat waktu)

2. Kebersihan dan Kerapian

3. Sopan santun

4. Tanggung Jawab

5. Teliti

6. Hati-hati

Pengetahuan (Kognitif)
Soal :
1. Tuliskan apa yang dimaksud dengan tekanan hidrostatik !
2. Tukiskan apa yang mempengaruhi besarnya tekanan hidrostatik !
3. Bagaimana hubungan kedalaman, gravitasi dan massa jenis pada tekanan hidrostatik ?
4. Tuliskan contoh aplikasi dari tekanan hidrostatik dalam kehidupan sehari-hari !
5. Sebuah benda berada pada titik yang berjarak 10 cm dari dasar tabung yang berisi air
dengan massa jenis 1.000 kg/m3, jika tinggi air dalam tabung 50 cm dan percepatan
gravitasi bumi 10 m/s2. Maka tekanan hidrostatis nya adalah… (ρ alkohol = 800
kg/m3, ρ air = 1.000 kg/m3)
6. Berapakah tekanan hidrostatik air (ρ = 1000 kg/m3) di dasar kolam yang dalamnya 3
meter? (Gunakan g = 10 m/s2dan abaikan tekanan atmosfer)
7. Suatu kolam yang dalamnya 2 meter diisi penuh air (pair = 1000 kg/m3). Jika percepatan
gravitasi di tempat itu 10 m/s2, berapa tekanan hidrostatis suatu titik yang terletak 20
cm dari dasar kolam?
8. Made menyelam kedalaman 300 m dibawah permukaan laut. Dimana percepatan
gravitasi bumi 10 m/s2 dan massa jenis air laut 1.240 kg/m3. Tekanan yang dialami
made sebesar. . . .
Kunci Jawaban :
1. Tekanan hidrostatik adalah tekanan pada zat cair yang diam
2. Yang mempengaruhi tekanan hidrostatik adalah kedalaman, garvitasi dan massa jenis
3. Hubungan kedalaman, gravitasi dan massa jenis pada tekanan hidrostatik adalah
berbanding lurus, sehingga diperoleh persamaannya secara matematis: Ph = 𝜌𝑔ℎ
4. Contoh penerapan tekanan hidrostatik dalam kehidupan sehari-hari adalah sumbu
kompor, kain pel, pemasangan infus, pembangunan bendungan, dan berenang.
5. Diketahui : h = 50 cm – 10 cm = 40 cm atau 0,4 m
g = 10 m/s2
ρ =1.000 kg/m3
Ditanya : P =…..?
Jawab :
P = ρ.g.h
P = (1.000 kg/m3 )( 10 m/s2)(0,4m)
P = 4.000 N/m
6. Diketahui: ρ = 1000 kg/m3
h=3m
Ditanya : P = ….. N/ m2
Jawab:
P = ρ g h = (1000 kg/ m3) (10 m/ s2) (3 m) = 3000 N/ m2
Jadi tekanan hidrostatisnya adalah 3000 N/ m2
7. Diketahui: ρ = 1000 kg/m3
g = 10 m/s2
h = (2 – 0,2) m = 1,8 m
Ditanya: Ph = …. ?
Jawab:

Ph = ρ g h
= (1000 kg/ m3) (10 m/ s2) ( 1,8 m)
= 18.000 Pa
8. Diketahui : h = 300 m
g = 10 m/s2
ρ =1.240 kg/m3
Ditanya: Ph = …. ?
Jawab:
Ph = ρ.g.h
= (1.240 kg/m3)( 10 m/s2)(300m)
= 3,72 x 10-6N/m2

Mengetahui Indralaya,
Kepala Sekolah Calon Guru Mata Pelajaran

(........................................) ( Lina Silalahi )


NIP NIM 06111181419013

You might also like