You are on page 1of 8

PROPOSAL BISNIS (OOPS PUJASERA)

KELOMPOK 4

Dosen Pengampu :

Disusun Oleh:
Annisa Maydiyanti (2051040229)
Hilmi Hanif (2051040291)
Sazkia Putri Salsabila (2051040238)
Zulfikri (2051040296)

UIN RADEN INTAN LAMPUNG


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM
PROGRAM STUDI MANAJEMEN BISNIS SYARIAH
2022/2023
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Dalam kondisi transisi setelah masa pandemi orang – orang mulai berani
beraktifitas diluar rumah. Ditambah lagi banyak para Murid dan Mahasiswa yang
mulai masuk sekolah secara luring (luar jaringan) dan para Pekerja kantor yang
mulai masuk kerja secara langsung datang ke kantor. Hal ini mulai menandakan
kembalinya kehidupan normal sebelum masa Pandemic. Dari fenomena ini
timbullah ide untuk menjalin kerja sama dengan Usaha kuliner berbasis foodcourt
yaitu Oops Pujasera.
Tempat makan berbasis foodcourt cukup menjadi hal yang dirindukan setelah
masa pandemi, sebab dapat berkumpul ditempat terbuka bersama teman ataupun
sanak keluarga dan melihat suasana malam memiliki kepuasan tersendiri. Dan
juga usaha kuliner berbasis foodcourt bisa menjadi tempat bersantai melepas
penat sambil menikmati makanan yang banyak aneka ragam pilihan. Serta Oops
Pujasera juga menyediakan Live Music yang akan menambah suasana menjadi
lebih menyenangkan
Oops Pujasera merupakan salah satu tempat kuliner kaki lima yang telah
berdiri sejak tahun 2017 dan sempat terhenti ditahun 2020 akibat dari
mewabahnya Virus Corona. Dan ditahun ini ketika pandemic mulai mereda
membuka kesempatan bagi Oops Pujasera untuk kembali menghidupkan usaha
kulinernya.
B. Visi dan Misi
Visi :
Menjadi penyedia makanan ringan yang disenangi kalangan umur sampai 5
tahun kedepan.

Misi :
1. Menyediakan bahan makanan yang berkualitas.
2. Menetapkan harga jual yang terjangkau bagi setiap kalangan masyarakat.
3. Menciptakan cita rasa yang disenangi kalangan usia.

C. Tujuan
Tujuan ingin bergabung dan bekerjasama dengan Oops Pujasera adalah untuk
menumbuhkan jiwa Kewirausahaan dan mengembangkan produk dagang agar
bisa lebih menjangkau masyarakat serta memuskan keinginan masyarakat akan
adanya makanan ringan yang lezat bergizi.

D. Waktu Pelaksanaan Kegiatan Usaha


Kegiatan usaha dimulai pada pukul 17.00 sampai 23.00. Buka selama 6 hari
dalam satu minggu dan tutup pada hari Jum’at.
BAB II
TINJAUAN UMUM

A. Profil Usaha
Chicken Pops Slebew menjual makanan ringan berupa Chicken Popcorn yang
dipadukan dengan aneka ragam saus seperti saus mentai, saus keju, saus mentega,
saus lada hitam, saus madu, dan saus teriyaki. Chicken Pops Slebew bentuk
usahanya masih perseorangan yang didirikan oleh 4 orang mahasiswa dan baru
memiliki satu cabang.

B. Struktur Kepemilikan
Nama Usaha : Chicken Pops Slebew
Nama Pemilik : Zulfikri, Annisa Maydiyanti, Hilmi Hanif, Sazkia Putri S.

C. Strategi Pemasaran
Strategi pemasaran yang dilakukan Chicken Pops Slebew adalah dengan
menjajakan dagangan menggunakan stand. Selain itu kami akan bekerjasama
dengan jasa antar online seperti Gojek, Grab, dan Shopeefood serta aktif
melakukan promosi di social media seperti Instagram dan Tiktok.

D. Analisis SWOT
1. Strength:
 Belum banyak yang menjual Chicken Popcorn sehingga
memudahkan produk untuk dikenal orang.
 Bahan-bahan mudah dicari dan didapatkan dipasaran.
 Menyediakan aneka ragam saus yang digemari banyak orang
2. Weakness:
 Stand yang tidak terlalu besar.
 Belum dapat menyediakan makanan dengan jumlah yang terlalu
besar.
3. Opportunity:
 Tempat berjualan yang ramai pengunjung.
 Akses menuju lokasi usaha mudah dijangkau.
 Bahan baku dagang mudah ditemukan dipasaran.
4. Threat:
 Banyak terdapat pengamen yang dapat mengganggu kenyamanan
dilokasi.
 Biaya parkir kendaraan yang cukup mahal.

E. Maksud dan Tujuan


Dari paparan diatas kami bermaksud mengajukan suatu bentuk kerjasama yang
saling menguntungkan dengan Oops Pujasera.
Tujuannya untuk mengembangkan merk dagang kami sekaligus meramaikan
kembali aneka ragam makanan yang ada di Oops Pujasera.
BAB III
MANAJEMEN KEGIATAN OPERASIONAL USAHA

A. Sistem Kegiatan Operasional


Kegiatan Operasional Chicken Pops Slebew dimulai dengan persiapan
membuka stand pada pukul 16.30, dan mulai buka pada pukul 17.00. Dengan
mulai menggoreng produk yang telah disiapkan sebelumnya. Stand tutup
operasional pada pukul 23.00 dan mulai membereskan peralatan serta
membersihkan lokasi penjualan.

B. Bahan Dagang
1. Ayam yang telah dipotong seukuran dadu.
2. Tepung terigu
3. Air
4. Telur
5. Minyak goreng
6. Keju
7. Madu
8. Mentega
9. Saus sambal
10. Kecap
11. Lada hitam
BAB IV
RANCANGAN BIAYA DAN PENDAPATAN

Modal Awal: Rp.20.000.000


Pembagian Keuntungan:

 Zulfikri 20%
 Annisa Maydiyanti 20%
 Hilmi Hanif 20%
 Sazkia Putri Salsabila 20%
 Oops Pujasera 20% (Sudah termasuk lokasi dagang)
BAB V
PENUTUP

Pendirian Chicken Pops Slebew merupakan suatu peluang usaha yang cukup
menjanjikan dimasa setelah pendemi. Dengan mulainya aktivitas masyarakat
diluar ruangan setelah 2 tahun lamanya tidak boleh beraktivitas dengan jangka
waktu yang cukup lama diluar ruangan.Untuk mengobati rasa rindu masyarakat
terhadap makanan ringan yang nikmat kami menyediakan Chicken Pop dengan
aneka ragam saus yang pastinya akan memanjakan lidah para pembeli.

You might also like