You are on page 1of 4

Diskusi Sasnus 28 Feb 2023

( Kelompok diskusi 5 )
Bagilah dalam kelompok, masing-masing 5 orang
Diskusikan materi berikut
Jawablah secara individual dan dikirim melalui Teams sesuai jadwal.
Nama : Kevin Reyhan Rafino Kiagoes
NIM : 13010122130087

1. Sebutkan khazanah sastra Nusantara


Jawaban:
Banyak Khazanah sastra yang ada di Nusantara misalnya,
- Syair Perahu Karya Hamzah Fansuri
- Syair Singapura Dimakan Api karya Abdulkadir Munsyi
- Syair Bidasari
- Syair Abdul Muluk
- Syair Ken Tambunan
- Syair Burung Pungguk
- Syair Yatim Nestapa.

2. Jelaskan apa saja unsur pembangun sastra Nusantara


Jawaban:
a) Unsur pembangun genius lokal merupakan unsur pembangun yang berasal dari
lingkungan sekitar dan tidak terdapat dalam khasanah sastra di luarnya. Unsur ini
murni dari budaya setempat yang terkait dengan pengalaman budaya masyarakat
pendukungnya
b) Unsur pembangun bersumber dari India (Hindu-Buddha), merupakan unsur-unsur
yang datang dari India, namun disesuaikan dengan kondisi setempat. Cerita
Ramayana, Mahabarat, fabel-fabel dapat ditemukan sumbernya di India. Namun, di
Nusantara disesuaikan dengan kondisi masyarakat.
c) Unsur pembangun bersumber dari Islam, unsur ini hampir mirip kasusnya dengan
unsur dari masa Hindu-Buddha. Unsur sastra dari budaya Islam seperti dari Arab dan
Parsi masuk lalu terintegrasi ke dalam sastra Nusantara. Kisah Amir Hamzah
merupakan kisah dari budaya Islam Parsi yang menyebar luar di Nusantara seperti
Melayu, Jawa, Bugis, Sunda, dan Lombok. Di Jawa dan Sunda, kisah itu menjadi
inspirasi munculnya wayang golek yang sangat digemari.
3. Jelaskan wilayah kesusastraan nusantara berdasarkan pengaruhnya
Jawaban :
“Bahwa dalam Sastra Nusantara terdapat sastra Jawa, sastra Sunda, sastra Bali, sastra
lombok, dan sastra Madura seperti Babad Tanah Jawi, Babad Blambangan, Cerita Dipati
Ukur, Sejarah Suka Pura, Babad Buleleng, Babad Lombok, dan Babad Madura.” (Djamaris
2001 : 51)

4. Jelaskan jaringan sastra Nusantara


Pada zaman dulu, sastra melayu berpusat di Sumatera dan Malaysia.
Secara geografis masyarakat Melayu ini terdapat di antaranya di Semenanjung Malaka
(Malaysia), Sumatra, Jawa (Betawi), Ambon, Kalimantan (Banjar, Brunei), dan dll.
Jaringan sastra nusantara biasanya berbahasa Melayu. Sastra ini menyebar luas di Nusantara
dengan jangkauan dari Aceh, Minang, Jawa, Bali, Lombok, Banjar, Bima, sampai dengan
Ambon.
Jenis-jenis sastra Melayu memiliki pegaruh besar seperti: pantun, syair, hikayat, dan
gurindam.
Contohnya :
¹ Gurindam 12 adalah karya oleh Raja Ali Haji yang berisi tentang budaya sprirital sebagai
bentuk pandangan hidup Melayu muslim.
² Ada juga dalam bentuk wayang yang dipengaruhi budaya Hindu-Buddha dari India.

5. Jelaskan adanya persamaan dan hubungan kekerabatan sastra nusantara


Jawaban :
komunikasi tak dapat dipisahkan dari bahasa. Oleh karena itu, wajar sekiranya apabila bahasa
kerap disebut sebagai alat komunikasi. Hal tersebut dikuatkan Kridalaksana (1983:21) yang
memaknai bahasa sebagai sistem lambang bunyi arbitrer yang digunakan oleh para anggota
kelompok sosial untuk bekerja sama, berkomunikasi, dan mengidentifikasikan diri. Mengenai
bahasa, di Indonesia setidaknya memiliki tiga ragam bahasa yang didasarkan pada kedudukan
dan fungsinya, yakni bahasa Indonesia, bahasa daerah, dan bahasa asing.
Sudarno (1994:112) mengungkapkan bahwa hampir semua bahasa daerah di Indonesia
memiliki kesamaan atau kemiripan bentuk dan makna antarsatu bahasa dengan bahasa yang
lain.
meliputi metode pemeriksaan sekilas, metode kosakata dasar (basic vocabulary), metode
inovasi atau metode pembaruan, dan leksikostatistik (glotokronologi).
Contohnya percampuran antara kebudayaan bali dan jawa dalam sebuah konteks tertentu.
Contohnya pada gambar di atas antara pakaian yang di kenakan dan latar belakang.
Pakaian yang di kenakan berasal dari Jawa dan latar belakangnya adalah pure pada bali.

DAFTAR PUSTAKA
“Sastra Nusantara.” academia.edu.17 Januari 2012.28 Februari 2023.
https://www.academia.edu/4704563/SASTRA_NUSANTARA
Id.Wacana, Sastra. “Pengertian Sastra Nusantara Menurut Para Ahli.” Sastra wacana
https://www.sastrawacana.id/2018/08/pengertian-sastra-nusantara-menurut.html?
m=1#:~:text=Bahwa%20dalam%20Sastra%20Nusantara%20terdapat,biasa%20disebut
%20sebagai%20sastra%20daerah. Diakses pada 28 Februari 2023.
Cahiyaningsih Intan Silvi. 2022. Bagaimanakah Tingkat Kekerabatan Bahasa Bahasa Daerah
di Indonesia Dari Perspektif Metode Pengelompokanya. https://mijil.id/t/bagaimanakah-
tingkat-kekerabatan-bahasa-bahasa-daerah-di-indonesia-dari-perspektif-metode-
pengelompokan-bahasa/4602.
Sudardi Bani. 2006. Relevansi Memahami Jaringan Sastra Nusantara. Diakses pada 28
https://scholar.google.com/scholar?q=+
%22RELEVANSI+MEMAHAMI+JARINGAN+SASTRA+NUSANTARA&hl=id&as_sdt=
0,5#d=gs_qabs&t=1677553449771&u=%23p%3DfYhsmlw4BnEJ. Diakses pada 28 Februari
2022.

You might also like