You are on page 1of 27

LAPORAN SURVEI LAPANGAN MAHASISWA (SLM)

DI KELURAHAN BANDAR LOR

Disusun Oleh
Dosen Pembimbing:
Nur Yenny H, S. Kep Ns., M.Kes NIDN. 0711038601
Asruria Sani Fajriah, SST., MKM NIDN. 0729069207

Nama Mahasiswa :
1. Alfia Maulisa Putri 1911B0004
2. Ahmad Ihsan S 1911B0002
3. Alfi Aqliana 1811B0004
4. Alfrida Brigitha M 1921B0002
5. Angga Putra C. 1911B0005
6. Anggeline Febriyani M 1811B0005
7. Angraini Rambu W 1911B0006
8. Alexandra Issabella A 1911B0003
9. Ahmad Khalilurrahman 1811B0002
10. Adelaide Fernande guteres 1811B0001
11. Angela Virda 1811B0006
12. Anggi Katarina Nopel 1911B0007
13. Adriana Novi Ndiken 1921B0001
14. Adris Yunita Nupu 2021B1001
15. Charlyn Marisa Kermatio 1971B0001
15. Dani Kurniawan 1961B0001

INSTITUT ILMU KESEHATAN STRADA INDONESIA


KEDIRI
2022
LEMBAR PENGESAHAN

Judul kegiatan : Menjaga Diri dari Hipertensi


Bidang Kegiatan : Pengabdian masyarakat
Bidang ilmu : keperawatan
Ketua Pelaksana
Nama Legkap dan Gelar : Nur Yenny H, S. Kep Ns., M.Kes
NIDN : 0711038601

Anggota Pelaksana dan NIM :


a. Alfia Maulisa Putri 1911B0004 i. Ahmad Khalilurrahman 1811B0002
b. Ahmad Ihsan S 1911B0002 j. Adelaide Fernande guteres 1811B0001
c. Alfi Aqliana 1811B0004 k. Angela Virda 1811B0006
d.Alfrida Brigitha M 1921B0002 l. Anggi Katarina Nopel 1911B0007
e. Angga Putra C. 1911B0005 m. Adriana Novi Ndiken 1921B0001
f. Anggeline Febriyani M n. Adris Yunita Nupu 2021B1001
1811B0005 o. Charlyn Marisa Kermatio 1971B0001
g. Angraini Rambu W 1911B0006 p. Dani Kurniawan 1961B0001
h. Alexandra Issabella A
1911B0003

Tempat Pelaksanaan : Rw 6 Rt 28 kecamatan bandar lor


Waktu Pelaksanaan : 31 Agustus 2022
Koordinator Lahan/Wilayah bandarLor Ketua Pelaksana

Wasis Tri Yuliantoko,S.pd Nur Yenny H, S. Kep Ns., M.Kes


NIP.19710713 20081 1 009 NIDN. 0711038601

Dekan Fakultas Keperawatan dan Ketua LPPM


Kebidanan

Dr. Byba Melda S.S.Kep.,Ns.,M.kes Heri Saputro.,S.Kep.Ns.M.Kep.


NIDN. 0707037901 NIDN. 0728128502

Mengetahui,
Institut Ilmu Kesehatan STRADA Indonesia
Rektor

i
Dr. dr. Sentot Imam Suprapto.,M.M
NIDK. 8842201019

ii
DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHANi
DAFTAR ISIii

BAB I PENDAHULUAN1
1.1 Latar Belakang1
1.2 Rumusan Masalah1
1.3 Tujuan1
1.4 Target Capaian....................................................................................2
1.5 Pihak yang Membantu2
1.6 Sasaran................................................................................................3

BAB II KEGIATAN................................................................................................4
2.1 Hasil Survei........................................................................................4
2.2 Pelaksanaan Kegiatan.........................................................................4
2.3 Pelaksanaan Pengabdian Masyarakat.................................................6

BAB III KESIMPULAN DAN SARAN.................................................................9


3.1 Kesimpulan.........................................................................................9
3.2 Saran.................................................................................................10

LAMPIRAN-LAMPIRAN.....................................................................................11
Lampiran 1. Surat Perijinan.......................................................................11
Lampiran 2. Dokumentasi..........................................................................12
Lampiran 3. Daftar Hadir Peserta..............................................................20
Lampiran 4. Anggaran Biaya.....................................................................25
Lampiran 5. Jadwal Kegiatan.....................................................................30

iii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG


Program Survei Lapangan Mahasiswa (SLM) merupakan salah satu
program kegiatan perguruan tinggi Institut Ilmu Kesehatan STRADA
Indonesia Kediri yang wajib dilaksanakan oleh semua mahasiswa sebagai
salah satu syarat utama kelulusan dalam mencapai predikat Sarjana. SLM
ini merupakan salah satu kegiatan yang memberikan pengalaman belajar
kepada mahasiswa dalam bentuk pengabdian mahasiswa kepada
masyarakat luas dan secara langsung mengidentifikasi serta menangani
masalah-masalah yang sedang di hadapi oleh masyarakat.
Program Survei Lapangan Mahasiswa (SLM) dilaksanakan oleh
perguruan tinggi dalam upaya meningkatkan pengetahuan, menambah
wawasan serta pengalaman yang dapat memicu pengetahuan yang lebih
luas bagi mahasiswa. Dalam Program SLM ini dosen dan mahasiswa
beserta masyarakat bekerja sama untuk membantu dalam memberikan
pelayanan kesehatan di berbagai keluarahan/desa, salah satunya adalah di
Kelurahan Bandar Lor, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri.
Oleh karena itu, SLM ini bertujuan untuk menemukan, merumuskan,
memecahkan dan menanggulangi permasalahan kesehatan yang terjadi
dalam masyarakat. Diharapkan program SLM dapat memberikan manfaat
yang lebih besar bagi masyarakat maupun mahasiswa.

1.2 RUMUSAN MASALAH


Bagaimana pelaksanaan Survei Lapangan Mahasiswa (SLM) di
Kelurahan Bandar Lor?

1.3 TUJUAN
Adapun tujuan dari Survei Lapangan Mahasiswa (SLM) Kampus
Institut Ilmu Kesehatan STRADA Indonesia Kediri sebagai berikut:

1
1. Membentuk empati dan partisipasi serta kepedulian mahasiswa
terhadap masalah kesehatan di Kelurahan Bandar Lor.
2. Membantu dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada
masyarakat.
3. Menjalin kerjasama yang baik dan saling menguntungkan antara
lembaga pendidikan tinggi dengan lembaga pemerintah
kelurahan/desa.

1.4 TARGET CAPAIAN


Target yang diharapkan dari adanya pelaksanaan Survei Lapangan
Mahasiswa (SLM) ini antara lain :
1. Meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam menemukan,
merumuskan dan memecahkan masalah kesehatan yang ada di
masyarakat yang berkaitan dengan profesinya.
2. Menciptakan hubungan yang harmonis antara masyarakat
Kelurahan Bandar Lor, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri dalam
memecahkan masalah kesehatan yang ada di kelurahan tersebut
3. Dapat mendeteksi dini kemungkinan penyakit yang timbul dengan
pengadaan pemeriksaan kesehatan.
4. Meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang pentingnya
kesehatan.

1.5 PIHAK YANG MEMBANTU


Dalam pelaksanaan SLM ini, kami mendapat banyak pengarahan dan
bantuan dari berbagai pihak, untuk itu dalam kesempatan ini kami tidak
lupa mengucapkan terimakasih kepada yang terhomat:
1. Dr. dr. Sentot Imam Suprapto, M.M. selaku Rektor Institut Ilmu
Kesehatan STRADA Indonesia Kediri.
2. Bapak Wasis Tri Yuliantoko S.Pd selaku Kepala Kelurahan
Bandar Lor , Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri.
3. Bapak/Ibu petugas kantor Kelurahan Bandar Lor.
4. Kader posyandu Kelurahan Bandar Lor.

2
5. Serta pihak lainnya yang tidak bisa kami sebutkan satu persatu.

1.6 SASARAN
Sasaran kegiatan Survei Lapangan Mahasiswa (SLM) ini adalah dari
masyarakat umum dan ibu balita di Kelurahan Bandar Lor.
1.7

3
BAB II
KEGIATAN

2.1 HASIL SURVEI


1. Identifikasi Permasalahan
Identifikasi permasalahan kesehatan yang dilakukan di
Kelurahan Bandar Lor, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri
berdasarkan analisis data primer. Maka didapatkan beberapa
gambaran permasalahan kesehatan yakni :
a. Terjadi kenaikan khasus stunting dan gizi buruk pada anak
b. Kurangnya kesadaran masyarakat tentang pentingnya
kesehatan
c. Pengetahuan masyarakat yang rendah tentang gejala penyakit
yang dirasakan.

2.2 PELAKSANAAN KEGIATAN


Berdasarkan hasil identifikasi masalah yang ada di Kelurahan
Bandar Lor, maka dirumuskan suatu langkah strategi yang kemudian
dituangkan ke dalam bentuk program kerja. Dalam pelaksanaannya ada
beberapa tahapan dalam pelaksanaan selama kegiatan ini berlangsung,
yaitu :
1. Perijinan pengabdian masyarakat
Perijinan ke lokasi dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 24
Agustus 2022.
2. Observasi
Observasi ini dilakukan dengan melihat atau survei langsung ke
lokasi. Tahap ini dilakukan pada hari Jumat tanggal 26 Agustus
2022.
3. Penyebaran kuesioner
Penyebaran kuesioner ini dilakukan pada hari Sabtu tanggal 27
Agustus 2022.
4. Kerjasama dengan pihak terkait

4
Menjalin kerja sama dengan pihak terkait untuk kelancaran
kegiatan di lokasi, dilakukan pada hari Senin tanggal 29 Agustus
2022.
5. Pelaksanaan program kerja
a) Penyuluhan stunting pada ibu balita dan balita.
Pelaksanaan kegiatan penyuluhan ini dilakukan pada hari
Jumat tanggal 26 Agustus 2022. Penyuluhan yang
dilakukan yaitu memberikan edukasi berupa penyampaian
materi mengenai pentingnya pemberian MP-ASI, dan
materi tentang pemberian gizi seimbang terhadap kejadian
stunting, dimana metode yang digunakan yaitu metode
ceramah diskusi dan membagikan pamflet tentang stunting,
serta melakukan praktek pembuatan MP-ASI yang baik
dikonsumsi anak balita. Selain itu dilakukan pengukuran
terhadap balita dengan mengukur menggunakan metode
antropometri berdasarkan berat badan, tinggi badan, lingkar
lengan, lingkar dada, dan lingkar kepala sebagai penilaian
status gizi pada balita. Penggunaan semua metode ini
bertujuan untuk memberikan pemahaman serta
penggambaran kepada ibu-ibu balita mengenai pencegahan
dan penanganan dini stunting serta perbaikan gizi pada
balita.
b) Pemeriksaan cek kesehatan berupa tes GCU (Glucose,
Cholesterol, Uric Acid).
Pelaksanaan kegiatan pemeriksaan ini dilakukan pada hari
Minggu tanggal 28 Agustus 2022. Kegiatan yang dilakukan
yaitu melakukan pemeriksaan atau pemberian cek
kesehatan secara gratis pada masyarakat wilayah Kelurahan
Bandar Lor.
6. Penutupan kegiatan di lapangan
Penutupan kegiatan SLM ini dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal
03 September 2022 di Kelurahan Bandar Lor.

5
2.3 PELAKSANAAN PENGABDIAN MASYARAKAT
1. Topik Penyuluhan
A. Cegah Dini Anak Stunting dengan Pengukuran
Antropometri
a) Pemberian materi kepada ibu balita dengan metode
ceramah dan diskusi.
b) Pengukuran anak balita berdasarkan antropometri untuk
mengetahui tentang ukuran, proporsi, komposisi tubuh
sebagai rujukan untuk menilai status gizi dan
pertumbuhan anak.
c) Antropometri yang digunakan berupa, pengukuran
berat badan, tinggi badan, lingkar lengan. lingkar
kepala, lingkar dada.
B. Pemberdayaan Ibu Melalui Kegiatan Pelatihan
Pemberian Makanan Pendamping ASI (MP-ASI)
a) Pemberian materi kepada ibu balita dengan metode
ceramah dan diskusi.
b) Memberikan pamflet tentang stunting.
c) Mempraktikkan cara memasak nasi tim sebagai salah
satu Makanan Pendamping ASI (MP-ASI) yang mudah
dan sederhana pada orang tua guna diterapkan di
kehidupan sehari-hari.
C. Pemberian Materi Tentang Gizi Seimbang Terhadap
Kejadian Stunting
a) Pemberian materi kepada ibu balita dengan metode
ceramah dan diskusi.
b) Memberikan pamflet tentang stunting.
c) Memberikan pengetahuan kepada orang tua mengenai
pentingnya makanan yang bergizi dan seimbang untuk
tumbuh kembang anak yang normal tanpa ada
gangguan di pertumbuhan anak itu sendiri.

6
d) Memberikan PMT pada balita

2. Waktu dan Tempat Kegiatan


Acara kegiatan ini dilaksanakan pada :
Hari/Tanggal : 26 Agustus 2022
Waktu : 08.00– selesai
Tempat : Di Rumah Kader Posyandu
Penanggung Jawab : Nur Yenny H, S. Kep Ns., M.Kes

3. Susunan Acara
Alokasi Uraian Kegiatan Metode Alat
(Waktu/Menit)
15 menit Sebelum penyuluhan dimulai, Timbangan, pengukur
melakukan pengukuran tinggi badan, meteran
antropomotri pada balita pengukur lingkar
lengan, kepala, dan
dada.
5 menit Pembukaan: Sound dan mic
 Mengucapkan salam dan
perkenalan
 Sambutan-sambutan
 Menyampaikan pokok
materi yang akan
disampaikan
35 menit Penyajian Materi: Ceramah Laptop, LCD proyektor,
1. Cegah Dini Anak Stunting diskusi dan sound dan mic.
dengan Pengukuran pembagian
Antropometri pamflet
2. Pentingnya Pemberian
Makanan Pendamping ASI
(MP-ASI)
3. Gizi Seimbang Terhadap

7
Kejadian Stunting
15 Menit Peserta mengerjakan lembar Kuesioner Kertas dan bolpen
Kuesioner Test
45 Menit Praktek: Peserta 1. Bahan :
1. Praktek pembuatan atau melihat Beras 100 gram
cara memasak nasi tim, langsung Air kaldu 500 ml
salah satu jeni MP-ASI praktek Daging ayam 150g
yang mudah dan sederhana pembuatan Wortel 1 buah
salah satu 2. Alat :
jenis MP- Panci, kompor, gas,
ASI piring, baskom,
sendok, minyak
goreng, wajan,
spatula
5 menit Penutup: Sound dan mic
 Memberikan evaluasi
materi yang telah
disampaikan
 Menyampaikan
kesimpulan

8
BAB III
KESIMPULAN DAN SARAN

3.1 KESIMPULAN
1. Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan
Kegiatan Survei Lapangan Mahasiswa (SLM) di Kelurahan
Bandar Lor, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri dari tanggal 24
Agustus sampai dengan 03 September 2022 terlaksanan dengan
baik.
Semua kegiatan yang dilaksanakan memiliki manfaat bagi
masyarakat maupun mahasiswa yaitu bertambahnya wawasan
pengetahuan masyarakat khususnya bagi ibu-ibu balita dalam
memberikan pencegahan sekaligus penanganan terhadap kejadian
stunting pada balita. Serta memberikan manfaat kepada masyarakat
Kelurahan Bandar Lor dengan diberikannya bantuan pemeriksaan
kesehatan secara gratis.
Dengan adanya SLM ini mahasiswa dapat mengetahui
permasalahan kesehatan yang ada di masyarakat khususnya di
Kelurahan Bandar Lor sehingga dapat dijadikan pengalaman dalam
merumuskan dan memecahkan suatu permasalahan yang terjadi
kedepannya.
Selain itu juga dengan adanya kegiatan SLM ini telah
memberikan kesempatan bagi mahasiswa dalam penerapan disiplin
ilmu untuk menangani permasalahan yang ada di suatu lingkungan
serta dapat menjalin kemitraan dengan pemerintah setempat.

2. Evaluasi Struktur
a. Persiapan kegiatan dan perlengkapan kebutuhan kegiatan 30
menit.
b. Media dan alat yang digunakan dalam kegiatan semua
lengkap dan dapat digunakan.
c. Pengorganisasian lengkap.

9
d. Proses kegiatan berlangsung dengan lancar.

3. Evaluasi Hasil Penyuluhan


Peserta (audience) mengerti 80% dari materi yang telah
disampaikan dan memperhatikan praktek yang diberikan.

4. Faktor Pendukung Pelaksanaan Kegiatan


a. Adanya dukungan dari pihak pemerintah kelurahan dan
masyarakat setempat dalam setiap pelaksanaan yaitu bersikap
terbuka dalam memberikan informasi yang diperlukan
mahasiswa sehingga permasalahan dapat teratasi bersama-
sama, serta membantu mahasiswa dalam pelaksanaan
sehingga memudahkan mahasiswa saat proses kegiatan.
b. Adanya dukungan dan motivasi yang baik dari dosen
pembimbing serta institusi kampus.

5. Faktor Penghambat Pelaksanaan Kegiatan


a. Peserta atau mahasiswa SLM masih belum mengenal satu
sama lain baik sifat dan karter masing-masing sehingga butuh
waktu beradaptasi untuk saling mengenal.
b. Kurangnya kejelasan informasi yang diberikan institusi
kampus mengenai alur kegiatan SLM.
c. Kurangnya informasi yang jelas tentang permasalahan
kesehatan yang ada di kelurahan.
d. Kemampuan dana yang terbatas.

3.2 SARANA
Diharapkan semua steakholder yang terkait mendukung penuh
kegiatan ini untuk kemajuan mahasiswa maupun masyarakat. Diharapkan
juga dengan adanya Survei Lapangan Mahasiswa (SLM) ini dapat
membantu dalam pencegahan dan penanganan permasalahan kesehatan
yang ada di masyarakat.

10
LAMPIRAN-LAMPIRAN
LAMPIRAN 1. SURAT - SURAT

11
12
13
14
15
LAMPIRAN 2. DOKUMENTASI
No. Jenis Kegiatan Tanggal Dokumentasi
Kegiatan
1. Perijinan ke Lapangan 24 Agustus
2022

2. Pengumpulan Data 25 Agustus


2022

16
3. Observasi dan 26 Agustus
Wawancara 2022

4. Penyebaran Kuesioner 27 Agustus


2022

17
5. Kerjasama dengan 29 – 30 Agustus
Pihak Terkait dan 2022
Persiapan Kegiatan

18
\
7. Penyuluhan Stunting 31 Agustus (Penyerahan sertifikat kenang-kenangan)
dan Pemeriksaan 2022
Kesehatan GCU
(Glucose, Cholesterol,
Uric Acid)

19
(Cek kesehatan)

20
8. Penutupan Survey 3 September
Lapangan Mahasiswa 2022
(SLM)

21
LAMPIRAN 4. ANGGARAN BIAYA

No. Dana masuk satuan jumlah


1. Anggaran kampus Rp. 2000.000,00 Rp. 2.000.000,00

Pengeluaran
No. Jenis Pengeluaran harga volume jumlah
1. Stick kolesterol Rp. 153.000,00 2 Rp. 306.000,00
2. Stick gula darah Rp. 80.000,00 2 Rp. 160.000,00
3. Stick asam urat Rp. 87.0000,00 2 Rp. 174.000,00
4. Blood Lancet Rp. 10.000,00 1 Rp. 10.000,00
5. Alkohol Swab Rp. 9.000,00 1 Rp. 9.000,00
6. Stick Kolesterol Rp. 50.000,00 1 Rp. 50.000,00
7. Aqua Gelas Rp. 31.000,00 2 Rp. 62.000,00
8. Snack Rp. 4500,00 50 Rp. 225.000,00
9. Sovenir mangkuk Rp. 48.000,00 1 Rp. 168.000,00
3
2
10. Sovenier rinso Rp. 4.900,00 14 Rp. 68.600,00
11. Paper bag Rp. 6.500,00 4 Rp. 26.000,00
12. Snack balita Rp. 17.900,00 4 Rp. 71.000,00
13. Print format Rp. 18.000,00 1 Rp. 18.000,00
survei
14. Printcopy Rp. 2.400.00 1 Rp. 2.400,00
Absensi
15. Prrint Laporan Rp. 150.000,00 1 Rp. 150.000,00
16. Honor pejabat Rp. 500.000 1 Rp. 500.000.00
lahan
Total Rp. 2.000.000,00

22
Bukti Nota Pengeluaran
LAMPIRAN 5. JADWAL KEGIATAN
No. Jenis Kegiatan Agustus September
24 25 26 27 29 30 31 01 02 03
1. Perijinan ke lapangan
2. Pengumpulan data
3. Observasi dan wawancara
4. Penyebaran kuesioner
5. Penentuan prioritas masalah
6. Kerja sama dengan pihak
terkait
7. Penyuluhan stunting
8. Cek kesehatan (GCU)
9. Perekapan hasil
10. Penutupan kegiatan di
lapangan
11. Penyusunan laporan

23

You might also like