You are on page 1of 4

RPP KD 3.1/4.

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran


(RPP)

Nama Sekolah : SMA NEGERI 9 MALANG


Mata Pelajaran : GEOGRAFI
Kelas/Semester : XI / 1
Materi Pokok : Posisi Strategis Indonesia Sebagai Poros Maritim Dunia
Alokasi Waktu : 16 JP (8 Pertemuan)

A. Kompetensi Inti/KI (Lihat Permendikbud No. 21 Tahun 2016)


1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku a. jujur, b. disiplin, c. santun, d. peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), e. bertanggung jawab, f. responsif, dan g. pro-
aktif, dalam berinteraksi secara efektif sesuai dengan perkembangan anak di
lingkungan, keluarga, sekolah, masyarakat dan lingkungan alam sekitar, bangsa,
negara, kawasan regional, dan kawasan internasional.
3. Memahami, menerapkan, menganalisis dan mengevaluasi pengetahuan faktual,
konseptual, prosedural, dan metakognitif pada tingkat teknis, spesifik, detil, dan
kompleks berdasarkan rasa ingin tahunya tentang a. ilmu pengetahuan, b. teknologi, c.
seni, d. budaya, dan e. humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan,
kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan
pengetahuan pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya
untuk memecahkan masalah.
4. Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji secara: a. efektif, b.
kreatif, c. produktif, d. kritis, e. mandiri, f. kolaboratif, g. komunikatif, dan h. solutif,
dalam ranah konkret dan abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya
di sekolah, serta mampu menggunakan metoda sesuai dengan kaidah keilmuan.

B. Kompetensi Dasar/KD dan Indikator Pencapaian Kompetensi/IPK


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.1 Memahami kondisi wilayah dan 3.1.1 Menganalisis Letak, Luas, dan Batas
posisi strategis Indonesia sebagai Wilayah Indonesia
poros maritim dunia.
3.1.2 Menganalisis Karakteristik Wilayah
Daratan dan Perairan Indonesia

3.1.3 Mengidentifikasi Perkembangan Jalur


Transportasi dan Perdagangan
Internasional di Indonesia

3.1.4 Menganalisis Potensi & Pengelolaan


Sumber Daya Laut di Indonesia

3.1.5 Menganalisis kondisi wilayah dan


posisi strategis Indonesia sebagai
poros maritim dunia

4.1 Menyajikan contoh hasil penalaran 4.1.1 Menyusun sebuah hasil hasil penalaran
tentang posisi strategis wilayah tentang posisi strategis wilayah Indonesia
Indonesia sebagai poros maritim sebagai poros maritim dunia dalam bentuk

1
RPP KD 3.1/4.1

dunia dalam bentuk peta, tabel, peta, tabel, dan/atau grafik.


dan/atau grafik.

C. Tujuan Pembelajaran
Melalui Melalui model Discovery Learning dengan metode diskusi, kerja kelompok, tanya
jawab, penugasan, presentasi, dan analisis pendekatan saintifik yang menuntun peserta
didik untuk mengamati (membaca) permasalahan, menuliskan penyelesaian dan
mempresentasikan hasilnya di depan kelas, Selama dan setelah mengikuti proses
pembelajaran ini peserta didik diharapkan dapat
 Mengidentifikasi Letak, Luas, dan Batas Wilayah Indonesia
 Mengidentifikasi Karakteristik Wilayah Daratan dan Perairan Indonesia
 Mengidentifikasi Perkembangan Jalur Transportasi dan Perdagangan Internasional di
Indonesia
 Mengelompokkan Potensi Sumber Daya Laut di Indonesia
Dengan rasa rasa ingin tahu, tanggung jawab, displin selama proses pembelajaran, bersikap
jujur, santun, percaya diri dan pantang menyerah, serta memiliki sikap responsif (berpikir
kritis) dan pro-aktif (kreatif), serta mampu berkomukasi dan bekerjasama dengan baik.

D. Materi Pembelajaran
Fakta:
 Indonesia secara astronomis terletak pada 6ºLU- 11ºLS dan antara 95º BT-
141ºBT.
 Luas Wilayah Indonesia adalah 6.315.222 km²
Konsep
 Karakteristik di wilayah perairan merupakan bagian dari permukaan bumi yang
digenangi air.Wilayah Indonesia memiliki perairan yang sangat luas yaitu dua
pertiga bagian dari keseluruhan luas wilayah negara.
Prinsip
 Garis lintang merupakan garis khayal pada peta atau globe yang sejajar dengan
khatulistiwa.
 Garis lintang dipergunakan untuk membagi wilayah iklim di bumi yang disebut
iklim matahari.

E. Pendekatan/Model/Metode Pembelajaran
Pendekatan : Saintifik
Metode : Diskusi kelompok, tanya jawab, penugasan
Model : Discovery Learning

F. Media/Alat dan Bahan Pembelajaran


1. Media:
 Ppt
 Artikel online
2. Bahan:
 Tayang

G. Sumber Belajar

2
RPP KD 3.1/4.1

Arifin, Aji. 2016. Geografi untuk SMA/MA XI Surakarta: Mediatama.


Noviani R. 2014. Geografi untuk SMA/MA XI . Surakarta: Mediatama.
Wardyatmoko, K. 2013. Geografi kelas XI. Jakarta: Erlangga.

H. Langkah-Langkah Pembelajaran

PERTEMUAN 1
No Tahap Kegiatan Estimasi
Waktu

1 Pendahuluan a. Menyiapkan kondisi peserta didik untuk mengikuti 20’


pembelajaran, seperti menanyakan kabar dan
mengabsen peserta didik.
b. Memberikan apersepsi dengan cara mengaitkan
materi pembelajaran dengan pengalaman peserta
didik sebelumnya melalui gambar yang ditampikan
melalui ppt (melatih siswa dalam berfikir kritis dalam
menemukan suatu konsep yang baru)
c. Menjelaskan tujuan pembelajaran atau kompetensi
dasar yang akan dicapai dan manfaat mempelajari
pelajaran yang akan dipelajari.
d. Memberikan motivasi kepada peserta didik tentang
materi yang akan dipelajari melalui gambar dengan
pertanyaan yang menstimulasi siswa untuk berfikir
kreatif, dalam menemukan sebuah permasalahan.
e. Memberi waktu berfikir kepada siswa untuk
menjawab, siswa yang mampu menjawab dengan
baik dan benar akan diberi hadiah, (hadiah diberikan
untuk menambah motivasi belajar siswa).
f. Seorang siswa menyampaikan hasil jawabannya
kedepan kelas, guru memberikan ulasan terhadap
jawaban siswa, guru memberi apresiasi atas jawaban
siswa dalam bentuk hadiah.
g. Memberikan pertanyaan kedua terkait solusi apa yang
siswa akan berikan untuk mengatasi permasalah
tersebut, kegiatan ini dilakukan untuk melatih siswa
dalam berfikir analitis, dalam mencari solusi
pemecahan masalah (langkah kegiatan ini dilakukan
sama dengan langkah e dan f).
h. Menyampaikan cakupan materi dan memberikan
orientasi terhadap materi yang akan dipelajari melalui
peta konsep, dan pertanyaan-pertanyaan yang
mengarah pada materi yang akan dibahas.
i. Menyampaikan batasan tugas individu dan kelompok.
2 Kegiatan Inti a. Peserta mendengarkan penjelasan guru terkait materi 55”
dari ppt.
b. Memberikan balikan/review kepada siswa pada
setiap point materi yang selesai dijelaskan.
c. Memberikan tugas diskusi.
d. Sambil berjalan berkeliling guru mengarahkan
siswa untuk menemukan jawaban atas masalah dalam
diskusi.
e. Memberikan bantuan berupa penggalian informasi

3
RPP KD 3.1/4.1

No Tahap Kegiatan Estimasi


Waktu

yang diperlukan atau yang terdapat dalam masalah


tersebut.
f. Guru meminta perwakilan kelompok mengemukakan
hasil diskusi masing-masing kelompok untuk
ditanggapi oleh kelompok lain, (guru mencatat hasil
dari semua kelompok sambil sesekali memberi
arahan atau masukan).
g. Guru mengulas kembali hasil paparan kelompok dan
meminta siswa menyimaknya.
h. Guru dan siswa membuat simpulan berdasarkan hasil
diskusi kelas.
3 Penutup a. Memfasilitasi peserta didik untuk mereview 15”
pembelajaran yang telah dilaksanakan. (Kemandirian,
berfikir kritis)
b. Melaksanakan penilaian untuk mengetahui
ketercapaian indikator
c. Guru menutup kegiatan pembelajaran dan meminta
siswa mempelajari materi yang akan dibahas pada
kegiatan selanjutnya, kemudian memberi mengakhiri
dengan memberi salam.
d. Berdoa bersama dan memberi salam (religiositas)
I. Penilaian Proses dan Hasil Pembelajaran
a. Teknik Penilaian
 Sikap : Observasi
 Pengetahuan : Tes Tulis
 Keterampilan : Unjuk Kerja & Tugas Proyek
b. Bentuk Instrumen
 Pengetahuan : tes uraian
 Keterampilan : rubrik unjuk kerja
c. Pembelajaran Remediasi dan Pengayaan
 Pembelajaran remediasi dilakukan segera setelah kegiatan penilaian:
 Pembelajaran remidiasi diberikan kepada siswa yang belum mencapai KKM
(besaran angka hasil remediasi disepakati dengan adanya “penanda” yaitu angka
sama dengan KKM sekolah).
 Pengayaan diberikan kepada siswa yang telah mencapai nilai KKM dalam bentuk
pemberian tugas ke UKB berikutnya

Mengetahui, Malang, 26 Juli 2018

Kepala Sekolah SMAN 9 Malang Guru Pamong

Abdul Tedy, M. Pd Dra. Purwanti, M. Pd


NIP. 19650302 198811 1 003 NIP. 19631030 200701 1 004

You might also like