You are on page 1of 11

MAKALAH SEJARAH DESAIN

REVOLUSI INDUSTRI

Disusun oleh:
Afifah Nabila Salsabila (21511001)
Agustinus Purba (21511002)
Carlos Daniel Siregar (21511007)
Maria Permatasari Sinaga (21511024)

PROGRAM STUDI DESAIN GRAFIS


POLITEKNIK NEGERI MEDIA KREATIF PSDKU MEDAN
2022/2023
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami ucapkan atas kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah
memberikan rahmat dan hidayah-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan tugas makalah
yang berjudul "Revolusi Industri" ini tepat pada waktunya.

Adapun tujuan dari penulisan dari makalah ini adalah untuk memenuhi tugas Bapak
Drs. H. Salam Irianto Nadeak, M. Pd pada mata kuliah Sejarah Desain. Selain itu, makalah
ini juga bertujuan untuk menambah wawasan tentang Revolusi Industri

Kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Drs. H. Salam Irianto Nadeak, M. Pd
selaku dosen mata kuliah Sejarah Desain yang telah memberikan tugas ini sehingga dapat
menambah pengetahuan dan wawasan sesuai mata kuliah yang kami tekuni.

Kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membagi
pengetahuannya sehingga kami dapat menyelesaikan makalah ini. Kami menyadari, makalah
yang kami tulis ini masih jauh dari kata sempurna. Oleh karena itu, kritik dan saran yang
membangun akan sangat membantu demi kesempurnaan makalah ini.

Medan, 12 September 2022

ii
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR………………………………………………………………………. ii
DAFTAR ISI………………………………………………………………………………... iii
BAB I PENDAHULUAN....................................................................................................... 1
1.1.Latar Belakang.................................................................................................................. 1
1.2.Rumusan Masalah............................................................................................................. 1
1.3.Manfaat Penulisan............................................................................................................. 1
BAB II PEMBAHASAN
2.1.Pengertian Revolusi Industri............................................................................................. 2
2.2.Latar Belakang Revolusi Industri ..................................................................................... 2
2.3.Jalannya Revolusi Industri................................................................................................. 3
2.4.Dampak Revolusi Industri................................................................................................. 5
BAB III PENUTUP
3.1. Kesimpulan....................................................................................................................... 7
3.2.Kritik dan Saran................................................................................................................. 7
Daftar Pustaka.......................................................................................................................... 8

iii
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Sejarah Revolusi Industri berlangsung sejak pertengahan abad ke-18 hingga
medio abad ke-19. Dimulai dari Britania Raya atau Inggris yang kemudian menyebar
ke seluruh dunia, terjadi perubahan cepat yang berdampak besar dalam kehidupan
manusia, dari sosial, ekonomi, politik, dan lainnya.

Maxine Berg dan Pat Hudson melalui riset berjudul "Rehabilitating the
Industrial Revolution" dalam The Economic History Review (1992) menyebutkan,
istilah Revolusi Industri pertama kali diperkenalkan oleh Friedrich Engels dan Louis-
Auguste Blanqui pada pertengahan abad ke-19. Revolusi Industri membawa
perubahan besar, yakni tenaga manusia mulai digantikan oleh tenaga mesin. Revolusi
Industri, tulis Robert Lucas dalam The Industrial Revolution: Past and Future (2003),
menjadi pemantik munculnya sistem ekonomi kapitalis modern.
Selain itu, Revolusi Inggris juga sebagai tanda dimulainya era pertumbuhan
pendapatan per kapita serta pertumbuhan ekonomi kapitalis yang pada akhirnya nanti
menguasai dunia.

1.2 Rumusan Masalah


1. Pengertian Revolusi Industri?
2. Latar Belakang Revolusi Industri?
3. Jalannya Revolusi Industri?
4. Dampak Revolusi Industri?

1.3 Manfaat Makalah


Penulisan ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan tentang Revolusi Industri
bagi pembaca di kemudian hari

iv
BAB II
PEMBAHASAN
2.1 Pengertian Revolusi Industri
Sebelum mengetahui pengertian revolusi industri sebaiknya ketahui dulu
pengertian dari revolusi. Revolusi merupakan perubahan sosial dan kebudayaan yang
berlangsung dengan cepat menyangkut dasar atau pokok-pokok kehidupan
masyarakat. Dalam revolusi, perubahan yang terjadi semuanya dapat direncanakan
atau tanpa direncanakan terlebih dahulu dan dapat dijalankan tanpa adanya kekerasan
atau melalui adanya kekerasan.
Sedangkan pengertian dari Revolusi Industri yaitu perubahan yang cepat
dalam bidang ekonomi, yakni dari kegiatan ekonomi agraris ke ekonomi industri yang
menggunakan mesin dalam mengolah bahan mentah menjadi bahan siap pakai.

Dengan revolusi industri, hal ini dapat mengubah cara kerja manusia dari
menggunakan tenaga manusia menjadi menggunakan tenaga mesin. Istilah revolusi
industri ini sendiri diperkenalkan oleh Friedrich Engeles dan Louis Auguste Blanqui
pada pertengahan abad ke-19.

2.2 Latar Belakang Revolusi Industri


Istilah “revolusi industri” diperkenalkan oleh Friedrich Engels dan Louis-
Auguste Blanqui di pertengahan abad ke-19. Istilah revolusi sendiri biasanya
digunakan untuk melihat perubahan dari segi politik maupun sistem pemerintahan.
Namun, revolusi industri Inggris ini pada dasarnya adalah perubahan dari segi
manufaktur dan perekonomian, termasuk kehidupan sosial masyarakat.

Revolusi industri mulai berkembang pada akhir abad ke-18, yang mana
merupakan masa peralihan dari penggunaan tenaga hewan dan manusia yang
digantikan oleh penggunaan mesin berbasis manufaktur di Inggris.

Dalam masa revolusi industri, manusia yang awalnya melakukan proses


produksi dengan pemanfaatan tenaga hewan beralih dengan penggunaan mesin dalam
pengerjaannya. Dengan demikian, proses produksi lebih singkat dan barang yang
dihasilkan lebih banyak.

Masa peralihan dan perkembangan industri dimulai pada periode antara tahun
1760-1850. Bermula dari Britania Raya hingga menyebar ke seluruh Eropa Barat,
Amerika Utara, Jepang, dan seluruh dunia.

v
Perubahan terjadi terutama dalam bidang pertanian, manufaktur,
pertambangan, transportasi, dan teknologi. Perubahan tersebut terjadi sangat pesat dan
berpengaruh pada peningkatan angka pertumbuhan penduduk dan pendapatan rata-
rata per kapita yang berkelanjutan.

Hasil dari revolusi industri tersebut adalah meningkatnya rata-rata pendapatan


per kapita negara-negara di dunia lebih dari enam kali lipat selama dua abad berturut-
turut setelah dimulainya revolusi tersebut.

Selain itu, produk domestik bruto (PDB) per kapita negara-negara di dunia
juga meningkat hingga memunculkan sistem ekonomi kapitalis modern. Revolusi
industri dianggap sebagai penanda dimulainya era pertumbuhan ekonomi kapitalis
dan merupakan peristiwa paling penting yang terjadi dalam sejarah kemanusiaan.

2.3 Jalannya Revolusi Industri


Revolusi industri sudah ada sejak abad ke-18, dimana pada saat itu masyarakat
pertanian menjadi lebih maju dan uban. Namun, semenjak adanya kereta api lintas
benua, mesin uap, listrik dan berbagai penemuan lainnya mampu mengubah
masyarakat secara permanen

Sudah diketahui bahwa revolusi industri ini sendiri yakni perubahan besar
dalam kehidupan manusia saat memproduksi barang maupun jasa. Hingga saat ini,
revolusi industri telah memasuki revolusi industri keempat atau biasa dikenal dengan
istilah Revolusi Industri 4.0. Sampai revolusi industri keempat ini, sudah banyak
perubahan yang terjadi yang berdampak pada seluruh bidang dalam aspek kehidupan
seperti ekonomi, politik, sosial dan budaya.

Revolusi industri dapat dilihat pada proses produksi barang atau jasa yang
mulanya sulit, memakan waktu lama dan biaya yang mahal menjadi lebih mudah,
cepat dan lebih murah.

Revolusi industri menjadi salah satu cara untuk mengatasi kelangkaan.


Dengan revolusi industru, maka risiko kelangkaan dapat diminimalisir atau bahkan
dapat dihilangkan sehingga tenaga, waktu dan biaya yang dibutuhkan bisa dialihkan

vi
ke hal yang lebih produktif. Untuk mengetahui perkembangan dari revolusi industri,
mari simak penjelasan berikut.

1. Revolusi Industri 1.0

Sebelum revolusi industri 1.0 ini terjadi, manusia memproduksi barang dan
jasa hanya mengandalkan tenaga otot, air dan tenaga air. Ini menjadi kendala yang
cukup besar mengingat tenaga-tenaga tersebut cukup terbatas misalnya saat
membutuhkan tenaga manusia dalam mengangkat barang berat atau menggunakan
katrol maka manusia membutuhkan istirahat secara berkala sehingga hal ini tidak
efektif dan efisien.

Selain tenaga otot, tenaga lain yang sering digunakan adalah tenaga air dan
angin. Biasanya tenaga ini digunakan untuk penggilingan, untuk memutar
penggilingan tentu sangatlah berat sehingga seringkali manusia menggunakan kincir
air ataupun angin. Yang menjadi kendala dalam tenaga ini adalah manusia tidak bisa
menggunakannya dimana saja, hanya dapat menggunakannya di dekat air terjun dan
di daerah dengan angin kencang.

Hingga tahun 1776, James Watt menemukan mesin uap dan mampu
mengubah sejarah. Penemuan mesin uap ini menjadikan proses produksi lebih murah
dan efisien. Tidak ada lagi masalah tempat dan waktu dalam memproduksi sesuatu.

2. Revolusi Industri 2.0

Tidak seterkenal revolusi industri 1.0, pada revolusi industri 2.0 sudah terjadi
di awal abad ke-20. Sebelum adanya revolusi industri 2.0 memang proses produksi
sudah cukup berkembang, dimana tenaga otot tidak banyak diperlukan karena pabrik
sudah menggunakan tenaga mesin uap dan listrik.

Namun, kendala di revolusi industri 2.0 ini adalah proses transportasi. Untuk
memudahkan proses produksi dalam pabrik yang cukup luas, alat transportasi
pengangkutan barang berat sangatlah diperlukan. Sehingga pada tahun 1913,
diciptakan “Lini Produksi” menggunakan ban berjalan dan proses produksi berubah
total.

3. Revolusi Industri 3.0

Pada revolusi industri 3.0, yang digantikan adalah tenaga manusianya. Dimana
pada revolusi industri ini penemuan mesin bergerak yang berpikir otomatis seperti

vii
komputer dan robot. Saat itu dunia bergerak memasuki era digitalisasi. Sebelumnya
aktivitas yang hanya bisa dilakukan manusia seperti menghitung, menyimpan
dokumen dan lain sebagainya kini bisa dilakukan oleh komputer.

Kemajuan teknologi pada revolusi industri 3.0 sangat memudahkan pekerjaan


manusia sehingga potensi terbesar manusia yang sebenarnya dapat lebih dioptimalkan
seperti menciptakan karya, memimpin, dan berpikir.

4. Revolusi Industri 4.0

Revolusi industri 4.0 sudah menerapkan konsep automatisasi yang dilakukan


oleh mesin tanpa memerlukan tenaga manusia dalam pengaplikasiannya. Hal ini
dilakukan untuk efisiensi waktu, tenaga kerja dan biaya. Selain itu, pada industri 4.0
pertukaran dan pengambilan data dapat dilakukan on time saat dibutuhkan melalui
jaringan internet. Dengan demikian proses produksi dan pembukuan yang berjalan
dapat termotorisasi oleh pihak berkepentingan kapan saja dan dimana saja selama
terhubung dengan internet.

2.4 Dampak Revolusi Industri

Dampak revolusi industri dapat dirasakan dalam berbagai bidang, adapun


dampaknya bagi umat manusia sebagai berikut:

 Munculnya industri dalam skala besar


 Meningkatnya mutu hidup menjadi lebih dinamis, dan para manusia dapat
menciptakan berbagai produksi dalam memenuhi kebutuhannya
 Harga barang menjadi murah karena sudah menggunakan proses produksi mesin
sehingga proses produksi lebih cepat, mudah dan murah
 Meningkatnya urbanisasi ke berbagai kota industri
 Berkembangnya kapitalisme modern
 Golongan kapitalis mendesak pemerintah untuk menjalankan imperialisme modern
Dampak revolusi industri tidak selalu positif, adapun dampak negatifnya yaitu
adalah upah buruh menjadi murah sehingga menyebabkan timbulnya keresahan yang
berakibat terjadinya kriminalitas dan tindakan kejahatan.

Banyak dampak lain yang dapat dirasakan baik dalam bidang ekonomi, politik
dan sosial. Adapun dampak revolusi industri di bidang ekonomi yaitu munculnya
pabrik-pabrik, lahirnya pengusaha kaya, biaya produksi lebih murah sehingga harga

viii
barang menjadi rendah. Namun, sayangnya upah buruh menjadi kecil dan
perdagangan dunia menjadi maju sehingga matinya industri rumah tangga.

Dampak lain dalam bidang sosial yaitu pusat pekerjaan berpindah ke kota,
sehingga terjadinya urbanisasi besar-besaran ke kota. Hal ini terjadi karena para buruh
tani pergi ke kota untuk menjadi buruh pabrik dan kota besar menjadi padat dan
sesak.

Dalam bidang politik, dampak revolusi industri yaitu:

 Munculnya kaum borjuis karena kemajuan industri melahirkan orang kaya baru yang
menjadi penguasa industri
 Tumbuhnya demokrasi dan nasionalisme
 Munculnya imperialisme modern
 Berkembangnya liberalisme

ix
BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan

 Berdasarkan kajian yang membahas Revolusi Industri, maka kami dapat


menyimpulkan sebagai berikut: Revolusi Industri adalah perubahan yang cepat dalam
bidang ekonomi, yakni dari kegiatan ekonomi agraris ke ekonomi industri yang
menggunakan mesin dalam mengolah bahan mentah menjadi bahan siap pakai.
perkembangan sampai ssat ini revolusi industry terbagi dalam 4 tahapan yaitu,
Revolusi industri 1.0, Revolusi industry 2.0, Revolusi industry 3.0 dan Revolusi
industry 4.0. Dampak revolusi ada yang positif dan negative , dampak positifnya
adalah Munculnya industri dalam skala besar , adapun dampak negatifnya yaitu
adalah upah buruh menjadi murah sehingga menyebabkan timbulnya keresahan yang
berakibat terjadinya kriminalitas dan tindakan kejahatan

3.2 Kritik dan Saran

Dalam penyusunan makalah ini saya mohon dengan sangat masukan dan
kritikan dari Ibu dosen agar saya menjadi menjadi lebih baik, karena dalam
penyusunan makalah ini saya mungkin banyak kata atau penulisan kata yang salah.

x
DAFTAR PUSTAKA

Revolusi Industri – Pengertian, Sejarah dan Perkembangannya (jojonomic.com)

Revolusi industri ppt (slideshare.net)

Revolusi Industri: Latar Belakang, Sejarah, Contoh, dan Dampaknya - Nasional Katadata.co.id

(DOC) REVOLUSI INDUSTRI DARI GENERASI 1.0 HINGGA 4.0 | ayudiah syafaati - Academia.edu

Sejarah dan Perkembangan Revolusi Industri – BINUS University

xi

You might also like