You are on page 1of 5

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

(LKPD) 1

Kelompok:
1.
2.
3.
4.
5.
5.
PENDIDIKAN AGAMA ISLAM & BUDI PEKERTI
ELEMEN : AKHLAK KELAS VII
PROBLEM BASED LEARNING (PBL)
SMP NEGERI 1 BULU
TAHUN 2023
1

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) 1


PENTINGNYA MELAKSANAKAN TABAYYUN

PETUNJUK BELAJAR

1. Pastikan kalian telah berdo’a sebelum belajar.


2. Pastikan kalian telah mengisi identitas pada halaman depan Lembar kerja Peserta Didik (LKPD) 1.
3. Pastikan kalian telah mempersiapkan alat tulis dan referensi belajar untuk pembelajaran hari ini.
4. Menjaga kondusifitas kelas selama kegiatan pembelajaran merupakan prioritas utama.
5. Lakukanlah setiap langkah-langkah pada Lembar kerja Peserta Didik (LKPD) 1 ini dengan riang
gembira, semangat, dan penuh tanggung jawab.
6. Apabila kalian masih memiliki hal yang belum dipahami, silahkan ditanyakan kepada guru.

CAPAIAN PEMBELAJARAN DAN TUJUAN PEMBELAJARAN

Capaian Pembelajaran elemen akhlak fase D:


Peserta didik memahami secara mendalam bahwa dalam shalat menjadi penjagaan diri dari keburukan.
Peserta didik memahami bahwa sikap tabayyun dalam menerima informasi akan menghindarkan diri dari
berita palsu dan kebohongan. Peserta didik dapat memahami pengertian toleransi dalam islam yang
didasarkan pada al-Qur’an dan hadis. Peserta didik mulai mengenali keindahan dan seni dalam Islam dan
pengekspresianya.
Tujuan Pembelajaran:
Peserta didik melalui konten berita dapat menganalisis pentingnya bersikap tabayyun dalam menerima
informasi sebagai pesan yang dianjurkan dalam Islam untuk harmonisasi kehidupan sosial masyarakat
dengan menggunakan kata-katanya sendiri.

INFORMASI PENDUKUNG

Kemajuan teknologi informasi pada abad 21 dengan adanya gawai telah menjadikan setiap orang mudah
untuk memperoleh berbagai infromasi. Namun sebaiknya tidak setiap informasi yang didapatkan langsung
diterima, perlu bagi kita untuk mampu memilih dan memilah serta kritis terhadap setiap informasi. Dengan
demikian, sikap tabayyun yang diajarkan dalam agama Islam menjadi hal yang sangat penting untuk
diterapkan. Adapun perintah tabayyun dapat kita dicermati dalam surah al-Hujurat ayat 6 sebagai berikut.

Artinya: Hai orang yang beriman, jika orang fasik datang kepadamu membawa suatu informasi berita, maka
telitilah kebenarannya, agar kamu tidak mencelakakan suatu kaum karena kebodohan, yang akhirnya kamu
akan menyesali perbuatanmu.
Perilaku hoax telah lama ada, bahkan sejak zaman Rasulullah masih hidup. Kita pernah mendengar nama
Abdullah bin Ubay bin Salul, orang munafik yang sangat berambisi untuk menjadi penguasa kota Madinah.
Untuk mewujudkan keinginanya ia sering melontarkan informasi atau berita bohong tentang Rasulullah
dan keluarganya. Salah satu informasi hoax yang dibuat oleh Abdullah bin Ubay bin Salul yakni
2

mengabarkan bahwa Istri Rasulullah Siti Aisyah telah berselingkuh dengan Shafwan bin Mu’athal as-
Sulami adz-Dzakwani. Hoax Ibnu Salul tersebut menimbulkan kegoncangan di kalangan kaum Muslimin,
bahkan berita hoax ini juga mempengaruhi Rasulullah dimana beliau bersikap berbeda dari biasanya kepada
Siti Aisyah. Menjadi berbeda pada masa dahulu hoax berkembang dari mulut ke mulut, sedangkan saat ini
hoax berkemabang melalui media sosial.

TUGAS DAN LANGKAH KERJA

1. Buatlah kelompok diskusi, setiap kelompok maksimal terdiri dari 5 orang peserta didik.
2. Peserta didik membaca dengan cermat konten berita yang terkait dengan permasalahan pemberitaan
hoax yang disajikan oleh guru.
3. Peserta didik mencari dan mengumpulkan informasi melalui referensi al-Qur’an, buku, dan sumber lain
dari internet yang terkait dengan pentingnya bersikap tabayyun dalam menerima informasi sebagai
pesan yang dianjurkan dalam Islam untuk harmonisasi kehidupan sosial masyarakat.
4. Buatlah presentasi dalam bentuk poster untuk memaparkan penjelasan tentang permasalahan yang dicari
solusinya menggunakan bahasa kalian sendiri.
5. Dalam membuat presentasi poster, semua anggota kelompok harus terlibat aktif dalam menyelesaikan
tugas yang diberikan.
6. Alokasi waktu mengumpulkan data/informasi dan membuat presentasi adalah 60 menit.

TUGAS DISKUSI
Perhatikan gambar konten berita di bawah ini.

Sumber: https://www.jawapos.com/kasuistika/01323150/viral-babi-ngepet-di-depok-kapolres-itu-rekayasa-hoax-8-orang
3

Berdasarkan konten berita di atas, diskusikanlah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini bersama teman-
temanmu.
Kegiatan mengumpulkan Data/Informasi

Silahkan kumpulkan data/informasi terkait masalah “Kenapa berita hoax bisa viral?”
1. Apa penyebabnya?
2. Bagaimana akibatnya?
3. Bagaimana Solusinya?
Kalian dapat mengumpulkan informasi melalui sumber referensi dari pengalamanmu sendiri terkait berita
hoax, referensi al-Qur’an, buku, dan sumber lainnya. Data atau informasi yang telah dikumpulkan tersebut,
selanjutnya didiskusikan dengan kelompok kalian untuk menjawab pertanyaan di atas.

Kenapa berita hoax bisa viral?

1. Apa penyebabnya?
.............................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................
2. Bagaimana Akibatnya?
.............................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................
3. Bagaimana Solusinya?
.............................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................

TUGAS PRESENTASI

Alat dan Bahan

1. Kertas karton
2. Spidol hitam
3. Spidol warna

Petunjuk Presentasi
1. Moderator membuka presentasi dengan salam dan memperkanalkan anggota kelompoknya.
2. Moderator menjelaskan tata cara presentasi yang meliputi pebagian waktu penyajian, sesi tanya jawab,
dan menyimpulkan.
3. Penyaji mempresentasikan hasil karya berupa solusi dari masalah berdasarkan diskusi dalam kelompok
yaitu tampilan berupa poster.
4. Proses tanya jawab dibuka oleh moderator dan setiap pertanyaan dicatat oleh notulen.
5. Setiap pertanyaan dijawab baik oleh penyaji maupun dari anggota kelompok yang lainnya.
6. Notulen membacakan kesimpulan hasil dari presentasi.
7. Moderator menutup kegiatan presentasi poster dengan mengucapkan salam.
4

PENILAIAN

Rubrik Penilaian Presentasi


Skor
No Aspek
1 2 3 4
1 Ketepatan analisis
2 Penggunaan bahasa
3 Kerjasama kelompok
4 Kerapian penyajian

Penskoran= Skor X 10
16

You might also like